Anda di halaman 1dari 8

PROPOSAL PRODUK POTATO MOZZA BITES

Sebagai Syarat Kelulusan


Mata Kuliah Komunikasi Bisnis dan Pemasaran
Yang diampuoleh ;
Ratnaningrumm Zusyana Dewi,S.IP., M.IKOM.

DISUSUN OLEH:
NABILLA MEILINA PUTRI
NIM: 51903050018

PROGRAM STUDI ILMU KOMUNIKASI


FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK
UNIVERSITAS ISLAM MAJAPAHIT
2021
Proposal Penawaran Usaha Kuliner Potato Mozza Bites

Nama Usaha Kuliner: Potato Mozza Bites

Pemilik Usaha Kuliner: Nabilla Meilina Putri

Lokasi Usaha Kuliner: Jl Rajekwesi Kota Mojokerto, Jawa Timur (@pomois.id)

Pendahuluan

1.1 Latar Belakang

Pomois (Potato Mozza Bites) merupakan sebuah bisnis di bidang kuliner. Usaha
tersebut akan dikembangkan oleh Nabilla Meilina selaku pemilik usaha tunggal

Pomois (Potato Mozza Bites) ini memproduksi jajanan kentang keju mozzarella
dengan berbagai pilihan rasa dengan sentuhan modern. Sehingga sangat cocok
dengan lidah konsumen di Indonesia terutama bagi kalangan Millenials.

Visi Usaha

Menjadi salah satu jajanan yang sehat dan populer untuk semua kalangan

Misi Usaha

 Menyediakan gerai Pomois di beberapa tempat untuk memudahkan


konsumen menjangkaunya.
 Dijual dengan harga yang kompetitif sehingga konsumen bisa menikmatinya
dengan mudah tanpa harus menguras kantong.

Page 1
Pembahasan

2.1 Profil Makanan

Gambar logo

Pomois (Potato Mozza Bites) ini hadir menawarkan jajanan yang dijual dengan

harga cukup bersaing dipasaran yakni mulai Rp 10 ribuan seporsi. Pilihan rasa yang

ditawarkan juga sangat beragam sehingga konsumen bisa membelinya sesuai

dengan selera.

Slogan kita adalah “ANTI LAPAR, TETAP KENYANG!!!” slogan ini terdapat

filosofinya diman ketika kita makan “POMOIS”, tidak membuat kita terasa lapar dan

tetap kenyang.

Logo yang kami pakai ini adalah logo merek kita yang bertuliskan “POMOIS” logo

ini singkatan dari Potato Mozza Bites. Logo ini memakai kombinasi wana Kuning

kecoklatan, dan coklat.

Untuk logo saya memakai warna kuning kecoklatan karena, waran ini mempunyai

filosofi tersendiri yaitu dimana warna kuning kecoklatan menggambar warna hasil

“Pomois” itu setelah dimasak/ goreng meghasilkan warna kuning emas kecoklatan,

Untuk lingkaran itu senidir menggambarkan bentuk dari Pomois (Potato Mozza

Bites), dan warna coklat itu sendiri untuk menggambarkan salah satu varian rasa

Page 2
yang kami andalakan yaitu rasa coklat dimana rasa ini sering kali diminati oleh

pembeli.

Manajemen Produksi

3.1 Proses Produksi

Pomois (Potato Mozza Bites) ini diproduksi tentunya dengan cara yang halal dan

bersih. Hal tersebut kami lakukan untuk menjamin kualitas dari Pomois agar tetap

higienis.

3.2 Bahan Baku dan Peralatan

Bahan baku yang digunakan dalam pembuatan Pomois (Potato Mozza Bites) yaitu

memanfaatkan produk-produk lokal. Hal tersebut kami lakukan untuk memajukan

usaha-usaha lokal yang sudah ada.

Untuk peralatannya, kami selalu menjaga kualitas produk dengan cara melakukan

pembersihan secara berkala. Selain itu, dilakukan juga pemeriksaan kelayakan

peralatan yang layak.

Page 3
Gambar Kemasan

Kami memakai kemasan ramah linkungan yaitu Paper Bowl yang dimana kemasan

ini di desain semenarik mungkin dengan label logo POMOIS agar terkesan menarik.

3.3 Strategi Pemasaran

 Target pasar yakni segmentasi kuliner untuk kalangan remaja hingga dewasa.

 Segmentasi harga untuk kalangan menengah ke atas

 Membuka outlet atau gerai yang lokasinya berada di dekat kampus atau

pusat perbelanjaan dan Delivery Online.

3.4 Keunikan

 Pengemasan bungkus dalam desain yang unik sehingga menghadirkan

kesan yang Instagrammable.

 Pemilihan topping terbaru dan unik baik gurih dan manis yang berbeda dari

biasanya sehingga menjadi daya Tarik orang untuk membeli.

 Konsep eat-and-go dimana, orang-orang bisa langsung membelinya tanpa

perlu memakannya di tempat dan memakan waktu yang lama.

Page 4
Anggaran

3.5 Modal Usaha

Potato Mozza Bites mengeluarkan modal usaha sebasar Rp.40.000 untuk

melakukan pembelian mulai dari bahan hingga peralatan yang ada.

Potato Mozza Bites masih membutuhkan Modal yang dibutuhkan untuk bisnis

Pomois (Potato Mozza Bites)ini yaitu sebesar Rp 10.000.000. untuk membuka

sebuah outlet baru yang terbuat dari tenda sederhana dan dilengkapi dengan meja

untuk menjajakan produknya.

3.6 Harga Jual dan Pembagian Keuntungan

Produk yang dijual oleh Pomois (Potato Mozza Bites) ini akan dijual mulai dari Rp

10.000 per porsi. Nantinya, di dalam produk tersebut akan mendapatkan keuntungan

kurang lebih sebesar 50%. Investor akan mendapatkan keuntungan sebesar 20%

dari keuntungan yang didapatkan dalam setiap penjualan Pomois (Potato Mozza

Bites).

Page 5
Penutup

Demikian proposal usaha dari Pomois (Potato Mozza Bites), semoga investor

tertarik untuk bisa memberikan bantuan modal dan akan mendapatkan keuntungan

dari hasil penjualan Potato Mozza Bites ini. Terima kasih atas perhatiannya.

Page 6
Desain Promosi POMOIS, bisa dilihat melalu Instagram kita @pomois.id

Page 7

Anda mungkin juga menyukai