Anda di halaman 1dari 6

PROPSAL BISNIS "BOLSU"

BAB I

PENDAHULUAN
1.LatarBelakang

Susu merupakan bahan makanan yang bergizi tinggi. Susu mengandung berbagai zat makanan
lengkap dan seimbang seperti:protein, lemak, karbohidrat, mineral, dan vitamin. Susu sangat
dianjurkan untuk dikonsumsi oleh semua kalangan. Manfaat susu bagi tubuh manusia diantaranya
untuk pertumbuhan tulang dan gigi, mencegah resiko serangan penyakit jantung,dan meningkatkan
imunitas tubuh.
Susu banyak digunakan dalam bahan makanan dan minuman. Produk makanan yang terbuat
dari susu seperti: bolu,puding, pie dan roti. Adapun dalam produk minuman seperti : susu
kemasan,yogurt,jus dan,es buah.Saat ini ,bahkan ada produk turunan susu yang mengedepankan
keunikannya dan kepraktisannya contohnya bolsu.

Bolsu merupakan cemilan dari bahan utama tepung tapioka dan susu. Bolsu juga merupakan
jenis kue kering yang bentuknya unik,rasanya manis dan teksturnya lembut.bolsu tersedia di pasar
dan toko online.Bolsu juga bisa dijadikan produk usaha bagi para UMKM.

Berdasarkan analisa penulis potensi keuntungan bolsu bisa lebih dari 80%.Selain itu,modal
pembuatan bolsu tergolong ringan,untuk memproduksi 100 butir bolsu hanya membutuhkan modal
Rp.50.000. Tidak hanya itu,proses produksi bolsu juga tidak perlu membutuhkan alat yang khusus
.Berdasarkan tiga fakta itu produk bolsu sangat menarik untuk dikembangkan lebih lanjut .

.
2.Manfaat pembuatan proposal

• Membantu wirausaha untuk berfikir kritis dan obyektif


• Sebagai alat komunikasi dalam meyakinkan pendapat pada pihak lain
• Meningkatkan kreatifitas pada wirausaha

3.Tujuan Penyusunan Proposal

• Untuk memenuhi tugas mata pelajaran Bahasa Indonesia


• Membuat siswa lebih kreatif dan inovasi tentang berwirausaha
• Menambah pengalaman dan pengetahuan tentang berwirausaha
• Melatih agar dapat berwirausaha dengan baik
BAB II

ISI
Bolsu adalah nama singkata dari"Bola Bola Susu".Bolsu merupakan cemilan manis yang berasal
dari susu bubuk,susu kental manis,daun pandan,tepung tapioka,gula,dan pewana makanan.

•Proses pembuatan Bolsu

Bahan baku

Bahan baku Jumlah Satuan Total

Tepung tapioka 1 kg Rp 16.000 Rp 16.000

Susu kental manis 4 pcs Rp 1.500 Rp 6.000

Susu bubuk 4 pcs Rp 4.000 Rp 16.000

Vanili 2 pcs Rp 4.000 Rp 8.000

Daun pandan 2 lbr Rp 1.000 Rp 2.000

Gula halus 250 gr Rp 5.000 Rp 5.000

Pewarna makanan merah 1 btl Rp 7.000 Rp 7.000

Pewarna makanan biru 1 btl Rp 7.000 Rp 7.000

Perwarna makanan hijau 1 btl Rp 7.000 Rp 7.000

TOTAL Rp74.000
Peralatan Perlengkapan Jumlah Satuan Total
Baskom
Kompor Mika 120 Rp 150 Rp 18.000
Kuali Sarung tangan 2 RP 1.000 Rp 2.000
Gunting
Sendok TOTAL Rp 20.000

Lain lain Harga

Transportasi Rp 20.000

Isi ulang gas Rp 15.000

TOTAL Rp 35.000

• Cara membuat Bola Susu :


1. Campurkan tepung tapioka secukupnya dan daun pandan, sangrai dengan api kecil
hingga matang (ringan). Lalu buang daun pandan keringnya
2. Tambahkan vanili bubuk dan susu bubuk. Lalu tuang susu kental manis perlahan-lahan,
uleni hingga adonan bisa dipulung. Jika adonan sudah bisa dibentuk, hentikan
penambahan susu kental manis. Jika dirasa kurang, tambahkan air panas.
3. Bagi adonan menjadi beberapa bagian, beri pewarna secukupnya.
4. Bentuk bola2 kecil masing2 15 g. Lalu diamkan hingga agak mengeras.
5. Balur bola bola susu dengan gula halus atau gula donat
6. Letakan bolus pada mika .
7. Bolsu siap disajikan

• Rencana anggaran

Modal/Pemasukkan
• Total Biaya = bahan baku + perlengkapan + biaya lain-lain
= Rp. 74,000 + Rp 20.000 + Rp 35.000
= Rp 129.000,-
Total pengeluaran yang digunakan dalam satu kali produksi yang menghasilkan 120
produk dengan total modal pengeluaran Rp. 129.000,-

Penentuan Harga Jual

o Harga pokok produksi = Total biaya /hasil produksi


= 129.000 / 120
= Rp. 1.100,- /pcs
o Harga jual = harga pokok + laba yang diinginkan
= Rp 1.100 + Rp 900
= Rp 2.000.-
Jadi harga jualnya yaitu (Rp. 2000/ pcs)
Perhitungan Laba Rugi

o Laba = ( hasil produksi X harga jual) – modal


= (120 X Rp 2000) – Rp 129.000
= Rp 240.000 – Rp 129.000
= Rp 111.000,- (Laba)
o Persentase Laba = Laba/modal
= Rp 111.000/129.000 x 100%
= 86 %

Persentase dari laba bersih yang didapat dalam satu kali produksi yaitu 86%.

4. Strategi Pemasaran

Kerena pelaku usaha merupakan siswa MA Ibadul Ghofur, maka target pemasaran kami
adalah siswa, guru,dan masyarakat lingkungan sekolah MA Ibadul Ghofur . Strategi pemasaran yaitu
dengan mendirikan stand pada kegiatan bazar pada acara festival seni,, mempromosikan melalui
media sosial, dan meyebarkan brosur.

5. Analisis SWOT

Sebagai acuan untuk menghadapi persaingan dalam bidang usaha dan kemampuan wirausaha
terhadap lingkungan atau pesaing melalui SWOT.

a. Kekuatan ( Strenght)
Kualitas produk yangmenggunakan bahan baku lokal dan bermutu tinggi yang mudah
didapatkan dipasaran, proses produksi berlangsung higenis, kemasan dibuat menarik dan
harga yang terjangkau untuk anak-anak sampai dengan dewasa. Bola-bola susu bisa dijadikan
sebagai cemilan atau dessert sebagai penutup setelah makan makanan yang berat

b. Kelemahan (Weekness)
a. Produk mudah ditiru
b. Produk tidak tahan lama
c. Harga bahan baku tidak stabil

c. Peluang (Opurtunity)
Peluang menjalani usaha bola susu ini dilihat dari keadaan masyarakat Indonesia yang senang
mengonsumsi makanan ringan, terutama makanan yang berbahan dasar tepung dan susu.
Sehingga usaha ini dapat membantu mereka untuk menikmati konsumsi yang sehat, murah,
dan berkualitas.Penggunaan warna yang lebih variatif membuat kue ini lebih menarik dari kue
kering pada umumnya. Hal ini juga menjadi salah satu peluang pasar dimana kue kering disini
memiliki berbagai keunikan tersendiri yang berbeda dengan kue kering lainnya.

d. Ancaman (Treath)
a. Persaingan yang kuat dengan kue kering lainnya. Karena pada masa sekarangini,
banyak toko kue kering yang menjamur di seluruh kota/daerah. Persaingan yang tidak
sehat. Hal ini dapat diatasi olehkekhasan kue kering yang dimiliki dan peningkatan
kualitas yang lebih baik
b. Menarik konsumen yang datang juga merupakan hal yang sulit jika sudah terjadi
persaingan yang ketat. Hal ini mengharuskan usaha marketing yang mampu
menarikkonsumen untuk datang dan membeli

Gambar Contoh Produk


BAB III

PENUTUP

Kesimpulan

Bolsu merupakan jajanan lokal dengan bahan utama tepung tapioka dan susu. Manfaat
memproduksi produk diantarnya sebagai alternatif makanan siap santap untuk memenuhi kebutuhan
gizi tubuh, memaksimalkan potensi dan bakat diri serta menumbuhkan jiwa kewirausahaan.Usaha
Bolsu ini mempunyai potensi keuntungan yang besar sekitar lebih dari 80% sehingga baik untuk
dikembangkan sebagai salah solusi untuk menambah pendapatan.

Saran

Demikian proposal ini dibuat semoga kegiatan usaha ini dapat berjalan dengan baik dan
penulis berharap dapat mengkembangkan kreatifitas. Usaha Bolsu bisa dijadikan inspirasi produk
usaha bagi para pelaku UMKM.

Anda mungkin juga menyukai