Anda di halaman 1dari 11

MAKALAH

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI DINAMIKA


KELOMPOK
Dosen Pengampu :
Prisca Budi Juvitasari, M. A.

Disusun oleh :
Kelompok 4
1. Naufa Alifian Zulfaa (126310211020)
2. Risalatus Suydia (126310211022)
3. Farhana Nabila Ummah (126310211033)
4. Ikhwan Adetia Mahendra (125310211035)
5. Shafinaz Zahra Eddin (126310211037)
6. Erfina Dwi Anggraini (126310211043)

JURUSAN ILMU PERPUSTAKAAN DAN INFORMASI ISLAM


UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SAYYID ALI RAHMATULLAH TULUNGAGUNG
TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Page | 0
KATA PENGANTAR

Dengan mengucapkan puji syukur atas kehadirat Allah SWT atas segala rahmat-Nya,
shalawat serta salam kita aturkan kepada junjungan nabi besar Muhammad SAW atas
kuasa-Nya sehingga kelompok kami dapat menyelesaikan makalah dengan judul
Dinamika Kelompok dengan tepat waktu.

Tujuan dari penulisan makalah ini adalah untuk memenuhi tugas dari dosen ibu Prisca
Budi Juvitasari pada mata kuliah psikologi pustakawan. Selain itu, makalah ini mengkaji
tentang Dinamika Kelompok yang dapat dijadikan sebagai pengetahuan dan wawasan baru
bagi pembaca sekaligus dapat dimanfaatkan dalam kehidupan sehari-hari.

Kami mengucapkan terima kasih kepada ibu Prisca Budi Juvitasari, selaku dosen mata
kuliah psikologi pustakawan yang telah memberikan tugas ini sehingga dapat menambah
ilmu pengetahuan dan wawasan dalam studi yang sedang dipelajari.

Meskipun demikian, kami selaku penulis menyadari bahwa makalah ini masih jauh dari
kata sempurna. Oleh karena itu, kritik dan saran yang diberikan sangat diharapkan demi
kesempurnaan makalah ini. Apabila di dalam makalah ini terdapat kebenaran dan
kegunaan, semua itu berasal dari Allah Subhanahu Wata’ala sebaliknya, jika di dalamnya
terdapat kekurangan dan ketidak sempurnaan semuanya itu karena kekurangan dan
keterbatasan kami sendiri.

Di tempat, 01 Oktober 2021

Penyusun

Page | 1
DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR....................................................................................................... 1

DAFTAR ISI ..................................................................................................................... 2

BAB I .................................................................................................................................. 3

PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG
B. RUMUSAN MASALAH
C. TUJUAN

BAB II ................................................................................................................................ 5

PEMBAHASAN

A. PENGERTIAN DINAMIKA KELOMPOK


B. TUJUAN DINAMIKA KELOMPOK
C. FAKTOR-FAKTOR MEMPENGARUHI DINAMIKA KELOMPOK
D. CONTOH-CONTOH DINAMIKA KELOMPOK

KESIMPULAN ................................................................................................................. 9

DAFTAR PUSTAKA ........................................................................................................ 10

Page | 2
BAB I

PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG

Sebagai makhluk hidup, manusia pasti mengalami sebuah perubahan, pertumbuhan dan
perkembangan. Proses ini berjalan secara ilmiah. Pelatihan adalah bentuk dari percepatan
dan pemberian arah untuk proses ilmiah tersebut. Oleh karena itu, perlu adanya
peningkatan dalam kemampuan berkelompok secara dinamis yang dapat digunakan
sebagai tempat untuk menggali dan menguatkan potensi yan ada dalam diri. Dalam
penerapannya, dinamika kelompok sering digunakan sebagai tempat untuk melaksanakan
suatu pelatihan, pelatihan digunakan untuk melatih diri dalam proses pembelajaran
maupun mencapai suatu tujuan yang diharapkan.

Dinamika kelompok digunakan sebagai metode dan proses yang dapat dijadikan
sebagai alat untuk menghasilkan kerjasama kelompok yang optimal, pengelolaan
organisasi yang efektif, efisien, dan produktif. Dinamika kelompok menjadi metode yang
digunakan untuk membuat anggota suatu kelompok mengetahui potensi dalam masing-
masing diri. Kesadaran seperti ini memang perlu diciptakan dan diterapkan dengan baik
dalam kelompok guna mencapai tujuan yang diharapkan, karena tujuan yang dicapai akan
melibatkan seluruh anggota kelompok, bukan kepentingan individu.

Sebagai suatu proses, dinamika kelompok mengupayakan terbentuknya rasa ingin tahu
dan keaktifan dari anggota dalam menyelesaikan setiap tanggung jawab dan
perkembangan dalam kelompok. Dengan hal ini diharapkan bahwa setiap individu yang
ada dalam suatu organisasi harus ikut andil dalam setiap perkembangan dan melakukan
tanggung jawab secara penuh untuk mencapai tujuan organisasi.

B. RUMUSAN MASALAH
1. Apa Pengertian dari dinamika kelompok?
2. Bagaimana Tujuan dari dinamika kelompok?
3. Faktor apa saja yang dapat mempengaruhi dinamika kelompok?
4. Apa saja Contoh dari dinamika kelompok?
C. TUJUAN
1. Mengetahui Pengertian tentang Dinamika Kelompok

Page | 3
2. Mengetahui Tujuan Dinamika Kelompok
3. Mengetahui Faktor-Faktor yang mempengaruhi Dinamika Kelompok
4. Mengetahui Contoh-contoh Dinamika Kelompok

Page | 4
BAB II

PEMBAHASAN

A. Pengertian Dinamika Kelompok


Terdapat beberapa pengertian tentang dinamika kelompok diantara adalah
1. Menurut Slamet Santoso (2004: 5)

Dinamika berarti tingkah laku warga yang satu secara langsung mempengaruhi
warga yang lain secara timbal balik.

2. Webster (1989: 425)

kelompok adalah sejumlah orang atau benda yang bergabung secara erat dan
menganggap dirinya sebagai suatu kesatuan.

3. Menurut Harvill dan Manson (1994)

Dinamika kelompok adalah kekuatan yang saling mempengaruhi hubungan


timbal balik kelompok dengan interaksi yang terjadi antara anggota kelompok
dengan pemimpin yang diberi pengaruh kuat pada perkembangan kelompok.

4. Menurut Slamet Santosa (2004: 5)

Dinamika Kelompok adalah suatu kelompok yang teratur terdiri dari dua
individu atau lebih yang mempunyai hubungan psikologis secara jelas antara
anggota yang satu dengan yang lain; antar anggota kelompok mempunyai
hubungan psikologis yang berlangsung dalam situasi yang dialami secara
bersama-sama.

Jadi dapat ditarik kesimpulan bahwa Dinamika kelompok adalah interaksi suatu
kelompok yang terdiri dari dua individu atau lebih yang saling mempengaruhi
hubungan timbal balik dan memiliki tujuan tertentu.

B. Tujuan Dinamika Kelompok

Page | 5
Tujuan dinamika kelompok yang diinginkannya untuk setiap kelompok dalam
organisasi berfungsi :

1. Sebagai lumbung dari ide yang ingin dilaksanakan.

2. Sebagai ikatan jiwa antara anggota kelompok.

3. Menjadi sasaran dan juga menjadi sumber dari konsep perencanaan kerja.

4. Menjadi motivasi dalam mengadakan persaingan/aktivitas.

5. Menjadi perangsang untuk mendapatkan kepuasan kerja.

6. Menjadi arah yang tetap dalam menjalankan tugas kelompok

C. Faktor-faktor yang Mempengaruhi Dinamika Kelompok


a. Masalah dalam Dinamika Kelompok
Suatu kelompok yang terdiri dari beberapa orang tentu akan terdapat perbedaan
pandangan, pemikiran maupun gagasan. Hal ini juga dapat mendorong terjadinya
masalah dalam kelompok. Diantara masalah-masalah tersebut adalah sebagai
berikut:
1. Kepemimpinan
Gaya kepemimpinan sifatnya menjadi strategi, yaitu bagaimana dapat
terselesaikannya suatu masalah dengan efektif dalam kelompok. Kesalahan
pemilihan pemimpin dapat menjadi kendala tersendiri dalam mencari
penyelesaian.
2. Pengambilan Keputusan dan Pemecahan Masalah
Pengambilan keputusan dan pemecahan masalah adalah hal yang penting dalam
tugas/misi kelompok. Pengambilan keputusan dalam kelompok lebih sulit
praktiknya karena melibatkan banyak gagasan, akan tetapi pengambilan
keputusan kelompok secara umum telah diakui lebih baik kualitasnya daripada
keputusan secara individu.
3. Komunikasi
Sering kali terjadi kesalahpahaman dalam komunikasi antara satu dengan lainnya
karena kelompok merupakan kumpulan dari para individu yang saling
berinteraksi satu sama lain. Oleh karena itu, komunikasi menjadi sarana yang

Page | 6
penting dalam interaksi satu sama lain. Melalui komunikasi yang diciptakan
dengan baik akan mampu memperkuat jalinan ikatan dan tercapainya tujuan-
tujuan dalam kelompok.
4. Konflik
Perbedaan pendapat, pemikiran maupun gagasan dapat menimbulkan konflik
dalam suatu kelompok. Konflik yang tidak diselesaikan dengan baik dan
maksimal dapat menyebabkan kegagalan dalam mencapai tujuan kelompok.

b. Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Dinamika Kelompok


Dinamika Kelompok dapat dipengaruhi oleh beberapa faktor, diantaranya:
1. Tujuan Kelompok
Tujuan dinamika kelompok yang di inginkan suatu kelompok dalam organisasi
adalah sebagai wadah untuk menyalurkan ide, menjadi ikatan antara anggota
kelompok, menjadi motivasi dalam melaksanakan aktivitas, menjadi sasaran dan
juga tempat untuk menyajikan konsep kerja serta sumber informasi.
2. Interaksi
Ada empat macam jenis pola interaksi yang terjadi di kelompok/masyarakat,
diantaranya:
3. Acting
Dalam hal ini mempersatukan anggota kelompok dengan adanya pembagian
tugas dan tujuan dalam pekerjaan. Tidak adanya gambaran bahwa seorang
individu tidak bekerja keras untuk mencapai tujuan. Hal ini menandakan bahwa
dalam kelompok memiliki tujuan yang ingin dicapai dengan meningkatkan
kualitas seperti melakukan pelayanan produk terhadap pengguna. Contohnya
adalah ketika masyarakat suatu desa bekerja sama untuk memperbaiki jalan
dengan 50 orang yang terlibat, maka setiap individu memiliki tujuan dengan
memperbaiki setiap 5 meter pada jalan.
4. Interacting
Adanya kerjasama antara beberapa kelompok pada satu pola/tujuan yang sama
sehingga menumbuhkan rencana kerja, perlakuan pada setiap kelompok, dan
semangat kebersamaan. Bentuk intercating ini akan membutuhkan seseorang
pemimpin dalam pelaksanaannya dan sebagai pemersatu seluruh anggota
kelompok guna mencapai tujuan. Contohnya ketika masyarakat desa A dan desa

Page | 7
B saling bekerja sama untuk memperbaiki jalan yang menghubungkan kedua
desa.
5. Co-acting
Antara individu dalam suatu kelompok terdapat kerjasama mencapai serta
mewujudkan suatu tujuan. Dinamika yang terjadi adalah interaksi antar anggota
dalam melakukan tujuan dengan dipimpin oleh pemimpin kelompok. Contohnya
untuk memenangkan suatu perlombaan.
6. Counter acting
Adanya persaingan dari anggota-anggota kelompok untuk mengatasnamakan
kelompok. Dalam interaksi ini ada beberapa anggota yang sengaja dilatih untuk
mencapai suatu prestasi/tujuan. Counter acting dapat diterapkan dalam kegiatan
pembangunna masyarakat.

D. Contoh-Contoh Dinamika Kelompok

Contoh-contoh kelompok kekerabatan sendiri dibagi menjadi 3 yaitu:

1. Kelompok Kekerabatan

Kelompok kekerabatan adalah suatu kelompok yang terbentuk karena adanya


ikatan batin, Contohnya adalah paguyuban duta baca Tulugagung.

2. Kelompok Okupasional

Kelompok okupasional adalah kelompok yang terdiri dari orang-orang yang


melakukan pekerjaan sejenis, Contohnya adalah Ikatan Pustakawan Indonesia
(IPI).

3. Kelompok Volunter

Pengertian kelompok volunter adalah kelompok dari orang yang dimana


memiliki sebuah kepentingan yang dimana sama antara yang satu dengan yang
lainnya, akan tetapi mereka tidak akan mendapatkan sebuah perhatian yang
dimana berasal dari sebuah kelompok masyarakat, Contohnya adalah komunitas
baca manga/komik

Page | 8
KESIMPULAN

Jadi dapat disimpulkan bahwa Dinamika kelompok adalah suatu metode dan proses yang
bertujuan meningkatkan nilai-nilai kerjasama kelompok. Artinya metoda dan proses
dinamika kelompok ini berusaha menumbuhkan dan membangun kelompok, yang semula
terdiri dari kumpulan individu -individu yang belum saling mengenal satu sama lain,
menjadi satu kesatuan kelompok dengan satu tujuan, satu Norma dan satu cara pencapaian
berusaha yang disepakati bersama.

Page | 9
DAFTAR PUSTAKA

http://file.upi.edu/Direktori/FIP/JUR._ADMINISTRASI_PENDIDIKAN/196210011991
021-YOYON_BAHTIAR_IRIANTO/Modul-4-Dinamika_Kelompok.pdf
http://file.upi.edu/Direktori/FIP/JUR._ADMINISTRASI_PENDIDIKAN/196210011991
021-YOYON_BAHTIAR_IRIANTO/Modul-4-Dinamika_Kelompok.pdf
https://www.kemhan.go.id/badiklat/wp-content/uploads/2021/06/tmp_23263-HANJAR-
DINAMIKA-KELOMPOK-1337505722.pdf
https://brainly.co.id/tugas/10221018
https://haloedukasi.com/kelompok-okupasional
https://brainly.co.id/tugas/10332613

Page | 10

Anda mungkin juga menyukai