Anda di halaman 1dari 1

1.

Mahasiswa Prodi Ilmu Gizi Uhamka telah mengikuti mata kuliah bahasa Indonesia
selama 1 semester. Salah satu materi bahasa Indonesia yang telah dipelajari adalah
penulisan kerangka karangan yang bertujuan untuk mempermudah mahasiswa dalam
mengklasifikasikan ide secara sistematis dan teratur. Hal itu menunjukkan kredibilitas
penulisnya, memastikan penyampaian informasi secara baik, menghindari
pengulangan topik, memberikan kemudahan dalam pengembangan topik. Buatlah
sebuah kerangka karangan sesuai dengan judul karya tulis ilmiah yang sudah Saudara
kerjakan!
2. Setiap mahasiswa dituntut untuk mampu menulis sebuah karya ilmiah dengan
memperhatikan aturan penulisan karya ilmiah. Uraikan aturan penulisan yang
Saudara pahami!
3. Menurut pendapat Saudara, hal-hal apa saja yang harus dikemukakan pada bagian
pendahuluan dalam sebuah karya ilmiah? Berikan contohnya untuk memudahkan
pemahaman.
4. Tuliskan langkah-langkah penulisan sitasi dan Daftar Pustaka dalam karya ilmiah yang
Saudara tulis. Jika memungkinkan gunakan aplikasi Mendeley APA 7, sertakan juga 5 contoh
penulisan sitasi yang bersumber dari buku (10 tahun terakhir) dan 5 contoh penulisan sitasi
yang bersumber dari dari artikel (5 tahun terakhir). Cantumkan juga judul karya tulis ilmiah
yang sudah Saudara buat sebagai pelengkap.

Anda mungkin juga menyukai