Anda di halaman 1dari 4

Nama

: Tasya Sastira Harahap


Nim : 1203151048

UAS METODOLOGI PENELITIAN

1. Jelaskan menurut pendapatmu apa tujuan mempelajari metodologi penelitian?


Jawab : Tujuan saya yaitu untuk mentuntaskan seluruh mata kuliah yang dapat saya ambil pada
semester ini dan menjadikan mata kuliah metodologi penelitian ini sebagai bekal untuk diri
saya sebagai mahasiswa yang pastinya akan banyak melakukan penelitian kedepannya hingga
tahap akhir perkuliahan.

2. Jelaskan apa yg dimaksud dengan fenomena


Jawab : Fenomena adalah sebuah kejadian atau peristiwa yang terjadi.

3. Jelaskan sumber-sumber masalah dlm penelitian!


Jawab : Sumber masalah yaitu pusat atau asal (penyebab) dari permasalahan yang ada dalam
penelitian. Sumber-sumber masalah penelitian dapat diperoleh dari observasi (pengamatan /
terjun ke lapangan), masalah sosial, masalah pribadi, kepustakaan dan lain-lain.

4. Jelaskan apa yg dimaksud penelitian kualitatif


Jawab : Penelitian kualitatif adalah penelitian ilmiah yang bersifat deskriptif dan cenderung
menggunakan analisis.

5. Di suatu cafe terdapat beberapa pasang siswa SMA yg bermesraan saat masih memakai
seragam sekolah. Berdasarkan kasus tersebut, buatlah judul penelitian kualitatif & tujuan dari
judul yang dibuat!
Jawab : Judul : Analisis bentuk perilaku bermesraan beberapa pasang siswa SMA yang
berseragam sekolah.
Tujuan penelitian : untuk mengetahui dan menggali bentuk perilaku bermesraan beberapa
pasang siswa SMA berseragam sekolah tersebut.

6. Jelaskan dengan kalimatmu sendiri pengertian dari teori, pendapat dan konsep!
Jawab : Menurut saya, teori merupakan landasan atau pedoman terhadap sesuatu yang sudah
ada lebih dulu. Pendapat adalah argumentasi terhadap sesuatu yang belum bisa dipastikan
kebenarannya (karena hanya bersifat opini). Konsep adalah gambaran atau rancangan terhadap
sesuatu yang telah dipikirkan bagaimana sesuatu tersebut mulai dari awal hingga akhir.

7. Analisis bentuk perilaku hedonis siswa SMA berdasarkan perspektif gender. berdasarkan
judul tsb, buatlah rumusan dan tujuan penelitian !
Jawab :
Rumusan :
- Mengapa dapat terjadi perilaku hedonis di kalangan pelajar SMA?
- Apakah perspektif gender mempengaruhi perbedaan perilaku hedonis?
- Apa saja ciri-ciri bentuk perilaku hedonis pada pelajar SMA?
Tujuan Penelitian :
- Untuk menggali dan mengetahui bagaimana perilaku hedonis di kalangan pelajar SMA
- Untuk mengetahui penyebab terjadinya perilaku hedonis di kalangan pelajar SMA
- Untuk mengetahui cici-ciri bentuk perilaku hedonis pelajar SMA

8. Dalam penelitian kualitatif terdapat beberapa instrumen penelitian, sebutkan dan jelaskan
singkat!
Jawab : Dapat berupa observasi (pengamatan) dan wawancara (tanya jawab antara peneliti dan
narasumber) serta peneliti harus mendapatkan jawaban yang valid dari narasumber, karena
pada penelitian kualitatif lebih kepada narasumber nya tersebut, validnya tergantung pada
jawaban narasumber.

9. Apakah yang dimaksud dengan penelitian kuantitatif?


Jawab : Penelitian kuantitatif adalah penelitian ilmiah yang sistematis dan berisi angka-angka
sebagai alat menganalisis sesuatu hal yang ingin kita ketahui.

10. Berdasarkan kasus yg terdapat pada nomor 5, buatlah suatu judul penelitian kuantitatif
beserta rumusan dan tujuan penelitian!
Jawab : Judul : Penyimpangan perilaku bermesraan beberapa pasang siswa SMA yang masih
berseragam sekolah.
Rumusan :
- Bagaimana bentuk perilaku bermesraan yang ditunjukkan para pelajar SMA tersebut di tempat
umum?
- Apa saja dampak yang akan terjadi terhadap perilaku pelajar SMA tersebut?
Tujuan :
- Untuk menggali bentuk perilaku bermesraan pelajar SMA berseragam sekolah di tempat
umum
- Untuk mengetahui dampak terhadap perilaku pelajar SMA tersebut

11. Pengaruh konseling adiktif terhadap siswa yang kecanduan bermain game online di SMAN
14 MEDAN. berdasarkan judul tersebut, tentukan variabel bebas dan variabel terikatnya!
Jawab : Pengaruh konseling adiktif merupakan variabel bebas. Siswa yang mecanduan bermain
game online di SMAN 14 MEDAN merupakan variabel terikat.

12. Pada analisis data penelitian kuantitatif dan kualitatif terdapat perbedaan pada analisis
datanya. Jelaskan apa yg menjadi beda pada kedua analisis data tersebut!
Jawab : Pada analisis kualititatif, lebih fokus pada pengujian teori, pengukuran, hipotesis melalui
analisis statistik, sedangkan pada analisis kuantitatif pengumpulan data langsung yang dapat
diperoleh dengan angka misalnya melalui instrumen observasi, skala, kuesioner dan lain-lain.

13. Sebutkan dan jelaskan instrumen dalam penelitian kuantitatif!


Jawab : Beberapa instrumen yang dapat digunakan dalam penelitian kuantitatif, yaitu:
- Kuesioner, rangkaian pertanyaan berhubungan dengan topik tertentu yang ditujukan untuk
memperoleh data tertentu.
- Skala, dapat berupa angka maupun diagram dan sering digunakan dalam pengumpulan data.

14. Buat suatu judul penelitian kuantitatif kemudian tuliskan identifikasi masalah, rumusan
masalah dan tujuan penelitian
Jawab :
Judul : Pengaruh Layanan Bimbingan Karir Terhadap Pengambilan Keputusan Memilih Jurusan
di SMAN 73 JAKARTA
Identifikasi Masalah :
- Bagaimana pendidikan karir yang ada di sekolah
- Bagaimana proses penentuan jurusan yang dilakukan oleh siswa
- Bagaimana pengaruh pendidikan karir di sekolah terhadap pemilihan jurusan
- Apa yang menyebabkan siswa salah dalam mengambil keputusan pada saat memilih jurusan
Tujuan Penelitian :
Untuk mengetahui pengaruh pemberian layanan bimbingan karir terhadap proses pengambilan
keputusan memilih jurusan pada siswa kelas 10 SMAN 73 JAKARTA

15. Jelaskan jenis-jenis teknik pengambilan sampel dalam penelitian!


Jawab :
- Probability sampling, adalah teknik pengambilan sampel yang memberikan peluang yang sama
bagi setiap unsur (anggota) populasi untuk dipilih menjadi anggota sampel. Teknik ini
merupakan teknik yang memungkinkan peneliti atau evaluator untuk membuat generalisasi
dari karakteristik sampel menjadi karakteristik populasi.
- Nonprobability sampling adalah teknik pengambilan sampel yang tidak memberi peluang atau
kesempatan sama bagi setiap unsur atau anggota populasi yang dipilih menjadi sampel.

Anda mungkin juga menyukai