Anda di halaman 1dari 3

Payback Period Analysis

Analisis payback period menghitung waktu yang diperlukan agar arus kas masuk sama dengan arus kas
keluar. Analisis ini biasanya digunakan untuk mengukur tingkat resiko alternatif, berkaitan dengan seberapa
cepat nilai investasi dapat dikembalikan. Alternatif tersebut dapat dilakukan dengan memperhitungkan
time value of money (disebut discounted payback analysis) atau mengabaikannya (i = 0%).
Dengan memperhitungkan time value of money, lamanya periode pengembalian n p, dihitung menggunakan
persamaan:
t =n p

P= ∑ NCFt (P/F,i,t )
t =1

Dengan mengabaikan time value of money, lamanya periode pengembalian np, dihitung menggunakan
persamaan:
t=n p

P= ∑ NCFt
t=1

Untuk deretan arus kas yang besarnya sama, persamaan ke-2 dapat langsung digunakan untuk memperoleh
nilai np secara langsung dengan:
P dimana:
n p=
NCF P = investasi awal
NCF = Net cash flow / arus kas bersih (pendapatan – pengeluaran) dengan
memperhitungkan atau mengabaikan time value of money

Soal Latihan:
1. Bandingkan kedua arus kas dibawah ini dengan menggunakan:
a. Present Worth analysis pada tingkat suku bunga 12% per tahun
b. Payback period analysis tanpa memperhitungkan time value of money
c. Discounted payback analysis pada tingkat suku bunga 12% per tahun

Tahun Arus Kas 1 (Rp.) Arus Kas 2 (Rp.)


0 -1.200.000 -2.800.000
1 400.000 1.250.000
2 400.000 1.250.000
3 1.000.000 1.250.000
4 1.000.000 1.250.000
5 1.000.000 1.250.000
Jawab:
a. Present Worth analysis pada tingkat suku bunga 12% per tahun
----silahkan dihitung-----
b. Payback period analysis tanpa memperhitungkan time value of money
Arus kas 1:

np 1 dan np 2 didapat dengan cara interpolasi untuk mendapatkan nilai arus kas kumulatif = 0 pada
tahun/periode berapa.
np 1 nilai kumulatif = 0 terletak pada periode setelah periode 2 atau sebelum periode 3, begitu juga
dengan np2
 Arus kas yang mempunyai periode pengembalian terpendek adalah arus kas 2

c. Discounted payback analysis pada tingkat suku bunga 12% per tahun

 Arus kas yang mempunyai periode pengembalian terpendek adalah arus kas 1
2. Bandingkan tiga arus kas berikut menggunakan analisis payback period dengan memperhitungkan
tingkat suku bunga 9% per tahun.

A (Rp.) B (Rp.) C (Rp.)


Investasi awal 3.000.000 4.000.000 5.000.000
Keuntungan tahun pertama 1.500.000 2.000.000 2.000.000
Keuntungan tahun berikutnya 1.000.000 1.250.000 1.500.000
Usia pakai 4 5 6

3. Sebuah perusahaan sedang mempertimbangkan untuk membeli sebuah mesin baru dengan dua pilihan
berikut:
Mesin A (Rp.) Mesin B (Rp.)
Investasi awal 12.000.000 8.000.000
Keuntungan per tahun 3.000.000 1.000.000 (tahun 1-5)
3.000.000 (tahun 6-14)
Usia pakai maksimum 7 tahun 14 tahun

a. Tentukan alternative yang memiliki periode pengembalian yang paling cepat.


b. Bila mesin baru dibutuhkan untuk 14 tahun, tentukan alternatif yang lebih menguntungkan.

Anda mungkin juga menyukai