Anda di halaman 1dari 2

BAB III

TUJUAN DAN MANFAAT PENELITIAN

3.1 Tujuan Penelitian

Adapun tujuan penelitian yang ingin dicapai oleh peneliti adalah untuk
mengetahui, sebagai berikut:

1. Pengaruh likuiditas, solvabilitas, aktivitas, dan profitabilitas secara parsial


terhadap Harga Saham Perusahaan Sektor Properti dan Real Estate yang
terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) Periode Tahun 2013-2018.
2. Pengaruh likuiditas, solvabilitas, aktivitas, dan profitabilitas secara simultan
terhadap Harga Saham Perusahaan Sektor Properti dan Real Estate yang
terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) Periode Tahun 2013-2018.

3.2 Manfaat Penelitian

Dengan adanya penelitian yang akan dilaksanakan ini, peneliti


mengharapkan bahwa hasilnya dapat memberikan manfaat untuk dua aspek,
antara lain:

1. Aspek Teoretis
Diharapkan dengan adanya penelitian ini dapat dijadikan sebagai bahan
referensi untuk menambah informasi, pemikiran, dan pengetahuan dalam
penelitian yang khususnya berkaitan dengan rasio likuiditas, solvabilitas,
aktivitas, profitabilitas dan harga saham.
2. Aspek Praktis
Hasil dari penelitian yang dilakukan peneliti, diharapkan dapat
memberikan kegunaan praktis bagi pihak:

44
• Bagi Perusahaan/Emiten
Diharapkan dengan penelitian ini dapat menjadi bahan masukkan
dan informasi yang berguna dalam mengelola manajemen
keuangan suatu perusahaan.
• Bagi Investor
Diharapkan dengan penelitian ini dapat menjadi informasi dalam
mempertimbangkan keputusan yang akan diambil sebelum
melakukan kegiatan berinvestasi saham pada suatu perusahaan di
sektor tertentu.
• Bagi Masyarakat
Diharapkan dengan penelitian ini dapat digunakan menjadi
informasi dan sebagai tambahan pengetahuan dalam mengenal
pasar modal, khususnya kemungkinan hal-hal apa yang
mempengaruhi harga saham pada praktiknya dilihat dari analisis
laporan keuangan suatu perusahaan.
• Bagi Peneliti
Diharapkan dengan penelitian ini dapat menjadi informasi dan
bahan referensi sebagai perbandingan antara teori yang telah ada
dengan fenomena yang terjadi di dunia praktik dan sebagai bahan
pengembangan dalam melakukan penelitian-penelitian selanjutnya.

45

Anda mungkin juga menyukai