Anda di halaman 1dari 5

MODUL AJAR KURIKULUM MERDEKA

MENYAJIKAN TEKS PROSEDUR BERDEFERENSIASI PRODUK

Sekolah : SMP Negeri 2 Sidoharjo


Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia
Kelas/Semester : VII/Gasal
Materi Pokok : Teks prosedur
Alokasi waktu : 2 x 40 menit (1xpertemuan)

A. Capaian Pembelajaran
Peserta didik menulis berbagai teks untuk menyampaikan pengamatan dan pengalamannya
dengan lebih terstruktur, dan menuliskan tanggapannya terhadap paparan dan bacaan
menggunakan pengalaman dan pengetahuannya.
A. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi
Indikator Pencapaian Tujuan
Elemen
Pembelajaran
Menulis Peserta didik mampu menyampaikan
argumen yang logis, kritis, dan kreatif
secara individual maupun berkelompok
serta mampu mempresentasikan hasil
penyusunan teks prosedur sesuai
dengan struktur dan ciri kebahasaan
teks prosedur.
Peserta didik dapat menyajikan teks
Berbicara
prosedur berdeferensiasi berdasarkan
minat dan bakat

B. Tujuan Pembelajaran
7.2.3 Peserta didik dapat merancang teks prosedur yang akan mereka lakukan dalam
kelompok berdasarkan minat dan bakat yang mereka miliki dengan benar.
7.4.3 Peserta didik dapat menyajikan teks prosedur dalam bentuk tulisan, infografis dan
audio visual dengan cermat.

C. Penguatan Pendidikan Karakter (PPK)


Religius,Nasionalis,Disiplin,Kerja Keras,Tanggung jawab

D. Materi Pembelajaran
1. Hakikat/pengertian teks prosedur
2. Ciri – ciri teks prosedur
3. Struktur teks prosedur

E. Pendekatan, Model, dan Metode Pembelajaran


1. Pendekatan : TPACK
2. Model Pembelajaran : PJBL (Project Based Learning)
3. Metode : Ceramah, Diskusi, Penugasan, Dan Tanya Jawab

F. Media, Alat, Bahan dan Sumber Belajar


1. Media : Power Point, laptop, LKPD
2. Bahan : Modul bahan ajar, video pembelajaran, Teks Prosedur
3. Sumber :
a. Harsiati, Titik, Agus Triyanto, dan E. Kosasih. 2017. BSE Bahasa Indonesia
SMP/MTs Kelas VII. Jakarta: Gramedia. Hal 60-80
b. Video youtube:s
https://youtu.be/oEMHsFEv1fE

G. Langkah-langkah Pembelajaran
Alokasi
Kegiatan Deskripsi
Waktu
Pendahuluan 10 menit
1. Peserta didik menjawab salam pembuka saat
guru masuk ke dalam kelas. ( Spiritual, Santun,
Komunikasi)
2. Guru menanyakan kabar peserta didik (Peduli,
Komunikasi)
3. Salah satu peserta didik memimpin doa untuk
memulai pembelajaran diikuti guru dan peserta
didik yang lain (religius)
4. Guru mengecek kehadiran peserta didik , dan
mengondisikan diri untuk siap belajar.
5. Peserta didik dan guru menyanyikan bersama lagu
nasional “Indonesia Raya”(Nasionalisme/PPK)
6. Peserta didik dan guru melakukan kegiatan
relaksasi dengan melakukan senam peregangan
versi duduk
https://www.youtube.com/watch?v=K5fvHvzeiYg
7. Peserta didik bersama guru mengaitkan materi
yang akan dipelajari dengan pengalaman peserta
didik saat mempelajari materi pada pertemuan
sebelumnya.
8. Guru memberikan motivasi kepada siswa
tentang pentingnya materi pada hari ini dalam
kehidupan sehari-hari.
9. Peserta didik membacakan tujuan pembelajaran,
dan materi yang akan dipelajari dan kegunaan
yang dapat diperoleh peserta didik dalam
kehidupan sehari-hari.

Inti Pertanyaan Mendasar 60 menit


1. Guru menanyangkan video teks prosedur dalam
kehidupan sehari-hari Rasa Ingin
https://www.youtube.com/watch?v=s-pQD5gqCUg tahu
2. Guru dan peserta didik bertanya jawab tentang
video tersebut dan mengaitkanya dengan materi Rasa ingin
pembelajaran hari ini. tahu

3. Guru menyampaikan materi pembelajaran


berdiferensiasi produk dan capaian
pembelajaran yang diharapkan.
4. Peserta didik mendapat umpan balik dari guru
mengenai bentuk penyajian teks prosedur Kreatif ,kerja
berdiferensiasi. keras
Mendesain Perencanaan Produk

5. Berdasarkan asesmen diagnostik pada


pertemuan sebelumya,peserta didik dibagi
menjadi 4 kelompok berdasarkan minat dan
bakatnya.
6. Peserta didik yang masuk Kelompok Artikel
menyusun dan mengembangkan topik yang
akan mereka buat teks prosedur dalam bentuk
tulisan atau artikel.
7. Peserta didik yang masuk kelompok Visual
menyusun teks prosedur yang akan mereka buat
dalam bentuk infografis. Literasi, Terdeferensiasi
8. Peserta didik yang masuk dalam kelompok
Video tutorial Menyusun teks prosedur membuat
sesuatu yang akan mereka buat dalam bentuk
video tutorial atau mempraktikkan langsung di
depan kelas.
9. Peserta didik yang masuk dalam kelompok
kinestetik mengorganisasikan anggota kelompok
dengan kegiatan PBB yang akan mereka
lakukan.
Menyusun Jadwal Pembuatan

1. Peserta didik menguraikan struktur teks prosedur


dalam LKPD yang telah disiapkan.
(kerja sama, tanggung jawab-kolaborasi)
Memonitor Keaktifan dan Perkembangan
Proyek

1. Peserta didik dalam kelompok melakukan


observasi terkait dengan topik yang akan ditulis.
(cermat, proaktif-berpikir kreatif, kolaborasi)
2. Peserta didik sesuai kelompok mencatat setiap
tahapan, mendiskusikan masalah yang muncul
untuk bahan menyajikan teks prosedur. (proaktif,
kerja sama-berpikir kreatif, kolaborasi)
3. Peserta didik sesuai kelompok mulai menyusun
prosedur berdiferensiasi produk yang mereka
buat (proaktif, tanggung jawab-kolaborasi,
komunikasi)
Menguji Hasil

4. Peserta didik sebelum mempresentasikan hasil


dalam kelompok secara bergantian maju ke
depan untuk mengurutkan kuis teks prosedur
yang sudah diacak. (tanggung jawab, kerja
sama-kolaborasi, komunikasi)
5. Setiap kelompok menyajikan teks yang sudah
mereka lakukan secara lengkap. (percaya diri,
tanggung jawab-berpikir kreatif,kolaborasi)
6. Peserta didik secara berkelompok menanggapi
hasil presentasi kelompok terkait isi materi dan
cara penyampaian materi dalan bentuk apresiasi,
bertanya, kritik, atau saran secara bergantian.
(Gotong royong, komunikasi, diferensiasi
proses)

Evaluasi Pengalaman Belajar

7. Guru memberikan peneguhan dan perbaikan atas


perbaikan dan presentasi kelompok secara
bergantian.

Penutup 1. Peserta didik dipandu oleh guru melakukan 10 menit


refleksi terhadap kegiatan yang sudah dilakukan.
2. Peserta didik bersama guru menganalisis materi
pembelajaran (menyajikan teks prosedur secara
tulis dan lisan) yang telah dipelajari.
3. Peserta didik mencermati penjelasan guru terkait
rencana tindak lanjut pembelajaran untuk
pertemuan selanjutnya
4. Peserta didik dan guru berdoa mengakhiri
kegiatan belajar-mengajar dilanjutkan dengan
salam. (religius)

H. Penilaian
1. Teknik Penilaian.
a. Sikap : Observasi saat pembelajaran tentang sikap kritis,Kerjasama, dan
komunikatif.
b. Pengetahuan : Pada saat postest
c. Ketrampilan : Memberikan penilaian terhadap hasil jawaban peserta didik
pada soal di LKPD.
d. Pembelajaran Remidial
Bagi peserta didik belum mencapai target pembelajaran pada waktu
yang telah dialokasikan, perlu diberikan kegiatan remidial sesuai hasil
analisis materi yang belum dipahami.
e. Pembelajaran Pengayaan
Bagi peserta didik belum mencapai target pembelajaran sebelum waktu
yang telah dialokasikan berakhir, sesuai hasil analisis materi yang
belum dipahami

Mengetahu, Wonogiri, 09 Januari 2023


Kepala SMP Negeri 2 Sidoharjo Guru Mata Pelajaran

ROCHMAD,S.Pd.,M.Pd. Elva Ruswardani, S.Pd.


NIP.196307081984031004 NIP.198501152022212019

Anda mungkin juga menyukai