Anda di halaman 1dari 29

RPP/MODUL AJAR MERDEKA BELAJAR MODEL CANVAS MATA PELAJARAN : IPS (EKONOMI)

SMA MUHAMMADIYAH 2 SIDOARJO KELAS : XI SEMESTER I


TAHUN PELAJARAN 2023/2024 ALOKASI WAKTU : 4 x 45 MENIT (1 PERTEMUAN)

Tujuan Pembelajaran: Profil Belajar Siswa: Langkah Pembelajaran:


1. Setelah membaca buku referensi siswa dapat 1. 50% siswa mempunyai gaya Pendahuluan
membedakan konsep badan usaha dan perusahaan belajar auditori, 20% visual, dan Kerapian dan kebersihan ruang kelas, berdo’a, presensi, memberikan pertanyaan
dengan tepat. 30% kinestetik. mengenai badan usaha yang ada disekitar, memberi motivasi tentang pentingnya
2. Setelah membaca buku referensi siswa diharapkan 2. Sebagian besar siswa berasal topik materi ini, menyampaikan tujuan pembelajaran.
mampu mengklasifikasikan jenis badan usaha dari keluarga dengan Inti
dengan tepat. kemampuan ekonomi 1. Guru memberikan arahan mengenai langkah-langkah pembelajaran dengan
3. Dengan metode pembelajaran diskusi diharapkan menengah. model cooperative learning.
siswa dapat menganalisis keunggulan dan 3. Sebagian besar siswa memiliki 2. Guru membagi peserta didik menjadi 6 kelompok dengan masing-masing
kelemahan BUMN dan BUMD dengan benar. akun media sosial. kelompok beranggotakan sekitar 5 anak.
Pertemuan ke-1: Konsep badan usaha, jenis badan 4. 60% siswa senang belajar 3. Guru memberikan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD terlampir).
usaha, keunggulan dan kelemahan berdiskusi dan 40% siswa 4. Guru meminta peserta didik berdiskusi dengan masing-masing kelompok dan
BUMN&BUMD. senang bermain peran. mencari referensi dari berbagai sumber untuk untuk menjawab LKPD tersebut.
Media Pembelajaran: Profil Pelajar Pancasila: 5. Guru membimbing setiap kelompok dalam proses penyelesaian tugas dan guru
- LKPD /Buku Teks/Modul - Mandiri memastikan semua anggota kelompok ikut berkontribusi dalam penyelesaian
- Link Youtube - Bergotong royong tugas tersebut (siswa dapat memilih sesuai dengan profil belajarnya).
https://youtu.be/UgPOj9GzZQE?si=vKzH4J1n - Bernalar Kritis 6. Guru meminta 1-2 anak untuk menyampaikan hasil dari kerja kelompoknya dan
chTdjuV- guru meminta kelompok lain untuk mencatat dalam buku tulis (siswa dapat
https://youtu.be/IPYbAMqKlOk?si=cl2mJnI2h memilih bentuk laporan; presentasi langsung/mind map/PPT/tulisan).
_h0lTwo 7. Setelah selesai, guru memberikan ulasan singkat dari presentasi 3 kelompok
Model Pembelajaran: Asesmen: tersebut.
Cooperative Learning Penilaian Pengetahuan: Penutup
Kelengkapan Materi Sebagai refleksi, guru memberikan kesimpulan tentang pembelajaran yang baru
Penilaian produk : Lembar kerja saja berlangsung serta menanyakan kepada peserta didik mengenai manfaat yang
siswa diperoleh setelah mempelajari topik materi.
LEMBAR KERJA 1

Tugas Kelompok 1 dan Kelompok 2

Nama Anggota Kelompok:

1).

2).

3).

4).

5).

Jawablah pertanyaan dibawah ini dan presentasikan (perwakilan kelompok 1-2 anak) di
depan kelas!

1. Apa yang dimaksud BUMN (Badan Usaha Milik Negara)?


2. Bagaimana mekanisme pengelolaan BUMN? Siapa yang bertanggung jawab atas
pengelolaan BUMN?
3. Apa keunggulan dan kelemahan dari BUMN?
4. Sebutkan beberapa contoh (minimal 3) BUMN yang ada di sekitar kalian! dan bisnis apa
yang mereka jalankan?
5. Apakah ada program-program atau inisiatif yang dilakukan BUMN untuk mendukung
pembangunan berkelanjutan?
6. Apakah terdapat kasus atau kontroversi terkait dengan BUMN?

~~SEMANGAT MENGERJAKAN~~
LEMBAR KERJA 1

Tugas Kelompok 3 dan Kelompok 4

Nama Anggota Kelompok:

1).

2).

3).

4).

5).

Jawablah pertanyaan dibawah ini dan presentasikan (perwakilan kelompok 1-2 anak) di
depan kelas!

1. Apa yang dimaksud BUMD (Badan Usaha Milik Daerah)?


2. Bagaimana mekanisme pengelolaan BUMD? Siapa yang bertanggung jawab atas
pengelolaan BUMD?
3. Apa keunggulan dan kelemahan dari BUMD?
4. Sebutkan beberapa contoh (minimal 3) BUMD yang ada di sekitar kalian!dan bisnis apa
yang mereka jalankan?
5. Apakah ada program-program atau inisiatif yang dilakukan BUMD untuk mendukung
pembangunan berkelanjutan?
6. Apakah terdapat kasus atau kontroversi terkait dengan BUMD?

~~SEMANGAT MENGERJAKAN~~
LEMBAR KERJA 1

Tugas Kelompok 5 dan Kelompok 6

Nama Anggota Kelompok:

1).

2).

3).

4).

5).

Jawablah pertanyaan dibawah ini dan presentasikan (perwakilan kelompok 1-2 anak) di
depan kelas!

1. Apa yang dimaksud BUMN (Badan Usaha Milik Swasta)?


2. Bagaimana mekanisme pengelolaan BUMS? Siapa yang bertanggung jawab atas
pengelolaan BUMS?
3. Apa keunggulan dan kelemahan dari BUMS?
4. Sebutkan beberapa contoh (minimal 3) BUMS yang ada di sekitar kalian!dan bisnis apa
yang mereka jalankan?
5. Apakah ada program-program atau inisiatif yang dilakukan BUMS untuk mendukung
pembangunan berkelanjutan?
6. Apakah terdapat kasus atau kontroversi terkait dengan BUMN?

~~SEMANGAT MENGERJAKAN~~
LAMPIRAN

LEMBAR PENILAIAN LKPD 1

RUBIK PENILAIAN PRESENTASI KELOMPOK

Nama Sekolah : SMA Muhammadiyah 2 Sidoarjo

Kelas/Semester : XI/Ganjil

Mata Pelajaran : Ekonomi

Materi : BUMN, BUMD, dan BUMS

Kelengkapan Kemampuan Kerjasama


Nama Siswa dan Total Nilai
No. Materi Pesentasi team
No. Kelompok Skore Akhir
4 3 2 1 4 3 2 1 4 3 2 1

Nilai Akhir = (Skor siswa/Total skor)x100

RUBIIK

No. Aspek Skor Kriteria Skor

1. Kelengkapan  Isi materi lengkap


Materi  Terdapat daftar pustaka yang relevan
4  Materi yang digunakan sesuai dengan topik diskusi
 Materi mudah dimengerti dan disusun secara
sistematis
Terdapat 1 kriteria pada kelengkapan materi skor 4 tidak
3
terpenuhi
Terdapat 2 kriteria pada kelengkapan materi skor 4 tidak
2
terpenuhi
Terdapat 3 kriteria pada kelengkapan materi skor 4 tidak
1
terpenuhi
2. Kemampuan  Disampaikan dengan percaya diri, antusias, dan
Pesentasi Bahasa yang lantang
 Seluruh anggota kelompok ikut berpartisipasi
4
 Dapat mengemukakan ide dan berargumen dengan
baik
 Manajemen waktu presentasi dengan baik
Terdapat 1 kriteria pada kemampuan presentasi skor 4
3
tidak terpenuhi
Terdapat 2 kriteria pada kemampuan presentasi skor 4
2
tidak terpenuhi
Terdapat 3 kriteria pada kemampuan presentasi skor 4
1
tidak terpenuhi
3. Kerjasama team  Seluruh anggota kelompok ikut dalam mengerjakan
tugas yang diberikan guru
 Seluruh anggota kelompok ikut berpartisipasi dalam
4
sesi tanya jawab
 Melakukan komunikasi yang intensif saat diskusi
 Menghargai perbedaan pendapat
Terdapat 1 kriteria pada kerjasama team skor 4 tidak
3
terpenuhi
Terdapat 2 kriteria pada kerjasama team skor 4 tidak
2
terpenuhi
Terdapat 3 kriteria pada kerjasama team skor 4 tidak
1
terpenuhi
RPP/MODUL AJAR MERDEKA BELAJAR MODEL CANVAS MATA PELAJARAN : IPS (EKONOMI)
SMA MUHAMMADIYAH 2 SIDOARJO KELAS : XI SEMESTER I
TAHUN PELAJARAN 2023/2024 ALOKASI WAKTU : 4 x 45 MENIT (1 PERTEMUAN)

Tujuan Pembelajaran: Profil Belajar Siswa: Langkah Pembelajaran:


1. Dengan metode pembelajaran diskusi diharapkan siswa dapat 1. 50% siswa mempunyai gaya Pendahuluan
menarik kesimpulan kinerja BUMN, BUMD, dan BUMS belajar auditori, 20% visual, dan Kerapian dan kebersihan ruang kelas, berdo’a, presensi, memberikan
dengan benar. 30% kinestetik. pertanyaan pemantik, memberi motivasi tentang pentingnya topik
2. Setelah mendapat penjelasan dari guru diharapkan siswa dapat 2. Sebagian besar siswa berasal materi yang akan dipelajari, menyampaikan tujuan pembelajaran.
menjelaskan sejarah dan pengertian koperasi dengan benar. dari keluarga dengan Inti
3. Setelah mendapat penjelasan dari guru diharapkan siswa dapat kemampuan ekonomi 1. Guru meminta peserta didik untuk membaca buku referensi.
menjelaskan landasan dan prinsip koperasi dengan benar. menengah. 2. Guru menjelaskan sejarah koperasi dan pengertian koperasi.
4. Setelah mendapat penjelasan dari guru diharapkan siswa dapat 3. Sebagian besar siswa memiliki 3. Guru memberikan kesempatan kepada peserta didik yang ingin
membedakan jenis koperasi dengan benar. akun media sosial. bertanya mengenai topik materi sejarah koperasi.
5. Setelah membaca buku refensi dan mendapat penjelasan dari 4. 60% siswa senang belajar 4. Guru menjelaskan landasan dan prinsip koperasi, jenis koperasi,
guru diharapkan siswa dapat membedakan perangkat berdiskusi dan 40% siswa dan perangkat organisasi koperasi.
organisasi koperasi dengan benar. senang bermain peran. 5. Guru memberikan kesempatan terhadap peserta didik yang ingin
Pertemuan ke-2: Kinerja BUMN, BUMD, BUMS; sejarah dan bertanya mengenai topik materi landasan dan prinsip koperasi,
pengertian koperasi; landasan dan prinsip koperasi; jenis koperasi; jenis koperasi, dan perangkat organisasi koperasi.
dan perangkat organisasi koperasi. 6. Guru memberikan respon dan tanggapan yang positif terkait
pertanyaan siswa.
Media Pembelajaran: Profil Belajar Pancasila:
- Papan tulis/ Buku teks/Modul - Bernalar kritis 7. Guru memberikan penugasan individu kepada peserta didik
(LKPD terlampir).
- Link Youtube
https://youtu.be/9n-Hjbfi03U?si=6U67CEXGv8OeGh1f Penutup
Sebagai refleksi, guru memberikan kesimpulan tentang pembelajaran
yang baru saja berlangsung serta menanyakan kepada peserta didik
Model Pembelajaran: Asesmen:
mengenai manfaat yang diperoleh setelah mempelajari topik materi.
- Konvesnsional 1. Penilaian Pengetahuan: Benar
Salah
2. Penilaian Produk: Lembar Kerja
LEMBAR KERJA 2

TUGAS INDIVIDU

Petunjuk Penugasan:

1. Bacalah dengan seksama pernyataan berikut ini!


2. Berilah tanda centang (✔️) pada kolom (Benar) jika menurut kalian pernyataan tersebut
benar.
3. Berilah tanda centang (✔️) pada kolom (Salah) jika menurut kalian pernyataan tersebut
salah.

Tugas

No. Pernyataan Benar Salah

Koperasi di Indonesia lahir dari system kapitalisme yang


1.
menyengsarakan kehidupan rakyat.
Pada tahun 1915, Serikat Dagang Islam (SDI) yang kemudian
2. berganti nama menjadi Serikat Islam (SI), menjadi pelopor
berdirinya koperasi industri kecil dan kerajinan
Pada Tanggal 12 Juli 1947, untuk pertama kalinya gerakan koperasi
di Indonesia mengadakan kongres koperasi pertama di Kota
3.
Tasikmalaya, tanggal tersebut kemudian diperingati sebagai hari
lahirnya koperasi
Menurut Undang-undang Nomor 25 Tahun 1992, Koperasi adalah
badan usaha yang beranggotakan orang-seorang atau badan hukum
4. koperasi dengan melandaskan kegiatannya berdasarkan prinsip
koperasi sekaligus sebagai gerakan ekonomi rakyat yang berdasar
atas asas kedaulatan rakyat.
Landasan koperasi ada tiga, yaitu; landasan idiil, landasan
5.
struktural, dan landasan operasiona.
Berdasarkan lapangan usahanya, jenis koperasi dibagi menjadi tiga
6. yaitu; koperasi simpan pinjam, koperasi konsumsi, dan koperasi
produsen.
7. Pengawas adalah pemegang kekuasaan tertinggi dalam koperasi
8. Pengurus koperasi memiliki masa jabatan selama 5 tahun
Salah satu hal yang harus disepakati dalam rapat anggota adalah
9.
pembagian Sisa Hasil Usaha (SHU)
Pengurus koperasi dipilih oleh anggota koperasi berdasarkan rapat
10.
anggota
LEMBAR PENILAIAN LKPD 2

LEMBAR PENILAIAN KOGNITIF

Nama Sekolah : SMA Muhammadiyah 2 Sidoarjo

Mata Pelajaran : Ekonomi

Kelas/Semester : XI/Ganjil

Tahun Ajaran : 2023/2024

Waktu Penilaian : Pada saat tahap penutupan

Materi : Sejarah koperasi

No. Pernyataan Benar Salah Skor

Koperasi di Indonesia lahir dari system kapitalisme yang


1. ✔️ 10
menyengsarakan kehidupan rakyat.
Pada tahun 1915, Serikat Dagang Islam (SDI) yang
kemudian berganti nama menjadi Serikat Islam (SI),
2. ✔️ 10
menjadi pelopor berdirinya koperasi industri kecil dan
kerajinan
Pada Tanggal 12 Juli 1947, untuk pertama kalinya gerakan
koperasi di Indonesia mengadakan kongres koperasi
3. ✔️ 10
pertama di Kota Tasikmalaya, tanggal tersebut kemudian
diperingati sebagai hari lahirnya koperasi
Menurut Undang-undang Nomor 25 Tahun 1992,
Koperasi adalah badan usaha yang beranggotakan orang-
4. ✔️ 10
seorang atau badan hukum koperasi dengan melandaskan
kegiatannya berdasarkan prinsip koperasi sekaligus
sebagai gerakan ekonomi rakyat yang berdasar atas asas
kedaulatan rakyat.
Landasan koperasi ada tiga, yaitu; landasan idiil, landasan
5. ✔️ 10
struktural, dan landasan operasiona.
Berdasarkan lapangan usahanya, jenis koperasi dibagi
6. menjadi tiga yaitu; koperasi simpan pinjam, koperasi ✔️ 10
konsumsi, dan koperasi produsen.
Pengawas adalah pemegang kekuasaan tertinggi dalam
7. ✔️ 10
koperasi
8. Pengurus koperasi memiliki masa jabatan selama 5 tahun ✔️ 10
Salah satu hal yang harus disepakati dalam rapat anggota
9. ✔️ 10
adalah pembagian Sisa Hasil Usaha (SHU)
Pengurus koperasi dipilih oleh anggota koperasi
10. ✔️ 10
berdasarkan rapat anggota
Total Nilai 100
RPP/MODUL AJAR MERDEKA BELAJAR MODEL CANVAS MATA PELAJARAN : IPS (EKONOMI)
SMA MUHAMMADIYAH 2 SIDOARJO KELAS : XI SEMESTER I
TAHUN PELAJARAN 2023/2024 ALOKASI WAKTU : 4 x 45 MENIT (1 PERTEMUAN)

Tujuan Pembelajaran: Profil Belajar Siswa: Langkah Pembelajaran:


1. Setelah membaca buku refensi dan mendapat 1. 50% siswa mempunyai gaya Pendahuluan
penjelasan dari guru diharapkan siswa dapat belajar auditori, 20% visual, dan Kerapian dan kebersihan ruang kelas, berdo’a, presensi, memberikan
menentukan sumber permodalan koperasi dengan 30% kinestetik. pertanyaan pemantik, memberi motivasi tentang pentingnya topik materi yang
benar. 2. Sebagian besar siswa berasal dari akan dipelajari, menyampaikan tujuan pembelajaran.
2. Setelah mendengarkan penjelasan guru diharapkan keluarga dengan kemampuan Inti
siswa dapat menghitung sisa hasil usaha dengan ekonomi menengah. 1. Guru meminta peserta didik untuk membaca buku referensi mengenai
benar. 3. Sebagian besar siswa memiliki materi sumber permodalan koperasi dan sisa hasil usaha.
3. Setelah membaca buku refensi diharapkan siswa akun media sosial. 2. Guru menjelaskan materi sumber permodalan koperasi dan sisa hasil
dapat menjelaskan pengertian manajemen dengan 4. 60% siswa senang belajar usaha dengan media berupa papan tulis.
benar. berdiskusi dan 40% siswa senang 3. Guru memberikan penugasan individu kepada peserta didik mengenai
4. Setelah membaca buku refensi diharapkan siswa bermain peran. materi sisa hasil usaha (LKPD terlampir).
dapat merinci fungsi manajemen dengan tepat. 4. Guru meminta peserta didik untuk membaca buku referensi mengenai
Pertemuan ke-3: Sumber permodalan koperasi, materi manajemen dan fungsi manajemen.
menghitung SHU, pengertian manajemen, dan fungsi 5. Guru menjelaskan materi manajemen dan fungsi manajemen.
manajemen. 6. Guru memberikan kesempatan terhadap peserta didik yang ingin bertanya
Media Pembelajaran: Profil Belajar Pancasila: mengenai topik materi manajemen dan fungsi manajemen.
- Papan Tulis - Mandiri 7. Guru memberikan respon dan tanggapan yang positif terkait pertanyaan
- Link Youtube siswa (opsional).
https://youtu.be/cRxLRR35Dtg?si=RGO32f- Penutup
a0aBUhsCZ Sebagai refleksi, guru memberikan kesimpulan tentang pembelajaran yang
Model Pembelajaran: Asesmen: baru saja berlangsung serta menanyakan kepada peserta didik mengenai
Konvensional Penilaian keterampilan manfaat yang diperoleh setelah mempelajari topik materi.
LEMBAR KERJA 3

Tugas Individu

1. Diketahui Sisa Hasil Usaha (SHU) Koperasi Simpan Pinjam Artha Bangau Hitam pada tahun
2022 diperoleh Rp40.000.000,-. Berdasarkan AD/ART, SHU tersebut akan dibagikan untuk
jasa modal sebesar 25%, jasa anggota 30%, pengurus 10%, dana sosial 10%, dana pendidikan
15%, dan cadangan 10%. Sementara jumlah simpanan anggota berjumlah Rp 60.000.000,- dan
penjualan sebesar Rp100.000.000,-
Bila Bu Saras merupakan anggota koperasi dan memiliki simpanan pokok sebesar
Rp1.000.000,- dan simpanan wajib Rp2.000.000,-. Selain itu Bu Saras berbelanja ke koperasi
tersebut dan menghabiskan Rp1.000.000,- , maka SHU diperoleh Bu Saras sebesar?
2. Pada akhir periode, Koperasi Sejahtera mencatat perolehan Sisa Hasil Usaha (SHU) sebesar Rp.
30.000.000,-. Berdasarkan AD/ART alokasi SHU adalah jasa modal 40%, jasa penjualan 35%,
sedangkan 25% tidak dibagikan kepada anggota, melainkan untuk digunakan untuk tambahan
modal koperasi. Data yang dimiliki Koperasi Sejahtera pada 31 Desember 2021 adalah sebagai
berikut :
- Modal Anggota Rp. 50.000.000,-
- Penjualan Rp. 20.000.000,-

Pak Yoga sebagai anggota Koperasi Sejahtera memiliki simpanan sebesar Rp.2.000.000,- dan
jumlah pembelian dikoperasi sebesar Rp. 1.000.000,-. Berdasarkan data tersebut, hitunglah
besarnya SHU yang diterima Pak Yoga!

3. Koperasi Maju Pertama pada akhir tahun 2022 memperoleh SHU sebesar Rp. 60.000.000,-
dengan pembagian SHU sebagai berikut :
- 20% jasa modal
- 20% jasa penjualan
- 15% jasa cadangan
- 15 % jasa pengurus
- 10% jasa pegawai
- 10% bantuan lingkungan hidup
- 10% dana social

Selain itu diketahui data sebagai berikut:

Jumlah simpanan pokok anggota Rp. 10.000.000,-

Jumlah simpanan wajib anggota Rp. 50.000.000,-

Simpanan sukarela anggota Rp. 16.000.000,-

Jumlah penjualan Rp. 96.000.000,-

Pak Hendra sebagai anggota mempunyai simpanan sebesar Rp. 3.000.000,- serta partisipasi
belanjanya selama setahun Rp. 4.000.000,- Besar SHU yang diterima Pak Hendra adalah….
LEMBAR PENILAIAN LKPD 3

LEMBAR PENILAIAN KOGNITIF

Nama Sekolah : SMA Muhammadiyah 2 Sidoarjo

Mata Pelajaran : Ekonomi

Kelas/Semester : XI/Ganjil

Tahun Ajaran : 2023/2024

Waktu Penilaian : Pada saat tahap penutupan

Materi : Menghitung Sisa Hasil Usaha

Soal Essay Menghitung SHU

No. Kriteria jawaban yang dinilai Skor

Menghitung SHU soal 1 dengan hasil yang benar dan tahap yang sesuai
1. 35
(berurutan)
Menghitung SHU soal 2 dengan hasil yang benar dan tahap yang sesuai
2. 35
(berurutan)
Menghitung SHU soal 3 dengan hasil yang benar dan tahap yang sesuai
3. 30
(berurutan)

Skor Maksimum 100


JAWABAN LKPD 3

1. Diketahui Sisa Hasil Usaha (SHU) Koperasi Simpan Pinjam Artha Bangau Hitam pada tahun
2022 diperoleh Rp 40.000.000,-. Berdasarkan AD/ART, SHU tersebut akan dibagikan untuk
jasa modal sebesar 25%, jasa anggota 30%, pengurus 10%, dana sosial 10%, dana pendidikan
15%, dan cadangan 10%. Sementara jumlah simpanan anggota berjumlah Rp 60.000.000,- dan
penjualan sebesar Rp 100.000.000,-
Bila Bu Saras merupakan anggota koperasi dan memiliki simpanan pokok sebesar
Rp1.000.000,- dan simpanan wajib Rp 2.000.000,-. Selain itu Bu Saras berbelanja ke koperasi
tersebut dan menghabiskan Rp 1.000.000,- , maka SHU diperoleh Bu Saras sebesar?
Jawaban
Diketahui: SHU Rp 40.000.000
Jasa Modal Rp 25%
Jasa Anggota Rp 30%
Jasa Pengurus Rp 10%
Dana Sosial Rp 10%
Dana Pendidikan Rp 15%
Cadangan Rp 10%
Simpanan Anggota Rp 60.000.000,-
Total Penjualan Rp 100.000.000,-
Simpanan pokok Rp 1.000.000,-
Simpanan wajib Rp 2.000.000,-
Penjualan Anggota Rp 1.000.000,-

Rumus : SHU = JM + JA

Jawaban :

JM = ((Simpanan pokok + simpanan wajib) : Total simpanan) x presentase JM x SHU

= ((Rp 1.000.000 + Rp 2.000.000) : Rp 60.000.000) x 25% x Rp 40.000.000

= (Rp 3.000.000 : Rp 60.000.000) x 25% x Rp 40.000.000


= Rp 500.000

JA = (Penjualan anggota : total penjualan) x presentase JA x SHU

= (Rp 1.000.000 : Rp 100.000.000) x 30% x Rp 40.000.000

= Rp 120.000

SHU = JM + JA

= Rp 500.000 + Rp 120.000

= Rp 620.000

2. Pada akhir periode, Koperasi Sejahtera mencatat perolehan Sisa Hasil Usaha (SHU) sebesar Rp.
30.000.000,-. Berdasarkan AD/ART alokasi SHU adalah jasa modal 40%, jasa penjualan 35%,
sedangkan 25% tidak dibagikan kepada anggota, melainkan untuk digunakan untuk tambahan
modal koperasi. Data yang dimiliki Koperasi Sejahtera pada 31 Desember 2021 adalah sebagai
berikut:
- Modal Anggota Rp. 50.000.000,-
- Penjualan Rp. 20.000.000,-

Pak Yoga sebagai anggota Koperasi Sejahtera memiliki simpanan sebesar Rp.2.000.000,- dan
jumlah pembelian dikoperasi sebesar Rp. 1.000.000,-. Berdasarkan data tersebut, hitunglah
besarnya SHU yang diterima Pak Yoga!

Diketahui: SHU Rp 30.000.000,-

Jasa Modal 40%

Jasa Penjualan 35%

Tambahan Modal 25%

Modal Anggota Rp 50.000.000,-

Penjualan Rp 20.000.000,-

Simpanan Rp 2.000.000,-

Penjualan anggota Rp 1.000.000,-


Rumus : SHU=JM + JA

Jawaban :

JM = (Simpanan pokok: Total simpanan) x presentase JM x SHU

= (Rp 2.000.000 : Rp 50.000.000) x 40% x Rp 30.000.000

= Rp 480.000

JA = (Penjualan anggota : total penjualan) x presentase JA x SHU

= (Rp 1.000.000 : Rp 20.000.000) x 35% x Rp 30.000.000

= Rp 525.000

SHU = JM + JA

= Rp 480.000 + Rp 525.000

= Rp 1.005.000

3. Koperasi Maju Pertama pada akhir tahun 2022 memperoleh SHU sebesar Rp. 60.000.000,-
dengan pembagian SHU sebagai berikut :
- 20% jasa modal
- 20% jasa penjualan
- 15% jasa cadangan
- 15 % jasa pengurus
- 10% jasa pegawai
- 10% bantuan lingkungan hidup
- 10% dana social

Selain itu diketahui data sebagai berikut:

Jumlah simpanan pokok anggota Rp. 10.000.000,-

Jumlah simpanan wajib anggota Rp. 50.000.000,-

Simpanan sukarela anggota Rp. 16.000.000,-

Jumlah penjualan Rp. 96.000.000,-


Pak Hendra sebagai anggota mempunyai simpanan sebesar Rp. 3.000.000,- serta partisipasi
belanjanya selama setahun Rp. 4.000.000,- Besar SHU yang diterima Pak Hendra adalah….

Diketahui: - SHU Rp 60.000.000

- jasa modal 20%


- jasa penjualan 20%
- jasa cadangan 15%
- jasa pengurus 15%
- jasa pegawai 10%
- bantuan lingkungan hidup 10%
- dana social 10%
- simpanan pokok Rp 10.000.000
- simpanan wajib Rp 50.000.000
- jumlah penjualan Rp 96.000.000
- simpanan pak Hendra Rp 3.000.000
- penjualan anggota Rp 4.000.000

Rumus : SHU=JM + JA

Jawaban :

JM = (Simpanan pak Hendra : Total simpanan) x presentase JM x SHU

= ( Rp 3.000.000 : Rp 60.000.000) x 20% x Rp 60.000.000

= Rp 600.000

JA = (Penjualan anggota : total penjualan) x presentase JA x SHU

= (Rp 4.000.000 : Rp 96.000.000) x 20% x Rp 60.000.000

= Rp 500.000

SHU = JM + JA

= Rp 600.000 + Rp 500.000

= Rp 1.100.000
RPP/MODUL AJAR MERDEKA BELAJAR MODEL CANVAS MATA PELAJARAN : IPS (EKONOMI)
SMA MUHAMMADIYAH 2 SIDOARJO KELAS : XI SEMESTER I
TAHUN PELAJARAN 2023/2024 ALOKASI WAKTU : 4 x 45 MENIT (1 PERTEMUAN)

Tujuan Pembelajaran: Profil Belajar Siswa: Langkah Pembelajaran:


1. Setelah membaca buku refensi diharapkan siswa 1. 50% siswa mempunyai gaya Pendahuluan
dapat membedakan fungsi manajemen dengan belajar auditori, 20% visual, dan Kerapian dan kebersihan ruang kelas, berdo’a, presensi, memberikan pertanyaan
tepat. 30% kinestetik. pemantik, memberi motivasi tentang pentingnya topik materi yang akan
2. Setelah membaca buku refensi diharapkan siswa 2. Sebagian besar siswa berasal dipelajari, menyampaikan tujuan pembelajaran.
dapat menentukan tingkatan menejemen dengan dari keluarga dengan Inti
benar. kemampuan ekonomi 1. Guru menjelaskan materi fungsi manajemen dan tingkatan manajemen
3. Setelah mempelajari materi BUMN, BUMD, menengah. dengan media berupa papan tulis.
BUMS dan Koperasi diharapkan siswa dapat 3. Sebagian besar siswa memiliki 2. Guru memberikan kesempatan terhadap peserta didik yang ingin bertanya
merencanakan bisnis dengan menerapkan literasi akun media sosial. mengenai topik materi.
keuangan tepat. 4. 60% siswa senang belajar 3. Guru memberikan respon dan tanggapan yang positif terkait pertanyaan siswa
Pertemuan ke-4: Fungsi manajemen, tingkatan berdiskusi dan 40% siswa (opsional).
manajemen, membuat bisnis plan. senang bermain peran. 4. Guru memberikan penjelasan ke siswa mengenai proses pembelajaran project
based learning.
Media Pembelajaran: Profil Pelajar Pancasila: 5. Guru memberikan penugasan kelompok kepada peserta didik (LKPD
- LKPD/ Buku Teks/Modul - Mandiri terlampir).
- Link Youtube - Bernalar kritis 6. Peserta didik merancang penyelesaian tugasnya dan Guru membimbing
https://youtu.be/cRxLRR35Dtg?si=SiRzHWFlf - Kreatif peserta didik untuk menyelesaikan tugasnya.
YBdpGBc 7. Peserta didik menyusunan hasil penyelesaian proyek kemudian akan
Model Pembelajaran: Asesmen: dipresentasikan oleh setiap kelompok.
Project Based Learning Penilaian Pengetahuan: 8. Guru mengevaluasi hasil proyek yang sudah dikerjakan peserta didik.
Penilaian produk : Lembar kerja Penutup
siswa Sebagai refleksi, guru memberikan kesimpulan tentang pembelajaran yang baru
saja berlangsung serta menanyakan kepada peserta didik mengenai manfaat yang
diperoleh setelah mempelajari topik materi.
LEMBAR KERJA 4

Tugas Individu

1. Amatilah gambar denah di atas ini!


2. Buatlah analisis bisnis apa yang menurut kalian cocok pada setiap Lokasi A, B, C, D, dan
E yang terdapat pada denah di atas!
3. Gunakan metode analisis SWOT untuk medeskripsikan faktor-faktor apa saja yang
mendukung pilihan bisnis pada setiap lokasi tersebut!
4. Kerjakan tugas ini secara kelompok dengan kreativitas kalian masing-masing!
5. Selamat Berkarya guys!!!
LEMBAR PENILAIAN LKPD 4

LEMBAR HASIL PENILAIAN PROYEK

Nama Sekolah : SMA Muhammadiyah 2 Sidoarjo

Mata Pelajaran : Ekonomi

Kelas/Semester : XI/Ganjil

Tahun Ajaran : 2023/2024

Waktu Penilaian : Pada saat tahap penutupan

Materi : Bisnis Plan

Lokasi Kriteria Penilaian Skor Total Skor

1. Rasionalisasi siswa memilih bisnis yang tepat


1 – 10 10
pada lokasi A
Lokasi A
2. Ketepatan menganalisis bisnis menggunakan
1 – 10 10
metode SWOT pada lokasi A
1. Rasionalisasi siswa memilih bisnis yang tepat
1 – 10 10
pada lokasi B
Lokasi B
2. Ketepatan menganalisis bisnis menggunakan
1 – 10 10
metode SWOT pada lokasi B
1. Rasionalisasi siswa memilih bisnis yang tepat
1 – 10 10
pada lokasi C
Lokasi C
2. Ketepatan menganalisis bisnis menggunakan
1 – 10 10
metode SWOT pada lokasi C
1. Rasionalisasi siswa memilih bisnis yang tepat
Lokasi D 1 – 10 10
pada lokasi D
2. Ketepatan menganalisis bisnis menggunakan
1 – 10 10
metode SWOT pada lokasi D
1. Rasionalisasi siswa memilih bisnis yang tepat
1 – 10 10
pada lokasi E
Lokasi E
2. Ketepatan menganalisis bisnis menggunakan
1 – 10 10
metode SWOT pada lokasi E
Nilai Akhir 100
RPP/MODUL AJAR MERDEKA BELAJAR MODEL CANVAS MATA PELAJARAN : IPS (EKONOMI)
SMA MUHAMMADIYAH 2 SIDOARJO KELAS : XI SEMESTER I
TAHUN PELAJARAN 2023/2024 ALOKASI WAKTU : 4 x 45 MENIT (1 PERTEMUAN)

Tujuan Pembelajaran: Profil Belajar Siswa: Langkah Pembelajaran


1. Siswa dapat menjawab pertanyaan yang sesuai 1. 50% siswa mempunyai gaya Pendahuluan
mengenai persoalan tertentu dalam wacana belajar auditori, 20% visual, dan Kerapian dan kebersihan ruang kelas, berdo’a, presensi, Guru menyampaikan
30% kinestetik. teknis ulangan harian yang akan dilaksanakan, Peserta didik diminta duduk sesuai
Pertemuan ke-5: Ulangan Harian 2. Sebagian besar siswa berasal nomor urut absen
dari keluarga dengan Kegiatan Inti
kemampuan ekonomi 1. Guru memberikan lembar soal ke peserta didik
menengah. 2. Peserta didik mengerjakan soal ulangan harian bab 1
3. Sebagian besar siswa memiliki 3. Setelah waktu habis peserta didik diminta mengumpulkan lembar
akun media sosial. jawaban
4. 60% siswa senang belajar 4. Guru mengoreksi jawaban peserta didik
berdiskusi dan 40% siswa 5. Untuk siswa yang nilainya dibawah KKM akan diadakan remidi
senang bermain peran. 6. Setelah remidi selesai siswa diminta untuk menukar lembar jawaban
dan kemudian akan dikoreksi bersama
Media Pembelajaran: Profil Pelajar Pancasila: Penutup
- LKPD - Mandiri Guru bertanya kepada peserta didik mengenai soal ulangan harian,
- Bernalar kritis menginformasikan rencana kegiatan pembelajaran untuk pertemuan yang akan
Model / Metode Pembelajaran: Asesmen: dating, Guru menutup pertemuan dengan mengucapkan salam
Pemberian Tugas Ulangan Harian Penilaian Pengetahuan berupa
pilihan ganda: Lembar Kerja Siswa
LEMBAR KERJA 5

SOAL ULANGAN HARIAN BAB 1

1. Berikut ini salah satu ciri dari badan usaha adalah....

a. membuat produk

b. menjual ke konsumen

c. membutuhkan modal dan tenaga kerja

d. memiliki kantor

e. memiliki hutang ke bank

2. Badan usaha yang mengolah barang mentah menjadi barang setengah jadi atau barang jadi
adalah Badan Usaha ....

a. Otomotif

b. Elektronik

c. BUMN

d. Pertanian

e. Industri/Manufaktur

3. Berdasarkan Undang-undang Republik Indonesia No. 19 Tahun 2003 tentang BUMN, Badan
Usaha Milik Negara (BUMN) adalah badan usaha yang seluruh/sebagian besar modalnya
dimiliki oleh negara melalui penyertaan secara langsung yang berasal dari....

a. APBN

b. APBD

c. Pendapatan negara

d. Saham
e. Kekayaan negara yang dipisahkan

4. Berikut ini jenis-jenis Badan Usaha Milik Swasta (BUMS), kecuali...

a. Perusahaan Perseroan

b. Firma

c. Perseroan Umum

d. Perseroan Terbatas

e. Persekutuan Komanditer

5. Dalam Persekutuan Komanditer, yang dimaksud dengan Sekutu Aktif adalah pihak yang....

a. Menjual barang

b. Mengelola badan usaha

c. Merekrut tenaga kerja

d. Memiliki seluruh modal usaha

e. Mengawasi jalannya usaha

6. BUMN merupakan salah satu sumber penerimaan negara dalam bentuk berbagai jenis, yang
salah satunya adalah...

a. Pengembalian pinjaman

b. Hasil ekspor

c. Hasil penjualan

d. Pendapatan perusahaan

e. Dividen

7. Berikut ini jenis badan usaha berdasarkan lapangan usahanya, kecuali...

a. Ekstraktif

b. Agraris
c. Industri/Manufaktur

d. Perdagangan

e. Elektronik

8. Salah satu tokoh perintis koperasi di Indonesia bernama Raden Aria Wiria Atmaja yang
berasal dari....

a. Semarang

b. Jakarta

c. Bandung

d. Purwokerto

e. Yogyakarta

9. Tokoh yang dikenal sebagai Bapak Koperasi Indonesia adalah...

a. Mohammad Hatta

b. Soekarno

c. Sutan Syahrir

d. Soeharto

e. Soepomo

10. Berdasarkan UU koperasi No. 25 Tahun 1992, landasan idiil koperasi adalah....

a. UUD 1945

b. Sosialisme

c. Kapitalisme

d. Pancasila

e. UU Koperasi

11. Landasan operasional merupakan aturan kerja koperasi yang harus diikuti dan ditaati oleh....
a. Pemilik usaha koperasi

b. Konsumen koperasi

c. Pekerja usaha koperasi

d. Direktur koperasi

e. Anggota, pengurus, dan pengawas

12. Di Indonesia, koperasi merupakan organisasi ekonomi yang berwatak....

a. Kapitalis

b. Sosial

c. Agresif

d. Produktif

c. Ekonomis

13. Contoh posisi middle management dalam perusahaan adalah....

a. Direktur

b. Sekretaris

c. Pekerja

d. Manajer cabang

e. Pemilik saham

14. Untuk penerapan fungsi actuating di manajemen, pimpinan perusahaan tidak hanya
menggerakkan, tetapi memberikan arahan, dan motivasi kepada setiap individu dalam
organisasinya. Fungsi ini identik dengan sikap.....

a. Leadership

b. Entrepreneurship

c. Demokratis
d. Kebersamaan

e. Kebijaksanaan

15. Di bawah ini adalah yang termasuk fungsi manajemen, kecuali....

a. Perencanaan

b. Pengorganisasian

c. Pendisiplinan

d. Pengawasan

e. Pelaksanaan/Penggerakan

Anda mungkin juga menyukai