Anda di halaman 1dari 1

UJIAN AKHIR SEMESTER (UAS)

MATA KULIAH: PENDIDIKAN IPA DI SD / V


Waktu : 180 menit

1. Bu Santi adalah seorang guru Sekolah Dasar yang tekun, rajin, dan bertanggung jawab. Salah
satu dampak yang terlihat dari pembelajaran yang inovatif adalah peserta didik semangat dan
senang mengikuti pembelajaran. Untuk pembelajaran selanjutnya, bu Santi akan mengajarkan
materi dengan tema “Merawat hewan dan tumbuhan”. Model pembelajaran yang dipilih
adalah Quantum Teaching Learning Berdasarkan cerita tersebut berdasarkan cerita tersebut
bagaimana lima komponen model (a). sintak, b) sistem sosial, c) prinsip reaksi, d) daya
dikung, e) dampak utama dan dampak pengiring) dalam pembelajaran ?.

2. Anda sebagai guru akan melakukan penilaian ditinjau dari aspek kognitif, psikomotik dan
afektif. Kelas 5 : Tema 6: Kompetensi Dasar: 4.5 Membuat electromagnet sederhana dan
menggunakannya untuk mendeteksi benda-benda yang ditarik oleh magnet. (Skor :30)
a. Buatlah 1 soal dengan jenjang kognitif C4, C5 dan C6 (pilih salah satu jenjang )
b. Buatlah kisi-kisi penilian afektif dengan 2 kriteria
c. Buatlah kisi-kisi penilian psikomotorik proyek dengan 2 kriteria

3. Pak Aso seorang guru SD. Pak Aso mengamati, siswanya di kelas 4 suka minum teh manis
tetapi belum bisa membuat sendiri. Pak Aso merancang projek profil bertema Kewirausahaan
untuk mengembangkan dimensi Mandiri, berjudul “Kita Suka Teh Manis”. Siswa belajar
mengenal alat dan bahan, menentukan ukuran gula dan air yang digunakan, menuangkan air
dalam gelas, hingga menyajikan teh sendiri. Projek profil dilakukan melalui pendampingan,
pengulangan dan pembiasaan baik di sekolah maupun di rumah. Lebih jauh lagi, Pak Aso
menyemangati siswanya berjualan teh manis pada pameran projek profil. Siswa Pak Aso
sangat senang, 20 gelas teh manis laku terjual hari itu. Setelah projek profil berakhir,
beberapa orang tua bercerita pada Pak Aso bahwa anaknya kini membuat teh manis sendiri
setiap pagi.
Jelaskan secara singkat padat :
a. Apakah jenis-jenis kegiatan yang dilakukan pada tahap pengenalaan,
b. Apakah jenis-jenis kegiatan yang dilakukan pada tahap konseptual,
c. Apakah jenis-jenis kegiatan yang dilakukan pada tahap aksi,
d. Apakah jenis-jenis kegiatan yang dilakukan pada tahap refleksi
e. Bagaimana alur perencanaan proyek profil P5 pada kasus Pak Aso
f. Tentukan pemetaan dimensi, elemen dan sub elemen dalam P5 pada kasus Pak
Aso

SELAMAT MENGERJAKAN DENGAN JUJUR SEMOGA


HASILNYA SANGAT MEMUASKAN

Anda mungkin juga menyukai