Anda di halaman 1dari 8

CRITICAL JOURNAL REVIEW

"PROBLEMATIKAPEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI LEMBAGA


PENDIDIKAN KRISTEN (STUDI KASUS PAI DI SMK PENABUR PURWOREJO)"
Dosen Pengampu:
Dr. Muhammad Al-Farabi, M. Ag

Disusun Oleh :
Rafika
(0301202123)
Pai-2/Semester VII

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM

FAKULTAS ILMU TARBIYAH DAN KEGURUAN

UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SUMATERA UTARA

2023

1
KATA PENGANTAR
Puji syukur kami panjatkan kehadirat Allah Swt, yang telah memberikan rahmat dan hidayah-
Nya sehingga Critical Journal Review (CJR) ini dapat penulis selesaikan tepat pada waktunya, shalawat
serta salam kepada junjungan kita nabi besar Muhammad Saw. yang telah membawa kita dari alam
kegelapan hingga alam yang terang benderang yang disinari iman dan Islam seperti sekarang ini.
Adapun judul yang dibahas dalam Critical Jurnal Review (CJR) ini adalah “Problematika
Pembelajaran Pendidikan Agama Islam Di Lembaga Pendidikan Kristen (Studi Kasus PAI Di SMK
Penabur Purworejo)“. Semoga penyusunan Critical Jurnal Review (CJR) ini dapat bermanfaat
khususnya bagi penyusun, dan pada umumnya bagi para pembaca, penulis menyadari bahwa dalam
penyusunan Critical Jurnal Review (CJR) ini masih jauh dari kata sempurna baik dari segi penulisan
maupun pembahasan. Oleh karena itu, kami mengharapkan kritik dan saran yang membangun dari para
pembaca untuk kesempurnaan Critical Jurnal Review (CJR) ini.

Medan, 13 Desember 2023

Penyusun
Rafika

2
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR .................................................................................................... i

DAFTAR ISI.................................................................................................................. ii
BAB I PEMDAHULUAN ............................................................................................. 1
A. Rasionalisasi pentingnya CJR ................................................................................... 1
B. Tujuan Penulisan CJR ............................................................................................... 1
C. Manfaat CJR..............................................................................................................1

BAB II REVIEW JURNAL. ......................................................................................... 2


A. Identitas Jurnal ......................................................................................................... 2
B. Kelebihan dan Kekurangan Isi Jurnal ...................................................................... 3

BAB III PENUTUP ......................................................................................................5


A. Kesimpulan. ............................................................................................................. 5
B. Saran.........................................................................................................................5

DAFTAR PUSTAKA ....................................................................................................6

3
BAB I
PENDAHULUAN

A. Rasionalisasi Pentingnya CJR


Tujuan dari review jurnal atau hasil dari penelitian sendiri adalah untuk mempermudah dalam
membahas inti hasil penelitian ataupun jurnal yang telah ada. Review jurnal ataupun review hasil
penelitian merupakan salah satu strategi untuk bisa mempermudah memahami inti dari jumal ataupun
dari hasil penelitian yang telah dilakukan. Oleh sebab itu, setiap mahasiswa khususnya jurusan
Akuntansi harus memiliki kompetensi untuk membaca serta menganalisis agar jurnal ataupun hasil
penelitian yang dibahas dapat dipahami sepenuhnya oleh mahasiswa.

B. Tujuan Penulisan CJR


1. Menambah kemampuan mahasiswa dalam memahami inti dari jurnal.
2. Meningkatkan kemampuan mahasiswa dalam menganalisis jurnal.
3. Menguatkan kemampuan mahasiswa dalam memahami dan menganalisis jurnal.

C. Manfaat CJR
1. Bertambahnya kemampuan mahasiswa dalam memahami inti dari suatu jurnal.
2. Meningkatnya kemampuan mahasiswa dalam menganalisis jurnal.
3. Semakin kuatnya kemampuan mahasiswa dalam memahami dan menganalisis jurnal.

4
BAB II
REVIEW JURNAL

A. Identitas Jurnal
Judul Artikel: Problematika Pembelajaran Pendidikan Agama Islam Di Lembaga Pendidikan Kristen
(Studi Kasus PAI Di SMK Penabur Purworejo)
Nama Journal: Jurnal Pendidikan Agama Islam Universitas Wahid Hasyim
Pengarang Artikel: Daimurahman
Penerbit: e-Publikasi Ilmiah Unwahas
Kota Terbit: Semarang
Nomor ISSN: -
Volume dan Nomor: Volume 6, No. 2

Tahun Terbit: 2018


Alamat Situs: https://publikasiilmiah.unwahas.ac.id/index.php/PROGRESS/article/download/2537/pdf

1. Tujuan Penelitian
untuk mengetahui alasan diimplementasikan pembelajaran Pendidikan Agama Islam di Lembaga
Pendidikan Kristen dan untuk mengetahui problem pembelajaran Pendidikan Agama Islam di Lembaga
Pendidikan Kristen serta solusinya.
2. Subjek Penelitian
Subjek penelitian nya yaitu diimplementasikannya mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di SMK
Penabur Purworejo yang merupakan salah satu lembaga pendidikan tingkat lanjutan atas yang
merupakan lembaga pendidikan formal dibawah yayasan Kristen Widhodho.
3. Teknik Pengumpulan Data
Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data observasi, dokumentasi, dan wawancara. Untuk
mendapatkan data yang dibutuhkan, peneliti akan melakukan wawancara terhadap Kepala sekolah,
Waka kurikulum, Guru Pendidikan Agama Islam, serta peserta didik yang peneliti anggap mengetahui
data yang dibutuhkan dalam penelitian. Dalam penelitian ini peneliti mengadakan observasi partisipan
(terlibat langsung pada kehidupan informan).
4. Metode Analisis Data

5
Analisis dilakukan dengan menggunakan metode kualitatif deskriptif. Teknik analisis data penelitian
secara induktif dengan menggunakan model Miles and Huberman, yaitu reduksi data, penyajian data,
dan penarikan kesimpulan. Pendekatan yang digunakan adalah pendekatan interaksi edukatif.
5. Hasil Penelitian
Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pembelajaran PAI di SMK Penabur Purworejo karena
mengikuti peraturan pemerintah untuk mengimplementasikan Pendidikan Agama di setiap lembaga
Pendidikan.
Dari hasil temuan yang telah didapati penelitian sebelumnya maka dapat disimpulkan Pembelajaran
PAI diimplementasikan di SMK Penabur Purworejo karena peserta didik SMK Penabur mayoritas
beragama Islam dan mengikuti peraturan pemerintah untuk menerapkan mata pelajaran PAI di setiap
lembaga Pendidikan. Problematika pembelajaran PAI di SMK Penabur Purworejo terdiri dari problem
Pendidik/Guru PAI, problem peserta didik, problem kurikulum, dan problem sarana prasarana. Problem
Pendidik/Guru PAI yaitu: pendidik/ Guru PAI belum bisa menyampaikan dan mengevaluasi
pembelajaran dengan baik. Problem peserta didik yaitu: Pertama, kurangnya semangat untuk belajar
Agama Islam. Kedua,pengamalan agama rendah. Ketiga, tidak terampil membaca al Qur’an.Keempat,
latar belakang keluarga, lingkungan masyarakat, dan lingkungan sekolah kurang mendukung proses
belajar Agama Islam. Problem kurikulum yaitu sebagian besar peserta didik memiliki pemahaman
agama yang rendah tetapi kesempatan belajar Agama Islam hanya saat pelajaran PAI di kelas saja
sehingga tidak dapat menyampaikan materi sesuai dengan pemahaman peserta didik.Problem sarana
prasarana yaitu kurangya sarana prasarana yang mendukung pembelajaran PAI.

B. Kelebihan dan Kekurangan Isi Jurnal


1. Kelebihan
a. Dari segi isi jurnal tujuan dari penelitian yang dilakukan telah tercapai dan terpenuhi
b. Lengakapnya isi data setiap bab pada jurnal tersebut
c. Kajian teori yang dipaparkan sudah cukup jelas
d. Dari segi penulisan sudah baik karena memiringkan setiap kata asing dan menebalkan setiap judul
besar maupun sub judul.

2. Kekurangan
1. Untuk Identitas data jurnalnya tidak lengkap seperti tidak terteranya ISSN
2. Antara paragraf akhir ke judul baru sebaiknya diberi jarak atau spasi sehingga terlihat rapi dan jelas
bahwa akan ada pembahasan yang baru di judul baru berikutnya.
3. Adanya beberapa tulisan bersatu antara titik dan kalimat berikutnya dan antara kalimat satu dengan
kelimat berikutnya.

6
BAB III
PENUTUP

A. Kesimpulan

Jurnal ini mereview jurnal yang berjudul "Problematika Pembelajaran Pendidikan Agama Islam Di
Lembaga Pendidikan Kristen (Studi Kasus PAI Di SMK Penabur Purworejo)“ dimana jurnal ini
bertujuan untuk mengetahui alasan diimplementasikan pembelajaran Pendidikan Agama Islam di
Lembaga Pendidikan Kristen dan untuk mengetahui problem pembelajaran Pendidikan Agama Islam di
Lembaga Pendidikan Kristen serta solusinya. Jenis penelitian ini kualitatif diskriptif dengan sumber
data dokumen dan narasumber. Teknik pengumpulan data dengan observasi, dokumentasi dan
wawancara. Teknik analisis data penelitian secara induktif dengan menggunakan model Miles and
Huberman, yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Pendekatan yang digunakan
adalah pendekatan interaksi edukatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pembelajaran PAI
di SMK Penabur Purworejo karena mengikuti peraturan pemerintah untuk mengimplementasikan
Pendidikan Agama di setiap lembaga Pendidikan.

B. Saran
Semoga dengan adanya cjr ini penelitian penelitian selanjutnya penulis bisa melengkapi struktur dari
jurnal jurnal yang akan diteliti dan bisa menjadi lebih baik lagi kedepannya.

7
DAFTAR PUSTAKA

Daimurahman. 2018. Problematika Pembelajaran Pendidikan Agama Islam Di Lembaga


Pendidikan Kristen (Studi Kasus PAI Di SMK Penabur Purworejo). Jurnal Pendidikan Agama
Islam Universitas Wahid Hasyim. Volume 6, No. 2.

Anda mungkin juga menyukai