Anda di halaman 1dari 50

ASUHAN KEPERAWATAN PADA KLIEN Ny.

A DENGAN DIAGNOSIS DM TIPE 2 DI

RUANG MARWA RUMAH SAKIT NUR HIDAYAH YOGYAKARTA

Diajukan Untuk Memenuhi Salah Satu Syarat dalam Menyelesaikan Program Studi Profesi Ners Pada

Universitas YPIB Majalengka

ALFI ZUNAN AHMADA

NIM. 21149012002

PROGRAM STUDI PROFESI NERS

UNIVERSITAS YPIB MAJALENGKA

2022
LEMBAR PERSETUJUAN
ASUHAN KEPERAWATAN PADA KLIEN Ny. A DENGAN DIAGNOSA DM TIPE 2 DI RUANG
MARWA RUMAH SAKIT NUR HIDAYAH YOGYAKARTA

Diajukan Untuk Memenuhi Salah Satu Syarat Dalam Menyelesaikan Program Studi Profesi Ners
Pada Universitas YPIB Majalengka

ALFI ZUNAN AHMADA


NIM. 21149012002

Majalengka, Agustus 2022

Menyetujui, Pembimbing

Darmasta Maulana, S.Kep., Ns., M.Kes. NIK. 04.281080.09.001

Mengetahui,
Ka. Prodi Profesi Ners

Rahayu Setyowati, S.Kep.,M.Kep.


LEMBAR PENGESAHAN
Laporan ini disetujui dan dipertahankan
Pada Sidang Komprehensif Prodi Profesi Ners Universitas YPIB Majalengka

JUDUL : ASUHAN KEPERAWATAN PADA KLIEN Ny. A DENGAN DM TIPE 2 DI RUANG MARWA

RUMAH SAKIT NUR HIDAYAH YOGYAKARTA

PENYUSUN : ALFI ZUNAN AHMADA

NIM : 21149012002

Penguji I Penguji II

Darmasta Maulana, S.Kep., Ns., M.Kes. Ivana Eko Rusdiatin, S.Kep., Ns., M.Sc.

NIK. 04.281080.09.001 NIK. 17.02.01.09.084

Mengetahui,

Ka. Prodi Profesi Ners Universitas YPIB Majalengka

Rahayu Setyowati, S.Kep.,M.Kep.


KATA PENGANTAR
‫بسم هللا الرحمان الرحيم‬
Puji syukur atas kehadirat Allah Subahana wata’ala yang telah memberikan rahmat dan
karunia-Nya, sehingga saya dapat menyelesaikan Laporan yang berjudul “Asuhan
Keperawatan Pada Klien Ny. S Dengan DM Tipe 2 Di Ruang Marwa Rumah Sakit Nur
Hidayah Yogyakarta”. Penulisan laporan ini dilakukan dalam rangka memenuhi salah
satu syarat untuk mencapai gelar Ners dalam bidang keperawatan. Lappran ini tidak akan
selesai jika tidak ada bantuan dari beberapa pihak. Oleh karena itu, saya mengucapkan
terima kasih kepada:
1. Orang tua saya yang saya sayangi dan yang saya cintai, terimakasih sudah
mendoakan dan menyemangati saya selama kuliah.
2. Dr. Wawan Kurniawan, SKM., M.Kes selaku Rektor Universitas YPIB Majalengka
3. Idris Handriana, S.Kep.,Ners.,M.Kep selaku Dekan Fakultas Kesehatan Universitas YPIB
Majalengka
4. Rahayu Setyowati, S.Kep.,M.Kep. selaku Kepala Program Studi Ilmu Keperawatan
Universitas YPIB Majalengka

5. Darmasta Maulana, S.Kep., Ns., M.Kes. selaku dosen pembimbing yang telah
menyediakan waktu, tenaga, dan pikiran untuk mengarahkan saya dalam
penyusunan laporan ini;
6. Ny. A terimakasih karna sudah mau bekerja sama dengan saya dan mengikuti
semua instruksi dari kami tim medis
7. Dan lain-lain.

Akhir kata, saya berharap semoga Allah Subhanahu Wa Ta’alla berkenan membalas
segala kebaikan dan bantuan semua pihak yang telah membantu. Saya menyadari bahwa
penulisan laporan ini masih jauh dari sempurna. Oleh karena itu, kritik dan saran yang
membangun sangat diharapkan untuk perbaikan laporan ini.
Majalengka, Agustus 2022

Penulis
ASUHAN KEPERAWATAN PADA KLIEN Ny. A DENGAN DIAGNOSA
MEDIS DM TIPE 2 DI RUANG MARWA RUMAH SAKIT NUR HIDAYAH
YOGYAKARTA

ABSTRAK

Diabetes mellitus adalah suatu kondisi dimana terjadi kenaikan kadar gula adalah (hiperglikemi)
akibat kurangnya insulin, menurunnya efek insulin atau bisa keduannya. Setiap tahun prevalensi
diabetes mellitus mengalami peningkatan, seperti yang dicatat IDF pada tahun 2015 tercatat 366
juta jiwa dan diperkirakan pada tahun 2030 akan mengalami peningkatan menjadi 552 juta jiwa
jika tidak ada tindakan pencegahan. Data sample registration survey menunjukan bahwa diabetes
merupakan penyebab kematian terbesar nomor tiga di Indonesia dengan presentase (6,7%),
setelah stroke (21,1%) dan penyakit jantung coroner (12,9%). Yogyakarta merupakan salah satu
provinsi di Indonesia yang prevalensi diabetes tercatat di urutan ke dua (3,1%) setelah DKI
Jakarta (3,4%). Diabetes mellitus tipe 2 akan menimbulkan dampak secara langsung pada
penderita diantaranya pengetahuan, sikap, persepsi, motivasi, niat, dan sosial budaya. Jika
penderita tidak mampu mengontrol kadar gula dalam darah, akibatnya kadar gula dalam darah
akan selalu tinggi. Peran tenaga medis sangat penting dalam menangani masalah ini, salah satunya
perawat yang memberikan asuhan keperawatan pada pasien dengan masalah diabetes melitus
secara professional yang diberikan melalui pendekatan proses keperawatan yang terdiri dari
pengkajian, penetapan diagnosa, pembuatan intervensi, impelementasi keperawatan, dan
mengevaluasi hasil tindakan keperawatan..
Tujuan dari karya tulis ilmiah untuk mengetahui bagaimanakah asuhan keperawatan pada
pasien dengan diabetes mellitus tipe 2 dan mampu melakukan asuhan keperawatan dengan
tepat. Teknik mengumpulkan data dengan metode wawancara, observasi, pemeriksaan fisik serta
rekam medis pasien. Diagnosa utama sebelum operasi pada pasien Ny.S adalah ketidakstabilan
kadar glukosa dalam darah b.d resistensi insulin. Untuk intervensi dari masalah keperawatan ini
adalah dengan kolaborasi dengan dokter dalam pemberian obat atau insulin. Diagnosa yang
muncul setelah operasi adalah nyeri akut berhubungan dengan luka ulkus DM. Intervensi yang
dilakukan yaitu manajemen nyeri dan perawatan luka.

Kata Kunci : Diabetes Melitus Tipe 2, asuhan keperawatan pada pasien dengan DM Tipe 2
DAFTAR ISI
LEMBAR PERSETUJUAN ............................................................................................................................... 2
LEMBAR PENGESAHAN ................................................................................................................................ 3
KATA PENGANTAR ........................................................................................................................................ 4
ABSTRAK.......................................................................................................................................................... 5
DAFTAR ISI ...................................................................................................................................................... 6
DAFTAR TABEL .............................................................................................................................................. 8
BAB I .................................................................................................................................................................. 9

PENDAHULUAN ............................................................................................................ 9
A. Latar Belakang Masalah ................................................................................ 9
B. Perumusan Masalah ..................................................................................... 10
C. Tujuan.......................................................................................................... 10
BAB II .............................................................................................................................................................. 11

TINJAUAN PUSTAKA ................................................................................................ 11


A. Pengertian .................................................................................................... 11
B. Etiologi ........................................................................................................ 11
C. Klasifikasi.................................................................................................... 12
D. Manifestasi Klinik ....................................................................................... 13
E. Patofisiologi ................................................................................................ 14
F. Penatalaksanaan .......................................................................................... 14
G. Pemeriksaan Penunjang ............................................................................... 17
H. Konsep Asuhan Keperawatan Pada Klien dengan DM Tipe 2.................... 18
I. Pemeriksan Fisik ......................................................................................... 19
J. Pemeriksaan Penunjang............................................................................... 21
K. Diagnosa Keperawatan ................................................................................ 21
L. Intervensi Keperawatan ............................................................................... 22
M. Implementasi ............................................................................................... 21
N. Evaluasi ....................................................................................................... 21
KASUS DAN PEMBAHASAN ...................................................................................... 22
A. Kasus
B. IDENTITAS PASIEN ................................................................................. 22
C. RIWAYAT KEPERAWATAN................................................................... 23
D. PENGKAJIAN FISIK ................................................................................. 25
E. DATA PENUNJANG ................................................................................. 25
F. TERAPI / PENATALAKSANAAN ........................................................... 26
G. ANALISA DATA ....................................................................................... 26
H. DIAGNOSA KEPERAWATAN................................................................. 26
I. INTERVENSI KEPERAWATAN .............................................................. 27
J. IMPLEMENTASI ....................................................................................... 28
K. EVALUASI ................................................................................................. 29
L. ANALISA DATA ....................................................................................... 30
M. DIAGNOSA KEPERAWATAN................................................................. 31
N. INTERVENSI KEPERAWATAN .............................................................. 32
O. IMPLEMENTASI ....................................................................................... 34
P. EVALUASI ................................................................................................. 36
Q. IMPLEMENTASI ....................................................................................... 37
R. Pembahasan ................................................................................................. 41
BAB IV ............................................................................................................................................................. 43

SIMPULAN DAN SARAN............................................................................................. 43


S. Simpulan...................................................................................................... 43
T. Saran
DAFTAR PUSTAKA ....................................................................................................................................... 45
DAFTAR TABEL

Tabel 2.1 Intervensi Keperawatan ................................................................................................ 21


BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah


Penyakit tidak menular merupakan satu kelompok penyakit yang berpengaruh
pada kesehatan masyarakat karena keberadaannya yang cukup pravelen, sulit
dikendalikan, tersebar di seluruh dunia, dan menjadi penyebab utama kematian jika
tidak terkontrol (Bustan 2015). Salah satu penyakit tidak menular yang menyebabkan
kematian yaitu diabetes melitus. Menurut Kowalak dkk, (2016) definisi diabetes
mellitus adalah suatu kondisi dimana terjadi kenaikan kadar gulah darah
(hiperglikemia) akibat kurangnya insulin, menurunnya efek insulin atau bisa
keduanya.
Diabetes melitus merupakan salah satu penyakit yang perlu diwaspadai oleh
semua orang diseluruh dunia karena setiap tahunnya ada peningkatan jumlah
penderita diabetes mellitus. Pada tahun 2015 International Diabetes Federation
mengatakan prevalensi diabetes melitus di dunia mengalami peningkatan yang sangat
besar dimana IDF mencatat sekitar 366 juta orang diseluruh dunia atau 8,3% dari
orang dewasa. Apabila tidak ada tindakan pencegahan maka tren ini akan berlanjut
sampai diperkirakan pada tahun 2030 dapat mencapai 552 juta orang atau1 dari 10
orang dewasa terkena diabetes melitus (IDF Atlas, 2015).
Tahun 2014 data sample registration survey menunjukan bahwa diabetes
merupakan penyebab kematian terbesar nomor tiga di Indonesia dengan presentase
(6,7%), setelah stroke (21,1%) dan penyakit jantung coroner (12,9%) (Kemenkes RI,
2016). Pada tahun 2019 prevalensi penderita diabetes tertinggi didunia Indonesia
menempati peringkat ketujuh dengan presntase (10,7%) sebelum Negara China
(118,4%), India (77,0%), Amertika Serikat (31,0%), Pakistan (19,4%), Brazil (16,8%)
dan meksiko (12,8%) (IDF, 2019). Yogyakarta merupakan salah satu provinsi di
Indonesia yang prevalensi diabetes tercatat diurutan ke dua (3,1%) setelah DKI
Jakarta (3,4%) (Kemenkes, 2019).
Diabetes mellitus tipe 2 akan menimbulkan dampak secara langsung pada
penderita diantaranya pengetahuan, sikap, persepsi, motivasi, niat, dan sosial budaya.
Jika penderita tidak mampu mengontrol kadar gula dalam darah, akibatnya kadar gula
dalam darah akan selalu tinggi (Putro, 2012). Masalah keperawatan yang
sering muncul pada pasien yang menderita diabetes mellitus tipe 2 antara lain defisit
nutrisi berhubungan dengan penurunan metabolisme akibat defisiensi insulin, intake
yang tidak adekuat akibat adanya mual mutah, resiko defisit volume cairan dan
elektrolit berhubungan dengan diuresis osmotik dan poliuria, penurunan aktivitas atau
mobilisasi, gangguan citra tubuh berhubungan dengan ekstremitas gangrene, resiko
cedera berhubungan dengan penurunan fungsi penglihatan, resiko infeksi
berhubungan dengan kadar glukosa tinggi, intoleransi aktivitas berhubungan dengan
kelemahan akibat penurunan produksi energi, gangguan integritas kulit berhubungan
dengan penurunan sensasi sensori, gangguan sirkulasi, penurunan fungsi leukosit,
penurunan anabolisme protein, defisit pengetahuan tentang proses penyakit, diet,
perawatan dan pengobatan berhubungan dengan kurangnya paparan informasi
(NANDA, 2015).
Peran tenaga medis sangat penting dalam menangani masalah ini, salah satunya
perawat yang memberikan asuhan keperawatan pada pasien dengan masalah diabetes
melitus secara professional yang diberikan melalui pendekatan proses keperawatan
yang terdiri dari pengkajian, penetapan diagnosa, pembuatan intervensi,
impelementasi keperawatan, dan mengevaluasi hasil tindakan keperawatan.
B. Perumusan Masalah
Berdasarkan data di atas penyusun merasa tertarik untuk mengangkat
permasalahan diabetes melitus tipe 2 dan menyusun laporan kasus tentang asuhan
keperawatan pada klien Ny. A dengan diagnosa medis diabetes mellitus tipe 2 di ruang
marwa RSU Nur Hidayah Yogyakarta
C. Tujuan
Tujuan dari karya tulis ilmiah ini untuk mengetahui bagaimanakah asuhan
keperawatan pada pasien dengan diabetes mellitus tipe 2 mulai dari pengkajian,
diagnosa,intervensi dan evaluasi.
BAB II
TINJAUAN PUSTAKA
A. Pengertian
Diabetes melitus adalah kondisi dimana terjadi ketika ada peningkatan
kadar glukosa dalam darah yang disebabkan oleh tubuh tidak bisa atau kurangnya
hormon insulin atau menggunakan insulin secara efektif (IDF, 2017). Sejalan
dengan pengertian menurut PERKENI (2015) diabetes melitus merupakan suatu
kelompok penyakit metabolik dengan karakteristik hiperglikemia yang terjadi
karena kelainan sekresi insulin, kerja insulin, atau bisa kedua-duanya.
Diabetes Melitus Tipe II adalah gangguan metabolik yang ditandai dengan
menaiknya kadar gula dalam darah/glukosa darah (hiperglikemi) yang bisanya
diakibatkan karena menurunnya efek insulin atau kurangnya hormon insulin
(kowalak, dkk. 2016 ).
Hiperglikemi disebabkan oleh berbagai hal, namun paling sering
disebabkan oleh diabetes melitus. Pada diabetes melitus terjadi penumpukan gula
dalam darah sehingga gagal masuk ke dalam sel. Kegagalan tersebut terjadi
akibat kurangnya jumlah insulin atau cacat fungsi (WHO 2016). Insulin, yaitu
suatu hormon yang diproduksi oleh pangkreas dan tugas utama insulin yaitu
mengendalikan kadar glukosa dalam darah dengan mengatur produksi dan
penyimpanannya (Brunner & Suddarth, 2002).

B. Etiologi
Secara umum mekanisme yang dapat menyebabkan resistensi insuline
dan gangguan sekresi insuline pada diabetis tipe II masih belum diketahui. Faktor
genetic (keturunan) diperkirakan memegang peran dalam proses terjadinya
resistensi insulin, selain itu terdapat juga faktor-faktor risiko tertentu yang
berhubungan dengan proses terjadinya diabetes tipe II antara lain:
1. Obesitas
Obesitas menurunkan jumlah reseptor insulin dari sel target di seluruh
tubuh sehingga insulin yang tersedia menjadi kurang efektif dalam
meningkatkan efek metabolik.

2. Usia
Resistensi unsulin cendrung meningkat pada usia di atas 65 tahun
3. Diabetes melitus gestasional
Diabetes mellitus dengan kehamilan (diabetes melitus gestasional
(DMG) adalah kehamilan normal yang di sertai dengan peningkatan insulin
resistensi (ibu hamil gagal mempertahankan euglycemia). Pada golongan
ini, kondisi diabetes dialami selama masa kehamilan yang bersifat sementara.
Artinya kondisi diabetes atau intoleransi glukosa pertama kali di dapat selama
kehamilan yang biasanya pada trimester kedua atau ketiga ( Brunner &
suddarth, 2015 )
C. Klasifikasi
1. Diabetes mellitus tipe 1
DM tipe 1 ditandai oleh destruksi sel beta pankreas, terbagi dalam
dua sub tipe yaitu tipe 1A dan tipe 1B. Diabetes tipe 1A yaitu diabetes yang
diakibatkan proses immunologi (immune mediated diabetes) sedangkan tipe
1B yaitu diabetes idiopatik yang tidak diketahui penyebabnya. Diabetes tipe
1 merupakan gangguan katabolisme yang ditandai oleh kekurangan insulin
absolut, peningkatan glukosa darah, dan pemecahan lemak dan protein tubuh
(Damayanti, 2015) .
2. Diabetes mellitus tipe 2
DM tipe 2 atau juga dikenal sebagai Non-Insulin Dependent
Diabetes (NIDDM) karena penderita DM tipe 2 memiliki jumlah insulin
yang diproduksi oleh pankreas biasanya cukup untuk mencegah ketoasidosis
tetapi tidak cukup untuk memenuhi kebutuhan tubuh total. Jumlahnya
mencapai 90-95% dari seluruh pasien dengan diabetes, dan banyak dialami
oleh orang dewasa tua lebih dari 40 tahun serta lebih sering terjadi pada
individu obesitas. Pada umumnya kasus DM tipe 2 mempunyai latar
belakang kelainan yang diawali dengan terjadinya resistensi insulin.
Resistensi insulin terjadi karena adanya kerusakan genetik dan bisa juga dari
faktor lingkungan (Damayanti, 2015).
3. Diabetes pada kehamilan (Gestasional Diabetes)

Diabetes kehamilan biasanya terjadi pada kehamilan pertama,


jumlahnya sekitar 2-4% kehamilan dan biasanya akan mengalami
peningkatan risiko terhadap penyakit diabetes selama 5-10 tahun setelah
melahirkan (Damayanti, 2015).
4. DM tipe lain (Others Specific Types)
Diabetes mellitus merupakan gangguan endokrin yang menimbulkan
hiperglikemia akibat peningkatan produksi glukosa hati atau penurunan
penggunaan glukosa oleh sel. Sebelumnya DM ini biasa dikenal dengan
istilah diabetes sekunder, diabetes tipe ini menggambarkan diabetes yang
dihubungkan dengan keadaan sindrom tertentu, misalnya diabetes yang
terjadi dengan penyakit pankreas atau pengangkatan jaringan pankreas dan
penyakit endokrin seperti akromegali, atau syndrome chusing, karena zat
kimia atau obat, infeksi dan endokrinopati (Damayanti, 2015).
D. Manifestasi Klinik
a. Poliuri
Poliuri terjadi karena adanya kekurangan insulin untuk mengangkut
glukosa melalui membrane dalam sel menyebabkan hiperglikemia sehingga
serum plasma meningkat atau hiperosmolariti menyebabkan cairan intrasel
berdifusi kedalam sirkulasi atau cairan intravaskuler, aliran darah ke ginjal
meningkat sebagai akibat dari hiperosmolaritas dan akibatnya akan terjadi
diuresis osmotic.
b. Polydipsia
Polidipsia terjadi karena meningkatnya difusi cairan dari intrasel ke
dalam vaskuler yang menyebabkan penurunan volume intrasel sehingga
efeknya adalah dehidrasi sel. Akibat dari dehidrasi sel mulut menjadi kering
dan sensor haus teraktivasi menyebabkan seseorang haus terus dan ingin
selalu minum
c. Polyphagia
Poliphagia biasanya ditandai dengan orang yang banyak makan, hal
ini terjadi karena glukosa tidak dapat masuk ke sel akibat dari
menurunnya kadar insulin maka produksi energi menurun, penurunan energi
akan menstimulasi rasa lapar.
d. Penurunan berat badan
Penurunan berat badan karena glukosa tidak dapat di transport
kedalam sel maka sel kekurangan cairan dan tidak mampu mengadakan
metabolisme, akibat dari itu maka sel akan menciut, sehingga seluruh
jaringan terutama otot mengalami atrofidan penurunan secara otomatis.
e. Malaise
Malaise atau seseorang yang mengalami kelemahan
f. Kesemutan, lemas dan mata kabur. (Brunner & Suddart, 2015

E. Patofisiologi
DM Tipe II terjadi karena adanya dua masalah utama yaitu
resistensi insulin dan gangguan sekresi insulin. Normalnya insulin akan
berkaitan pada reseptor khusus yang meskipun kadar insulin tinggi dalam
darah tetap saja glukosa tidak dapat masuk kedalam sel sehingga sel akan
kekurangan glukosa. Mekanisme inilah yang dikatakan sebagai resistensi
insulin. Untuk mengatasi resistensi insulin maka harus terdapat peningkatan
jumlah insulin yang disekresikan. Namun dengan demikian jika sel-sel beta
tidak mampu mengimbanginya, maka kadar glukosa akan meningkat dan
terjadilah DM tipe II. Meskipun terjadi gangguan sekresi insulin, namun
masih terdapat insulin dengan jumlah yang adekuat untuk mencegah
pemecahan lemak dan produksi badan keton yang menyertainya. karena itu,
ketoasidosis diabetik tidak terjadi pada diabetes mellitus tipe II. (Brruner &
suddarth 2015)
F. Penatalaksanaan
Tujuan utama terapi diabetes adalah menormalkan aktivitas
insulin dan kadar glukosa darah dalam upaya untuk mengurangi terjadinya
komplikasi vaskuler serta neuropatik.
Berikut adalah komponen dalam penatalaksanaan diabetes :
a) Diet untuk pasien Diabetes Melitus meliputi :
Tujuan Diet Penyakit Diabetes melitus adalah
1. Mempertahankan kadar glukosa darah supaya mendekati normal dengan
menyeimbangkan asupan makanan dengan insulin
2. Mencapai dan mempertahankan kadar lipida serum normal
3. Memberi cukup energi untuk mempertahankan atau mencapai berat
badan normal
4. Menghindari atau menangani komplikasi akut pasien yang
menggunakan insulin seperti hipoglikemia
5. meningkatkan derajat kesehatan secara keseluruhan melalui gizi yang
optimal
Syarat diet antara lain:
1. Energi cukup untuk mencapai dan mempertahankan berat badan normal
2. Kebutuhan protein normal, yaitu 10-15% dari kebutuhan energi total
3. Kebutuhan lemak sedang, yaitu 10-15% dari kebutuhan energi total
4. Kebutuhan karbohidrat adalah sisa dari kebutuhan energi total, yaitu 60-
70%
5. Penggunaan gula alternatif dalam jumlah terbatas
6. Asupan serat dianjurkan 25g/hari dengan mengutamakan serat larut air
yang terdapat dalam sayur dan buah
7. Pasien DM dengan tekanan darah normal diperbolehkan mengonsumsi
natrium dalam bentuk garam dapur seperti orang sehat yaitu
3000mg/hari. Cukup vitamin dan mineral
Bahan makanan yang dianjurkan untuk diet DM :
1. Sumber karbohidrat kompleks : seperti nasi, roti, kentang, ubi,
singkong dan sagu
2. Sumber protein rendah lemak : seperti ikan, ayam tanpa kulit, susu
skim, tempe dan kacang-kacangan
3. Sumber lemak dalam jumlah terbatas. Makanan terutama dengan cara
dipanggang, dikukus, disetup, direbus dan dibakar
Bahan makanan yang tidak dianjurkan untuk penderita DM :
1. Mengandung banyak gula sederhana seperti : gula pasir, gula jawa, sirop,
jeli, buah-buahan yang diawetkan dengan gula, susu kental manis,
minuman botol ringan dan es krim
2. Mengandung banyak lemak seperti cake, makanan siap saji, gorengan-
gorengan
3. Mengandung banyak natrium : seperti ikan asin, makanan yang
diawetkan
b) Latihan jasmani
Penderita diabetes tipe II yang memiliki BB lebih dari nilai normal
(obesitas), latihan dan penatalaksanaan diet sangat baik untuk memperbaiki
metabolisme glukosa serta meningkatkan penghilang lemak tubuh. Latihan
yang digabung dengan penurunan BB akan memperbaiki sensitivitas insulin
dan menurunkan kebutuhan pasien terhadap insulin atau obat hipoglikemia
oral yang pada akhirnya, toleransi glukosa dapat kembali normal. Penderita
DM tipe II yang tidak menggunakan insuline mungkin tidak memerlukan
makanan ekstra sebelum melakukan latihan.
c) Obat hipoglikemik
1) Sulfonilurea.
Obat golongan ini biasanya diberikan pada pasien dengan BB normal
dan masih bisa dipakai pada pasien yang beratnya sedikit lebih.
2) Insulin
Berikut indikasi pengobatan dengan insulin:
a) Semua penderita DM dari setiap umur (baik IDDM maupun
NIDDM) dalam keadaan ketoasidosis atau pernah masuk kedalam
ketoasidosis.
b) DM dengan kehamilan/ DM gestasional yang tidak terkendali
dengan diet (perencanaan makanan).
c) DM yang tidak berhasil dikelola dengan obat hipoglikemik oral
dosis maksimal. Dosis insulin oral atau suntikan dimulai dengan
dosis rendah dan dinaikkan perlahan – lahan sesuai dengan hasil
glukosa darah pasien. Bila sulfonylurea atau metformin telah
diterima sampai dosis maksimal tetapi tidak tercapai sasaran
glukosa darah maka dianjurkan penggunaan kombinasi
sulfonylurea dan insulin. Dosis pemberian insulin pada pasien
dengan DM:
Jenis kerja obat :
1. Kerja cepat (rapid acting) retensi insulin 5-15 menit puncak efek 1-
2 jam, lama kerja 4-6 jam. Contoh obat: insulin lispro ( humalo),
insulin aspart
2. Kerja pendek (sort acting) awitan 30-60 menit, puncak efek 2-4
jam, lama kerja 6-8 jam.
3. Kerja menengah (intermediate acting) awitan 1,5-4 jam , puncak
efek 4-10 jam, lama kerja 8-12 jam), awitan 1-3 jam, efek puncak
hampir tanpa efek, lama kerja 11-24 jam. Contoh obat: lantus dan
levemir. Hitung dosis insulin rumus insulin: insulin harian total =
0,5 unit insulin x BB pasien ,Insulin prandial total( IPT) = 60% ,
sarapan pagi 1/3 dari IPT, makan siang 1/3 dari IPT, makan malam
1/3 dari IPT
d) Penyuluhan
Edukator bagi pasien diabetes yaitu pendidikan dan pelatihan
mengenai pengetahuan dan keterampilan yang bertujuan menunjang
perubahan perilaku untuk meningkatkan pemahaman pasien akan
penyakitnya, yang diperlukan untuk mencapai keadaan sehat yang optimal
dan bisa menyesuaikan keadaan psikologis kualitas hidup yang lebih baik.
(Bare & Suzanne, 2002)
G. Pemeriksaan Penunjang
1. Postprandial
Dilakukan 2 jam setelah makan atau setelah minum. Angka di atas 130mg/dl
mengindikasikan diabetes.
2. Hemoglobin glikosilat
Hb1C adalah sebuah pengukuran untuk menilai kadar gula darah selama
140 hari terakhir. Angka Hb1C yang melebihi 6,1%menunjukkan diabetes.
3. Tes toleransi glukosa oral
Setelah berpuasa semalaman kemudian pasien diberi air dengan 75 gr gula, dan
akan diuji selama periode 24 jam. Angka gula darah yang normal dua jam setelah
meminum cairan tersebut harus < dari 140 mg/dl.
4. Tes glukosa darah dengan finger stick
Pemeriksaan ini digunakan untuk memantau kadar glukosa dan pemeriksaan ini
dapat dilakukan di rumah
H. Konsep Asuhan Keperawatan Pada Klien dengan DM Tipe 2

1. Pengkajian
a. Identitas pasien
Yang perlu dikaji pada identitas pasien anatara lain; nama, umur, jenis
kelamin, agama, pendidikan, pekerjaan, agama, suku, alamat, status, tanggal
masuk, tanggal pengkajian, diagnosa medis.
b. Identitas penanggung jawab
Yang perlu dikaji pada penanggung jawab pasien antara lain; nama, umur,
pekerjaan, alamat, hubungan dengan pasien.
c. Riwayat kesehatan pasien
1. Keluhan/ Alasan masuk Rumah Sakit
Bisanya pada penderita DM tipe 2 didapatkan keluhan seperti cemas,
lemah, anoreksia, mual, muntah, nyeri abdomen, nafas pasien mungkin
berbau aseton, pernapasan kussmaul, gangguan pada pola tidur, poliuri,
polidipsi, penglihatan yang kabur, kelemahan, dan sakit kepala.
2. Riwayat Penyakit Sekarang
Berisi tentang kapan terjadinya penyakit, penyebab terjadinya
penyakit serta upaya yang telah dilakukan oleh penderita untuk
mengatasinya.
3. Riwayat Penyakit Dahulu
Pengkajian ini dilakukan untuk mengetahui apakah penderita
memiliki riwayat penyakit diabetes melitus atau penyakit-penyakit lain
yang ada kaitannya dengan defisiensi insulin misalnya penyakit
pancreas, penyakit jantung, obesitas, arterosklerosis, bahkan tindakan
medis yang pernah didapat atau obat-obatan yang biasa digunakan oleh
penderita.
4. Riwayat Penyakit Keluarga
Riwayat penyakit keluarga dilakukan untuk mengetahui apakah ada
penyakit turunan yang berhubungan dengan masalah pasien yang
menderita diabetes.
5. Riwayat psikososial
Pengkajian psikososial dilakukan untuk mengetahui informasi
mengenai perilaku, perasaan, dan emosi yang dialami penderita
sehubungan dengan penyakitnya serta tanggapan keluarga terhadap
penyakit penderita.
d. Pola aktivitas sehari-hari
Menggambarkan aktivitas yang biasa dilakukan pasien setiap hari seperti,
berolahraga, bekerja dan aktivitas lainnya
e. Pola eliminasi
Menjelaskan pola input output cairan seperti karakteristik feses dan urin,
melakukan pengkajian pada fungsi eksresi, kandung kemih dan sulit
kebiasaan defekasi, ada tidaknya masalah defekasi, masalah miksi (oliguri,
disuri, dan lain-lain), penggunaan kateter, frekuensi defekasi dan miksi,
karakteristik urin dan feses.
f. Pola makan
Menanyakan makanan kesukaan pasien, serta menggambarkan pemasukan
nutrisi, balance cairan dan elektrolit, nafsu makan, diet, fluktuasi BB dalam
6 bulan terakhir, kesulitan menelan, mual/muntah dan kebutuhan jumlah zat
gizi.
g. Personal hygiene
Menggambarkan kebersihan dalam merawat diri seperti, mandi, bab, bak, dan
lain-lain.
I. Pemeriksan Fisik
1. Keadaan Umum
Meliputi keadaan penderita tampak lemah atau pucat dan melihat tingkat
kesadaran apakah sadar, koma atau disorientasi.
2. Tanda-tanda Vital
Pengkajian tanda-tanda vital dimulai dari tekanan darah, normal tekanan
darah yaitu 110/70 mmHg dan 120/80 mmHg. Pernapasan atau respiration
rate (RR) normal 16-20 kali/menit, reguler ataukah ireguler, adanya bunyi
napas tambahan, pernapasan dalam atau dangkal. Denyut nadi normal 60- 100
kali/menit, reguler atau ireguler, adanya takikardia, denyutan kuat atau lemah.
Suhu tubuh normal 36,5°C - 37,5°C, meningkat apabila terjadi infeksi.
3. Pemeriksaan kepala dan leher
a. Kepala : normal bentuk kepala ada yang bulat, opal, sedikit kotak dan
dilakukan pengkajian apakah ada nyari tekan
b. Rambut : bersih, warna, bentuk rambut lurus, keriting, sedikit
bergelombang, dll
c. Mata : simetris antara kiri dan kanan, refleks pupil terhadap cahaya,
terdapat gangguan penglihatan apabila sudah mengalami retinopati
diabetik.
d. Telinga : simetris antara kiri dan kanan melakukan pengkajian fungsi
pendengaran
e. Hidung : melakukan pengkajian adanya sekret, pernapasan cuping
hidung
f. Mulut : melakukan pengkajian mukosa bibir
g. Leher : melihat apakah ada pembengkakan area getah bening

4. Pemeriksaan dada
1) Pernafasan : sesak nafas, batuk tanpa sputum purulent dan tergantung
ada/tidaknya infeksi, panastesia/paralise otot pernafasan (jika kadar kalium
menurun tajam), RR > 24 kali/menit, nafas berbau aseton.
2) Kardiovaskuler : takikardia/nadi kurang dari 60 kali/ menit, perubahan TD
postural, hipertensi.
5. Pemeriksaan abdomen
Terdapat nyeri tekan pada bagian pangkreas, distensi abdomen dan bising
usus meningkat.
6. Pemeriksaan reproduksi
Keputihan pada wanita, sulit orgasme pada wanita dan impotensi pada pria.
7. Pemeriksaan intergumen
Pemeriksaan ini biasanya terdapat lesi atau luka pada kulit yang lama
sembuh, kulit kering, adanya ulkus di kulit, luka yang tidak kunjung sembuh.
Adanya akral dingin, capillarry refill kurang dari 3 detik, adanya pitting
edema.
8. Pemeriksaan Ekstremitas
Pada penderita diabetes biasanya kekuatan otot dan tonus melemah, adanya
luka pada kaki yang sulit sembuh
9. Pemeriksaan Status Mental
Biasanya penderita penderita diabetes akan mengalami stres, menolak
kenyataan, dan keputus asaan.
J. Pemeriksaan Penunjang
Berikut pemeriksaan penunjang diabetes mellitus menurut
Purwanto, 2016 antara lain:
1. Gula darah meningkat > 200 ml/dl
2. Aseton plasma (aseton) positif secara mencolok
3. Osmolaritas serum : meningkat tapi biasanya < 330 mOsm/lt
4. Gas darah arteri pH rendah dan penurunan HCO3 (asidosis
metabolik)
5. Alkalosis respiratorik
6. Trombosit darah : mungkin meningkat (dehidrasi), leukositosis dan
hemokonsentrasi menunjukkan respon terhadap stres atau infeksi.
7. Ureum/ kreatinin : mungkin meningkat/ normal
lochidrasi/penurunan fungsi ginjal
8. Amilase darah: mungkin meningkat > pankacatitis akut.
9. Insulin darah : mungkin menurun/ tidak ada (Tipe I), normal

sampai meningkat (Tipe II) yang mengindikasikan insufisiensi


insulin.
10. Pemeriksaan fungsi tiroid : peningkatan aktivitas hormon tiroid
dapat meningkatkan glukosa darah dan kebutuhan akan insulin.
11. Urine : gula dan aseton positif, BJ dan osmolaritas mungkin
meningkat
12. Kultur dan sensitivitas : kemungkinan adanya ISK dan infeksi
luka.
K. Diagnosa Keperawatan
1. Nyeri akut berhubungan dengan agen pencedera fisik (D.0077)
2. Gangguan mobilitas fisik berhubungan dengan nyeri (D.0054)
3. Ketidakstabilan kadar glukosa darah berhubungan dengan tindakan
pembedahan neoplasma (D.0027)
4. Gangguan integritas kulit berhubungan dengan perubahan pigmentasi(D.0129)
5. Resiko infeksi berhubungan dengan adanya luka post op (D.0142)
L. Intervensi Keperawatan
Tabel 2.1
Intervensi Keperawatan
No Diagnose Tujuan intervensi
keperawatan
1 Nyeri akut b/d Setelah dilakukan 1. Kaji nyeri menggunakan
agen cedera tindakan keperawatan metode (PQRST)
fisik selama 3 x 24 jam melipui skala, frekuensi
masalah nyeri b/d agen nyeri, dan lain-lain.
cidera fisik teratasi 2. Pertahankan tirah baring
dengan kriteria hasil: dan posisi yang nyaman.
1. Nyeri berkurang 3. Ajarkan teknik relaksasi
2. Skala nyeri napas dalam.
berkurang (0-10) 4. Monitor tanda-tanda
menjadi 1-3. vital.
3. Pasien terlihat 5. Kolaborasi untuk
rileks atau pemberian analgetik.
nyaman.
4. Pasien mampu
mengontrol nyeri.
2 Gangguan Setelah dilakukan 1. Kaji kemampuan pasien
mobilitas fisik tindakan keperawatan dalam mobilisasi setiap
b.d nyeri. selama 3 x 24 jam hari.
masalah gangguan 2. Monitoring tanda-tanda
mobilitas fisik b/d nyeri vital pasien sebelum dan
teratasi dengan kriteria sesudah latihan.
hasil: 3. Bantu pasien dalam
1. Nyeri berkurang pemenuhan ADLs.
atau hilang 4. Latih kemampuan
2. Pergerakan/aktivita pasien dalam
s pasien bertambah pemenuhan kebutuhan
dan tidak terbatasi ADLs secara mandiri
3. Pasien mampu sesuai kemampuan
memenuhi pasien.
kebutuhan secara 5. Kolaborasi dengan
mandiri keluarga pasien untuk
pemenuhan ADLs
pasien.

3 Ketidakstabila Setelah dilakukan 1. Kaji faktor yang menjadi


n kadar tindakan keperawatan penyebab
glukosa dalam selama 1 x 24 jam ketidakstabilan glukosa
darah b.d masalah ketidakstabilan 2. Pantau keton urine
tindakan kadar glukosa dalam 3. Pantau tanda dan gejala
pembedahan darah b.d tindakan terjadinya hipoglikemi
neoplasma pembedahan neoplasma dan hiperglikemi
teratasi dengan kriteria 4. Memberikan pendidikan
hasil: kesehatan mengenai
1. Kadar glukosa penyakit ulkus diabetik,
dalam darah diit, obat, resep.
normal (80- 100
mg/dL)

4 Gangguan Setelah dilakukan 1. Anjurkan pasien


integritas kulit tindakan keperawatan memakai pakaian yang
b.d agen selama 3 x 24 jam longgar.
pencedera fisik masalah Gangguan 2. Hindari dari kerutan
integritas kulit b.d agen tempat tidur.
pencedera fisik teratasi 3. Jaga kebersihan kulit
dengan kriteria hasil: agar tetap bersih dan
1. Integritas kulit kering.
yang baik dapat 4. Mobilisasi pasien (ubah
dipertahankan. posisi), miring kanan,
2. Luka sembuh miring kiri, setiap 2 jam.
sesuai kriteria. 5. Monitor perkembangan
3. Tidak ada luka kulit pada luka post
atau lesi. debridement setiap hari.
4. Perfusi jaringan 6. Mengobservasi luka :
baik. perkembangan,
5. Menunjukkan tanda tanda infeksi,
proses kemerahan, perdarahan,
penyembuhan jaringan nekrotik,
luka. jaringan granulasi.
7. Lakukan teknik
perawatan luka dengan
prinsip steril.
8. Kolaborasi pemberian
diit kepada penderita
ulkus dm.
5 Resiko infeksi Setelah dilakukan 1. Pertahankan teknik
b.d adanya tindakan keperawatan aseptic
luka post op. selama 3 x 24 jam 2. Cuci tangan sebelum
masalah Resiko infeksi dan sesudah tindakan
b.d adanya luka post op. keperawatan.
teratasi dengan kriteria 3. Monitor tanda dan
hasil: gejalainfeksi.
1. Pasien bebas dari 4. Meningkatkan intake
tanda dan gejala nutrisi.
infeksi 5. Berikan perawatan luka
2. Menunjukkan pada area epiderma.
kemampuan untuk 6. Observasi
kulit,
mencegah
membran
timbulnya infeksi
mukos
3. Jumlah leukosit
a terhadap kemerahan,
dalam batas
panas, drainase.
normal
7. Inspeksi
4. Menunjukkan
kondisi luka/insisi
perilaku hidup
bedah.
sehat
8. Kolaborasi pemberian
antibiotik.
M. Implementasi
Implementasi merupakan tahap dimana semua perencanaan asuhan
keperawatan dilakukan oleh perawat dalam bentuk intervensi keperawatan
guna membantu pasien dalam mencapai tujuan yang telah ditetapkan.
N. Evaluasi
Evaluasi dalam asuhan keperawatan adalah tahap akhir dari proses
keperawatan yang merupakan perbandingan dari tujuan atau kriteria hasil
yang telah dibuat pada tahap perencanaan.
Evaluasi Formatif merupakan hasil observasi yang dilakukan secara
langsung atau bisa disebut sebagai analisa perawat terhadap respon pasien
segera pada saat setelah dilakukan tindakan keperawatan.
Evaluasi Sumatif SOAP merupakan rekapitulasi atau kesimpulan dari
observasi dan analisa status kesehatan sesuai waktu pada tujuan. Ditulis pada
catatan perkembangan yang merupakan rekapan akhir secara paripurna,
catatan naratif, penderita boleh pulang atau terapi lanjut.
BAB III

KASUS DAN PEMBAHASAN

A. Kasus

ASUHAN KEPERAWATAN PADA KLIEN Ny. A DENGAN DIAGNOSA MEDIS DM


TIPE 2 SI RUANG MARWA RUMAH SAKIT NUR HIDAYAHYOGYAKARTA

Tgl. Masuk : 11 Desember 2021


Jam : 07.00 WIB
No. RM : 187xxx
Tgl. Pengakjian : 11 Desember 2021

B. IDENTITAS PASIEN
IDENTITAS PASIEN
PASIEN PENANGGUNG JAWAB PASIEN
Nama : Ny. A Nama : Tn. S
Umur : 62 tahun Umur : 65 tahun
Agama : Islam Agama : islam
Pendidikan : SD Pendidikan : SMP
Perkerjaan : ibu rumah tangga Perkerjaan : Petani
Status Pernikahan :Menikah Status Pernikahan : menikah
Alamat : Karanggayam RT Alamat : Karanggayam RT
05 Sitimulyo 05 Sitimulyo
C. RIWAYAT KEPERAWATAN
1. Riwayat Penyakit Sekarang
a. Keluhan Utama : Pasien mengatakan terdapat luka di telapak kaki
sebelah kanan sejak kurang lebih 1 bulan yang lalu, pasien mengatakan
mulai merasakan nyeri seperti ditusuk-tusuk dengan skala 7 sekitar 2
minggu yang lalu dan tidak bisa berjalan sejak 4 hari yang lalu

b. Kronologis Keluhan
1) Faktor pencetus : luka di telapak kaki
2) Timbulnya keluhan : ( bertahap )
3) Lamanya serangan : kurang lebih 2 minggu yang lalu
4) Upaya untuk mengatasi : beli obat diwarung

c. Pengkajian nyeri:
P = nyeri dirasakan karena luka Q = nyeri
seperti ditusuk-tusuk R =
ditelapak kaki sebelah kananS =
skala 7
T = pasien terlihat menahan sakit

2. Riwayat Penyakit Masa Lalu


a. Riwayat Alergi : tidak ada riwayat alergi
b. Riwayat Kecelakaan : tidak ada riwayat kecelakaan
c. Riwayat di Rawat di Rumah Sakit : tidak pernah dirawat di RS
d. Alasan : tidak pernah dirawat di RS

3. Riwayat Psikososial dan Spiritual


a. Adakah orang terdekat pasien : suami dan anak ke dua pasien
b. Interaksi dalam keluarga : baik
c. Dampak penyakit pasien bagi keluarga : keluarga harus
meluangkan waktu untuk merawat pasien walaupun ada kesibukan kerja

d. Persepsi pasien terhadap penyakitnya: berharap luka kakinya cepat


kering dan sembuh

e. Sistem nilai kepercayaan


- Adakah nilai-nilai agama yang bertentangan dengan kesehatan :
tidak ada

- Aktivitas agama yang dilakukan selama sakit : sholat 5 waktu


(kadang dilakukakan)

4. Pola Kebiasaan Sehari-hari


a. Pola Nutrisi
1) Frekuensi Makan : 3x/hari
2) Nafsu Makan
(V ) Baik ( - ) Tidak nafsu makan
3) Jenis makanan di rumah : sayur lauk pauk semua dimakan

4) Makanan yang tidak disukai ( alergi / pantangan )


( - ) ada, sebutkan :
5) Kebiasaan sebelum makan : cuci tangan

b. Pola Eliminasi
1) BAK
- Frekuensi : 8x/hari
- Warna : kuning
- Keluhan : tidak ada keluhan

2) BAB
- Frekuensi : 1x/hari
- Warna : kuning
- Bau : seperti bau feses biasa
- Konsistensi : lembek
- Keluhan : tidak ada keluhan

- Penggunaan lalksatif / pencahar :


- Waktu ( V ) Pagi ( - ) Sore ( - ) Setelah makan
c. Pola Personal Hygene
1) Mandi
- Frekuensi : 2x/hari
- Penggunaan Sabun ( V ) ya ( - ) tidak
2) Oral Hygene
- Frekuensi : 2x/hari
- Penggunaan pasta gigi ( V ) ya ( - ) tidak
Waktu ( V ) Pagi ( V ) Sore ( - ) Setelah makan
3) Cuci Rambut
- Frekuensi : 3x dalam seminggu
- Penggunaan shampoo : ( V ) ya ( - ) tidak

d. Pola Istirahat / Tidur


1) Lama tidur : 5-6 jam/hari
2) Tidur Siang ( V ) ya ( - ) tidak
3) Kebiasaan sebelum tidur / pengantar tidur : tidak kebiasaan
khusus sebelm tidur
4) Keluhan / masalah
( - ) sulit tidur
( - ) sering / mudah terbangun
( - ) merasa tidak puas setelah tidur
e. Pola Aktivitas dan Latihan
1) Merokok ( - ) ya ( V ) tidak
- Frekuensi : pasien tidak merokok
- Jumlah : pasien tidak merokok
- Lama pemakaian : pasien tidak merokok
2) Minuman Keras ( - ) ya ( V ) tidak
- Frekuensi : pasien tidak minum miras
- Jumlah : pasien tidak minum miras
- Lama pemakaian : pasien tidak minum miras
- Alasan / keluhan : pasien tidak minum miras
D. PENGKAJIAN FISIK
Tanda-tanda vital
- Tensi : 160/100 mmHg
- Nadi : 80x/menit
- Respirasi : 22x/menit
- Suhu : 36,6‘C
Kesadaran : GCS : 15
Keadaan Umum : baik, telapak kaki terdapat luka
5. Bentuk tubuh : normal tidak ada kelainan
6. Tinggi Badan : tidak terkaji
7. Berat Badan : tidak terkaji
8. Bentuk Muka : berbentuk opal
9. Mata : simetris tidak ada kemerahan disekitaran mata
10. Telinga : simetris dan pasien memiliki gangguan pendengaran
11. Hidung : simetris tidak ada nyeri tekan
12. Rambut : hitam campur putih lurus sedikit bergelombang
13. Mulut : mukosa bibir lembab
14. Dada : dada antara kiri dan kanan simetris tidak ada kemerahan
dan nyeri tekan
15. Abdomen : perut simetris tidak ada masalah
16. Ekstremitas : ekstremitas kaki sebelah kanan terganggu karena
terdapat luka
17. Genetalia : tidak terkaji
E. DATA PENUNJANG
1. Pemeriksaan Laboratorium :
Leukosit : 11.02
Neotrofil : 75.4%
Limfosit : 16.3%
Eritrosit : 3.555 10/ul
Hemoglobin : 10.47 g/dl
PLT : 394 10/ul
GDS : 591
2. Radiologi : tidak ada
3. USG : tidak ada
4. Lain-lain
F. TERAPI / PENATALAKSANAAN
1. Infus RL 20 tpm/IV
2. Insulin 12 unit/IM
3. Ketorolac 1 mg/ 8 jam IV
4. Ceftriaxone 1 mg/ 8 jam IV

G. ANALISA DATA
Tanggal : 11 Desember 2021

DATA ETIOLOGI MASALAH


S : keluarga pasien Resistensi insulin Ketidakstabilan kadar
mengatakan bahwa pasien glukosa dalam darah
punya riwayat DM 4
tahun yang lalu

O : terlihat luka sebelum


operasi di telapak kaki
sebelah kanan.
TD = 160/90 mmHg
GDS = 451

H. DIAGNOSA KEPERAWATAN
TGL TANGGAL
DIAGNOSA
NO MASALAH MASALAH TTD KET
KEPERAWATAN
MUNCUL TERATASI

1 11-12-2021 Ketidakstabilan kadar 13-12-2021


glukosa dalam darah b.d
tindakan pembedahan
neoplasma
I. INTERVENSI KEPERAWATAN
DIAGNOSA RENCANA TINDAKAN
NO
KEPERAWATAN TUJUAN INTERVENSI RASIONAL
1 Ketidakstabilan Setelah dilakukan 1. Kaji faktor Mengetahui
kadar glukosa tindakan yang menjadi penyebab
dalam darah b.d keperawatan penyebab ketidakstabilan
resistensi insulin selama 1 x 24 jam ketidakstabil glukosa darah
masalah an glukosa
Ketidakstabilan 2. Lakukan TTV terpantau
kadar glukosa pemeriksaan
dalam darah b.d TTV
tindakan 3. Cek Nilai GDS
pembedahan GDS/jam selalu
neoplasma teratasi 4. Kolaborasi terpantau
dengan kriteria dengan
hasil: dokter dalam
1. TTV dalam peberian obat
rentan normal 5. Memberikan Dilakukan
2. GDS dalam pendidikan agar pasien
rentan normal kesehatan paham atas
mengenai penyakitnya
penyakit
ulkus
diabetik
J. IMPLEMENTASI
Tanggal : 11 Desember 2021
TINDAKAN
NO JAM TTD
KEPERAWATAN RESPON

1 14.30 Melakukan pemeriksaan TTV O : TD : 144/86 mmHg


N : 80x/menit
RR : 22x/menit
S : 36,6‘C

1 14.35 Melakukan pengkajian faktor S : keluarga pasien


penyebab ketidakstabilan mengatakan sudah 4 tahun
glukosa yang lalu pasien menderita
DM cuman tidak dikontrol

1 14.40 Melakukan pemberian S : pasien dan keluarga


pendidikan kesehatan mengenai mengerti akan diabetes
penyakit DM sampai ke ulkus mellitus
diabetic

1 15.00 Melakukan pengecekan GDS O : GDS = 491


GDS

1 15.05 Memberikan insulin pada O : insulin masuk 12


pasien unite/IM

1 16.00 Melakukan pengecekan GDS O : GDS = 345


GDS

1 16.05 Memberikan insulin pada O : insulin masuk 12


pasien unite/IM

1 17.00 Melakukan pengecekan GDS O : GDS = 145


GDS

1 17.05 Memberikan insulin pada O : insulin masuk 12


pasien unite/IM

1 17.55 Melakukan pengecekan GDS O : GDS = 113


GDS
K. EVALUASI
DIAGNOSA CACATAN
NO TGL TTD
KEPERAWATAN PERKEMBANGAN
1 11/12/2021 Ketidakstabilan kadar S : keluarga pasien
glukosa dalam darah b.d mengatakan sudah 4
resistensi insulin tahun yang lalu pasien
menderita DM cuman
tidak dikontrol
Pasien dan keluarga
mengerti akan diabetes
melitus

O : TD : 144/86 mmHg
N : 80x/menit
RR : 22x/menit
S : 36,6‘C
GDS = 113

A : masalah teratasi

P : hentikan intervensi
dan lanjutkan dengan
melakukan kolaborasi
denganan dokter untuk
melakukan tindakan
pembedahan
L. ANALISA DATA
Tanggal : 12 Desember 2021
DATA ETIOLOGI MASALAH
S : pasien mengatakan Luka Ulkus DM Nyeri akut
nyeri pada kaki sebelah
kanan

O : terlihat luka setelah


operasi di telapak kaki
sebelah kanan.
P = nyeri dirasakan
karena luka
Q = nyeri seperti
ditusuk-tusuk
R = ditelapak kaki
sebelah kanan
S = skala 5
T = pasien terlihat
menahan sakit
TD = 156/89 mmHg

S : pasien mengatakan Luka post operasi Kerusakan intergritas


terdapat luka di telapak debridement kulit
kaki sebelah kanan

O : terlihat luka setelah


operasi di telapak kaki
kanan
Diameter luka .. cm
dengan kedalaman .. cm
dan luas .. cm

S : pasien mengatakan hiperglikemia Resiko tinggi infeksi


memiliki riwayat penakit
DM sekitar 4 tahun yang
lalu
Kelauarga pasien
mengatakan gula darah
pasien selalu tinggi
pernah mencapai 451

O : terlihat luka setelah


operasi ditelapak kaki
sebalh kanan
GDS =
M. DIAGNOSA KEPERAWATAN
TGL TANGGAL
DIAGNOSA
NO MASALAH MASALAH TTD KET
KEPERAWATAN
MUNCUL TERATASI

1 11-12-2021 Nyeri akut berhubungan 13-12-2021


dengan luka ulkus DM

2 12-12-2021 Kerusakan integritas kulit 13-12-2021


berhubungan dengan Luka
post operasi debridement

3 12-12-2021 Resiko tinggi infeksi 13-12-2021


berhubungan dengan
hyperglikemia
N. INTERVENSI KEPERAWATAN
DIAGNOSA RENCANA TINDAKAN
NO
KEPERAWATAN TUJUAN INTERVENSI RASIONAL
1 Nyeri akut Setelah Observasi Kualitas nyeri
berhubungan dilakukan karakteristik selalu
dengan luka ulkus tindakan nyeri (P, Q, R, terpantau
DM keperawatan S, T) Relaksasi
selama 3 x 24 Ajarkan teknik dapat
jam masalah relaksasi nafas meningkatkan
nyeri akut dalam hormone
berhubungan Instruksiakan endorphin
dnegan luka pasien untuk yang dapat
ulkus DM melakkan menyebabkan
teratasi dengan relaksasi nafas terjadinya
kriteria hasil: dalam jika rasa nyaman
Nyeri berkurang timbul nyeri Analgesic
sampai hilang Cek GDS/jam dapat
Pasien tidak Kolaborasi meredakan
menahan dengan dokter nyeri
kesakitan dalam peberian
TTV dalam obat analgesic
rentan normal

2 Kerusakan Setelah Observasi Mengetahui


integritas kulit dilakukan keadaan pasien keadaan
berhubungan tindakan Bersikan luka pasien setiap
dengan Luka post keperawatan dengan cara saat
operasi selama 2 x 24 preparadi bed Menjadikan
debridement jam masalah luka luka tetap
Kerusakan Informasi bersih agar
integritas kulit kepada pasien terhindar dari
berhubungan untuk menjaga bakteri yang
dengan Luka kebersihan luka dapat
post operasi Instruksikan menyebabkan
debridement pasien untuk luka lama
dapat teratasi menjaga luka sembuh
dengan kriteria tetap kering
hasil: Kolaborasi
Luka membaik dalam
Pasien tidak pemberian obat
mengeluh antibiotik
kesakitan
Menunjukan
proses
penyembuhan
luka
3 Resiko tinggi Setelah Monitor tanda Agar gejala
infeksi diakukan dan gejala infeksi dapat
berhubungan tindakan infeksi dihindari
dengan keperawatan Pertahankan lebih awal,
hyperglikemia selama 2 x 24 teknik aseptic mencuci
jam masalah Cuci tangan tangan dapat
Resiko tinggi sebelum dan menghindari
infeksi setelah proses
berhubungan melakukan penularan
dengan tindakan penyakit atau
hyperglikemia keperawatan virus
teratasi dengan Kolaborasi
kriteria hasil : dalam
Pasien terbebas pemberian obat
dari tanda dan antibiotik
gejala infeksi
O. IMPLEMENTASI
Tanggal : 12 Desember 2021
TINDAKAN
NO JAM TTD
KEPERAWATAN RESPON
1 07.28 Melakukan pemeriksaan TD O : TD = 134/87 mmHg

1 07.30 Melakukan pengkajian O: P = nyeri dirasakan


karakteristik nyeri (P, Q, R, S, karena luka
T) Q = nyeri seperti ditusuk-
tusuk
R = ditelapak kaki
sebelah kanan
S = skala 5
1 07.40 T = saat bergerak dan
Melakukan evaluasi tiba-tiba
pemahaman pasien dalam
melakukan relaksasi nafas dalam O : pasien terlihat mampu
1 10.00 jika timbul nyeri melakukan relaksasi nafas
dalam dengan baik.
Kolaborasi dalam pemberian
1 10.10 obat antibiotik O : Ketorolac masuk 1 g/ IV

1 11.00 Melakukan pengecekan GDS


O : GDS = 154
Melakukan pengkajian
karakteristik S : pasien mengatakan nyeri
nyeri (P, Q, R, S, T) berkurang
O : P = nyeri dirasakan
karena luka
Q = nyeri seperti ditusuk-
tusuk
R = ditelapak kaki
sebelah kanan
S = skala 3
T = saat bergerak dan
tiba-tiba
TINDAKAN
NO JAM TTD
KEPERAWATAN RESPON

2 07.35 Observasi keadaan pasien S : pasien mengatakan


keadaannya mulai membaik

2 09.00 Bersihkan luka dengan O : luka terlihat bersih dan


carapreparadi bed luka tidak ada tanda-tanda infeksi

2 09.00 Pertahankan teknik aseptic

2 10.00 Kolaborasi dalam pemberian O : Ketorolac masuk 1 mg


obat antibiotik masuk/ IV

TINDAKAN
NO JAM TTD
KEPERAWATAN RESPON

3 08.50 Melakukan cuci tangan sebelum O : sudah melakukan cuci


membersihkan luka pasien tangan sebelum ke pasien

3 09.50 Monitor tanda dan gejala O : luka terlihat bersih dan


infeksi tidak ada tanda-tanda infeksi

3 09.55 O : sudah melakukan cuci


Melakukan cuci tangan setelah tangan setelah tindakan ke
membersihkan luka pasien pasien
3 10.00
Kolaborasi dalam pemberian O : Ketorolac masuk 1 mg/
obat antibiotik IV
10.05
Informasi kepada pasien untuk
menjaga kebersihan luka

Instruksikan pasien untuk


menjaga luka tetap kering
P. EVALUASI
DIAGNOSA CACATAN
NO TGL TTD
KEPERAWATAN PERKEMBANGAN
1 12/12/2021 Nyeri akut berhubungan S : pasien mengatakan nyeri
dengan luka ulkus DM berkurang
O : P = nyeri dirasakan
karena luka
Q = nyeri seperti
ditusuk-tusuk
R = ditelapak kaki
sebelah kanan
S = skala 3
T = saat bergerak dan tiba-
tiba
TD = 134/87 mmHgGDS
= 154
A : masalah teratasi
sebagian
P : lanjutkan intervensi

2 12/12/2021 Kerusakan integritas kulit S : pasien mengatakan nyeri


berhubungan dengan luka berkurang keluarga
post operasi debridement mengatakan siap menjaga luka
pasien agar tetap kering
O : luka terlihat bersih dan
tidak ada tanda-tanda infeksi
Luka mongering denganbaik
A : masalah teratasi
P pertahankan intervensi
3 12/12/2021 Resiko tinggi infeksi S:-
berhubungan dengan
hyperglikemia O : luka terlihat bersih dan
tidak ada tanda-tanda infeksi
Luka mengering dengan baik

A : masalah teratasi

P : pertahankan intervensi
sampai dokter mengaakan
pasien boleh pulang
Q. IMPLEMENTASI
Tanggal : 13 Desember 2021
TINDAKAN
NO JAM TTD
KEPERAWATAN RESPON
1 07.28 Melakukan pemeriksaan TD O : TD 126/79 mmHg

1 07.30 Melakukan pengkajian O: P = nyeri dirasakan


karakteristik nyeri (P, Q, R, S, karena luka
T) Q = nyeri seperti ditusuk-
tusuk
R = ditelapak kaki
sebelah kanan
S = skala 5
1 07.40 T = saat bergerak dan
Melakukan evaluasi tiba-tiba
pemahaman pasien dalam
melakukan relaksasi nafas dalam O : pasien terlihat mampu
1 10.00 jika timbul nyeri melakukan relaksasi nafas
dalam dengan baik.
1 10.10 Melakukan pengecekan GDS
O : GDS = 154
Melakukan pengkajian
karakteristik S : pasien mengatakan nyeri
nyeri (P, Q, R, S, T) berkurang
O : P = nyeri dirasakan
karena luka
Q = nyeri seperti ditusuk-
tusuk
R = ditelapak kaki
sebelah kanan
S = skala 3
T = saat bergerak dan
tiba-tiba
TINDAKAN
NO JAM TTD
KEPERAWATAN RESPON
2 07.35 Observasi keadaan pasien S : pasien mengatakan
keadaannya mulai membaik

O : luka terlihat bersih dan


2 09.00 Bersikan luka dengan cara tidak ada tanda-tanda infeksi
preparadi bed luka

2 09.00 Pertahankan teknik aseptic

2 10.30 Informasi kepada pasien untuk S : keluarga mengatakan


menjaga kebersihan luka siap menjaga luka pasien
agar tetap kering
Instruksikan pasien untuk
menjaga luka tetap kering

11.00 Pasien pulang


TINDAKAN
NO JAM TTD
KEPERAWATAN RESPON

3 08.50 Melakukan cuci tangan sebelum O : sudah melakukan cuci


membersihkan luka pasien tangan sebelum ke pasien

3 09.30 Monitor tanda dan gejala O : luka terlihat bersih dan


infeksi tidak ada tanda-tanda infeksi

3 09.35 O : sudah melakukan cuci


Melakukan cuci tangan setelah tangan setelah tindakan ke
membersihkan luka pasien pasien
3 10.30
Informasi kepada pasien untuk S : keluarga mengatakan
menjaga kebersihan luka siap menjaga luka pasien
agar tetap kering
Instruksikan pasien untuk
menjaga luka tetap kering
11.00
Pasien pulang
DIAGNOSA CACATAN
NO TGL TTD
KEPERAWATAN PERKEMBANGAN
1 13/12/2021 Nyeri akut berhubungan S : pasien mengatakan
dengan luka ulkus DM nyeri berkurang
O : P = nyeri
dirasakan karena luka
Q = nyeri seperti
ditusuk-tusuk
R = ditelapak kaki
sebelah kanan
S = skala 1
T = saat bergerak dan
tiba-tiba
TD = 126/79 mmHg
GDS = 154
A : masalah teratasi
P : hentikan intevensi

2 13/12/2021 Kerusakan integritas kulit S : kelauarga


berhubungan dengan Luka mengatakan siap
post operasi debridement menjaga luka pasien
agar tetap kering
O : luka terlihat bersih
fan tidak ada tanda
tanda infeksi
Luka mongering dengan
baik
A : masalah teratasi
P : hentikan intervensi
Arahakan untuk tetap
melakukan kontrol ganti
balutan luka setiah hari

3 13/12/2021 Resiko tinggi infeksi S:-


berhubungan dengan O : luka terlihat bersih
hyperglikemia dan tidak ada tanda
tanda infeksi
Luka mengering dengan
baik
A : masalah teratasi
P : hentikan intervensi
Pasien boleh pulang
Mengajarkan pasien
menyuntikan insulin
secara mandiri
R. Pembahasan
1. Pengkajian
Pada saat pengkajian Ny S ditemukan data-data yang telah sesuai dengan apa
yang dijelaskan dalam tinjauan teori sehingga memudahkan penulis memberikan
asuhan keperawataan secara menyeluruh. Manifestasi klinis yang muncul dari hasil
pengkajian yang dijelaskan pada asuhan keperawatan beberapa hamper sama dengan
tinjaun teori.
2. Diagnosa Keperawatan
Dalam pelaksanaan asuhan keperawatan pada Ny S dengan diagnosa DM
Tipe 2, diagnosa yang muncul pada dasarnya sudah hampir sesuai dengan diagnosa
yang ada dalam tinjauan teori dan ada beberapa diagnosa yang sama tetapi berbeda
di etiologinya, adapun diagnosa lainnya yang tidak ada di tinjaun teori.
Ketidakstabilan kadar glukosa dalam darah berhubungan dengan resistensi
insulin. Implementasi yang dilakukan salah satunya dengan melakukan pemeriksan
GDS 1 jam sekali dan melakukan pemberian insulin jika hasil GDS lebih dari angka
normal (Wulandari, 2018). Pemeriksaan GDS/ jam dikukan karena pasien akan
dilakukan tindakan pembedahan, jadi sebelum dilakukan tindakan pembedahan
perawat melakukan kolaborasi dengan dokter dalam pemberian obat atau insulin yang
dapat menurunkan glukosa dalam darah.
Setelah dilakukan pembedahan penulis mendapatkan diagnosa nyeri akut
berhubungan dengan luka ulkus DM. Luka ulkus merupakan salah satu komplikasi
dari penyekit diabetes mellitus yang biasanya disebabkan oleh seluler dan molekul
yang diinduksi (Lotfy dkk, 2016). Maka dari itu penulis menambahkan intervensi
perawatan luka yang tujuannya untuk menjaga luka tetap bersih dan cepat sembuh.
Melakukan perawatan luka secara rutin dan teratur dapat menjadikan luka
tetap bersih dan tidak terdapat penumpukan bakteri, dengan demikian luka akan cepat
mengecil, kering dan cepat sembuh. Hal ini seperti hasil penelitian yang dilakukan
oleh Rohmayati dan Handayani (2017) mendapatkan hasil ada empat hal penting
dalam perawatan luka yaitu
pemerikasaan luka, jenis balutan modern, cara perawatan luka dan
pengaruhnya terhadap luka. Dalam melakukan pemeriksaan luka
Rohmayati dan Handayani (2017) menggunakan Bates-Jensen Wound,
sedangkan jenis perban yang digunakan adalah hidrogel dan salep luka,
dalam perawatan luka peneliti menggunakan pendekatan manajemen
TIME dan perawatan luka mempengaruhi penurunan ukuran luka,
proliferasi dan granulasi luka.
Dari hasil pengkajian, penulis tidak menemukan data- data yang
tidak sesuai dengan tinjauan teori sehingga memudahkan penulis
memberikan asuhan keperawataan selanjutnya kepada pasien.
BAB IV
SIMPULAN DAN SARAN

S. Simpulan
Berdasarkan hasil pembahasan sebelumnya, maka penulis mengambil simpulan
diantaranya
1. Pengkajian fokus pada Ny. S meliputi pemeriksaan fisik didapatkan
hasil pada pemeriksaan fokus pasien mengatakan nyeri pada kaki
sebelah kanan dan memiliki riwatyat diabetes sejak 4 tahun yang lalu
2. Diagnosa keperawatan yang muncul pada Ny. S sebelum dilakukan
tindakan pembedahan adalah ketidakstabilan kadar glukosa dalam
darah b.d resistensi insulin

3. Intervensi yang dilakukan pada diagnosa keperawatan ketidakstabilan


kadar glukosa dalam darah yaitu melakukan pemeriksaan GDS/ jam
dan kolaborasi dengan dokter dalam pemberian obat atau insulin.
4. Diagnosa keperawatan yang muncul pada Ny. S setelah dilakukan
tindakan pembedahan adalah nyeri akut b/d luka ulkus DM
5. Intervensi utama yang dilakukan pada diagnosa keperawatan nyeri
akut b/d luka ulkus DM adalah melakukan pengkajian skala nyeri dan
melakukan perawatan luka agar luka tetap terjaga kebersihannya
6. Implementasi tindakan dikerjakan secara kolaboratif. Dalam
implemensai penulis menemukan tentang pentingnya peran perawat
untuk memberikan pendidikan kesehatan dan motivasi klien.
7. Evaluasi dari setiap tahap untuk semua diagnosa keperawatan teratasi
dan perawatan selanjutnya dilakukan secara mandiri oleh keluarga di
rumah.
T. Saran
1. Bagi keluarga
Keluarga lebih baik menemani klien dalam memberikan motivasi
karena sangat membantu klien dalam mengatasi masalah
keperawatannya.
2. Bagi perawat
Perawat hendaknya melakukan pengkajian lebih teliti kepada
setiap pasien. Monitoring dan melakukan dokumentasi yang tepat
sangatlah diperlukan.
3. Bagi Instansi Rumah Sakit
Diharapkan instalasi rumah sakit dapat menciptakan kondisi
kerja yang kondusif bagi klien. Diharapkan dengan adanya
pendidikan kesehatan pada klien dapat meningkatkan pegetahuan
klien.
4. Bagi Instansi pendidikan
Diharapkan hasil karya tulis ilmiah ini dapat menjadi bahan
referensi serta acuan untuk dikembangkan dalam memberikan
asuhan keperawatan pada pasien dengan Diabetes Melitus Tipe 2.
DAFTAR PUSTAKA

Brunner & Suddarth. 2015. ‘Keperawatan Medikal bedah’. Jakarta : EGC.


Damayanti, Sari. 2015. ‘Diabetes Mellitus & Penatalaksanaan
Keperawatan’.
Yogyakarta: Nuha Medika.
International Diabetes Federation (IDF). 2014.
‘Diabetes atlas’.http://www.eatlas.sdf.org di
International Diabetes Federation (IDF). 2019.
Kementrian Kesehatan RI. 2019. ‘Data Sample Registration Survey tahun
2018’.
Bulletin jendela data dan informasi kesehatan.
Lotfy, M., Adeghate, J., Kalasz, H., Singh, J., & Adeghate, E. 2016. ‘Chronic
complications of diabetes mellitus: A mini review’. Current Diabetes
Reviews. https://doi.org/10.2174/1573399812 666151016101622
Najib Bustan, M. 2015. ‘Manajemen Pengendalian Penyakit Tidak Menular’.
Jakarta: Rineka Cipta.
Nanda International. 2015. ‘Diagnosa keperawatan : definisi dan klasifikasi
2015-2016’. Jakarta: EGC
PERKENI. 2015 ‘Konsensus Pengendalian dan Pencegahan Diabetes
Melitus Tipe 2 di Indonesia 2015’. doi:
10.1017/CBO9781107415324.004.
Purwanto, Hadi. 2016. ‘Keperawatan Medikal Bedah II’. Jakarta: Pusdik
Sdm Kesehatan
Rohmayanti, ., & Handayani, E. 2017. ‘Modern wound care application in
diabetic wound management. International Journal of Research in
Medical Sciences’.https://doi.org/10.18203/2320- 6012.ijrms20170178
Smeltzer & Bare. 2002. ‘Buku Ajar Keperawatan Medikal-Bedah Brunner &
Suddarth Edisi 8’. Jakarta: EGC
Wulandari, W. 2018. ‘Asuhan keperawatan pada pasien dengan diabetes
mellitus tipe II di ruang flamboyant RSUD Abdul Wahab Sjahranie
Samarinda’. KTI

Anda mungkin juga menyukai