Anda di halaman 1dari 6

UTS KEWIRAUSAHAAN

Diajukan Untuk Memenuhi Sebagai persyaratan Dalam Menyelesaikan Ujian


Tengah Semester Mata Kuliah Kewirausahaan

Oleh
Tiana Lisa 07011381924206
(Kampus Bukit Palembang Kelas B)
Dosen Pengampu :
PROF.DR.H.SLAMET WIDODO,MS,MM

JURUSAN ILMU ADMINISTRASI PUBLIK


FAKULTAS ILMU SOSIAL ILMU POLITIK
UNIVERSITAS SRIWIJAYA
2022
1. Jelaskan pengertian,tujuan,dan manfaat kewirausahaan
Jawab :
Pengertian Kewirausahaan
Menurut Dan Steinhoff dan John F. Burgess (1993:35) wirausaha adalah orang
yang mengorganisir, mengelola dan berani menanggung resiko untuk
menciptakan usaha baru dan peluang berusaha. Secara esensi, pengertian
entrepreneurship adalah suatu sikap mental, pandangan, wawasan serta pola pikir
dan pola tindak seseorang terhadap tugas-tugas yang menjadi tanggungjawabnya
dan selalu berorientasi kepada pelanggan. Kewirausahaan adalah kemampuan
untuk berdiri sendiri, berdaulat, mengejar peluang, suatu proses menciptakan
sesuatu dengan menggunakan waktu yang kegiatannya disertai adanya modal, jasa
dan resik.Kewirausahaan adalah suatu kegiatan untuk menciptakan sesuatu
dengan tujuan untuk mendapatkan kepuasan dan keuntungan. Dapat disimpulkan
bahwa kewirausahaan adalah kewirausahaan adalah proses menciptakan sesuatu
yang lain dengan menggunakan waktu dan kegiatan disertai modal dan resiko
serta menerima balas jasa dan kepuasan serta kebebasan pribadi.
Tujuan Kewirausahaan
1. Mendukung Munculnya Usaha-usaha Kecil
Suatu kegiatan kewirausahaan yang muncul, pasti melibatkan banyak orang untuk
mendukung berjalannya suatu usaha. Keterlibatan sumber daya manusia ini, boleh
diakui secara langsung atau tidak, akan membentuk karakter-karakter baru
sebagai pelaku usaha.Di masa pandemi ini, banyak sektor ekonomi berhenti,
akibatnya banyak sumber daya manusia kehilangan sumber pendapatan. Saat ini,
yang dibutuhkan adalah sebuah kegiatan kewirausahaan yang berpihak pada
ekonomi kerakyatan. Jika kegiatan ekonomi kerakyatan ini didukung penuh, maka
lapangan pekerjaan baru akan terbuka, dan perekonomian masyarakat juga
terbantu.
2. Kesejahteraan Masyarakat Terangkat
Lesunya perekonomian akibat pandemi, berakibat pada meningkatnya angka
kemiskinan dalam masyarakat. Namun masih adanya beberapa kegiatan ekonomi
yang berjalan, diharapkan mampu memberikan sokongan bagi perekonomian
nasional. Dengan berbekal konsep kewirausahaan yang kuat, maka inovasi baru
akan muncul, dengan demikian, ruang-ruang usaha baru akan muncul, sehingga
menekan angka pengangguran.
3. Menumbuhkan Semangat Berinovasi
Ketika seseorang dalam kondisi suatu tekanan tertentu, kadangkala akan memicu
semangat berpikir yang berbeda dengan sebelumnya. Tidak jarang, inovasi-
inovasi baru akan muncul dari kondisi yang semacam ini. Maka, jika dimaknai
dengang sikap yang positif, pandemi ini juga memiliki peran, membentuk pribadi
seseorang untuk maju.

Manfaat Kewiraushaan

1. Memberikan Peluang dan Kebebasan untuk Mengendalikan Nasib Sendiri


memiliki usaha sendiri akan memberikan kebebasan dan peluang bagi pebisnis
untuk mencapai tujuan hidupnya.pebisnis akan mencoba memenangkan hidup
mereka dan memungkinkan mereka untuk memanfaatkan bisnisnya guna
mewujudkan cita-citanya.
2. Memberi Peluang Melakukan Perubahan
Semakin banyak pebisnis yang memulai usahanya karena mereka dapat
menangkap peluang untuk melakukan berbagai perubahan yang menurut mereka
sangat penting
3. Memberi Peluang untuk Mencapai Potensi Diri Sepenuhnya
Banyak orang menyadari bahwa bekerja di suatu perusahaan seringkali
membosankan, kurang menantang dan tidak ada daya tarik. Hal ini tentu tidak
berlaku bagi seorang wirausahawan.
4. Memiliki Peluang untuk Meraih Keuntungan Seoptimal Mungkin
Walaupun pada tahap awal uang bukan daya tarik utama bagi wirausahawan,
keuntungan berwirausaha merupakan faktor motivasi yang penting untuk
mendirikan usaha sendiri. Kebanyakan pebisnis tidak ingin menjadi kaya raya,
tetapi kebanyakan di antara mereka yang memang menjadi berkecukupan.
5. Memiliki Peluang untuk Berperan Aktif dalam Masyarakat dan Mendapatkan
Pengakuan atas Usahanya
Pengusaha kecil atau pemilik perusahaan kecil seringkali merupakan warga
masyarakat yang paling dihormati dan paling dipercaya. kesepakatan bisnis
berdasarkan kepercayaan dan saling menghormati adalah ciri pengusaha kecil.
2. Karakter apa saja yang harus dimiliki oleh sorang entrepreneur
Jawab :
1. Jujur
2. Displin
3. Kreatif dan inovatif
4. Berkomitmen tinggi / bertanggung jawab
5. Mandiri dan realistis
6. Percaya diri
7. Berani mengambil resiko
8. Seorang yang memiliki wawasan yang luas
3. Maslow mengatakan ada 5 kebutuhan dasar (basic need) apa saja jelaskan !
Jawab :
1. Kebutuhan Fisiologis (Physiological Needs)
Physiological needs adalah kebutuhan yang paling dasar yang harus terpenuhi
dengan baik bagi seorang individu. Kebutuhan tersebut mencakup sandang,
pangan dan papan. Contohnya kebutuhan makan, minum, perumahan, seks,
istirahat untuk menjaga kesehatan.
2. Menginginkan Rasa Aman (Safety needs)
Safety and security needs adalah kebutuhan kedua setelah yang pertama
terpenuhi. Pada kebutuhan tahap kedua ini seorang individu menginginkan
terpenuhinya rasa keamanan. Pada dasarnya kebutuhan rasa aman ini mengarah
pada dua bentuk yakni: kebutuhan keamanan jiwa dan kebutuhan keamanan harta.
3. Menginginkan Kasih Sayang (Love and belongingness needs)
Social needs adalah kebutuhan ketiga setelah kebutuhan kedua terpenuhi. Pada
kebutuhan ini mencakup perasaan seseorang seperti termiliknya cinta, sayang,
keluarga yang bahagia dengan suami/istri dan memperoleh anak dari perkawinan
yang sah, tergabung dalam organisasi sosial. Kebutuhan sosial disini
memperhatikan seseorang yang membutuhkan pengakuan atau penghormatan dari
orang lain.
4. Membutuhkan Penghargaan (Esteem needs)
Esteem needs adalah kebutuhan keempat setelah kebutuhan ke tiga terpenuhi.
Pada kebutuhan ini sesorang mencakup pada keinginan untuk memperoleh harga
diri. Harga diri atau respek diri: ini bergantung pada keinginan akan kekuatan,
kompetensi, kebebasan, dan kemandirian.Ia juga bertalian dengan achievement
motivation, dorongan untuk berprestasi. Pada tahap ini seseorang memiliki
keinginan kuat untuk memperhatikan prestasinya, serta ingin bahwa prestasi
tersebut mendapatkan apresiasi dari orang lain.
5. Aktualisasi Diri (Self-actualization needs)
Self-actualizatio adalah kebutuhan tertinggi dalam teori Maslow. Pada tahap ini
seseorang ingin terpenuhinya keinginan untuk aktualisasi diri, yaitu ia ingin
menggunakan potensi dan mengaktualisasikannya dalam bentuk pengembangan
diri.

4. Jelaskan pengertian berikut ini :


Continues improvement think out of the box saham, franchise ,investasi, pemasaran,
permodalan, steakholder ,customer,dan motivasi
Jawab :
 Continuous Improvement merupakan budaya perbaikan berkelanjutan yang fokus
terhadap pengurangan waste di semua sistem dan proses di dalam sebuah
perusahaan. Kegiatan ini melibatkan semua elemen di perusahaan untuk bekerja
sama melakukan perbaikan tanpa harus melakukan investasi modal yang besar.
 berpikir out of the box adalah cara berpikir di luar batasan atau menggunakan
perspektif yang baru. Makna box adalah batasan diri. Jadi seseorang berpikir out
the box adalah seseorang yang mampu berpikir melampaui batasan diri tersebut
sehingga menghasilkan ide yang baru dan tidak terpikirkan orang lain sebelumnya.
 Saham dapat didefinisikan sebagai tanda penyertaan modal seseorang atau pihak
(badan usaha) dalam suatu perusahaan atau perseroan terbatas. Dengan
menyertakan modal tersebut, maka pihak tersebut memiliki klaim atas pendapatan
perusahaan, klaim atas aset perusahaan, dan berhak hadir dalam Rapat Umum
Pemegang Saham (RUPS).
 franchise adalah bentuk kerja sama usaha antara pemilik merk dagang, produk, atau
sistem operasional. Kerja sama ini didelegasikan kepada pihak kedua yang berhak
mendapatkan izin untuk pemakaian merek, produk, serta sistem operasional
tersebut dalam menjalankan sebuah usaha.
 Investasi adalah kegiatan menanam modal atau dana dengan harapan mendapat
keuntungan atau imbal hasil di masa depan.Atau Investasi adalah aktivitas
menempatkan dana atau aset berharga lainnya pada instrumen tertentu dalam
jangka waktu tertentu. Sehingga dari penempatan dana tersebut diharapkan
menghasilkan return.
 Pemasaran adalah proses sosial dan menejerial yang membuat individu dan
kelompok memperoleh apa yang mereka butuhkan serta inginkan lewat penciptaan
dan pertukaran timbal balik produk dan nilai dengan orang lain.
 Permodalan adalah suatu kegiatan yang di lakukan dalam bentuk pemberian atau
penanaman uang yang diperlukan untuk membiayai segala keperluan usaha;seperti
biaya prainvestasi,pengurusan izin,biaya investasi untuk pembelian aktiva
tetap,sampai modal kerja.namun ada juga yang memberi Modal keahlian adalah
keahlian dan kemampuan seseorang untuk mengelola atau menjalankan suatu
usaha.
 Stakeholder adalah bagian dari perusahaan yang bisa menentukan arah dan
kesuksesan suatu bisnis. Jika hubungan antar stakeholder baik, maka kemungkinan
besar bisnis tersebut juga akan berjalan baik dan sukses.
 Arti customer atau pelanggan secara umum adalah organisasi atau orang yang
membeli suatu produk barang atau jasa dari suatu toko maupun bisnis tertentu.
 Motivasi merupakan dorongan yang dimiliki seorang individu yang dapat
merangsang untuk dapat melakukan tindakan-tindakan atau sesuatu yang menjadi
dasar atau alasan seseorang untuk berperilaku atau melakukan sesuatu.

Anda mungkin juga menyukai