Anda di halaman 1dari 4

TUGAS RESUM JURNAL

KIMIA ORGANIK OBAT

Dosen Pengampu :

Hery Muhamad Ansory, S.Pd., M.Sc.

Disusun oleh :

Nama : Selin Aprilliana Purnamasari

NIM : A28226758
Teori :1

PROGRAM STUDI S1 FARMASI

FAKULTAS FARMASI
UNIVERSITAS SETIA BUDI

SURAKARTA 2022/2023
Judul SISTENSIS DEVIRATIF KALKON NOVEL DARI MIRISTISIN
UNTUK AKTIVITAS PENCEGAHAN KANKER KULIT
Nama Jurnal RASAYAN J.Chem
Volume Volume 14
Tahun 2021
Penulis H. M. Ansory, I. N. Fitriani, S. Handayani, dan N. Aznam
Reviewer Selin Aprilliana Purnamasari (A28226758)
Tujuan Penelitian Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas antikanker melalui
sistensi derivatif chalcone dari myristisin dengan melakukan analisis
docking molekuler.
Kata kunci Myristicin, Turunan Chalcone, Aktivitas Antikanker, Molecular
Docking
Abstrak Kalkon yang mengandung metoksi dan dua substituen
teroksigenasi diprediksi memiliki aktivitas antikanker yang kuat,
dimana prosesnya perlu memlalui 3 langkah sintesis. Target molekuler
dari turunan miristisin adalah Heat Shock Protein 90 (HSP90A),
Prostaglandin Synthase 2 (PTGS2), dan Dihydroorotate Dehydrogenase
(DHODH). Melalui studi molekuler docking diprediksi bahwa
HSP90A, PTGS2, dan DHODH memiliki interaksi potensial yang baik
untuk terapi kanker kulit.
Pendahuluan Muchtaridi, dkk (2010) dan J.Y. Lee, dkk (2012) mengatakan
molekul utama dalam minyak atsiri pala adalah Myristicin (6-allyl-4-
methoxybenzo-1,3]dioxole). Turunan kalkon baru dihasilkan melalui
gugus alkil yang diubah menjadi gugus aldehida yang menghasilkan
turunan benzaldehida keumudian direaksikan dengan metil fenol keton.
Keton memiliki banyak aktivitas biologis salah satunya sebagai
antikanker, yang dimana keberadaan substituent teroksigenasi 2 dan
keberadaan subtituen metoksi merupakan struktur yang lebih disukai.
Oleh karena itu baru-baru ini diterbitkan laporan sintesis tiga langkah
pada turunan kalkon baru dengan substituen metoksi dan metilendioksi,
3-(7-metoksibenzo[1,3]dioksol-5 il)-1-fenilprop-2-en-1 -satu.
Selain dengan sintesis, juga dilakukan analisis molecular docking
terhadap target protein kanker yang aktif dengan studi in vitro untuk
menemukan obat baru. Molecular docking merupakan proses
menggabungkan molekul kecil dengan struktur makromolekul dan ligan
protein target untuk mengidentifikasi dan mencocokkan, membentuk
pose pengikatan, dan memiliki afinitas.
Metode Menurut H. M. Ansory, dkk., (2017) sintesis turunan kalkon
dibagi menjadi beberapa tahap, meliputi (1) sintesis miristisin menjadi
isomiristisin dengan menggukan basa KOH, (2) oksidasi isomiristisin
menjadi turunan benzaldehida dengan menggunakan KMnO4 dengan
bantuan katalis misel tween 80 dan (3) sintesis turunan kalkon dengan
reaksi kondensasi aldol turunan benzaldehida dengan asetofenon
menggunakan katalis basa NaOH.
Penelitian kali ini melalui tiga tahap sintesis yaitu sintesis
Isomyristicin, Sintesis 7- metoksibenzo [1,3] dioksol-5-karbaldehida
dan, sintesis 3-(7-metoksibenzo[1,3] diosol-5-il)-1-fenilprop-2-en-1-
satu yang kemudian dianalisis menggunkan metode analisis GC-Ms.
Bahan Bahan yang digunakan adalah semua bahan kimia e-Merck dengan
grade p.a.
Hasil Pada sintesis pertama, spektrum GC-MS terdapat dua puncak m/z
yang sama yaitu 192 pada menit 25,703 dengan luas 5,88% dan menit
27,057 dengan luas 91,40%. Hal ini menunjukkan bahwa produk reaksi
kemungkinan memiliki isomer geometri E dan Z. Kemudian spektrum
IR menunjukkan penyerapan yang sesuai dengan gugus fungsi
isomyristicin. Molekul target jelas telah dieroleh dan munculnya sinyal
proton menjadi tanda keberhasilan suatu rekasi.
Pada sintesis ke dua, spektrum GC terdapat satu puncak utama
pada menit 21,246 dengan luas 97,47%. Kemudian spektrum IR
menunjukkan keberhasilan penyerapan pada gugus fungsi aldehida.
Pada sintesis ke tiga, TLC scanner menunjukkan rf = 0,22
dengan kemurnian 95,56%. Spektrum IR menunjukan serapan yang
cocok dengan gugus fungsi sintesis ke tiga, sedangkan pergeseran
aldehida yang disebabkan oleh reaksi terlihat dari spektrum H-NMR.
Sebagai perbandingan, sintesis turunan chalcone menggunakan
piperonal menghasilkan 68% lebih banyak dengan 10% NaOH dalam
etanol dan reaksi yang sama.
HSP90 merupakan peran penting dalam pematangan konformasi
dan aktivitas protein didalam membrane substrat serta berperan penting
dalam mengatur beberapa protein sel. Lingan terbaik Hsp90 adalah 3
dengan skor energi ikat -7,5 kkal/mmol. Skor pengitar terbaik dalam
senyawa DHODH adalah -10,3 kkal/mol tanpa interaksi dengan
hidrogen. Semua ligan dapat berinteraksi dengan PTGS2, seperti yang
ditunjukkan oleh hasil docking antara protein PTGS2 dan ligan dari
turunan myristicin. Dengan skor energi yang terbatas 8,6 kkal/mol,
ΔGbind minimum adalah 3. Di tempat pengikatan, tidak ada ikatan
hidrogen antara residu asam amino. Untuk inhibisi PGTS2, hanya
Residu Tyr385 dan Ser530 yang memiliki interaksi Van der Walls.
Kesimpulan Studi molekuler docking menunjukkan bahwa turunan myristicin
chalcone adalah senyawa ampuh melawan target protein molekuler
kanker kulit. Setelah tiga langkah sintesis 1, 2, dan 3, turunan kalkon
baru 3 diturunkan dari miristisin dan dikarakterisasi oleh GC-Ms, IR,
dan H NMR. Dalam HSP90A, senyawa 3 memiliki ΔGbind kurang dari
-7,5 kkal/mol. Hasil docking ligan turunan myristicin dengan protein
PTGS2 dan DHODH menunjukkan bahwa hampir semua ligan dapat
berinteraksi dengan kedua target. Pada DHODH dan PTGS2, ligan
memiliki nilai ∆Gbind terendah dan interaksi terbaik, masing-masing
sebesar -10,3 kkal/mol dan -8,6 kkal/mol.
Kekurangan Tedapat beberapa tabel dan bahasa yang sulit dipahami terutama untuk
pemula yang baru memulai melakukan review jurnal.
Kelebihan Untuk hasil penelitian yang didapat sangat baik dan metode yang
digunakan sangat tepat.
Daftar Pustaka Jurnal yang di review :
H. M. Ansory., I. N. Fitriani., S. Handayani., Dan N. Azam.
“SYNTHESIS OF A NOVEL CHALCONE DERIVATIVE FROM
MYRISTICIN FOR SKIN CANCER PREVENTIVE ACTIVITY”.
Rasayan J. Chem., 14(03), 1493-1948 (2021).

Reverensi Jurnal lain :


B. Pratama, R. Herowati, H. M. Ansory. “Studi Docking
Molekuler Senyawa Dalam Minyak Atsiri Pala (Myristica
fragrans H.) Dan Senyawa Turunan Miristisin Terhadap
Target Terapi Kanker Kulit”. Majalah Farmaseutik., 17(02), 233-
242 (2021),
https://doi.org/10.22146/farmaseutik.v17i2.59297

H. M. Ansory, A. Nilawati. “Sintesis turunan kalkon dari miristin


minyak pala”. (2017); 21
http://dx.doi.org/10.36499/psnst.v1i1.1902

Anda mungkin juga menyukai