Anda di halaman 1dari 9

HUBUNGAN KEGIATAN EKSTRAKULIKULER TERHADAP PRESTASI

BELAJAR SISWA SDN LAMREUNG

Guna Memenuhi Tugas


Mata Kuliah : Metodologi Penelitian
Dosen Pengampu : Syahidan Nurdin S.Pd.,M. Pd

Disusun Oleh:
LATIFAH HANUM
(200209107)

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN GURU MADRASAH IBTIDAIYAH


FAKULTAS TARBIYAH DAN KEGURUAN
UNIVERSITAS ISLAM NEFERI AR-RANIRY BANDA ACEH
2022/2023
KATA PENGANTAR

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh. Alhamdulillah puji syukur penulis


panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa yang telah memberikan rahmat, nikmat serta
karunianya kepada penulis karena telah dapat menyelesaikan proposal dari mata kuliah
Metodologi Penelitian program studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah.. Shalawat
serta salam senantiasa penulis curahkan kepada Baginda Rasulullah SAW, yang telas
membimbing umatnya ke jalan yang benar dan sekaligus menyempurnakan akhlak mulia
melalui petunjuk wahyu ilahi.

Pada kesempatan kali ini penulis ingin menyampaikan terimakasih kepada semua
pihak yang telah membantu dalam penulisan proposal ini terutama kepada dosen
pembimbing mata kuliah Metodologi Penelitian yaitu Bapak Syahidan Nurdin S.Pd.,M. Pd
Semoga semua bantuan yang telah diberikan dapat menjadi amalan yang senantiasa
mendapatkan ridha Allah SWT dan diberikan balasan yang berlipat ganda. Untuk itu
semoga kelak proposal ini bermanfaat bagi saya serta bagi semua orang yang membaca
proposal ini. Amiin

Penulis menyadari bahwa penulisan proposal ini masih jauh dari kesempurnaan.
Oleh karena itu, penulis mengharapkan adanya masukan, baik saran maupun kritik yang
bersifat membangun dari semua pihak. Semoga proposal ini bermanfaat khususnya bagi
penulis sendiri dan umumnya bagi pembaca.

Banda Aceh, 28 Oktober 2022


Penulis,

Latifah Hanum

ii
DAFTAR ISI

Cont
DAFTAR ISI........................................................................................................................................1
1. Latar Belakang Masalah.............................................................................................................2
2. Rumusan Masalah.......................................................................................................................2
3. Tujuan Penelitian........................................................................................................................3
B. KAJIAN TEORI......................................................................................................................4
1. Kegiatan ekstrakulikuler............................................................................................................4
2. Prestasi belajar siswa.................................................................................................................5
DAFTAR PUSTAKA...................................................................................................................7

iii
HUBUNGAN KEGIATAN EKSTRAKULIKULER TERHADAP PRESTASI SISWA
SDN LAMREUNG

A. PENDAHULUAN
1. Latar Belakang Masalah
Sekolah adalah suatu lembaga pendidikan yang mempunyai gerbang utama untuk
menuju kesuksesan. Adanya pendidikan yang berkualitas sangat berpengaruh terhadap
prestasi belajar peserta didiknya (Hurlock, 2004). Salah satu wadah pembinaan siswa di
sekolah adalah kegiatan ekstrakurikuler. Kegiatan ekstrakurikuler merupakan kegiatan
yang terkoordinasi, terarah dan terpadu yang dilakukan bersama di sekolah sebagai
kegiatan tambahan tetapi bukan merupakan kegiatan utama di sekolah. Kegiatan
ektrakurikuler mempunyai tugas yang jelas dan berguna untuk perkembangan anak.
Melalui kegiatan ekstrakurikuler yang beragam siswa dapat mengembangkan bakat, minat
dan kemampuannya, akan tetapi kegiatan ekstrakurikuler akan menjadi masalah jika waktu
belajar yang kurang bisa mengakibatkan penurunan prestasi belajar pada siswa.
Pada kenyataan memang banyak manfaat yang telah dirasakan oleh siswa yang aktif
mengikuti kegiatan ekstrakurikuler, disamping dapat meningkatkan perestasi belajarnya,
mereka juga dapat terhindar dari hal-hal kriminalitas seperti: tawuran, mabuk-mabukan,
narkoba dan sebagainya.
Berdasarkan latar belakang masalah diatas, maka penulis tertarik untuk melakukan
penelitian ini dengan judul “Pengaruh Aktivitas Mengikuti Ekstrakulikuler Terhadap
Prestasi Belajar Siswa SDN LAMREUNG”.

2. Rumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang di atas, maka rumusan masalah dalam penelitian ini
adalah:
a. Bagaimana prestasi belajar siswa SDN Lamreung yang aktif dalam
kegiatan ekstrakurikuler ?
b. Bagaimana pengaruh kegiatan ekstrakurikuler terhadap prestasi belajar
siswa SDN Lamreung ?

iv
3. Tujuan Penelitian
Berdasarkan rumusan masalah di atas, maka penulis dapat mengemukakan tujuan
penelitian yaitu :
a. Kegiatan ekstrakurikuler yang diberikan pihak sekolah kepada siswa
berpengaruh positif terhadap prestasi belajar siswa, dimana siswa
termotivasi untuk belajar lebih giat.
b. Siswa yang aktif dalam kegiatan ekstrakurikuler lebih berprestasi
daripada yang tidak aktif dalam kegiatan tersebut.

v
B. KAJIAN TEORI
1. Kegiatan ekstrakulikuler
Ekstrakurikuler (ekskul) merupakan salah satu kegiatan tambahan yang dilakukan di
luar jam pelajaran yang dilakukan baik di sekolah atau di luar sekolah dengan tujuan
untuk mendapatkan tambahan pengetahuan, keterampilan dan wawasan serta
membantu membentuk karakter peserta didik sesuai dengan minat dan bakat masing-
masing.
Jenis Ekstrakurikuler Berdasarkan Pilihannya
 Ekstrakurikuler Wajib merupakan salah satu program ekstrakurikuler yang
harus diikuti oleh seluruh peserta didik, terkecuali bagi peserta didik dengan
kondisi tertentu yang tidak memungkinkannya untuk mengikuti kegiatan
ekstrakurikuler tersebut.
 Ekstrakurikuler Pilihan yaitu sebuah program pilihan ekstrakurikuler yang
dapat diikuti oleh peserta didik sesuai dengan minat bakat dan minatnya
masing-masing.
Fungsi Ekstrakurikuler
 Fungsi Pengembangan
Bahwa suatu kegiatan ekstrakurikuler berfungsi untuk mendukung
perkembangan personal peserta didik melalui perluasan minat,
pengembangan potensi, dan pemberian kesempatan untuk pembentukan
karakter dan pelatihan kepemimpinan.
 Fungsi Sosial
Bahwa salah satu kegiatan ekstrakurikuler berfungsi untuk mengembangkan
kemampuan dan rasa tanggung jawab memberikan kesempatan kepada
peserta didik untuk memperluas pengalaman sosial, praktik keterampilan
sosial, dan internalisasi nilai moral dan nilai sosial.
 Fungsi Rekreatif
Sebuah kegiatan ekstrakurikuler dilakukan dalam suasana rilex,
menggembirakan, dan menyenangkan sehingga menunjang proses
perkembangan peserta didik. Kegiatan ekstrakurikuler harus dapat
menjadikan kehidupan atau atmosfer sekolah lebih menantang dan lebih
menarik bagi peserta didik.
 Fungsi Persiapan Karir

vi
Segala kegiatan ekstrakurikuler berfungsi untuk mengembangkan kesiapan
karir peserta didik melalui pengembangan kapasitas.
2. Prestasi belajar siswa
Setiap pendidik tentu sangat mengharapkan anak didiknya agar berprestasi seoptimal
mungkin baik pada jalur akademik maupun non akademi. Prestasi memiliki
pengertian yang sangat luas. Apabila peserta didik dapat mencapai cita-cita atau
minimal dapat menyelesaikan tugas dari guru maupun orang lain maka ia disebut
berprestasi.
Prestasi Belajar Siswa adalah hasil yang dicapai seseorang dalam pengusasaan
pengetahuan dan keterampilan yang dikembangkan dalam pelajaran, lazimnya
ditunjukkan dengan tes angka nilai yang diberikan oleh guru ( Asmara. 2009 : 11).
Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Prestasi Belajar
Setiap aktivitas yang dilakukan oleh seseorang tentu ada faktor yang
mempengaruhinya, baik yang cenderung mendorong maupun menghambat.
Demikian juga yang dialami dalam belajar. Ahmadi, (dalam Yulita, 2008)
menyatakan ada beberapa faktor yang mempengaruhi prestasi belajar siswa,
diantaranya:
a) Faktor Internal
Faktor internal adalah faktor yang berasal dari dalam diri siswa, yang   terdiri
dari:
 Faktor intelegensi, dalam arti sempit intelegensi dapat diartikan kemampuan
untuk mencapai prestasi. Intelegensi memegang peranan penting dalam
mencapai prestasi.
 Faktor minat, minat adalah kecendrungan yang mantap dalam diri seseorang
untuk merasa tertarik terhadap suatu tertentu.
 Faktor keadaan fisik dan psikis, keadaan fisik berkaitan dengan keadaan
pertumbuhan, kesehatan jasmani, keadaan alat-alat indera dan sebagainya.
Keadaan psikis berhubungan dengan keadaan mental siswa.
b) Faktor  eksternal
Faktor eksternal adalah faktor dari luar diri peserta didik yang
mempengaruhi prestasi belajar.  Ada beberapa faktor eksternal yaitu:
 Faktor Guru, guru betugas membimbing, melatih, mengolah, meneliti,
mengembangkan dan menyelenggarakan kegiatan belajar-mengajar.

vii
 Faktor lingkungan keluarga, keluarga sangat berpengaruh terhadap
kemajuan prestasi belajar, karena kebanyakan waktu yang dimiliki
perserta didik ada di rumah. Jadi, banyak ada kesempatan
untuk belajar di rumah. Keterlibatan orang tua patut diperhitungkan
dalam usaha memelihara motivasi belajar pesera didik. Dalam suatu
studi mengenai prestasi belajar, ditemukan hubungan yang kuat antara
keterlibatan orang tua dan prestasi belajar (Haster dalam Suwatra
2007).
 Faktor sumber belajar, sumber belajar dapat berupa media atau alat
bantu belajar serta bahan buku penunjang. Alat bantu belajar adalah
semua alat yang dapat digunakan untuk
membantu siswa dalam belajar. Belajar akan lebih menarik, kongkret,
mudah dipahami, hemat waktu dan tenaga serta hasilnya lebih
bermakna.

viii
DAFTAR PUSTAKA
https://almasoem.sch.id/kegiatan-ekstrakulikuler-tujuan-fungsi-serta-manfaatnya/
https://ainamulyana.blogspot.com/2016/01/prestasi-belajar-siswa-pengertian-
dan.html#:~:text=Prestasi%20Belajar%20Siswa%20adalah%20hasil%20yang
%20dicapai%20seseorang%20dalam%20pengusasaan,2009%20%3A%2011).

ix

Anda mungkin juga menyukai