Anda di halaman 1dari 3

BAB 1

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Obesitas merupakan gangguan yang melibatkan lemak tubuh berlebihan yang


meningkatkan resiko masalah kesehatan. Sering kali terjadi karena kalori yang
masuk lebih banyak daripada yang dibakar melalui olahraga dan kegiatan normal
sehari-hari. Obesitas menjadi awal dari resiko timbulnya suatu penyakit missal
diabetes milletus dan kelebihan kolesterol yang erat kaitannya dengan kelebihan
nutrisi tertentu pada tubuh semisal glukosa dari karbohidrat. Obesitas menjadi
masalah kesehtan tidak hanya di Indonesia tapi dunia. Prevalensi Obesitas
menurut laporan WHO sampai tahun 2016 sebanyak 1,9 milliyar(39%) penduduk
dunia usia 16 tahun menderita overwight dan sebanyak 650juta(13%) penderita
obesitas(WHO 2018)

Dalam penanggulangan Obesitas, pengaturan asupan makanan sangatlah penting


. Pengaturan diet bisa diterapkan dengan pengaturan pola makanan yang sehat.
Penghalang terbesar atau Penyebab kegagalan diaet adalah tergoda dengan
camilan. Camilan sangat berperan penting karena kebanyakan masyarakat kita
jarang makan makanan pokok tapi lebih sering makan camilan yang lebih besar
menyumbah kalori daripada makanan pokok tanpa disadari. Camilan sendiri
kebanyakan berbahan dasar bahan makanan dengan kalori yang tinggi dan tidak
sehat karena banyak mengandung pengawet buatan. Solusianya kita bisa tetap
makan camilan tetapi dengan camilan yang sehat seperti berbahan sayur-sayuran.

Momordica Charantia L merupakan salah satu sayuran yang memiliki total kalori
rendah tetapi memiliki manfaat kehehatan tinggi yang dapat dimanfaatkan
sebagai obat diabetes millitus . Brassica rapa subsp. Poekinensis merupakan
sayuran yang juga memiliki kadar kalori rendah dan segdang manfaat kesehatan
yakni sebagai pengontrol dan sekaligus menurunkan kolesterl dalam darah. Syur
pare dan sawi putih sudah dikenal luas di Indonesia, khususnya di
daerah pedesaan, tetapi belum dimanfaatkan secara maksimal dalam
kehidupan.Kebutuhan nutrisi, profilaksis, dan kegunaan terapeutik pada
tanaman ini mendapat banyak pujian di internet.Kandungan lektin pada sayur pare
mampu menurunkan konsentrasi glukosa darah dengan bekerja pada jaringan
peripheral yang fungsinya seperti hormon insulin. Kedua sayuran ini memiliki
kadar kalori yang rendah dengan maanfaat kesehatan tinggi.
Tanaman Momordica Charantia L dan Brassica rapa subsp. Poekinensis
berpotensi sebagai alternative bahan camilan sehat rendah kalori yang sangat
bermanfaat untuk Diet sehat rendah kalori.

Oleh karena itu, penulis mencoba menghadirkan suatu alternatif lain


dalam mengolah sayur pare dan sawi putih yang diolah dengan menghilankan rsa
pahit pare dengan cara dijadikan kripik yang dioven sehingga meminimalkan
kenikan kalori dalam olahan dan mengolah sayur sawi dengan beberapa bahan
sehat lainya yaiu dijadikan dinsum. Kami ingin memberikan camilan yang
memiliki kualitas, khasiat, cita rasa yang tinggi, dan aman
dikonsumsi oleh orang dengan masalah obesitas ataupun orang dengan penyakit
penyerta.Kripik pare dan dinsum sawi hadir sebagai alternative camilan sehat
rendah kalori sekaligus inovasi produk olahan pare dan sawi sebagai camilan dan
obat herbal yang menjanjikan bagi orang dengan berat badan berlebih ataupun
bagi penderita Diabetes Mellitus dan penderita penyumbatan pembuluh darah.

1.2 Rumusan Masalah


a. Bagaimana cara mengolah sayur pare dan sawi sehingga menjadi suatu camilan
sehat rendah kalori sehingga bermanfaat pada kesehatan?
b. Bagaimana menghasilkan camilan yang murah dan baik untuk kesehatan?
c. Bagaimana cara menciptakan peluang usaha di era persaingan yang semakin
ketat?
1.3 Tujuan Progam
a. Menyajikan menu camilan baru yang sehat dan bergizi bagi khalayak umum
dan khalayak dengan penyakit penyerta.
b. Menarik minat bagi orang yang kurang menyukai sayur.
c. Mendirikan usaha mandiri
d. Membuka lapangan pekerjaan bagi mahasiswa.
1.4 Luaran yang diharapkan
Luaran yang diharapkan dari produk kripik sayur pare dan dinsum sawi putih ini
adalah adanya kesadaran masyarakat terhadap pentingnya ilmu pengetahuan
bahwa sayur pare dan sayur sawi bukan sekedar sayuran biasa biasa namun sayur
pare dan sayur sawi ini memiliki manfaat yang luar biasa, salah satunya adalah
mampu menurunkan kadar gula dalam darah sehingga produk ini bermanfaat bagi
para penderita diabetes dan juga dapat menurunkan kadar kolesterol dalam darah
bagi penderita penyumbatan pembuluh darah, jantung ataupun stoke. Selain itu,
luaran yang diharapkan dari produk ini adalah mampu memberikan peluang
pekerjaan bagi mahasiswa.
1.5 Manfaat kegiatan
a. Dapat menumbuhkan jiwa kreativitas dan kewirausahaan pada mahasiswa
pelaksana.
b. Masyarakat hidup sehat dengan caramakanmakanan bergizi.
c. Memberikan penghasilan tambahan bagi mahasiswa.

Anda mungkin juga menyukai