Anda di halaman 1dari 12

PERJANJIAN PENGIKATAN JUAL BELI

Nomor : .-
-Pada jam

-Hari

-Hadir dihadapan saya, SUSILO, Sarjana Hukum,-


Magister Kenotariatan, Notaris di Jakarta, dengan----
dihadiri oleh saksi-saksi yang nama-namanya akan-----
disebut pada bagian akhir akta ini :-----------------
I.a. Nyonya Insinyur Hajjah SRI SOESILO RINI S, lahir
di Tanjung Selor, pada tanggal 14-12-
1938-------- (empatbelas Desember seribu
sembilanratus-------- tigapuluh delapan), Warga
Negara Indonesia,------Pensiunan, bertempat
tinggal di Jakarta Selatan, Jalan Gaharu IV/6,
Rukun Tetangga 003, Rukun----- Warga 011,
Kelurahan Cilandak Barat, Kecamatan-- Cilandak,
Provinsi DKI Jakarta, pemegang Kartu-- Tanda
Penduduk Nomor 09.5306.541238.0017;-------
b. Nyonya NUNNY HERSIANNA, lahir di Jakarta, pada--
tanggal 09-05-1962 (sembilan Mei
seribu----------- sembilanratus enampuluh dua),
Warga Negara------- Indonesia, bertempat tinggal
di Jakarta Selatan, Jalan Gaharu IV/6, Rukun
Tetangga 003, Rukun----- Warga 011, Kelurahan
Cilandak Barat, Kecamatan-- Cilandak, Provinsi
DKI Jakarta, pemegang Kartu-- Tanda Penduduk
Nomor 09.5309.490562.0150;-------
c. Tuan TONNY HERKULANTO, lahir di Jakarta, pada---
tanggal 21-04-1964 (duapuluh satu April seribu--
sembilanratus enampuluh empat), Warga
Negara----- Indonesia, bertempat tinggal di
Jakarta Selatan, Jalan Gaharu IV/6, Rukun
Tetangga 003, Rukun Warga 011, Kelurahan
Cilandak Barat, Kecamatan Cilandak, Provinsi DKI
Jakarta, pemegang Kartu Tanda Penduduk Nomor
09.5306.210464.0717;-------
d. Nyonya IRTA HERNIANTI, lahir di Jakarta, pada
tanggal 24-11-1965 (duapuluh empat Nopember
seribu sembilanratus enampuluh lima), Warga
Negara Indonesia, Ibu Rumah Tangga, bertempat
tinggal di Jakarta Selatan, Jalan Panglima Polim
Raya nomor 49, Rukun Tetangga 008, Rukun Warga
01, Kelurahan Pulo, Kecamatan Kebayoran Baru,
Provinsi DKI Jakarta, pemegang Kartu Tanda
Penduduk Nomor 09.5307.641165.0127;-------------
e. Nyonya IRA HERRINI, lahir di Jakarta, pada
tanggal 03-05-1967 (tiga Mei seribu
sembilanratus enampuluh tujuh), Warga Negara
Indonesia, Pensiunan, bertempat tinggal di
Jakarta Selatan, Jalan Gaharu IV/6, Rukun
Tetangga 003, Rukun Warga 011, Kelurahan
Cilandak Barat, Kecamatan Cilandak, Provinsi DKI
Jakarta, pemegang Kartu Tanda Penduduk Nomor
09.5306.541238.0017;----------------------------
-Untuk selanjutnya secara bersama-sama akan disebut--
juga “PIHAK PERTAMA”.--------------------------------
II. Nyonya TASMIYATI MUJIONO, lahir di Magelang,
pada tanggal 21-07-1952 (duapuluh satu Juli
seribu sembilanratus limapuluh dua), Warga
Negara Indonesia, Wiraswasta, bertempat tinggal
di Jakarta Selatan, Jalan Raya Cilandak KKO/112,
Rukun Tetangga 009, Rukun Warga 008, Kelurahan
Ragunan, Kecamatan Pasar Minggu, Provinsi DKI
Jakarta, pemegang Kartu Tanda Penduduk Nomor
3174046107520005;-------------------------------
-Untuk selanjutnya akan disebut juga “PIHAK KEDUA”.--
-Para penghadap menerangkan terlebih dahulu :--------
-bahwa PIHAK PERTAMA adalah para ahli waris yang sah
dari almarhum Tuan Insinyur Haji SOEROJO, lahir di
Jakarta pada tanggal 22-12-1961 (duapuluh dua--------
desember seribu sembilanratus enampuluh satu),-------
bedasarkan Penetapan Pengadilan Negeri Jakarta-------
Selatan nomor 753/Pdt./P./1989/P.N.Jak.Sel.---------
tertanggal 30-12-1989 (tigapuluh Desember seribu-----
sembilanratus delapanpuluh sembilan).----------------
selaku pemilik dan yang berhak atas :----------------
-Sertipikat Hak Milik Nomor 6413/Ciganjur, seluas
2.396 M² (duaribu tigaratus sembilanpuluh enam---
meter persegi), terletak di Propinsi Daerah------
Khusus Ibukota Jakarta, Kotamadya Jakarta--------
Selatan, Kecamatan Jagakarsa, Kelurahan Ciganjur,
sebagaimana diuraikan dalam Surat Ukur Nomor-----
00429/Ciganjur/2011, tertanggal 24-11-2011-------
(duapuluh empat Nopember duaribu sebelas).-------
yang terletak di Jalan Jagakarsa Raya RT.001-----
RW.02.-------------------------------------------
-berikut sebuah bangunan rumah tinggal berdiri
diatas tanah tersebut dan segala sesuatu yang
berada diatas tanah tersebut yang menurut--------
peraturan perundang-undangan, kebiasaan dan------
sifatnya merupakan satu kesatuan dengan tanah----
tersebut, untuk selanjutnya disebut juga “tanah
dan
bangunan”;------------------------------------
sertipikat mana tertulis dan terdaftar atas nama
" Insinyur Hajah SRI SOESILO RINI S0EROJO, NUNNY
HERSIANNA, TONNY HERKULANTO, IRA HERRINI, IRTA
HERNIANTI ".-----------------------------------
-Bahwa PIHAK PERTAMA hendak menjual hak atas tanah---
dan bangunan tersebut kepada PIHAK KEDUA yang--------
menerangkan dengan ini bersedia untuk membelinya-----
dari PIHAK PERTAMA.----------------------------------
-Akan tetapi jual belinya dihadapan Pejabat Pembuat--
Akta Tanah belum mungkin dilakukan oleh karena-------
menurut keterangan PIHAK PERTAMA dan PIHAK KEDUA,----
pembayaran tanah dan bangunan tersebut akan dilakukan
oleh PIHAK KEDUA dengan cara bertahap dalam 2 (dua)--
kali cicilan.----------------------------------------
-Berhubung dengan apa yang diuraikan di atas para----
penghadap menerangkan agar supaya di kemudian hari---
para pihak tidak memungkirinya, maka PIHAK PERTAMA---
dengan ini berjanji dan oleh karena itu mengikat diri
akan menjual dan menyerahkan kepada PIHAK KEDUA, yang
dengan ini berjanji dan oleh karena itu mengikatkan--
diri akan membeli dan menerima penyerahan dari PIHAK-
PERTAMA tanah dan bangunan sebagaimana yang diuraikan
di atas dengan harga Rp.1.500.000.000,- (satu Milyar
limaratus juta Rupiah).------------------------------
-Selanjutnya para penghadap menerangkan bahwa--------
pengikatan Jual Beli ini dilakukan dan diterima------
dengan memakai syarat-syarat dan ketentuan-ketentuan-
sebagai berikut :------------------------------------
--------------------- Pasal 1.-----------------------
-PIHAK PERTAMA dengan ini berjanji dan mengikat diri-
terhadap PIHAK KEDUA untuk menjual, memindahkan dan--
menyerahkan kepada PIHAK KEDUA, sebagaimana PIHAK----
KEDUA dengan ini berjanji dan mengikat diri terhadap-
PIHAK PERTAMA tersebut diatas untuk membeli, atas:---

-Sertipikat Hak Milik Nomor 6413/Ciganjur, seluas


2.396 M² (duaribu tigaratus sembilanpuluh enam---
meter persegi), terletak di Propinsi Daerah------
Khusus Ibukota Jakarta, Kotamadya Jakarta--------
Selatan, Kecamatan Jagakarsa, Kelurahan Ciganjur,
sebagaimana diuraikan dalam Surat Ukur Nomor-----
00429/Ciganjur/2011, tertanggal 24-11-2011-------
(duapuluh empat Nopember duaribu sebelas),-------
berikut sebuah bangunan rumah tinggal berdiri----
diatas tanah tersebut dan segala sesuatu yang----
berada diatas tanah tersebut yang menurut--------
peraturan perundang-undangan, kebiasaan dan------
sifatnya merupakan satu kesatuan dengan tanah----
tersebut, untuk selanjutnya disebut juga “tanah
dan bangunan”;-----------------------------------
--------------------- Pasal 2.-----------------------
-Pengikatan Jual Beli tanah dan bangunan tersebut----
dilangsungkan dan diterima dengan harga--------------
Rp.1.500.000.000,- (satu Milyar limaratus juta-------
Rupiah).---------------------------------------------
-jumlah uang tersebut, menurut keterangan PIHAK
PERTAMA dan PIHAK KEDUA akan dibayarkan oleh PIHAK
KEDUA dengan cara sebagai berikut :------------------
a. Rp.750.000.000,- (tujuhratus limapuluh Juta-------
Rupiah), menurut keterangan PIHAK PERTAMA dan----
PIHAK KEDUA dibayar pada tanggal penandatanganan
akta ini oleh PIHAK KEDUA kepada PIHAK PERTAMA dan
dibuktikan dengan kwitansi tersendiri.------------
b.Rp.750.000.000,- (tujuhratus limapuluh Juta Rupiah)
menurut keterangan PIHAK PERTAMA dan PIHAK KEDUA--
akan dibayar oleh PIHAK KEDUA kepada PIHAK PERTAMA
selambat-lambatnya 30 (tigapuluh) hari setelah
ditandatanganinya akta ini, yaitu pada tanggal
.
-Jika uang sebesar Rp.750.000.000,- (tujuhratus
limapuluh Juta Rupiah) tersebut belum diterima
oleh PIHAK PERTAMA selambat-lambatnya tanggal

keterlambatan mana cukup dibuktikan dengan


lewatnya waktu, sehingga tidak diperlukan lagi
surat teguran dari juru sita atau surat-surat
semacam itu (somasi), serta tanpa memerlukan
campur tangan pihak manapun, pengikatan jual beli
ini menurut keterangan PIHAK PERTAMA dan PIHAK
KEDUA, akan batal dengan sendirinya menurut hukum,
sedangkan dari uang sebesar Rp.750.000.000,-
(tujuhratus limapuluh Juta Rupiah) Yang sudah
diterima oleh PIHAK PERTAMA, akan tetap menjadi
milik PIHAK PERTAMA.------------------------------
-Dengan kata lain tanah dan bangunan tersebut,-------
menurut keterangan dan penegasan PIHAK PERTAMA dan---
PIHAK KEDUA juga akan kembali menjadi milik----------
sepenuhnya PIHAK PERTAMA tersebut diatas.------------
-Untuk melaksanakan ketentuan Pasal 2 pengikatan jual
beli ini, PIHAK PERTAMA dan PIHAK KEDUA menurut------
keterangan mereka sepakat untuk melepaskan diri------
sepenuhnya dari ketentuan ketentuan yang diatur dalam
Pasal-pasal 1266 dan 1267 Kitab Undang-Undang Hukum--
Perdata Indonesia. ----------------------------------
----------------------- Pasal 3.- ---------------------
-Penjualan tanah dan bangunan tersebut dilakukan-----
dengan memakai syarat-syarat dan perjanjian- --------
perjanjian yang lazim digunakan dalam jual-beli,-----
yaitu PIHAK PERTAMA dengan ini menerangkan bahwa ia--
menjamin PIHAK KEDUA bahwa tanah tersebut:-----------
a. Tidak sedang terlibat sengketa apapun;------------
b. Tidak dikenakan suatu sitaan;---------------------
c. Adalah miliknya PIHAK PERTAMA dan hanya bisa------
dipindahtangankan oleh PIHAK PERTAMA tersebut atau
kuasanya yang sah;--------------------------------
--------------------- Pasal 4.- ---------------------
-Dengan diterimanya uang Rp.750.000.000,- (tujuhratus
limapuluh Juta Rupiah) tersebut diatas oleh PIHAK
PERTAMA dari PIHAK KEDUA, maka tanpa bantuan PIHAK
KEDUA, PIHAK PERTAMA tidak berhak lagi untuk
memberikan sebagai jaminan, menyewakan, menjual atau
dengan cara apapun juga mengalihkan hak atas tanah
tersebut kepada orang/pihak lain, sedang segala
tindakan seperti itu yang dilakukan oleh PIHAK
PERTAMA dianggap sebagai batal dengan sendirinya
menurut hukum.---------------------------------------
-Ketentuan Pasal 4 akta ini, menurut keterangan dan--
penegasan PIHAK PERTAMA dan PIHAK KEDUA tunduk-------
sepenuhnya pada ketentuan Pasal 2 dari akta ini.-----
----------------------- Pasal 5.- -------------------
-Guna menjamin kedudukan PIHAK KEDUA atas pelaksanaan
penjualan dan pembelian tersebut dalam Pasal 2, 3 dan
4 akta ini, pada waktunya sesuai dengan ketetapan- --
ketetapan yang dimaksud, maka PIHAK PERTAMA dengan---
ini, sekarang untuk nanti pada waktunya, yaitu pada--
saat harga tanah tersebut telah dibayar lunas--------
sepenuhnya, yaitu sebesar Rp.1.500.000.000,- (satu
Milyar limaratus juta Rupiah).-----------------------
-Dengan ini memberi kuasa pada PIHAK KEDUA:----------
------------------------KHUSUS-----------------------
-Bertindak untuk dan atas nama pihak pertama
melakukan penandatanganan Akta Jual Beli di hadapan
Pejabat Pembuat Akta Tanah (PPAT) atas objek tersebut
diatas.----------------------------------------------
Berkenaan dengan pemberian kuasa tersebut kepada
penerima kuasa dikuasakan untuk menghadap Pejabat
Pembuat Akta Tanah (PPAT), meberikan keterangan-
keternagan, menandatangani Akta Jual Belinya, umumnya
melakukan segala tindakan yang penting dan berguna
untuk tercapainya maksud pemberian kuasa tersebut.---
-Kuasa tersebut tidak dapat dicabut kembali karena
sebab atau alasan apapun kepada PIHAK KEDUA, untuk
menghadap Pejabat Pembuat Akta Tanah (PPAT) atau
Pejabat-pejabat yang berwenang dimana perlu, untuk
mewakili dan bertindak untuk dan atas nama PIHAK
PERTAMA selaku Penjual, guna melaksanakan penjualan
tanah tersebut kepada PIHAK KEDUA sebagaimana
mestinya, memberikan keterangan-keterangan, membuat
dan menyuruh membuat akta jual beli, surat-surat dan
atau akta-akta, menandatangani akta jual beli, surat-
surat, serta melakukan segala tindakan yang
diperlukan untuk menjual Tanah dan Bangunan tersebut
diatas, tidak ada satu tindakan pun yang
dikecualikan, demikian juga apabila oleh sesuatu
sebab PIHAK PERTAMA berhalangan untuk melaksanakan
jual beli secara demikian.---------------------------
---------------------- Pasal 6.- --------------------
-Pemberian kuasa-kuasa tersebut dalam akta ini dan---
kuasa dari PIHAK PERTAMA kepada PIHAK KEDUA yang-----
ditetapkan dalam perjanjian tersendiri, dan merupakan
bagian yang terpenting dan syarat mutlak yang tidak--
dapat dipisahkan dari perjanjian ini, karena tanpa---
adanya kuasa-kuasa tersebut perjanjian ini tidak-----
akan dibuat, karena tidak akan dapat dilaksanakan,---
sehingga kuasa-kuasa yang tersebut dan terdapat dalam
akta ini tidak dapat dicabut kembali, tidak dapat----
dibatalkan dengan alasan apapun juga dan tidak akan--
berakhir karena sebab-sebab yang mengakhiri suatu----
kuasa, termasuk tetapi tidak terbatas pada sebab- ---
sebab yang tercantum dalam Pasal-pasal 1813, 1814 dan
1816 Kitab Undang-Undang Hukum Perdata Indonesia.----
-Ketentuan Pasal 6 akta ini, menurut keterangan dan--
penegasan PIHAK PERTAMA dan PIHAK KEDUA tunduk-------
sepenuhnya pada ketentuan Pasal 2 dari akta ini. ----
----------------------- Pasal 7.- -------------------
-Perjanjian Pengikatan Jual beli ini menurut---------
keterangan PIHAK PERTAMA dan PIHAK KEDUA tidak-------
berakhir karena salah satu pihak meninggal dunia,----
akan tetapi beralih kepada ahli warisnya dan harus---
dipenuhi oleh (para) ahli waris dari pihak yang------
meninggal dunia itu.---------------------------------
---------------------- Pasal 8.- --------------------
-Biaya akta Pengikatan Jual Beli ini, menurut--------
keterangan PIHAK PERTAMA dan PIHAK KEDUA akan dibayar
oleh PIHAK PERTAMA dan PIHAK KEDUA masing-masing-----
untuk bagian yang sama besarnya.---------------------
--------------------- Pasal 9.- ---------------------
-Pajak Penghasilan final sebesar 5 % (lima persen)---
atau sejumlah lain yang ditetapkan sesuai dengan-----
ketentuan yang berlaku, atas penjualan tanah yang----
melebihi Rp.80.000.000,- (delapanpuluh juta rupiah)--
atas transaksi jual beli tanah tersebut di atas atau-
Nilai Jual Objek Pajak (yang dipakai adalah yang-----
lebih tinggi), menurut keterangan PIHAK PERTAMA dan--
PIHAK KEDUA akan dibayar dan menjadi tanggung jawab--
sepenuhnya dari PIHAK PERTAMA.-----------------------
-Sedangkan Bea Perolehan Hak atas Tanah dan Bangunan-
sebesar 5 % (lima persen) atau sejumlah lain yang----
ditetapkan sesuai dengan ketentuan yang berlaku------
menurut keterangan PIHAK PERTAMA dan PIHAK KEDUA akan
ditanggung oleh PIHAK KEDUA. ------------------------
---------------------- Pasal 10.- -------------------
-PIHAK PERTAMA dan PIHAK KEDUA selanjutnya menyatakan
dan menegaskan bahwa mereka akan membebaskan saya,---
Notaris, baik dalam kedudukan saya sebagai pribadi,--
sebagai Notaris dan saksi-saksi yang menyaksikan-----
pembuatan akta ini dan akta-akta yang berhubungan----
dengan akta ini dari segala tuntutan hukum, baik-----
Perdata, Pidana maupun Tata Usaha Negara, termasuk---
tetapi tidak terbatas melalui tuntutan yang dilakukan
melalui pengacara, berkenaan dengan dibuatnya akta---
ini dan akta-akta yang berhubungan dengan akta ini---
terutama Akta Jual Beli atas tanah dan bangunan------
tersebut.--------------------------------------------
-------------------- Pasal 11.- ---------------------
-PIHAK PERTAMA menyatakan dan menegaskan bahwa semua-
dokumen yang diberikan kepada saya, Notaris termasuk-
tetapi tidak terbatas pada- Sertipikat Hak Milik
Nomor 6413/Ciganjur adalah asli, dan telah dilakukan
pengecekan secar resmi terhadap Sertipikat Hak Milik
Nomor 6413/Ciganjur, tersebut di kantor Pertanahan
Kotamadya Jakarta Selatan.---------------------------
-Jika semua dokumen yang diberikan kepada saya,------
Notaris berupa termasuk tetapi tidak terbatas pada---
Sertipikat Hak Milik Nomor 6413/Ciganjur,------------
ternyata tidak sesuai dengan aslinya maka PIHAK------
PERTAMA menurut keterangan dan penegasannya bersedia-
dituntut menurut hukum yang berlaku baik pidana------
maupun perdata.--------------------------------------
--------------------- Pasal 12.-
---------------------Untuk melaksanakan segala
ketentuan dalam akta ini-- PIHAK PERTAMA dan PIHAK
KEDUA dengan ini menerangkan- dan menegaskan bahwa
mereka sepakat untuk melepaskan- diri sepenuhnya dari
semua ketentuan-ketentuan yang-- terdapat dalam Pasal
1266 dan Pasal 1267 Kitab------- Undang-undang Hukum
Perdata Indonesia.---------------
---------------------- Pasal 13.- -------------------
-Mengenai akta ini dan segala akibatnya serta--------
pelaksanaannya para pihak memilih tempat tinggal yang
umum dan tetap pada Kantor Panitera Pengadilan Negeri
Jakarta Selatan di Jakarta.--------------------------
-Para penghadap saya, Notaris, kenal.----------------
----------------- DEMIKIANLAH AKTA INI. -------------
-Dibuat sebagai minuta dan dilangsungkan di Jakarta,-
pada hari dan tanggal seperti tersebut pada bagian---
awal akta ini, dengan dihadiri oleh :----------------
1. Tuan KHAIRUL ANWAR, Sarjana Hukum, lahir di------
Purworejo, pada tanggal 11-06-1973 (sebelas Juni--
seribu sembilanratus tujuhpuluh tiga), Karyawan,--
Warga Negara Indonesia, bertempat tinggal di------
Jatibarang V, Rukun Tetangga 011, Rukun Warga-----
004,Kelurahan Jati, Kecamatan Pulo Gadung,--------
Kotamadya Jakarta Timur, Pemegang Kartu Tanda-----
Penduduk nomor 09.5402.110673.0508;---------------
2. Tuan HIDAYAT, Bachelor Keuangan Negara, Lahir di--
Jakarta, pada tanggal 13-05-1963 (tigabelas Mei---
seribu-sembilanratus enampuluh tiga), Karyawan----
Kantor Notaris, bertempat tinggal di Petamburan V,
Rukun Tetangga 006, Rukun Warga 005, Kelurahan----
Petamburan, Kecamatan Tanah Abang, Kotamadya------
Jakarta Pusat, Pemegang Kartu Tanda Penduduk Nomor
3171071305630005.---------------------------------
-Keduanya telah saya, Notaris, kenal sebagai saksi- -
saksi.-----------------------------------------------
-Segera setelah akta ini dibacakan oleh saya, Notaris
kepada para penghadap dan saksi-saksi, maka akta ini-
ditandatangani oleh para penghadap, saksi-saksi dan--
saya, Notaris. --------------------------------------
-Dilangsungkan dengan tanpa memakai coretan, coretan
dengan penggantian dan tanpa tambahan.--------------
-Minuta akta ini ditandatangani dengan semestinya.---
-Diberikan sebagai : SALINAN YANG SAMA BUNYINYA.-----

NOTARIS JAKARTA

(IRWAN SANTOSA, S.H., M.Kn)

Anda mungkin juga menyukai