Anda di halaman 1dari 8

NAMA : Nurikram Hana Khaliesta Khairunnisa

NIM : 1924090084

Tipologi berdasarkan nilai budaya


Nilai budaya yang dominan Tipe Tingkah laku dasar
1. Ilmu pengetahuan Manusia teori Berpikir
2. Ekonomi Manusia ekonomi Bekerja
3. Kesenian Manusia estetis Menikmati keindahan
4. Keagamaan Manusia agama Memuja
5. Kemasyarakatan Manusia sosial Berbakti/berkorban
6. Politik/kenegaraan Manusia kuasa Berkuasa/memerintah

1. Manusia teori
Manusia teori adalah manusia yang mendasarkan tindakannya atas dasar ilmu pengetahuan.
Tujuan yang dikejar hanya ilmu pengetahuan yang bersifat objektif. Contoh dalam kehidupan
sehari-hari seorang ayah yang termasuk tipe manusia teori dia akan menganggap bercanda
dengan anaknya adalah suatu perbuatan yang hanya membuat waktu. Bagi orang tipe teori
berlaku semboyan : La science pour la science
Ciri-cirinya:
Senang membaca, gemar berfikir, ingin serba tahu, mencari kebenaran, tidak menaruh perhatian
pada masalah keindahan, perhatian pada orang lain kurang.
2. Manusia ekonomi
Manusia ekonomi adalah manusia yang aktifitasnya atas dasar nilai-nilai ekonomi, yaitu prinsip
untung rugi. Perhatian utamanya hanya tertuju pada hasil dari tindakannya.
Ciri-cirinya:
Melihat segala sesuatu dari manfaatnya, senang bekerja, agak kikir, bersikap egosentris,
mengejar kekayaan untuk mencapai tujuan, senang mengumpulkan harta.
3. Manusia estetis
Manusia estetis adalah manusia yang menjadikan nilai-nilai keindahan sebagai dasar dari pola
hidupnya. Manusia estetis menikmati hidupnya bukan sebagai pemain tetapi hanya sebagai
penonton. Mereka seorang impresionis, yang menikmati kehidupan secara pasif tetapi juga
seorang ekspresionis yang mewarnai segala kesan yang diterimanya dengan pandangan jiwa
sebagai subjek.
Ciri-cirinya:
Hidup bersahaja, senang menikmati keindahan, mudah bergaul dengan siapa saja, segala sesuatu
yang dipandang dari sudut keindahan, individualis, senang bentuk-bentuk simetris dan harmonis.
4. Manusia agama
Manusia agama adalah manusia yang mengutamakan nilai-nilai spiritual hubungan dengan
tuhan. Seorang dengan tipe ini sesuatu di ukur dari segi kehidupan rohaniah kepribadian.
Ciri-cirinya:
Hidupnya hanya untuk tuhan dan akhirat, senang memuja, kurang senang harta, senang
menolong, berserah diri pada tuhan.
5. Manusia sosial
Manusia sosial adalah manusia yang mengutamakan nilai-nilai sosial atau hubungan dengan
orang lain sebagai pola kehidupannya. Nilai yang di pandangnya sebagai nilai yang tertinggi
adalah cinta terhadap sesama manusia.
Ciri-cirinya:
Senang berkorban, mencintai masyarakat, pandai bergaul, simpatik, baik, lebih mementingkan
kepentingan umum, meninjau persoalan dari hubungan antar manusia.
6. Manusia kuasa
Manusia kuasa adalah manusia yang menjadikan nilai-nilai politik sebagai pola kehidupannya.
Tujuannya untuk mengejar kesenangan dan kesadaran akan kekuasaannya. Semua nilai-nilai lain
diabaikannya.
Ciri-cirinya:
Ingin berkuasa, tidak ingin kaya, berusaha menguasai orang lain, kurang mencintai kebenaran,
menjadi manusia terpenting dalam kelompoknya.

Tokoh yang mewakili manusia agama

Ahmad Hasyim Muzadi Tuban, Jawa Timur, 8 Agustus 1944 – meninggal di Malang, 16


Maret 2017 pada umur 72 tahun) adalah seorang tokoh Islam Indonesia dan mantan ketua
umum Nahdlatul Ulama yang menjabat sebagai anggota Dewan Pertimbangan Presiden sejak 19
Januari 2015. Ia juga pernah menjadi pengasuh Pondok Pesantren Al-Hikam di Malang, Jawa
Timur, sebelumnya dia sempat mengenyam pendidikan di Pondok Modern Darussalam
Gontor (1956-1962).
Muzadi menempuh jalur pendidikan dasarnya di Madrasah Ibtidaiyah di Tuban pada tahun 1950,
melanjutkan pendidikan di Pondok Modern Gontor Ponorogo, ia lalu menuntaskan pendidikan
tingginya di Institut Agama Islam Negeri Malang, Jawa Timur pada tahun 1969.
Kiprah organisasinya mulai dikenal ketika pada tahun 1992 ia terpilih menjadi Ketua Pengurus
Wilayah Nahdlatul Ulama Jawa Timur yang terbukti mampu menjadi batu loncatan bagi Hasyim
untuk menjadi Ketua PBNU pada tahun 1999. Tercatat, suami dari Hj. Muthomimah ini pernah
menjadi anggota DPRD Tingkat I Jawa Timur pada tahun 1986, yang ketika itu masih bernaung
di bawah Partai Persatuan Pembangunan.

Tokoh yang mewakili manusia estetis

Susanne Katherina Langer lahir 20 Desember 1895 – meninggal 17 Juli 1985 pada umur 89


tahun) adalah seorang filsuf, penulis dan pengajar asal Amerika Serikat yang dikenal karena
teori-teorinya tentang pengaruh seni rupa pada pikiran. Ia adalah salah satu wanita pertama
dalam sejarah Amerika yang meraih karier akademik dalam filsafat dan wanita pertama yang
diakui sebagai filsuf Amerika Serikat.

Langer belajar dengan Alfred North Whitehead di Radcliffe College dan, setelah lulus studi di
Universitas Harvard dan di Universitas Wina, menerima gelar Ph.D. (1926) dari Harvard. Dia
adalah seorang guru filsafat dari tahun 1927 hingga 1942, tahun perceraiannya dengan sejarawan
William L. Langer, yang telah dinikahinya pada bulan September 1921. Dia mengajar filsafat di
Universitas Columbia dari 1945 hingga 1950, dan dari 1954 hingga 1961 ( setelah 1961, emerita)
dia adalah seorang profesor filsafat di Connecticut College. Dalam bukunya yang paling
terkenal, Philosophy in a New Key: A Study in Symbolism of Reason, Rite and Art (1942), ia
berusaha memberi seni klaim makna bahwa sains diberikan melalui analisis Whitehead tentang
mode simbolik. Membedakan simbol-simbol seni nondiscursive dari simbol-simbol diskursif
bahasa ilmiah dalam Feeling and Form (1953), ia menyampaikan bahwa seni, terutama musik,
adalah bentuk ekspresi yang sangat diartikulasikan yang melambangkan pengetahuan langsung
atau intuitif dari pola-pola kehidupan misalnya perasaan, gerak, dan emosi yang tidak bisa
disampaikan oleh bahasa biasa. Dalam karya tiga jilid Mind: An Essay on Human Feeling (1967,
1972, dan 1982), Langer berusaha menelusuri asal dan perkembangan pikiran.
Tokoh yang mewakili manusia sosial

Paul Michel Foucault (lahir di Poitiers, 15 Oktober 1926 – meninggal di Paris, 25 Juni 1984 pada
umur 57 tahun) umumnya dikenal sebagai Michel Foucault, adalah seorang filsuf Perancis,
sejarawan gagasan, ahli teori sosial dan kritikus sastra.
Teori-teori Foucault terutama membahas hubungan antara kekuasaan dan pengetahuan, dan
bagaimana teori-teori itu digunakan sebagai bentuk kontrol sosial melalui lembaga-lembaga
sosial. Meskipun sering disebut-sebut sebagai post-strukturalis dan postmodernis, Foucault
menolak label-label ini. Pemikirannya telah mempengaruhi akademisi, terutama yang bekerja
dalam studi komunikasi, antropologi, sosiologi, studi budaya, teori sastra, feminisme, dan teori
kritis.
Lahir di Poitiers, Prancis, dalam keluarga kelas menengah ke atas, Foucault dididik di Lycée
Henri-IV, di École Normale Supérieure, di mana ia mengembangkan minat dalam filsafat dan
berada di bawah pengaruh tutornya Jean Hyppolite dan Louis Althusser, dan di Universitas Paris
(Sorbonne), tempat ia memperoleh gelar dalam bidang filsafat dan psikologi. Setelah beberapa
tahun sebagai diplomat budaya di luar negeri, ia kembali ke Prancis dan menerbitkan buku besar
pertamanya, The History of Madness (1961). Setelah mendapatkan pekerjaan antara tahun 1960
dan 1966 di Universitas Clermont-Ferrand, ia menghasilkan The Birth of the Clinic (1963) dan
The Order of Things (1966), publikasi yang menunjukkan keterlibatannya yang semakin
meningkat dengan strukturalisme, yang kemudian ia jadikan jarak. Tiga sejarah pertama ini
mencontohkan teknik historiografi yang dikembangkan Foucault disebut "arkeologi".
Dari tahun 1966 hingga 1968, Foucault mengajar di Universitas Tunis sebelum kembali ke
Prancis, di mana ia menjadi kepala departemen filsafat di universitas eksperimental baru Paris
VIII. Foucault kemudian menerbitkan The Archaeology of Knowledge (1969). Pada tahun 1970,
Foucault diterima di College de France, keanggotaan yang ia pertahankan hingga kematiannya.
Dia juga menjadi aktif dalam sejumlah kelompok sayap kiri yang terlibat dalam kampanye
menentang rasisme dan pelanggaran hak asasi manusia dan untuk reformasi hukuman. Foucault
kemudian menerbitkan Discipline and Punish (1975) dan The History of Sexuality (1976), di
mana ia mengembangkan metode arkeologis dan silsilah yang menekankan peran yang
dimainkan kekuasaan dalam masyarakat.
Tokoh yang mewakili manusia ekonomi

Adam Smith merupakan tokoh yang mencetuskan lahirnya ekonomi kapitalis, yang sampai saat
ini masih diterapkan di negara – negara Amerika dan Negara – Negara Eropa. Sistem ekonomi
kapitalis merupakan suatu sistem ekonomi yang mengedepankan untuk memupuk modal secara
besar – besaran. Sistem ekonomi ini muncul pada abad 18/ 19.Adam Smith dijuluki sebagai
bapak ekonomi kapitalis, karena beliau yang menggagas tentang lahirnya ekonomi kapitalis.
Nama lengkap dari Adam Smith yaitu John Adam Smith. Adam Smith dilahirkan di Kirkcaldy,
Skotlandia.
Adam Smith lahir pada tanggal 5 Juni 1723. Smith merupakan pelopor ekonomi kapitalis yang
berhasil mengeluarkan karyanya yang berjudul An Inquiry into the Nature and Causes of the
Wealth of Nation atau yang disingkat dengan The Wealth of Nations. Buku ini merupakan buku
pertama yang menggambarkan tentang sejarah perkembangan industri dan perdagangan di Eropa
serta dasar – dasar dari perkembangan perdagangan bebas kapitalime.

Adam Smith merupakan tokoh pendiri dari konsep - konsep dan teori - teori ekonomi politik
klasik. Bukan hanya Adam Smith saja yang terlibat dalam didirikannya ekonomi politik klasik,
namun ada juga tokoh lain yang terlibat, yaitu David Ricardo, Thomas Malthus, dan J. S. Mill.
Munculnya pemikiran ekonomi politik klasik, pada akhir abad ke – 18.

Adam Smith sebagai seorang pendiri ekonomi klasik, semula merupakan seorang filsuf. Smith
berusaha keras untuk menjadi seorang yang moralis dan untuk mencapai itu, Smith menjadi
seornag ekonom. Pada saat, Smith mempublikasikan tentang The Theory of Moral Sentiments,
pada tahun 1759, kapitalisme modern baru saja dikenal.

Smith terkesima dengan pandangan kapitalisme, yang seolah memberikan kekuatan baru. Smith
bukan hanya tertarik pada angka – angka, namun juga dampaknya pada kehidupan manusia.
Artinya terdapat suatu fakta bahwa kekuatan ekonomi dengan cepat dapat mengubah cara orang
bertindak dan berpikir dalam situasi tertentu yang dihadapi.

Topik yang hendak diungkapkan oleh Adam Smith yaitu friksi antara keinginan individu dan
norma – norma yang hidup di dalam masyarakat. Adam Smith pada tahun 1776 mengeluarkan
karya terbesarnya berupa buku yang membahas tentang dukungan terhadap sistem pasar bebas
yang diyakini oleh Smith akan menghasilkan kebaikan bagi masyarakat luas. Untuk
menggambarkan terjadinya suatu keuntungan atau kebaikan yang tidak terduga akibat upaya
seseorang yang pada awalnya hanya bertujuan mencari keuntungan secara pribadi, dinamakan
dengan tha invisible hand atau tangan yang tidak terlihat.

Konsep penting mengenai tangan yang tak terlihat yang disampaikan oleh Adam Smith, yaitu
sebagai berikut.

1. Adam Smith tidak mengklaim bahwa semua bisnis kepentingan pribadi memiliki keuntungan
bagi masyarakat
2. Adam Smith tidak mendorong kebijakan publik, antara lain peraturan yang menganjurkan
masyarakat untuk melakukan suatu kegiatan ekonomi tertentu, tetapi Smith memilih agar
masyarakat bekerja sesuai dengan sesuatu yang menurut mereka menguntungkan.
Adam Smith memperjuangkan tentang kebebasan dalam berusaha dan perdagangan bebas. Adam
Smith dengan tajam memberikan analisa mengenai proses terbentuknya harga di pasar yang
disebabkan interaksi antara penjual, berkaitan dengan penawaran dan biaya produksi, dan
pembeli, berkaitan dengan permintaan.

Dalam buku ke V dari The Wealth of Nations, Smith memberikan komentar pada instruksi
kualitas rendah dan aktivitas intelektual yang berjumlah sedikit dibandingkan dengan Skotlandia.
The Wealth of Nations memberikan pengaruh yang besar karena membuat bidang ekonomi dan
perkembangannya ke dalam disiplin yang sistematis dan berdiri sendiri. Smith dalam the Wealth
of Nations mengklaim bahwa kepentingan diri sediri atau pribadi (dalam suatu pengaturan
institusional yang berimbang) mampu menuju pada hasil yang dapat menguntungkan secara
sosial.

Tokoh yang mewakili manusia kuasa

Niccolò Machiavelli lahir di Florence, Italia, 3 Mei 1469 – meninggal di Florence, Italia, 21


Juni 1527 pada umur 58 tahun) adalah diplomat dan politikus Italia yang juga seorang filsuf.
Sebagai ahli teori, Machiavelli adalah figur utama dalam realitas teori politik, ia sangat disegani
di Eropa pada masa Renaisans. Dua bukunya yang terkenal, Discorsi sopra la prima deca di Tito
Livio (Diskursus tentang Livio) dan Il Principe (Sang Pangeran), awalnya ditulis sebagai harapan
untuk memperbaiki kondisi pemerintahan di Italia Utara, kemudian menjadi buku umum dalam
berpolitik pada masa itu.
Il Principe, atau Sang Pangeran menguraikan tindakan yang bisa atau perlu dilakukan seorang
seseorang untuk mendapatkan atau mempertahankan kekuasaan.
Nama Machiavelli, kemudian diasosiasikan dengan hal yang buruk, untuk menghalalkan cara
untuk mencapai tujuan. Orang yang melakukan tindakan seperti ini disebut makiavelis.
Niccolò dilahirkan di Florence, 3 Mei 1490. Ayahnya bernama Bernardo, dan keluarganya
termasuk golongan terkemuka walaupun tidak seberkuasa keluarga Pazzi ataupun Medici. Ketika
ia lahir, kondisi yang dialami keluarganya sedang sulit dan ayahnya itu sedang mengalami
kebangkrutan. Ayahnya yang ahli hukum itu, menurut hukum dilarang menjalankan profesinya.
Sehingga, diam-diam profesi ini ayahnya lakoni dengan menawarkan layanan berbiaya rendah
guna menolong orang-orang yang berada dalam kondisi tak menguntungkan.
Tokoh yang mewakili manusia teori

Sir Isaac Newton PRS (25 Desember 1642 - 20 Maret 1726/27) adalah seorang ahli matematika,
ahli fisika, astronom, teolog, dan penulis Inggris (digambarkan pada zamannya sendiri sebagai
"filsuf alam") yang secara luas diakui sebagai satu dari para ilmuwan paling berpengaruh
sepanjang masa dan sebagai tokoh kunci dalam revolusi ilmiah. Bukunya Philosophiæ Naturalis
Principia Mathematica (Prinsip-prinsip Matematika dari Filsafat Alam), pertama kali diterbitkan
pada 1687, meletakkan dasar-dasar mekanika klasik. Newton juga membuat kontribusi mani
untuk optik, dan berbagi kredit dengan Gottfried Wilhelm Leibniz untuk mengembangkan
kalkulus sangat kecil.
Di Principia, Newton merumuskan hukum gerak dan gravitasi universal yang membentuk sudut
pandang ilmiah dominan hingga digantikan oleh teori relativitas. Newton menggunakan
deskripsi matematisnya tentang gravitasi untuk membuktikan hukum kepler tentang gerakan
planet, menjelaskan pasang surut, lintasan komet, presesi ekuinoks dan fenomena lainnya,
menghilangkan keraguan tentang heliosentrisitas Tata Surya. Dia menunjukkan bahwa gerakan
benda di Bumi dan benda langit dapat dipertanggungjawabkan dengan prinsip yang sama.
Kesimpulan Newton bahwa Bumi adalah sebuah spheroid oblate kemudian dikonfirmasi oleh
pengukuran geodetik Maupertuis, La Condamine, dan lainnya, meyakinkan sebagian besar
ilmuwan Eropa tentang keunggulan mekanika Newton daripada sistem sebelumnya.
Newton membangun teleskop pemantul praktis pertama dan mengembangkan teori warna
canggih berdasarkan pengamatan bahwa sebuah prisma memisahkan cahaya putih menjadi
warna-warna dari spektrum yang terlihat. Karyanya tentang cahaya dikumpulkan dalam bukunya
Opticks yang sangat berpengaruh, diterbitkan pada 1704. Dia juga merumuskan hukum
pendinginan empiris, membuat perhitungan teoretis pertama tentang kecepatan suara, dan
memperkenalkan gagasan tentang cairan Newton. Selain karyanya pada kalkulus, sebagai ahli
matematika Newton berkontribusi pada studi seri daya, menggeneralisasi teorema binomial ke
eksponen non-integer, mengembangkan metode untuk mendekati akar fungsi, dan
mengklasifikasikan sebagian besar kurva bidang kubik.
Newton adalah sesama dari Trinity College dan profesor matematika Lucasian kedua di
University of Cambridge. Dia adalah seorang Kristen yang taat tetapi tidak ortodoks yang secara
pribadi menolak doktrin Trinitas. Tidak seperti biasanya untuk anggota fakultas Cambridge pada
hari itu, dia menolak untuk menerima perintah suci di Gereja Inggris. Di luar karyanya tentang
ilmu matematika, Newton mendedikasikan sebagian besar waktunya untuk mempelajari alkimia
dan kronologi alkitabiah, tetapi sebagian besar karyanya di bidang-bidang itu tetap tidak
dipublikasikan hingga lama setelah kematiannya. Secara politik dan pribadi terkait dengan partai
Whig, Newton menjabat dua istilah singkat sebagai Anggota Parlemen untuk Universitas
Cambridge, pada 1689–90 dan 1701–02. Dia dianugerahi gelar kebangsawanan oleh Ratu Anne
pada tahun 1705 dan menghabiskan tiga dekade terakhir hidupnya di London, menjabat sebagai
Warden (1696–1700) dan Master (1700–1727) dari Royal Mint, serta presiden Royal Society
(1703). –1727).

Daftar pustaka
Indriyana Rachmawati. 2017. Biografi. [internet]. Tersedia di: https://id.wikipedia.org
Catatan Kay. Makalah Tipologi Spranger. http://catatankay.blogspot.com/2011/03/makalah-
tipologi-spranger.html. 3 Maret 2020.

Anda mungkin juga menyukai