Anda di halaman 1dari 6

INFORMASI UMUM PERANGKAT AJAR

1. Nama Penulis : RETNO SAYU WIWIT, S.Pd.


2. Instansi : SMP AL MUSYAFFA’
3. Tahun : 2023
4. Jenjang Sekolah : SMP
5. Materi : Zat dan Perubahannya
6. Alokasi Waktu : 3 kali pertemuan /6 x 40 Menit (240 menit)
TUJUAN PEMBELAJARAN
 Fase D
 Capaian Pembelajaran:
Siswa dapat melakukan klasifikasi makhluk hidup dan benda berdasarkan
karakteristik yang diamati, mengidentifikasi sifat dan karakteristik zat,
membedakan perubahan fisik dan kimia serta memisahkan campuran
sederhana.
 Tujuan Pembelajaran :
1. Siswa dapat menganalisis perubahan materi yang terjadi pada suatu
fenomena dengan tepat.
2. Melalui kerja kelompok dan diskusi siswa dapat merancang projek
penerapan perubahan fisika suatu zat sesuai dengan teks book.
3. Siswa dapat mengevaluasi kelebihan dan kekurangan dari projek yang
telah dilakukan
4. Siswa dapat membuat dan memaparkan laporan hasil projek
sederhana tentang pembuatan lilin aromaterapi dengan benar sesuai
dengan panduan.
 Konsep Utama: Perubahan Fisika dan Kimia
PENGETAHUAN AWAL
Pengetahuan Prasyarat : Siswa sudah mempelajari perubahan wujud zat.

PROFIL PELAJAR PANCASILA


1. Dimensi : Beriman, Bertakwa Kepada Tuhan YME dan Berakhlak Mulia
Sub-elemen : Pelaksanaan ajaran agama/kepercayaan
Di akhir fase D, siswa melaksanakan ibadah secara rutin dan mandiri sesuai
dengan tuntunan agama/ kepercayaan, berpartisipasi pada perayaan hari-hari
besarnya, serta melaksanakan ajarannya pada lingkup keluarga, sekolah dan
lingkungan sekitar.
2. Dimensi : Bergotong royong
Sub-elemen : Koordinasi sosial.
Di akhir fase D, siswa membagi peran dan menyelaraskan tindakan dalam
kelompok serta menjaga tindakan agar selaras untuk mencapai tujuan
bersama.
3. Dimensi : Bernalar kritis
Sub-elemen : Mengidentifikasi, mengklarifikasi dan mengolah informasi dan
gagasan.
Di akhir fase D, siswa mengidentifikasi, mengklarifikasi dan menganalisis
informasi yang relevan serta memprioritaskan beberapa gagasan tertentu.
4. Dimensi : Kreatif
Sub-elemen : Elemen memiliki keluwesan berpikir dalam mencari alternatif
solusi permasalahan
Di akhir fase D, siswa Menghasilkan solusi alternatif dengan mengadaptasi
berbagai gagasan dan umpan balik untuk menghadapi situasi dan
permasalahan.
SARANA DAN PRASARANA
Sarana dan prasarana Guru :
Laptop, LCD Proyektor, Papan tulis, Kapur/spidol, Bahan Bacaan
 Alat percobaan siswa :
 Wadah untuk lilin
 Panci dan mangkuk
 Pisau/cutter
 Pengaduk
 Bahan praktik:
 Lilin biasa
 Minyak esensial
 Sumbu
 Tusuk sate
 Crayon/pewarna
TARGET SISWA
Siswa Reguler/tipikal : Umum, tidak ada kesulian dalam mencerna dan
memahami materi ajar.

MODEL PEMBELAJARAN:
Model Project Based Learning (PJBL)
METODE PEMBELAJARAN:
1. Ceramah
2. Tanya Jawab
3. Kerja Kelompok (Diskusi)
4. Paraktikum
5. Pengamatan
MODA PEMBELAJARAN :
Luring / Tatap Muka
KOMPONEN INTI
Siswa dapat memahami dan menciptakan produk yang berkaitan dengan materi
zat dan perubahannya

PEMAHAMAN BERMAKNA
siswa mengetahui cara penerapan perubahan fisika melalui proses pembuatan lilin
aromaterapi, dimana lilin ini selain untuk penerangan, dapat juga digunakan
untuk pengusir nyamuk karena menggunakan sereh sebagai aromanya.
PERTANYAAN PEMANTIK
1. Tinggal di pesantren dengan segudang aktifitas pasti membuat kalian
seringkali merasa jenuh dan stres. Pesantren kita berada di tengah
persawahan yang banyak tanaman sereh. Di pesantren sering terjadi
pemadaman listrik. Apa yang kalian lakukan saat listrik padam? Perubahan
apa yang terjadi saat kalian menyalakan lilin? Bagaimana supaya saat kamu
menyalakan lilin, kamu bisa merasa relaks dan nyaman?
2. Adakah diantara kalian yang pernah membuat lilin aromaterapi?
3. Jenis perubahan apa yang terjadi saat lilin dibakar?
URUTAN KEGIATAN PEMBELAJARAN
Pertemuan ke 1
Kegiatan Awal (15 menit)
 Siswa bersama guru berdoa bersama
 Guru memberi salam, menyapa siswa (menanyakan kabar, dan kesiapan siswa)
 Guru mengecek kehadiran siswa
 Siswa dan Guru melakukan ice breaking
 Siswa menyimak penjelasan guru dalam menyampaikan tujuan pembelajaran
dan peraturan selama proses pembelajaran.
 Guru memberikan asesmen diagnostik melalui link
https://forms.gle/Vj7Rcz8FfFS1o4YJ9
 Siswa dibagi dalam beberapa kelompok heterogen berdasarkan data hasil
asesmen diagnostik.
Kegiatan inti (50 menit)

1. Menentukan pertanyaan atau masalah utama


 Siswa diberikan video tentang mengenai perubahan fisika dan kimia yang di
tayangkan melalui Video. https://www.youtube.com/watch?v=tT4Wf1TdoqM
 Siswa menjawab pertanyaan pemantik guru
1. Tinggal di pesantren dengan segudang aktifitas pasti membuat kalian
seringkali merasa jenuh dan stres. Pesantren kita berada di tengah
persawahan yang banyak tanaman sereh. Di pesantren sering terjadi
pemadaman listrik. Apa yang kalian lakukan saat listrik padam?
Perubahan apa yang terjadi saat kalian menyalakan lilin? Bagaimana
supaya saat kamu menyalakan lilin, kamu bisa merasa relaks dan
nyaman?
 Guru membagikan LKPD
2. Mendesain Perencanaan proyek
 Siswa menonton video langkah-langkah pembuatan lilin aroma terapi.
https://www.youtube.com/watch?v=tT4Wf1TdoqM
 Siswa diminta untuk mencatat poin-poin penting pada tayangan video
 Siswa berdiskusi menyusun rencana pembuatan proyek lilin aromaterapi
meliputi pembagian tugas, persiapan alat, bahan, media, sumber yang
dibutuhkan.
3. Menyusun Jadwal
 Guru dan siswa membuat kesepakatan tentang jadwal proyek pembuatan
lilin aromaterapi (tahapan-tahapan dan pengumpulan).
 Siswa berdiskusi menyusun dan menentukan jadwal pelaksanaan
pembuatan lilin aroma terapi dengan memperhatikan batas waktu yang
telah ditentukan bersama
Penutup (15 menit)

a. Guru bersama dengan siswa melakukan refleksi kegiatan pembelajaran


yang telah dilakukan
b. Guru melakukan konfirmasi terhadap rencana projek tiap kelompok untuk
mendapatkan validasi sebagai bukti bahwa projek siap dilaksanakan pada
pertemuan selanjutnya.
c. Doa dan salam penutup.
Pertemuan Ke-2
Kegiatan awal (10 menit)
 Siswa bersama guru berdoa bersama
 Guru memberi salam, menyapa siswa (menanyakan kabar, dan kesiapan siswa)
 Guru mengecek kehadiran siswa
 Siswa dan Guru melakukan ice breaking
 Guru mengingatkan kembali rencana yang telah disusun pada minggu lalu
 Siswa duduk sesuai kelompok yang sudah ditentukan.
 Guru menyampaikan tujuan pembelajaran pada pertemuan ini
 Guru memeriksa kelengkapan anggota kelompok dan kelengkapan sarana
pelaksanaan projek
Kegiatan Inti (60 menit)

Monitoring Keaktifan dan Perkembangan Projek


 Guru memantau keaktifan siswa selama melaksanakan proyek, memantau realisasi
perkembangan dan membimbing jika mengalami kesulitan.
 siswa melakukan pembuatan proyek sesuai jadwal, mencatat setiap tahapan,
mendiskusikan masalah yang muncul selama melaksanakan proyek dengan guru.
Menguji Hasil
 Guru membimbing peserta didik dalam pengambilan data, menganalisis dan
mengaitkan dengan literatur yang ada terhadap proyek yang telah dilaksanakan.
Literatur dapat diunduh melalui link :
 https://unimuda.e-journal.id/jurnalabdimasa/article/view/2311
 journal.poltekkes-mks.ac.id › ojs2 › index
 https://prosiding.farmasi.unmul.ac.id/index.php/mpc/article/view/591/51
2
 Siswa melakukan analisis data dengan mengaitkan literatur yang telah ada.
 Siswa menyusun laporan projek sesuai dengan kaidah penyusunan laporan.
Penutup (10 menit)

 Guru mengingatkan kepada peserta didik untuk menyajikan data hasil


penelitian secara rinci dan rapi.
 Pertemuan ditutup oleh guru dengan kembali bersyukur kepada Allah SWT
atas pembelajaran hari ini yang telah terlaksana
Pertemuan Ke-3
Pendahuluan (10 menit)
 Siswa bersama guru berdoa bersama
 Guru memberi salam, menyapa siswa (menanyakan kabar, dan kesiapan siswa)
 Guru mengecek kehadiran siswa
 Siswa dan Guru melakukan ice breaking
 Guru memeriksa kesiapan belajar hari ini
 Guru menyampaikan tujuan pembelajaran pada pertemuan ini
 Guru memeriksa kelengkapan anggota kelompok dan kelengkapan laporan
serta paparan yang telah dibuat.
 Menyampaikan instrumen penilaian
Kegiatan Inti (50 menit)
Evaluasi Pengalaman
 Guru memfasilitasi pemaparan hasil simpulan data pada projek yang
dilakukan. Guru memberikan penguatan terkait presentasi siswa.
 Siswa memaparkan laporan hasil penelitian di depan kelas dan menanggapi
laporan yang disajikan oleh kelompok lainnya.
 Guru bersama siswa lain memberikan afirmasi terhadap kelompok peserta
yang melakukan presentasi.
Penutup (20 menit)
1. Guru memberikan asesmen formatif melalui link
https://forms.gle/Y6HEFc3AM3M5cXfVA
2. Guru bersama dengan siswa melakukan refleksi kegiatan pembelajaran
yang telah dilakukan.
 Bagaimana pembelajaran hari ini?
 Senangkah anak-anak?
 Adakah usulan untuk pembelajaran berikutnya?
 Apa makna yang bisa kalian tangkap dari pembelajaran hari ini?
3. Guru menyampaikan kepada siswa untuk mempersiapkan kegiatan yang
akan dilakukan di pertemuan yang akan datang
4. Doa dan salam penutup.

Pengayaan dan Remedial


1. Siswa yang memiliki kemampuan di atas rata-rata dimotivasi untuk belajar lebih
dalam lagi tentang zat dan perubahannya.
2. Siswa yang memiliki kemampuan dibawah rata-sata dimotivasi untuk mencari
literatur dan belajar kembali zat dan perubahannya
LAMPIRAN
A. Lembar Kerja Peserta Didik Terlampir
B. Petunjuk Pelaksanaan Projek
Terlampir
C. Bahan Bacaan Guru dan Peserta Didik
Inabuy, Victoriani. 2021. Ilmu Pengetahuan Alam untuk SMP Kelas VII. Jakarta:
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan Republik Indonesia.
D. Glosarium
1. Filtasi : Penyaringan
2. Ultra : yang teramat sangat
3. Volatil : Mudah menguap
E. Daftar Pustaka
Inabuy, Victoriani. 2021. Ilmu Pengetahuan Alam untuk SMP Kelas VII. Jakarta:
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan Republik Indonesia.

Anda mungkin juga menyukai