Anda di halaman 1dari 11

SEJARAH PERKEMBANGAN BIMBINGAN DAN KONSELING

DI BARAT
MAKALAH
Diajukan untuk Memenuhi Salah Satu Tugas Individu
pada Mata Kuliah Bimbingan dan Konseling
Dosen Pengampu
Fajar Rifki Fauzan, S.Ag,. M.Pd

Disusun Oleh:
M. Fawwaz Firdaus
NIM: 202002003

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN ISLAM


SEKOLAH TINGGI AGAMA ISLAM PERSIS GARUT
1443 H/2022 M
KATA PENGANTAR
Bismillahirahmaanirrahim
Puja, Puji Serta syukur kepada Allah Subhanahu wata’ala yang telah
memberikan rahmat-Nya, lindungan-Nya, Hidayah, Inayah juga nikmat-Nya. Shalawat
serta salam senantiasa tetap tercurah limpahkan kepada pemimpin seluruh alam yakni
habibana wanabiyana Nabi Muhammad Shallahu alaihi wa’ala alaihi washohbihi
wasallam beserta keluarganya, sahabatnya, tabiin, serta seluruh umat yang senantiasa
mengikuti ajarannya.
Alhamdulillah berkat rahmat, inayah dan hidayah-Nya, penyusun dapat
menyelesaikan makalah Sejarah Kebudayaan Islam yang berjudul "SEJARAH
PERKEMBANGAN BIMBINGAN DAN KONSELING DI BARAT" ini disususn dari
berbagai sumber, sehingga penulis dapat menyusun makalah ini. Penulis berharap semoga
makalah ini dapat informasi serta menambah wawasan kita atau pembaca. Dalam
perwujudan makalah ini penyusun menyadari bahwa susunan didalamnya baik dari
kalimat maupun tata bahasanya masih banyak kekurangannya, penyusun menyadari
bahwa makalah ini masih jauh dari kata sempurna karena keterbatasan pengetahuan dan
pengalaman. Oleh karena itu, penyusun tetap mengharapkan kritik dan saran nya untuk
perbaikan di masa mendatang. Dengan segala kerendahan hati penyusun mohon maaf atas
segala kekurangan dalam penyusunan makalah ini.

Garut, 4 November 2022

Penyusun
DAFTAR ISI
BAB I
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang Masalah
Sebagai seorang pendidik selayaknya ampu memahami perkembangan
peserta didiknya, karena memahami hal tersebut, guru mampu memberikan
materi kepada peserta didiknya serta dapat mengetahui proses, faktor dan
konsep perkembangan anak didik kita akan mudah mengetahui system
pembelajaran yang efektif, efisien, terarah dan sesuai dengan perkembangan
anak didik. Selain itu, sebagai guru baik haruslah dapat mengarahkan potensi
yang dimiliki oleh siswanya, agar siswa tersebut mampu mengoptimalkan
kemampuannya itu di masa yang akan datang serta siswa mendapatkan
gambaran perencanaan akan kelanjutan dari jenjang pendidikan apa yang akan
ditempuh selanjutnya untuk mencapai keberhasilan dari optimalisasi
potensinya. Bimbingan merupakan suatu proses pemberian bantuan dan
konseling ialah hubungan pribadi yang dilakukan secara tatap muka atau tidak
antara dua orang atau lebih, jadi bimbingan dan konseling adalah layanan atau
bantuan yang diberikan kepada peserta didikbaik perorangan atau kelompok.
Munculnya Bimbingan dan Konseling di Amerika pada awal abad XX
merupakan tuntunan logis dari dinamika masyarakat Amerika ketika itu.
Sebagaiaman diketahui bahwa pandangan hidup masyarakat sekuler dan
liberal. Sebab itu filosifi dan Bimbingan Konseling disana juga tak lepas dari
faham sekuler dan liberal. Sejarah perkembangan Bimbingan Konseling akan
di bahas oleh penulis secara jelas.
B. Rumusan Masalah
1. Apa Pengertian Sejarah Perkembangan Bimbingan dan Konseling?
2. Bagaimana Sejarah Perkembangan Bimbingan dan Konseling di Barat?
C. Tujuan Masalah
1. Untuk mengetahui sejarah Bimbingan dan Konseling di Barat
2. Untuk mengetahui Perkembangan Bimbingan dan Konseling di Barat
BAB II
PEMBAHASAN
A. Pengertian Sejarah
Beberapa pengertian sejarah berdasarkan pendapat para ahli, diantaranya
adalah:
Heredotus (484-425 SM): Sejarah tidak berkembang ke arah depan dan
memiliki tujuan jelas, melainkan bergerak seperti garis lingkaran yang tinggi
dan rendahnya diakibatkan oleh keadaan manusia itu sendiri
Ibnu Khaldun (1332-1406): Sejarah adalah catatan tentang masyarakat, umat
manusia, atau peradaban dunia dan tentang perubahan-perubahan yang terjadi
pada watak masyarkat
Moh Yamin: Sejarah adalah ilmu pengetahuan yang tersusun atas hasil
penyelidikan peristiwa yang dapat dibuktikan dengan kenyataan.
Adapun secara pengertian sejarah secara umum adalah segala bentuk
pengetahuan hasil penyelidikan dari masa lalu yang akan menjadi acuan atau
pedoman untuk masa sekarang serta proses untuk kemajuan di masa depan.1
Bimbingan dan konseling adalah dua pengertian yang berhubungan dengan
makna pemberian bantuan. Bimbingan dapat diberikan kepada mahasiswa atau
kelompok mahasiswa yang mengalami kesulitan dalam pendidikan, memilih
jurusan, maupun kesulitan pribadi serta oenyesuaian diri dengan masyarakat
dan lingkungannya.
Dapat disimpulkan bahwa bimbingan dan konseling merupakan istilah
yang berbeda maknanya tetapi berhubungan erat, yaitu bantuan kepada
mahasiswa atau sekelompok mahasiswa dalam proses perkembangan kearah
kedawasaan dan bantuan penyelasaian masalah. Bimbingan lebih bersifat
preventif, sedangkan konseling lebih bersifat kuratif.2

1
https://www.kompas.com/stori/read/2022/08/01/200000079/pengertian-sejarah-secara-
umum?page=all (diakses pada tanggal 4 November 2022)
2
https://nursing.ui.ac.id/bimbingan-dan-konseling/ (diakses pada tanggal 4 November 2022)
B. Sejarah Perkembangan Bimbingan Konseling di Barat
Latar belakang perkembangan profesi konseling tidak dapat dipisahkan
dari dua jalur penanganan terhadap masalah-masalah pendidikan dan pekerjaan
di sekolah. Evolusi profesi konseling dapat terlihar pada rangkain perjalanan
profesi ini yang disusun secara kronologis sebagai berikut:
1. Era Tahun 1900-1909 (Era Perintisan)
Tiga tokoh utama pada periode ini adalah Jesse B. Davis, Frank Parsons,
dan Clifford Beers. Davis adalah orang yang sistematis di sekolah-sekolah.
Pada tahun 1907, sebagai pejabat yang bertanggung jawab pada the Grand
rapids (Michigan school system, ia menyarankan agar guru kelas yang
mengajar English composition untuk mengajar bimbingan satu kali seminggu
yang bertujuan untuk mengembangkan karakter dan mencegah terjadinya
masalah. Sementara itu, Frank Parsons di Boston melakukan hal yang hampir
sama dengan Davis. Ia memfokuskan pada program pengembangan dan
pencegahan. Ia dikenal karena mendirikan Bosotn's Vocational Bureau pada
tahun 1908. Berdirinya biro ini mempresentasikan langkah maju
diinstitusionalisasikannya bimbingan karier (vocational guidance).
Pada tahun yang sama ketika Frank Parsosns mendirikan Vocationak
Bureau (1908), William Heyle juga mendirikan Community Psychiatric Clinic
untuk pertama kalinya. Selanjutnya, The Juvenille Psychopathic institute
didirikan untuk memberi bantuan kepada para pemuda di Chicago yang
mempunyai masalah. Tentu saja tidak mungkin berbicara soal kesehatan
mental tanpa melibatkan orang-orang yang cukup terkenal, seperti Sigmund
Freud dan Joseph Breuer.
2. Era Tahun 1910-1970
Pada era ini konseling mulai diinstitusionalisasikan dengan didirikannya
The National Vocational Guidance Assocaiation (NVGA) pada tahun 1913.
Selain itu, pemerintah Amerika Serikat mulai memanfaatkan pelayanan
bimbingan untuk membantu veteran perang.
Istilah bimbingan (guidance) ini kemudian menjadi label populer bagi
gerakan konseling di sekolah-sekolah selama hampir 50 tahunan. Program
bimbingan yang terorganisasikan mulai dengan frekuensi tinggi di jenjang
SMP sejak 1920-an, dan lebih intensif lagi di jenjagn SMA dengan
pengangkatan guru BK yang khusus di pisahkan untuk siswa laki-laki dan
siswa perempuan. Titik inilah era dimulainya pemfungsian disiplin,
kelengkapan daftar hadir selama satu tahun ajaran dan tanggung jawab
administrasi lainnya. Akibatnya banyak program pendidikan dekade ini
menitikberatkan pada upaya membantu siswa-siswa yang mengalami kesulitan
akademis atau pribadi dengan mengirimkan mereka ke guru BK untuk
mengubah perilaku atau memperbaiki kelemehan. Selain jenjang SMP dan
SMA, gerakan konseling untuk SD tampaknya juga dimulai di akhir dekade
1920-an hingga awal dekade 1930-an, dipicu oleh tulisan-tulisan dan kerja
keras William Burnham yang menekankan peran guru untuk memajukan
kesehatan mental anak yang memang banyak diabaikan diperiode tersebut.
Pada dekade 1940-an ditandai muncullnya teori konseling Non-Directive
yang dipelopori oleh Carl Rogers. Ia mempublikasikan buku yang berjudul
Counseling and Psychotherapy pada tahun 1942. Pada tahu 1950-an muncul
pua berbagai organisasi konseling yaitu the American Personnel and Guidance
association (APGA). Selanjutnya disahkannya the National Defense Education
Act (NDEA) pada tahun 1958. Undang-undang ini memberikan dana bagi
sekolah untuk meningkatkan program konseling sekolah. Konseling mulai
melakukan diversifikasi ke area yang lebih luas diawali pada tahun 1970.
Konseling mulai berkembang di luar sekolah seperti di lembaga-lembaga
komunitas dan pusat-pusat kesehatan mental.
3. Era Tahun 1980-an
Dekade ini profesi konseling sudah mulai berkembang dengan
munculnya standarisasi training dan sertifikasi. Pada tahun1981 dibentuk the
Council for Accreditation of Counseling and Related Educational Program
(CACREP). CACREP berfungsi untuk melakukan standarisasi pda program
pendidikan konseling di tingkat master dan doktor pada bidang konseling
sekolah, konseling komunitas, konseling kesehatan mental, konseling
perkawinan dan keluarga, dan konseling di Perguruan Tinggi.
4. Era Tahun 1990-an
Pada akhir ke-19-an, spesialis psikiatri telah mendapat tempat
berdampingan dengan spesialis pengobatan lain. Dengan makin stabilnya
posisi psikiatri dalam penanganan gangguan psikologis atau yang lebih dikenal
dengan sakit mental, muncullah psikiatri sebagai spesialis baru. Spesialisasi
baru ini dipelopori oleh Van Ellenberger Renterghem dan Van Eeden.
Selama tahun 1980-an dan 1990-an, sejumlah permasalahan sosial
mempengaeuhi anak-anak yang pada gikirannya mengakselerasi obat,
pengaiayaan anak, pelecehan seksual dan pengabaian anak, plus menigkatnya
minat dan atensi, bagi pencegahannya, mengarah kepada pemadatan konseling
SD.3
Konsepsi Bimbingan dan Konseling di Barat dilahirkan oleh para ahli
yang tak diragukan kapasitasnya, tetapi konsep-konsep yang boleh jadi cocok
untuk masyarakat Barat tidak otomatis dapat diterapkan pada masyarakat lain,
masyarakat Islam misalnya. Kesulitan menerapkan prinsip-prinsip Bimbingan
dan Konseling Barat di lingkungna masyarakat Islam disebabkan oleh falsafah
hidup yang berbeda, antara lain:
1. Jika masayarakat Barat memisahkan Negara dan agama, masyarakat Islam tidak
mengenal perpisahan yang sebenarnya antara agama dan kehidupan, antara masjid
dan lapangan kerja. Bimbingan dan Konseling masyarakat Islam harus diatas
prinsip keterpaduan antara agama dan kehidupan duniawi.
2. Masyarakat Barat menganut kebebasan individual dan kelompok yang sangat
liberal, tercemin pada pergaulan bebas, norma seksual yang sangat longgar asal
tidak menggangu orang lain, sementara masyarakat muslim sangat menjungjung
tinggi kesucian perkawinan, kehormatan wanita, berbakti kepada orang tua yang
sudah renta, dan mengaagungkan nilai-nilai akhlak.
3. Banyak hal-hal yang di Barat tidak dipermasalahkan, tetapi pada masyarakat
Islam justru diharamkan

3
Satriah, Lilis. Bimbingan Konseling Pendidikan. (Bandung:2020 Cv Mimbar Pustaka Cet 2)
4. Pendekatan Bimbingan dan Kosenling yang dilakukan di Amerika sendiri
menujukkan kegagalan, seperti yang tercermin dalanm angka statistik yang
dikutip oleh Dr. Abd. Rahman Isawi dan seruan kecemasan ahli-ahli sosial AS
menyangkut masa depan generasi mendatang.4

BAB III
4
https://wahidsuharmawan.blogspot.com/2017/02/sekilas-sejarah-perkembangan-bk-
amerika.html (diakses pada tanggal 4 November 2022)
PENUTUP
A. Kesimpulan
pengertian sejarah secara umum adalah segala bentuk pengetahuan hasil
penyelidikan dari masa lalu yang akan menjadi acuan atau pedoman untuk masa
sekarang serta proses untuk kemajuan di masa depan. Bimbingan dan konseling
merupakan istilah yang berbeda maknanya tetapi berhubungan erat, yaitu bantuan
kepada mahasiswa atau sekelompok mahasiswa dalam proses perkembangan
kearah kedawasaan dan bantuan penyelasaian masalah.
Perkembangan Bimbingan dan Kosenling merambak sangat signifikan dan
menjalar ke seluruh dunia pencetus berawal dari negri paman SAM hingga akhir
ini menjadi suatu rujukan bagi kalangan masyarakat yang mempunyai permasalah
individu maupun hal yang liannya.

DAFTAR PUSTAKA
https://www.kompas.com/stori/read/2022/08/01/200000079/pengertian-
sejarah-secara-umum?page=all (diakses pada tanggal 4 November 2022)
https://nursing.ui.ac.id/bimbingan-dan-konseling/ (diakses pada tanggal 4
November 2022)
Satriah, Lilis. Bimbingan Konseling Pendidikan. (Bandung:2020 Cv Mimbar
Pustaka Cet 2)
https://wahidsuharmawan.blogspot.com/2017/02/sekilas-sejarah-
perkembangan-bk-amerika.html (diakses pada tanggal 4 November 2022)

Anda mungkin juga menyukai