Anda di halaman 1dari 34

ASUHAN KEPERAWATAN KOMUNITAS

KELOMPOK KHUSUS GELANDANGAN/PENGEMIS

Dosen Pengampu :
1. Wiwiek Natalya, M.Kep.Sp.Kom
2. Sugiharto, PhD
Disusun Oleh :
Kelompok 9 Kelas A
1. Julia Nur Anjani P (16.1158.S)
2. Muhammad Al Amar P (16.1164.S)
3. Nuzulia Khoirilliqo (16.1176.S)
4. Ratna Tri Cahyani (16.1178.S)

PROGRAM STUDI SARJANA KEPERAWATAN


STIKES MUHAMMADIYAH PEKAJANGAN PEKALONGAN
2019

1
KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa, karena
dengan karunia-Nya kami dapat menyelesaikan makalah Asuhan Keperawatan
Komunitas Kelompok Khusus Gelandanga/Pengemis dengan kemudahan , tanpa
pertolongan-Mu makalah ini mungkin tidak dapat kami selesaikan.
Tujuan makalah ini untuk menambah pengetahuan serta pembaca dapat
memahami tentang Asuhan Keperwatan Komunitas Kelompok Khusus
Gelandangan/Pengemis. Kami mneyadari bahwa makalah ini jauh dari kata
sempurna, oleh karena itu kritik dan saran dari semua pihak yang bersifat
membangun selalu kami harapkan demi kesempurnaan makalah kami.

Penulis,

2
DAFTAR ISI

COVER..............................................................................................................................1
KATA PENGANTAR.......................................................................................................2
DAFTAR ISI......................................................................................................................3
BAB I.................................................................................................................................4
PENDAHULUAN.............................................................................................................4
A. Latar Belakang.......................................................................................................4
B. Tujuan Penulisan....................................................................................................4
BAB II...............................................................................................................................6
TINJAUAN PUSTAKA.....................................................................................................6
A. Pengertian Gelandangan/Pengemis........................................................................6
B. Ciri-ciri gelandangan/pengemis..............................................................................6
C. Dampak Masalah Gelandangan/Pengemis..............................................................7
D. Pengertian Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS).............................................8
E. Tujuan PHBS.........................................................................................................8
F. Manfaat PHBS.......................................................................................................8
G. Indikator PHBS......................................................................................................9
H. Cara mandi yang baik dan benar..........................................................................11
BAB III............................................................................................................................13
TINJAUAN KASUS........................................................................................................13
A. Data Biografis......................................................................................................13
B. Data inti................................................................................................................14
C. Keamanan dan Transportasi.................................................................................15
D. Ekonomi...............................................................................................................15
E. Politik dan Kebijakan...........................................................................................15
F. Pelayanan Kesehatan dan Sosial...........................................................................16
G. Pendidikan............................................................................................................16
H. Lingkungan..........................................................................................................16

3
I. Rekreasi................................................................................................................17
J. Analisa Data.........................................................................................................18
K. Diagnosa Keperawatan.........................................................................................18
L. Scoring.................................................................................................................19
M. Intervensi Keperawatan.........................................................................................20
N. Implementasi Keperawatan..................................................................................22
O. Evaluasi................................................................................................................26
BAB IV............................................................................................................................27
PEMBAHASAN..............................................................................................................27
BAB V.............................................................................................................................28
PENUTUP.......................................................................................................................28
A. Kesimpulan..........................................................................................................28
B. Saran....................................................................................................................28
DAFTAR PUSTAKA......................................................................................................29

4
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Gelandangan/pengemis merupakan salah satu dampak negatif
pembangunan. Keberhasilan percepatan pembangunan di perkotaan dan
sebaliknya keterlambatan pembangunan di desa mengundang arus migrasi
dari dese ke kota, sehingga munculnya gelandangan/pengemis karena
tingginya angka pembangunan di kota namun di desa sendiri sangat lambat
bahkan tidak ada, menyebabkan masyarakat miskin dan pergi ke kota
untuk mencari penghasilan tetapi pada akhirnya menjadi
gelandangan/pengemis.
Berdasarkan data yang diperoleh dari Pusat Data dan Informasi
(Pusdatin) kementerian sosial tercatat pada tahun 2008 jumlah
gelandangan mencapai 25.169 orang dan jumlah pengemis 35.057 orang.
Angka gelandangan dan pengemis diperkirakan akan terus naik,
mengingat daya tari kota yang semakin kuat bagi orang-orang desa atau
semakin susahnya mencari lapangan pekerjaan.
Pemerintah kota telah mengeluarkan berbagai peraturan daerah,
seperti Perda DKI No. 11 tahun 1988 tentang ketertiban umum, dan Perda
DKI No. 8 tahun 2007 yang melarang orang untuk menggelandang,
mengemis, dan melakukan aktivitas yang mengganggu ketertiban di jalan
raya, termasuk larangan membeli pedagang asongan dan memberi sedekah
pada pengemis di jalanan. Penanggulangan gelandangan/pengemis akan
mewujudkan stabilitas nasional, khususnya stabilitas dalam bidang
pertahanan dan keamanan.

5
B. Tujuan Penulisan
1. Tujuan Umum
Agar pembaca dapat memahami tentang konsep Asuhan
Keperawatan Komunitas Kelompok Khusus
Gelandangan/Pengemis.
2. Tujuan Khusus
a. Menjelaskan tentang pengertian gelandangan/pengemis
b. Menjelaskan tentang ciri gelandangan/pengemis
c. Menjelaskan tentang dampak masalah
gelandangan/pengemis
d. Menjelaskan tentang pengertian PHBS
e. Menjelaskan tentang tujuan PHBS
f. Menjelaskan tentang manfaat PHBS
g. Menjelaskan tentang indikator PHBS
h. Menjelaskan tentang cara mandi yang baik dan benar

6
BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

A. Pengertian Gelandangan/Pengemis
Gelandangan adalah orang-orang yang hidup dalam keadaan tidak
sesuai dengan norma-norma kehidupan yang layak dalam masyarakat
setempat serta tidak mempunyai tempat tinggal dan pekerjaann yang tetap
di wilayah tertentu dan hidup mengembara di tempat umum. Pengemis
adalah orang-orang yang mendapat penghasilan dari meminta-minta di
tempat umum dengan berbagai dan alasan untuk mendapatkan belas
kasihan dari orang-orang. (Depkes RI, 1992)
Gelandangan adalah orang-orang yang hidup dalam keadaan yang
tidak sesuai dengan norma kehidupan yang layak dalam masyarakat
setempat serta tidak mempunyai mata pencaharian dan tempat tinggal yang
tetap serta mengembara di tempat umum. Pengemis adalah orang-orang
yang mendapatkan penghasilan dengan meminta-minta di tempat umum
umum dengan berbagai dan alasan untuk mendapatkan belas kasihan dari
orang-orang. (Peraturan Pemerintah, 1980 )

B. Ciri-ciri gelandangan/pengemis
1. Tidak memiliki tempat tinggal
Kebanyakan dari gelandangan/pengemis tidak memiliki
tempat tinggal. Mereka biasanya mengembara di tempat umum.
Tidak memiliki tempat tinggal yang layak huni, seperti dibawah
kolong jembatan, gubuk liar di sepanjang sungai, dan emperan
toko.

7
2. Hidup dibawah garis kemiskinan
Gelandangan/pengemis tidak memiliki penghasilan yang
bisa menjamin untuk kehidupan mereka kedepan bahkan untuk
sehari-hari mereka harus mengemis atau memulung untuk membeli
makanan untuk kehidupannya.
3. Hidup dengan penuh ketidakpastian
Gelandangan/pengemis kondisinya sangat memperhatikan
karena ketika mereka sakit mereka tidak bisa mendapatkan jaminan
sosial seperti pegawai negeri sipil.
4. Memakai baju yang compang camping
Gelandangan/pengemis biasanya menggunakan baju yang
tidak rapi, dan terlihat kumal dan dekil.
5. Tidak memiliki pekerjaan yang tetap
Gelandangan/pengemis pekerjaannya tidak tetap, biasanya
kalau tidak mengemis memunggut rongsokan untuk dijual

C. Dampak Masalah Gelandangan/Pengemis


1. Individu
a. Tidak mendapatkan akses pendidikan
b. Tidak mendapatkan akses pelayanan kesehatan
c. Tidak dapat bersosialisasi dengan masyarakat luas
d. Tidak dapat memberikan aspirasi dalam demokrasi karena
tidak memiliki KTP
2. Keluarga
a. Kepala keluarga tidak dapat memenuhi perannya sebagai
kepala keluarga
b. Terjadi ketimpangan dalam keluarga
c. Timbul masalah baru dalam keluarga misalnya kriminalitas
d. Tidak dapat memutuskan rantai kemiskinan keluarga
karena anak tidak bisa mendapatkan fasilitas pendidikan

8
3. Masyarakat
a. Banyaknya gelandangan/pengemis dapat menimbulkan
kerawanan sosial dan mengganggu keamanan dan
ketertiban
b. Gelandangan/pengemis yang tidak memiliki tempat tinggal
yang tetap biasanya hidup dibawah jembatan atau pinggiran
sungai yang menyebabkan mengganggu ketertiban umum
dan kebersihan kota

D. Pengertian Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS)


Perilaku sehat adalah pengetahuan, sikap dan tindakan proaktif
untuk memelihara dan mencegah resiko terjadinya penyakit, melindungi
diri dari terjadinya penyakit serta berperan aktif dalam gerakan kesehatan
masyarakat. (Depkes, 2008)
PHBS adalah semua perilaku kesehatan yang dilakukan atas
kesadaran sehingga anggota keluarga atau keluarga bisa menolong dirinya
sendiri di bidang kesehatan dan berperan aktif dalam kegiatan kesehatan di
masyarakat. (Kemenkes, 2011)

E. Tujuan PHBS
1. Masyarakat mampu mengupayakan lingkungan sehat
2. Masyarakat mampu mencegah dan mengatasi masalah-masalah
kesehatan yang dihadapinya
3. Masyarakat memanfaatkan pelayanan kesehatan yang ada untuk
penyembuhan penyakit dan peningkatan kesehatan
4. Masyarakat mampu mengembangkan upaya kesehatan bersumber
masyarakat untuk pencapaian PHBS di rumah tangga.

9
F. Manfaat PHBS
Mampu menciptakan lingkungan yang sehat, mencegah
penyebaran penyakit, masyarakat memanfaatkan fasilitas pelayanan
kesehatan dan mampu mengembangkan kesehatan yang bersumber dari
masyarakat. (Ekasari, 2008)

G. Indikator PHBS
1. Persalinan ditolong oleh tenaga kesehatan
Persalinan yang mendapat pertolongan dari pihak tenaga
kesehatan baik itu dokter, bidan atau tenaga medis yang memiliki
standar dalam penggunaan peralatan yang bersih dan steril. Dengan
persalinan yang ditolong oleh tenaga kesehatan dapat mencegah
infeksi dan bahaya lain yang beresiko bagi keselamatan ibu dan
bayi yang dilahirkan.
2. Memberikan ASI eksklusif pada bayi
Kesadaran mengenai pentingnya pemberian ASI eksklusif
bagi anak di usia 0 hingga 6 bulan menjadi bagian terpenting dari
indikator keberhasilan praktik perilaku hidup bersih dan sehat pada
tingkat rumah tangga.
3. Menimbang balita setiap bulan
Praktik tersebut dapat memudahkan pemantauan
pertumbuhan bayi. Penimbangan dapat dilakukan di posyandu
sejak bayi berusia 1 bulan hingga 5 tahun. Posyandu dapat menjadi
tempat memantau pertumbuhan anak dan menyediakan
kelengkapan imunisasi. Penimbangan secara teratur juga dapat
memudahkan deteksi dini kasus gizi buruk
4. Menggunakan air bersih
Menggunakan air bersih untuk keperluan sehari-hari,
ketentuan menggunakan air bersih adalah tidak berwarna, dan tidak
berasa. Jarak sumber air bersih dengan penampungan limbah
minimal 10m.

10
5. Mencuci tangan dengan air bersih dan sabun
Mencuci tangan dengan air bersih dan sabun dilakukan
sebelum makan, setelah makan, dan sesudah buang air besar
(BAB) atau buang air kecil (BAK). Hal ini dilakukan untuk
mencegah penularan berbagai jenis penyakit.
6. Menggunakan jamban sehat
Jamban merupakan infrastruktur sanitasi penting yang
berkaitan dengan unit pembuangan kotoran dan air untuk keperluan
pembersihan. Ketentuan jamban sehat :
a. Tidak mencemari sumber air minum (jarak sumber air
minum dengan penampungan minimal 10m)
b. Dilengkapi dinding dan atap pelindung
c. Tersedia air bersih, alat pembersih dan sabun
7. Memberantas jentik nyamuk di rumah
Nyamuk merupakan vektor berbagai jenis penyakit dan
memutus siklus hidup nyamuk merupakan bagian terpenting dalam
pencegahan penyakit. Untuk menghindari adanya jentik nyamuk
bisa dilakukan 3M (menguras, menutup, menimbun)
8. Konsumsi sayur dan buah setiap hari
Buah dan sayur dapat memenuhi kebutuhan vitamin dan
mineral serta serat yang dibutuhkan tubuh untuk tumbuh optimal
dan sehat
9. Melakukan aktivitas fisik setiap hari
Aktivitas fisik dapat berupa kegiatan olahraga ataupun
aktivitas bekerja yang melibatkan gerakan dan keluarnya tenaga.
10. Tidak merokok di dalam rumah
Perokok aktif dapat menjadi sumber berbagai penyakit dan
masalah kesehatan bagi perokok pasif. Berhenti merokok atau
setidaknya tidak merokok didalam rumah dapat menghindarkan
keluarga dari berbagai masalah kesehatan

11
H. Cara mandi yang baik dan benar
1. Basahi seluruh tubuh
a. Menyiram mulai dari ujung jari kaki (kanan dan kiri) ke
arah atas sampai lutut
b. Menyiram mulai dari lutu (kanan dan kiri) ke arah atas
sampai bagian perut
c. Menyiram mulai dari bagian perut ke arah atas sampai
pundak
d. Menyiram mulai jari ujung jari tangan (kanan dan kiri)
sampai ke pundak
e. Menyiram mulai dari bagian leher ke arah atas sampai
kepala
2. Tuangkan sampo secukupnya ke telapak tangan
a. Gosokkan sampo merata pada telapak tangan
b. Oleskan sampo pada rambut yang sudah dibasahi mulai
dari kulit kepala sampai ujung rambut
c. Hilangkan sampo dari rambut dengan membilas rambut
sampai bersih
3. Bersihan tubuh
Oleskan sabun mandi atau tuang sabun cair pada waslap,
sabun mandi, spons, atau telapak tangan lalu gunakan untuk
menyabuni seluruh tubuh dimulai dari leher, bahu, sampai kaki.
Sabuni juga lengan dan punggung. Terakhir bersihkan arwa genital
dan bokong dan sabuni belakang telinga, tengkuk, dan setiap sela
jari kaki
4. Bilas tubuh agar bersih dari sabun
Siram tubuh dengan air bersih dan gosoklah tubuh dengan
tangan untuk menghialngkan busa sabun dan kulit mati dan
usapkan tangan pada rambut untuk memastikan rambut sudah
bersih

12
5. Keringkan tubuh dengan handuk setelah mandi. Lakukan dengan
cara lembut, bukan dengan cara menggosok agar kelembapan kulit
tetap terjaga

13
BAB III

TINJAUAN KASUS

A. Data Biografis
1. Nama : Ny.R
2. Umur : 60 Tahun
3. Jenis kelamin : Perempuan
4. Suku : Jawa
5. Agama : Islam
6. Pendidikan : tidak tamat SD
7. Status perkawinan : Sudah menikah
8. Alamat : Subah, batang
9. KU : Baik
10. Tanda vital
a. Tekanan darah: 120/80 mmHg
b. Pernafasan : 75 x/menit
c. Nadi : 18 x/menit
d. Suhu : 36,5 °C
11. Alat bantu/protesa : Anemis
12. Pola
a. Olahraga : Tidak pernah olahraga
b. Makan : 2x Sehari
c. Tidur
1) Tidur siang : Tidak pernah tidur siang
2) Tidur malam : ± 6 jam

14
B. Data inti
1. Sejarah
Ny.R mempunyai anak tiga, dua laki-laki dan satu
perempuan. Kedua anak laki-lakinya sudah lama bekerja di luar
kota tetapi tidak pernah menengok Ny.R sampai sekarang.
Sedangkan anak perempuannya tinggal bersamanya, dan dia
mempunyai anak 1 yang sedang sekolah TK. Anak perempuan
Ny.R tidak bekerja, sehingga untuk memenuhi kebutuhan
ekonominya Ny.R terpaksa mengemis di pinggir jalan dan juga
mencari rongsokkan.
2. Demografi
a. Jumlah anggota keluarga : 3 orang
b. Pendidikan : tidak tamat SD
c. Status pernikahan : sudah menikah
3. Geografis
Ny.R biasanya mengemis di pinggir jalan dan mencari
rongsokkan di sekitarnya.
4. Kebiasaan terkait kesehatan
a. Jarang mandi
b. Tidak berganti pakaian
5. Etnis
a. Suku : Jawa
b. Bahasa : Bahasa Jawa (ngko) dan bahasa indonesia
c. Perilaku : bertanggungjawab terhadap keluarga
6. Nilai dan Kepercayaan
a. Agama : Islam
b. Tempat beribadah : Tidak ada
c. Kegiatan : Tidak ada jadwal
khusus
Pagi sampai malam biasanya mengemis dan mencari
rongsokkan

15
d. Nilai keyakinan terhadap kesehatan :
Jika dirinya atau anggota keluarganya sakit
mencoba untuk membelikan obat atau madu untuk
menyembuhkan sakitnya dengan uang hasil mengemis dan
hasil menjual rongsok.

C. Keamanan dan Transportasi


1. Keamanan
a. Terdapat siskampling tetapi jarak dari rumah Ny.R ke
siskampling jauh
b. Jauh dari pos polisi
c. Tidak terdapat pemadam kebakaran
d. Tidak terdapat Team Penanggulangan Bencana (SAR)
2. Transportasi
Transportasi yang digunakan untuk berpergian jauh
menggunakan transportasi umum, sedangkan untuk berpergian
dengan jarak dekat dengan jalan kaki.

D. Ekonomi
1. Jenis Pekerjaan : Pekerjaan Ny.R mengemis di jalan
raya dan memungut rongsokkan
2. Penghasilan : Penghasilan Ny.R tiap harinya tidak
menentu, kadang Rp.30.000 perhari kadang Rp.80.000 perhari
3. Keluarga Sejahtera : Keluarga Ny.R termasuk dalam
keluarga Sejahtera I

E. Politik dan Kebijakan


Ny.R dan keluarga tidak ikut serta dalam organisasi di masyarakat,
dan tidak berperan politik dalam pelayanan kesehatan.

16
F. Pelayanan Kesehatan dan Sosial
Tidak ada sarana atau pelayanan kesehatan yang memadai, dan
jauh dari puskesmas ataupun rumah sakit.

G. Pendidikan
Pendidikan Ny.R tidak tamat SD.

H. Lingkungan
1. Perumahan
a. Type Rumah : Permanen
b. Status Kepemilikan Rumah : Rumah milik sendiri
c. Jenis Atap : Genting
d. Jenis Lantai : Semen
e. Sistem Ventilasi Rumah : Ada
f. Jendela Rumah : Kadang-kadang
dibuka
g. Sistem Pencahayaan : Remang-remang
h. Halaman disekitar rumah : Ada tetapi bukan
milik sendiri
i. Pemanfaatan Pekarangan Rumah : Tidak Dimanfaatkan
2. Sumber Air Bersih
a. Sumber Air Memasak dan Minum :
Sumur Gali
b. Sistem Pengolahan Air Minum :
Dimasak
c. Sumber Air untuk Mandi dan Mencuci (MCK) :
Sumur Gali
d. Kondisi Air : Tidak
Berbau dan Berasa

17
3. Tempat Penampungan Air
a. Tempat penampungan air sementara : Ember
b. Kondisi Tempat Penampungan Air : Terbuka
c. Pengurasan : Ya
d. Bila Ya, kapan dilakukan : ≤ 30 hari sekali
4. Pembuangan Sampah
a. Cara Pembuangan sampah : Di
sembarang tempat
b. Tempat Penampungan Sampah (Bak sampa) : Tidak ada
5. Pembuangan Kotoran Rumah Tangga
a. Kebiasaan Keluarga Buang Air Besar : Sungai
b. Jenis WC yang digunakan : Cemplung
c. Sistem Pembuangan Air Limbah : Resapan
d. Keberadaan Jentik nyamuk : Ada tetapi
hanya beberapa
e. Pengelolaan kaleng/botol bekas : Berserakan di
luar rumah
6. Hewan Peliharaan
a. Kepemilikan Hewan Peliharaan : Ada
b. Letak Kandang : Luar Rumah
(terpisah)
c. Jarak sumber air minum dengan kandang : Kurang dari
10 M
d. Kondisi Kandang : Tidak terawat

I. Rekreasi
Tidak ada kegiatan rekreasi yang dilakukan oleh keluarga Ny.R

18
J. Analisa Data

NO Data Fokus Problem


1. Ds : Ny.R mengatakan jarang Defisit perawatan diri : mandi
mandi dan gosok gigi
Do : Ny.R terlihat kotor dan
bau
2. Ds : Ny.R mengatakan tidak Distres spiritual
pernah sholat dan tidak
mengerti tentang sholat dan
wudhu
Do : Ny.R tidak bisa
memperagakan gerakan sholat
dan wudhu
3. Ds : Ny.R mengatakan menjadi Disfungsi keluarga
tulang punggung keluarga
Do : Ny.R terlihat sangat
bekerja keras

K. Diagnosa Keperawatan
Sasaran Domain Kelas Kode Rumusan
Diagnosa
Individu Domain 4 Kelas 5 : perawatan diri 00108 Defisit
(Aktivitas/Istiraha perawatan
t) diri : mandi
Individu Domain 10 Kelas 3 : Keselarasan 00066 Distres
(Prinsip hidup) nilai/keyakinan/tindaka Spiritual
n
Keluarga Domain 7 Kelas 2 : Hubungan 00063 Disfungsi
(Hubungan peran) keluarga Proses
Keluarga

19
L. Scoring
Diagnosa SKOR
N Tota Priorita
Keperawata
o A B C D E F G H I J K l s
n
Defisit
1 perawatan diri 5 4 4 3 4 4 3 3 3 3 3 39 1
: mandi
Distres
2 5 4 3 3 4 4 3 3 3 3 3 38 2
Spiritual
Disfungsi
3 Proses 5 4 3 3 4 3 3 3 3 3 3 37 3
Keluarga

Keterangan :
Bobot
1 = Sangat rendah
2 = Rendah
3 = Cukup
4 = Tinggi
5 = Sangat tinggi

Huruf
A : Risiko terjadi G : Tempat
B : Risiko keparahan H : Waktu
C : Potensial untuk pendkes I : Dana
D : Minat masyarakat J : Fasilitas kesehatan
E : Kemungkinan Diatasi K : Sumber daya
F : Sesuai dengan program pemerintah

20
M. Intervensi Keperawatan
DIAGNOSA
NOC NIC
KEPERAWATAN
DATA
KODE DIAGNOS KODE HASIL KODE INTERVENSI
IS
1. 00108 Defisit Tidak 1. Activity Tidak 1. Monitor
Klien perawatan ada intolerance ada kemampuan
mengat diri : Mandi kode 2. Mobility kode klien untuk
akan : physical perawatan diri
jarang impaired yang mandiri
mandi 3. Self care 2. Memfasilitasi
dan deficit klien untuk
gosok hygiene menggosok gigi
gigi. 3. Memberikan
2. pendidikan
Klien kesehatan
terlihat tentang cara
kotor mandi yang
dan benar
bau 4. Mendorong
keluarga untuk
berpartisipasi
dalam
mendukung
klien untuk
menjaga
kebersihan diri
1. 00066 Distres Tidak 1. Perilaku Tidak 1. Menyediakan
Klien Spiritual ada peningkata ada privasi yang
mengat kode n spiritual kode cukup untuk

21
akan klien spiritual
tidak 2. klien 2. Menyediakan
pernah tidak artikel spiritual
sholat mengetahu yang diinginkan
dan i tentang sesuai
tidak spirual preferensi yang
menger yang wajib diinginkan klien
ti dilaksanak 3. Mengajarkan
tentang an tentang cara
sholat sholat dan
dan wudhu dengan
wudhu benar
2.
4. Memotivasi
Klien
klien untuk
tidak
semangat
bisa
belajar spiritual
mempe
ragaka
n
geraka
n
sholat
dan
wudhu

1. 00063 Gangguan 2602 Prevensi 7140 Keluarga


Ketida proses Primer : mampu
kmamp keluarga Fungsi melakukan
uan keluarga perawatan :
untuk dukungan
meneri keluarga
ma 1606 Prevensi 4410 Keluarga
bantua Sekunder : mampu

22
n Keluarga mengambil
2. mampu keputusan :
Ketida mengambil Menetapkan
kmamp keputusan : tujuan bersama
uan Berpartisip
untuk asi dalam
memen memutuska
uhi n
kebutu perawatan
han kesehatan
keama 1501 Prevensi 5370 Keluarga
nan Tersier : mampu
keluarg Keluarga melakukan
a mampu perawatan :
3. memodifik peningkatan
Peruba asi peran
han lingkungan
dalam :
tugas menunjukk
yang an
telah peranannya
ditetap
kan

N. Implementasi Keperawatan
N DIAGNO HARI/ JA TINDA PELAK TEM HASIL TTD
O SA TANGG M KAN/ SANA PAT PET

23
KEPERA KEGAI UGA
AL
WATAN ATAN S
1. Defisit Rabu, 01 10 Melaku Kelomp Di Ny.R
perawatan Mei 2019 .0 kan ok 9 ping meneri
diri : 0 pendek gir ma
Mandi atan, jalan dilakuk
Distres dan dan an
spiritual kontrak di pengkaj
Disfungsi waktu ruma ian
proses h
keluarga Ny.R

2. Defisit Kamis, 13 Melaku Kelomp Di Didapat


perawatan 02 Mei .3 kan ok 9 ruma kan
diri : 2019 0 pengkaj h hasil
Mandi ian Ny.R Ny.R
pada mengat
Ny.R akan
jarang
mandi,
terlihat
kotor,
dan bau
3. Distres Kamis, 13 Melaku Kelomp Di Data
spiritual 02 Mei .3 kan ok 9 ruma yang
2019 0 pengkaj h didapat
ian Ny.R kan
pada Ny.R
Ny.R mengat
akan
tidak
pernah

24
sholat
dan
tidak
menger
ti
tentang
sholat
dan
wudhu
4. Disfungsi Kamis, 13 Melaku Kelomp Di Di
keluarga 02 Mei .3 kan ok 9 ruma dapatka
2019 0 pengkaj h n hasil :
ian Ny.R Ny.R
pada mengat
Ny.R akan
menjad
i tulang
punggu
ng
keluarg
a
5. Defisit Jum’at, 14 Membe Kelomp Di Didapat
perawatan 03 Mei .4 rikan ok 9 ruma kan
diri : 2019 3 penyul h hasil :
Mandi uhan Ny.R 1. Ny.R
tentang mampu
PHBS memah
dan ami
cara tentang
mandi PHBS
yang 2. Ny.R
benar, mampu

25
dan mencon
mengaj tohkan
arkan teknik
teknik cara
cara mandi
mandi yang
yang benar
benar
6. Distres Jum’at, 14 Membe Kelomp Di Didapat
spiritual 03 Mei .3 rikan ok 9 ruma kan
2019 0 penyul h hasil :
uhan Ny.R 1. Ny.R
tentang mampu
spiritua memah
l (cara ami
sholat tentang
dan kewajib
wudhu annya
dengan sebagai
benar) orang
Islam
2. Ny.R
mampu
mencon
tohkan
cara
wudhu
dengan
benar
tetapi
belum
bisa

26
mencon
tohkan
bacaan
setelah
wudhu
dengan
benar
3. Ny.R
mampu
mencon
tohkan
cara
sholat
dengan
benar
tetapi
belum
bisa
melafal
kan
bacaan
sholat
dengan
benar
7. Disfungsi Jum’at, 14 Membe Kelomp Di Didapat
keluarga 03 Mei .3 rikan ok 9 ruma kan
2019 0 penyul h hasil :
uhan Ny.R 1. Ny.R
tentang mampu
peranan memah
dan ami
fungsi tentang

27
keluarg peranan
a nya
2. Ny.R
menger
ti
bahwa
seharus
nya
anakny
a juga
ikut
bekerja
untuk
menunj
ang
pereko
nomian
keluarg
anya

28
BAB IV

PEMBAHASAN

Setelah dilakukan pengkajian keperawatan komunitas pada Ny.R,


ditemukan beberapa masalah kesehatan berupa :
1. Defisit perawatan diri : mandi
Dari hasil pengkajian yang telah kami lakukan, Ny.R
terlihat kotor dan ketika kami bertanya apakah Ny.R sudah mandi,
Ny.R mengatakan belum mandi bahkan mandinya bisa 1x sehari.
2. Distres spiritual
Dari hasil pengkajian yang telah kami lakukan Ny.R
mengatakan tidak pernah sholat dan tidak mengerti bagaimana
caranya sholat tetapi Ny.R mengetahui bahwa sholat itu dilakukan
dalam 5 waktu.
3. Disfungsi proses keluarga
Dari hasil pengkajian yang telah kami lakukan Ny.R
mengatakan dirinya sebagai tulang punggung keluarga, dirinyalah
yang membiayai hidup anaknya dan sekolah cucunya.

29
BAB V

PENUTUP

A. Kesimpulan
Gelandangan adalah orang-orang yang hidup dalam keadaan tidak
sesuai dengan norma-norma kehidupan yang layak dalam masyarakat
setempat serta tidak mempunyai tempat tinggal dan pekerjaann yang tetap
di wilayah tertentu dan hidup mengembara di tempat umum. Pengemis
adalah orang-orang yang mendapat penghasilan dari meminta-minta di
tempat umum dengan berbagai dan alasan untuk mendapatkan belas
kasihan dari orang-orang. (Depkes RI, 1992)
Masalah yang teridentifikasi dari Ny.R adalah defisit perawatan
diri : mandi, distres spiritual, dan disfungsi proses keluarga.

B. Saran
1. Bagi petugas kesehatan
a. Mampu melakukan pengkajian dan pengelolaan klien
Gelandangan/Pengemis
b. Mampu melakukan perencanaan tindakan sesuai dengan
yang direncanakan
2. Bagi keluarga klien
a. Keluarga mampu mendukung dan memfasilitasi kebutuhan
spiritual klien
b. Keluarga mampu memotivasi klien untuk meningkatkan
kebersihan diri

30
DAFTAR PUSTAKA

Medis Online Indonesia.2017.Cara mandi yang benar.Jakarta: MOI

Kementerian Kesehatan.2016.PHBS.Jakarta: Kementerian Kesehatan Direktorat


Promosi Kesehtan dan Pemberdayaan Masyarakat
Nurarif, Amin Huda.2015.Aplikasi Asuhan Keperawatan Berdasarkan Diagnosa
Medis dan Nanda Nic-Noc edisi revisi jilid 2.Jogjakarta: Mediaction Jogja
Riasmini, Ni Made.2017.Panduan Asuhan Keperawatan individu, keluarga, dan
komunitas dengan modifikasi NANDA, ICNP, NOC, dan NIC di puskesmas
dan masyarakat.Jakarta: Universitas Indonesia

31
Lampiran Gambar

32
33
34

Anda mungkin juga menyukai