Anda di halaman 1dari 6

NAMA: EUSTAKIA TENDA

KELAS: X (SEPULUH)

1. Jelaskan model elearning!


Jawab:
1. Model Adjunct
Model  ini  dapat  dikatakan  sebagai  model  tradisional  plus karena keberadaan e-
learning hanya sebagai pengayaan saja. Model ini berfungsi
sebagai supplement (tambahan pembelajaran).

2. Model Mixed
Model  ini menempatkan e-learning  menjadi  bagian  tidak  terpisahkan  dari
pembelajaran.  Misalnya  pembelajaran  teori  dilaksanakan  secara  daring (dalam
jaringan), sedangkan  pembelajaran  praktik  dilaksanakan  secara  tat3. ap  muka. Model
ini berfungsi sebagai complement (pengganti sebagian pembelajaran).

3. Model Fully Online


Dalam model ini, e-learning digunakan untuk seluruh proses pembelajaran mulai dari 
penyampaian  bahan  belajar,  interaksi  pembelajaran,  dan  evaluasi pembelajaran.
Model ini berfungsi sebagai replacement (pengganti seluruh pembelajaran)

2. Jelaskan definisi elearning!


Jawab:
Berdasarkan jurnal E-learning sebagai Media Pembelajaran oleh Wiwin Hartanto, e-
learning adalah teknologi informasi dan komunikasi untuk mengaktifkan siswa sehingga
dapat belajar kapan pun dan di mana pun.
Pembelajaran elektronik atau e-learning telah dimulai pada 1970-an. Berbagai istilah
digunakan untuk mengemukakan gagasan tentang pembelajaran elektronik. Di antaranya,
online learning, internet-enabled learning, virtual learning, atau web-based learning.
3. Jelaskan cara mendaftar dan fitur-fitur classroom!
Jawab:

A. Cara mendaftar classroom:


Terdapat beberapa cara untuk mendaftarkan siswa ke kelas yang sudah kita buat. Cara
pertama dengan meminta siswa untuk mendaftarkan diri secara mandiri dengan
memberitahukan kode kelas kepada siswa. Kode kelas berada yang berada pada pojok
kiri atas dibawah tulisan nama kelas.

Berikut ini cara siswa mendaftarkan diri ke kelas atau yang sering disebut dengan join
kelas:
1. Siswa login dengan akun gmail, lalu klik pada icon aplikasi google lalu klik
classroom.
2. Setelah itu klik pada tombol “+” yang berada pada pojok kanan atas lalu pilih
“join class” atau “Gabung ke kelas”
3. Selanjutnya masukan kode kelas yang telah diberitahukan oleh guru lalu klik
gabung
Siswa juga dapat mendaftarkan diri melalui aplikasi mobile dengan cara terlebih
dahulu menginstal aplikagi google classroom atau Google Kelas kemudian pilih join
kelas atau gabung ke kelas.

Cara berikutnya yaitu mendaftarkan siswa dengan mengundang siswa satu persatu ke
kelas, dengan cara sebagai berikut :

 Klik pada menu people / Anggota


 Lalu klik pada undang siswa / invite students dengan icon gambar orang dan tanda
+
 Setelah itu ketikan alamat gmail siswa yang akan kita undang untuk bergabung ke
kelas. Disini kita dapat mengundang beberapa siswa / beberapa alamat gmail
sekaligus.
Selanjutnya klik Undang
 Setelah itu akun gmail masing-masing siswa akan mendapatkan kiriman eMail
yang berisi tautan untuk bergabung ke kelas

B. Fitur-fitur classroom:
Jawab:
a) Dashboard

Google Classroom memiliki fitur dashboard yang akan mempermudah guru atau
pendidik dalam memantau aktivitas murid-muridnya.  Dashboard ini akan
meningkatkan efektivitas proses belajar secara daring. Jadi walaupun tidak bertatap
muka langsung, pendidik tetap bisa mengawasi aktif atau tidaknya siswa dalam
mengikuti kegiatan belajar mengajar tersebut. Dashboard ini akan menampilkan hasil
monitoring aktivitas murid di Google Classroom. Bisa diketahui siapa saja yang aktif
melakukan akses, menambahkan komentar, mengunggah tugas, dan lain sebagainya. 

b) Pemberian Tugas

Melalui Google Classroom, pendidik bisa memberikan tugas secara online kepada
semua siswa. Tugas tersebut bisa dibagikan dalam bentuk template. Nantinya siswa
bisa mengerjakan tugas melalui template tersebut. Kemudian file akan langsung
dikirimkan melalui Google Drive. Proses pemberian tugas melalui fitur Google
Classroom ini sangat mudah dan praktis baik bagi pihak guru maupun murid.
c) Edit dan Nilai Tugas

Pendidik bisa melakukan editing maupun memberikan penilaian terhadap tugas yang
sudah dikumpulkan oleh para murid. Tugas yang sudah dikumpulkan dapat langsung
dievaluasi oleh guru. Nantinya guru bisa melakukan editing pada file tugas tersebut,
misalnya saja dengan memberikan komentar. File yang sudah diedit bisa dikembalikan
lagi kepada siswa untuk dijadikan bahan belajar. Selain melakukan editing, guru juga
bisa memberi penilaian terhadap hasil pengerjaan tugas yang sudah dikumpulkan tadi.
Hasil nilai ini bisa dicantumkan langsung di file tugas. Nantinya akses editing file
tersebut hanya bisa dimiliki oleh guru, sehingga murid tidak bisa melakukan perubahan
apapun.

d) Pengumuman

Ada juga fitur Google Classroom yang mempermudah pendidik dalam memberikan
pengumuman.  Pengumuman ini bisa dibagikan dalam bentuk teks dan disertai gambar
(bahkan video). File pengumuman bisa dibagikan kepada seluruh siswa dalam waktu
singkat, sehingga bisa langsung diketahui oleh semua siswa. Menariknya lagi, fitur
pembuatan pengumuman ini bisa berlangsung dua arah. Artinya, siswa bisa ikut
memberikan komentar atas pengumuman yang diterima. Tenaga pendidik juga secara
otomatis bisa melihat seperti apa komentar yang diberikan. Bisa terjadi komunikasi dua
arah, sehingga tidak akan ada salah paham antara pendidik dan guru saat ada informasi
yang harus dibagikan.

e) Penjadwalan Tugas

Google Classroom dikenal sebagai tool yang sangat membantu meningkatkan efisiensi
waktu belajar mengajar. Ada fitur penjadwalan tugas yang akan sangat menguntungkan
bagi pendidik. Fitur ini memungkinkan pendidik melakukan pembagian tugas sesuai
dengan jadwal yang sudah ditentukan. Jadi tugas-tugas untuk murid bisa langsung
dibagikan sesuai dengan waktu tersebut.

f) Fitur Meet

Fitur Meet ini bisa dikatakan sebagai salah satu bagian yang sangat penting di Google
Classroom. Meet merupakan fitur yang memungkinkan para pengguna untuk bertemu
dan berkomunikasi secara virtual. Inilah platform yang sering dimanfaatkan pendidik
untuk mengajar secara online. Meskipun memang tidak sama dengan kelas offline,
namun kelas online di Google Classroom ini juga bisa berjalan secara efektif. Pendidik
dapat melihat wajah murid-muridnya melalui layar. Komunikasi juga akan berjalan
dengan lancar, sehingga proses mengajar akan jauh lebih efektif untuk dilakukan.
4. Sebutkan dan jelaskan manfaat elearning!

Jawab:

 Pembelajaran lebih realistis dan kontekstual


Manfaat yang bisa dirasakan dengan dengan pembelajaran menggunakan media E-
learning adalah pembelajaran menjadi lebih realistis dan kontekstual. misalnya saja
dalam penggunaan media proyektor dan LCD dalam pembelajaran, dengan menggunakan
proyektor, apalagi yang telah disambung dengan komputer, guru bisa memutar video
sebagai bentuk belajar yang lebih realistis dan kontekstual. Dengan menggunakan video
sebagai media pembelajaran siswa bisa lebih memahami konsep yang dijelaskan oleh
gurunya karena siswa bisa menyaksikan secara langsung melalui tayangan video.

 Penggunaan media E-Learning sangat efisien dan praktis


Manfaat selanjutnya yang bisa dirasakan dengan menggunakan E-Learning dalam
pembelajaran adalah lebih efisien dan praktis. Jika biasanya guru harus membuat media
pembelajaran dengan cara manual dan kemungkinan besar media pembelajaran yang
dibuat tidak akan bertahan lama

 Penggunaan E-Learning bisa menghemat biaya


Selanjutnya manfaat dari E-Learning dalam pembelajaran adalah bisa lebih menghemat
biaya operasional dalam proses pembelajaran. Dengan media E-Learning guru tidak perlu
lagi susah payah membuat media pembelajaran, karena beberapa media telah tersedia
dalam berbagai bentuk digital dan banyak tersedia di internet.
Jadi guru hanya perlu Googling di internet untuk mencari media pembelajaran yang
sesuai dengan materi pelajaran yang akan diajarkan. Kebayang bukan jika setiap kali
akan mengajar guru harus membuat media pembelajaran, hal tersebut pastinya akan
sedikit menguras biaya dan waktu.

 E-Learning sebagai sumber belajar

Jika dulu sumber belajar adalah buku, majalah dan melalui kegiatan pembelajaran
langsung di alam namun saat ini dengan keberadaan media elektronik telah merubah gaya
belajar siswa yang dulunya bersifat konvensional menuju kearah yang lebih efektif dan
praktis.

 Berfungsi sebagai media pembelajaran


Manfaat media pembelajaran elektronik (E-learning)  bagi dunia pendidikan selanjutnya
ialah dengan keberadaan   media pembelajaran elektronik pembelajaran akan lebih
bervariasi. Jika selama ini guru hanya bisa memaparkan teori atau gambar tentang materi
pelajaran tertentu.

 Membuat siswa lebih pekah dengan kemajuan teknologi


Media pembelajaran elektronik (E-learning)  adalah bukti kemajuan luar biasa dari
peradaban manusia. Manfaat E-Learning bagi dunia pendidikan ialah melalui media
pembelajaran elektronik (E-Learning) siswa akan menjadi lebih pekah terhadap teknologi
sehingga mereka tidak gaptek (gagap teknologi).

 Kelas online
Jika dulu untuk bisa mengikuti pembelajaran harus berada dalam kelas dan melakukan
tatap mata langsung dengan guru maka dengan keberadaan media pembelajaran
elektronik (E-Learning) khususnya komputer yang bisa digunakan untuk mengakses
internet gaya belajar mengalami sedikit inovasi.

 Memudahkan pelaksanaan ujian nasional


Manfaat E-Learning Dalam Pembelajaran  selanjutnya adalah dengan hadirnya
pelaksanaan ujian nasional berbasis komputer yang selain menghemat biaya pelaksanaan
ujian nasional juga meminimalisir kecurangan dalam ujian.

 Pembelajaran menjadi lebih meyenangkan.


Manfaat lain dari E-Learning Dalam Pembelajaran adalah bisa membuat suasana
pembelajaran lebih meyenangkan, hal tersebut tak lepas dari banyaknya media
pembelajaran yang bisa digunakan untuk membuat pelajaran menjadi lebih seru dan
menyanangkan. misalnya saja pemutaran video-video bertema pendidikan.

5. Sebutkan dan jelaskan fungsi LMS!


 Guru Pintar dan siswa dapat melakukan pembelajaran kapan saja dan di mana saja.

 Dengan menggunakan LMS, dapat mengurangi pengeluaran untuk transportasi atau


penggunaan kertas. 

 Guru mendapatkan kemudahan untuk mengumpulkan dan menganalisis data hasil belajar
siswa dengan waktu yang lebih singkat.

 Guru dapat mencari dan mengatur materi pembelajaran yang sesuai dengan kebutuhan
dan karakteristik siswa.

 Guru lebih leluasa menggunakan media berbasis teknologi berupa gambar, suara,
animasi, video, dan teks membuat materi pembelajaran lebih mudah dipahami dan tidak
membosankan.

 Melatih siswa untuk lebih mandiri dan bertanggungjawab.

 Guru dan siswa dapat mendokumentasikan setiap aktivitas pembelajaran dengan lebih
baik.

 Memungkinkan terjadinya interaksi antara guru dan siswa meskipun tidak dapat
melakukan pembelajaran tatap muka.
Demikianlah ulasan seputar learning management system yang dapat menunjang kegiatan
belajar mengajar selama masa pandemi covid 19. Silakan Guru Pintar memilih LMS
mana yang paling sesuai dengan kebutuhan, karakteristik siswa, dan kemampuan serta
kesiapan guru dan siswa dalam menggunakannya.

Anda mungkin juga menyukai