Anda di halaman 1dari 3

REFLEKSI DIRI

Pelaksanaan Pembelajaran Daring di Masa Pandemi

Nama : Endang winarsih, S.Pd


NIM : 1922720058

Pada awal masa pandemi Covid–19 membuat pembelajaran yang awalnya dilaksanakan
secara tatap muka berubah menjadi tatap maya (daring) atau dalam jaringan. Banyak sekali
permasalahan yang saya alami terutama pada pemilihan dan pemakaian aplikasi yang harus
saya gunakan agar bisa tetap melakukan pembelajaran dengan efektif meskipun secara daring.
Pada awal pandemi saya hanya menggunakan aplikasi whatsapp, sehingga sulit untuk
memeriksa siapa yang benar–benar hadir dalam pembelajaran dan kesulitan mengkoordinir
tugas–tugas yang saya berikan karena banyaknya pesan masuk dan akhirnya menumpuk. Hal
ini menyebabkan ada beberapa tugas peserta didik yang terlewat tidak terkoreksi dan kesulitan
memeriksa peserta didik mana yang belum mengumpulkan tugas.
Saya berusaha memperbaiki pembelajaran yang telah saya lakukan dengan cara mencari
referensi di internet mengenai pelaksanaan pembelajaran daring, bertukar informasi dengan
teman sejawat dan mengikuti workshop yang dilaksanakan oleh Dinas Pendidikan dan
Kebudayaan Provinsi Jawa Tengah mengenai strategi pembelajaran jarak jauh di masa pandemi
dan pengenalan berbagai macam aplikasi pendidikan yang dapat digunakan untuk
melaksanakan pembelajaran. Dari beberapa kegiatan ini saya akhirnya menemukan solusi
dengan mengkombinasikan beberapa aplikasi, yaitu menggunakan aplikasi google form.
Google form saya gunakan untuk pengumpulan tugas dari peserta didik sehingga saya bisa
dengan mudah memeriksa peserta didik yang tidak mengumpulkan tugas pada mata pelajaran
tersebut.
Berikut ini merupakan dokumentasi pembelajaran yang sudah saya lakukan:

Anda mungkin juga menyukai