Anda di halaman 1dari 2

Nama : Cici Purwaningsih

NIM : 857617781

1. Konsep belajar dibagi menjadi 3 (tiga) atribut pokok yaitu Proses, Perubahan Perilaku, dan
Pengalaman. Anda diminta untuk menjelaskan apa yang dimaksud dengan tiga atribut pokok tersebut
dengan menggunakan pemahaman yang Anda miliki!
Jawab :
1. Proses belajar merupakan proses mental dan emosional serta berfikir dan merasakan.
Pikiran,perasaan itu sendiri tidak dapat diamati oleh orang lain akan tetapi terasa oleh orang
yang bersangkutan.
2. Perubahan Perilaku merupakan perubahan yang dihasilkan dari pengalaman (interaksi dengan
lingkungan), tempat proses mental dan emosional terjadi.
3. Pengalaman belajar merupakan mengalami,dalam arti terjadi di dalam interaksi antara
individu dengan lingkungan, baik lingkungan fisik maupun lingkungan sosial.
2. Dalam proses pembelajaran terdapat beberapa istilah yang saling berkaitan diantaranya Pendekatan,
Strategi, Metode dan Teknik Pembelajaran. Anda diminta untuk membedakan istilah tersebut dan
memberikan contohnya dalam sebuah proses pembelajaran!
Jawab:

a. Pendekatan menurut Joni (1992/1993) adalah cara umum dalam memandang permasalahan
atau objek kajian. Dengan demikian,dapat dikemukakan bahwa pendekatan pembelajaran
adalah cara memandang terhadap pembelajaran.
Contoh:
Siswa aktif dalam pembelajaran, Ketika guru selesai meyampaikan materi siswa dapat
bertanya.
b. Strategi menurut Joni (1992/1993) adalah ilmu atau kiat di dalam memanfaatkan segala
sumber yang dimiliki dan/atau yang dapat dikerahkan untuk mencapai tujuan yang telah
ditetapkan.
Contoh:
Guru memberikan pertanyaan tentang masalah yang sering dijumpai dalam kehidudan sehari-
hari. Kemudian siswa dapat menganalisis masalah tersebut.mulai dari penyebab,dampak dan
solusi
c. Metode adalah cara yang digunakan guru dalam membelajarkan siswa.atau metode mengajar.
Menurut Joni (1992/1993) mengemukakan bahwa metode adalah berbagai cara kerja yang
bersifat relatif umum yang sesuai untuk mencapai tujuan tertentu.
Contoh: metode mengajar menggunakan ceramah,diskusi,tanya jawab,simulasi,pemberian
tugas,kerja kelompok,demonstrasi,eksperimen,pemecahan masalah.
d. Teknik pembelajaran mengacu pada ragam khas penerapan suatu metode sesuai dengan latar
penerapan tertentu,seperti kemampuan guru,ketersediaan peralatan,kesiapan siswa dan
sebagainya (Joni,1992/1993).
Contoh
Menggunakan metode diskusi apakah akan menggunakan kelompok diskusi kecil,besar,atau
berpasangan.tugas diskusi harus disajikan melalui penjelasan guru atau diberikan dalam
bentuk lembaran.
3. Jelaskan menurut Anda mengapa pembelajaran di kelas rendah disarankan menggunakan
Pembelajaran Tematik!
Jawab :
pembelajaran tematik adalah strategi pembelajaran untuk memberikan pengalaman yang bermakna
kepada siswa dengan mengkaitkan beberapa mata pelajaran lainnya.
pada pembelajaran tematik juga terciptanya pembelajaran yang menyenangkan,bershabat dan
menumbuh kembangkan kreativitas siswa.
4. Kegiatan Pra dan Awal pembelajaran merupakan salah satu kegiatan yang penting dalam proses
pembelajaran. Anda diminta untuk membuat kegiatan pra dan awal pembelajaran yang dapat
menimbulkan motivasi dan perhatian siswa, memberikan acuan, dan membuat kaitan dengan
pengalaman siswa! (materi pelajaran bebas/tidak ditentukan)
Jawab :
Materi pembelajaran tematik kelas 2 Tema 7 Kebersamaan.
Sebelum pembelajaran dimulai alangkah baiknya berdoa terlebih dahulu sebagai wujud syukur kita
terhadap Tuhan YME. Kemudian saya akan menyapa siswa dan memberikan motivasi, serta
memeriksa kehadiran siswa terlebih dahulu.
Menanyakan kepada siswa tentang PR kemarin, lalu sedikit mengulas PR tersebut dan menjelaskan
materi yang akan disampaikan pada hari ini.
Saya akan menampilkan sebuah video pembelajaran tema 7 yaitu Kebersamaan, di harapakan setelah
melihat video pembelajaran tema Kebersamaan di Rumah siswa dapat membacakan dongeng (fabel),
atau isi dalam cerita tersebut, dan mengajak siswa untuk saling bertanya jawab tentang materi tersebut.

Anda mungkin juga menyukai