Anda di halaman 1dari 4

Nama : Rahmania Agrella

Nim : 211110022

Matkul : Manajemen Penanggulangan Bencana

Tugas : Jenis jenis bencana dan contohnya

Bencana alam

Bencana alam adalah bencana yang diakibatkan oleh peristiwa atau serangkaian peristiwa yang
disebabkan oleh alam antara lain berupa gempa bumi, tsunami, gunung meletus, banjir, kekeringan,
angin topan, dan tanah longsor.

Contoh bencana alam

1. Gempa Bumi di Sumatera Barat

pada Jumat (25/2/2022) pukul 08.39 WIB. Gempa tersebut berkekuatan magnitudo 6,1 dan dirasakan
kuat selama 3-5 detik di Kabupaten Pasaman Barat. Selain di Pasaman Barat, gempa juga dirasakan di
Kabupaten Limapuluh Kota, Agam, Padang Pariaman, dan Pariaman.

Penyebab terjadinya gempa bumi : Gempa bumi biasa disebabkan oleh pergerakan kerak bumi (lempeng
bumi). Frekuensi suatu wilayah mengacu pada jenis dan ukuran gempa bumi yang dialami selama
periode waktu. Gempa bumi diukur dengan menggunakan alat seismometer. Gempa yang disebabkan
oleh pergeseran lempeng bumi disebut gempa tektonik.

2. Angin Puting Beliung di Musi Rawas Utara

Di awal tahun, Senin (31/1/2022), angin puting beliung menerjang permukiman warga Kelurahan Karang
Jaya di Kecamatan Karang Jaya, Kabupaten Musi Rawas Utara, Sumatera Selatan. Akibatnya, sebanyak 3
unit rumah mengalami rusak berat, 55 lainnya rusak ringan, 58 KK terdampak, dan 1 orang mengalami
luka ringan

Penyebab terjadinya angin puting beliung : Puting berliung merupakan dampak ikutan awan
Cumulonimbus (Cb) yang biasa tumbuh selama periode musim hujan, tetapi tidak semua pertumbuhan
awan CB akan menimbulkan angin puting beliung. Kehadirannya belum dapat diprediksi. Terjadi secara
tiba-tiba (5-10 menit) pada area skala sangat lokal

3. Banjir di Jember

Sebagian besar wilayah terendam banjir di Kabupaten Jember, Provinsi Jawa Timur pada Maret 2022.
Diperkirakan ada sebanyak 953 unit rumah warga terdampak dan 1 unit mengalami rusak ringan.
Sebanyak 3.101 warga terdampak dan 1 warga dilaporkan luka ringan.
4. Gempa Bumi di Halmahera Timur

gempa bumi terjadi pada 29 juli 2023 pukul 18:19:11 WIB di wilayah Kabupaten Halmahera Timur,
Provinsi Maluku Utara pada kedalaman 51 km dengan pusat gempa berada di laut 21 km Barat Laut
Kabupaten Halmahera Timur. Gempa dirasakan (skala MMI) : III Morotai Selatan, II-III Halmahera Timur,
II Halmahera Utara. Gempa tidak berpotensi tsunami.

5. Kekeringan

Pada juli 2023 bencana kekeringan melanda Distrik Agandugume dan Distrik Lambewi, Kabupaten
Puncak, Papua Tengah. Ia menyebut fenomena tahunan ini membuat situasi di wilayah turut diterjang
cuaca dingin ekstrem.

6. Gempa Bumi di Kepulauan Mentawai

Pada Senin (29/8/2022), wilayah Kabupaten Kepulauan Mentawai dilanda bencana alam gempa bumi
dengan kekuatan magnitudo 6,4. Hingga Selasa (30/8/2022), terhitung sudah ada 13 kali gempa susulan
dengan kekuatan magnitudo sebesar 3,5-6,4. Gempa tersebut dinilai BNPB mampu saja terjadi hingga
kekuatan 8,9 hingga menimbulkan potensi tsunami.

7. Tanah Longsor

bencana Tanah-Longsor yang terjadi di 1 kecamatan, yaitu Serasan, NATUNA, KEPULAUAN-RIAU pada
tanggal 03-06-2023.

Hujan dengan intensitas tinggi selama 4 hari di wilayah Natuna serta struktur tanah yang labil
mengakibatkan longsor terjadi di Desa Pangkalan, Kecamatan Serasan, Kabupaten Natuna pada hari
Senin (06 Maret 2023) pukul 13.00 WIB

Bencana non alam

Bencana nonalam adalah bencana yang diakibatkan oleh peristiwa atau rangkaian peristiwa nonalam
yang antara lain berupa gagal teknologi, gagal modernisasi, epidemi, dan wabah penyakit

Contoh Bencana non Alam

1. Asap Hitam Membumbung Tinggi di TPA Sarimukti yang Terbakar

Asap pekat kehitaman membumbung tinggi dari area TPA Sarimukti, Cipatat, Kabupaten Bandung Barat
(KBB) yang mengalami kebakaran sejak Sabtu (19/8/2023)

2. Kecelakaan truk di Lenteng Agung

Kecelakaan tersebut terjadi di Jalan Raya Lenteng Agung arah Depok pada Selasa (22/8/2023), pukul
07.00 WIB. Ada tujuh motor yang tertabrak truk hingga mengalami kerusakan
3. KLB Polio Di Jawa Barat

KLB polio karena terjadi pada tanggal 18 Maret terjadi satu kasus lumpuh layu terdeteksi di salah satu
Kabupaten di Jawa Barat. Kita harus 95 persen anak-anak kita 0-50 harus bisa dilakukan polio. Dari
target 542.350 anak," tambahnya.

4. Kecelakaan kerja di pabrik kertas Mojokerto

Kecelakaan kerja terjadi di pabrik kertas PT Pakerin, Desa Bangun, Kecamatan Pungging, Mojokerto.
Kejadian ini terjadi pada bulan Mei 2021. Akibatnya, 1 pekerja tewas, sedangkan 2 lainnya dalam kondisi
kritis.

5. Truk Boks Tabrak 4 Motor di Klapanunggal Bogor

Kecelakaan maut melibatkan truk boks dan empat sepeda motor terjadi di Jalan Raya Narogong,
Kecamatan Klapanunggal, Kabupaten Bogor, Senin (21/8/2023). Akibatnya 2 orang meninggal dunia

6. Kebakaran di Padang

Kebakaran hebat melalap puluhan lapak pedagang kaki lima di Halaman Matahari Store lama di Pasar
Raya Padang, Sumbar, Rabu (17/5/2023)

7. Kebakaran Hanguskan 10 Petak Kontrakan dan 1 Toko Bangunan di Padang, Kerugian Miliaran Rupiah

Sebanyak 10 petak kontrakan dan satu toko bangunan di Kelurahan Dadok Tunggul Hitam, Kecamatan
Koto Tangah, Kota Padang, Sumatera Barat hangus terbakar.

Peristiwa itu terjadi pada 8 Februari 2023 malam sekitar pukul 22.56 WIB, petugas tiba di lokasi kejadian
pukul 23.07 WIB.

Bencana sosial

Bencana sosial adalah bencana yang disebabkan karena runtutan peristiwa yang dialami oleh manusia.
Bencana sosial ini bisa terjadi karena, adanya konflik sosial antar kelompok atau komunitas dan aksi
teror. Sehingga keadaan suatu kelompok masyarakat tidak bisa dikendalikan, serta mengabaikan tata
tertib yang sudah disepakati.

Contoh bencana sosial

1. Konflik FPI vs GMBI di Jawa Barat

Konflik yang terjadi pada 2017 lalu antara Front Pembela Islam (FPI) Jawa Barat dengan Gerakan
Masyarakat Bawah Indonesia (GMBI) ini bermula dari pemanggilan Habib Rizieq terkait dugaan
penghinaan Pancasila dan pencemaran nama baik. Untungnya tidak ada korban jiwa dalam konflik ini.

2. Karyawan Pt. KAI tersangka terorisme jual beli senpi rakitan secara online
Densus 88 Antiteror Polri menangkap tersangka teroris di Bekasi berinisial DE yang merupakan seorang
karyawan BUMN di PT. KAI, pada Senin, 14 Agustus 2023. Polisi melakukan penggeledahan pasca-
penangkapan DE. Dalam operasi itu, aparat melakukan penyitaan terhadap sejumlah senjata api (senpi)
rakitan.

3. Demo Buruh di Jakarta

Massa buruh yang tergabung dalam Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) menggelar
aksi demo buruh 10 Agustus 2023.

Mengantisipasi demo buruh ini, Polda Metro Jaya pun sampai mengerahkan sebanyak 6.612 personel
gabungan untuk mengamankan demo buruh di bundaran Patung Kuda Monas, dan beberapa lokasi lain
di Ibu Kota, Kamis.

4. Aksi unjuk rasa masyarakat Air Bangis di Padang

Sejumlah masyarakat asal Air Bangis, Pasaman Barat, melakukan longmarch dari Masjid Raya Sumatera
Barat di Padang, Selasa (1/8/2023). Ratusan warga bersama mahasiswa berunjuk rasa menuntut
Gubernur Sumbar Mahyeldi untuk membatalkan rencana Proyek Strategis Nasional (PSN) dan
menyelesaikan konflik agraria di Nagari Air Bangis Pasaman Barat

5. Gelombang aksi Partai Buruh tolak Omnibus Law

Partai Buruh dan 60 federasi serikat buruh, serikat petani, dan gerakan sosial lain menggelar
demonstrasi menolak UU Cipta Kerja Omnibus Law di Patung Kuda Arjuna Wijaya, Jakarta Pusat, Senin
(5/6/2023).

6. Aksi demo nakes tolak RUU kesehatan

Massa tenaga kesehatan menggelar aksi menolak Omnibus Law Rancangan Undang-Undang (RUU)
Kesehatan di depan gedung DPR RI, Jakarta, Senin (5/6/2023). Para nakes mengancam akan mogok kerja
serentak jika pemerintah mengabaikan tuntutan mereka

7. Unjuk rasa dan kerusuhan Papua 2019

Sejak 19 Agustus 2019, terjadi unjuk rasa di beberapa kabupaten dan kota di provinsi Papua dan Papua
Barat, Indonesia, yang sebagian disertai dengan kerusuhan. Aksi unjuk rasa tersebut dilakukan untuk
menyikapi peristiwa penangkapan sejumlah mahasiswa asal Papua oleh aparat kepolisian dan tentara di
beberapa tempat di Jawa Timur pada tanggal 17 Agustus 2019.

Penyebab terjadinya kerusuhan ini adalah Organisasi Papua Merdeka, Kasus rasisme di Surabaya

Anda mungkin juga menyukai