Anda di halaman 1dari 12

ASUHAN KEBIDANAN PADA NY “ N “ AKSEPTOR KB KONDOM

Tanggal Masuk/pukul : 6 Juni 2023 /pukul : 10.30 WIB


No. Rekam Medis :-

I. PENGKAJIAN DATA Tanggal:06/06/2023, Jam 10.30 WIB


A. Data subyektif
1. Biodata Pasien
Istri Suami
Nama Ibu : Ny. N : Tn. H
Umur : 26 tahun : 28 tahun
Agama : protestan : protestan
Suku /Bangsa : Batak/Indonesia : Batak/Indonesia
Pendidikan : SMP : SMA
Pekerjaan : IRT : Wiraswasta
Alamat : Jl.Danau jempang LK.1 Tunggurono
2. Alasan Datang
Ibu mengatakan ingin menggunakan KB kondom untuk suaminya dan ibu tidak mau
menggunakan KB yang lain.
3. Keluhan Utama
Ibu mengatakan tidak ada keluhan
4. Riwayat Menstruasi
Menarche : 11 tahun
Siklus : 31 hari
Teratur/tidak : teratur
Lama : 7 hari
Konsistensi : cair
Bau : khas amis
Warna : merah segar
Keluhan : tidak ada
5. Riwayat Obstetrik (kehamilan, persalinan dan nifas)

Persalinan Nifas
Hamil
Ke Jns BB
Tahun UK Penolong Kompl JK Laktasi komplikasi ket
prsalinan lahir
1 2020 aterm spontan bidan tidak ada 3100 ASI tidak ada

normal

6. Riwayat KB
No Jns Kontrasepsi Pasang Lepas
Tgl oleh tempat keluhan tgl Oleh tmp alasan
Ibu belum prnh menggunakan
alat kontrasepsi apapun.

7. Riwayat Kesehatan
a. Penyakit yang sedang diderita (menular,menurun, menahun)

Ibu mengatakan tidak sedang menderita penyakit menular seperti, PMS, HIV/AIDS, gonorea,

TBC dan lainnya, penyakit menurun seperti, hipertensi, DM, jantung dan lainnya, penyakit

menahun seperti, asma dan lainnya.

b. Penyakit yang pernah diderita (menular,menurun, menahun)

Ibu mengatakan tidak pernah menderita penyakit menular seperti, PMS, HIV/AIDS, gonorea,

TBC dan lainnya, penyakit menurun seperti, hipertensi, DM, jantung dan lainnya, penyakit

menahun seperti, asma dan lainnya.

c. Riwayat penyakit keluarga (menular,menurun, menahun)

Ibu mengatakan pihak keluarga ibu maupun suami tidak ada yang mempunyai riwayat penyakit

menular seperti, PMS, HIV/AIDS, gonorea, TBC dan lainnya, penyakit menurun seperti,

hipertensi, DM, jantung dan lainnya, penyakit menahun seperti, asma dan lainnya.
d. Riwayat Alergi Obat
Ibu mengatakan tidak mempunyai riwayat alergi terhadap obat baik antibiotik, analgetik dan
lainnya.
e. Riwayat Operasi
Ibu mengatakan tidak pernah melakukan operasi apapun.
8. Riwayat Perkawinan
a. Status pernikahan : sah

b. Menikah ke : 1 (satu)

c. Lama : 2 tahun

d. Nikah pertama kali saat usia : 22 tahun

e. Usia ibu saat menikah : 22 tahun

f. Usia suami saat menikah : 24 tahun

9. Pola pemenuhan Kebutuhan Sehari-hari


a. Pola nutrisi

1) Makan

Frekuensi : 3 kali/hari

Porsi : 1 piring

Jenis : nasi, sayur, lauk (tempe, sayur sup)

Pantangan : tidak ada

Keluhan : tidak ada

2) Minum

Frekuensi : 6 kali Sehari

Porsi : 1 gelas
Jenis : air putih, teh

Pantangan : tidak ada

Keluhan : tidak ada

b. Pola eliminasi :

1) Buang Air Besar (BAB)

Frekuensi : 1x /hari

Konsistensi : lembek

Warna : khas feces

Keluhan : tidak ada

2) Buang Air Kecil (BAK)

Frekuensi : 4x /hari

Warna : kuning jernih

Keluhan : tidak ada

c. Pola istirahat

1) Tidur siang

Lama : 1 jam/hari

Keluhan : tidak ada

2) Tidur malam

Lama : 8 jam/hari

Keluhan : tidak ada

d. Aktivitas

Dirumah : memasak, menyapu, mencuci dan lainnya

Diluar rumah : arisan, PKK dan lainnya


e. Personal hygiene

Mandi : 2x/hari

Ganti pakaian : 2x/hari

Gosok gigi : 2x/hari

Keramas : 3/minggu

f. Pola seksualitas

Frekuensi : 3x/minggu

Keluhan : tidak ada

10. Data psikososial, spiritual, ekonomi

a. Ibu mengatakan hubungan ibu dengan suami sampai saat ini baik-baik saja

b. Ibu mengatakan hubungan ibu dengan tetangga sekitar baik-baik saja

c. Ibu mengatakan rajin beribadah setiap hari minggu ke gereja

d. Ibu mengatakan suami sebagai penopang perekonomian keluarganya

11. Lingkungan yang berpengaruh

a. Ibu mengatakan mempunyai hewan piaraan yaitu anjing

b. Ibu mengatakan lingkungan sekitar rumahnya tidak berdekatan dengan pabrik sehingga

lingkungan sekitar rumahnya bersih

B. Data obyektif
1. Pemeriksaan Umum

a. Keadaan umum : Baik

b. Kesadaran : Composmentis

c. Tanda-tanda vital

a. Tekanan darah : 110/70 mmHg

b. Nadi : 84 ×/menit
c. Suhu : 36,7oC

d. Respirasi : 22 ×/menit

d. TB : 154 cm

e. BB : 50 kg

2. Pemeriksaan fisik

a. Kepala : Bentuk mesochepal, kulit kepala bersih, rambut hitam, rambut tidak rontok.

b. Muka : Oval,tidak pucat, tidak ada bekas luka. Tidak pucat, tidak ada hiperpigmentasi,

tidak ada jerawat.

c. Mata : Penglihatan baik, bentuk simetris, konjungtiva tidak pucat, sclera tidak kuning.

d. Hidung : Penciuman baik, tidak ada pembesaran abnormal, tidak ada sekret.

e. Mulut : Bersih, tidak ada caries gigi, tidak ada stomatitis.

f. Telinga : Pendengaran baik, tidak ada penumpukan serumen.

g. Leher : Tidak ada pembesaran kelenjar thyroid.

h. Ketiak : Tidak ada pembesaran kelenjar limfe.

i. Dada : Bentuk simetris, retraksi rongga dada seimbang.

j. Payudara : Bentuk simetris, tidak ada massa atau benjolan.

k. Abdomen : Tidak ada luka bekas operasi, tidak kembung. Bentuk simetris, tidak ada

pembesaran abdomen. Tidak ada nyeri tekan, tidak ada massa dan tidak ada tanda-tanda

kehamilan.

l. Genetalia : Tidak terdapat pengeluaran pervaginam, vagina tidak oedem, tidak ada

pembesaran kelenjar batholini dan skene

m. Anus : Tidak ada haemoroid.

n. Ekstremitas atas : Pergerakan normal, tidak ada oedem, jari – jari lengkap
o. Ekstremitas bawah : Pergerakan normal, tidak ada oedem atau varices, jari – jari lengkap

dan normal reflek patella + / +.

3. Pemeriksaan penunjang

Tidak dilakukan

II. INTERPRETASI DATA Tanggal :06/06/2023, Jam : 10.35 WIB

A. Diagnosa Kebidanan

Ny. N P1A0Ah1 berumur 26 tahun calon akseptor KB Kondom

Data Dasar

Data Dasar Subyektif :

1. Ibu mengatakan berumur 26 tahun

2. Ibu mengatakan mempunyai anak satu

3. Ibu mengatakan sebelumnya belum pernah menggunakan KB

4. Ibu mengatakan ingin menggunakan KB kondom untuk suaminya

5. Ibu mengatakan tidak mempunyai riwayat penyakit apapun

Data Dasar Obyektif :

1. Keadaan umum : baik

2. Kesadaran : Composmentis

3. Tanda – tanda vital

a. Tekanan darah : 110/70 mmHg

b. Nadi : 84 ×/menit

c. Suhu : 36,7 0 C
d. Respirasi : 22 ×/menit

B. Diagnosa Masalah

Tidak ada

C. Diagnosa Kebutuhan

KIE mengenai cara pemakain KB kondom

III. DIAGNOSA POTENSIAL

Tidak ada

IV. ANTISIPASI TINDAKAN SEGERA

Tidak ada

V. PERENCANAAN Tanggal :06/06/2023, Jam:10.30 WIB

1. Beritahu ibu hasil pemeriksaan.

2. Beritahu ibu mengenai pengertian KB kondom

3. Beritahu ibu mengenai jenis-jenis kondom

4. Beritahu ibu mengenai cara kerja KB kondom

5. Beritahu ibu pada mengenai keuntungan dan kerugian KB kondom

6. Beritahu ibu mengenai efek samping KB kondom

7. Beritahu ibu cara penggunaan KB kondom

8. Beritahu ibu kunjungan ulang


VI. PELAKSANAAN Tanggal :06/06/2023, Jam : 10.45 WIB

1. Memberitahu ibu hasil pemeriksaan bahwa kondisi ibu saat ini baik, ditunjukkan

dengan kesadaran : composmentis, TD: 110/70, Suhu: 36,7 0C, respirasi : 22

kali/menit.

2. Memberitahu ibu mengenai pengertian KB kondom yaitu kondom merupakan

selubung atau sarung karet yang dapat terbuat dari berbagai bahan diantaranya

lateks (karet), plastic (vinil), atau bahan alami (produksi hewani) yang dipasang

pada penis saat hubungan seksual. Kondom terbuat dari karet sintesis yang tipis,

berbentuk silinder dengan muaranya berpinggir tebal yang bila digulung berbentuk

rata atau mempunyai bentuk seperti putting susu.

3. Memberitahu ibu mengenai jenis-jenis KB kondom yaitu meliputi kondom biasa,

berkontur(bergerigi), beraroma dan tidak beraroma.

4. Memberitahu pada ibu mengenai cara kerja KB kondom yaitu meliputi mencegah

masuknya sperma ke dalam saluran reproduksi wanita, sebagai alat kontrasepsi

dan sebagai pelindung terhadap infeksi penyakit menular seksual.

5. Memberitahu pada ibu mengenai keuntungan KB kondom yaitu meliputi efektif

apabila digunakan dengan benar, tidak mengganggu produksi ASI, tidak

mengganggu kesehatan, harganya murah dan dapat dibeli secara umum dan tidak

perlu resep bidan maupun dokter.

Selain memberitahu kelebihan ibu juga diberitahu mengenai kerugian KB kondom yaitu efektif

tidak terlalu tinggi, cara penggunaan sangat mempengaruhi efektifitas dari kontrasepsi, agak

mennganggu hub sexual, dapat menyebabakan kesulitan untuk mempertahankan ereksi, harus
selalu tersedia setiap kali berhubungan sexual dan beberapa pemeriksaan malu untuk membeli

kondom ditempat umum.

6. Memberitahu ibu mengenai efek samping atau masalah KB kondom yaitu meliputi kondom

rusak pada saat akan digunakan untuk hubungan seksual, kondom bocor saat berhubungan dan

mengurangi kenikmatan pada saat melakukan hubungan seksual.

7. Memberitahu pada ibu mengenai penggunaan kondom untuk suaminya yaitu meliputi :

a. Kondom dipasang pada saat penis ereksi dan sebelum melakukan hubungan seksual.

b. Buka kemasan kondom secara hati-hati dari tepi dan arah robekan ke arah tengah. Jangan

menggunakan gigi dan benda tajam saat membuka kemasan. Karena dapat menyebabkan

kondom robek

c. Tekan ujung kondom dengan jari dan jempol untuk menghindari udara masuk ke dalam

kondom. Pastikan gulungan kondom berada di sisi luar.

d. Buka gulungan kondom secara perlahan ke arah pangkal penis, sambil menekan ujung kondom.

Pastikan posisi kondom tidak berubah selama coitus, jika kondom menggulung, tarik kembali

gulungan ke pangkal penis.

e. Setelah ejakulasi, lepas kondom saat penis masih ereksi. Hindari kontak penis dan kondom dari

pasangan.

f. Buang dan bungkus kondom bekas pakai ke tempat yang aman

8. Memberitahu pada ibu mengenai kunjungan ulang untuk pemakain KB kondom

yaitu apabila ibu mengalami masalah dalam pemakaian kondom selama

berhubungan seksual menganjurkan pada ibu untuk segera datang ke tenaga

kesehatan terdekat untuk mengkonsultasikan masalah yang dihadapinya.


VII. EVALUASI Tanggal : 06/06/2023, Jam: 11.00 WIB

1. Ibu mengerti mengenai hasil pemeriksaan yang telah dilakukan oleh bidan

2. Ibu mengerti apa itu KB kondom dan ibu dapat mengulangi kembali pertanyaan dari bidan apa itu

KB kondom.

3. Ibu mengerti mengenai jenis-jenis KB kondom ada 4 yaitu kondom biasa, bergerigi, beraroma dan

tidak beraroma.

4. Ibu mengerti cara kerja dari KB kondom yaitu salah satunya untuk mencegah masuknya sperma

ke dalam alat reproduksi wanita.

5. Ibu mengerti keuntungan dan kerugian dari KB kondom dan ibu bisa mengulangi kembali

mengenai keuntungan dan kerugian KB kondom serta ibu menanyakan kembali pada bidan

mengenai yang belum jelas

6. Ibu mengerti mengenai efek samping dari penggunaan KB kondom dan ibu menyakan kembali

pada hal yang belum jelas yang telah disampaikan oleh bidan.

7. Ibu mengatakan mengerti cara penggunaan KB kondom dan ibu berusaha mengulangi kembali

penjelasan bidan cara penggunaan KB kondom yaitu meliputi kondom dipakai pada saat penis

dalam keadaan ereksi, membuka kondom dengan menggunakan tangan dan tidak boleh

menggunakan gigi ataupun benda tajam karena dapat menyebabkan kondom robek, tekan ujung

kondom dengan jari dan jempol untuk menghindari udara masuk ke dalam kondom, buka

gulungan kondom secara perlahan ke arah pangkal penis sambil menekan ujung kondom, setelah

ejakulasi lepas kondom saat penis masih ereksi, hindari kontak penis dan kondom dari pasangan

serta membuang bungkus kondom bekas pakai ke tempat yang aman.

8. Ibu mengatakan berjanji akan segera datang ke tenaga kesehatan terdekat apabila mengalami

masalah selama dalam pemakain KB kondom.

Anda mungkin juga menyukai