Anda di halaman 1dari 8

LAPORAN PEMBUATAN PRODUK MAKANAN

(DESSERT)
"BOLU KUKUS CHOCOLATOS"

Disusun oleh:
Mauliya Annisa
Kharissa Damayanti

Kelas XII

SMK BHAKTI INDONESIA


2020/2021
KATA PENGANTAR

Puji syukur Kami panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa atas petunjuk dan
hidayah-Nya, sehingga Kami dapat menyelesaikan makalah ini dengan baik dan tepat
waktu. Makalah  kewirausahaan ini disusun guna memenuhi tugas sekolah. Disamping
itu makalah ini dimaksudkan agar siswa/siswi dapat mengembangkan kemampuan
entrepreneur.
Dengan segala kerendahan hati, kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak
yang telah membantu penulisan laporan usaha ini. Dalam penulisan laporan ini, kami
menyadari bahwa laporan ini jauh dari kesempurnaan. Oleh sebab itu, kami mohon kritik dan
saran pembaca untuk memperbaiki kesalahan yang ada dan menyempurnakan laporan ini.
Semoga penulisan laporan usaha mandiri ini dapat menambah wawasan dalam
berbisnis dan bermanfaat bagi pembaca sekalian.

Balikpapan, 29 Oktober 2020


Kelompok 1
DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL …………………………..… i


KATA PENGANTAR …………………………..… ii

DAFTAR ISI …………………………..… iii


BAB I PENDAHULUAN

A.    LATAR BELAKANG MASALAH …………………………..… 1


B.     TUJUAN USAHA …………………………..… 2

BAB II PROSES PRODUKSI


A.    PROSES PRODUKSI …………………………..… 3

B.     PERHITUNGAN MODAL …………………………..… 3


BAB III PENUTUP
A.    KESIMPULAN …………………………..… 4

B.     SARAN DAN TANGGAPAN …………………………..… 4


C. DAFTAR PUSTAKA …………………………….. 5
BAB 1
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Brownies merupakan kue khas Amerika yang pertama kali di kenal pada tahun
1897. Seorang koki di Amerika yang sedang membuat cake coklat lupa
memasukkan Baking Powder sehingga terciptalah cake bantat yang tidak
mengembang namun lezat rasanya, kegagalan membuat cake coklat ini justru
menciptakan jenis cake baru yang menjadi terkenal hingga sekarang. Resep
Brownies pertama diterbitkan tahun 1897 dalam Sears, Roebuck catalogue.
Nama brownies sendiri diambil karena dominannya warna coklat pekat
(brown) dari cake tersebut, ditambah lagi karena bahan bakunya juga terdiri
dari aneka coklat seperti dark chocolate, coklat pasta & coklat bubuk.
Dalam perkembangannya banyak sekali brownies dengan aneka kreasi dan
rasa yang variatif, penampilannyapun lebih cantik dan mengundang selera
walaupun tidak meninggalkan ciri khas asli brownies yang kaya akan rasa
coklatnya, baik dengan menambah topping diatasnya seperti krim keju,
Chocolate ganache, marshmallow, chocolate chip atau taburan aneka jenis
kacang-kacangan.
Di Indonesia sendiri yang pertama kali populer adalah Brownies panggang
yang dimasak dengan oven sesuai resep aslinya, namun beberapa tahun
terakhir muncul jenis Brownies baru yang sangat popular yaitu Brownies
kukus dengan tekstur yang lebih lembut. Mereka yang kreatif telah
menciptakan aneka rasa Brownies kukus, mulai dari warnanya yang tidak
hanya coklat tetapi hijau dan kekuning-kuningan maupun bentuk yang tidak
hanya kotak tetapi seperti cake roll.
Perkembangannya tentu semakin memanjakan penggemar dan penikmat
Brownies,semakin menggugah selera untuk mencoba dan menikmati aneka
rasa variasinya.
B. Tujuan
1. Untuk menerapkan ilmu pengetahuan dalam bidang berwirausahaan.
2. Bisa memanfaatkan waktu luang, untuk sesuatu yang berguna.
3. Menciptakan lapangan pekerjaan.
4. Menciptakan produk olahan makan fungsional baru.
BAB II
PROSES PRODUKSI
A.    Proses Produksi
“Bolu Kukus Chocolatos”
1. Bahan
 Tepung terigu 500 gram
 Gula 500 gram
 4 bungkus chocolatos
 4 butir telur
 Minyak goreng secukupnya
 Mentega secukupnya
 Baking Powder

2. Alat
 Mangkok
 Mixer
 Cetakan kue
 Sendok
 dandang nasi

3. Cara Membuat
1) Siapkan bahan. Masukkan telur dan gula kedalam mangkok. Aduk hingga gula larut
dan tercampur rata.
2) Lalu tuang tepung, chocolatos, dan baking powder kedalam mangkok. Aduk hingga
tercampur rata. Terakhir masukkan minyak kedalam adonan.
3) Panaskan panci pengukus. Tuang adonan kedalam cetakan. Kukus hingga 30 menit.
4) Bolu kukus chocolatos siap disajikan.

Modal
 Tepung terigu : 7.000
 Gula : 7.000
 4 Bungkus chocolatos : 8.000
 4 Butir Telur : 6.800
 Baking Powder : 7.000
Total harga (semuanya) : 35.000
BAB III
PENUTUP
A. Kesimpulan
Untuk menjadi seorang wirausaha harus memiliki tekad yang kuad, pengalaman,
percaya diri dan kreatif lalu diikuti dengan modal. Untuk menjalankan suatu usaha, kita
harus lihat apakah usaha tersebut akan menguntungkan kita kedepannya atau tidak. Maka
dari itu analisis SWOT dan 5W+1H sangat dibutuhkan untuk membuka suatu usaha.

B. Saran
Jika ingin membuka suatu usaha, pilihlah usaha yang cocok dan bermanfaat bagi diri
sendiri dan orang lain.carilah peluang supaya bisa mengembangkan sebuah usaha.
Seorang wirausaha harus bisa me manajemen waktu
Selesainya makalah ini tidak terlepas dari banyaknya kekurangan – kekurangan
pembahasannya, oleh karena itu untuk kesempurnaan makalah ini, kami sangat
membutuhkan saran – saran dan masukan dari pembaca karena untuk kebaikan
kedepannya supaya kami bisa menyajikan karya tulis yang lebih baik
DAFTAR PUSTAKA
1. https://farhanirs.blogspot.com/2018/02/laporan-pembuatan-produk-makanan.html
2. http://eprints.ums.ac.id/52049/3/BAB%20I%20-%20BAB%20V-1-5.pdf

Anda mungkin juga menyukai