Anda di halaman 1dari 14

INOVASI DAN DESAIN PRODUK PADA BISNIS GLOBAL

Mata Kuliah Manajemen Operasi Internasional

Oleh :

KELOMPOK 8

PUTU ANASTASYA FERDIANA SARI (202032121618)


NI KADEK INTAN JULIA PUSPITA DEWI (202032121669)
I MADE OKA CANDRA PERMANA (202032121671)
I WAYAN GEDE SAKE SASTRAWAN (202032121638)

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS

UNIVERSITAS WARMADEWA

TAHUN 2022/2023
DAFTAR ISI

Halaman Judul ....................................................................................................

Daftar Isi ............................................................................................................ 2

BAB I. PENDAHULUAN................................................................................. 1

1.1 Latar Belakang .................................................................................... 1

1.2 Rumusan Masalah ............................................................................... 2

1.3 Tujuan.................................................................................................. 2

BAB II. PEMBAHASAN .................................................................................. 3

2.1 Pengertian Inovasi dan Desain Produk ................................................ 3

2.2 Pengembangan Inovasi dan Desain Produk pada Pasar Global .......... 4

2.3 Tahapan Pengembangan Produk ......................................................... 6

2.4 Strategi Memasuki Pasar Global ......................................................... 7

2.5 Peran Inovasi dan Teknologi pada Pengembangan Produk ................ 9

BAB III. PENUTUP ........................................................................................ 11

3.1 Kesimpulan ........................................................................................ 11

DAFTAR PUSTAKA ...................................................................................... 12

ii
BAB I PENDAHULUAN

I.1 Latar Belakang

Berangkat dari pemahaman terhadap keinginan pelanggan dan hasil


pengidentifikasian kebutuhan pelanggan secara dinamis dan berkesinambungan
menyebabkan munculnya berbagai inovasi terhadap produk baik dari bentuk
maupun desin produk. Semakin bebasnya pesaing masuk dan keluar ke pasar
atau industri, maka persaingan yang dihadapi berlangsung semakin ketat.
Perusahaan harus mampu menawarkan produk yang memiliki keunggulan
spesifik dan mutu yang lebih baik dibandingkan dengan produk pesaing.
Sehubungan dengan hal tersebut, perusahaan harus selalu melakukan
penyempurnaan atas produk yang dihasilkan. Untuk menunjang konsep itu,
perusahaan harus mampu menyusun tim desain terpadu yang imajinatif agar
menemukan perubahan keinginan dan kebutuhan pelanggan

Dalam menciptakan suatu produk yang tepat guna menanggulagi


permasalahan yang dihadapi, maka akan mendapatkan hasil yang bisa dicapai
yaitu dengan menciptakan suatu produk. Salah satu cara menciptakan suatu
produk yaitu dengan mendesain produk tersebut sampai pada hasil akhir. Desain
produk baru merupakan hal sangat penting sekali bagi kelangsungan hidup
sebagian besar perusahaan. Sementara beberapa perusahaan mengalami sedikit
perubahan produk, sebagian besar perusahaan harus secara kontinu memperbaiki
produk mereka. Melalui desain produk diharapkan akan menghasilkan
inovasiinovasi produk baru yang mampu memberikan keunggulan tertentu
didalam mengatasi persaingan dan permasalahan yang kompleks
Perusahaan harus tanggap terhadap persaingan dan perubahan pasar
terutama pasar global dan dituntut untuk memilih dan memilah konsep strategi
yang telah direncanakan seperti strategi memasuki pasar global dan strategi
pengembangan produk. Perusahaan harus melakukan aktivitas tersebut yaitu
membangun dan memilah strategi yang tepat karena sangat berpengaruh
terhadap kelangsungan perusahaan.

1
Tentu untuk melakukan hal tersebut, perusahaan memerlukan peran
teknologi untuk mempermudah kegiatan mereka. Peran teknologi sangat penting
karena dengan teknologi, bisnis telah menciptakan lingkungan persaingan baru.
Peran teknologi dalam bidang ekonomi mempercepat langkah
perusahaanperusahaan di Negara-negara asing untuk membuka pasar mereka.
Teknologi ini juga memfasilitasi relasi bisnis ke bisnis, misalnya antara penyedia
produk dan konsumen dan meningkatkan kecepatan di mana dengannya inovasi
tersebar di seluruh dunia.

1.2. Rumusan Masalah

Dari latar belakang tersebut, Adapun rumusan masalah yang dingkat adalah :

1. Apa pengertian inovasi dan desain produk?


2. Bagaimana pengembangannya pada pasar global?
3. Bagaimana strategi agar bisa memasuki pasar global?
4. Bagaimana tahapan pengembangan produk?
5. Bagaimana peran penting inovasi dan teknologi pada pengembangan
produk?

1.3 Tujuan
Adapun tujuan dari materi ini adalah sebagai berikut:
1. Mengetahui pengertian inovasi dan desain produk.
2. Mengetahui pengembangan inovasi dan desain produk pada pasar
global.
3. Mengetahui strategi agar bisa memasuki pasar global.
4. Mengetahui tahapan pengembangan produk.
5. Mengetahui peran penting inovasi dan teknologi pada pengembangan
produk.

2
BAB II PEMBAHASAN

2.1 Pengertian Inovasi dan Desain Produk


Secara luas, produk adalah segala sesuatu yang ditawarkan ke pasar untuk
memuaskan suatu kebutuhan atau keinginan yang dapat memanjakan
konsumen. Produk merupakan hasil yang dicapai oleh perusahaan yang
mempengaruhi keberhasilan perusahaan untuk mendapatkan keuntungan.
Dalam menghasilkan produk, perusahaan hendaknya menyesuaikannya dengan
kebutuhan dan keinginan konsumen. Menurut Kotler (2016:454) dalam
bukunya menyatakan bahwa : “Inovasi produk adalah gabungan dari berbagai
macam proses yang saling mempengaruhi antara yang satu dengan yang lain”.
Dari definisi diatas dapat disimpulkan bahwa produk merupakan sesuatu yang
menjadi ciri khas perusahaan yang ditawarkan kepada konsumen untuk
mencapai tujuan perusahaan.

Dalam membuat suatu produk maka diperlukan suatu inovasi. Inovasi


mencakup kreatifitas dalam menciptakan produk baru, jasa, ide, desain produk
atau proses baru. Inovasi bisa diartikan sebagai proses adaptasi produk, jasa,
ide, desain atau proses baik yang sudah ada dalam organisasi maupun yang
dikembangkan dari luar organisasi. Secara umum inovasi memiliki makna
proses mengadopsi sesuatu“ yang baru oleh siapapun yang mengadopsinya, dan
sebagai proses menciptakan produk baru.

Istilah inovasi produk merupakan upaya yang harus dilakukan oleh pelaku
usaha untuk menciptakan, meningkatkan, mengembangkan, dan
menyempurnakan produk tersebut. Namun secara umum produk yang
dikembangkan tidak hanya komoditas, tetapi juga inovasi desai produk, dan
lainnya untuk dapat meningkatkan pelayanan.

Berdasarkan Undang-undang Nomor 19 Tahun 2002, inovasi produk ini


merupakan rangkaian pengembangan dan penerapan ilmu pengetahuan dan
teknologi dalam satu produk. Manfaat positif dari inovasi produk termasuk
umpan balik konsumen, mengubah kombinasi produk dari yang sudah ada, dan
menemukan produk baru.

3
Desain produk merupakan rancangan penciptaan produk menggunakan
pengembangan ide kreatif dan inovatif agar memiliki nilai tambah sehingga
dapat diterima pasar terutama pasar global dengan baik. Menginovasi desain
produk sangat penting dilakukan karena inovasi desain produk bisa dikasikan
tolak ukur untuk menampilkan keunggulan perusahaan sehingga mampu
bersaing pada pasar global. Keunggulan bersaing dapat dicapai apabila
perusahaan mampu memberikan nilai yang lebih kepada pelanggan dari apa
yang diberikan oleh pesaingnya.

2.2 Pengembangan Inovasi Dan Desain Produk Pada Pasar Global


Pengembangan produk adalah strategi dan proses yang dilakukan oleh
perusahaan dalam mengembangkan produk, memperbaiki produk lama, atau
memperbanyak kegunaan produk ke segmen pasar yang ada dengan asumsi
bahwa konsumen menginginkan unsur-unsur baru mengenai produk.
Sementara itu, Fandy Tjiptono dalam bukunya Strategi Pemasaran (2008),
mendefinisikan pengembangan produk sebagai strategi untuk produk baru yang
meliputi produk orisinal, produk yang disempurnakan, produk yang
dimodifikasi, dan merek baru yang dikembangankan melalui usaha riset dan
pengembangan.
Dari definisi tersebut maka dapat disimpulkan bahwa pengembangan adalah
suatu strategi strategi dan proses yang dilakukan oleh perusahaan dalam
mengembangkan desain produk, memperbaiki produk lama atau
memperbanyak kegunaan produk ke segmen pasar yang ada dengan asumsi
pelanggan menginginkan unsur-unsur baru mengenai produk.

Setiap perusahaan harus mempunyai strategi dalam melakukan


pengembangan produk inovasi dan desain produk pada pasar global. Tujuannya
adalah agar konsumen tetap tertarik dengan penawaran yang diberikan oleh
suatu perusahaan serta menarik konsumen baru guna memuaskan kebutuhan
konsumen. Menurut Tjiptono (2008), terdapat tiga strategi pengembangan
produk, yaitu:

• Strategi peningkatan kualitas.

4
Produsen dapat meningkatkan daya tahan produk atau dengan
meningkatkan kehandalan dan kecepatan pelayan terhadap konsumen.
Strategi peningkatan keistimewaan produk.
Ada empat indikator yang dapat meningkatkan keistimewaan suatu
produk, seperti kualitas bahan yang dipakai, keanekaragaman,
kenyamanan dalam pemakaian suatu produk bagi penggunaannya dan
aksesoris tambahan.
• Strategi peningkatan gaya produk.
Selain itu adapun pendapat dari Keller (2008), strategi pengembangan
inovasi dan desain produk terdapat beberapa jenis, yaitu:
• Memperbaiki yang sudah ada.
Dalam hal ini perusahaan menggunakan teknologi dan fasilitas yang
ada untuk membuat variasi dan memperbaiki produk yang ada. Dalam
menggunakan cara ini perusahaan tidak memiliki resiko besar, karena
hanya akan melakukan perubahan yang menyeluruh.
• Memperluas brand produk.
Jenis pengembangan produk dilakukan perusahaan dengan cara
menambah item pada brand produk yang sudah ada atau menambah lini
produk baru.
• Menambah produk yang ada.
Perusahaan dalam hal ini menambah atau memberikan variasi pada
produk yang telah ada dan juga memperluas segmen pasar dengan
melayani berbagai macam konsumen atau pembeli yang memiliki
selera yang berbeda-beda.
• Meniru strategi pesaing.
Pada cara ini perusahaan meniru kebijakan pesaing yang dianggap
menguntungkan, seperti halnya penetapan harga.
• Menambah brand produk.
Biasanya perusahaan memerlukan dana besar dalam penambahan
produk baru yang tidak ada kaitannya sama sekali dengan brand produk
yang telah ada. Karena produk yang belum pernah diproduksi
sebelumnya, serta dalam hal penggunaan fasilitas-fasilitas untuk
mempromosikannya memerlukan proses yang baru pula.

5
Dari pendapat para ahli tersebut, maka dapat disimpulkan bahwa strategi
pengembangan produk adalah dengan memperbaiki produk yang sudah ada,
memperluas brand produk, menambah produk, meniru strategi pesaing, dan
menambah brand produk.

2.3 Tahapan Pengembangan Produk


Proses pengembangan produk dibagi menjadi beberapa tahap yaitu:
• Penyusunan Ide Produk
Pengembangan produk dimulai dengan pencarian gagasan bagi
produk-produk baru. Para manajer puncak harus mendefinisikan
produk dan pasar yang ingin ditekankanya menyatakan tujuan
produk baru itu.
• Penyaringan
Tahap ini dirancang untuk menghilangkan seluruh gagasan produk
yang tidak berhubungan dengan kemampuan atau tujuan
perusahaan. Para perwakilan dari pemasaran, teknis dan produksi
harus memberikan input pada tahap ini.
• Pengujian Konsep
Setelah gagasan disaring, perusahaan menggunakan riset
pasar untuk mendaptkan input dari konsumen tentang manfaat dan
harga. Gagasan yang telah melewati tahap penyaringan kemudian
dilanjutkan dengan membuat konsep serta dilanjutkan dengan
mengembangkan konsep produk tersebut. Pada dasarnya konsumen
tidak membeli gagasan dari suatu produk melainkan konsep dari
produk tesebut. Dari berbagai konsep produk yang ada kemudian
dilakukan pengujian yang pada akhirnya di pilih konsep produk
yang paling tepat.
• Analisis Bisnis
Setelah mengumpulkan opini konsumen, Adapun cara mengevaluasi
usulan dengan cara membuat suatu perkiraan tentang tingkat
penjualan, biaya produksi, dan keuntungan yang diharapkan sesuai
dengan sasaran peruahaan. Analisis usaha biasanya selalu
berubahubah dalam melakukan perbaikan, jika didapatkan informasi

6
yang baru, sehingga perkiraan yang dibuat semakin mendekati
kebenaran. Pengembangan Prototipe
Sewaktu perusahaan telah menentukan potensi profitabilitas produk.
Bagian teknik atau riset dan pengembangan akan membuat
prototipe. Prototipe ini dapat menjadi sangat mahal, yang sering kali
memerlukan peralatan dan pengembangan komponen yang
ekstensif.
• Pengujian Produk dan Uji Pemasaran
Dengan menggunakan hal-hal yang dipelajari dari prototipe,
perusahaan menjalankan produksi yang terbatas. Kemudian
perusahaan dapat menguji produk tersebut untuk melihat apakah
produknya memenuhi persyaratan kinerja. Jika ya, maka produknya
akan dijual pada daerah yang terbatas. Karena kampanye promosi
dan saluran distribusi harus ditetapkan untuk uji pasar, tahap ini
menjadi cukup mahal.
• Komersialiasi
Jika hasil uji pemasaran positif, perusahaan akan memulai produksi
dan pemasaran berskala penuh. Komersialisasi yang bertahap, yang
bertujuan menyebarkan produk tersebut ke daerah yang semakin
luas, mencegah ketegangan yang semestinya tidak perlu terjadi pada
kemampuan produksi awal. Sebaiknya, keterlambatan dalam
komersialisasi dapat memberikan kesempatan bagi perusahaan lain
untuk mengeluarkan produk saingan.

2.4 Strategi Memasuki Pasar Global


Untuk memasuki pasar global, perusahaan harus membuat suatu strategi.
Metode yang dapat dilakukan oleh perusahaan juga termasuk dalam elemen
yang harus dipertimbangkan dalam memasuki pasar global. Adapun beberapa
strategi yang dapat dilakukan perusahaan untuk bisa memasuki pasar global
diantaranya:
1. Lisensi
Budiarto dan Tjiptono (1997:119) mengungkapkan menjual lisensi
berarti perusahaan penjual lisensi membuat kontrak persetujuan dengan

7
pembeli lisensi bahwa lisensi memperoleh hak untuk menggunakan
properti industry, keterampilan teknis, desai arsitektual dan teknikal atau
kombinasi hal-hal tersebut dengan membayar royalty tertentu kepada
penjual lisensi. Lisensi merupakan strategi yang sesuai untuk situasi
seperti:
• Perusahaan memiliki keterbatasan dana ekspor.
• Adanya larangan atau pembatasan memasuki suatu negara seperti
kuota impor dan tarif.
• Apabila negara tujuan sensitive terhadap atau bahkan melarang
kepemilikan asing.
• Melindungi paten atau merk dagang karena pembatalan perjanjian.
2. Produksi Kontrak
Tjiptono (2008:348) mengungkapkan produksi kontrak yaitu
mengajak produsen lokal untuk membuat produk perusahaan. Strategi ini
berguna apabila perusahaan mengalami kesulitan mencari tenaga kerja
murah atau memperoleh pasokan.
3. Joint Venture (Usaha Patungan)
Budiarto dan Tjiptono (1997:117) menyatakan bahwa joint venture
merupakan perjanjian kemitraan antara investor asing dan investor lokal
setempat untuk mendirikan usaha lokal yang keduanya berbagi
kepemilikan dan pengendalian. Startegi ini sangat menaripok bagi
pemasar karena sebagai berikut:
• Memungkinkan perusahaan untuk memanfaatkan keahlian
khusus mitra lokal
• Memungkinkan perusahaan untuk memiliki akses ke sistem
distribusi lokal milik mitra lokal
• Memungkinkan perusahaan menembus larangan pemerintah
lokal atau kepemilikan penuh haka sing
• Mengatasi masalah perusahaan dalam hal kekurangan modal
atau kemampuan sumber daya manusia
untuk
mengembangkan aktivitas internasionalnya

8
Menawarkan pasar baru yang atraktif, dan lainnya

4. Ekspor Produk
Menurut Budiarto dan Tjiptono (1997:117) mengungkapkan aktivitas
ekspor merupakan kegiatan produksi barang disuatu negara dan menjual
hasilnya di negara lain. Ekspor produk merupakan langkah terbaik dalam
memasuki pasar global. Di sini, perusahaan dapat menjual produk atau
jasa di pasar internasional dengan risiko lebih sedikit. Banyak perusahaan
yang memilih produk sebagai metode utama pemasaran global karena
dianggap lebih efektif dalam pembiayaannya. Terdapat 2 aktivitas ekspor
yaitu:
• Occasional Exporting (Ekspor Tidak Tetap)
Yaitu bentuk keterlibatan perusahaan yang pasif, dimana perusahaan
hanya melakukan ekspor apabila ada permintaan dari luiar negeri.
• Active Exporting (Ekspor Tetap)
Yaitu komitmen perusahaan untuk mengembangkan ekspor,
perusahaan membuat produknya di negara sendiri. Ekspor aktif terjadi
apabila suatu perusahaan mempunyai komitmen untuk melakukan
ekspansi ke pasar tertentu.

5. Investasi Langsung
Investasi langsung merupakan strategi memasuki pasar global
dengan berinvestasi ke perusahaan lokal maupun asing untuk melayani
sebuah pasar baru untuk produk dan jasanya.

2.5 Peran Inovasi Dan Teknologi Pada Pengembangan Produk


Pada hakikatnya, teknologi menjadi acuan dalam kemajuan suatu
perusahaan. Teknologi kini telah menjadi kebutuhan dalam kehidupan
seharihari, termasuk dalam operasional perusahaan. Penggabungan antara
komputer dengan telekomunikasi telah menghasilkan suatu revolusi di bidang
sistem informasi, di mana teknologi sangat berperan di dalam meningkatkan

9
produktivitas perusahaan. Begitu juga dengan pengembangan produk melalui
perkembangan teknologi akan memberikan pengaruh pada perkembangan
inovasi produk suatu perusahaan. Bantuan teknologi akan mempermudah dan
mempercepat pekerjaan, kemudian bisa memberikan hasil yang maksimal.
Sehingga perusahaan memiliki peluang untuk meningkatkan keuntungan dalam
waktu yang cepat. Karena setiap perusahaan tentu saja bertujuan untuk
mendapatkan keuntungan. Sehingga, dengan menerapkan penggunaan
teknologi bagi suatu perusahaan, hal ini sangatlah penting yang akan membantu
perusahaan tersebut semakin maju.
Dengan demikian, antara teknologi dan inovasi dalam perusahaan haruslah
bergerak bersamaan. Di mana inovasi akan memberikan nilai plus berupa
kenaikan profit bagi suatu perusahaan dan teknologi akan mendukung dan
mempermudah setiap proses kerja agar mendapatkan hasil yang maksimal.

10
BAB III PENUTUP

3.1 Kesimpulan

Produk adalah segala sesuatu yang ditawarkan ke pasar untuk memuaskan


suatu kebutuhan atau keinginan yang dapat memanjakan konsumen. Dalam
membuat suatu produk maka diperlukan suatu inovasi. Inovasi mencakup
kreatifitas dalam menciptakan produk baru, jasa, ide, desain produk atau proses
baru. Inovasi bisa diartikan sebagai proses adaptasi produk, jasa, ide, desain
atau proses baik yang sudah ada dalam organisasi maupun yang dikembangkan
dari luar organisasi. Secara umum inovasi memiliki makna proses mengadopsi
sesuatu“ yang baru oleh siapapun yang mengadopsinya, dan sebagai proses
menciptakan produk baru.

Dalam menciptakan suatu produk maka diperlukan suatu pengembangan.


Pengembangan produk adalah strategi dan proses yang dilakukan oleh
perusahaan dalam mengembangkan produk, memperbaiki produk lama, atau
memperbanyak kegunaan produk ke segmen pasar yang ada dengan asumsi
bahwa konsumen menginginkan unsur-unsur baru mengenai produk dengan
cara memperbaiki produk yang sudah ada, memperluas brand produk,
menambah produk yang ada, meniru strategi pesaing, dan menambah brand
produk. Adapun tahapan pengembangan produk adalah menyusun ide produk,
penyaringan ide produk, pengujian konsep, analisis bisnis, pengembangan
prototipe, pengujian produk dan uji pemasaran, serta komersialiasi. Selain itu
perusahaan juga harus menentukan strategi memasuki pasar global dengan cara
melakukan ekspor produk, lisensi, produksi kontrak, joint venture, dan
investasi langsung. Peran inovasi dan teknologi sangat penting dalam
pengembangan produk yaitu inovasi akan memberikan nilai plus berupa
kenaikan profit bagi suatu perusahaan dan teknologi akan mendukung dan
mempermudah setiap proses kerja agar mendapatkan hasil yang maksimal

11
DAFTAR PUSTAKA

Hartini, S. (2012). Peran inovasi: pengembangan kualitas produk dan kinerja


bisnis. Jurnal manajemen dan kewirausahaan, 14(1), 83-90.

Ichsan, R. N., Panggabean, N. R., Syahbudi, M., & Nasution, L. (2022). Strategi
Pengembangan Inovasi Berbasis Ekonomi Kreatif. Jurnal Darma Agung,
30(3), 865-882.

Simamora, B. (2003). Memenangkan Pasar dg Pemasaran. Gramedia Pustaka


Utama.

Yudi Oktavian, B., & Soliha, E. (2022). PENGARUH KUALITAS PRODUK,


PRESEPSI HARGA DAN LOKASI TERHADAP KEPUASAN
PELANGGAN (Studi Pada Cafe Dewan Kopi Pati). Fokus Ekonomi: Jurnal
Ilmiah Ekonomi, 17(1), 167-183..

https://www.coursehero.com/file/93790818/Peran-teknologi-dalam-
membantumanusia-dalam-proses-pengembangan-produk-sangat-lah-
terlihatdampakny/ diakses pada 26 Maret 2023

12

Anda mungkin juga menyukai