Anda di halaman 1dari 3

Gambaran Prospek Kerja Setelah Lulus FP UB

Bidang pertanian merupakan bidang yang sangat diperlukan masyarakat di


zaman manapun, karena sumber kehidupan makhluk hidup yaitu makanan,
sebagian besar berasal dari hasil pertanian. Tanpa pertanian maka pasti miliaran
manusia di dunia saat ini akan kelaparan. Maka dari itu bidang pertanian ini
adalah bidang yang sangat penting bagi masa depan, dan kita berkewajiban
mengembangkannya

Ini seharusnya menjadi tanggung jawab kita mahasiswa fakultas pertanian yang
sedang menimba ilmu di bidang pertanian agar tekun belajar, dan meluangkan
waktunya untuk menolong para petani, karena walaupun mereka adalah ahlinya
dalam pertanian, tetapi kitalah yang mempunyai ilmu lebih yang bisa membantu
mereka, jika terjadi masalah dalam kegiatan pertanian tersebut.

Mahasiswa fakultas pertanian juga diharapkan memilki prospek kerja yang


menjanjikan, karena kita mahasiswa pertanian berperan penting dalam bidang
pertanian dunia. Prospek kerja setelah lulus dari fakutas pertanian ada banyak
pilihannya, seperti dalam bidang Akademisi, Birokrasi dan Karir lainnya, yang
diharap menjadi motivasi mahasiswa pertanian untuk berpartisipasi dalam
masyarakat.

Dalam prospek kerja bidang akademisi mahasiswa fakultas pertanian bisa


mengabdikan dirinya pada ilmu pengetahuan bidang pertanian. Misalnya seperti
menjadi peneliti tanaman komoditas pertanian, yang bisa membuat varietas
spesies baru dari hasil kawin silang tanaman yang tentu saja bersifat unggul
dalam persaingan pasar pertanian. Atau bisa juga menjadi pengajar yang akan
berperan menyalurkan ilmunya kegenerasi selanjutnya. Dan juga bisa menjadi
relawan yang mengabdikan dirinya untuk membantu masyarakat yang sedang
mempunyai masalah di bidang pertanian.

Prospek kerja mahasiswa pada bidang birokrasi sebenarnya sangat banyak


pilihannya tidak hanya sebagai karyawan kantor atau petani biasa. Setelah lulus
mahasiswa pertanian juga bisa turut andil dalam pemerintahan, seperti bekerja di
kementerian pertanian. Dalam rangka mengembangkan pertanian Indonesia
agar lebih maju bekerja di kementrian pertanian merupakan ide yang bagus,
dengan begitu kita bisa menyalurkan aspirasi kita dan masyarakat agar negara
dapat membantu para petaninya. Selain dari kementerian pertanian, ada juga
dinas pertanian yang setingkat provinsi atau kabupaten/kota. Mahasiswa
pertanian bisa juga bekerja pada perusahaan-perusahaan negeri atau swasta
dibidang pertanian atau yang membutuhkan bidang pertanian, yang tentunya
banyak sekali pilihan dan tawaran pekerjaan bagi lulusan fakultas pertanian pada
perusahaan dibidang pertanian yang membutuhkan tenaga kerja yang unggul
dan berkualitas.

Pada bidang karir mahasiswa pertanian dengan kretifitas yang tinggi dan jiwa
wirausaha yang besar dapat menyalurkan keinginannya dengan berwiraswasta
pada bidang agroindustri. Selain dapat mengasah kreatifitas, berwiraswasta juga
bisa mendapatkan profit atau keuntungan yang tentunya bisa untuk menjadi
pemasukan seperti mengolah produk mentah hasil pertanian menjadi produk
agroindustri agar konsumen tertarik dan membeli produk tersebut atau membuat
ide bau pada bidang agroindustri. Selain berwiraswasta mahasiswa pertanian
juga bisa memilih karir lainnya, karena lulusan pertanian yang berkualitas juga
banyak dicari perusahaan dibidang pertanian untuk membantu perusahaannya
dan memajukan perusahaannya menjadi perusahaan yang memiliki kualitas
internasional.

Setelah lulus dari fakultas pertanian universitas brawijaya, saya ingin masuk ke
dalam bidang akademis. Motivasi saya untuk terjun kebidang akademis pertanian
adalah untuk berkontribusi kepada pertanian dunia juga kepada masyarakat,
karena saya ingin menjadi manusia yang ilmunya bisa bermanfaat bagi orang
lain.maka dari itu setelah lulus dari UB sebagai sarjana pertanian, saya ingin
mengabdikan diri saya pada penelitian dan pengembangan ilmu pertanian. Dan
harapan saya adalah apa yang saya lakukan akan bermanfaat pada pertanian
dunia.

Untuk prospek kerja disamping penelitian saya ingin mengajarkan ilmu saya
kepada petani sekitar sebagai bentuk pengabdian kepada masyarakat. Jika ada
waktu dan uang lebih saya masih ingin menimba ilmu dengan melanjutkan S2
dan S3 di bidang pertanian.

Dengan begitu saya ingin wawasan saya lebih luas lagi. Dan saya juga
termotivasi oleh para ilmuwan yang dengan gigih mengabdikan hidupnya demi
mengungkap ilmu pengetahuan yang belum tersentuh. Saya ingin menjadi
seperti mereka di bidang pertanian saya ingin menjadi ilmuwan pertanian.
Contoh prospek kerja akademis yang bisa dijadikan pilihan pada bidang
pertanian diantara lainnya adalah. bisa menjadi dosen, guru, peneliti pertanian,
dsb.

Anda mungkin juga menyukai