Anda di halaman 1dari 24

LAPORAN PELAKSANAAN

PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT

PEMBUATAN SABUN CUCI KAIN BATIK DARI BUAH LERAK

OLEH
INDRI PARWATI
NIK. 01. 0374. 567. E

JURUSAN TEKNOLOGI INDUSTRI


FAKULTAS TEKNOLOGI INDUSTRI
LEMBAGA PENELITIAN & PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT
INSTITUT SAINS & TEKNOLOGI AKPRIND YOGYAKARTA
2022

i
ii
KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan atas kehadirat Allah SWT atas limpahan rahmat dan
karunia-Nya sehingga laporan pengabdian masyarakat ini dapat diselesaikan. Laporan
pengabdian masyarakat ini disusun dalam rangka melaksanakan salah satu Tri Dharma
Perguruan Tinggi bagi setiap dosen di Institut Sains & Teknologi AKPRIND (IST
AKPRIND) Yogyakarta.
Pengabdian masyarakat ini dapat dilaksanakan atas bantuan dana dari Lembaga
Penelitian & Pengabdian Masyarakat (LPPM) IST AKPRIND. Kami mengucapkan terima
kasih atas ijin dan perkenannya kepada:

1. Bapak Dr. Edy Sutanta, S.T., M.Kom selaku Rektor Institut Sains & Teknologi
AKPRIND Yogyakarta.
2. Ibu Ir. Murni Yuniwati, M.T selaku Dekan Fakultas Teknologi Industri IST
AKPRIND Yogyakarta.
3. Bapak Prof. Dr. Ir. Sudarsono, M.T selaku Kepala LPPM IST AKPRIND Yogyakarta.
4. Ibu Ibu PKK RT 04- RW 06 , Purbosari Wonosari Kabupaten Gunungkidul.

Kami menyadari bahwa dalam penyusunan laporan ini masih terdapat kekurangan,
sehingga kami mengharap saran dan kritik yang membangun guna penyempurnaan
pelaksanaan dan laporan pengabdian masyarakat selanjutnya. Trimakasih

Yogyakarta, Juni 2022


Pelaksana

iii
DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL i
HALAMAN PENGESAHAN ii
KATA PENGANTAR iii
DAFTAR ISI iv
BAB I. PENDAHULUAN
1.1. Latar Belakang 1
BAB II. TUJUAN, MANFAAT DAN SASARAN KEGIATAN PENGABDIAN
2.1. Tujuan Kegiatan Pengabdian 2
2.2. Manfaat Kegiatan Pengabdian 2
2.3. Sasaran Kegiatan 2
BAB III. PELAKSANAAN KEGIATAN
3.1. Materi dan Metode 3
BAB IV. KESIMPULAN DAN SARAN
4.1. Kesimpulan 9
4.2. Saran 9
DAFTAR PUSTAKA 10
LAMPIRAN 11

iv
BAB I
PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang


Mengunjungi kota Yogyakarta belum lengkap rasanya bila belum berkunjung ke Kota

Gaplek Gunungkidul. Dengan berbagai keindahan alamnya yang berupa hamparan pantai

juga kesuburan tanamannya saat diguyur hujan. Selain itu belum banyak yang tau kalau di

Gunungkidul terdapat produksi batik khas kota gaplek. Salah satunya ada di Dusun

Purbosari Kapanewonan Wonosari yang telah lama mengembangkan batik khas

Gunungkidul. Berbagai motif seperti batik walang, batik gudek sinuwun serta batik

selogupito. Semua itu dikembangkan oleh ibu ibu PKK sebagai suatu tambahan kegiatan

yang memberikan tambahan penghasilan. Karena banyaknya produksi batik yang dihasilkan

sehingga dibutuhkan suatu deterjen yang bisa menambah lengkapnya produk batik tersebut.

Tentunya deterjen yang tidak merusak warna asli batik dan ramah lingkungan.

Berbagai jenis deterjen untuk memcuci kain batik dari yang berbahan dasar zat kimia

sampai yang bahannya alami. Deterjen yang bersifat kimia sangat banyak produk yang

ditawarkan di pasar, sedangkan bahan deterjen yang alami hanya sedikit. Deterjen berbahan

kimia akan merusak lingkungan karena limbahnya serta akan merusak baju terutama warna

yang akan cepat pudar atau kusam. Sedangkan deterjen yang akan ditawarkan adalah

deterjen yang ramah lingkungan tanpa bahan kimia. Deterjen khusus untuk mencuci kain

batik yang membuat kain tidak cepat luntur warnanya. Selain kain batik juga bisa dihunakan

untuk mencuci kain yang terbuat dari katun, maupun nilon. Deterjen tersebut terbuat dari

sari buah lerak. Dimana buah lerak sendiri banyak dijumpai disekitar kita termasuk bisa

diperoleh di pasar tradisional.

1
BAB II

TUJUAN, MANFAAT DAN SASARAN KEGIATAN PENGABDIAN

2.1. Tujuan Kegiatan Pengabdian

Kegiatan ini dilakukan untuk memberikan pelatihan bagi warga khususnya ibu ibu PKK
RT04-RW06 Desa Purbosari, Kapanewon Wonosari Kabupaten Gunungkidul, Daerah
Istimewa Yogyakarta tentang Pembuatan Sabun Cuci Kain Batik dari Buah Lerak. Produk
ini dibuat untuk menambah keragaman inovasi produk pendukung kain batik supaya lebih
awet dalam pemakaiannya. Produk yang dihasilkan berupa sabun cair yang dipakai sebagai
sabun pencuci kain batik agar lebih awet dan tahan lama tidak cepat berubah warnanya.

2.2. Manfaat Kegiatan Pengabdian


Kegiatan pengabdian masyarakat yang dilakukan ini mempunyai banyak manfaat. Manfaat
tersebut antara lain :

1. Mengembangkan potensi warga Desa Purbosari Wonosari Gunungkidul yang selama


ini kurang berkembang.
2. Terciptanya mindset untuk menjaga lingkungan dengan menggunakan sabun tanpa
bahan kimia.
3. Mengurangi limbah kimia dari hasil buangan sabun cuci kain.
4. Menambah penghasilan keluarga dengan semakin berkembangkan produk.
5. Memberdayakan masyarakat sekitar dalam mengembangkan usaha tersebut.

2.3. Sasaran Kegiatan Pengabdian

Sasaran kegiatan pengabdian kepada masyarakat kali ini adalah ibu ibu PKK Desa
Purbosari Kapanewonan Wonosari Kabupaten Gunungkidul Daerah Istimewa Yogyakarta
dalam hal membuat sabun cuci kain batik dari buah lerak. Dengan adanya pelatihan ini
diharapkan ibu ibu PKK terutama kelompok pembuat batik bisa memanfaatkan sabun cuci
dari buah lerak untuk mengurangi limbah kimia.

2
BAB III

PELAKSANAAN KEGIATAN

3.1. Materi dan Metode

Gambar 1. Buah Lerak (brio.net)


Generasi yang lahir sesudah dekade 80 tidak banyak yang mengenal buah lerak. Buah
dari tumbuhan yang juga dikenal dengan nama klerek, kerak, werak, rerek atau lamuran ini
adalah salah satu jenis tamanan yang dikenal karena bijinya yang bermanfaat untuk mencuci kain
batik. Dengan nama ilmiah Sapindus Rarak De Candole atau S. Mukorossi. Biji lerak sendiri
mengandung saponin, suatu alkaloid beracun, yang dapat menghasilkan busa dan berfungsi
sebagai bahan pencuci dan dapat juga dimanfaatkan sebagai pembersih berbagai peralatan dapur,
lantai bahkan memandikan dan membersihkan binatang peliharaan. Salah satu pemanfaatan buah
lerak yang sekiranya sangat dibutuhkan oleh masyarakat, yaitu kulit buah lerak dapat digunakan
untuk mengurangi jerawat pada wajah dan kudis.
Lerak yang sudah diolah menjadi sabun lerak, dapat digunakan untuk membersihkan
pakaian, piring dan bahkan untuk membersihkan lantai. Biasanya sabun dari lerak digunakan
untuk mencuci kain batik, sebab sabun dari lerak dianggap sebagai bahan pencuci paling sesuai
untuk menjaga kualitas atau warna pada kain batik. Banyak orang mengklaim bahwa
penggunaan lerak akan mempertahankan kualitas dan juga warna kain batik terutama batik tulis.
Buah lerak relatif mudah didapatkan, biasanya dijual di pasar-pasar tradisional. Saat ini di
pasaran telah tersedia juga produk lerak cair dalam kemasan yang lebih praktis sehingga bisa
langsung dipakai. Tidak hanya itu, nyatanya buah lerak juga bisa memperindah rambut. Selain

3
lidah buaya dan masker santan kelapa, buah lerak juga bermanfaat memperindah rambut dengan
cara membuat krim buah lerak, lalu aplikasikan pada kulit kepala setiap dua minggu sekali.
Selain mengatasi rambut, buah lerak juga dapat mencegah rambut yang gatal.
Kandungan racun pada biji lerak juga berpotensi sebagai insektisida. Ekstrak lerak berpotensi
untuk digunakan sebagai salah satu alternatif pengendalian hama kubis Crocidolomia pavonana.
.(https://www.cnnindonesia.com/keluarga/20180112100309-436-268337/buah-lerak-si-buah-
banyak-manfaat.)

Gambar 2. Buah Lerak Segar


Tanaman lerak memiliki tinggi rata-rata 10 meter tetapi bisa sampai 42 meter dengan diameter 1
meter. Biasanya tumbuh liar di hutan daerah Jawa dan juga Sumatra dengan ketinggian 450-1500
meter di atas permukaan laut. Kualitas kayunya yang berukuran besar hampis sama dengan kayu
jati. Daun lerak berwarna hijau dengan bentuk bulat telur dengan ujung yang runcing, tepinya
rata dan tangkainya pendek. Dengan bunga yang berwarna putih kekuningan dan tumbuh diujung
batang. Biji lerak terbungkus lapisan kulit yang cukup tebal dan keras serta memiliki bau yang
khas. Berbentuk bulat seperti kelereng, setelah dimasak warnanya akan menjadi coklat
kehitaman (Iskandar, 2019)

Lerak memiliki kandungan saponin yaitu berupa alkanoid yang bersifat racun tapi mampu
menghasilkan busa. Kandunagn zat inilah yang membuat biji lerak sering dimanfaatkan sebagai
bahan pencuci alami. Sabun ini dipakai sebagai alternative pengganti deterjen. Selain ramah
lingkungan sabun lerak ini cocok untuk pemilik kulit sensitif. Sabun yang terbuat dari lerak ini
juga dapat digunakan untuk mencuci pakaian, mencuci piring, membersihkan lantai. Berikut
manfaat dari buah lerak :

4
1. Sebagai sabun mandi pemilik kulit yang sensitive
Kandungan saponin pada buah lerak mampu membersihkan kulit dengan lembut.
2. Sabun pencuci wajah
Untuk wajah yang berjerawat sabun lerak bagus digunakan karena efektif. Penggunaan
sabun lerak ini akan membuat kulit terasa lebih lembut dan berkilau.
3. Kondisioner untuk rambut
Jika mempunyai rambut kering dan susah diatur krim dari buah lerak bisa menjadi
alternative terbaik. Krim lerak juga bisa membantu meningkatkan pertumbuhan rambut,
mengatasi ketombe dan mencegah rambut rontok.
4. Deterjen alami yang ramah lingkungan
Deterjen ini mampu menjaga warna pakaian agar tidak mudah pudar. Biji lerak
bersentuhan dengan air akan menghasilkan busa layaknya penggunaan deterjen.
5. Bermanfaat untuk kesehatan
Sifat emetic, tonik dan zat helmetik yang dimiliki lerak merupakan komponen yang
digunakan untuk obat asma. Banyak penelitian yang menunjukkan zat yang terkandung
dalam buah lerak juga mampu menghambat pertumbuhan tumor, menghilangkan hysteria
dan epilepsi. Sedangkan akar tanaman lerak bisa digunakan sebagai ekspektoran atau
obat pengencer dahak dan penghenti pendarahan ringan.
6. Sebagai bahan biopestisida
Biopestisida adalah sebutan untuk komponen alami yang memiliki kemampuan untuk
menghalau gangguan serangga. Kandungan saponin pada buah lerak mengandung
saponin yang bersifat biopestisida sehingga sangat baik untuk obat pembunuh serangga
seperti nyamuk, kecoa dan cacing tanah. Walaupun bisa mematikan serangga tapi
kandungan racunnya tidak akan merusak alam, jadi lebih aman untuk digunakan.
7. Bio-insektisida
Biosektisida adalah sebutan untuk tumbuhan atau unsur alam yang bersifat racun dan
mampu mengendalikan serangan dan penghambatan pertumbuhan hama seperti serangga
atau tungau.

Pembuatan Sabun Cuci Kain Batik dari Buah Lerak

Bahan :

1. Buah Lerak 1 kg
2. Air 10 liter
3. Pewangi sesuai selera

Alat :

1. Kompor
2. Panci minimal muat untuk 5 liter
3. Pengaduk

5
4. Saringan
5. Botol bekas

Cara pembuatan :

1. Buah lerak cuci dan tiriskan.


2. Ambil air bersih kurang lebih 5 liter masukkan dalam panic.
3. Masukkan lerak kedalam panci yang berisi air tadi dan panaskan sampai mendidih.
4. Biarkan mendidih sampai kurang lebih 15 menit sehingga sabun yang terkandung dalam
lerak keluar setelah itu matikan api
5. Biarkan dingin larutan yang nomor 5 tadi.
6. Setelah dingin peras lerak yang ada di dalam panic tadi sehingga kandungan sabun yang
ada dalam lerak terambil.
7. Saring larutan no.6
8. Masukkan ke dalam botol bekas
9. Hasil ampas saringan no. 6 tadi tambahi air 5 liter lagi dan panaskan sampai mendidih
beberapa saat dan dinginkan.
10. Lakukan hal yang sama seperti diatas.

Proses praktek pembuatan sabun cuci kain batik dengan lerak terlihat dalam gambar dibawah ini

6
7
BAB IV

KESIMPULAN DAN SARAN

4.1. Kesimpulan

Secara garis besar kegiatan pengabdian masyarakat ini berjalan dengan baik. Warga Desa
Purbosari Kapanewonan Wonosari Kabupaten Gunungkidul sudah bisa membuat sabun
cuci kain batik dengan bahan buah lerak. Diharapkan dengan adanya pelatihan ini
masyarakat akan semakin berkembang dan bisa menambah penghasilan untuk mencukupi
kebutuhan rumah tangga serta mengurangi limbah kimia dalam lingkungan masyarakat.

4.2. Saran
1) Perlu dilakukan secara berkala untuk mengembangkan potensi yang ada di masyarakat.
2) Perlu dikembangkan pelatihan untuk bidang lain sehingga mendukung ekonomi kreatif
warga Desa Purbosari Kapanewonan Wonosari Kabupaten Gunungkidul.

8
DAFTAR PUSTAKA

https://www.bahankain.com/2022/01/14/mengenal-lerak-buah-mungil-dengan-7-rahasia-dan-
manfaatnya.

https://www.cnnindonesia.com/keluarga/20180112100309-436-268337/buah-lerak-si-buah-
banyak-manfaat.

Iskandar, Rifki, 2019, Prospek Lerak Tanaman Industri Pengganti Sabun, Puskata Baru Press,
ISSN 978-602-1674-13-8

Anda mungkin juga menyukai