Anda di halaman 1dari 105

PENERAPAN TERAPI TEKNIK TARIK NAFAS DALAM

UNTUK MENGONTROL EMOSI PADA MASALAH KLIEN


DENGAN RESIKO PERILAKU KEKERASAN DI
WILAYAH KERJA UPTD PUSKESMAS
SEKAR JAYA

KARYA TULIS ILMIAH

DITA INDAH SARI


NIM:PO7120219008

KEMENTERIAN KESEHATAN REPUBLIK INDONESIA


POLITEKNIK KESEHATAN PALEMBANG
PRODI KEPERAWATAN BATURAJA
TAHUN 2022
i

Poltekkes Kemenkes Palembang


ii
PENERAPAN TERAPI TEKNIK TARIK NAFAS DALAM
UNTUK MENGONTROL EMOSI PADA MASALAH KLIEN
DENGAN RESIKO PERILAKU KEKERASAN DI
WILAYAH KERJA UPTD PUSKESMAS
SEKAR JAYA

Diajukan Kepada Poltekkes Kemenkes Palembang Untuk


Memenuhi Salah Satu Persyaratan Memperoleh Gelar
Ahli Madya Keperawatan

DITA INDAH SARI


NIM:PO7120219008

KEMENTERIAN KESEHATAN REPUBLIK INDONESIA


POLITEKNIK KESEHATAN PALEMBANG
PRODI KEPERAWATAN BATURAJA
TAHUN 2022

iii

Poltekkes Kemenkes Palembang


iii

Poltekkes Kemenkes Palembang


iv

Poltekkes Kemenkes Palembang


v

Poltekkes Kemenkes Palembang


KATA PENGANTAR

Puji Syukur kehadirat Allah SWT,karena atas berkat dan rahmat-nya,saya


dapat menyelesaikan Laporan Tugas Akhir ini tepat waktu. Penulisan Laporan
Tugas Akhir ini di lakukan dalam rangka memenuhi salah satu persyaratan untuk
mencapai gelar Ahli Madya Keperawatan pada Jurusan Keperawatn Baturaja
Poltekkes Kemenkes Palembang.Saya menyadari bahwa penyusunan Laporan
Tugas Akhir atas bimbingan dari berbagai pihak.Pada kesempatan ini izinkan saya
mengucapkan terima kasih dan penghargaanyang setinggi-tingginya kepada:

1. Bapak Muhamad Taswin, S. Si, Apt. MM, M.Kes selaku Direktur Politeknik
Kesehatan Kemenkes Palembang.
2. Ibu Devi Mediarti, S. Pd, S. Kep, M. Kes selaku Ketua Jurusan Keperawatan
Politeknik Kesehatan Kemenkes Palembang.
3. Bapak Gunardi Pome, S. Ag, S. Kep, M. Kes selaku Ketua Prodi Keperawatan
Baturaja.
4. Bapak D Eka Harsanto, S. Kp. M. Kes selaku Dosen pembimbing I Karya
Tulis Ilmiah.
5. Ibu Zanzibar, S. Pd. M. Kes selaku Dosen pembimbing II Karya Tulis Ilmiah.
6. Dosen dan Stap Pengajar Program Studi Keperawatan Baturaja.
7. Kedua orang tua Bapak Mansyur dan Ibu Suijah dan semua keluarga yang
selalu memberikan doa dan semangat bagi saya.
8. Teman-teman seperjuangan angkatan XVIII.
Saya menyadari bahwa Karya Tulis Ilmiah ini jauh dari kesempurnaan maka
kiranya mohon saran dan masukkan demi perbaikan Karya Tulis Ilmiah
saya.semoga Karya Tulis Ilmiah ini berguna bagi diri saya sendiri dan
pengembangan ilmu keperawatan.

Baturaja, Juni 2022

Penulis

vi

Poltekkes Kemenkes Palembang


ABSTRAK

Sari, Dita Indah. 2022 Penerapan terapi teknik tarik nafas dalam untuk
mengontrol emosi pada masalah klien dengan resiko perilaku kekerasan.
Program Diploma III Keperawatan , Jurusan Keperawatan poltekkes
kemenkes Palembang Prodi Keperawatan Baturaja Pembimbing (I): D Eka
Harsanto, S. Kp. M. Kes. Pembimbing (II) : Zanzibar, S. Pd. M.Kes

Latar Belakang : perilaku kekerasan adalah suatu keadaan di mana seseorang


melakukan tindakan yang dapat membahayakan lingkungan. Hal tersebut di
lakukan untuk mengungkapkan perasaan kesal atau marah yang tidak konstruktif.
Teknik tarik nafas dalam merupakan suatu bentuk asuhan keperawatan, yang
dalam hal ini perawat mengajarkan kepada klien bagaimanacara melakukan nafas
dalam, nafas lambat (menahan inspirasi secara maksimal) Teknik tarik nafas
dalamtidak saja menyebabkan menyenangkan pikiran saja, tetapi teknik tarik
nafas dalam juga dapat membantu untuk meningkatkan kemampaun seseorang
untuk berkonsentrasi, kemampuan untuk mengontrol diri, untuk menurunkan
tingkat depresi dan emosi. Salah satu intervensi pada klien resiko perilaku
kekerasan penerapan terapi teknik tarik nafas dalam.
Metode : Desain dalam penelitian ini mengunakkan metode pendekatan studi
kasus dengan 2 responden yang mengalami gangguan jiwa resiko perilaku
kekerasan.
Hasil penelitian : Hasil penelitian menunjukan bahwa setelah di lakukan
penerapan teknik tarik nafas dalam pada klien I dan klien II didapatkan hasil
penerapan teknik tarik nafas dalam dapat dilakukan untuk mengontrol emosi pada
masalah klien dengan resiko perilaku kekeraan.
Kesimpulan : Antara klien I dan Klien II mampu mengontrol marah dan
menurunkan tingkat emosional.

Kata kunci :Teknik Nafas Dalam, Mengontrol Emosi, Resiko Perilaku


Kekerasan.

vii

Poltekkes Kemenkes Palembang


ABSTRACT

Sari, Dita Indah 2022 Application of deep breathing technique therapy to control
emotions in client problems with the risk of violent behavior.Diploma III
Nursing Program, Departement Of Nursing Poltekkes Kemenkes Palembang
Nursing Study Program Advisor (I) : D Eka Harsanto, S. Kp. M. Kes
Advisor (II) Zanzibar, S. Pd. M.Kes.

Background : Violent behavior is a condition in which a person takes actions that


can harm the environment. This is done to express feelings of irritation or anger
that are not constructive. The deep breathing technique is a form of nursing care,
in this case the nurse teaches the client how to do deep breaths, slow breaths (hold
inspiration to the maximum). improve one's ability to concentrate, the ability to
control oneself, to reduce levels of depression and emotions. One of the
interventions for clients at risk of violent behavior is the application of deep
breathing technique therapy.
Methods: The design in this study uses a case study approach with 2 respondents
who experience mental disorders at risk of violent behavior.
The results of the study: The results showed that after applying the Deep
Breathing Technique to client 1 and client 2, the results showed that the
application of deep breathing techniques could be done to control emotions in
client problems with the risk of violent behavior.
Conclusion: Between client 1 and client 2 are able to control anger and reduce
emotional levels.

Keywords: Of Breathing Technique In Controlling Therapy In The Risk Of


Violent Behavior.

viii

Poltekkes Kemenkes Palembang


DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL............................................................................................
HALAMAN SAMPUL........................................................................................
HALAMAN KEASLIAN TULISAN.................................................................
HALAMAN PERSETUJUAN............................................................................
HALAMAN PENGESAHAN.............................................................................
KATA PENGANTAR.........................................................................................
ABSTRAK............................................................................................................
ABSTRACK
...............................................................................................................................
viii
DAFTAR ISI........................................................................................................
DAFTAR TABEL................................................................................................
DAFTAR GAMBAR...........................................................................................
DAFTAR LAMPIRAN......................................................................................
BAB I PENDAHULUAN
1.1 latar Belakang..................................................................................................
1.2 Rumusan Masalah...........................................................................................
1.3 Tujuan Penelitian.............................................................................................
1.4 Manfaat penelitian...........................................................................................
BAB II TINJAUAN PUSTAKA
2.1 Konsep Perilaku Kekerasan............................................................................
2.1.1 Definisi.........................................................................................................
2.1.2 Tanda dan Gejala.........................................................................................
2.1.3 Rentang respon Masalah............................................................................
2.1.4 Mekanisme Koping....................................................................................
2.1.5 Konsep Masalah Teknik Relaksasi Nafas Dalam........................................
1.Tujuan Relaksasi Nafas Dalam................................................................
2. Manfaat....................................................................................................
3. Cara pemberian........................................................................................
2.2. Asuhan Keperawatan......................................................................................

ix

Poltekkes Kemenkes Palembang


2.2.1. Pengkajian........................................................................................
2.2.2. Masalah Keperawatan Dan Diagnosa Keperawatan....................................
2.2.3. Rencana (Intervensi.....................................................................................
2.2.4. Strategi Pelaksanaan....................................................................................
2.2.5 Implementasi Keperawatan..........................................................................
1. Jenis Implementasi...................................................................................
2. Metode Implemetasi.................................................................................
2.2.6. Evaluasi......................................................................................................
BAB III METODE STUDI KASUS
3.1 Rancangan Studi Kasus...................................................................................
3.2 Kerangka Studi Kasus.....................................................................................
3.3 Definisi Istilah.................................................................................................
3.4 Subjek Studi Kasus..........................................................................................
3.5 Fokus Studi Kasus...........................................................................................
3.6 Tempat dan Waktu Studi Kasus......................................................................
3.7 Instrumen dan Metode Pengumpulan Data.....................................................
3.8 Analisis Data dan Penyajian Data...................................................................
3.9 Etika Studi Kasus............................................................................................
BAB IV HASIL STUDI KASUS
4.1 Gambaran Lokasi Penelitian............................................................................
4.2. Hasil penelitian...............................................................................................
BAB V PEMBAHASAN
5.1 Pembahasan hasil penelitian...........................................................................
5.2 Keterbatasan studi kasus.................................................................................
BAB VI KESIMPULAN DAN SARAN
6.1 Kesimpulan......................................................................................................
6.2 Saran................................................................................................................
DAFTAR PUSTAKA
LAMPIRAN-LAMPIRAN

Poltekkes Kemenkes Palembang


DAFTAR TABEL

Tabel 4.1 Analisa Data Klien I 26


Tabel 4.2 Analisa Data Klien II ....... 37
Tabel 4.3 Intervensi Keperawatan I …...…...28
Tabel 4.4 Intervensi Keperawatan II ..39
Tabel 4.5 Strategi Pelaksanaan Keluarga I ..30
Tabel 4.6 Strategi Pelaksanaan Keluarga II .....41

xi

Poltekkes Kemenkes Palembang


DAFTAR GAMBAR

Gambar 1 : Genogram Klien I ..23


Gambar 2 : Genogram klien II .34

xii

Poltekkes Kemenkes Palembang


DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1 :Jadwal kegiatan


Lampiran 2 : Surat izin penelitian
Lampiran 3 : informed consent
Lampiran 4 : foto penelitian
Lampiran 5 : Strategi pelaksanaan
Lampiran 6 : Lembar kuisioner
Lampiran 6: Standar operasional prosedur
Lampiran 7 : format askep jiwa

xiii

Poltekkes Kemenkes Palembang


1

BAB I

PENDAHULUAN

1. Latar Belakang

Gangguan jiwa adalah salah satu dari empat masalah kesehatan utama,baik
Negara Maju maupun Negara berkembang. Gangguan jiwa tidak hanya dianggap
sebagai gangguanyang menyebabkan kematian secara langsung, namun juga
menimbulkan ketidakmampuan Individu untuk berperilaku tidak produktif
(Hawari, 2009).

Kesehatan jiwa di pengaruhi oleh faktor predisposisi dan presipitasi factor


predisposisi merupakan jenis dan jumlah koping yang dipengaruhi oleh faktor dan
faktor protektif, sedangkan faktor presipitasi adalah stimulus yang di berikan dan
dapat membuat individu stress. Stressor pada factor presipitasi dan bersifat
biologis, psikologis, dan sosial. Selain itu, stressor tersebut dapat berasal dari
lingkungan internal dan eksternal individu. Lingkungan yang menyebabkan stress
berulang dalam rentang waktu yang berdekatan akan menyebabkan individu sulit
dalam mengatasinya. Dengan demikian, individu harus mampu dalam mengatasi
stress yang terjadi atau jika tidak maka akan berdampak gangguan kejiwaan.
(Aldam & Waldani 2019)

Gangguan jiwa adalah keadaan emosi, psikologis, dan sosial yang


terpandang dari hubungan komunikasi antar dua orang yang tidak terpenuhi
tindakan dan pertahanan yang baik, sesuatu yang dapat di pahami dalam diri yang
baik dan keseimbangan emosi yang dalam. Selain itu masalah gangguan jiwa ada
juga masalah psikososial yang biasa terjadi di kalangan masyarakat Indonesia.
masalah psikososial adalah masalah yang banyak terjadi dimasyarakat. Psikososial
merupakan suatu kondisi yang terjadi pada individu yang mencakup aspek psikis
sosial atau sebaliknya.dari definisi di atas dapat di artikan bahwa masalah
psikososial adalah yang terjadi kejiwaan dan sosialnya. (Maulana et al 2019)

World Health Organization (WHO, 2007) telah memeperkirakan ada sekitar


450 juta orang di dunia yang mengalami gangguan kesehatan jiwa,sekitar 1juta

Poltekkes Kemenkes Palembang


2

orang diantaranya meninggal karena bunuh diri setiap tahunnya dan hamper satu
per tiga dari penduduk di wilayah asia Tenggara pernah mengalami gangguan
neoropsikiatri.

Menurut data Riskedas (2018) menunjukan prevelensi gangguan mental


emosional yang di tunjukan dengan gejala-gejala depresi kecemasan, dan untuk
usia 15 tahun ke atas mencapai sekitar 6,1 % dari penduduk Indonesia. Sedangkan
prevelensi gangguan jiwa berat, seperti skizofrenia mencapai sekitar 400.000
orang atau sebanyak 1,7 per 1.000 penduduk. (Nurhikmah 2021)

Data dinas kesehatan provinsi sumatera selatan,terhitung dari tahun 2017-


2019 saat ini,jumlah pasien dengan gangguan jiwa berat (ODGJ Berat),terus
mengalami peningkatan.pada tahun 2017 ODGJ berat berjumlah 7285 orang.
tahun 2018 menjadi 9597 orang, dan di tahun 2019, lagi menjadi 10175 orang
(Profik Dinas Kesehatan Sumatera Selatan,2019).

Menurut data dari Dinas kesehatan kota Palembang perkembangan jumlah


kunjungan Gangguan jiwa di puskesmas dan rumah sakit kota Palembang Tahun
2019 terdapat sebanyak 8.472 orang lai-laki dan 4.639 perempuan sedangkan di
wilayah Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) jumlah penderita gangguan jiwa
yang mendapat pelayanan sebanyak 431 orang dari estimasi jumlah penderita
gangguan jiwa 759 kasus.presentase pelayanan kesehatan ODGJ berat kabupaten
OKU tahun 2018 sebesar 56,8%.

Menurut data Wilayah kerja UPTD Puskesmas sekar jaya jumlah kunjungan
gangguan jiwa pada tahun 2021 terdapat sebanyak 22 orang laki-laki dan 3 orang
perempuan.

Perilaku kekerasan adalah suatu keadaan yang mengeskresikan perasaan


marah,taku atau ketidakberdayaan terhadap situasi. Gejala kognitif perilaku
kekerasan seperti ditemui adanya binggung, supresi pikiran, tidak mampu
memecahkan masalah dan gangguan penilaian.Gejala perilaku seperti suara keras,
mengepalkan tangan, kekerasan fisik terhadap orang lain dan lingkungan. Gejala
efektif seperti ketidaknyamanan, suasana hati marah mudah tersinggung dan
bermusuhan sdeangkan gejala fisiologis seperti respon fisik dari rasa marah yang

Poltekkes Kemenkes Palembang


3

di tunjukan dengan adanya ketegangan tubuh, wajah merah, pandangan tajam,


berkeringat dan meningkatkan tekanan darah. Dampak perilaku kekerasan seperti
mencelakakan diri sendiri ataupun orang lain akibat emosi yang tidak terkontrol
(Stuart.G.W,2013).

Perilaku kekerasan apabila tidak di tangani dengan baik dapat menimbulkan


Beberapa dampak, seperti mencederai pada diri sendiri,memukul bahkan sampai
melukai orang lain serta merusak lingkungan. Hal tersebut dapat terjadi di
akibatkan Karena ketidakmampuan seseorang dalam mengendalikan amarah
secara konsruktif (Prabowo,2014).

Salah satu penanganan yang digunakan untuk mengurangi resiko perilaku


kekerasan adalah terapi mengontrol perilaku kekerasan secara fisik berupa
relaksasi nafas dalam dan memukul bantal. Teknik relaksasi nafas dalam tidak
saja menyebabkan efek yang menenangkan fisik tetapi juga menenangkan pikiran.
untuk mengurangi resiko melakukan mencederaidiri atau orang lain di karenakan
status emosi dan agresi pasien, maka perludi lakukan terapi yang berguna untuk
menyalurkan energi yang konstruktif dengan cara fisik salah satunya adalah
teknik memukul bantal (Keliat,2011).

Selain menggunakan terapi teknik tarik nafas dalam mengurangi resiko


perilaku kekerasan, Salah satu cara lain yang dapat di lakukan ialah dengan
melakukan terapi aktivitas kelompok (TAK).Terapi Aktivitas Kelompok (TAK)
stimulasi persepsi merupakan salah satu terapi modalitas yang di lakukan perawat
kepada sekelompok pasien yang mempunyai masalah keperawatan yang sama dan
terapi ini menggunakan aktivitas mempersepsikan berbagai stimulus yang terkait
dengan pengalaman dan atau kehidupan untuk di diskusikan dalam kelompok
(Arisandy & Sunarmi,2018).

Berdasarkan uraian latar belakang di atas, peneliti tertarik untuk melakukan


studi kasus Melalui pendekatan gambaran asuhan keperawatan “ Penerapan terapi

Poltekkes Kemenkes Palembang


4

teknik tarik nafas dalam untuk mengontrol emosi pada masalah klie dengan
resiko perilaku kekerasan Di Wilayah kerja UPTD puskesmas Puskesmas sekar
jaya”.

1.2. Rumusan Masalah Studi Kasus

Berdasarkan uraian dari latar belakang di atas, peneliti merumuskan masalah


sebagai Berikut : penerapan terapi teknik tarik nafas dalam untuk mengontrol
emosi pada masalah klien dengan Resiko perilaku kekerasan Di Wilayah kerja
UPTD Puskesmas Sekar Jaya.

1.3. Tujuan Studi Kasus

1.3.1 Tujuan Umum

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Gambaran Penerapan terapi teknik


tarik nafas dalam untuk mengontrol emosi pada masalah klien dengan resiko
perilaku kekerasan Wilayah kerka UPTD puskesmas Sekar Jaya.

1.3.2 Tujuan Khusus

Secara lebih khusus penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hal-hal


Sebagai berikut:

a. Mengidentifikasi penyebab resiko perilaku kekerasan dengan penerapan


teknik tarik nafas dalam untuk mengontrol emosi pada masalah klien
dengan resiko perilaku kekerasan.
b.Mengidentifikasi tanda dan gejala resiko perilaku kekerasan.

c. Melakukan penerapan teknik tarik nafas dalam.

1.4.Manfaat Studi Kasus

Poltekkes Kemenkes Palembang


5

Studi kasus ini,di harapkan memberi manfaat bagi :

a. Manfaat Bagi masyarakat


Manfaatnya untuk masyarakat adalah untuk meningkatkan pengetahuan
masyarakat Tentang penerapan terapi teknik tarik nafas dalam untuk
mengontrol emosi pada masalah klien dengan resiko perilaku kekerasan.
b. Manfaaat Bagi Perkembangan Ilmu dan Teknologi Keperawatan
Manfaat bagi perkembangan Ilmu dan Teknologi Keperawatan yaitu dapat
mengembangkan ilmu dan teknologi di bidang keperawatan khususnya di
bidang kesehatan jiwa dengan menggunakan penerapan terapi teknik tarik
nafas dalam untuk mengontrol emosi pada masalah klien dengan resiko
perilaku kekerasan.
c. Manfaat Bagi Peneliti
Manfaat bagi peneliti adalah peneliti mempunyai pengetahuan dan
pengalaman dalam memberikan penerapan terapi teknik tarik nafas dalam
untuk mengontrol pada masalah klien dengan resiko perilaku kekerasan di
wilayah kerja UPTD puskesmas sekar jaya tahun 2022.

Poltekkes Kemenkes Palembang


BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

2.1. Konsep perilaku kekerasan

2.1.1 Definisi

Perilaku kekerasan adalah suatu bentuk perilaku yang bertujuan untuk


melukai seseorang secara fisik maupun psikologis. Berdasarkan definisi tersebut
maka perilaku kekerasan dapat di lakukan secara verbal, di arahkan pada diri
sendiri, orang lain, dan lingkungan. perilaku kekerasan dapat terjadi dalam dua
bentuk, yaitu saat sedang berlangsung perilaku kekerasan atau perilaku kekerasan
terdahulu riwayat perilaku kekerasan). Perilaku kekerasan adalah suatu keadaan
di mana seseorang melakukan tindakan yang dapat membahayakan secara fisik,
baik pada diri sendiri, orang lain, dan lingkungan. sering juga di sebut gaduh
gelisah atau amuk di mana seseorang marah berespon terhadap suatu stressor
dengan gerakan motoric yang tidak terkontrol (Yosep,2010)

Perilaku kekerasan merupakan suatu bentuk perilaku yang bertujuan untuk


melukai seseorang secara fisik maupun psikologis resiko perilaku kekerasan
adalah rentan melakukan perilaku yang menunjukkan dapat membahayakan orang
lain secara fisik dan emosional. perilaku kekerasan adalah suatu bentuk perilaku
yang bertujuan untuk melukai suatu keadaan emosi yang merupakan campuran
perasaan frustasi dan benci atau marah Perilaku kekerasan adalah suatu keadaan di
mana seseorang melakukan tindakan yang dapat membahayakan secara fisik, baik
pada diri sendiri, orang lain, dan lingkungan. sering juga di sebut gaduh gelisah
(Iyus Yosep,2016).
7

2.1.2 Tanda dan gejala pada klien dengan resiko perilaku kekerasan
Menurut Yosep, (2010) meliputi tanda dan gejala :
Subjektif :
a. Mengatakan benci/kesal dengan orang lain
b. Mengatakan ingin memukul orang lain
c. Mengatakan tidak mampu mengontrol perilaku kekerasan
d. Mengungkapan keinginan menyakiti diri sendiri, orang lain, dan
merusak lingkungan.

Objektif
a.melotot
b.Pandangan tajam
c.Tangan mengepal, rahang mengatup
d.Gelisah dan mondar mandir
e.Tekanan darah meningkat
f. Nadi meningkat
g.Pernafasan meningkat
h.Mudah tersinggung
i. Nada suara tinggi dan bicara kasar
j. Mendominasi pembicaraan
k.Sarkasme
l. Merusak lingkungan
m.Memukul orang lain

2.1.3 Rentang respon masalah

Menurut Yosep, (2010) perilaku kekerasan merupakan status rentang emosi


dan ungkapan kemarahan yang di manisfetasikan dalam bentuk fisik. Kemarahan
tersebut merupakan suatu bentuk komunikasi dan proses penyampaian pesan dari
individu. Orang yang mengalami kemarahan sebenarnya ingin menyampaikan
pesan bahwa ia “tidak setuju, tersinggung, merasa tidak di anggap, merasa tidak

Poltekkes Kemenkes Palembang


8

dituruti atau di remehkan. Rentang respon kemarahan individu di mulai dari


respon normal (asertif 0 sampai pada responsangat tidak normal (maladaptip)

Respon Adaptif Respon Maladaptif

Asertif Frustasi Pasif Agresif Kemarahan

Gambar 2.1

Bagan: rentang respon marah (keliat.1996 ana keliat 2020)

Kegagalan yang menimbulkan frustasi dapat menimbulkan respon pasif dan


melarikan diri atau respon yang maladaftive yaitu agresif kekerasan. perilaku yang
di tampakkan di mulai dari yang rendah sampai tinggi. umumnya klien dengan
perilaku kekerasan di bawa dengan paksa ke rumah sakit jiwa, sering tampak di
ikat secara tidak manusiawi di sertai dengan bentakkan dan pengawalan oleh
sejumlah anggota keluarga bahkan polisi. perilaku kekerasan seperti memukul
anggota keluarga/orang lain, merusak alat rumah tangga, dan marah-marah
merupakan alasan utama yaitu paling banyak di kemukakan oleh keluarga.
penanganan yang di lakukan oleh keluarga belum memedai sehingga selama
perawatan klien, sehingga keluarga mendapatkan pendidikan kesehatan tentang
cara merawat klien dengan manajemen perilaku kekerasan.

2.1.4 Mekanisme Koping

Perawat perlu mempelajari mekanisme koping untuk membantu klien


memembangkan mekanisme koping yang konsruktif dalam mengekspresikan
marahnya. secara umum, mekanisme koping yang sering di gunakan, antara lain
mekanisme pertahanan ego,seperti displacement,sublimasi,proyeksi,depresi,denial
dan reaksi formasi.

Poltekkes Kemenkes Palembang


9

2.1.5 Konsep Masalah Teknik Relaksasi Nafas Dalam

Teknik relaksasi nafas dalam merupakan suatu bentuk asuhan keperawatan


yang dalam hal ini perawat mengajarkan kepada klien bagaimana cara melakukan
nafas dalam, nafas lambat (menahan inspirasi secara maksimal) Teknik relaksasi
nafas dalam tidak saja menyebabkan menyenangkan pikiran saja, tetapi relaksasi
nafas dalam juga dapat membantu untuk meningkatkan kemampuan seseorang
untuk berkonsentrasi, kemampuan untuk mengontrol diri, untuk menurunkan
tingkat depresi dan emosi. (Handoyo,2018).

Di sini perawat dapat mengimplementasikan berbagai intervensi untuk


mengontrol sifat marah, emosi dan perilaku agresif pada pasien. dalam hal ini
perawat mengajarkan kepada pasien bagaimana cara melakukan nafas dalam,
dengan cara nafas lambat (menahan inspirasi secara maksimal)dan bagaimana
menghembuskan nafas secara perlahan-lahan. Dari berbagai intervensi yang di
lakukan oleh perawat salah satunya adalah teknik relaksasi nafas dalam karena
relaksasi nafas dalam dapat meningkatkan ventilasi alveoli, memelihara
pertukaran gas, mencegah atelektasi paru, memeberikan perasaan tenang,
menguranggi stress fisik maupun emosional.

Relaksasi nafas dalam merangsang tubuh untuk melepaskan opioid endogen


yaitu berupa senyawa endorphin dan enkefalin yang dapat memperkuat daya tahan
tubuh, menjaga sel otak tetap muda, melawan penuaan, menurunkan agresifitas
dalam hubungan antar manusia, meningkatkan semangat, daya tahan , dan
kreatifitas (Smeltzer dan Bare,2018).

1. Tujuan Relaksasi Nafas Dalam

Untuk menguranggi atau menghilangkan rasa ketegangan otot yang


menyebabkan amarah timbul, menguranggi stress, menurunkan rasa nyeri,
menurunkan kecemasan.

Poltekkes Kemenkes Palembang


10

2. Manfaat

Teknik relaksasi nafas dalam merupakan salah satu teknik mengurangi resiko
perilaku kekerasan, mengurangi tekanan darah, kesehatan mental menjadi lebih
baik, meningkatkan daya berfikir logis, meningkatkan berhubungan dengan orang
lain.

3. Cara Pemberian
Cara kerja dalam mengekspresikan marah: teknik nafas dalam yaitu:
a. Klien menarik nafas dalam dan mengisi paru dengan udara, dalam 3
hitungan (hirup, dua, tiga).
b. Udara dihembuskan perlahan-lahan sambil membiarkan tubuh rileks dan
nyaman.
2.2 Asuhan keperawatan pada klien resiko perilaku kekerasan

2.1.1 Pengkajian

Perilaku kekerasan adalah suatu bentuk perilaku yang bertujuan untuk


melukai seseorang, baik secara fisik maupun psikologis. perilaku kekerasan dapat
di lakukan secara verbal yang di arahkan pada diri sendiri, orang lain, maupun
lingkungan. perilaku kekerasan mengacu pada dua bentuk, yaitu perilaku
kekerasan saat sedang berlangsung atau perilaku kekerasan terdahulu.
( Sutejo,2019).

a. Faktor Predisposisi

Perilaku kekerasan atau amuk dapat di pengaruhi oleh rasa frustasi, takut,
stress, cemas, harga diri rendah, dan bersalah. Stres dapat menyebabakan
kecemasan yang menimbulkan perasaan tidak menyenangkan dan terancam, di
mana kecemasan itu sendiri dapat menimbulkan kemarahan. Respon terhadap
marah di ungkapkan melalui tiga cara, yaitu mengungkapkan secara
verbal,menantang dan menekan. Dari ketiga cara ini, mengungkapkan secara
verbal adalah konsrtuktif, sedangkan dua cara lain adalah destruktif.

Perasaan marah yang diekspresikan dengan menantang, biasanya di lakukan


individu karena ia merasa kuat. cara demikian tidak akan menyelesaikan masalah

Poltekkes Kemenkes Palembang


11

bahkan dapat menimbulkan kemarahan yang berkepanjangan dan dapat


menimbulkan tingkah laku destruktif amuk yang di ajukan pada diri sendiri, orang
lain maupun lingkungan. Sedangkan perilaku yang tidak asertif seperti menekan
perasaan marah karena merasa tidak kuat, individu akan berpura-pura tidak
marah atau tidak melarikan dari rasa marahnya sehingga rasa marah tidak
terungkap. Kemarahan demikian akan menimbulkan rasa bermusuhan yang lama
dan pada suatu saat dapat menimbulkan kemarahan destruktif yang di tujukan
pada diri sendiri, orang lain, maupun lingkungan. Respon melawan dan
menentang merupakan respons yang maladaptif yaitu agresif-kekerasan.

b. Faktor presipitasi

Faktor presipitasi biasa bersumber dari pasien, lingkungan atau interaksi


dengan orang lain.Kondisi pasien seperti kelemahan fisik (penyakit fisik),
keputus-asaan, ketidak-berdayaan, percaya diri yang kurang dapat menjadi
penyebab perilaku kekerasan.

Selain itu, kritikan yang mengarah pada penghinaan, kehilangan orang yang
di cintai atau pekerjaan dan kekerasan juga merupakan factor penyebab. Interaksi
sosial yang provokatif dan konflik dapat pula memicu perilaku kekerasan. Pada
klien dengan resiko perilaku kekerasan perlu diketahui secara umum meliputi.

Subjektif :

a. Klien mengatakan benci/kesal dengan orang lain.


b. Klien mengatakan ingin memukul orang lain.
c. Klien mengatakan tidak mampu mengontrol perilaku kekerasan.
d. Klien mengungkapkan keinginan menyakiti diri sendiri, orang lain, dan
merusak lingkungan.
Objektif :

a. Melotot
b. Pandangan tajam
c. Tangan mengepal rahang mengatup
d. Gelisah dan mondar mandir
e. Mudah tersinggung
Poltekkes Kemenkes Palembang
12

2.1.2 Masalah Keperawatan Dan Diagnosa keperawatan

Menurut Yosep (2010): Pohon masalah resiko perilaku kekerasan

Resiko mencederai diri sendiri,orang lain dan lingkungan Effect

Resiko Perilaku kekerasan Core Problem

Halusinasi Causa

Gambar: 2.3 pohon masalah

Diagnosa Keperawatan Yang Diangkat: Resiko Perilaku kekerasan.

2.1.3 Rencana Intervensi

Tindakan Keperawatan Untuk Pasien Gangguan Jiwa Resiko perilaku


kekerasan.

a. Tujuan :

1) Pasien dapat mengidentifikasi penyebab perilaku kekerasan

2) Pasien dapat mengidentifikasi tanda-tanda perilaku kekerasan


3) Pasien dapat menyebutkan jenis perilaku kekerasan yang pernah di
lakukannya
4) pasien dapat menyebutkan akibat dari perilaku kekerasan yang di
lakukannya
5) pasien dapat menyebutkan cara mencegah/mengontrol perilaku
kekerasannya.

Poltekkes Kemenkes Palembang


13

b.Tindakan :

1) Bina hubungan saling percaya


2) Diskusikan perasaan klien penyebab perilaku kekerasan saat ini dan yang
lalu
3) Diskusikan perasaan klien jika terjadi penyebab perilaku kekerasan
4) Diskusikan bersama klien perilaku klien yang biasa dilakukan pada saat
marah
5) Diskusikan bersama klien akibat perilakunya
6) Diskusikan bersama klien cara mengontrol perilakunya

2.1.4 Strategi pelaksanaan

a. Kondisi

Klien tidak mencederai diri sendiri,orang lain,maupun lingkunganya.

b. Diagnosa keperawatan

Resiko perilaku kekerasan

c. Tinjauan khusus

1) Klien dapat membina hubungan saling percaya


2) Klien dapat mengidentifikasi penyebab perilaku kekerasan
3) Klien dapat mengidentifikasi tanda-tanda perilaku kekerasan
4) Klien dapat mengidentifikasi perilaku kekerasan yang biasa di lakukan
5) Klien dapat mengidentifikasi akibat perilaku kekerasan.

2.1.5 Implementasi Keperawatan


a. Jenis Implementasi:
Jenis implementasi yang saya gunakan adalah adalah penerapan terapi teknik
tarik nafas dalam dengan mengontrol emosi pada masalah klien resiko perilaku
kekerasan.

Poltekkes Kemenkes Palembang


14

b. Metode Implementasi:
1) Sp 1
Membina hubungan saling percaya,kaji masalah klien yang di rasakan
keluarga dalam merawat klien, mengidentifikasi penyebab perasaan marah
klien, tanda dan gejala apa yang di rasakan, perilaku kekerasan yang sering
di lakukan dan mengontrol perilaku kekerasan dengan cara fisik tarik nafas
dalam dan pukul bantal.
2) Sp 2
ajarkan klien dan keluarga klien cara mengontrol resiko perilaku kekerasan
dengan cara teknik tarik nafas dalam dan pukul bantal.
3) Sp 3
Mengevaluasi kegiatan klien latihan teknik tarik nafas dalam dan pukul
bantal dan mengontrol resiko perilaku kekerasan dengan cara minum obat,
latih cara mengontrol resiko perilaku kekerasan secara verbal dengan
mengungkapkan, menolak dengan baik, mengungkapkan perasaan dengan
baik. Dan memasukan pada jadwal kegiatan latihan untuk fisik,minum
obat,dan verbal.
4) Sp 4
Mengevaluasi kegiatan klien teknik tarik nafas dalam , minum obat, verbal,
dan latihan dengan cara spiritualyaitu berdoa dan sholat, masukan pada
jadwal kegiatan latihan teknik tarik nafas dalam , minum obat, verbal, dan
spiritual.
5) Sp 5
Klien dapat melakukan kegiatan teknik tarik nafas dalam , minum obat,,
verbal, dan spiritual yang telah di terapkan.

Poltekkes Kemenkes Palembang


15

2.1.6. Evaluasi

Evaluasi yang di lakukan pada perilaku kekerasan untuk mengetahui


kemampaun klien.

Kemampaun klien dalam mengekspresikan marah dengan seseorang.

1) Mampu menyebutkan perilaku kekerasan yang pernah di lakukan

2) Klien mampu mengendalikan emosi setelah di lakukan teknik tarik nafas


dalam

Poltekkes Kemenkes Palembang


BAB III

METODE STUDI KASUS

3.1. Rancangan Studi Kasus

Dalam penelitian studi kasus deskriptif ini meneliti tentang rancangan


penerapan terapi teknik tarik nafas dalam untuk mengontrol emosi pada masalah
klien dengan resiko perilaku kekerasan.

3.2 Kerangka studi kasus

Kerangka studi kasus menggambarkan rencana asuhan keperawatan yang


merupakan tahapan asuhan yaitu pengkajian, diagnosis, perencanaan,
implementasi dan evaluasi keperawatan.

Pengkajian keperawatan Hasil kajian yang menggambarkan


masalah klien resiko perilaku
kekerasan.

Diagnosa keperawatan
Pasien resiko perilaku kekerasan

klien dapat mengidentifikasi


penyebab resiko perilaku
Rencana Keperawatan kekerasan, klien dapat
menyebutkan cara
mencegah/mengontrol resiko
perilaku kekerasanya.

Latihan penerapan terapi teknik


Pelaksanaan Keperawatan tarik nafas dalam untuk
mengontrol marah pada masalah
klien dengan resiko perilaku
kekerasan.

Hasil Implementasi keperawatan


Evaluasi Keperawatan klien mampu mengontrol emosi
resiko perilaku kekerasannya.

= fokus studi kasus


17

3.3 Definisi istilah

Beberapa istilah definisi antara lain:

a. Klien Resiko Perilaku Kekerasan

Resiko perilaku kekerasan adalah klien dengan tanda dan gejala wajah

memerah dan tegang, pandangan tajam, mengatupkan rahang dengan kuat,

mengepalkan tangan, dan bicara kasar.

b. Teknik relaksasi nafas dalam

Teknik relaksasi nafas dalam adalah untuk membantu meningkatkan

kemampuan seseorang untuk berkonsentrasi, mengontrol diri dan untuk

menurunkan tingkat depresi dan emosi dengan cara teknik tarik nafas dalam.

3.4 Subyek Studi Kasus

Subyek dalam penelitian ini menggunakan 2 orang pasien yang mengalami


masalah gangguan jiwa resiko perilaku kekerasan dengan kriteria:

a. pasien tenang

b. pasien kooperatif

3.5 Fokus Studi Kasus

Fokus dari studi kasus yang di lakukan adalah penerapan terapi teknik tarik
nafas dalam dengan mengontrol emosi pada masalah klien resiko perilaku
kekerasan.

3.6 Tempat dan Waktu Studi Kasus

Penelitian ini di wilayah kerja UPTD Puskesmas Sekar Jaya Baturaja, studi
kasus telah di laksanakan pada tanggal 23, 24, 25 Mei 2022.

Poltekkes Kemenkes Palembang


18

3.7 Instrumen dan Metode Pengumpulan data

Adapun teknik pengumpulan data yang di gunakan penulis dalam menyusun


laporan tugas akhir ini adalah:

3.7.1 Instrumen Pengumpulan Data

Instrumen pengumpulan data yang di gunakan adalah menggunakan format


pengkajian asuhan keperawatan jiwa dengan masalah resiko perilaku kekerasan.
Studi kasus ini juga menggunakan SOP dalam melakukan tindakan keperawatan
dan jenis SOP yang di gunakan tentang strategi pelaksanaan (SP) tindakan
keperawatan pasien gangguan resiko perilaku kekerasan.

3.7.2. Metode Pengumpulan Data

Metode :

a. Fase Orientasi:

Tahap perkenalan yaitu salam, perkenalkan nama, umur klien,


menginformasikan tujuan dan tindakan yang akan di lakukan oleh perawat kepada
klien, memberitahu kontrak waktu, berapa lama akan dilakukan tindakan,
memberi kesempatan kepada klien untuk bertanya tentang tindakan yang akan
dilakukan dan perawat bertanya kepada klien apakah setuju atau tidak pada
tindakan yang akan dilakukan.

b. Fase Kerja:

Membina hubungan saling percaya, melakukan tindakan yang sudah


direncanakan, hal- hal yang perlu diperhatikan pada saat pelaksanaan tindakan
adalah rasa aman klien, energy klien, kondisi klien, respon klien, terhadap
tindakan yang telah diberikan.

c. Fase Terminasi:
Memberi kesempatan kepada klien untuk mengekspresikan perasannya
setelah dilakukan tindakan oleh perawat, berikan feedback yang baik kepada klien
dan berikan pujian atas kerjasama klien, kontrak waktu selanjutnya, rapikan

Poltekkes Kemenkes Palembang


19

peralatan dan lingkungan klien dan lakukan terminasi, berikan salam sebelum
meninggalkan pasien lakukan pendokumentasian.

d. Wawancara
Wawancara merupakan hasil anamnesa yang berisi tentang identitas pasien
keluhan utama riwayat penyakit sekarang, riwayat penyakit dahulu dan riwayat
penyakit keluarga.

e. Observasi

Observasi untuk melihat langsung hasil dengan penerapan terapi teknik tarik
nafas dalam dengan mengontrol emosi dengan masalah pasien resiko perilaku
kekerasan.

f. Penerapan teknik relaksasi nafas dalam

Penerapan teknik relaksasi nafas dalam menggunakan standar operasional


prosedur (SOP).

3.7.3 Keabsahan Pengumpulan Data

a. Data Primer

Sumber data yang dikumpulkan dari orang terdekat pasien (keluarga), seperti
orang tua, istri, suami, atau pihak lain yang mengertibdan dekat dengan pasien
yang dapat memberikan informasi yang lengkap tentang masalah kesehatan dan
kepeawatan yang di hadapinya.

b. Data Sekunder

Sumber data yang di kumpulkan dari catatan pasien (perawatan atau rekam
medis pasien) yang merupakan riwayat penyakit dan perawatan di masa lalu.

Poltekkes Kemenkes Palembang


20

3.8 Analisi Data dan Penyajian Data

Analisis data pada penelitian ini di lakukan secara deskriptif berbentuk


narasi. Sedangkan pada penyajian data di sajikan dalam bentuk laporan.

3.9 Etika Studi Kasus


Adapun etika penelitian meliputi:

a. Otonomi (autonomi)
Lembar persetujuan sebagai pasien asuhan (informed consent)Informed
consent merupakan bentuk persetujuan antara penulis dan pasien dengan
memberikan lembar persetujuan.

b.Confidentiality (kerahasiaan)

Untuk menjaga rahasia pasien,penulis dalam membuat laporan tidak


memeberikan atau mencantumkan nama (inisial) dan tidak mendokumentasikan
dalam bentuk foto.

Poltekkes Kemenkes Palembang


BAB IV

HASIL STUDI KASUS

4.1. Gambaran Lokasi Penelitian

Puskesmas Sekar Jaya terletak di kecamatan baturaja timur tepatnya


kelurahan sekar jaya. Berdekatan dengan kantor lurah dan berdekatan SD 43
serta SMP 32. 150. 100 meter dari pasar sekar jaya. Akses menuju Puskesmas
500 Meter jalan besar dan jalan masuk ke dalam puskesmas sudah
menggunakan jalan cor mesin.

Puskesmas Sekar Jaya dibangun di atas tanah seluas ± 1500 m 2 dengan


luas bangunan ± 500 m2 yang terdiri dari 1 bangunan puskesmas dan 1 rumah
dinas dokter. Bangunan puskesmas terdiri dari: ruang tata usaha, ruang
kepala puskesmas, ruang Balai Pengobatan (BP), ruang KIA merangkap KB,
ruang MTBS, ruang gigi, ruang PKPR, ruang pendaftaran/karcis, ruang
apotek, ruang gudang obat, ruang imunisasi dan sanitasi, ruang gizi, ruang
laboratorium, ruang surveilans/simpus, ruang tunggu pasien, gudang,
Mushola, dan 1 wc. Di depan dan samping bangunan puskesmas terdapat
halaman rumput yang dapat dipakai sebagai tempat parkir, apel, dan senam.

a. Letak Geografis
Letak puskesmas cukup strategis berdekatan dengan pasar sekar jaya,
kantor kelurahan, SD 43, SMP 32, luas wilayah kerja lebih kurang 15 Km
Persegi, dengan wilayah kerja :
Data Wilayah dan Fasilitas Pelayanan
1) Sekar Jaya : Pustu dan Puskesmas
2) .Baturaja Permai : Pustu
3) Tanjung Kemala : Poskesdes Tanjung Kemala
4) Terusan : Poskesdes Talang kibang
22

b. Keadaan Demografi
Wilayah kerja Puskesmas Sekar Jaya meliputi 2 Kelurahan yaitu
Kelurahan Sekar Jaya dan Baturaja permai dan memiliki dua desa yaitu
tanjung kemala dan terusan. Desa dan 1 talang dengan jumlah penduduk
17139 Jiwa (Data real Bidan Desa).

Berdasarkan keadaan sosial ekonominya mata pencarian kehidupannya


terdiri dari :

1) Pedagang
2) Pegawai Negeri
3) Pensiunan
4) Petani
5) Buruh

c. Fasilitas Pelayanan Kesehatan Uptd Puskesmas Sekar Jaya


Dalam rangka memenuhi kebutuhan masyarakat, UPTD Puskesmas
Sekar Jaya melaksanakan pelayanan masyarakat sebagai berikut:
( Enam ) Program pokok Puskesmas yaitu:
1) Promosi Kesehatan ( Promkes )
2) Sanitari ( Kesling )
3) KIA/KB
4) Gizi
5) Pencegahan dan pemberantasan penyakit ( P2P )
6) Pengobatan
Empat Program Spesifik Yaitu:
1) Kesehatan Reproduksi ( Kespro )
2) Klinik BP/Gawat darurat
3) Klinik Gigi
4) Laboratorium

Poltekkes Kemenkes Palembang


23

4.2. Hasil Penelitian


4.2.1 Pengkajian Klien I
a. Identitas klien
Inisial : Tn.A (L)
Umur : 43 thn
Agama : Islam
Status pendidikan : SD
Tanggal pengkajian : 23 mei 2022
b. Faktor Predisposisi
Klien sudah 15 tahun mengalami gangguan jiwa pernah di rawat di rs
ERBA.saat keluarga klien memiliki masalah dalam rumah tangga dan
mengalami masalah ekonomi yang harus membuat klien mengalami kesal,
sering marah – marah
c. Fisik
Klien mengeluh sering marah – marah kesal tidak jelas dan gelisah sulit
tidur suka melihat bayangan pada saat mati lampu, saat dilakukan TTV
didapatkan hasil TD : 120/80 mmHg, N : 90x/m S : 36˚C P : 24x/m :
TB : 168 cm BB : 52 kg.
d.Psikososial:
Genogram

Jelaskan:
laki – laki perempuan Sakit

Meninggal Tinggal serumah -------- garis keturunan

Gambar : 1: Genogram Klien 1

Poltekkes Kemenkes Palembang


24

e. Konsep diri
1) Gambaran diri :Klien menyukai seluruh tubuhnya dan tidak ada yang
cacat yang paling disukai klien bagian tubuhnya hidung.
2) Identitas : Klien anak ke 4 dari 4 bersaudara, klien lulusan SD yang tidak
bekerja tinggal bersama kakak kandung No 1 dan bersama 1 orang ke
ponakan.
3) Pera : Klien berperan sebagai adik, dan paman di dalam rumah.
4) Ideal diri : Klien merasa bahagia selalu dan selalu tertawa berlebihan.
5) Harga diri : Klien merasa tidak berarti lagi di keluarganya karena tidak
mampu berbuat apa – apa dan malu karena belum menikah.
Masalah Keperawatan: Harga diri rendah.

f. Hubungan Sosial
Klien mengatakan orang yang berarti dalam hidupnya adalah keluarga
terutama ibu kandungnya klien mengikuti kegiatan kelompok hambatan dalam
berbuhungan dengan orang lain klien mengatakan tidak ada hambatan dalam
berkomunikasi dengan orang lain, hanya saja banyak yang ketakutan dan
menghindardarinya karena gangguan jiwa yang di alaminya.

Masalah keperawatan : Tidak ada masalah keperawatan.


g. Spiritual
1) Nilai dan keyakinan : Klien beragama islam dan klien yakin pada Allah Swt
itu benar adanya.
2) Kegiatan ibadah : Klien taat beribadah kepada Allah Swt dan selalu
melaksanakan sholat 5 waktu setiap hari.

h. Status Mental
1) Tingkat kesadaran : Composmentis, klien sedang tidak mengamuk dan
semua pertanyaan di jawab klien dengan baik.
2) Penampilan : klien berpakaian rapi, memakai baju lengan pendek warna
hitam dan celana pendek.
3) Pembicaraan: Klien berbicara cepat namun bisa dimengerti, nadanya
sedikit keras ketika di tanya sudah mimum obat atau belum.

Poltekkes Kemenkes Palembang


25

4) Alam perasaan :klien terlihat menyendiri dan putus asa karena tidak
mempunyai teman sebaya.
5) Afek: Klien sesuai dengan perasaannya, ketika berbicara yang bagus
afeknya bahagia tertawa berlebihan.
6) Interaksi selama wawancara : klien dengan senang hati menceritakan
pengalaman di masalalunya pada zaman waktu sekolah dan pernah
melakukan perilaku kekerasan kepada keluarganya 3 tahun yang lalu.
7) Persepsi: klien mengatakan sering melihat bayangan di malam hari ketika
mati lampu sehingga tidak bisa tidur.
8) Proses fikir: klien berbicara sesuai yang di tanya perawat dan di jawab
dengan baik.
9) Isi fikir: klien tidak mengalami gangguan daya fikir saat dilakukan
wawancara.
10) Tingkat kesadaran: pada saat berbicara tidak ada disorientasi waktu,
tempat maupun orang. Contohnya klien dapat menyebutkan dan
menceritakan hari ini tanggal berapa, jam saat ini dan 3 hari yang lalu
klien menceritakan membanting piring karena kesal dengan keluarganya di
rumah dan ia ingat pernah di rawat di ERBA, dan juga mengenal orang –
orang di sekitarnya.
11) Memori klien: klien mampu menceritakan kejadian di masa lalu yang baru
terjadi hari ini tanggal berapa, jam saat ini dan ia ingat pernah di rawat di
rs ERBA, juga mengenal orang- orang di sekitarnya.

i. Mekanisme koping
1) Adaftif: ketika ada masalah klien sering marah, kesal pada anggota
keluarganya
2) Maladaptive : saat ada masalah klien selalu mengamuk pada anggota
keluarganya yang ada di rumah.

Poltekkes Kemenkes Palembang


26

4.2.2 Analisa Data

Klien I : Tn. A

Tabel 4.1: Analisa Data klien dengan resiko perilaku kekerasan


Data Fokus Etiologi Masalah

DS: Ketidakmampuan Resiko perilaku


mengendalikan dorongan kekerasan
-klien mengatakan
benci/kesal dengan orang marah
lain, 3 hari yang lalu
membanting piring
karena kesal.

-Klien mengatakan
pernah di rawat di rs
ERBA

DO:

-klien terlihat mata


melotot

-klien terlihat pandangan


tajam

- klien berbicara dengan


suara tinggi dan bicara
kasar
Ttv

Td:120/80 mmHg

N:89 x/m

RR:23 x/m

Tb:160 cm

S:36 ˚C

BB: 52 kg

Poltekkes Kemenkes Palembang


27

4.2.3 Diagnosis Keperawatan

Klien I

Berdasarkan dari hasil pengkajian yang di lakukan pada Tn. A pada tanggal
23 mei 2022, maka penulis merumuskan diagnosis resiko perilaku kekerasan
berhubungan dengan ketidakmampuan mengendalikan dorongan marah.

Data subjektif :

1) klien mengatakan benci/kesal dengan orang lain, 3 hari yang lalu


membanting piring karena kesal.

2) Klien mengatakan pernah di rawat di rs ERBA

Data objektif :

1) Klien terlihat mata melotot


2) Klien terlihat pandangan tajam
3) Klien berbicara dengan suara tinggi dan bicara kasar

4.2.4 Intervensi keperawatan

Berdasarkan masalah keperawatan yang di alami klien I yaitu Tn. A dan


klien II yaitu Tn. I, dengan diagnosis keperawatan yang sama yaitu, resiko
perilaku kekerasan. Maka penulis merencanakan untuk mengajarkan penerapan
terapi teknik tarik nafas dalam, untuk mengontrol emosi ketika merasa ingin
marah dan kesal.

Poltekkes Kemenkes Palembang


28

Klien I: Tn.A

Tabel 4.2 : Intervensi Keperawatan klien dengan resiko perilaku kekerasan


No Diagnosis Perencanaan

Tujuan: Kriteria Intervensi:


Evaluasi:

1 Resiko TUM : Setelah SP 1


perilaku pertemuan klien
kekerasan 1. Klien mampu mampu:
mengontrol emosi -Identifikasi
dengan cara teknik - Menyebutkan penyebab tanda
tarik nafas dalam. penyebab,tanda dan gejala resiko
gejala dan akibat perilaku
TUK : resiko perilaku kekerasan
1.Mengidentifikasi kekerasan.
penyebab resiko -Latih cara fisik
perilaku kekerasan. -Memperagakan 1: tarik nafas
cara fisik1 untuk
2.Mengidentifikasi dalam
mengontrol
tanda dan gejala resiko resiko perilaku -Masukkan
perilaku kekerasan. kekerasan.
dalam jadwal
3.Melakukan harian pasien.
penerapan teknik tarik
nafas dalam. Setelah SP 2
pertemuan klien -Evaluasi SP 1
mampu:
-Latih cara fisik
-Menyebutkan 2 :pukul
kegiatan yang
kasur/bantal
sudah di lakukan
-Memperagakan -Masukkan
cara fisik untuk
dalam jadwal
mengontrol
emosi harian klien

SP 3
Setelah
pertemuan klien -Evaluasi SP 1
mampu: dan SP 2
-Latih secara
- menyebutkan sosial/verbal
kegiatan yang -Menolak
sudah di lakukan dengan baik
-

Poltekkes Kemenkes Palembang


29

- memperagakan Mengungkapkan
secara fisik dengan baik
untuk -masukkan
dalam jadwal
mengontrol
kegiatan klien
emosi

Setelah SP 4
pertemuan klien -Evaluasi SP 1
mampu: SP 2 dan SP 3
-Latih secara
-menyebutkan spiritual berdoa
kegiatan yang -Masukkan
sudah di lakukan dalam jadwal
-memperagakan kegiatan
secara spiritual

Setelah SP 5
pertemuan klien
mampu: -Evaluasi SP 1
-melaksanakan SP 2 SP 3 dan
follow up dan SP 4
rujuk serta
mampumenyebu -Latih patuh
tkan kegiatan minum obat
yang sudah -Susun jadwal
dilakukan. minum obat
1. secara teratur
-Masukkan
dalam jadwal
kegiatan pasien

Strategi Pelaksanaan Keluarga Klien Resiko Perilaku Kekerasan


Klien I: Tn. A
Tabel 4.3:Strategi pelaksanaan keluarga resiko perilaku kekerasan

Poltekkes Kemenkes Palembang


30

No Diagnosis P
erencanaan

Tujuan Kriteria evaluasi Intervensi

1 Keluarga mampu Setelah pertemuan SP 1


merawat klien di keluarga mampu;
rumah -identifikasi
-Menjelaskan masalah yang
penyebab, tanda, di rasakan
gejala akibat serta keluarga dalam
mampu. merawat klien
-memperagakan - jelaskan
cara merawat tentang RPK
klien. dari penyebab,
akibat dan cara
merawat
-rencana tindak
lanjut keluarga
merawat klien

Setelah pertemuan SP 2
keluarga mampu: -Evaluasi SP 1
-Latih
- Menyebutkan (simulasi) cara
kegiatan yang lain untuk
sudah di lakukan merawat klien
dan mampu -.rencana
merawat serta tindak lanjut
keluarga untuk
dapat membuat
merawat klien
rencana tindak
lanjut.

Setelah pertemuan SP 3
keluarga mampu:
-Evaluasi SP 1
- menyebutkan dan SP 2
kegiatan yang -Latih
sudah di lakukan langsung ke
dan mampu pasien
- Rencana
merawat serta
tindak lanjut
dapat membuat keluarga/
rencana tindak jadwal

Poltekkes Kemenkes Palembang


31

lanjut. keluarga.

Setelah pertemuan SP 4
keluarga mampu: -Evaluasi SP 1
-Melaksanakan SP 2 dan SP 3
follow up dan -Latih
rujuk serta langsung klien
mampu -rencana tindak
menyebutkan lanjut follow
kegiatan yang up dan rujukan
sudah di lakukan

Implementasi keperawatan

Klien I : Tn. A

a. Hari pertama

Pertemuan Pertama Pada Panggal 23 Mei 2022, Pukul 14.00 Wib dengan
klien I berinisial Tn. A. Tahap pertama yang di lakukan perawat adalah
mengumpulkan data tentang klien, mengeksplorasi perasaan klien, dan membuat
rencana pertemuan dengan klien. Tahap kedua yang perawat lakukan di
kunjungan pertama ini adalah dengan tahap orientasi yaitu tahap perkenalan yang
dilakukan oleh perawat saat pertama kali nertemua dengan klien. Perawat dan
klien harus membina hubungan saling percaya. Perawat menanyakan nama
kesukaan klien, menjelaskan kegiatan yang akan di lakukan, menjelaskan waktu
yang dibutuhkan untuk melakukan kegiatan. Selanjutnta perawat melakukan
observasi pada klien, perawat mengidentifikasi penyebab resiko perilaku
kekerasan, klien terlihat mata melotot, klien berbucara dengan suara tinggi dan
bicara keras, klien terlihat pandangan tajam. Kebiasaan aktivitas klien sehari- hari
bersih- bersih rumah dan sholat 5 waktu.
Setelah dilakukan observasi perawat melakukan fase kerja yaitu, berikan
lingkungan yang aman dan tenang untuk klien mengatakan mencoba teknik tarik
nafas dalam berulang- ulang dan klien dan perawat lihat klien tampak terlihat
tenang setelah melakukan teknik tarik nafas dalam berulang- ulang. Selanjutnya
memberikan edukasi pada klien dengan menjelaskan manfaat melakukan teknik

Poltekkes Kemenkes Palembang


32

tarik nafas dalam dengan berulang- ulang dan bisa mengontrol emosi.
Menganjurkan klien melakukan teknik tarik nafas dalam secara mandiri tanpa di
dampingi perawat kontrak waktu untuk pertemuan selanjunya.

B. Hari kedua
Kunjungan kedua pada tanggal 24 Mei 2022, pukul 14.30 Wib, perawat
terlebih dahulu menanyakan kepada kakak klien bagaimana perkembangan klien
setelah perawat melakukan penerapan teknik tarik nafas dalam pada hari pertama
dan klien terlihat rileks dan tenang setelah melakukan teknik tarik nafas dalam,
lalu perawat mengevaluasi kemampuan klien saat kunjungan hari pertama,
mengajarkan kembali seperti di hari pertama. Perawat menanyakan kembali
pentingnya melakukan teknik tarik nafas dalam, dan klien mengatakan sudah
melakukan teknik tarik nafas dalam, pukul bantal, masukkan jadwal harian dan
patuh minum obat. Selanjutnya memberikan edukasi pada klien dengan
menjelaskan manfaat melakukan teknik tarik nafas dalam , menganjurkan klien
untuk melakukan teknik tarik nafas dalam secara mandiri dan kontrak waktu
untuk pertemuan selanjutnya pada tanggal 25 Mei 2022 pukul 15.00 Wib.

c. Hari ketiga
Kunjungan ketiga pada tanggal 25 Mei 2022, Pukul 15.00 Wib. Perawat
mengevaluasi kemampuan klien saat kunjungan hari kedua, mengajarkan kembali
seperti hari kedua kunjungan. Perawat menanyakan kembali pentingnya
melakukan teknik tarik nafas dalam, perawat mengajak klien untuk melakukan
telnik tarik nafas dalam, pukul bantal masukkan jadwal harian patuh minum obat
dan klien terlihat tampak rileks dan tenang setelah melakukan teknik tarik nafas
dalam. Dampingi klien dalam melakukan teknik tarik nafas dalam yang baik dan
benar. dan klien tampak tenang dan paham tentang teknik tarik nafas dalam.
Selanjutnya memberikan edukasi kepada klien dengan menjelaskan manfaat
melakukan teknik tarik nafas dalam yang sudah diajarkan dan menganjurkan klien
untuk melakukan teknik tarik mafas dalam secara mandiri ketika rasa marah
muncul.
Evaluasi keperawatan:
Klien I

Poltekkes Kemenkes Palembang


33

Setelah di lakukan intervensi terapi teknik tarik nafas dalam selama 3 hari yaitu
pada tanggal 23- 25 Mei 2022. dan pada tanggal 23 pukul 14.00 Wib, pada
tanggal 24 pukul 14.30 Wib dan pada tanggal 25 pukul 15.00 Wib mei 2022,
maka di dapatkan hasil perkembangan positif pada klien yaitu resiko perilaku
kekerasan bisa di kontrol dan di kendalikan, setelah di lakukan tindakan terdapat
perubahan pada hari ketiga klien tenang dan kooperatif.

Subjektif :
1) Klien mengatakan suka dengan teknik tarik nafas, pukul bantal karena
mudah di lakukan dan memberikan efek ketenangan.
2) Klien mengatakan setelah melakukan teknik tarik nafas dalam pikirannya
lebih tenang, rileks perasaan gelisah menurun.
3) Klien mengatakan mengerti tentang prosedur yang di berikan
Objektif:
1) Klien tampak lebih nyaman dan tenang setelah melakukan teknik tarik
nafas dalam.
2) Klien tampak memahami apa yang sudah di jelaskan dan menerapkan
teknik tarik nafas dalam secara mandiri.

4.3.1 Pengkajian Klien II

a. Identitas klien

Poltekkes Kemenkes Palembang


34

Inisial : Tn.A (I)


Umur : 33 thn
Agama : Islam
Status pendidikan : SMA
Tanggal pengkajian : 23 mei 2022

b. Faktor Predisposisi
Klien sudah 6 tahun mengalami gangguan jiwa pernah di rawat di rs
ERBA.saat keluarga klien memiliki masalah dalam keluarga dan mengalami
masalah ekonomi yang harus membuat klien mengalami kesal, sering marah
– marah.

c. Fisik
Klien mengatakan dirinya sering marah dan kesal jika keinginannya tidak
dipenuhi, saat dilakukan TTV didapatkan hasil TD : 120/80 mmHg, N :
90x/m S : 36˚C P : 24x/m : TB : 168 cm BB : 73 kg

d. Psikososial
Genogram

Jelaskan:
laki – laki perempuan Sakit

Meninggal Tinggal serumah -------- garis keturunan


Gambar 2: Genogram klien II

e. Konsep diri
1) Gambaran diri : Klien menyukai seluruh tubuhnya dan tidak ada yang cacat
dan yang paling di sukai klien di tubuhnya jari tangan.

Poltekkes Kemenkes Palembang


35

2) Identitas : Klien anak ke 1 dari 4 bersaudara, klien lulusan SMA yang


tidak bekerja tinggal bersama orang tua
3) Peran : Klien berperan sebagai adik, dan paman di dalam rumah.
4) Ideal diri : Klien merasa bahagia selalu dan tertawa.
5) Harga diri : Klien merasa tidak berarti lagi di keluarganya karena tidak
mampu berbuat apa apa dan belum menikah sampai saat
ini.
Masalah Keperawatan: harga diri rendah.

f. Hubungan Sosial
Klien mengatakan orang yang berarti dalam hidupnya adalah keluarga
terutama ibu kandungnya klien mengikuti kegiatan kelompok hambatan dalam
berbuhungan dengan orang lain klien mengatakan tidak ada hambatan dalam
berkomunikasi dengan orang lain, hanya saja banyak yang ketakutan dan
menghindar darinya karena gangguan jiwa yang di alaminya.

Masalah keperawatan : tidak ada masalah keperawatan

g. Spiritual
1) Nilai dan keyakinan : Klien beragama islam dan klien yakin pada Allah Swt
itu benar adanya.
2) Kegiatan ibadah : Klien taat beribadah kepada allah swt dan selalu
melaksanakan sholat 5 waktu setiap hari.
h. Status Mental
1) Tingkat kesadaran : Composmentis, klien sedang tidak mengamuk dan
semua pertanyaan di jawab klien dengan baik.
2) Penampilan : klien berpakaian rapi, memakai baju kemaja lengan pendek
warna abu- abu dan celana pendek.
3) Pembicaraan: Klien berbicara cepat namun bisa dimengerti, nadanya
sedikit keras ketika di tanya sudah mimum obat atau belum.
4) alam perasaan :klien terlihat menyendiri dan putus asa karena tidak
mempunyai teman sebaya.

Poltekkes Kemenkes Palembang


36

5) afek: Klien sesuai dengan perasaannya, ketika berbicara yang bagus


afeknya bahagia tertawa berlebihan.
6) interaksi selama wawancara : klien dengan senang hati menceritakan
pengalaman di masalalunya dan pernah melakukan tindakan perilaku
kekerasan kepada teman pada zaman waktu sekolah.
7) Persepsi: klien mengatakan sering melihat bayangan di malam hari ketika
mati lampu sehingga tidak bisa tidur.
8) Proses fikir: klien berbicara sesuai yang di tanya perawat dan di jawab
dengan baik.
9) isi fikir: klien tidak mengalami gangguan daya fikir saat dilakukan
wawancara.
10) Tingkat kesadaran: pada saat berbicara tidak ada disorientasi waktu,
tempat maupun orang. Contohnya klien dapat menyebutkan hari ini
tanggal berapa, jam saat ini dan ia ingat pernah di rawat di ERBA, dan
menceritakan pernah melakukan tindakan perilaku kekerasan kepada
temannya pada waktu sekolah dan juga mengenal orang – orang di
sekitarnya.
11) memori klien: klien mampu menceritakan kejadian di masa lalu yang
baru terjadi hari ini tanggal berapa, jam saat ini dan ia ingat pernah di
rawat di rs ERBA, juga mengenal orang- orang di sekitarnya.

i. Mekanisme koping
1) Adaftif: ketika ada masalah klien sering marah, kesal pada anggota
keluarganya.
2) Maladaptive : saat ada masalah klien selalu mengamuk pada anggota
keluarganya yang ada di rumah.

j.Mekanisme koping
1) Adaftif: ketika ada masalah klien sering marah, kesal
2) Maladaptive : saat ada masalah klien selalu mengamuk

4.3.2 Analisa Data

Klien II

Poltekkes Kemenkes Palembang


37

Tabel 4.5:Analisa Data Pada Klien dengan resiko perilaku kekerasan

Data Fokus Etiologi Masalah

DS: Ketidakmampuan Resiko perilaku


mengendalikan dorongan kekerasan
-Klien mengatakan benci / marah
kesal selalu ingin marah jika
keinginannya tidak di penuhi

-klien mengatakan pernah


berobat jalan dari 2016 sampai
sekarang

-klien mengatakan pernah di


rawat di ERBA

DO:

-Klien terlihat mata melotot

-klien berbicara dengan suara


tinggi dan bicara kasar

- klien terlihat pandangan


tajam
Ttv

Td:120/80 mmHg

N:90 x/m

RR:24 x/m

TB:168 cm

S:36 ˚C

BB:73 kg

Diagnosis Keperawatan

Klien II

Poltekkes Kemenkes Palembang


38

Berdasarkan dari hasil pengkajian yang di lakukan pada Tn.I Pada


tanggal 23 mei 2022, maka penulis merumuskan diagnosis resiko perilaku
kekerasan berhubungan dengan ketidakmampuan mengendalikan dorongan
marah.

Data subjektif:

1) Klien mengatakan benci / kesal selalu ingin marah jika keinginannya tidak
di penuhi.
2) Klien mengatakan pernah di rawat di rs ERBA

Data objektif:

1) Klien terlihat mata melotot


2) Klien terlihat pandangaan tajam
3) klien berbicara dengan nada suara tinggi dan bicara kasar

Intervensi keperawatan

Berdasarkan masalah keperawatan yang di alami klien II yaitu Tn. I, dengan


diagnosis keperawatan yang sama yaitu, resiko perilaku kekerasan. Maka penulis
merencanakan untuk mengajarkan penerapan terapi teknik tarik nafas dalam,
pukul bantal untuk mengontrol emosi ketika merasa ingin marah dan kesal.

Klien II: Tn.I

Tabel 4.6: Intervensi Keperawatan Pada Klien Dengan Resiko Perilaku Kekerasan

Poltekkes Kemenkes Palembang


39

No Diagnosis Perencanaan
Tujuan: Kriteria Intervensi:
Evaluasi:
1 Resiko TUM : Setelah SP1
perilaku pertemuan klien
kekerasan 1. klien mampu mampu: -Identifikasi
mengontrol emosi penyebab tanda
dengan cara teknik -Menyebutkan dan gejala resiko
tarik nafas dalam. penyebab,tanda perilaku kekerasan
gejala dan akibat
TUK : resiko perilaku -Latih cara fisik 1:
1.Mengidentifikasi kekerasan tarik nafas dalam
penyebab resiko -Memperagakan
perilaku kekerasan cara fisik1 untuk -Masukkan dalam
2.Mengidentifikasi mengontrol jadwal harian
tanda dan gejala resiko perilaku pasien
resiko perilaku kekerasan.
kekerasan

3.Melakuka
n penerapan Setelah SP 2
teknik tarik pertemuan klien
nafas dalam -Evaluasi SP 1
mampu:

-Menyebutkan -Latih cara fisik


kegiatan yang 2 :pukul
sudah di lakukan kasur/bantal
-Memperagakan
cara fisik untuk -Masukkan dalam
mengontrol jadwal harian klien
emosi

Setelah SP 3
pertemuan klien
-Evaluasi SP 1 dan
mampu: SP 2
-Latih secara
- menyebutkan
sosial/verbal
kegiatan yang -Menolak dengan
sudah di lakukan baik
-mengungkapkan
- memperagakan dengan baik
secara fisik -asukkan dalam
untuk jadwal kegiatan
mengontrol klien

Poltekkes Kemenkes Palembang


40

emosi

Setelah SP 4
pertemuan klien
mampu: -.Evaluasi SP 1 SP
2 dan SP 3
-menyebutkan -Latih secara
kegiatan yang spiritual berdoa
sudah di lakukan -Masukkan dalam
-memperagakan jadwal kegiatan
secara spiritual

Setelah SP 5
pertemuan klien
-Evaluasi SP 1 SP
mampu: 2 SP 3 dan SP 4
-menyebutkan
-Latih patuh
kegiatan yang minum obat
sudah di lakukan -Susun jadwal
minum obat secara
-memperagakan teratur
cara patuh -Masukkan dalam
minum obat jadwal kegiatan
pasien

Strategi Pelaksanaan Keluarga Klien Resiko Perilaku Kekerasan

Klien II: Tn. I

Poltekkes Kemenkes Palembang


41

Tabel 4.7: Strategi pelaksanaan keluarga resiko perilaku kekerasan

No Diagnosis
Perencanaan

Tujuan Kriteria evaluasi Intervensi

1 Keluarga Setelah pertemuan SP 1


mampu keluarga mampu; -identifikasi
merawat klien masalah yang di
-Menjelaskan rasakan keluarga
di rumah
penyebab, tanda, dalam merawat
gejala akibat serta klien
mampu -menjelaskan
tentang RPK dari
-memperagakan penyebab, akibat
cara merawat dan cara merawat
klien 3.rencana tindak
lanjut keluarga
merawat klien

Setelah pertemuan SP 2
keluarga mampu: - Evaluasi SP 1
-Latih (simulasi)
-Menyebutkan cara lain untuk
kegiatan yang merawat klien
sudah di lakukan -rencana tindak
dan mampu lanjut keluarga
merawat serta untuk merawat
klien
dapat membuat
rencana tindak
lanjut

Setelah pertemuan SP 3
keluarga mampu:
-Evaluasi SP 1
- menyebutkan dan SP 2
kegiatan yang -Latih langsung
sudah di lakukan ke pasien
dan mampu - Rencana tindak
lanjut keluarga/
merawat serta
jadwal keluarga
dapat membuat
rencana tindak

Poltekkes Kemenkes Palembang


42

lanjut

Setelah pertemuan
keluarga mampu: SP 4
-Melaksanakan -Evaluasi SP 1
follow up dan SP 2 dan SP 3
rujuk serta -Latih langsung
mampu klien
menyebutkan -rencana tindak
kegiatan yang lanjut follow up
sudah di lakukan dan rujukan

Implementasi keperawatan
Klien I I: Tn. I

a. Hari pertama
Pertemuan Pertama Pada Panggal 23 Mei 2022, Pukul 14.30 Wib dengan
klien II berinisial Tn. I. Tahap pertama yang di lakukan perawat adalah
mengumpulkan data tentang klien, mengeksplorasi perasaan klien, dan membuat
rencana pertemuan dengan klien. Tahap kedua yang perawat lakukan di
kunjungan pertama ini adalah dengan tahap orientasi yaitu tahap perkenalan yang
dilakukan oleh perawat saat pertama kali nertemua dengan klien. Perawat dan
klien harus membina hubungan saling percaya. Perawat menanyakan nama
kesukaan klien, menjelaskan kegiatan yang akan di lakukan, menjelaskan waktu
yang dibutuhkan untuk melakukan kegiatan. Selanjutnta perawat melakukan
observasi pada klien, perawat mengidentifikasi penyebab resiko perilaku
kekerasan, klien terlihat mata melotot, klien berbucara dengan suara tinggi dan
bicara keras, klien terlihat pandangan tajam. Kebiasaan aktivitas klien sehari- hari
hanya di rumah dan bersih- bersih dan sholat 5 waktu.
Setelah dilakukan observasi perawat melakukan fase kerja yaitu, berikan
lingkungan yang aman dan tenang untuk klien mengatakan mencoba teknik tarik
nafas dalam berulang- ulang dan klien dan perawat lihat klien tampak terlihat
tenang setelah melakukan teknik tarik nafas dalam berulang- ulang. Selanjutnya
memberikan edukasi pada klien dengan menjelaskan manfaat melakukan teknik

Poltekkes Kemenkes Palembang


43

tarik nafas dalam dengan berulang- ulang dan bisa mengontrol emosi.
Menganjurkan klien melakukan teknik tarik nafas dalam secara mandiri tanpa di
dampingi perawat kontrak waktu untuk pertemuan selanjunya.

B. Hari kedua
Kunjungan kedua pada tanggal 24 Mei 2022, pukul 15.00 Wib, perawat
terlebih dahulu menanyakan kepada ibu klien bagaimana perkembangan klien
setelah perawat melakukan penerapan teknik tarik nafas dalam pada hari pertama
dan klien terlihat rileks dan tenang setelah melakukan teknik tarik nafas dalam,
lalu perawat mengevaluasi kemampuan klien saat kunjungan hari pertama,
mengajarkan kembali seperti di hari pertama. Perawat menanyakan kembali
pentingnya melakukan teknik tarik nafas dalam, dan klien mengatakan sudah
melakukan teknik tarik nafas dalam, pukul bantal, masukkan jadwal harian dan
patuh minum obat. Selanjutnya memberikan edukasi pada klien dengan
menjelaskan manfaat melakukan teknik tarik nafas dalam , menganjurkan klien
untuk melakukan teknik tarik nafas dalam secara mandiri dan kontrak waktu
untuk pertemuan selanjutnya pada tanggal 25 Mei 2022 pukul 16.00 Wib.

c. Hari ketiga
Kunjungan ketiga pada tanggal 25 Mei 2022, Pukul 16.00 Wib. Perawat
mengevaluasi kemampuan klien saat kunjungan hari kedua, mengajarkan kembali
seperti hari kedua kunjungan. Perawat menanyakan kembali pentingnya
melakukan teknik tarik nafas dalam, perawat mengajak klien untuk melakukan
telnik tarik nafas dalam, pukul bantal masukkan jadwal harian patuh minum obat
dan klien terlihat tampak rileks dan tenang setelah melakukan teknik tarik nafas
dalam. Dampingi klien dalam melakukan teknik tarik nafas dalam yang baik dan
benar. dan klien tampak tenang dan paham tentang teknik tarik nafas dalam.
Selanjutnya memberikan edukasi kepada klien dengan menjelaskan manfaat
melakukan teknik tarik nafas dalam yang sudah diajarkan dan menganjurkan klien
untuk melakukan teknik tarik mafas dalam secara mandiri ketika rasa marah
muncul.
Evaluasi keperawatan :

Poltekkes Kemenkes Palembang


44

Proses evaluasi pada klien II yaitu Tn. I di lakukan dengan


mengobservasi kepatuhan klien dalam melakukan penerapan terapi teknik
tarik nafas dalam.

Klien II
Setelah di lakukan intervensi teknik tarik nafas dalam selama 3 hari yaitu
pada tanggal 23- 25 Mei 2022 dan pada tanggal 23 pukul 14.30 Wib, pada
tanggal 24 pukul 15.00 Wib , dan pada tanggal 25 pukul 16.00 Wib, maka di
dapatkan hasil perkembangan positif pada klien yaitu resiko perilaku
kekerasan bisa di kontrol dan di kendalikan, setelah di lakukan tindakan
terdapat perubahan di hari ke tiga klien tenang dan kooperatif.

Subjektif;

1) Klien mengatakan menyukai dan menerapkan teknik tarik nafas dalam


2) Klien mengatakan posisi yang nyaman dalam melakukan teknik tarik nafas
dalam dengan cara posisi duduk
3) Klien mengatakan mengerti tentang prosedur yang di berikan

Objektif:
1) Klien tampak tenang, rileks setelah melakukan teknik tarik nafas dalam.
2) Klien tampak mengerti tentang teknik tarik nafas dalam
3) Klien tampak memahami apa yang sudah di jelaskan dan di ajarkan
tentang teknik tarik nafas dalam.

Poltekkes Kemenkes Palembang


BAB V

PEMBAHASAN

5.1.Uraian Pembahasan

5.1.1 Pengkajian klien I dan Klien II


Pengkajian merupakan tahap penting suatu proses pemberian asuhan
keperawatan yang sesuai dengan kebutuhan individu. Oleh karena itu,
pengkajian harus akurat, lengkap, sesuai kenyataan, dan kebenaran data
sangat penting untuk langkah selanjutnya dalammemberikan asuhan
keperawatan sesuai respon individu.
Menurut Yosep (2010) Perilaku kekerasan adalah suatu keadaan di
mana seseorang melakukan tindakan yang dapat membahayakan secara
fisik, baik kepada diri sendiri maupun orang lain. Sering juga di sebut gaduh
gelisah atau amuk di mana seseorang marah berespon terhadap suatu stressor
dengan gerakan motoric yang tidak terkontrol. Tanda dan gejala pada pasien
dengan perilaku kekerasan adalah ditandai dengan: wajah memerah, tegang,
tidak nyaman merasa terganggu,dendam jengkel, mengamuk, gangguan
hubungan sosial dan menarik diri ada beberapa penyebab perilaku kekerasan
seperti faktor predisposisi dan faktor faktor presifitasi.
Salah satu penanganan yang digunakan untuk mengurangi resiko
perilaku kekerasan adalah terapi mengontrol perilaku kekerasan secara fisik
berupa relaksasi nafas dalam dan memukul bantal. Teknik relaksasi nafas
dalam tidak saja menyebabkan efek yang menenangkan fisik tetapi juga
menenangkan pikiran. untuk mengurangi resiko melakukan mencederaidiri
atau orang lain di karenakan status emosi dan agresi pasien, maka perludi
lakukan terapi yang berguna untuk menyalurkan energi yang konstruktif
dengan cara fisik salah satunya adalah teknik memukul bantal (Keliat,2011).

Menurut Handoyo,(2018) hasil penelitian nya menyatakan bahwa teknik


tarik nafas dalam memberikan efek ketenangan dan rileks. Namun teknik
46

relaksasi nafas dalam tidak saja menyebabkan menyenangkan pikiran saja


tetapi relaksasi nafas dalam juga dapat membantu untuk meningkatkan
kemampuan seseorang untuk berkonsentrasi, kemampuan untuk mengontrol
diri, untuk menurunkan tingkat emosi dan depresi.
Menurut Smeltzer dan Bare, (2018) Relaksasi nafas dalam merangsang
tubuh untuk melepaskan opiod endogen yaitu berupa senyawa endorphin dan
enfekalin yang dapat memperkuat daya tahan tubuh,menjaga sel otak tetap
muda, melawan penuaan, menurunkan agresifitas dalam hubungan antar
manusia, meningkatkan semangat daya tahan dan kreatifitas.
Kedua klien berjenis kelamin laki- laki Tn. A dan Tn. I mereka tinggal
di Rs Sriwijaya dan Rs Holindo Kecamatan Baturaja Timur, dari hasil
anamnesis di temukan bahwa dari kedua klien mempunyai masalah
gangguan jiwa yang sama yaitu resiko perilaku kekerasan berhubungan
dengan ketidakmampuan mengendalikan dorongan marah. Pada klien I Tn.
A klien mengatakan gelisah, sulit tidur , suka bicara kasar sering melihat
bayangan besar pada malam hari saat mati lampu saat dilakukan tanda-
tanda vital didapatkan hasil TD : 120/80 mmHg, N : 90x/m S : 36˚C P :
24x/m : TB : 168 cm BB : 52 kg dan pernah melakukan resiko perilaku
kekerasan kepada temannya dan 3 hari yang lalu membanting piring karena
kesal dan klien terlihat mata melotot, klien terlihat pandangan tajam, dan
klien berbicara dengan suara tinggi dan bicara kasar. Pada klien II Tn. I
klien mengatakan dirinya selalu ingin marah dan kesal jika keinginanya
tidak terpenuhi sering melihat bayangan pada malam hari, suka bicara kasar
saat dilakukan tanda- tanda vital didapatkan hasil TD : 120/80 mmHg, N :
90x/m S : 36˚C P : 24x/m : TB : 168 cm BB : 73 kg. klien terlihat
pandangan tajam, klien berbicara dengan suara tinggi dan bicara kasar.
Pada studi kasus ini penulis menggunakan pendekatan home care yaitu
mengajarkan pada klien dan di damping salah satu keluarga klien yang
berperan sebagai care giver yang berperan memotivasi, memantau
keberhasilan, mendampingi, melaksanakan pertolongan jika di butuhkan,
sehingga klien lebih nyaman. Penulis mengajarkan bagaimana cara
melakukan penerapan terapi teknik tarik nafas dalam, pukul bantal, masukan

Poltekkes Kemenkes Palembang


47

jadwal harian, patuh minum obat. Penulis mengajarkan sebelum melakukan


penerapan terapi teknik tarik nafas dalam yaitu mengatur posisi terlebih
dahulu, dan memilih kata yang di yakini klien, kemudian menginstruksikan
klien bernafas dalam dengan lambat melalui hidung serta melafalkan kalimat
yang di yakini dan menghembuskan melalui hidung inspirasi tahan 3 sampai
5 detik lalu hembuskan dan lakukan berulang.
Keseluruhan proses keperawatan pada kasus 1 dan kasus 2 di buktikan
dengan teratasinya semua masalah keperawatan pada kasus 1 dan kasus 2
sesuai ekspetasi bisa mengontrol emosi. Selama tiga hari pada tanggal yang
sama dan jam yang berbeda menyatakan bahwa teknik tarik nafas dalam
mempunyai pengaruh yang sangat baik bagi orang yang mengalami
gangguan jiwa resiko perilaku kekerasan pada klien 1 karena teknik tarik
nafas dalam mudah di lakukan dan memberikan efek ketenangan terdapat
perubahan di hari ketiga dengan ekspetasi bisa mengontrol marah, dan pola
tidur membaik setelah di lakukan teknik tarik nafas dalam, sedangkan klien
II terdapat perubahan di hari ke kedua dan hari ketiga hal ini di sebabkan
oleh klien II lebih menyukai dan merasa lebih mudah di lakukan teknik tarik
nafas dalam tersebut timbul perasaan nyaman, rileks dan memeberikan efek
ketenangan.
Penerapan yang di ajarkan penulis pada klien merupakan terapi yang
dapat memberikan ketenangan dan rileks karena efek yang di hasilkan
adalah respon persepsi positif yang merangsang hipotalamus untuk
mengeluarkan endorphin yang mempengaruhi kebahagiaan seseorang dan
dapat menurunkan tekanan darah.

5.1.2. Diagnosis Keperawatan


Berdasarkan dari data hasil pengakajian yang di lakukan pada Tn. A
dan Tn. I pada tanggal 23 mei 2022 dan jam yang berbeda maka di
rumuskan diagnosis keperawatan resiko perilaku kekerasan berhubungan
dengan ketidakmampuan mengendalikan dorongan marah.
5.1.3. Intervensi Keperawatan

Poltekkes Kemenkes Palembang


48

Dalam merencanakan tindakan keperawatan klien berpedoman pada


teori yang ada, dalam perencanaan tindakan keperawatan antara teori dan
kasus yang di hadapi harus di sesuaikan untuk mengatasi diagnosis
keperawatan pada Tn. A dan Tn.I maka rencana keperawatan dengan
identifikasi penyebab tanda dan gejala resiko perilaku kekerasan teknik
tarik nafas dalam, pukul bantal, masukan jadwal harian, patuh minum pbat.

5.1.4. Implementasi keperawatan


Pada tahap pelaksanaan merupakan tahap lanjutan dari tahap
perencanaan yang di aplikasikan sesuai dengan rencana tindakan
keperawatan tang telah di tetapkan. Pada klien I dan klien II tahap
implementasi yang dilakukan yaitu berdasarkan dari perumusan diagnosis
dengan beberapa intervensi penulis melakukan implementasi yang di
lakukan dengan menerapkan terapi teknik tarik nafas dalam, pukul bantal,
penerapan ini dilakukan selama 3 x kunjungan. Terapi ini saya terapkan
untuk klien yang mengalami gangguan resiko perilaku kekerasan, penerapan
ini memberikan efek poisitif bagi klien, yang awalnya klien mudah marah
dan selalu berbicara dengan nada yang tinggi, sekarang klien tampak bisa
mengendalikan dirinya.awalnya klien mengatakan bahwa itu tidak berguna,
namun setelah saja mengajarkan klien cara teknik tarik nafas dalam,
sekarang klien mulai mampu mengontrol emosinya. Di hari pertama pada
klien I Tn. A mengidentifikasi perubahan resiko perilaku kekerasan atau
fisiologis yang akan dicapai dan klien mengatakan mencoba teknik tarik
nafas dalam dengan berulang- ulang dan di hari pertama klien tampak
terlihat tenang setelah melakukan teknik tarik nafas dalam dan di hari ke dua
klien mengatakan sudah melakukan teknik tarik nafas dalam, pukul bantal,
masukan jadwal harian dan patuh minum obat dan di hari ke dua klien
terlihat rileks dan tenang setelah melakukan teknik tarik nafas dalam, pukul
bantal, masukan jadwal harian dan patuh minum obat untuk hari ke tiga
klien mengatakan merasa lebih tenang dan nyaman dengan teknik tarik
nafas dalam, pukul bantal, masukan jadwal harian dan patuh minum obat
dan klien terlihat rileks dan klien tampak lebih nyaman dan tenang setelah
melakukan teknik tarik nafas dalam. Selanjutnya menjelaskan tujuan dan

Poltekkes Kemenkes Palembang


49

prosedur teknik tarik nafas dalam dan posisikan klien dengan posisi
nyaman di hari pertama klien mengatakan akan mencari posisi yang nyaman
untuk melakukan teknik tarik nafas dalam dan klien terlihat tenang
selanjutnya di hari kedua klien mengatakan bahwa posisi yang nyaman
untuk melakukan teknik tarik nafas dalam dengan posisi duduk dank lien
terlihat rileks dan tenang selanjutnya di hari ketiga klien mengatakan
setelah melakukan teknik tarik nafas dalam pikirannya jauh lebih tenang dan
bermanfaat setelah tarik nafas dalam tersebut klien terlihat tampak rileks,
dan tampak lebih nyaman dan tenang selanjutnya menganjurkan klien untuk
melakukan teknik tarik nafas dalam dihari pertama klien mengatakan masih
binggung dengan prosedur yang akan di berikan klien terlihat sedikit
kebingungan di hari kedua klien mengatakan memahami tentang prosedur
yang di berikan dan tau cara teknik tarik nafas dalam dan klien memahami
untuk hari ketiga klien mengatakan nyaman setelah klien melakukan teknik
tariknafas dalam secara mandiri dan klien terlihat rileks, tenang dan paham
teknik tarik nafas dalam. Di hari pertama pada klien II Tn. I
mengidentifikasi perubahan resiko perilaku kekerasan atau fisiologis yang
akan dicapai dan klien mengatakan mencoba teknik tarik nafas dalam
dengan berulang- ulang dan di hari pertama klien tampak terlihat tenang
setelah melakukan teknik tarik nafas dalam dan di hari ke dua klien
mengatakan sudah melakukan teknik tarik nafas dalam, pukul bantal,
masukan jadwal harian dan patuh minum obat dan di hari ke dua klien
terlihat rileks dan tenang setelah melakukan teknik tarik nafas dalam, pukul
bantal, masukan jadwal harian dan patuh minum obat, untuk hari ke tiga
klien mengatakan merasa lebih tenang dan nyaman dengan teknik tarik
nafas dalam, pukul bantal, masukan jadwal harian dan patuh minum obat
dan klien terlihat rileks dan klien tampak lebih nyaman dan tenang setelah
melakukan tindakan yang teknik tarik nafas dalam tersebut. Selanjutnya
menjelaskan tujuan dan prosedur teknik tarik nafas dalam dan posisikan
klien dengan posisi nyaman di hari pertama klien mengatakan akan mencari
posisi yang nyaman untuk melakukan teknik tarik nafas dalam dan klien
terlihat tenang selanjutnya di hari kedua klien mengatakan bahwa posisi

Poltekkes Kemenkes Palembang


50

yang nyaman untuk melakukan teknik tarik nafas dalam dengan posisi
duduk dan Klien terlihat rileks dan tenang dan tau cara mengatur posisi
yang nyaman untuk melakukan teknik tarik nafas dalam selanjutnya di hari
ketiga klien mengatakan setelah melakukan teknik tarik nafas dalam
pikirannya jauh lebih tenang dan bermanfaat setelah tarik nafas dalam
tersebut klien terlihat tampak rileks, dan tampak lebih nyaman dan tenang
selanjutnya menganjurkan klien untuk melakukan teknik tarik nafas dalam
di hari pertama klien mengatakan masih binggung dengan prosedur yang
akan di berikan klien terlihat sedikit kebingungan di hari kedua klien
mengatakan memahami tentang prosedur yang di berikan dan tau cara
teknik tarik nafas dalam dan klien memahami untuk hari ketiga klien
mengatakan nyaman setelah klien melakukan teknik tarik nafas dalam
secara mandiri dan klien terlihat rileks, tenang dan paham teknik tarik nafas
dalam.

5.1.5. Evaluasi keperawatan


Tahap evaluasi merupakan tahap penilaian keberhasilan dalam
penerapan terapi teknk tarik nafas dalam untuk mengontrol emosi sesudah
di lakukan penerapan melihat efektifitas dari tindakan yang di lakukan
teknik tarik nafas dalam. Setiap kunjungan akan di nilai perkembangan dari
klien yang telah di berikan penerapan teknik tarik nafas dalam.
Berdasarkan hasil penelitian penerapan terapi teknik tarik nafas dalam
selama 3 hari kunjungan pada tanggal 23 – 25 mei 2022, maka di dapatkan
hasil perkembangan positif klien yaitu resiko perilaku kekerasan bisa di
kontrol dan di kendalikan, setelah di lakukan tindakan pada klien I dan klien
II terdapat perubahan untuk klien 1 terdapat perubahan di hari ketiga dan
untuk klien II terdapat perubahan di hari ke dua klien tenang dan kooperatif.

5.2. Keterbatasan Studi Kasus


Keterbatasan saat melakukan studi kasus ini adalah penulis tidak
menyiapkan kondisi lingkungan yang aman dan tenang dan tidak mengontrol
ataupun memantau apakah klien hanya mendapatkan informasi penerapan

Poltekkes Kemenkes Palembang


51

hanya dari penulis atau juga melihat dari social media dan tenaga kesehatan
lainnya.

Poltekkes Kemenkes Palembang


BAB VI

PENUTUP

6.1. Kesimpulan

Dalam Berdasarkan hasil studi kasus yang telah dilakukan terhadap


penerapan teknik tarik nafas bisa mengontrol marah pada Tn. A dan Tn. I yang
dilakukan selama 3 hari dimulai pada tanggal 23 mei 2022 sampai 25 mei 2022
penulis menyimpulkan:
a. Berdasarkan hasil identifikasi tanda dan gejala resiko perilaku kekerasan
didapatkan hasil tanda dan gejala klien mata melotot, pandangan tajam, tangan
mengepal, rahang mengatup, nada suara tinggi dan bicara kasar.
b.Teknik tarik nafas dalam yang dilakukan pada 2 klien yang Berdasarkan hasil
identifikasi penyebab resiko perilaku kekerasan dengan penerapan mengalami
gangguan jiwa dapat disimpulkan antara klien I dan Klien II mampu
mengontrol marah dan menurunkan tingkat emosional.
c.Berdasarkan evaluasi hasil penerapan teknik tarik nafas dalam pada klien I dan
klien II didapatkan hasil penerapan teknik tarik nafas dalam dapat dilakukan
untuk mengontrol emosi pada masalah klien dengan resiko perilaku kekeraan.

6.2. Saran
a.Manfaat Bagi masyarakat
Manfaatnya untuk masyarakat adalah untuk meningkatkan pengetahuan
masyarakat Tentang penerapan terapi teknik tarik nafas dalam untuk
mengontrol emosi pada masalah klien dengan resiko perilaku kekerasan.
b.Manfaaat Bagi Perkembangan Ilmu dan Teknologi Keperawatan
Manfaat bagi perkembangan Ilmu dan Teknologi Keperawatan yaitu dapat
mengembangkan ilmu dan teknologi di bidang keperawatan khususnya di
bidang kesehatan jiwa dengan menggunakan penerapan terapi teknik tarik
nafas dalam untuk mengontrol emosi pada masalah klien dengan resiko
perilaku kekerasan.
53

c.Manfaat Bagi Peneliti


Maka adapun saran yang penulis sampaikan kepada peneliti lain yang akan
melakukan penerapan terapi teknik tarik nafas dalam pada klien yang
mengalami gangguan jiwa dapat melakukan penelitian yang lebih mendalam
dengan subjek yang lebih banyak dan pendekatan analitik dengan menjawab
manfaat untuk pihak terkait penelitian metode eksprerimen.

Poltekkes Kemenkes Palembang


DAFTAR PUSTAKA

Aldam, F. S., & Wardani, Y. I. (2019). Efektifitas Penerapan Standar Asuhan


Keperawatan Jiwa Generalis Pada Pasien Skizofrenia. Jurnal
Keperawatan Jiwa, 165-172.

Arisandy, W. (2018). Karakteristik Perawat Dengan Tingkat Kecemasan Dalam


Mengatasi Pasien Gaduh Gelisah. Gaster, 94-104.

Damaiyanti, M., & Iskandar. (2014). Asuhan Keperawatan Jiwa. Bandung: P T


Repika Aditama.

Dermawan, D. (2018). Modul Laboratorium Keperawatan Jiwa. Yogyakarta:


Gosyen Publishing.

Handoyo, (2018). Panduan Praktis Aplikasi oleh nafas 2. Jakarta : Elex Media

Jaya, K. (2015). Keperawatan jiwa. Tangerang Selatan: Binarupa Aksara.

Keliat, A. B., & Akemat. (2014). Model Praktik Keperawatan Profesional Jiwa.
Jakarta: Ikapi.

Maulana, I., Suryani, Sriarti, A., Sutini, T., Widianti, E., Rafiah, I., et al. (2019).
Penyuluhan Kesehatan Jiwa Untuk Meningkatkan Pengetahuan
Masyarakat. Indra Maulana, 218-222.

Prabowo, E.(2014). Konsep dan Aplikasi Asuhan Keperawatan Jiwa. Yogyakarta:


Nuha Medika

Saragih, S., Jumaini, & Indriati, G. (2013). Gambaran Tingkat Pengetahuan Dan
Sikap Keluarga Tentang Perawatan Pasien Resiko Perilaku Kekerasan Di
Rumah.

Sutejo. (2019). Keperawatan Jiwa. Yogyakarta: Pt Pustaka baru.

Smeltzer, S.C, Bare, B.G. (2018). Buku ajar keperawatan jiwa, Jakarta : EGC

Sutinah, S., Harkomah, I., & Saswati, N. (2020). Terapi Aktivitas Kelompok
Stimulasi Persepsi Sensori. Jurnal Pengabdian Masyarakat Dalam
Kesehatan, 29-202.

Yosep, I. (2010). Keperawatan Jiwa. Bandung: Ikapi.

Yosep, I., & Sutini, T. (2016). Buku Ajar Keperawatan Jiwa. Bandung: Pt Refika
Aditama.
53

LAMPIRAN

Poltekkes Kemenkes Palembang


Jadwal kegiatan

NO KEGIATAN BULAN
TANGGAL
Mei April Mei
1 Pengajuan surat
12 April
perizinan penelitian ke
2022
Kesbangpol
2 Pengajuan surat
01 Maret
pengambilan data ke
2022
sekar jaya
3 Menemukan 20 Mei
responden 2022
4 Mengisi informed 22 Mei
consent 2022
5 Kunjungan pertama 23 Mei
klien I 2022
6 Kunjungan pertama 23 Mei
klien II 2022
7 Kunjungan kedua klien 24 Mei
I 2022
8 Kunjungan kedua klien 24 Mei
II 2022
9 Kunjungan ketiga klien 25 Mei
I 2022
10 Kunjungan ketiga klien 25 Mei
II 2022
11 Evaluasi catatan 23-25 Mei
perkembangan klien I 2022
12 Evaluasi catatan 23-25 Mei
perkembangan klien II 2022
13 Evaluasi akhir dan 25 Mei
terminasi klien I 2022
14 Evaluasi akhir dan 25 Mei
terminasi klien II 2022
52

LEMBARKUISIONER

PENERAPANTERAPITEKNIKTARIKNAFASDALAM

UNTUKMENGONTROLEMOSIPADAMASALAHKLIEN

DENGANRESIKOPERILAKUKEKERASANDI

WILAYAHKERJAUPTDPUSKESMAS

SEKARJAYATAHUN2022

PETUNJUKPENGISIAN:

IsilahdataBapak/ibusecaralengkapsebelummenjawabpertanyaan

Bacasemuapertanyaandengantelitidancermatsebelummenjawab

Wajibmenjawabsemuapertanyaanyangada

Berikantanda()padajawabanyangbapak/
ibusesuaidengankeadaanyangdialamisekarang

Identitasumum

Nama:Tn.A

Umur:43tahun

Jeniskelamin:laki-laki

Pendidikanterakhir:SD

Pekerjaan:Tidakbekerja

Pendapatanperbulan:-

Masakerja:-

Lamakerja(perhari):-

Lamaistirahat(perhari):-

Poltekkes Kemenkes Palembang


53

PertanyaanUntukklienmasalahresikoperilakukekerasan

No Pertanyaan Ya Tida
k

1. Apakahklienmengetahuipengertianresikoperilakukek 
erasan.

2. Apakahklienmengetahuipenyebabdariresikoperilaku 
kekerasan

3. Apakahklienminumobatsecarateratur 

4. Apakahklienseringkontrolkepuskesmasapabilaobatha 
bis

5. Apakahklienmengertiterapiuntukmenurunkanemosid 
isaatinginmelakukanresikoperilakukekerasan

Poltekkes Kemenkes Palembang


54

LEMBARKUISIONER
PENERAPANTERAPITEKNIKTARIKNAFASDALAM
UNTUKMENGONTROLEMOSIPADAMASALAHKLIEN
DENGANRESIKOPERILAKUKEKERASANDI
WILAYAHKERJAUPTDPUSKESMAS
SEKARJAYATAHUN2022

PETUNJUKPENGISIAN:

IsilahdataBapak/ibusecaralengkapsebelummenjawabpertanyaan

Bacasemuapertanyaandengantelitidancermatsebelummenjawab

Wajibmenjawabsemuapertanyaanyangada

Berikantanda()padajawabanyangbapak/
ibusesuaidengankeadaanyangdialamisekarang

Identitasumum

Nama:Tn.I

Umur:33tahun

Jeniskelamin:laki-laki

Pendidikanterakhir:SMA

Pekerjaan:Tidakbekerja

Pendapatanperbulan:-

Masakerja:-

Lamakerja(perhari):-

Lamaistirahat(perhari):-

PertanyaanUntukklienmasalahresikoperilakukekerasan

Poltekkes Kemenkes Palembang


55

No Pertanyaan Ya Tidak

1. Apakahklienmengetahuipengertianresikoperilakuk √
ekerasan.

2. Apakahklienmengetahuipenyebabdariresikoperila 
kukekerasan

3. Apakahklienminumobatsecarateratur 

4. Apakahklienseringkontrolkepuskesmasapabilaoba 
thabis

5. Apakahklienmengertiterapiuntukmenurunkanemo 
sidisaatinginmelakukanresikoperilakukekerasan

Tindakankeperawatandenganmenggunakanpendekatansrategipelaksanaan(S
P)

SP1Pasien:Membinahubungansalingpercaya,identifikasiperasaanmarah,tandadang
ejalayangdirasakan,perilakukekerasanyangdilakukan,akibatnyasertamengontrolfisi
k1.

FaseOrientasi:

“Assalamu’alaikumpak,perkenalansayaperawatdita,panggilsayadita,sayaperawatda
ripuskesmassekarjaya,Namabapaksiapa?,senangdipanggilapa?”

“Bagaimanaperasaanbapaksaatini?Masihadaperasaankesalataumarah?”

“Baiklahkitaakanberbincang-bincangsekarangtentangperasaanmarahbapak”

“Berapalamabapakmaukitaberbincang-bincang?Bagaimanakalau10menit?

“Dimanaenaknyakitadudukuntukberbincang-bincangpak?
Bagaimanakalaudiruangtamu“

Fasekerja

Poltekkes Kemenkes Palembang


56

“Apayangmenyebabkanbapakmarah?
Apakahsebelumnyabapakpernahmarah?

Terus,apapenyebabnya?Samakahdenganorangyangsekarang?O
.iya,jadiadaduapenyebabbapakmarah”

“padasaatpenyebabmarahituada,sepertibapakpulangkerumahistribelummen
yediakanmakanan(misalnyainipenyebabmarahpasien),apayangbapakrasaka
n?(tungguresponspasien)

“Apakahmerasakankesalkemudiandadabapakberdebar-
debar,matamelotot,rahangterkatuprapat,dantanganmengepal?”

“setelahituapayangbapaknlakukan?O
.iya,jadibapakmemukulistribapakdanmemecahkanpiring,apakahdengancara
inimakananterhidangkan?
Iya,tentutidak.apakerugiancarayangbapaklakukan?
Betul,istribapakjadisakitdantakut,piring-
piringpecah,Menurutbapakadakahcaralainyanglebihbaik?
Maukahbapakbelajarcaramengungkapkankemarahandenganbaiktanpameni
mbulkankerugian?”

“Adabeberapacarauntukmengontrolkemarahan,pak.Salahsatunyadengancar
afisik.Jadimelaluikegiatanfisikdisalurkanrasamarah.”

“Adabeberapacara,bagaimanakalaukitabelajarsatucaradulu?’

“Beginipak,kalautanda-
tandamarahtadisudahbapakrasakanmakabapakberdiri,lalutariknafasdalamd
arihidung,tahansebentar,lalukeluarkan/tiupperlahan-
lahanmelaluimulutsepertimengeluarkankemarahan.Ayocobalagi,tariknafas
dalamdarihidung,bagus
.,tahandantiupmelaluimulut.Nah,lakukan5kali,Bagussekali,bapaksudahbias
melakukannya.Bagaimanaperasaannya?”

“nah,sebaiknyalatihaninibapaklakukansecararutin,sehinggabilasewaktu-
wakturasamarahitumuncul,bapaksudahterbiasamelakukannya.”

Poltekkes Kemenkes Palembang


57

FaseTerminasi

“Bagaimanaperasaanbapaksetelahberbincang-
bincangtentangkemarahanbapak?”

“iyajadiada2penyebabbapakmarh (sebutkan)danyangbapakrasakan
(sebutkan)danyangbapaklakukan (sebutkan)sertaakibatnya ..
(sebutkan)

“Cobaselamasayatidakada,ingat-
ingatlagipenyebabmarahyanglalu,apayangbapaklakukankalaubapakmarahy
angbelumkitabahasdanjanganlupalatihannafasdalamnyapak”

“sekarangkitabuatjadwallatihannyayapak,berapakaliseharibapakmaulatihan
nafasdalam?Jamberapasajapak?”

“Baik,bagaimanakalaujam2lagisayadatingdankitalatihancarayanglainuntuk
mencegah/mengontrolmarah.Tempatnyadisinisajayapak”

“Assalamualaikum”

SP2Pasien:Latihanmengontrolperilakukekerasansecarafisikke2,denga
ncara:

evaluasinafasdalam

latihcarafisikke-2:pukulbantal

susunjadwallatihankegiatanhariancarakedua

Faseorientasi

“Assamualaikumpak,sesuaidenganjanjisayaduajamyanglalu,sekarangsa
yadatinglagi”

“bagiamanperasaanbapaksatini?Adakahha;-
halyangmenyebabkanbapakmarah?”

“Baik,sekarangkitaakanbelajarcaramengontrolperasaanmarahdenganke
giatanfisikcarayangkedua”

“Mauberapalama?Bagaimanakalau20menit?Dimanakitabicara?
Bagiamankalaudiruangtamu?”

“Setuju”

Poltekkes Kemenkes Palembang


58

Fasekerja

“kalauadayangmenyebabkanbapakmarahdanmunculperasaankesal,berd
ebar-
debar,matamelotot,selainnafasdalambapakdapatmelakukanpukulkasurd
anbantal”

“sekarangmarikitalatihanmemukulbantal.Manabantalbapak?
Jadikalaunantibapakkesaldaninginmarah,langsungkekamardanlampiask
ankemarahantersebutdenganmemukulbantal.Ya,bagussekalibapakmela
kukannya”.

“kekesalanlampiaskankebantal”.

“nahcarainipundapatdilakukansecararutinjikaadaperasaanmarah,kemud
ianjanganlupamerapikantempattidurnya”.

FaseTerminasi

“Bagaimanaperasaanbapaksetelahlatihancaramenyalurkanmarahtadi?

“adabeberapacarayangsudahkitalatih,cobabapaksebutkanlagi?Bagus!”

“Marikitamasukkankedalamjadwalkegiatansehari-
haribapak.Pukulbantalmaujamberapa?
Bagaimanakalusetiapbanguntidur?
Baik,jadijam05.00pagi,danjam15.00sore.Lalukalauadakeinginanmarah
sewaktuwaktugunakankeduacaratadiyapak.Sekarangkitabuatjadawalny
ayapak,mauberapakaliseharibapaklatihanmemukulbantalsertatariknafas
dalamini?”

“Besokpagikitaakanketemulagi,kitaakanlatihancaramengontrolmarahd
enganbelajarbicarayangbaik.Maujamberapapak?Baik,jam10pagiyapak.

Sampaijumpa”

SP3Pasien:Latihanmengontrolperilakukekerasansecarasosial/
verbal

Poltekkes Kemenkes Palembang


59

1.Evaluasijadwalharianuntukduacarafisik

2.Latihanmengungkapkanrasamarahsecaraverbal:menolakdenganbaik,
memintadenganbaik,mengungkapkanperasaandenganbaik.

3.susunjadwallatihanmengungkapkanmarahsecaraverbal

FaseOrientasi

“Assalamualaikumpak,sesuaidenganjanjisayakemarin,sekarangkita
ketemulagi”.

“Bagaimanapak,sudahdilakukanlatihantariknafasdalamdanpukulba
ntal?Apayangdirasakansetelahmelakukansecarateratur?”

“Cobasayalihatjadwalkegiatanhariannya”.

“Bagus,nahkalautariknafasdalamnyadilakukansendiritulisM,artinya
Mandiri,kalaudiingtakanperawatbarudilakukanditulisB,artinyadiba
ntuataudiingatkan.

“NahkalutidakdilakukantukisT,artinyabelumbisamelakukan”

“Bagaimanakalausekarangkitalatihancarabicarauntukmencegahmar
ah?”

“Dimanaenaknyakitaberbincang-bincang?
bagaimanakalauditempatyangsama?”

“Berapalamabapakmauberbincang-bincang?
Bagaimanakalau15menit?”

FaseKerja

Poltekkes Kemenkes Palembang


60

“Sekarangkitalatihancarayangbaikuntukmencegahmarah.Kalaumar
ahsudahdisalurkanmelaluitariknafasdalamataupikulbantal,dansudah
lega,makakitaperlubicaradenganorangyangmembuatkitamarah.

Adatigacaranyapak:

Memintadenganbaiktanpamarahdengannadasuarayangrendahsertatidakmen
ggunakankata-
katakasar.Kemarinbapakbilangpenyebabmarhnyakarenamintauangsamaistr
itidakdiberi.Cobabapakmintauangdenganbaik:“Bu,sayaperluuanguntukbeli
rokok”.Nantibisadicobadisiniuntukmemintabaju,mintaobatdanlain-
lain.Cobabapakpraktekkan.Baguspak.

Menolakdenganbaik,jikadayangmenyuruhdanbapaktidakinginmelakukann
ya,katakana:“maafsayatidakbisamelakukannyakarenasedangadakerjaan”.co
babapakpraktekkan.Baguspak.

Mengungkapkamp;erasaankesal,jikaadaperlakuanoranglainyangmembuatk
esalbapakdapatmengatakan:“sayajadiinginmarahkarenaperkataanmutadiitu
”.Cobapraktekkan.Bagus

FaseTerminasi

“Bagaimanaperasaanbapaksetelahkitabercakap-
cakaptentangcaramengontrolmarahdenganbicarayangbaik?”

“Cobabapaksebutkanlagicarabicarayangbaikyangtelahkitapelajari”

“Bagussekali,sekarangmarikitamasukkandalamjadwal.Berapakalise
haribapakmaulatihanbicarayangbaik?Bisakitabuatjadwalnya?”

‘Cobamasukkandalamjadwallatihansehari-
hari,misalnyamemintaobat,uangdanlain-
lain.Bagusnantidicobayapak?”

“Bagaimanakalauduajamlagikitaketemulagi?”

Poltekkes Kemenkes Palembang


61

“Nantikitaakanmembicarakancaralainuntukmengatasirasamarahbap
akyaitudengancaraibadah,bapaksetuju?Maudimanapak?Disinilagi?
Baik,sampainantiya.”

SP4Pasien:Latihanmengontrolperilakukekerasansecaraspiritual

Diskusikanhasillatihanmengontrolperilakukekerasansecarafisikdansosial/
verbal

Latihansholat/berdoa

Buatlatihansholat/berdoa

FaseOrientasi

“Assalamualaikumpak,sesuaidenganjanjisayaduajamyanglaluse
karangsayadatinglagi.Baik,yangmanayangmaudicoba?”

“Bagaimanakalausekarangkitalatihancaralainuntukmencegahras
amarahyaitudenganibadah”.

“Dimanaenaknyakitaberbincang-bincang/
Bagaimanakalauditempattadi?”

“Berapalamabapakberbincang-bincang?
Bagaimanakalau15menit?’

FaseKerja

“Cobaceritakankegiatanibadahyangbiasabapaklakukan!Bagus.
Baik,manayangmaudicoba?’

“Nahkalaubapaksedangmarahcobabapaklangsungdudukdantari
knafasdalam.Jikatidakredajugamarahnyarebahkanbadanagarrile
ks.Jikatidakredajuga,ambilairwudhukemudiansholat”.

Poltekkes Kemenkes Palembang


62

“Bapakbisamelakukansholatsecarateraturuntukmeredakankema
rahan”

“Cobabapaksebutkansholat5waktu?Bagus,maucobayangmana?
Cobasebutkancaranya!”(untukyangmuslim)

FaseTerminasi:

“Bagaimanaperasaanbapaksetelahkitabercakap-
cakaptentangcarayangketigaini?”

“Jadisudahberapacaramengontrolmarahyangkitapelajari?
Bagus”.

“Marikitamasukkankegiatanibadahpadajadwalkegiatanbapak.M
auberapakalaibapaksholat.Baikkitamasukkansholat .dan ..”.
(sesuaikesepakatanpasien)

“Cobabapaksebutkanlagicaraiabadahyangdapatbapaklakukanbil
abapakmerasamarah”.

“Setelahinicobabapaklakukansholatsesuaisholatsesuaijadwalya
ngtelahkitabuattadi’

“Besokkitaketemulagiyapak,nantikitabicarakancarakeempatcar
amengontrolrasamarah,yaitudenganpatuhminumobat.Maujamb
erapapak?Sepertisekarangsaja,”Oya!”

“Nnatikitaakanmembicarakancarapengunaanobatyangbenarunt
ukmengontrolrasamarahbapak,setujupak

SP5Pasien:Latihancaramengontrolperilakukekerasandenganoba
t

Evaluasijadwalkegiatanharianpasienuntukcaramencegahmarahyangsudahd
ilatih.

Poltekkes Kemenkes Palembang


63

Latihpasiencaraminumobatsecarateraturdenganprinsiplimabenar(benarnam
apasien,benarnamaobat,benarcaraminumobat,benarwaktuminumobatdanbe
nardosisobat)disertaipenjelasangunaobatdanakibatberhentiminumobat.

Susunjadwalminumobatsecarateratur.

FaseOrientasi

Assamulaikumpak,sesuaijanjisayakemarinhariinikitaketemulagi”

“Bagaimanapak,sudahdilakukanlatihantariknafasdalam,pukulbantal,bi
carayangbaiksertasholat?
Apayangdirasakansetelahmelakukanlatihansecarateratur?
Cobakitalihatkegiatannya”.

“Bagaimanakalausekarangkitabicaradanlatihantentangcaraminumobat
yangbenaruntukmengontrolrasamarah”.

“Dimanaenaknyakitaberbincang-bincang?
Bagaimanakalauditempatkemarin?”

“Berapalamabapakmaukitaberbincang-bincang?
Bagaimanakalau15menit”

FaseKerja(perawatmembawaobatpasien)

“Bapaksudahdapatobatdaridokter?”

“Berapamacamobatyangbapakminum?Warnanyaapasaja?Bagus!
Jamberapabapakminum?Bagus!”

“Obatnyaada3macampak,yangwarnanyaorensnamanyaCPZgunanyaag
arpikirantenang.YangputihininamanyaTHPagarrileksdantenang.Danya
ngmerahjambuininamanyaHLPagarpikiranteraturdanrasamarahberkur
ang.Semuanyainiharusbapakminum3kalisehari,jam7pagi,jam1siangda
njam7malam”.

Poltekkes Kemenkes Palembang


64

“Bilanantisetelahminumobatmulutbapakterasakering,untukmembantu
mengatasinyabapakbisamengisap-isapesbatu”

“Bilamataterasaberkunang-
kunang,bapaksebaiknyaistirahatdanjanganberaktivitasdulu”.

“Nantisebelumminumobatinibapaklihatdulutabledikotakoba
t,apakahbenarnamabapaktertulisdisitu,berapadosisyangharu
sdiminum,danjamberapasajaharusdiminum.Bacajuganamao
batnyaapakahsudahbenar?

Disinimintaobatnyasamaperawatkemudianceklagiapakhsud
ahbenarobatnya”.

“Janganpernahmenghentikanminumobatsebelumberkonsult
asidengandokteryapak,karenadapatterjadikekambuhan”

“Sekarangkitamasukkanwaktuminumobatnyakedalamjadwa
lyapak”.

FaseTerminasi

“Bagaimanaperasaanbapaksetelahkitabercakap-
cakaptentangcaraminumobatyangbenar”.

“Cobabapaksebutkanlagijenisobatyangbapakminum!
Bagaimanacaraminum

Obatyangbenar?”

“Nah,sudahberapacaramengontrolperasaanmarahyangkitapelajari?

Sekarangkitatambahkanjadwalkegiatannyadenganminumobat.Janganl
upalaksanakansemuadenganteraturya”.

“Baik,besokkitaketemulagiuntukmelihatsejauhmanabapakmelaksanak
ankegiatandansejauhmanadapatmencegahrasamarah”.

“Sampaijumpa”.

Poltekkes Kemenkes Palembang


65

STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR (SOP)

A. D Teknikrelaksasinafasdalammerupakansuatubnetu
efinisi kasuhankeperawatan yang
dalamhaliniperawatmengajarkankepadaklienbaga
imanacaramelakukannafasdalam,nafaslambat(me
nahaninspirasisecaramaksimal).

B. T Untukmengurangiataumenghilangkan rasa keteganganotot


ujuan yang
menyebabkanamarahtimbul,mengurangistress,menurunkan
rasa nyeri,menurunkankecemasan.

C. M 1. Bantal
edia/
Alat
yang
digun
akan
D.ProsedurR 1. FaseOrientasi
elaksasinafas a. Mengucapkan Salamkepadaklien
dalam b. Memperkenalkandirikepadaklien
c. Menyediakanlingkingan yang tenang
2. FaseKerja
a. Menjagaprivasiklien
b. Mengaturposisiklien
c. Mengnjurkanklien agar tetaptenang
3. Faseterminasi
a. Melakukanevaluasitindakan

Poltekkes Kemenkes Palembang


66

b. Menyampaikanrencanatindakanlanjut
c. Intruksikankepadaklienklien agar
menariknafasdalamlewathidunghingga 3
detiklaluhembuskanlewathidungdenganm
engucapkandoaatau kata yang sudah di
pilih.

Evaluasi Tahapevaluasi:

Menanyakanpadaklienapa yang di rasakansetelah di


lakukantindakanrelaksasinafasdalam.

Poltekkes Kemenkes Palembang


67

FORMULIR PENGKAJIANAKEPERAWATAN KESEHATAN JIWA

RUANGAN RAWAT _____________________ TANGGAL DIRAWAT


______________

I. IDENTITAS KLIEN
Inisial: _________________ (L/P)Tanggal Pengkajian : __________________
Umur:________________ RM No. : _________________
Informan: _________________

II. ALASAN MASUK


________________________________________________________________________
________________________________________________________________________
______________________________

III. FAKTOR PREDISPOSISI


1. Pernah mengalami gangguan jiwa di masa lalu ?

Ya Tidak

2. Pengobatan sebelumnya.

Berhasil

kurang berhasil

tidak berhasil

3.

Poltekkes Kemenkes Palembang


68

Pelaku/Usia

Korban/Usia

Saksi/Usia

Aniaya fisik

Aniaya seksual

Penolakan

Kekerasan dalam keluarga

Tindakan kriminal

Jelaskan No. 1, 2, 3

: _____________________________________________________________________
Masalah Keperawatan :
____________________________________________________

4. Adakah anggota keluarga yang mengalami gangguan jiwa

Ya

Tidak

Hubungan keluarga Gejala Riwayat


pengobatan/perawaran

_______________________

_______________

______ ___________________

_______________________

_______________

______ ___________________

Poltekkes Kemenkes Palembang


69

Masalah Keperawatan : _________________________________________________________

Poltekkes Kemenkes Palembang


70

5. Pengalaman masa lalu yang tidak menyenangkan

___________________________________________________________________________________

___________________________________________________________________________________

Masalah Keperawatan ________________________________________________________________

IV.FISIK
1. Tanda vital

: TD : __________ N : ________

S : _________ P : _______________
2. Ukur

: TB : __________ BB : ________

3. Keluhan fisik

: Ya

Tidak

Jelaskan

: ______________________________________________________________

Masalah keperawatan : ______________________________________________________________

V.
PSIKOSOS
IAL

1. Genogram

Jelaskan

: _______________________________________________________________

Masalah Keperawatan

: _______________________________________________________________

2. Konsep diri
a Gambaran diri

: _______________________________________________________________

_______________________________________________________________
b. Identitas

Poltekkes Kemenkes Palembang


71

: _______________________________________________________________

_______________________________________________________________
c. Peran

: _______________________________________________________________

_______________________________________________________________
d. Ideal diri

: _______________________________________________________________

_______________________________________________________________
e. Harga diri

: _______________________________________________________________

_______________________________________________________________
Masalah Keperawatan

: _______________________________________________________________

3. Hubungan Sosial
a. Orang yang berarti

: _______________________________________________________________
b. Peran serta dalam kegiatan kelompok / masyarakat : _______________________________________
__________________________________________________________________________________
c. Hambatan dalam berbuhungan dengan orang Lain : ________________________________________
__________________________________________________________________________________
Masalah keperawatan:

________________________________________________________________

4. Spiritual
a. Nilai dan keyakinan : _________________________________________________________________
__________________________________________________________________________________
__________________________________________________________________________________
b. Kegiatan ibadah : _________________________________________________________________
__________________________________________________________________________________
__________________________________________________________________________________
Masalah Keperawatan
____________________________________________________________________________________
_________

Poltekkes Kemenkes Palembang


72

VI. STATUS MENTAL

1. Penampilan

Tidak rapi

Penggunaan pakaian

Cara berpakaian tidak seperti


tidak sesuai

biasanya
Jelaskan

: ______________________________________________________________________
Masalah Keperawatan :
_______________________________________________________________________________________
______

2. Pembicaraan

Cepat

Keras

Gagap

Inkoheren

Apatis

Lambat

Membisu

Tidak mampu memulai


pembicaraan
lelaskan :
___________________________________________________________________________
____________
Masalah Keperawan : _____________________________________________________________

3. Aktivitas Motorik:

Lesu

Tegang

Gelisah

Poltekkes Kemenkes Palembang


73

Agitasi

Tik

Grimasen

Tremor

Kompulsif

Jelaskan : __________________________________________________________________________
Masalah Keperawatan : _______________________________________________

4. Alam perasaaan

Sedih

Ketakutan

Putus asa

Khawatir

Gembira berlebihan

Jelaskan : __________________________________________________________________________
Masalah Keperawatan : _______________________________________________

5. Afek

Datar

Tumpul

Labil

Tidak sesuai

Jelaskan : __________________________________________________________________________
Masalah Keperawatan : _______________________________________________

6. lnteraksi selama wawancara

bermusuhan

Tidak kooperatif

Mudah tersinggung

Kontak mata (-)

Poltekkes Kemenkes Palembang


74

Defensif

Curiga

Jelaskan : __________________________________________________________________________
Masalah Keperawatan : ______________________________________________________________

7. Persepsi

Pendengaran

Penglihatan

Perabaan

Pengecapan

Penghidu

Jelaskan : __________________________________________________________________________
Masalah Keperawatan : ______________________________________________________________

Poltekkes Kemenkes Palembang


75

8. Proses Pikir

sirkumtansial

tangensial

kehilangan asosiasi

flight of idea

blocking

pengulangan pembicaraan/persevarasi

Jelaskan : __________________________________________________________________________
Masalah Keperawatan : ______________________________________________________________

9. Isi Pikir

Obsesi

Fobia

Hipokondria

depersonalisasi

ide yang terkait

pikiran magis

Waham

Agama

Somatik

Kebesaran

Curiga

nihilistic

sisip pikir

Poltekkes Kemenkes Palembang


76

Siar pikir

Kontrol pikir

Jelaskan : __________________________________________________________________________
Masalah Keperawatan : ______________________________________________________________

10. Tingkat kesadaran

bingung

sedasi

stupor

Disorientasi

waktu

tempat

orang

Jelaskan : __________________________________________________________________________
Masalah Keperawatan : ______________________________________________________________

11. Memori

Gangguan daya ingat jangka panjang

gangguan daya ingat jangka pendek

gangguan daya ingat saat ini

konfabulasi

Jelaskan : __________________________________________________________________________
Masalah Keperawatan : ______________________________________________________________

12. Tingkat konsentrasi dan berhitung

mudah beralih

tidak mampu konsentrasi

Tidak mampu berhitung sederhana

Jelaskan : __________________________________________________________________________
Masalah Keperawatan : ______________________________________________________________

Poltekkes Kemenkes Palembang


77

13. Kemampuan penilaian

Gangguan ringan

gangguan bermakna

Jelaskan : __________________________________________________________________________
Masalah Keperawatan : ______________________________________________________________

Poltekkes Kemenkes Palembang


78

14. Daya tilik diri

mengingkari penyakit yang diderita

menyalahkan hal-hal diluar dirinya

Jelaskan : __________________________________________________________________________
Masalah Keperawatan : ______________________________________________________________

VII. Kebutuhan Persiapan Pulang

1. Makan

Bantuan minimal

Bantuan total

2. BAB/BAK

Bantuan minimal

Bantual total

Jelaskan : __________________________________________________________________________
Masalah Keperawatan : ______________________________________________________________
3. Mandi

Bantuan minimal

Bantuan total

4. Berpakaian/berhias

Bantuan minimal

Bantual total

5. Istirahat dan tidur

Tidur siang lama


: .s/d

Tidur malam lama : s/d

Kegiatan sebelum / sesudah tidur

6. Penggunaan obat

Bantuan minimal

Bantual total

7. Pemeliharaan Kesehatan

Poltekkes Kemenkes Palembang


79

Perawatan lanjutan

Ya

tidak

Perawatan pendukung

Ya

tidak

8. Kegiatan di dalam rumah

Mempersiapkan makanan

Ya

tidak

Menjaga kerapihan rumah

Ya

tidak

Mencuci pakaian

Ya

tidak

Pengaturan keuangan

Ya

tidak

Poltekkes Kemenkes Palembang


80

9. Kegiatan di luar rumah

Belanja

Ya

tidak

Transportasi

Ya

tidak

Lain-lain

Ya

tidak

Jelaskan : __________________________________________________________________________
Masalah Keperawatan : ______________________________________________________________

VIII. Mekanisme Koping

Adaptif

Maladaptif

Bicara dengan orang lain

Minum alkohol

Mampu menyelesaikan masalah

reaksi lambat/berlebih

Teknik relaksasi

bekerja berlebihan

Aktivitas konstruktif

Poltekkes Kemenkes Palembang


81

menghindar

Olahraga

mencederai diri

Lainnya _______________

lainnya : __________________

Masalah Keperawatan : ______________________________________________________________

IX. Masalah Psikososial dan Lingkungan:

Masalah dengan dukungan kelompok, spesifik ________________________________________


______________________________________________________________________________

Masalah berhubungan dengan lingkungan, spesifik _____________________________________


______________________________________________________________________________

Masalah dengan pendidikan, spesifik ________________________________________________


______________________________________________________________________________

Masalah dengan pekerjaan, spesifik _________________________________________________


______________________________________________________________________________

Masalah dengan perumahan, spesifik ________________________________________________


______________________________________________________________________________

Masalah ekonomi, spesifik _________________________________________________________


______________________________________________________________________________

Masalah dengan pelayanan kesehatan, spesifik ________________________________________


______________________________________________________________________________

Masalah lainnya, spesifik __________________________________________________________


______________________________________________________________________________

Masalah Keperawatan : _________________________________________________________________


_____________________________________________________________________________________

Poltekkes Kemenkes Palembang


82

X. Pengetahuan Kurang Tentang:

Penyakit jiwa

system pendukung

Faktor presipitasi

penyakit fisik

Koping

obat-obatan

Lainnya : ______________________________________________________________________

Masalah Keperawatan :
________________________________________________________________

Analisa Data

XI. Aspek Medik

Diagnosa Medik : _____________________________________________________________________


_____________________________________________________________________
_____________________________________________________________________
Terapi Medik : _____________________________________________________________________
_____________________________________________________________________
_____________________________________________________________________

Perawat,

( .)

Poltekkes Kemenkes Palembang


83

Poltekkes Kemenkes Palembang


84

BIODATA

IDENTITAS DIRI

Nama : Dita Indah Sari

Tempat, Tanggal Lahir : Sungai Medang ,23 September 2000

Agama : Islam

Alamat : Kel.Sungai Medang Rt 002 Rw 001


Kec.Cambai

Prabumulih

IDENTITAS ORANG TUA

Ayah : Mansyur

Ibu : Suijah

Jumlah saudara :7

Anak ke :7

RIWAYAT PENDIDIKAN

Tahun 2006-2012 : SD Negeri 70 Prabumulih

Tahun 2012-2015 : SMP Negeri 6 Prabumulih

Tahun 2015-2018 : SMA PGRI Prabumulih

Tahun 2019-2022 : Poltekkes Kemenkes Palembang Prodi

Keperawatan Baturaja

Poltekkes Kemenkes Palembang


85

Poltekkes Kemenkes Palembang


86

Poltekkes Kemenkes Palembang

Anda mungkin juga menyukai