Anda di halaman 1dari 12

LAPORAN HASIL PENELITIAN

“Pengaruh Pasir Terhadap Pertumbuhan Tanaman Tomat


(Solanum lycopersicum)”

Disusun oleh:

Aztriazah Rahmadany

XII MIPA 4

SEKOLAH MENENGAH ATAS NEGERI 3 KOTA BENGKULU

TAHUN AJARAN 2023/2024


KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa yang telah memberikan nikmat serta
karunia-Nya sehingga saya dapat menyelesaikan laporan penelitian biologi yang berjudul
“Pengaruh Pasir Terhadap Pertumbuhan Tanaman Tomat (Solanum lycopersicum)”.

Laporan pengamatan biologi ini disusun sebagai salah satu tugas mata pelajaran
biologi. Laporan ini saya buat untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan terhadap
pertambahan tinggi tanaman tomat (Solanum lycopersicum) menggunakan pasir dan tanah
biasa.
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR.................................................................................................................2

DAFTAR ISI..............................................................................................................................3

BAB 1.........................................................................................................................................4

PENDAHULUAN......................................................................................................................4

1.1 Latar Belakang.................................................................................................................4

1.2 Rumusan Masalah............................................................................................................5

1.3 Tujuan Penelitian..............................................................................................................5

1.4 Hipotesa Penelitian...........................................................................................................5

1.5 Waktu dan Tempat............................................................................................................5

1.6 Alat dan Bahan.................................................................................................................5

1.7 Cara Kerja........................................................................................................................5

BAB 2.........................................................................................................................................6

DATA HASIL PENGUKURAN TINGGI TANAMAN TOMAT (Solanum lycopersicum)......6

2.1 Data Tabel Hasil Pengukuran Tinggi Objek....................................................................6

2.2 Data Grafik Hasil Pengukuran Tinggi Objek...................................................................8

2.3 Penjelasan data.................................................................................................................9

BAB 3.......................................................................................................................................10

PENUTUP................................................................................................................................10

3.1 Kesimpulan....................................................................................................................10

Daftar Pustaka..........................................................................................................................11

LAMPIRAN.............................................................................................................................12
BAB 1

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Tomat atau rangam (Solanum lycopersicum) adalah tumbuhan dari keluarga
Solanaceae, tumbuhan asli Amerika Tengah dan Selatan, dari Meksiko sampai Peru. Tomat
merupakan tumbuhan siklus hidup singkat, dapat tumbuh setinggi 1 sampai 3 meter.
Tumbuhan ini memiliki buah berwarna hijau, kuning, dan merah yang biasa dipakai sebagai
sayur dalam masakan atau dimakan secara langsung tanpa diproses. Tomat memiliki batang
dan daun yang tidak dapat dikonsumsi karena masih sekeluarga dengan kentang dan terung
yang mengadung alkaloid. Tomat mengandung antioksidan berupa likopen yang dapat
membantu memerangi efek radikal bebas penyebab kanker. Tomat juga memiliki kandungan
antioksidan lain yakni polifenol, naringenin, dan chlorogenic acid. Di samping itu, ternyata
buah tomat rendah kalori dan lemak, tetapi kaya akan karotenoid, lutein, gula, vitamin A,
vitamin C, folat, dan kalium.
Tanah adalah bagian kerak bumi yang tersusun dari mineral dan bahan organik. Tanah
sangat vital peranannya bagi semua kehidupan tumbuhan dengan menyediakan hara dan air
sekaligus sebagai penopang akar. Struktur tanah yang berongga-rongga juga menjadi tempat
yang baik bagi akar untuk bernapas dan tumbuh. Tanah juga menjadi habitat hidup berbagai
mikroorganisme. Bagi sebagian besar hewan darat, tanah menjadi lahan untuk hidup dan
bergerak. Bahan penyusun tanah tersusun atas empat komponen, yaitu bahan padat mineral,
bahan padat organik, air, dan udara. Bahan padat mineral terdiri atas bibir batuan dan mineral
primer, lapukan batuan dan mineral, serta mineral sekunder.

Pasir adalah jenis butiran tanah yang kasar hasil pelapukan batuan beku dan sedimen,
serta tidak berstruktur. Pasir terdiri dari partikel batuan dan mineral yang terpecah halus. jenis
butiran tanah ini umumnya tidak subur dan kurang baik untuk pertanian karena sedikit

mengandung bahan organik. Butiran pasir umumnya berukuran antara 0,0625 sampai 2
milimeter. Materi pembentuk pasir adalah silikon dioksida, tetapi di beberapa pantai tropis
dan subtropis umumnya dibentuk dari batu kapur.
1.2 Rumusan Masalah
Bagaimana pengaruh tanah biasa dan pasir pada pertumbuhan tanaman tomat (Solanum
lycopersicum)?

1.3 Tujuan Penelitian


Untuk mengetahui pengaruh jenis media tanam terhadap pertumbuhan tanaman tomat
(Solanum lycopersicum).

1.4 Hipotesa Penelitian


Tanaman tomat (Solanum lycopersicum) akan lebih subur menggunakan media tanah,
karena pasir kurang cocok untuk ditanami oleh tanaman, sebab kandungan fosfor pada tpasir
hanya sekitar 5,1-20,5 ppm sehingga membuatnya kurang subur

1.5 Waktu dan Tempat


Dilakukan di Sekolah SMA Negeri 3 Kota Bengkulu. Berlangsung dari tanggal 20 Juli
2023 sampai dengan 9 Agustus 2023.

1.6 Alat dan Bahan


Alat :

1. 2 buah Polybag
2. Sekop tanah
3. Kamera
4. Penggaris
5. Buku catatan
Bahan :

1. Tanah
2. Air
3. Biji tomat
4. Pasir
1.7 Cara Kerja
1. Siapkan alat dan bahan.
2. Pilih biji yang tenggelam, yang sudah di rendam -+ 6 jam di dalam air.
3. Masukan tanah biasa kedalam polybag A, dan masukan pasir kedalam polybag B.
4. Lubangi tanah di dalam polybang sebanyak 15 lubang, Masukan satu persatu biji
tomat kedalam lubang. Lakukan untuk kedua polybag tersebut.
5. Siram tanaman secara teratur dan catat bagaimana pertumbuhan tinggi tanaman di
masing-masing polybag.
BAB 2

DATA HASIL PENGUKURAN TINGGI TANAMAN TOMAT (Solanum


lycopersicum)

2.1 Data Tabel Hasil Pengukuran Tinggi Objek

DATA TABEL KELOMPOK KONTROL (TANAH)

Nomor Tinggi Tanaman (cm)


Tanaman Hari Hari Hari Hari Hari Hari Hari
ke-1 ke-2 ke-3 ke-4 ke-5 ke-6 ke-7
1 - - - 0,9 1,5 2,3 2,7
2 - - - 1,6 2,2 2,5 3
3 - - - 1,7 2,4 2,6 2,8
4 - - - 1,3 2 2,3 3,5
5 - - - 1 1,5 2,2 2,6
6 - - - 0,9 1,8 2,6 3
7 - - - 0,6 1,8 3 3,5
8 - - - 0,7 1,5 2,6 3
9 - - - 0,6 2 2,8 3,5
10 - - - 1,4 2 2,5 3,5
Rata-rata - - - 1 1,8 2,5 3,2
DATA TABEL KELOMPOK PERLAKUAN (PASIR)

Nomor Tinggi Tanaman (cm)


Tanaman Hari Hari Hari Hari Hari Hari Hari
ke-1 ke-2 ke-3 ke-4 ke-5 ke-6 ke-7
1 - - - 2,1 2,5 3 3,5
2 - - - 1,3 2 2,7 4
3 - - - 1,3 2,1 2,9 3,8
4 - - - 0,7 1,6 2,5 3,5
5 - - - 1,1 1,8 2,9 3,5
6 - - - 1,1 1,7 2,3 3,3
7 - - - 1,2 1,7 2,5 3
8 - - - 0,3 1 1,9 3
9 - - - 0,3 0,8 1,5 2,5
10 - - - 0,7 1,6 2,5 2,8
Rata-rata - - - 1 1,6 2,4 3
2.2 Data Grafik Hasil Pengukuran Tinggi Objek
2.3 Penjelasan data
Berdasarakan hasil pengkururan tanaman tomat (Solanum lycopersicum) pada hari
pertama hingga hari ketiga pada kelompok tanaman kontrol dan perlakuan belum ada yang
tumbuh. Pada hari keempat pada kelompok tanaman kontrol dan perlakuan sudah mulai
tumbuh dan data tinggi sudah dapat diukur. Pada hari kelima hingga hari ketujuh tanaman
kontrol dan perlakukan terus bertambah tinggi dengan rata rata tinggi yang didapat 3,2 cm
(kontrol) dan 3 cm (perlakuan).

Maka dari data kedua kelompok penelitian di atas terdapat perbedaan, bahwa tanaman
pada kelompok kontrol tumbuh lebih tinggi daripada tanaman pada kelompok perlakuan.
BAB 3

PENUTUP

3.1 Kesimpulan
Berdasarkan hasil penelitian, tanaman tomat (Solanum lycopersicum) yang ditanam
pada tanah tumbuh lebih tinggi dan lebih subur dibandingkan tanaman tomat yang ditanam di
pasir, karena pasir kurang cocok untuk ditanami oleh tanaman, sebab kandungan fosfor pada
tpasir hanya sekitar 5,1-20,5 ppm sehingga membuatnya kurang subur
Daftar Pustaka

Harris, M. (2023, June 27). Pengertian tanah: Konsep Dan Fungsinya. Gramedia Literasi.
https://www.gramedia.com/literasi/tanah/#!/history

https://kumparan.com/kabar-harian/pasir-pengertian-jenis-jenis-dan-sumbernya-
1x9CBTB7EjI

Wikimedia Foundation. (2023, July 17). Tomat. Wikipedia.


https://id.wikipedia.org/wiki/Tomat
LAMPIRAN

Anda mungkin juga menyukai