Anda di halaman 1dari 33

PROPOSAL

PENGELOLAAN LIMBAH BAHAN BERBAHAYA DAN BERACUN (B3)


KHUSUS OLI BEKAS PADA BENGKEL NILA MOTOR
DI KOTA TIMIKA PAPUA

Oleh :
ABRAHAM PAULUS FONG
1320120002

PROGRAM STUDI S1 ILMU KESEHATAN MASYARAKAT


SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN IMMANUEL
BANDUNG
2021
LEMBAR PENGESAHAN
Proposal ini telah diperiksa dan disetujui untuk diseminarkan dihadapan Tim
Penguji Program S1 Kesehatan Masyarakat Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan
Immanuel Bandung

Bandung, Oktober 2021

Menyetujui

Pembimbing

Dr. Gurdani Yogisutanti, S.KM., M.Sc

Mengetahui
Ka UP Program Studi S1 Kesehatan Masyarakat
Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Immanuel
Bandung

Dr. Gurdani Yogisutanti, S.KM., M.Sc

i
KATA PENGANTAR

Puji dan syukur penulis panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa atas
segala karunia-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan proposal penelitian
kualitatif dengan judul “Pengelolaan Limbah Bahan Berbahaya & Beracun (B3)
Khusus Oli Bekas Pada Bengkel Nila Motor Di Kota Timika Papua”. Proposal
penelitian kualitatif ini disusun untuk menyelesaikan tugas mata kuliah
“Penelitian Kualitatif’.
Penulisan proposal penelitian kualitatif ini tak terlepas dari bantuan
banyak pihak. Oleh karena itu penulis mengucapkan terimakasih kepada :
1. Ketua Stikes Immanuel Bandung, Ibu Dr. Wintari Hariningsih,
SKp.,SH,MH.Kes
2. Ketua Program Studi S1 Kesehatan Masyarakat, Ibu Dr. Gurdani Yogisutanti,
S.KM., M.Sc, selaku pembimbing yang telah memberikan bimbingan,
semangat, maupun masukan dan saran kepada penulis, sehingga penulis dapat
menyelesaikan proposal ini dengan baik.
3. Pemilik bengkel yang telah memberikan doa, dukungan, semangat dan
bekerjasama selama proses perijinan dan pengambilan data.
4. Ibu tercinta, Ibu Regina Yapsawaki yang selalu mendoakan, memberi
dukungan penuh, dan semangat sehingga penulis dapt menyelesaikan
proposal ini dengan baik.
5. Semua pihak yang telah banyak membantu penulis dalam menyelesaikan
proposal ini yang tidak dapat disebutkan satu persatu.

Harapan penulis semoga proposal ini bermanfaat bagi penulis maupun bagi
pembaca.

Bandung, Oktober 2021

Abraham Paulus Fong

ii
DAFTAR ISI

LEMBAR PENGESAHAN.............................................................................. i
KATA PENGANTAR.......................................................................................
.............................................................................................................................ii
DAFTAR ISI......................................................................................................
.............................................................................................................................iii
DAFTAR TABEL.............................................................................................. v
DAFTAR SKEMA............................................................................................
.............................................................................................................................vi
LAMPIRAN.......................................................................................................
.............................................................................................................................vii
BAB I PENDAHULUAN
A. Latar Belakang.........................................................................................
.............................................................................................................................1
B. Rumusan Masalah.................................................................................... 3
C. Tujuan.......................................................................................................
.............................................................................................................................3
D. Manfaat Penelitian...................................................................................
.................................................................................................................3
1. Manfaat Teoritis...............................................................................
..........................................................................................................3
2. Manfaat Praktis................................................................................ 3

BAB II TINJAUAN PUSTAKA


A. Bengkel...................................................................................................
.................................................................................................................5
.................................................................................................................
1. Pengertian Bengkel...........................................................................
...........................................................................................................5

iii
2. Pedoman Bengkel..............................................................................
...........................................................................................................5
3. Jenis – Jenis Bengkel........................................................................
...........................................................................................................6
4. Klasifikasi Bengkel...........................................................................
...........................................................................................................6
B. Pencemaran Akibat Usaha Perbengkelan................................................
.................................................................................................................7
1. Pengertian Limbah............................................................................
...........................................................................................................7
2. Klasifikasi Limbah B3......................................................................
...........................................................................................................7
3. Limbah yang Dihasilkan Bengkel.....................................................
...........................................................................................................8
4. Bahaya Limbah Bengkel...................................................................
...........................................................................................................8
C. Pelumas (Oli)..........................................................................................
.................................................................................................................9
1. Pengertian Pelumas (Oli)..................................................................
...........................................................................................................9
2. Fungsi Pelumas (Oli).........................................................................

...........................................................................................................9

BAB III METODE PENELITIAN


A. Kerangka Konsep....................................................................................
.................................................................................................................11
B. Desain Penelitian.....................................................................................
.................................................................................................................12
C. Variabel...................................................................................................
.................................................................................................................12

iv
D. Definisi Operasional................................................................................
.................................................................................................................12
E. Populasi dan Sampel...............................................................................
.................................................................................................................12
F. Instrumen Penelitian................................................................................
.................................................................................................................13
G. Teknik Pengumpulan Data......................................................................
.................................................................................................................13
H. Teknik Pengolahan dan Analisis Data....................................................
.................................................................................................................13
I. Etika Penelitian.......................................................................................
.................................................................................................................13
J. Lokasi dan Waktu Penelitian...................................................................
.................................................................................................................14
K. Rencana Pelaksanaan..............................................................................
.................................................................................................................15

DAFTAR PUSTAKA........................................................................................
.............................................................................................................................16
LAMPIRAN

v
DAFTAR TABEL

Tabel 3.1 Rencana Pelaksanaan..................................................................


.............................................................................................................................15

vi
DAFTAR SKEMA

Skema 3.1 Kerangka Konsep Penelitian.......................................................


11

vii
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran I : Penjelasan Penelitian

Lampiran II : Lembar Persetujuan Responden

Lampiran III : Lembar Wawancara

Lampiran IV : Format Bimbingan

viii
ix
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Jumlah populasi masyarakat yang mengalami peningkatan setiap
tahunnya akan berdampak pada peningkatan akan kebutuhan transportasi.
Alat transportasi yang umum digunakan oleh masyarakat adalah sepeda
motor, hal ini dikarenakan sepeda motor cukup terjangkau dan lebih fleksibel
untuk masyarakat yang memiliki tingkat mobilitas yang cukup tinggi.
Peningkatan permintaan akan sepeda motor harus diimbangi dengan
penambahan pelayanan untuk sepeda motor tersebut seperti bengkel. Dari
kegiatan bengkel tersebut juga dihasilkan limbah yang berupa limbah Bahan
Berbahaya dan Beracun (B3) seperti oli bekas, accu bekas dan juga lap yang
sudah terkontaminasi oleh pelarut atau pelumas. Walaupun oli bekas masih
bisa dimanfaatkan, bila tidak dikelola dengan baik, maka akan
membahayakan bagi lingkungan (Malia, 2017).
Kegiatan usaha bengkel memiliki dampak positif dan dampak negatif.
Dampak positifnya adalah memberikan kesejahteraan, serta memberikan
kesempatan kerja bagi masyarakat. Sebaliknya, jika tidak di olah dengan baik
maka usaha tersebut dapet menyebakan kerusakan lingkungan yang di
akibatkan salah satunya limbah oli bekas yang tidak di perlakukan dengan
baik. Menurut (Bawamenewi, 2015), apabila limbah oli bekas tumpah akan
mempengaruhi air, tanah dan berbahaya bagi lingkungan.
Tanah yang tercemar oleh limbah pelumas dapat mempengaruhi
kualitas hidrosfer pada sumber air minum dan ekosistem aquatik. Diseluruh
dunia, kontaminasi di bawah permukaan telah menjadi masalah yang
menyebar luas dan meresap. Masalah utama pada remediasi tanah atau air
tanah yakni menghilangkan kandungan organik hidrofobik. Nonaqeaous
Phase Liquids (NAPLs) biasanya masuk ke zona tidak jenuh sebagai fase
cairan diskrit, yang bergerak secara gravitasi dan menyusup melalui kapiler.

1
2

Persoalannya adalah bagaimana nantinya limbah minyak pelumas tersebut


akan diolah setelah pemakaiannya, dimana limbah minyak pelumas termasuk
dalam limbah bahan berbahaya dan beracun, karena karakteristik dari limbah
tersebut yang berbahaya bagi lingkungan maupun makhluk hidup maka
diperlukan pengelolaan yang baik. Limbah minyak pelumas mengandung
komponen logam berat, Polychlorinated Biphenyls (PCBs), Polycyclic
Aromatic Hydrocarbons (PAHs), komponen komponen tersebut mengandung
sifat beracun tinggi saat terlepas ke lingkungan, terutama pada perairan
dikarenakan dapat menyebabkan terhalangnya sinar matahari dan oksigen
dari atmosfer ke air, proses ini dapat mengakibatkan efek yang berbahaya
bagi makhluk hidup di air. Dalam pengelolaan di tingkat daerah sendiri telah
dilaksanakan otonomi daerah sebagai tugas Pemerintah Pusat diberikan
kepada Pemerintah Daerah, kewenangan dari pemerintah daerah diketahui di
berbagai aspek pemerintahan dan pembangunan dirumuskan dalam Peraturan
Pemerintah (Marwan, 2019).
Dari sekian banyak bengkel yang tersebar di Kota Timika, ternyata
belum satu pun yang mengantongi Izin Penyimpanan Sementara limbah
Bahan Berbahaya dan Beracun (B3) yang dihasilkan dari aktifitas bengkel
seperti oli bekas kendaraan. Padahal, izin ini merupakan kewajiban semua
bengkel yang melakukan kegiatan pengelolaan, menyimpan, mengumpulkan
dan memusnahkan limbah yang dapat mencemarkan atau merusak,
membahayakan lingkungan hidup dan kesehatan. Hal tersebut jelas diatur
dalam Peraturan Pemerintah Nomor 101 Tahun 2014 (Patabang, 2020).
Berdasarkan latar belakang yang telah di tulis di atas penulis tertarik untuk
membuat suatu tugas akhir yang berjudul: “Pengelolaan Limbah Bahan
Berbahaya dan Beracun (B3) Khusus Oli Bekas pada Bengkel Nila Motor di
Kota Timika Papua”.
3

B. Rumusan Masalah
Bagaimana pengelolaan pengelola bengkel terhadap limbah bahan
berbahaya dan beracun (B3) khusus oli bekas pada Bengkel Nila Motor di
Kota Timika Papua?

C. Tujuan
Menganalisa kondisi pengelolaan pengelola bengkel terhadap limbah
bahan berbahaya dan beracun (B3) khusus oli bekas pada Bengkel Nila Motor
di Kota Timika Papua.

D. Manfaat
1. Manfaat Teoritis
Secara teoritis, hasil penelitian ini diharapkan dapat menambah
referensi atau literatur bagi perkembangan ilmu kesehatan masyarakat
mengenai pengelolaan pengelola bengkel terhadap limbah bahan
berbahaya dan beracun (B3) khusus oli bekas pada Bengkel Motor.
2. Manfaat Praktis
a. Bagi Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Immnuel bandung
Penelitian ini diharapkan dapat menjadi bahan untuk membuat
suatu karya ilmiah khususnya program studi S1 Kesehatan Masyarakat
serta menjadi referensi dan informasi bagi pembaca untuk peningkatan
ilmu baru dalam penelitian.
b. Bagi Peneliti Selanjutnya
Penelitian ini diharapkan dapat menjadi sebagai bahan atau
sumber data bagi peneliti selanjutnya dan dapat menjadi bahan
pembanding untuk melakukan penelitian sejenis serta dapat
melakukan suatu penelitian yang berbeda.
c. Bagi Masyarakat dan Pemilik Bengkel
Penelitian ini diharapkan dapat menjadi suatu data dan informasi
yang berguna bagi masyarakat dan pemilik bengkel sehingga dapat
4

mengetahui bagaimana seharusnya pengelolaan limbah bahan


berbahaya dan beracun (B3) khusus oli bekas pada Bengkel Motor.
BAB II
TINJAUAN PUSTAKA

A. Bengkel
1. Pengertian Bengkel
Bengkel atau lokakarya adalah sebuah bangunan yang
menyediakan ruang dan peralatan untuk melakukan konstruksi atau
manufaktur, dan/atau memperbaiki benda. Sedangkan perbengkelan
adalah pengetahuan dan keterampilan tentang peralatan dan metode untuk
membuat, membentuk, mengubah bentuk, merakit, ataupun memperbaiki
suatu benda menjadi bentuk yang baru atau kondisi yang lebih baik secara
manfaat maupun estetika. Perbengkelan merupakan sebuah ilmu yang
telah berkembang bahkan sebelum Revolusi Industri karena bengkel
merupakan satu-satunya tempat untuk membuat alat hingga
berkembangnya industri manufaktur besar dengan mesin uapnya
(Wikipedia, 2018).

2. Pedoman Bengkel
Dalam Keputusan Menteri Perindustrian dan Perdagangan Nomor
551/MPP/Kep/10/1999 ditetapkan setiap bengkel harus memiliki
pedoman bengkel, yang sekurang-kurangnya mencantumkan tanggung
jawab manajemen, perencanaan sistem mutu dan prosedur mutu bengkel,
yang terdiri dari :
a. Prosedur proses penerimaan order
b. Prosedur proses pengerjaan perawatan dan perbaikan
c. Prosedur proses inspeksi/pemeriksaan
d. Prosedur proses penyerahan
e. Prosedur suku cadang
f. Prosedur standar biaya/jam kerja
g. Prosedur keselamatan kerja
h. Prosedur pelatihan
i. Prosedur penanganan limbah bengkel (Pranoto, 2017).

5
6

3. Jenis – Jenis Bengkel


Pada umumnya bengkel mempunyai spesifikasi tertentu menurut
jenis pekerjaan jasa yang dapat dilayaninya, misalnya bengkel bubut,
bengkel las, bengkel listrik, bengkel mobil dan lain-lain (Malia, 2017) :
a. Bengkel bubut adalah bengkel yang mempunyai kemampuan untuk
menghasilkan benda – benda tertentu, seperti sekrup, mur/baut, as,
membuat bentuk suatu alat dengan spesifikasi/ukuran tertentu yang
kadang-kadang ukurannya tidak standar atau sulit ditemukan di
pasaran.
b. Bengkel listrik adalah bengkel yang mempunyai kemampuan untuk
memperbaiki peralatan-peralatan yang berhubungan dengan
penggunaan tenaga listrik, seperti dinamo, coil, rangkaian dalam
peralatan listrik dan lain-lain.
c. Bengkel las adalah bengkel yang mempunyai kemampuan untuk
melakukan penyambungan berbagai jenis logam yang terpisah.
d. Bengkel umum kendaraan bermotor adalah bengkel umum
kendaraan bermotor yang berfungsi untuk memperbaiki, dan
merawat kendaraan bermotor agar tetap memenuhi persyaratan
teknis dan layak jalan.

4. Klasifikasi Bengkel
Berdasarkan atas tingkat pemenuhan terhadap persyaratan sistem
mutu, mekanik, fasilitas dan peralatan, serta manajemen informasi
bengkel dapat diklasifikasikan menjadi beberapa kelas dan tipe
(Ekadawa, 2018) :
a. Bengkel kelas I tipe A; B; dan C
b. Bengkel kelas II tipe A; B; dan C
c. Bengkel kelas III tipe A; B; dan C.
Klasifikasi bengkel kelas I, kelas II dan kelas III seperti yang
dimaksud di atas sebagaimana tercantum dalam lampiran I
Keputusan Menteri Perindustrian dan Perdagangan Nomor
7

551/MPP/Kep/10/1999. Sedang tipe bengkel sebagimana dimaksud


di atas didasarkan atas jenis pekerjaan yang mampu dilakukan, yaitu:
1) Bengkel tipe A merupakan bengkel yang mampu melakukan
jenis pekerjaan perawatan berkala, perbaikan kecil, perbaikan
besar, perbaikan chassis dan body.
2) Bengkel tipe B merupakan bengkel yang mampu melakukan
jenis pekerjaan perawatan berkala, perbaikan kecil dan
perbaikan besar atau jenis pekerjaan perawatan berkala serta
perbaikan chassis dan body.
3) Bengkel tipe C merupakan bengkel yang mampu melakukan
jenis pekerjaan perawatan berkala dan perbaikan kecil.

B. Pencemaran Akibat Usaha Perbengkelan


1. Pengertian Limbah
Secara umum yang disebut limbah adalah bahan sisa yang
dihasilkan dari suatu kegiatan dan proses produksi, baik pada skala rumah
tangga, industri, pertambangan, dan sebagainya. Bentuk limbah tersebut
dapat berupa gas dan debu, cair atau padat. Diantara berbagai jenis limbah
ini ada yang bersifat beracun atau berbahaya dan dikenal sebagai limbah
Bahan Berbahaya dan Beracun (B3) (Sunarsih, 2018).
Keputusan Menperindag RI No. 231/MPP/Kep/7/1997 Pasal I
tentang prosedur impor limbah, menyebutkan bahwa limbah adalah
barang atau bahan sisa dan bekas dari kegiatan atau proses produksi yang
fungsinya sudah berubah. Lalu, berdasarkan Peraturan Pemerintah No.
18/1999 Jo.PP 85/1999, limbah didefinisikan sebagai sisa atau buangan
dari suatu usaha dan atau kegiatan manusia. Dengan kata lain, limbah
adalah barang sisa dari suatu kegiatan yang sudah tidak bermanfaat atau
bernilai ekonomi (Itsnaini, 2021).

2. Klasifikasi Limbah B3
Suatu limbah tergolong sebagai bahan berbahaya dan beracun jika
ia memiliki sifat-sifat tertentu, diantaranya mudah meledak, mudah
8

teroksidasi, mudah menyala, mengandung racun, bersifat korosif


menyebabkan iritasi, atau menimbulkan gejala-gejala kesehatan seperti
karsinogenik, mutagenik, dan lain sebagainya (Adminlogamjaya, 2017).

3. Limbah yang Dihasilkan Bengkel


Limbah yang dihasilkan dari usaha perbengkelan dapat
menyebabkan pencemaran terhadap air, tanah maupun udara disekitar
apabila tidak dikelola dengan benar. Limbah B3 yang dihasilkan dari
usaha bengkel antara lain : limbah padat dan limbah cair. Limbah B3
padat meliputi limbah logam yang dihasikan dari kegiatan usaha
perbengkelan seperti skrup, potongan logam, lap kain yang
terkontaminasi oleh pelumas bekas maupun pelarut bekas. Sedangkan
limbah cair meliputi oli bekas, pelarut atau pembersih, H2SO4 dari aki
bekas. Dari permasalahan yang diakibatkan dari limbah B3 bengkel
tersebut, di paper ini akan dibahas menganai jumlah timbulan dari
masing – masing kategori bengkel dan juga pengelolaan yang ada di
lapangan mengenai pengelolaan limbah B3 bengkel (Nugroho, 2018).

4. Bahaya Limbah Bengkel


Bengkel menghasilkan limbah seperti limbah B3 padat meliputi
limbah logam yang dihasikan dari kegiatan usaha perbengkelan seperti
sekrup, potongan logam, lap kain yang terkontaminasi oleh limbah
minyak pelumas maupun pelarut bekas. Sedangkan limbah cair meliputi
minyak pelumas, pelarut atau pembersih, H2SO4 dari aki bekas. Limbah
yang di hasilkan dapat membahayakan manusia dan lingkungan sekitar
karena limbah terkandung senyawa logam berat. Limbah yang dihasilkan
oleh bengkel dapat merusak kesehatan manusia apa bila masuk ketubuh
melalui pancera indra yang dapat menyebabkan sesak nafas apa bila
terhirup dan dapat mnyebabkan timbunya kanker apabila termakan
melalui mulut, dan dampak pada lingkungan dapat menyebabkan matinya
biota air apabila limbahnya di buang ke sungai dan dapat menimbulkan
9

turunnya kualitas tanah menjadi tidak subur dan bersifat karsinogenik


dalam jumlah tertentu (Ekadawa, 2018).

C. Pelumas (Oli)
1. Pengertian Pelumas (Oli)
Pelumas adalah zat kimia yang umumnya berupa cairan yang
diberikan antara dua benda bergerak dengan tujuan untuk mengurangi
gaya gesek. Sedangkan pelumasan adalah tindakan menempatkan
pelumas antara permukaan yang saling bergerak dan bergesekan untuk
mengurangi keausan. Pelumas mesin yang banyak tersedia di pasaran
terdapat yang berbahan dasar minyak mineral dan minyak
sintetis.Pelumas berbahan dasar minyak mineral berasal dari minyak
mentah yang terdiri dari senyawa parafin, naftalena dan aromatic.
Minyak mineral memiliki sifat tidak berbau, tidak berwarna, transparan.
Kelebihan dari jenis pelumas berbahan dasar minyak mineral adalah
harga lebih murah, mudah dicampur dengan bahan aditif untuk
menambah kualitas dari pelumas (Adhikarsha, 2019).
Pelumas bekas bersifat pencemar dan termasuk dari bahan
berbahaya dan beracun. Apabila dilihat dari komposisinya, pelumas ada
yang terbuat dari minyak sintesis dan dari minyak bumi bahkan untuk
meningkatkan kualitas pelumas baik minyak bumi dan minyak sintetis
dapat dicmpur untuk meningkatkan kualitas dari pelumas yang
diproduksi (Lutfiwijaya dkk, 2018).

2. Fungsi Pelumas (Oli)


Semua jenis oli pada dasarnya sama, yakni sebagai bahan pelumas
agar mesin berjalan mulus dan bebas gangguan. Sekaligus berfungsi
sebagai pendingin dan penyekat. Oli mengandung lapisan-lapisan halus,
berfungsi mencegah terjadinya benturan antar logam dengan logam
komponen mesin seminimal mungkin, mencegah goresan atau keausan.
Untuk beberapa keperluan tertentu, aplikasi khusus pada fungsi tertentu,
oli dituntut memiliki sejumlah fungsi-fungsi tambahan. Mesin diesel
10

misalnya, secara normal beroperasi pada kecepatan rendah tetapi


memiliki temperatur yang lebih tinggi dibandingkan dengan mesin
bensin (Malia, 2017).
BAB III
METODE PENELITIAN

A. Kerangka Konsep

Identifikasi & Perumusan


Masalah

Penentuan Lokasi Penelitian

Pengumpulan Data Sekunder Pengumpulan Data Primer

Analisa Pengelolaan Limbah


B3 Oli Bekas pada Bengkel
Nila Motor di Kota Timika
Papua.

Kesimpulan & Saran

Skema 3.1
Kerangka Konsep Penelitian

11
12

B. Desain
Jenis penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif. Penelitian
kualitatif adalah penelitian yang bersifat deskriptif dan cenderung
menggunakan analisis. Proses dan makna (perspektif subjek) lebih
ditonjolkan dalam penelitian kualitatif. Riset kualitatif bertujuan untuk
menjelaskan fenomena dengan sedalam-dalamnya melalui pengumpulan data
sedalam-dalamnya (Wikipedia, 2021).

C. Variabel
Dalam penelitian ini variabel hanya satu atau tunggal yaitu: pengelolaan
limbah B3 oli bekas pada bengkel motor.

D. Definisi Operasional
1. Limbah B3 oli bekas
Limbah berbencuk cair yang dihasilkan melalui berbagai kegiatan di
bengkel
2. Pengelolaan limbah B3 oli bekas
Seluruh proses pengelolaan limbah B3 oli bekas di bengkel mulai dari
tahap pengurangan, penyimpanan, pengumpulan, pengangkutan,
pemanfaatan dan pengolahan.
3. Perbandingan dengan PerMenLHK RI No. 6 Tahun 2021
Perbandingan pengelolaan limbah B3 tersedia dalam Peraturan Menteri
Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia Nomor 6 Tahun
2021 Tentang Tata Cara dan Persyaratan Pengelolaan Limbah B3.

E. Populasi dan Sampel


Populasi dan sampel dalam penelitian ini adalah pemilik Bengkel Nila Motor
selaku partisipannya.
13

F. Instrumen Penelitian
Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah lembar wawancara
(interview).

G. Teknik Pengumpulan Data


1. Data Primer
Pengumpulan data primer dilakukan secara observasi / pengamatan,
dokumentasi dan wawancara (interview) secara langsung di Bengkel Nila
Motor yang berlokasi di Jalan Kartini Kota Timika Papua.
2. Data Sekunder
Pengumpulan data sekunder dilakukan dengan cara mencari informasi
melalui internet.

H. Teknik Pengolahan dan Analisis Data


Metode analisa data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu dengan
menganalisis jawaban yang diberikan oleh responden berdasarkan hasil
wawancara kemudian membandingkan pelaksanaan pengelolaan limbah B3
oli bekas di Bengkel Nila Motor dengan Peraturan Menteri Lingkungan
Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia Nomor 6 Tahun 2021 Tentang Tata
Cara dan Persyaratan Pengelolaan Limbah B3.

I. Etika Penelitian
Dalam melakukan penelitian, peneliti harus mendapatkan adanya
rekomendasi dari institusi atau pihak lain dengan mengajukan permohonan
izin kepada institusi atau lembaga tempat penelitian untuk mencegah
timbulnya masalah etika. Prinsip etik dasar menurut Kemenkes (2017) adalah
sebagai berikut:
1. Prinsip menghormati harkat martabat manusia
Prinsip ini merupakan bentuk penghormatan terhadap harkat
martabat manusia sebagai pribadi (personal) yang memiliki kebebasan
berkehendak atau memilih dan sekaligus bertanggung jawab secara
14

pribadi terhadap keputusannya sendiri. Secara mendasar prinsip ini


bertujuan untuk menghormati otonomi, yang mempersyaratkannya
bahwa manusia yang mampu memahami pilihan pribadinya untuk
mengambil keputusan mandiri (self-determination), dan melindungi
manusia yang otonominya terganggu atau kurang, mempersyaratkan
bahwa yang berketergantungan (dependent) atau rentan (vulnerable)
perlu diberikan perlindungan terhadap kerugian atau penyalahgunaan
(harm and abuse).
2. Menghormati privasi dan kerahasiaan subjek
Semua orang mempunyai hak-hak dasar individu termasuk privasi
dan kebebasan individu dalam memberikan informasi. Oleh sebab itu,
peneliti tidak menampilakan informasi mengenai identitas dan
kerahasiaan identitas partisipan, sehingga peneliti hanya memberi inisial
saja sebagai pengganti identitas partisipan (pemilik bengkel).
3. Keadilan dan inklusivitas / keterbukaan
Prinsip keterbukaan dan adil perlu dijaga oleh peneliti dengan
kejujuran, keterbukaan, dan kehati-hatian. Untuk itu, lingkungan peneliti
perlu dikondisikan sehingga memenuhi prinsip keterbukaan, yakni
dengan menjelaskan prosedur penelitian. Prinsip keadilan ini menjamin
bahwa semua subjek penelitian memperoleh perlakuan dan keuntungan
yang sama, tanpa membedakan jender, agama, etnis, dan sebagainya.
4. Memperhitungkan manfaat dan kerugian yang ditimbulkan
Peneliti menjelaskan tentang manfaat dari penelitian ini baik bagi
partisipan ataupun pihak yang bersangkutan, sehingga peneliti dapat
meminimalisasi dampak yang merugikan partisipan (pemilik bengkel).

J. Lokasi dan Waktu Penelitian


1. Lokasi Penelitian
Penelitian dilaksanakan di Bengkel Nila Motor yang terletak di Jalan R.A.
Kartini Kabupaten Mimika Papua.
15

2. Waktu penelitian
Waktu penelitian adalah jangka waktu penelitian yang dibutuhkan
untuk memperoleh data yang dibutuhkan selama penelitian. Waktu
penelitian ini akan dilaksanakan pada bulan September – Januari 2022.

K. Rencana Pelaksanaan

Tabel 3.1
Rencana Pelaksanaan

No Kegiatan
. September Oktober November Desember Januari Februari
1. Tahap persiapan
penelitian
a.
a. Penyusunan dan
pengajuan judul
b. Pengajuan
proposal
c. Perijinan
penelitian
2. Tahap pelaksanaan
a. Pengumpulan
data
b. Analisis data
3. Tahap penyusunan
laporan
DAFTAR PUSTAKA

ADHIKARSHA, R. (2019). ANALISIS PENGELOLAAN LIMBAH BAHAN


BERBAHAYA DAN BERACUN PADA BENGKEL KENDARAAN BERMOTOR DI
KABUPATEN KULON PROGO, DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA (Doctoral
dissertation, Universitas Islam Indonesia). (Skripsi) (Diakses pada tanggal 24
Oktober 2021).

Adminlogamjaya. (2017). Pengertian, Contoh, Serta Sifat dan Karakteristik


Limbah B3 – Logam Jaya Abadi. logamjaya. https://logamjaya.co.id/pengertian-
contoh-serta-sifat-dan-karakteristik-limbah-b3/. (Diakses pada tanggal 24 Oktober
2021).

Azharuddin. (2020). PROSES PENGOLAHAN LIMBAH B3 (OLI BEKAS)


MENJADI BAHAN BAKAR CAIR DENGAN PERLAKUAN PANAS YANG
KONSTAN - POLSRI REPOSITORY. Http://Eprints.Polsri.Ac.Id/9967/. (Diakses
tanggal 19 Oktober 2021).

Bawamenewi, Apri Yeni Asni (2015), “Pengelolaan Limbah Minyak Pelumas


(Oli) Bekas OlehBengkel Sebagai Upaya Pengendalian Pencemaran Lingkungan
Di Kota Yogyakarta Berdasarkan Peraturan Daerah Kota Yogyakarta Nomor 1
Tahun 2012 Tentang Pengelolaan Lingkungan Hidup”. Jurnal Fakultas Hukum
Universitas Atma Jaya Yogyakarta.

Daeng, D. A. (2017). Ke Mana Mengalir dan Jadi Apa Oli Bekas Kendaraan
Kita? tirto.id. https://tirto.id/ke-mana-mengalir-dan-jadi-apa-oli-bekas-kendaraan-
kita-cB9q. (Diakses tanggal 19 Oktober 2021).

Ekadawa, F. (2018). Pengelolaan Limbah B3 Bengkel Resmi kendaraan bermotor


roda dua di Kota Yogyakarta. (Skripsi) (Diakses pada tanggal 24 Oktober 2021).

16
Gaikindo. (2020). Hasil Sensus BPS: Jumlah Kendaraan Bermotor di Indonesia
Tembus 133 Juta Unit – GAIKINDO. https://www.gaikindo.or.id/data-bps-jumlah-
kendaraan-bermotor-di-indonesia-tembus-133-juta-unit/. (Diakses tanggal 19
Oktober 2021).

Itsnaini, F. M. (2021). Pengertian Limbah, Karakteristik, dan Jenis-jenisnya.


detikedu. https://www.detik.com/edu/detikpedia/d-5538767/pengertian-limbah-
karakteristik-dan-jenis-jenisnya. (Diakses pada tanggal 24 Oktober 2021).

Lutfiwijaya, Bagus, Akhmad Syarief dan Sigit Mujiarto. 2018. Pemanfaatan Oli
Bekas Hidrolik Yang Dicampur dengan Solar Terhadap Emisi Gas Buang
Pada Mesin Diesel. Banjarmasin : JSME KINEMATIKA Vol.3 No.2.

Malia, E. L. (2017). STUDI PENGELOLAAN LIMBAH BAHAN


BERBAHAYA DAN BERACUN KHUSUS OLI BEKAS PADA BENGKEL
MOTOR DI KOTA MAKASSAR. Jurusan Teknik Lingkungan. Universitas
Hasanuddin. (Skripsi).

Marwan, D. A. (2019). ANALISIS PENGELOLAAN LIMBAH BAHAN


BERBAHAYA DAN BERACUN (B3) PADA BENGKEL KENDARAAN
BERMOTOR DI KABUPATEN GUNUNG KIDUL, DAERAH ISTIMEWA
YOGYAKARTA.

Nugroho, A. A. (2018). Pengelolaan Limbah B3 Bengkel Resmi kendaraan


bermotor roda dua di Kabupaten Sleman DI Yogyakarta. (Skripsi) (Diakses pada
tanggal 24 Oktober 2021).

Patabang, A. (2020). Tak Ada Bengkel di Timika Punya Izin Penyimpanan Limbah
B3. Papua60Detik.https://papua60detik.id/berita/tak-ada-bengkel-di-timika-
punya-izin-penyimpanan-limbah-b3. (Diakses tanggal 19 Oktober 2021).

17
Pranoto, S. (2017). KEPUTUSAN MENTERI PERINDUSTRIAN DAN
PERDAGANGAN NOMOR : 551/MPP/Kep/10/1999 TENTANG BENGKEL
UMUM KENDARAAN BERMOTOR - PDF Download Gratis. DOCPLAYER.
https://docplayer.info/30640371-Keputusan-menteri-perindustrian-dan-
perdagangan-nomor-551-mpp-kep-10-1999-tentang-bengkel-umum-kendaraan-
bermotor.html. (Diakses pada tanggal 24 Oktober 2021).

Sunarsih, L. E. (2018). Penanggulangan Limbah. Deepublish.

Wikipedia. (2018). Perbengkelan. Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia


bebas. https://id.wikipedia.org/wiki/Perbengkelan. (Diakses pada tanggal 23
Oktober 2021).

Wikipedia. (2021). Penelitian kualitatif. Wikipedia bahasa Indonesia,


ensiklopedia bebas. https://id.wikipedia.org/wiki/Penelitian_kualitatif. (Diakses
tanggal 21 Oktober 2021).

18
PENJELASAN PENELITIAN (Informed Consent)

Saya Abraham Paulus Fong. Saya adalah mahasiswa program studi S1


Kesehatan Masyarakat di Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Immanuel Bandung
yang sedang melakukan penelitian sebagai salah satu syarat untuk menyelesaikan
tugas mata kuliah penelitian kualitatif di Bengkel Nila Motor. Tujuan penelitian
ini adalah untuk mengetahui Pengelolaan Limbah B3 Oli Bekas pada Bengkel
Nila Motor di Kota Timika Papua.
Pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan secara wawancara dan
observasi / pengamatan secara langsung di Bengkel Nila Motor yang berlokasi di
Jalan R.A Kartini Kabupaten Mimika Papua. Nama partisipan akan ditampilkan
dalam bentuk inisial dan semua informasi yang didapatkan akan dijamin
kerahasiannya. Informasi yang didapatkan merupakan data yang sangat berharga
bagi perkembangan ilmu kesehatan masyarakat. Atas perhatian dan kerjasamanya,
saya ucapkan terima kasih.

Peneliti

Abraham Paulus Fong


LEMBAR PERSETUJUAN PARTISIPAN

(Informed Conscent)

Saya yang bertanda tangan dibawah ini :


Nama (Inisial) :
Jenis Kelamin : Laki-laki / Perempuan
Usia :

Setelah membaca dan mengerti penjelasan pada informasi tentang penelitian


(informed conscent), maka saya menyatakan bersedia menjadi partisipan
penelitian yang dilakukan oleh Abraham Paulus Fong, Mahasiswa Program Studi
Kesehatan Masyarakat di Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Immanuel Bandung,
dengan judul penelitian: “Pengelolaan Limbah B3 Khusus Oli Bekas pada
Bengkel Nila Motor di Kota Timika Papua”. Saya mengerti bahwa penelitian
ini menjunjung tinggi hak-hak saya sebagai partisipan.
Dengan menandatangani surat persetujuan ini, berarti saya telah menyatakan
untuk berpartisipasi dalam penelitian ini tanpa ada paksaan dan bersifat sukarela
dan bisa mengundurkan diri dari keikutsertaan saya pada penelitian ini setiap saaat
tanpa ada tekanan. Untuk bermanfaatnya penelitian ini, saya berjanji dan bersedia
untuk memberikan jawaban yang sebenarnya.

Bandung, 2021

(tanda tangan dan nama peneliti) (tanda tangan dan nama/inisial partisipan)
LEMBAR WAWANCARA
PENGELOLAAN LIMBAH BAHAN BERBAHAYA DAN BERACUN (B3)
KHUSUS OLI BEKAS PADA BENGKEL NILA MOTOR
DI KOTA TIMIKA PAPUA

Hari/Tanggal :

No Pertanyaan Jawaban
1 Bagaimana sejarah awal mula berdirinya Bengkel
Nila Motor?
2 Apa tujuan dari didirikannya Bengkel Nila Motor?
3 Apakah ada hambatan dalam pendirian Bengkel
Nila Motor?
4 Berapa jumlah karyawan yang bekerja di Bengkel
Nila Motor?
5 Dimanakah lokasi didirikannya Bengkel Nila
Motor?
6 Apakah ada pencapaian/penghargaan/sertifikat
yang diperoleh Bengkel Nila Motor?

7 Dimanakah limbah B3 oli bekas ditampung?

8 Seperti apakah penanganan limbah B3 oli bekas


yang tercecer?
9 Apa saja sumber sampah yang dihasilkan oleh
kegiatan di Bengkel Nila Motor?
10 Seperti apakah wadah/tempat penampungan
sampah di Bengkel Nila Motor?
11 Siapakah yang mengangkut/mengambil oli bekas
tertampung di Bengkel Nila Motor?
12 Bagaimana pengelolaan limbah B3 oli bekas di
Bengkel Nila Motor?
FORMAT BIMBINGAN

Nama : Abraham Paulus Fong


NIM : 1320120002
Judul : PENGELOLAAN LIMBAH BAHAN BERBAHAYA DAN
BERACUN (B3) KHUSUS OLI BEKAS PADA BENGKEL
NILA MOTOR TIMIKA PAPUA
Pembimbing : Dr. Gurdani Yogisutanti, S.KM., M.Sc

No Tanggal Uraian Bimbingan Masukan/Saran Pembimbing Tanda Tangan Tanda tangan


Pembimbing Mahasiswa

Anda mungkin juga menyukai