Anda di halaman 1dari 10

Nama : Chelsea Callista Ortiz

Kelas : XII IPS 1

Bioteknologi
KELASXII-SMAN3CIBINONG

Kompetensi Dasar

3.9. Menganalisis prinsip-prinsip bioteknologi dan penerapannya sebagai upaya peningkatan


kesejahteraan manusia.
4.9. Menyajikan laporan hasil percobaan penerapan prinsip-prinsip bioteknologi konvensional
berdasarkan scientific method.

Tujuan Pembelajaran

Setelah melakukan studi literatur dari berbagai sumber dan berdiskusi, diharapkan
peserta didik mampu menjelaskan teknik-teknik yang diterapkan pada rekayasa
genetika, mengurutkan tahapan penerapan kultur jaringan, menganalisis penerapan
bioteknologi dalam kehidupan dan membuat video proses pembuatan tempe

Petunjuk Kerja

1) Bacalah petunjuk pengerjaan sebelum memulai kegiatan.


2) Setelah menyimak tayangan video yang diberikan guru, lengkapi LKPD ini.
3) Bacalah setiap pertanyaan dengan cermat dan teliti.
4) Berdiskusilah dalam mengerjakan LKPD bersama dengan anggota kelompok.
5) Tanyakan kepada guru apabila ada hal yang kurang dipahami.
6) Kumpulkan LKPD yang sudah dilengkapi di google classroom.

Rangkuman Materi
Bioteknologi
KELASXII-SMAN3CIBINONG

Bioteknologi adalah suatu bidang biosains dan teknologi yang menyangkut


penerapan praktis organisme atau komponen-komponen selulernya pada industry jasa
dan manufaktur serta pengelolaan lingkungan. Penerapan bioteknologi hanya akan
berhasil jika dilakukan pengintegrasian berbagai disiplin ilmu, seperti mikrobiologi,
biokimia, biomolekuler, rekayasa genetika dan teknik kimia.
Bioteknologi mencakup produksi sel atau biomassa dan transformasi kimia yang diinginkan,
misalnya sebagai berikut :
1. Pembentukan produk akhir yang diinginkan, seperti makanan, minuman, vaksin, dan
antibiotik.
2. Penguraian bahan sisa produksi, contohnya minyak dan sampah plastik.
Penerapan bioteknologi untuk memproduksi komoditi farmasi berupa senyawa
aktif atau obat untuk mengendalikan penyakit manusia, binatang dan tumbuhan baik
untuk tujuan preventif, diagnostik atau pengobatan atau aditif. Vaksin diberikan untuk
merangsang sistem imunitas, namun tidak menyebabkan penyakit. Terapi gen
digunakan untuk mengobati gen yang rusak, sehingga dapat menangani gangguan
kesehatan atau membantu tubuh melawan penyakit. Fokus utama rekayasa genetika
dalam pertanian adalah merekayasa tanaman dan menciptakan tanaman transgenik
untuk mengatasi permasalahan serangan penyakit dan hama. Bioremediasi mempunyai
potensi untuk menjadi salah satu teknologi lingkungan yang bersih, alami, dan paling
murah untuk mengantisipasi masalah-masalah lingkungan dengan bantuan
mikrooganisme.

Ayo Berdiskusi

Aktivitas 1

1. Berdasarkan video dari youtube tentang “6 buah hasil rekayasa genetika”, analisislah cara
pembuatan buah-buahan tersebut melalui rekayasa genetika!
a) Tomat Ungu
Tomat dikenal tidak bisa tahan lama. Karena mudah membusuk, jadi tak berani menyimpan tomat
dalam jumlah banyak. Namun setelah mengalami rekayasa genetika, tomat bisa berumur lebih
panjang dengan warna yang tidak lagi merah, melainkan ungu. Kelebihannya selain lebih tahan
Bioteknologi
KELASXII-SMAN3CIBINONG

lama dari asalnya 21 hari menjadi 48 hari, juga memiliki kandungan nutrisi lebih baik. Salah
satunya karena kandungan anthocyanin yang terkandung dalam tomat.

b) Grapple

Grapple merupakan hasil rekayasa antara apel dan anggur. Buah ini masih berbentuk apel,
namun memiliki tekstur seperti anggur. Sedangkan rasanya merupakan campuran dari rasa
kedua buah. Setelah mengalami rekayasa genetika, keunggulan dari grapple tidak hanya
memiliki rasa baru, tapi kandungan nutrisi yang ada di dalamnya juga mengalami
peningkatan. Grapple memiliki dosis vitamin c sangat tinggi, melebihi kandungan yang
dimiliki apel dan anggur.

Namun dalam merekayasa genetika, untuk menghasilkan grapple tidak bisa dilakukan
sembarangan. Untuk buah apel merupakan pilihan dengan kualitas yang cukup baik. Sementara
anggur dipilih jenis tertentu, disesuaikan dengan rasa yang akan dihasilkan. Gen anggur yang
dimasukkan pada apel akan sangat berpengaruh kuat terhadap rasa yang dihasilkan.

c) Pluots

Pluots merupakan buah hasil rekayasa genetika dari buah plum dan apricot. Pliots sering juga
disebut buah telur dinosaurus. Pluots terkenal dengan rasanya yang sangat manis dan juga memiliki
tekstur kulit yang lembut. Kelebihan dari pluots, selain memiliki rasa manis, dan kandungan
vitamin c tinggi, serta mengandung lycopene yang antioksidan, anthocyanins, potassium, dan
lutein, juga dikenal sebagai buah yang tidak memiliki natrium, zat yang bisa meningkatkan
kadar kolesterol. Karena itulah pluots dianggap sebagai buah sehat, tidak memiliki efek
negatif bagi siapa saja yang mengkonsumsinya.

d) Cucamelon

Cucamelon merupakan buah hasil rekayasa yang sungguh luar biasa, karena melibatkan tiga
jenis buah, semangka, mentimun dan jeruk nipis. Ukuran buah seperti anggur, namun terlihat
seperti semangka mini, dan rasanya seperti mentimun dan jeruk nipis. Tanaman penghasil
cucamelon bisa dikembangkan dengan mudah. Bahkan bisa ditanam dalam pot dan di luar
ruangan. Kelebihan dari cucamelon sangat kebal terhadap hama, tahan kering. Tanaman buah
ini berasal dari Meksiko, dan sudah ada sejak berabad-abad. Cucamelon bisa dikonsumsi
dalam berbagai cara, baik dikonsumsi langsung, dicampur salad, atau dicampur sebagai
bahan koktail.
Bioteknologi
KELASXII-SMAN3CIBINONG

e) Peacotum

Buah hasil rekayasa yang satu ini juga perpaduan dari tiga jenis buah, peach, apricot, dan
plum. Sepintas buah yang dinamai peacotum ini jika dilihat dari luar seperti tomat. Namun
jika dibelah buah ini lebih menyerupai plum. Sedangkan tekstur dari buah ini menyerupai
apricot. Peacotum kini menjadi buah yang cukup digemari di Amerika, karena rasa manisnya
dan dikembangkan secara komersial oleh sebuah perusahaan dan diberi label nectacotum.

Peacotum memiliki kadar terpenoid lebih tinggi yang berguna sebagai antimikroial, pestisidal
dan antifungal, sehingga buah ini memiliki daya tahun lebih lama. Bahkan kini peacotum
tengah dikembangkan lebih jauh lagi, karena antioksid sangat besar. Yang utama cara
penanaman dan pengolahannya terbilang mudah dan cepat menghasilkan.

f) Lematos

Rekayasa genetika terhadap tomat, sehingga memiliki aroma buah lemon dan bunga mawar
ini dinamai lematos. Tomat trensgenik ini mengubah gen basil jeruk, ocimum basilicum,
menjadi enzim pembuat aroma baru, yakni geraniol synthase. Lematos memiliki warna
merah muda yang dipengaruhi setengah lycopen. Sedangkan tomat konvensional
mengandung lycopen seluruhnya. Untuk mengimbangi kadar rendah dari lycopen, lematos
memiliki kadar terpenoid lebih tinggi yang berguna sebagai antimikroial, pestisidal dan
antifungal, sehingga lematos memiliki daya tahun lebih lama.

Walaupun memiliki kandungan hampir sama dengan buah alami, para peneliti meminta tetap
harus hati-hati mengkonsumsi lematos, karena masih terdapat beberapa kandungan yang bisa
berbahaya bagi kesehatan. Apalagi para peneliti sebelumnya melakukan percobaan ini untuk
mengetahui apakah, tomat bisa memiliki rasa lemon atau tidak.

2. Perhatikan gambar berikut.


Bioteknologi
KELASXII-SMAN3CIBINONG

Saat kalian berbelanja buah di supermarket, tidak jarang kalian menemukan stiker yang
tertempel di buahnya dan berisikan kode angka. Contohnya 4139, artinya apel hijau itu
ditanam secara tradisional dan tidak organik karena diberi pupuk pestisida. 84139,
artinya apel hijau itu ditanam secara tradisional, tidak organik dan merupakan hasil
rekayasa genetik. Menurut analisis kelompokmu, mengapa hal itu dilakukan? Apakah
buah-buahan yang berkode 5 digit dimulai dengan angka 8 berbahaya jika dikonsumsi
oleh manusia?
Jawaban
Kode berupa angka pada sticker memberitahu Anda bagaimana buah itu tumbuh. Dengan
membaca kode, Anda dapat mengetahui apakah buah itu hasil rekayasa genetika, organik, atau
diproduksi dengan pupuk kimia, fungisida, atau herbisida. Kode berupa angka pada sticker
memberitahu Anda bagaimana buah itu tumbuh. Dengan membaca kode, Anda dapat
mengetahui apakah buah itu hasil rekayasa genetika, organik, atau diproduksi dengan pupuk
kimia, fungisida, atau herbisida. Jika kodenya lima digit dan nomor dimulai dengan angka “8”,
ini memberitahu Anda bahwa buah tersebut adalah hasil modifikasi genetika. Modifikasi
genetik artinya telah direkayasa, bukan alamiah lagi. 84139 artinya buah apel hijau tersebut
ditanam secara konvensional, tidak organik dan hasil rekayasa genetik

Aktivitas 2
Perhatikan artikel berikut.
“Bibit Pohon Ramin Harapan bagi Langkah Konservasi “
Berdasarkan data Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) tahun
2018, spesies Ramin (Gonystylus bancanus) terancam punah akibat eksploitasi berlebihan
untuk tujuan komersil, penebangan hutan yang tidak berkelanjutan, degradasi habitat, serta
alih fungsi hutan. Tercatat penurunan tajam populasi Ramin di Indonesia yang
penyebarannya kini meninggalkan sisasisa populasi yang terfragmentasi. Padahal, Ramin
merupakan salah satu spesies endemik Indonesia yang menjadi rumah bagi beragam jenis
fauna di lahan gambut untuk mencari makan, bersarang dan berlindung. Ramin telah masuk
Bioteknologi
KELASXII-SMAN3CIBINONG

ke daftar spesies yang terancam punah dalam Alinea ke-2 Daftar Merah yang dirilis oleh
Organisasi International untuk Konservasi Alam, International Union for Conservation of
Nature (IUCN), dan masuk Appendix II pada Konvensi Perdagangan Internasional Tumbuhan
dan Satwa Liar Spesies Terancam (CITES) sejak tahun 2005, yang artinya terdapat
pengaturan khusus dalam perdagangannya.
(sumber : https://investor.id/business/bibit-pohon-ramin-harapan-bagi-langkah-konservasi)

Kunjungi situs dengan menscan QR code di samping.


Pertanyaan :
1. Bagaimana solusi untuk mengkonservasi tanaman Ramin (Gonystylus bancanus) yang hampir
punah di Indonesia berdasarkan artikel yang sudah kalian baca? Kaitkan dengan bioteknolgi.
Jawaban
pada tahun pertama kegiatan di fokuskan pada identifikasi penyebaran pengumpulan material
genetik dari provinsi Riau, Jambi, Kalimantan Barat dan kalimantan tengah, serta
pengembangan tekhnik perbanyak ramin baik melalui stek pucuk maupun kultur jaringan.
Untuk mendukung penelitian budidaya ramin lebih lanjut, APP sinar mas membangun fasilitas
pembibitan khusus di wilayah PT Arara Abadi di riau, dengan kapasitas 65.000 bibit. Lokasi
konservasi ini terletak pada lahan gambut dengan permukaan air dangkal yang di anggap ideal
untuk pertumbuhan semai ramin. Selain membangunfasilitas pemmbibitan, Tim APP sinar
mas dan BBPBPTH-KLHK mrngumpulkan
Sekitar 12.300 sampel ramin liar dari 4 populasi alam: cagar biosfer giam siak kecil di pulau
Riau, Ketapang di kalimantan barat, palangkaraya dan taman nasional tanjung putting di
Kalimantan tengah, serta dari kawasan hutan produksi di pesisir timur di jambi.

2. urutkanlah langkah-langkah dalam melakukan kultur jaringan!


a. Memilih tanaman induk sebagai sumber eksplan (tanaman yang dipilih adalah tanaman
yang sudah jelas jenis,varietas,spesies, dan juga bebas dari hama dan penyakit)
b. Melakukan inisiasi kultur
c. Melakukan sterilisasi pada seluruh alat yang digunakan dan juga bahan tanam
d. Multiplikasi atau penggandaan tunas atau embrio tanaman,yang kelima pengakaran
e. Aklimatisasi atau pemindahan eksplan ke lahan tanam
Bioteknologi
KELASXII-SMAN3CIBINONG

Aktivitas 3
Perhatikan artikel berikut.
Jakarta, CNN Indonesia -- Pesawat TNI AU memeroleh penampakan dugaan tumpahan minyak di
area lokasi jatuhnya Sriwijaya Air SJ 182 rute Jakarta-Pontianak di perairan Kepulauan Seribu,
DKI Jakarta, Minggu (10/1) pagi. "Kontras itu kelihatan," ujar Asisten Operasi (Asops) Kasau
Marsekal Muda TNI Henri Alfiandi di Lanud Halim Perdanakusuma Jakarta Timur, Minggu pagi.
"Kira-kira itu tumpahan minyak bahan bakar pesawat," sambungnya.
(sumber : https://www.cnnindonesia.com/teknologi/20210110154958 -
199-591853/pengaruhtumpahan-minyak-di-ekosistem-laut.)
Kunjungi situs dengan menscan QR code di samping.

Pertanyaan
1. Analisislah apa yang akan terjadi pada ekosistem laut jika tumpahan minyak tidak cepat
ditangani!
Bioteknologi
KELASXII-SMAN3CIBINONG

Jawaban
Tumpahan minyak memengaruhi kehidupan makhluk dalam ekosistem di sana misalnya jika
seekor lumba-lumba atau paus menghirup minyak dari bahan bakar alat transportasi maka
berpengaruh pada paru-paru, fungsi kekebalan, dan reproduksi.

Saat minyak tumpah di laut, awalnya minyak akan menyebar di air tergantung pada kepadatan
dan komposisinya. Gelombang, arus air, dan angin memaksa minyak mengapung ke wilayah
yang lebih luas dan berdampak langsung pada laut terbuka dan wilayah pesisir.
Minyak yang mengandung senyawa organik yang mudah menguap, bakal kehilangan 20 sampai
40 persen massanya dan menjadi lebih padat serta kental.

Bagian dari limbah minyak yang bisa tenggelam bersama partikel tersuspensi dan sisanya
dapat membeku. telur dan larva ikan bisa sangat sensitif bahkan bisa mengalami kematian. Jika
ikan terpapar minyak, maka akibatnya menjadi pangan relatif tak aman bagi manusia

2. Solusi apa yang bisa dilakukan untuk mengatasi masalah pada artikel diatas? Kaitkan dengan
penerapan bioteknologi.
Jawaban
Teknik yang digunakan untuk membersihkan tumpahan minyak tergantung pada karakteristik
minyak dan jenis lingkungan di sekitar pantai, misalnya lautan terbuka, pesisir, atau lahan
basah.Selain mendekontaminasi dan memulihkan garis pantai, bisa juga dengan cara skimming
untuk menjadikan tetesan minyak lebih kecil demi membatasi kerusakaan di permukaan.

3. Analisislah penerapan bioteknologi pada bidang farmasi/kedokteran dan pertanian!


Jawaban
Bioteknologi farmasi/kedokteran adalah penerapan bioteknologi untuk memproduksi
komoditi farmasi berupa senyawa aktif atau obat untuk mengendalikan penyakit
manusia,binatang,dan tumbuhan baik tujuan preventif,diagnostik atau pengobatan atau aditif:

a. Antibiotik
Antibiotik merupakan salah satu hasil bioteknologi yang memanfaatkan jasa mikroba. Zat
antibioktik yang dihasilkan oleh mikroba dapat menghambat pertumbuhan mikroba parasite
dalam tubuh. Oleh karena itu, zat ini dapat menyembuhkan penyakit-penyakit akibat infeksi
bakteri.

b. Vaksin merupakan metode tertua.prosesnya adalah virus ditumbuhkan dalam kultur sel
dan mengandung antigen yang sama dengan antigen yang menyebabkan penyakit,namun
antigen yang ada di dalam antigen tersebut sudah dikendalikan (dilemahkan) maka
pemberian vaksin tidak menyebabkan orang menderitapenyakit seperti terpapar dengan
Bioteknologi
KELASXII-SMAN3CIBINONG

antigen yang secara alamiah,contohnya : vaksin hepatitis B dan malaria. Secara


konvensional pelemahan kuman dilakukan dengan pemanasan atau pemberian bahan
kimia. Dengan bioteknologi dilakukan fusi atau transplantasi gen.

Bioteknologi pertanian adalah metode yang melibatkan makhluk hidup atau organisme untuk
menghasilakn produk baru dalam bidang pertanian sehingga bermanfaat untuk kehidupan
manusia. Penerapan bioteknologi dapat meningkatka produktifitas dalam bidang pertanian.

Aplikasi bioteknologi dalam bidang pertanian dapat membantu dalam percepatan produksi
benih, perbaikan sifat-sifat tanaman, hingga menghasilkan jenis tanaman baru. Semua itu bisa
dihasilkan dengan cara rekayasa genetika dan kultur jaringan. Rekayasa genetika adalah suatu
usaha memanipulasi suatu gen organisme untuk tujuan tertentu, dengan cara menghilangkan
atau menambahkan suatu gen sehingga menghasilkan organisme dengan sifat-sifat yang
diinginkan. Organisme yang telah direkayasa genetikanya sering disebut dengan Genetic
Modified Organism (GMO). Contoh bioteknologi dalam bidang pertanian yang berupa tanaman
GMO yang ada di sekitar kita diantaranya adalah:

a) Jagung manis. Jagung manis yang kita konsumsi saat ini merupakan jagung hasil
rekayasa genetika. Pada jagung manis gula yang terkandung direkayasa untuk tidak
diubah menjadi pati sehingga tetap manis dan berair.
b) Pepaya California, pepaya ini juga merupakan hasil rekayasa genetika yang memiliki
kelebihan rasa lebih manis dan cepat berbuah.
c) Golden rice, pada tanaman padi ini disisipkan gen penghasil betakaroten dari tanaman
wortel, sehingga padi ini memiliki kelebihan selain mengandung karbohidrat juga
memiliki kandungan vitamin A.
d) Kapas yang resisten terhadap Bt toksin, pada tanaman kapas ini telah disisipkan gen Bt
toksin sehingga aman dari hama.
e) Kedelai impor yang menjadi bahan baku dari tempe dan tahu, kedelai ini telah disisipkan
dengan gen EPSPS sehingga kedelai impor ini tahan terhadap herbisida berbahan
glifosfat. Selain itu kelebihan lainnya adalah harganya lebih murah karena selalu
tersedia di pasaran.

Kesimpulan hasil diskusi kelompok


1. Penerapan bioteknologi hanya akan berhasil jika dilakukan dengan pengintegrasian
berbagai disiplin ilmu, seperti mikrobiologi, biokimia, biomolekuler, rekayasa genetika,
rekayasa proses dan tekhnik kimia.
2. Penerapan biotekhnologi untuk memproduksi komoditi farmasi berupa senyawa aktif
atau obat untuk mengendalikan penyakit manusia, binatang dan tumbuhan baik untuk
tujuan preventif, diagnostik atau pengobatan atau aditif.
3. Vaksin diberikan untuk merangsang sistem imunitas namun tidak menyebabkan
penyakit.
Bioteknologi
KELASXII-SMAN3CIBINONG

4. Terapi gen di gunakan untuk mengobati gen yang rusak sehingga dapat menangani
ganguan kesehatan atau membantu tubuh melawan penyakit.
5. Fokus utama rekayasa genetika dalam pertanian adalah merekayasa tanman dan
menciptakan tanaman trasngenik untuk mengatasi permasalahan serangan penyakit
dan hama.
6. Bioremedisi mempunyai potensi untuk menjadi salahsatu tekhnologi lingkuangan yang
bersih alami dan paling murah untuk mengatasi masalah masalah lingkungan dengan
bantuan mikroorganisme.
7. Teknik kultur in vitro dan pengumpulan plasma nuftah melalui proses multiplikasi
memiliki fungsi yang baik untuk mengurangi resiko hilangnya sumberdaya genetik
tanaman yang penting.
8. Bioteknologi berperan penting dalam peningkatan kesejahtraan hidup manusia. Akan
tetapi dalam penerapanya, selain menerapkan aspek sains adan tekhnologi, juga perlu
memperhatikan aspek masyarakat dan lingkungan.

Anda mungkin juga menyukai