Anda di halaman 1dari 7

RPP INQUIRY LEARNING

Dosen Pengampu : Drs. I Wayan Sujana, S.Pd., M.Pd.

UTS MATA KULIAH


PENDIDIKAN IPS SD

Disusun Oleh :

Kadek Deny Hendrawan


2111031509
2L
29

UNIVERSITAS PENDIDIKAN GANESHA


DENPASAR
2022
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)
(RPP Model Inquiry Learning)

Nama Sekolah : Sekolah Dasar Mandiri

Kelas/Smester : IV/1

Mata Pelajaran : IPS

Jumlah Pertemuan :1x Pertemuan

A. Standar Kompetensi :
1. Mengenali keberagaman Sosial, Budaya, dan Agama
2. Mengetahui tentang perbedaan Sosial, Budaya dan Agama
B. Kompetensi Dasar :
1. Memahami tentang perbedaan dan keberagaman Sosial, Budaya dan Agama yang
ada di Indonesia
C. Indikator Pencapaian Kompetensi :
1. Siswa dapat mengetahui keberagaman Sosial
2. Siswa dapat mengetahui keberagaman Budaya yang ada di Indonesia
3. Siswa dapat mengetahui kebergaman Agama yang di akui khususnya di Indonesia
4. Siswa mengetahui tentang Hidup Bertolenransi
D. Tujuan Pembelajaran
1. Siswa mampu mengetahui keberagaman Sosial yang ada di Indonesia
2. Siswa mampu mendeskripsikan tentang Sosial, Budaya dan Agama
3. Siswa mampu mengerealisasikan hidup Bertoleransi
4. Siswa menganalisis lingkungan Sosial Budaya yang berada dilingkungan sekitar

Nilai Karakter yang Diintegrasikan :

1. Cerdas
2. Perhatian
3. Tidak anti Sosial
4. Toleransi
E. Materi yang diajar:
1. Keberagaman Sosial, Budaya dan Agama yang ada di Indonesia
Sosial Budaya Agama
1. Sosial merupakan 1. Kergaman Bahasa 1. Islam : Kitab suci Al-
suatu struktur kehidupan 2. Rumah Adat Quran, tempat ibadah
masyarakat yang 3. Pakaian Tradisional masjid, dan hari raya Idul
dipandang dari beberapa 4. Senjata Tradisional Fitri dan Idul Adha
segi misalnya kasta, 5. Rumah Adat 2. Katolik : Kitab suci
derajat, pangkat, dan lain 6. Makanan Khas Alkitab, tempat ibadah
lain. Keragaman suku 7. Upacara Adat gereja, hari raya Natal
bangsa merupakan 8. Kesenian 3. Kristen : Kitab suci
golongan sosial yang Alkitab, tempat ibadah
berbeda dengan golongan gereja, hari raya Natal
sosial lainnya yang 4. Hindu : Kitab suci Weda,
memiliki ciri mengenai tempat ibadah pura, hari
asal-usul, tempat asal dan raya Nyepi
kebudayaannya 5. Buddha : Kitab suci
Tripitaka, tempat ibadah
wihara, hari raya Waisak
6. Konghucu : Kitab suci Si
Shu dan Wu Jing, tempat
ibadah klenteng,
hari raya Imlek

2. Sosial Budaya di Indonesia :


Suku bangsa merupakan sekelompok manusia yang memiliki kesamaan budaya dan
adat istiadat. Keragaman suku bangsa disebabkan oleh letak geografis, iklim, percampuran
budaya, dan agama. Perbedaan suku bangsa biasanya terlihat dari ciri fisik (warna kulit dan
bentuk rambut), bahasa, dan kebudayaan.
Contohnya:
a. Sumatera : Aceh, Melayu, Batak, Minangkabau, dan Anak Dalam
b. Jawa : Jawa, Sunda, Betawi, Tengger, dan Badui
c. Kalimantan : Dayak, Banjar, Kutai, dan Bulungan
d. Bali dan Nusa Tenggara : Bali, Sasak, Bima, Rote, Sumba, dan Dompu
e. Sulawesi : Makassar, Bugis, Toraja, Minahasa, dan Mandar
f. Maluku : Alune, Ambon, Buru, Nuaulu, Ternate, dan Tidore
g. Papua : Asmat, Dani, Demal, Sentani, Ambai, dan Tobati
3. Toleransi
Toleransi atau Toleran secara bahasa kata ini berasal dari bahasa latin tolerare yang
berarti dengan sabar membiarkan sesuatu. Pengertian toleransi secara luas adalah suatu
perilaku atau sikap manusia yang tidak menyimpang dari aturan, dimana seseorang
menghormati atau menghargai setiap tindakan yang dilakukan orang lain. Toleransi juga
dapat berarti suatu sikap saling menghormati dan menghargai antarkelompok atau
antarindividu (perseorangan) baik itu dalam masyarakat ataupun dalam lingkup yang lain.
Sikap toleransi dapat menghindari terjadinya diskriminasi, walaupun banyak terdapat
kelompok atau golongan yang berbeda dalam suatu kelompok masyarakat. Toleransi
terjadi karena adanya keinginan-keinginan untuk sedapat mungkin menghindarkan diri dari
perselisihan yang saling merugikan kedua belah pihak. Contoh sikap toleransi secara
umum antara lain:
a. Menghormati waktu beribadah masing-masing agama
b. Menghormati Hari Besar Keagamaan dari masing-masing agama
c. Saling membantu tanpa membeda-bedakan agama
d. Tidak mengganggu kegiatan beribadah masing-masing agama
e. Tidak menjelekkan agama lain
F. Alokasi Waktu :
2x35 Menit
G. Model atau Metode Pembelajaran :
Model Pembelajaran Inkuiri adalah model yang bertujuan untuk melatih kemampuan siswa
dalam meneliti, menjelaskan fenomena, dan memecahkan masalah secara ilmiah.
H. Kegiatan Pembelajaran :
No. Kegiatan Durasi
1. a. Kegiatan awal :
• Kesiapan kelas dalam pembelajaran
(berdoa, presensi, kebersihan kelas)
• Guru melakukan apersepsi yaitu
15 Menit
mengaitkan materi yang akan dibahas
dengan materi sebelumnya
• Menjelaskan tujuan pembelajaran atau
kompetensi yang ingin dicapai.
2. b. Kegiatan Inti :
Eksplorasi :
• Guru menjelaskan materi tentang
keberagam sosial, budaya, dan agama
yang ada di Indonesia.
• Guru menanyakan seberapa besar
pemahaman siswa tentang materi yang
telah dijelaskan.
• Guru menayangkan gambar melalui
media power point, gambar bercerita
45 Menit
tentang keberagam sosial, budaya, dan
agama yang ada di Indonesia.
• Guru membagi kelas menjadi 6 kelompok
yang satu kelompok berisi sekitar 5-6
orang. Seluruh kelompok tersebut
mendiskusikan mengenai keberagam
sosial, budaya, dan agama yang ada di
Indonesia. Setiap kelompok diminta
membuat kliping dari koran yang telah
mereka bawa dari rumah.
• Guru memberikan teka-teki mengenai
keberagam sosial, budaya, dan agama
yang ada di Indonesia yang akan
didiskusikan oleh siswa untuk menjadi
bahan diskusi kelompok. Guru menunjuk
perwakilan dari 2-3 kelompok untuk
maju.
Elaborasi :
Siswa mempresentasikan hasil diskusi, dan siswa
yang lain menanggapi hasil presentasi.
Konfirmasi Guru memberikan tanggapan
mengenai hasil diskusi yang telah
dipresentasikan dan memberikan kesimpulan
mengenai hasil diskusi.
3. c. Penutup
• Peserta didik dengan dibimbing dan
difasilitasi pendidik membuat kesimpulan
tentang keberagam sosial, budaya, dan
agama yang ada di Indonesia. 10 Menit
• Peserta didik mencatat tugas-tugas
kegiatan yang diberikan pendidik dan
menyampaikan rencana pembelajaran
untuk pertemuan berikutnya.

I. Penilaian Instrumen :
Tes
J. Sumber Belajar :
1. Sumber Belajar : Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan. (2017).Ilmu Pengetahuan
Sosial (IPS) Paket A Setara SD/MI. Jakarta: Erlangga.
2. Media : Power Point dan Koran.
3. Alat/Bahan : Papan Tulis, Spidol, Gunting, Lem.
K. Kesimpulan :
Dengan adanya materi pembelajaran keberagaman sosial, budaya, dan agama maka siswa
mampu mendeskripsikan tentang apa itu keberagaman sosial, budaya, dan agama. Serta
siswa mampu menganalisa mengenai adanya keberagaman sosial, budaya, dan agama yang
di Indonesia. Disini siswa dituntut untuk bisa hidup bertoleransi karena Indonesia
merupakan negara yang memiliki keberagaman sosial, budaya, dan agama. Dengan
demikian, siswa dapat memahami arti dari toleransi.

Denpasar, 7 April 2022


Mengetahui,
Kepala Sekolah Peneliti

Ni Ketut Budiani, S.Pd. Kadek Deny Hendrawan


NIP 195811291985031011 NIM 2111031509

Anda mungkin juga menyukai