Anda di halaman 1dari 5

PEMERINTAH KABUPATEN BIAK NUMFOR

DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN


SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN ( SMK ) NEGERI 1 PARIWISATA BIAK
Jl. Raya Bosnik Telp (0981) 81059 Fax. (0981) 81069 Biak - Papua
E-mail : smkn1biak@yahoo.com

UJI KOMPETENSI BERSAMA SEMESTER GENAP TAHUN 2022/2023


Mata Pelajaran : Kearsipan
Kelas : X OTKP
Semester : II
Hari/Tanggal :
Waktu : 90 Menit

I. PILIHAN GANDA
Berilah tanda silang (X) pada huruf a, b, c, d atau e di depan jawaban yang paling tepat !
1. Kata lain dari perawatan arsip adalah . . .
a. Preservasi c. Pengolahan e. Penilaian
b. Pemusnahan d. Pembelajaran
2. Suatu aktivitas atau kegiatan menata arsip dengan sistem penyimpanan yang berlaku,
sehingga dapat ditemukan dengan cepat dan tepat merupakan pengertian . . . .
a. Administrasi c. Kearsipan e. Organisasi
b. Arsip d. Arsiparis
3. Berikut ini merupakan pekerjaan kearsipan, kecuali . . . .
a. Penemuan kembali arsip c. Penghilan arsip e. Penyusutan warkat
b. Pemeliharaan arsip d. Menyimpan arsip
4. Nilai guna sekunder dibedakan menjadi dua, yaitu, . . . .
a. Nilai guna pembuktian dan nilai guna informasional
b. Nilai guna administrasi dan nilai guna hokum
c. Nilai guna keuangan dan organisasi
d. Nilai guna ilmiah dan nilai guna teknologi
e. Nilai guna historis dan nilai guna penerangan
5. Warkat dapat berguna sebagai bahan sejarah karena warkat dapat menerangkan peristiwa
yang terjadi pada masa lampau merupakan nilai kegunaan . . . .
a. Organisasi c. Keuangan e. Sejarah
b. Penelitian d. Penerangan
6. Archival Instituation adalah nama lain dari . . . .
a. Peti arsip d. tempat untuk menyimpan warkat
b. Kantor arsip e. Prosedur arsip
c. Gedung arsip
7. Nilai guna arsip menurut Arsip Nasional Republik Indonesia yaitu . . . .
a. Nilai guna primer dan nilai guna sekunder
b. Nilai guna keuangan dan nilai guna ilmiah
c. Nilai guna informatif dan nilai guna yuridis
d. Nilai guna administrasi dan nilai guna hokum
e. Nilai guna organisasi dan nilai guna sejarah
8. Arsip yang diatasnya terdapat tanda tangan asli dengan tinta (bukan fotokopi atau film)
sebagai tanda keabsahan dari isi arsip bersangkutan disebut arsip. . . .
a. Asli c. Tembusan e. autentik
b. Statis d. Dinamis
9. Hewan yang sangat rawan dalam kerusakan arsip adalah . . . .
a. Kucing c. Bebek e. Burung
b. Ayam d. Rayap
10. Arsip took buku berisi penjualan buku untuk seorang pahlawan nasional, termasuk nilai guna
....
a. Kebuktian c. Sekunder e. Hukum
b. Primer d. Informasional
11. Laminasi merupakan kegiatan memperbaiki atau restorasi fisik arsip konvensional yang rusak
seperti . . . .
a. Sobek c. Terbakar e. Meleleh
b. Basah d. Hilang
12. Penyelenggara Kearsipan yang berkaitan dengan topic bahasan ini adalah sebagai berikut,
kecuali . . . .
a. Kelompok c. Swasta e. Perorangan
b. Pemerintahan d. BUMN
13. Jadwal retensi arsip digunakan sebagai pedoman untuk . . . .
a. Pemusnahan surat c. Penyortiran surat e. Penyimpanan arsip
b. Pemindahan surat d. Distribusi surat
14. Pemusnahan arsip dapat dilakukan dengan cara berikut, kecuali . . . .
a. Pembakaran d. Penghancuran dengan mesin penghancur kertas
b. Proses kimiawi e. Disimpan digudang arsip
c. Mendelete file dan hardisk
15. Hal penting yang harus dilaksanakan ketika melaksanakan penyusutan arsip adalah . . . .
a. Pemindahan arsip c. Pembagian arsip e. Pemusnahan arsip
b. Penilaian arsip d. Penyerahan arsip
16. Arsip-arsip aparatur pemerintah/negara yang berada dalam lingkungan lembaga negara dan
badan pemerintahan dan secara fungsional masih actual berlaku disebut . . . .
a. Statis c. Perorangan e. Dinamis
b. Vital d. Konvensional
17. Membuat dua data arsip berfungsi . . . .
a. agar ada data yang banyak
b. Menyembunyikan data
c. Menyajikan data
d. Agar ada salinan data yang masih tersimpan bila data yang satu hilang
e. Mengurangi data
18. Dokumen office suite, grafik, audio clips, atau data video termasuk . . . .
a. Scanning c. Conversion e. Dokumen
b. Importing d. Cimpatible
19. Memindai dokumen yang menghasilkan data gambar dapat disimpan di computer disebut ….
a. Compatible c. Scanning e. Conversion
b. ADF d. Simplex
20. WORM artinya . . . .
a. Write One, Reading Many d. Write One, Read Many
b. Write Once, Read Money e. Write Once, Read Many
c. White Once, Read Many
21. Generasi baru dari teknologi penyimpanan optical disk disebut . . . .
a. CD c. WORM e. Disk
b. Camera d. DVD
22. Anti virus yang ada di dalam software computer berguna untuk . . . .
a. Menambah virus
b. Menggandakan virus
c. Mengcopy virus
d. Mengarsip virus
e. Mendeteksi dan menghilangkan virus
23. Berikut ini sistem penyimpanan arsip yang baik, kecuali . . . .
a. Sistem abjad c. Sistem masalah e. Sistem tanggal
b. Sistem isi arsip d. Sistem nomor
24. Virus yang ada di dalam hardisk dapat menghapus . . . .
a. Hardware c. Monitor
b. CPU d. Keyboard
c. File yang ada di dalam hardisk
25. Agar orang lain tidak dapat membuka data di dalam hardisk kita maka perlu adanya
pemberian . . . . hardisk kita.
a. Kunci c. Password e. UPS
b. Gembok d. Pengaman
26. Petugas yang mempunyai tanggung jawab dalam mengolah arsip adalah . . . .
a. Arsiparis c. Petugas administrasi e. Dewan direksi
b. Sekretaris d. Kepala unit
27. Data atau arsip yang ada di dalam hardisk dapat dipindah melaui . . . .
a. Fiber c. Kertas e. Flasdisk
b. Kartu d. Kayu
28. Virus computer dapat ditularkan melalui . . . .
a. Hacer d. Flash yang sudah tercemar virus
b. Hardware e. Software
c. Gangguan listrik
29. Tempat untuk menyimpan arsip elektronik, kecuali . . . .
a. DVD c. Komputer e. Printer
b. Hardisk d. WORM
30. Pada sistem subjek yang dijadikan sebagai pedoman untuk mempersiapkan tempat
penyimpanan warkat adalah . . . .
a. Daftar klasifikasi c. Rak sortir e. Kartu indeks
b. Indeks d. Sibjek surat
31. Kegiatan menyusun kode menurut urutan abjad dari nama atau judul yang sudah diindeks
disebut . . . .
a. Unit c. Mengabjad e. Mengindeks
b. Mengkode d. Caption
32. Arsip dapat menjadi bahan pembuktian dalam sesuatu proses berarti arsip memiliki nilai
guna . . . .
a. Historis c. Informatif e. Administratif
b. Ilmiah d. Yuridis
33. Berikut yang dimaksud arsip asli adalah . . . .
a. Arsip yang di atasnya terdapat tanda tangan asli dengan tinta
b. Arsip yang disimpan secara sentralisasi
c. Arsip yang langsung terkena hentakan mesin ketik, cetakan printer, tanda tangan serta
legalisasi asli
d. Arsip yang masih digunakan secara langsung dalam kegiatan kantor sehari-hari
e. Arsip bukan fotokopi
34. Secara etimologi arsip berasal dari kata felum (bundle), artinya . . . .
a. Peti tempat menyimpan d. Tali untuk mengikat
b. Tali atau benang e. Lemari untuk menyimpan
c. Lemari tempat menyimpan
35. Suatu aktivitas atau kegiatan menata arsip dengan sistem penyimpanan yang berlaku,
sehingga dapat ditemukan dengan cepat dan tepat. Merupakan pengertian . . . .
a. Finding c. Warkat e. Kearsipan
b. Arsip d. File
36. Arsip dinamis adalah . . . .
a. Arsip yang di atasnya terdapat tanda tangan asli dengan tinta
b. Arsip yang sudah tidak digunakan secara langsung dalam kegiatan perkantoran sehari-
hari
c. Arsip yang berada di unit-unit dalam organisasi yang berkaitan dengan lembaga
pemerintah
d. Dokumen yang proses pembuatannya tidak bersama dengan dokumen asli
e. Arsip yang masih digunakan secara langsung dalam kegiatan kantor sehari-hari
37. Ada tahap pemulihan bila kertas basah . . . .
a. Dikeringkan dengan cara dianginkan dan digangtung
b. Tidak perlu diangkat
c. Distrika
d. Ditemu
e. Dipanaskan
38. Berikut ini adalah sarana dalam pengendalian berkas, arsip dalam penemuan kembali arsip
kecuali . . . .
a. Indeks c. Lembar disposisi e. File
b. Cross reference d. Folder
39. Perlengkapan arsip yang fungsinya untuk mencatat arsip pejabat yang meminjam arsip
adalah . . . .
a. Lembar penerus c. Kartu kendali e. Lembar pinjam arsip
b. Kartu keluar arsip d. Kartu tunjuk silang
40. Arsip inaktif yang memiliki nilai nasional tidak dimusnahkan tetapi dikirim ke . . . .
a. Muri c. Monumen Nasional e. Dinas Kebudayaan
b. Rsip Nasional d. Museum Nasional

II. ESSAY
Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini dengan singkat dan jelas !
1. Pengertian pemeliharaan arsip secara umum adalah ?
2. Apa yang dimaksud dengan preservasi arsip ?
3. Apa yang dimaksud dengan faktor intrinsik dan ekstrinsik ?
4. Apa yang dimaksud dengan preservasi kuratif ?
5. Jelaskan upaya untuk mencegah kerusakan arsip ?

Anda mungkin juga menyukai