Anda di halaman 1dari 10

MAKALAH KOMPUTER GRAFIS

APLIKASI BERBASIS GRAFIS


Disusun untuk memenuhi tugas mata kuliah Komputer Grafis
Dosen Pengampu : Endri Sintiana Murni S.pd, M.pd

Disusun Oleh :
Nama : Nova Betriana
Nim : K3222038
Kelas : B

PENDIDIKAN SENI RUPA


FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS SEBELAS MARET 2023
KATA PENGANTAR

Puji Syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa atas segala rahmat-Nya sehingga makalah
ini dapat tersusun hingga selesai. Tidak lupa juga saya mengucapkan banyak terimakasih atas
bantuan dari pihak yang telah berkontribusi dengan memberikan sumbangan baik materi maupun
pikirannya.

Dan saya berharap semoga makalah ini dapat menambah pengetahuan dan wawasan bagi
para pembaca. Terlepas dari semua itu, saya menyadari sepenuhnya bahwa masih ada
kekurangan baik dari segi susunan kalimat maupun tata bahasanya. Oleh karena itu dengan
tangan terbuka saya menerima segala saran dan kritik dari pembaca.

Akhir kata saya berharap semoga makalah tentang “Komputer Grafis” dapat memberikan
manfaat maupun inspirasi bagi para pembaca.

Jum’at 17 Februari, 2023

Nova Betriana

ii
DAFTAR ISI

Halaman
KATA PENGANTAR..............................................................................................................................................
DAFTAR ISI.............................................................................................................................................................
BAB I PENDAHULUAN.........................................................................................................................................
A. Latar Belakang..............................................................................................................................................
B. Rumusan Masalah.........................................................................................................................................
C. Tujuan Penulisan...........................................................................................................................................
D. Manfaat Penulisan........................................................................................................................................
BAB II PEMBAHASAN..........................................................................................................................................
A. Pengertian Komputer Grafis.........................................................................................................................
B. Pengertian Komputer Grafis Menurut Para Ahli..........................................................................................
BAB III MENGENAL APLIKASI GRAFIS.........................................................................................................
A. Corel Draw....................................................................................................................................................
B. Photoshop......................................................................................................................................................
C. Adobe Ilustrator............................................................................................................................................
BAB IV PENUTUP...................................................................................................................................................
A. Kesimpulan...................................................................................................................................................
B. Saran.............................................................................................................................................................
DAFTAR PUSTAKA...............................................................................................................................................

iii
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah


Pada era globalisasi seperti sekarang ini kemajuan teknologi berkembang sangat pesat
dan membantu manusia berinteraksi satu sama lain tanpa dibatasi oleh jarak dan waktu.
Kemudahan yang diberikan oleh teknologi mencakup berbagai aspek kehidupan, mulai dari
bisnis hingga pendidikan. Teknologi sangat berperan penting dalam membantu setiap
kebutuhan manusia salah satunya yaitu komputer.
Perkembangan teknologi komputer sangat berdampak terhadap bidang kehidupan
lainnya, misalnya adalah pendidikan. Computer graphics atau Grafika komputer adalah
bagian dari ilmu komputer yang berkaitan dengan pembuatan dan manipulasi gambar secara
digital. Grafika komputer sering dikenal juga dengan istilah visualisasi data.

B. Rumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang yang terurai diatas maka dapat disimpulkan rumusan
masalahnya sebagai berikut :
1. Apa itu Komputer Grafis ?
2. Apa saja aplikasi Komputer Grafis ?
3. Apa saja manfaat dari aplikasi Komputer Grafis?

C. Tujuan Penulisan
Adapun tujuan penulisan makalah ini, selain sebagai salah satu tugas mata kuliah
“Komputer Grafis”, juga bertujuan untuk :
1. Mengetahui apa itu Komputer Grafis
2. Mengetahui fungsi atau manfaat aplikasi Komputer Grafis

D. Manfaat Penulisan
1. Mengetahui pengertian Komputer Grafis
2. Dapat mengembangkan kemampuan skill software Komputer

iv
BAB II
PEMBAHASAN

A. Pengertian Komputer Grafis


Grafik komputer atau komputer grafis adalah bagian dari ilmu komputer yang memiliki
ikaitan dengan memanipulasi gambar. Komputer grafis bisa disebut juga dengan proses
penyimpanan atau manipulasi dari suatu model, gambar, grafik, diagram, atau artistic
menggunakan komputer (digital) dengan bantuan software. Secara singkatnya komputer
grafis adalah suatu kaitan dengan manipulasi gambar visual secara digital. Awal
ditemukannya istilah grafis komputer oleh William Fetter pada tahun 1960. Komputer grafis
memiliki dua jenis, yaitu komputer grafis 2D dan 3D, perbedaannya terdapat pada bentuk
dan modelnya, jika 2D itu adalah bentuk sederhana dari computer grafis, sedangkan 3D
adalah hasil dikembangkannya 2D yang akan membuat gambar lebih nyata terlihat.

Ilmu grafis komputer ini sendiri dibagi menjadi bebeapa cabang ilmu, antara lain :

1. Geometri, yaitu ilmu untuk mempelajari cara menggambarkan permukaan bidang.


2. Animasi, yaitu ilmu untuk mempelajari cara menggambarkan dan memanipulasi gerakan.
3. Rendering, yaitu ilmu untuk mempelajari algoritma untuk menampilkan efek cahaya.
4. Citra imaging, yaitu ilmu untuk mempelajari cara pengambilan dan penyuntingan gambar.

B. Pengertian Komputer Grafis Menurut para Ahli


Seperti bidang ilmu lain, sejarah grafis komputer sangat bervariatif tergantung darimana
kita melihat sudut pandangnya. Namun beberapa nama menjadi pionir dalam pengembangan
grafika komputer yaitu :

1. William Fetter, mempopulerkan istilah computer graphics pada tahun 1960. Istilah ini
digunakan untuk menjelaskan metode perancangan pesawat baru yang dikembangkan di
tempat ia bekerja yaitu Boeing. Citra, yang direproduksi menggunakan plotter,
menggambarkan rancangan kokpit menggunakan model 3D tubuh manusia.
2. Ivan Sutherland, seorang mahasiswa MIT pada tahun 1961 menciptakan program
komputer yang disebut Sketchpad. Dengan bantuan light pen seseorang dapat
menggambar bangun sederhana pada layar komputer.

v
3. Steve Russell, di tahun yang sama menciptakan video game pertama yang disebut
Spacewar. Program ini dijalankan pada mesin DEC-PDP-1, dan sekaligus menjadi
program uji bagi setiap komputer DEC yang dipasarkan.
4. E. E. Zajac, seorang ilmuwan dari Bell Telephone Laboratory, tahun 1963, menciptakan
sebuah film yang mensimulasikan gerakan-gerakan satelit pada saat mengorbit bumi.
Animasinya dilakukan menggunakan komputer mainframe IBM 7090. Pada waktu yang
sama beberapa ilmuwan lain menciptakan film untuk mensimulasikan hukum Newton,
Gerakan fluida/cairan dan getaran.
5. Nova Betriana, menurut penulis, Komputer Grafis ialah sebuah perangkat lunak untuk
mempercepat dan mengefisienkan dalam membuat sebuah karya desain grafis.

vi
BAB III

MENGENAL APLIKASI GRAFIS

Untuk seorang pemula atau yang baru mengenal desain grafis, ada baiknya
mengetahui bahwa desain grafis sendiri merupakan ilmu yang berasal dari seni desain yang
menggunakan bantuan komputer untuk proses pembuatannya. Dengan perkembangan
teknologi yang semakin canggih, melahirkan banyak sekali software desain grafis yang bisa
digunakan sesuai dengan kebutuhan. Mulai dari yang sederhana hingga yang paling rumit.
Setiap software desain grafis memiliki beragam fungsi dan kegunaannya masing-masing.

A. CorelDraw
Coreldraw adalah sebuah aplikasi grafis berbasis vector. Format vector adalah gambar
yang membentuk sejumlah objek garis dan objek kurva berdasarkan rumusan matematis.
Format vector lebih banyak digunakan untuk membentuk objek buatan, seperti menggambar
objek dua demensi, yang lebih ditekankan ke dalam pembuatan objek garis, lingkaran,
polygon dan persegi panjang. Sedangkan untuk objek tiga dimensi, lebih ditekankan ke
dalam pembuatan bola, kubus dan tabung. objek vector, banyak digunakan dalam
pembuatan pengolahan teks dan logo. Software yang banyak berhubungan dengan format
vector yaitu CorelDraw, freehand, dan lain-lain. Ruang penyimpanan format vector relafif
lebih kecil dibandingkan dengan format bitmap. Software CorelDraw digunakan rata-rata
untuk membuat garis-garis vector, contohnya logo. Dengan kelengkapan tools dari software
ini, juga kontrolnya pun lebih nyaman, mendesain logo vector menjadi lebih mudah. Begitu
pesat berkembangnya teknologi komputer, yang terutama pada perangkat lunak, mau tidak
mau kita juga harus mengikuti perkembangannya.
B. Photoshop
Photoshop merupakan perangkat lunak (software) yang bermanfaat ataupun digunakan untuk
memodifikasi photo atau gambar secara profesional baik meliputi modifikasi obyek yang sederhana
atau obyek yang sulit sekalipun. Photoshop menjadi salah satu perangkat lunak (software)
yang sangat berguna dalam mengolah gambar berbasis bitmap, yang memiliki tool dan efek
yang lengkap sehingga bisa menghasilkan gambar yang berkualitas tinggi.  Karena

vii
kelengkapan fitur yang ada di dalam Photoshop inilah yang menjadikan aplikasi ini banyak
digunakan oleh desainer grafis. Photoshop ini juga berfungsi guna mempercantik,
merekayasa, dan membuat desain gambar. Penjabaran dalam fungsi Photoshop untuk
mempercantik gambar yaitu dengan cara menghaluskan atau membersihkan objek. Fungsi
demikian dilakukan dengan tujuan supaya gambar terlihat lebih indah dan menarik.
C. Adobe Ilustrator
Adobe Illustrator merupakan sebuah perangkat lunak atau software grafis yang berbasis
vektor dan dikembangkan serta dipasarkan oleh perusahaan Adobe Systems. Sama seperti
software pada umumnya, Adobe Illustrator juga mengalami perkembangan secara berkala
dan hingga saat ini, Adobe Illustrator yang paling terbaru adalah Illustrator CC. Adobe
Illustrator juga dianggap sebagai software pendamping Adobe Photoshop dan pada
umumnya software tersebut juga terinstall ketika Anda memasang Adobe Photoshop pada
komputer. Jadi, Adobe Illustrator bisa Anda kombinasikan dengan Photoshop untuk
menciptakan desain yang lebih keren dan juga menarik.

viii
BAB IV
PENUTUP

A. Kesimpulan
Dalam kemajuan teknologi software yang memiliki multi fungsi untuk semua
bidang. Seperti sofware coreldraw, photoshop dan Adobe Ilustrator yang memiliki
banyak fungsi. Coreldraw merupakan salah satu aplikasi software atau perangkat lunak
editor grafik vektor yang dibuat oleh Corel untuk membuat sebuah karya seni
profesional, mulai dari yang simpel seperti logo sederhana hingga ilustrasi teknis yang
rumit atau kompleks dengan pemrosesan visual.
B. Saran
Untuk membantu kita dalam pembuatan grafis sebaiknya dipelajari cara
pengoperasian aplikasi komputer grafis banyak sekali manfaat yang diperoleh dari
operasi perangkat lunak.

ix
DAFTAR PUSTAKA

Fitho (2022). Pengertian Grafika Komputer, Sejarah, Aplikasi, Model Dasar. Diakses pada Jum’at,
17 Februari 2023

Miftah (2018). Komputer Grafis. Diakses pada Jum’at, 17 Februari 2023.

Purwanto, Heri (2011). Sejarah Corel Draw. Diakses pada Jum’at, 17 Februari 2023.

Admin (2021). Pengertian Photoshop, Fungsi dan Keunggulan. Diakses pada Jum’at, 17 Februari
2023.

Kiran (2021). Adobe Ilustrator dan Fitur Utamanya. Diakses pada Jum’at, 17 Februari 2023.

Anda mungkin juga menyukai