Anda di halaman 1dari 14

BAB IV

GAMBARAN UMUM TEMPAT PENELITIAN

A. Sejarah Profesi Akuntan Publik

Sejarah tahun 1907 pemerintah Belanda sebenarnya sudah

mengenalkan profesi akuntan publik dengan mengadakan pendidikan

akuntansi melalui perguruan tinggi yang bernama “Gouvenments”. Namun

saat itu hingga perang dunia II profesi akuntansi publik masih dikuasai

oleh orang Belanda. Hal ini terlihat bahwa saat itu hanya orang-orang

Belanda yang berpraktek sebagai akuntan. Sistem akuntansi yang berlaku

di indonesia yang berlaku di Indonesia juga mengikuti Sistem Akuntansi

Belanda. Hingga proklamasi kemerdekaan Indonesia, orang-orang

Indonesia yang mempunyai gelar akuntan hanya lima(5) orang.

Di Indonesia profesi akuntan publik mengalami perkembangan

yang berarti sejarah tahun tujuh puluhan. Yang mendorong

pembekambangan profesi akuntan publik yaitu adanya pelunasan kredit

yang dilakukan oleh perbankan kepada perusahaan. Dimana nasabah yang

menerima kredit dalam jumlah tertentu diwajibkan untuk menyerahkan

secara periodik laporan keuangan yang sudah diperiksa oleh akuntan

publik. Dengan adanya kewajiban ini menyebabkan perusahaan-

perusahaan yang ingin membeli kredit di bank memerlukan jasa akuntan

publik untuk melakukan pemeriksaan atas laporan keuangan yang telah

dibuat oleh manajemen perusahaan.


Dengan dikeluarkannya paket 23 Maret 1979 yang berisi tentang

surat keputusan Menteri Keuangan No. 108 / KMK / 07 / 1979 tentang

perlu diciptakannya satu iklim yang sehat bagi dunia usaha, guna

penetapan pajak yang lebih objektif. Dalam peraturan ini, inspeksi pajak

menetapkan pajak pendapatan atau pajak perseroan atas dasar laporan

keuangan yang telah diperikasa oleh akuntan publik. Penggunaan laporan

keuangan yang telah diperikasa akuntan publik dapat memperolah

keringanan dalam penentuan pajak perseroan.

Disamping itu perkembangan Profesi Akuntan Publik juga

didorong peraturan pemerintah. Perusahaan yang akan mengadakan emisi

atau go publik di pasar modal harus memenuhi satu syarat yaitu laporan

keuangan yang telah diperiksa oleh akuntan publik dua tahun berturut-

turut dengan pendapatan wajar.

B. Institut Akuntan Publik Indonesia

Institut Akuntansi Publik Indonesia (IAPI) atau Indonesia Institute

of Certified Publik Accountants (IICPA), mempunyai latar belakang

sejarah yang cukup panjang, dimulai dari didirikannya Ikatan Akuntan

Indonesia di tahun 1957 yang merupakan perkumpulan akuntan indonesia

yang pertama. Perkembangan profesi dan organisasi Akuntan Publik di

Indonesia tidak bisa dipisahkan dari perkembangan perekonomian, dunia

usaha dan investasi baik asing maupun domestik, pasar modal serta

pengaruh global. Secara garis besar tonggak sejarah perkembangan profesi

dan organisasi akuntansi publik di Indonesia memang sangat dipengaruhi


oleh perubahan prekonomian negara pada khususnya dan prekonomian

dunia pada umumnya.

Misi

1. Mewujudkan Akuntansi Publik yang berintegritas, berkualitas,

berkompetensi dan berstandar internasional.

2. Mendorong pertumbuhan dan independensi profesi Akuntan Publik.

3. Mewujudkan lingkungan internal dan eksternal profesi yang sehat dan

kondusif bagi profesi Akuntan Publik.

4. Menjaga martabat profesi Akuntansi publik dan kepercayaan Publik.

5. Melindungi kepentingan publik dan akuntasni publik

6. Mendorong terwujudnya good govemance di indonesia.

Visi

1. Menyediakan sumber daya manusia profesi akuntan yang memiliki

kompetensi sesuai standar global melalui proses rekrutmen anggota.

2. Menyediakan standar profesi akuntan publik dan kode etik yang

berstandar internasional.

3. Mendorong peringkat kualitas jasa profesi akuntan publik melalui

penguatan kelembagaan kantor akuntan publik.

4. Mendorong peringkat praktik tata kelola yang baik di bidang

perekonomian dan pengelolaan negaran, termasuk perencanaan

korupsi dan peningkatan kualitas pelaporan informasi keuangan.

C. Gambaran Responden
Objek penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah

Kantor Akuntan Publik (KAP) yaitu suatu badan usah yang telah

mendapatkan izin dari menteri keuangan atau pejabat lain yang berwenang

sebagai wada bagi akuntan publik dalam memberikan jasanya. Sedangkan

akuntan publik atau auditor independensi adalah akuntan yang telah

memperoleh izin dari menteri keuangan atau pejabat yang berwenang

untuk memberikan jasanya.

Banyaknya kasus perusahan yang “jatuh” karena kegagalan bisnis

yang dikaitkan dengan kegagalan auditor, hal ini mengancam kredibilitas

laporan keuqangan. Ancaman ini selanjutnya mempengaruhi presepsi

masyarakat, khususnya pemakai laporan keuangan atas kualitas audit.

Kualitas audit ini penting karena kualitas audit yang tinggi akan

menghasilkan laporan keuangan yang dapat dipercaya sebagai dasar

pengambilan keputusan. Akuntan publik dalam memberikan jasanya.

Sedangkan akuntan publik atau auditor independen adalah akuntan yang

telah memperoleh izin dari menteri keuangan atau pejabat yang berwenang

untuk memberikan jasanya.

Salah satu mafaat dari jasa akuntan publik adalah memberikan

infirmasi yang akurat dan dapat dipercaya untuk pengambilan keputusan.

Laporan keuangan yang telah diaudit oleh akuntan publik kewajarannya

lebih dapat dipercaya dibandingkan laporan keuangan yang tidak atau

belum diaudit.
Para pengguna laporan audit mengharapkan bahwa laporan

keuangan yang telah diaudit oleh akuntan publik bebas dari salah saji

material, dapat dipercaya kebenarannya untuk dijadikan sebagai dasar

pengambilan keputusan dan telah sesuai dengan prinsip-prinsip akuntansi

yang berlaku di Indonesia. Oleh karena itu diperlukan suatu jasa

profesional yang independen dan objektif (yaitu akuntan publik) untuk

menilai kewajaran laporan keuangan yang disajikan.

Struktur organisasian dalam KAP sebagi berikut:

1. Rekan dan Patner, yaitu rekan pimpinan dan rekan yang menduduki

jabatan tertinggi dalam KAP. Tugasnya bertanggung jawab serta

keseluruhan terhadap pekerjaan yang ditanganu oleh KAP.

2. Manajer, yaitu pengawas pemeriksa, koordinator dari akuntan senior.

Tugasnya mereview program audit, mereview kertas kerja, laporan

audit dan manajemen letter.

3. Akuntan senior atau koordinator akuntan junior, yaitu akuntan

perencana dan bertanggung jawab terhadap pelaksanaan pemeriksaan.

Tugasnya mengarahkan dan mereview pekerjaan akuntan junior.

4. Akuntan junior atau asisten akuntan, yaitu pelaksana prosedur

pemeriksaan secara rinci sesuai dengan pengarahan dari akuntan

senior. Tugasnya membuat kertas kerja.

Kantor Akuntan Publikdalam pekerjaannya memberikan beberapa jasa

yang disebut dengan jasa audit. Penjelasan dari jasa-jasa tersebut yaitu:
1. Jasa Audit Laporan Keuangan

Dalam kapasitasnya sebagai auditor independen, kantor akuntan

publik melakukan audit umum atas laporan keuanagan untuk

memberikan pertanyaan pendapat mengenai kewajaran laporan

keuangan.

2. Jasa Audit Khusus

Audit khusus dapat merupakan audit atas pos laporan tertentu yang

dilakukan dengan menggunakan prosedur yang disepakati bersama,

audit atas laporan keuangan yang disusun berdasarkan basis yang

komprehensif dan audit atas informasi keuangan untuk tujuan tertentu.

3. Jasa Atestati

Jasa yang berkaitan penerbitan laporan yang memuat satu kesimpulan

tertentu tentang keadaan asersi (pertanyaan) tertulis menjadi tanggung

jawab pihak lain, dilaksanakan mulai pemeriksaan, review dan

prosedur yang disepakati bersama.

4. Jasa Review Laporan Keuangan

Jasa yang memberikan keyakinan terbatas bahwa tidak terdapat

modifikasi material yang harus dilaksanakan agar laporan keuangan

tersebut sesuai dengan prinsip akuntansi yang berlaku umum atas

basis akuntansi komprehensif lainnya.

5. Jasa Kompilasi Laporan Keuangan


Jasa untuk menyusun laporan keuangan berdasarkan catatan data

keuangan serta informasi lainnya yang di berikan manajemen serta

entitas tertentu.

6. Jasa Konsultasi

Jasa ini meliput berbagai bentuk dan bidang sesuai dengan kompetensi

akuntan publik. Misalnya jasa konsultasi umum kepada pihak

manajemen, perencanaan sistem dan implementasi sytem akuntansi,

penyelenggaraan pendidikan dan pelatihan, pelaksanaan seleksi dan

rekruitmrn pegawai sampai memberikan jasa konsultasi lainnya.

7. Jasa Perpajakan

Jasa yang diberikan meliputi jasa konsultasi umum perpajakan,

perencanaan pajak, review jenis pajak, pengisian SPT dan

penyelesaian masalah perpajakan.

Kota Makassar termasuk kota besar yang sudah banyak KAP

besar maupun kecil, yang menuntut eksistensi auditor independen

dalam melakukan audit laporan keuangan dalam memberikan

pendapatan atas dasar hasil pemeriksaan, sehingga keterlibatannya

dalam penentuan kualitas audit. Dalam penelitian ini, peneliti

melakukan penelitian pada delapan tujuh Kantor Akuntan Publik di

Makassar, yaitu:

1. KAP Drs.Rustan Thoeng, M.Com, BAP

Izin Usaha Nomor : 580/KM.1/2018. (10 September 2018)


Jl.Perintis Kemerdekaan KM.18

Blok I.8 No.18 Lantai 2

Sudiang-Biringkanaya Makassar 90242

Telp : (0411)4811175

Email : kaprustancpa@gmail.com

Rustan2011@gmail.com

Akuntan Publik : No.Reg. Izin AP.1594

2. KAP Benny, Tony, Frans dan Daniel (cab)

Izin Usaha Nomor : 247/KM.1/2011. (25 April 2011)

Jl. Nuri No.30 Makassar 90121

Telp. : (0411) 87435, 851705, 857101

Fax : (0411) 857102

Email : makassar@btfd.co.id

Akuntan Publik :

PUSAT : JAKARTA (57)

Ruth Irawati (Pimpinan Cabang) : No. Reg. Izin AP.0350 (OJL ,Psr

Mdl)

3. KAP Thomas, Blasius, Widartoyo dan Rekan

Izin Usaha Nomor : Kep-41/KM.1/2010 (20 Januari 2010)

Jl.Boulevard Ruko Jascinth I

No.10 Makassar 90171

Telp. : (0411) 447377

Fax : (0411) 448817


Rekan Persekutuan

Akuntan Publik :

a. Blasius Mangande : No. Reg. Izin AP.0418

(Pimpinan Cabang)

b. Alexander Mangande : No.Reg. Izin AP.0759

Drs. Thomas, Blasius, Widartoyo & Rekan telat mendirikan

Akuntansi Umum yang disahkan atau dijamin dengan akta notaries

No.3 oleh Leny Janis Ishak di Jakarta pada tanggal 11 Februaru 2010

dan sekarang ini akuntansi tercatat di departemen keuangan republik

indonesua dengan surat keputusan dari menteri keuangan republik

indonesia No. KEP-1305/KM.1/2009 maupun oleh pasar Bursa

Indonesia dan Bank Indonesia. Perusahaan menggunakan accounting

dan auditing, tax consulting, management consulting dan yang lainnya

yang berhubungan dengan jasa dalam ahli akuntansi. Manajemen

keuangan terdiri dari dibawah ini:

Managing Partner: Drs. Thomas Iguna, Ak., MBA., MSc

Partners:

a. Drs. Gunawan Lesmana, Ak., MBA

b. Drs. Blasius Mangande, Ak.,CPA

c. Thomas Aquino Tody, SE.,Ak.,CPA

d. Dra.Hilda Ong, Ak., CPA

e. DR. Tjiptoha di Sawajuwono, Ak., CPA

f. Drs.Widartoyo, Ak., CPA


4. KAP Drs. Harly Weku dan Priscillia

Izin Usaha Nomor : KEP-058/KM.17/1999 (2 Februari 1999)

Jl. Bontosua, Kompleks Ruko Dewi No.1 D Makassar 90157

Telp. : (0411) 3613129

Fax : (0411)3624229

E-mail : kaphw@indosat.net.id , kaphw@yahoo.com

Akuntan Publik:

Harly Weku (Pusat) : No. Reg. Izin Ap.0525 (IKNB, OJK)

Priscillis C.E Weku (Cabang Manado) : No.Reg .Izin AP.1077

5. KAP Yakub Ratan,CPA

Izin Cabang Nomor : KMK Nomor 962/KM.1/2017

(20 Sept 2017) Graha Sunandar

Lantai 3 Jl.Mesjid Raya No. 80 A-B Makassar

Telp. : 08114441327

Akuntan Publik:

Yakub Ratan (Pemimpin) : No.Reg. Izin AP.0893

Suwandi NG : No.Reg.Izin AP.1332

6. KAP Bharata Arifin Mumajad, dan Sayuti (cab)

Izin Usaha Nomor : 855/KM.1/2012 (10 Agustus 2012)

Jl. H. Andi Mappanyuki No.121 RT 002 RW 005 Makassar 90125

Telp. : (0411) 853030

Fax. : (0411) 832354

E-mail : kapbams.bharata@gmail.com
Akuntan Publik:

PUSAT : JAKARTA (59)

S.Bharata (Pimpinan Cabang): No. Reg. Izin AP.0738

7. KAP Drs. Usman dan Rekan (Cab)

Izin Usaha Nomor : KEP-992/KM.17/1998 (26 Oktober 1998)

Jl. Maccini Tengah No.21

Makassar 90144

Telp. : (0411)449060

Fax : (0411)447148

E-mail : usmanrekan@gmail.com,harto.kastumuni@yahoo.com

Rekan Persekutuan

Akuntan Publik

Kastumuni Harto : No.Reg.Izin AP.0247 (Pimpinan Cabang, BI)

Kantor Akuntan Publik (KAP) Usman & Rekan didirikan pada tahun

1987 dan telah memproleh izin untuk memberikan Jasa Profesional

dalam praktik Akuntan Publik dari Direktorat Jenderal Moneter

Dalam Negeri dengan surat Izin No.52-3386/MR/1985 tertanggal 31

Mei 1997. KAP Usman & Rekan telah terdaftar di BAPEPAM

sebagai pemeriksa perusahaan publik Nomor:224/STTD-AP/PM?

1997. KAP Usman dan Rekan juga sudah terdaftar di Bank Indonesia

dengan Nomor: 28//1036/UPPB/AdP Tahun 1995 dan PT Bank

Rakyat Indonesia No. B.75-KUM/1987, serta terdaftar di Badan

Pemeriksa Keuangan (BPK) Nomor: 012/STT/II/2009 pada tanggal 16


Februari 2009, Selanjutnya, pada tanggal 12 Februari 1999 KAP

Usman dan Rekan terdaftar sebagai Rekanan Jasa Profesi di PT Bank

BNI (persero) Tbk Nomor: PKR/3/316,serta pada tanggal 15 Februari

2002 KAP Usman & Rekan terdaftar pula sebagai Rekanan Khusus

Bidang Akuntan Publik pada PT Bank Mandiri (persero) Tbk Nomor.

RMN.PRA/CPP.025/2002.

8. KAP Masnawaty Sangkala, SE.,,M.Si.,Ph.D.Ak.CA.,CPA.

Izin Usaha Nomor : 36/KM.1/2019. (28 Januari 2019)

Grand Surandar Lantai 1

Jl.Masjid Raya No.80 A-B Makassar 90152

Telp. : (0411) 420785, 442601

Email : wati_4529@yahoo.co.id

Akuntan Publik:

PUSAT : PEKAN BARU (9)

9. KAP Dra. Ellya Noorlisyati dan Rekan (cab)

Izin Usaha Nomor: KEP-86/KM.1/2018

Jl.A.Pettarani Ruko Diamond Center No.44 Makassar

Telp. : (0411) 4671888

Email : info@kap-ellya.com

Website : www.kap-ellya.com

Akuntan Publik:

PUSAT : PEKAN BARU (9)

Asri (Pimpinan Cabang) : No. Reg. Izin Ap.1533 (OJK, IKNB)


10. KAP Yaniswar dan Rekan

Izin Usaha Nomor : 437/ KM .1/2018.(9 Juli 2018)

Jl. Langgau Lr.8 No. 6 Rt 005 RW 005

Kel. Timungan Lompoa, Kec. Bonotoa Makassar 90152

Hp : (0411) 8002271, 082193522249

Email : kapyda.mks@gmail.com

Website : www.kapyaniswar.com

Akuntan Publik :

PUSAT : PEKAN BARU (9)

Asri (Pimpinan Cabang ) : No. Reg. Izin AP.1533 (OJK,IKNB)

11. KAP S. Mannan, Ardiansyah & Rekan

Izin Cabang Nomor : 544/KM.1/2018. (20 Agustus 2018)

Kerjasama dengan Integra Internsional. Inc. (20 November 2012)

Bumi Permata Sudiang Blok F III No.1 Makassar 90242

Telp : 08990 44524, 081355188171

Fax : (0411) 8954158

Email : andirust99@gmail.com

Akuntan Publik :

PUSAT : JAKARTA (214)

Andi Rustam (Pimpinan Cab) : No. Reg. Izin AP. 1585 (OJK,IKNB).

12. KAP Sahat, Handoko, & Rekan

Izin Cabang Nomor : 436/KM.1/2018. (9 Juli 2018)


Kerjasama dengan Internasional, Association Of Practising

Avvountants (IAPI) (8njuli 2019). Jl. Taman Sudiang Blok A No.9.

Kel. Pai, Kec. Biring Kanaya, Makassar 90243

Telp : 08194070244, 08114108070

Email : staff@kap-shr.com

Website: www.kap-shr.com

Akuntan Publik :

PUSAT : JAKARTA (219)

Larry Ryan Tenda : No. Reg. Izin Ap. 1267

13. KAP Rustan

Izin Usaha Nomor : 580/KM.1/2018. (10 September 2018) Jl. Perintis

Kemerdekaan KM.18 Blik I.8 No.18 Lantai 2 Sudiang-Biringkanaya

Makassar 90242

Telp : (0411) 4811175

Email : kaprustancpa@gmail.com

rustan2011@gmail.com

Akuntan Publik :

Rustan : No.Reg. Izin Ap.1594

Anda mungkin juga menyukai