Anda di halaman 1dari 1

Nama : Fafa Emilia Rahmatul Haaf

NIM : 1406022667
MULAI DARI DIRI (TOPIK 3)

Ibu Rita adalah seorang guru yang rajin membuat program literasi dan numerasi. Program literasi
ini sudah dirancang dalam rencana program pembelajaran yang ia buat setiap semesternya.
Namun, ia merasa sedih, karena semakin ia rajin membuat program pembelajaran, semakin ia
merasa bahwa program tersebut tidak berguna. Ia kerap mengubah rencana di tengah proses
belajar, dengan alasan tidak sesuai dengan kemampuan siswa, siswa tidak tertarik untuk belajar,
hingga ia merasa pembelajaran ini tidak berdampak pada siswa. Mari bantu Ibu Rita merefleksi
agar masalah ini tidak terulang lagi. Menurut Anda, apa yang menyebabkan bu Rita mengalami
masalah ini? Coba ingat-ingat pengalaman Anda ketika sekolah (SD/SMP/SMA), apa yang
dilakukan oleh guru Anda sebelum memberikan materi pelajaran kepada Anda?

Jawaban:

Berdasarkan permasalahan tersebut, menurut saya program yang dibuat oleh Bu Rita sudah
bagus yaitu program literasi dan numerasi, namun dalam perencanaanya belum dirancang
dengan baik yang seharusnya guru melakukan terlebih dahulu pemahaman terhadap bagaimana
karakteristik dari setiap peserta didik dengan melakukan profiling peserta didik untuk
mengetahui kemampuan peserta didik, perkembangan kognitif, sosial-emosional, moral, bahasa,
minat, motivasi, gaya belajar dan lain sebagainya. Hal ini untuk menyesuaikan kebutuhan peserta
didik sehingga guru dapat dengan tepat memberikan metode, model, strategi pembelajaran,
bahan ajar, media pembelajaran, dan evaluasi pembelajaran dalam program yang dilaksanakan
supaya peserta didik lebih tertarik dan semangat dalam mengikuti pembelajaran dan berpengaruh
pada proses hingga hasil belajar peserta didik.

Salah satu pengalaman saya ketika menempuh pendidikan SMA pada mata pelajaran Bahasa
Inggris guru memberikan pembelajaran secara menarik dan mudah dipahami contohnya sesekali
dalam pembelajaran menampilkan sebuah film yang memiliki makna yang baik untuk bisa
diambil pelajaran sekaligus belajar bahasa inggris. Namun menurut saya, guru belum bisa
menyesuaikan dengan kebutuhan setiap peserta didik karena setiap anak memiliki minat ataupun
gaya belajar yang berbeda-beda.

Anda mungkin juga menyukai