Anda di halaman 1dari 58

LAPORAN PRATIKUM

PSIKODIAGNOSTIK II (WAWANCARA)

Dosen pengampu : Yanwar Arief, M.Psi., Psikolog

Asisten Pratikum : Misliana

Oleh :

AIDIL FAVARIZI

208110127

FAKULTAS PSIKOLOGI

UNIVERSITAS ISLAM RIAU

PEKANBARU

2021

1
KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis haturkan kehadirat Allah swt, atas rahmat dan
hidayah-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan penyusunan laporan ini.
Penulisan laporan ini adalah merupakan salah satu tugas dan persyaratan untuk
menyelesaikan tugas mata kuliah Psikodiagnostik II (wawancara).

Dalam penulisan laporan ini, penulis masih memiliki banyak kekurangan,


baik dari segi teknik penulisan maupun materi yang disampaikan, mengingat
kemampuan yang dimiliki penulis masih belum cukup.

Tak lupa pula penulis ingin menyampaikan ribuan terima kasih kepada
pihak-pihak yang telah membantu dalam penyelesaian laporan ini, khususnya
pada :

1. Bapak Yanwar Arief, M,Psi., Psikolog. Selaku dosen mata kuliah


Psikodiagnostik II (wawancara),

2. Kak Misliana Selaku asisten pratikum mata kuliah Psikodiagnostik II


(wawancara),

3. Orang tua yang selalu mendukung, mendoakan, dan memberikan


semangat serta berbagai inspirasi dalam penyelesaian laporan ini,

4. Dan juga kepada teman-teman dan kakak-kakak tingkat dipsikologi yang


juga selalu memberikan semangat dan membantu penulis dalam
penyelesaian laporan ini.

Laporan ini penulis akui masih sangat banyak kekurangan, karena


pengalaman penulis masih belum cukup untuk menyempurnakan hasil laporan ini.
Oleh karena itu, penulis harapkan kepada para pembaca untuk bersedia
memberikan masukan-masukan kepada penulis agar penulis bisa memperbaiki
ataupun menyempurnakan laporan-laporan selanjutnya.

Pekanbaru,28 Desember 2021

Penulis

2
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR…………………………………………………………... 2

DAFTAR ISI ……………………………………………………………………. 3

PANDUAN WAWANCARA

I. Identitas Subjek………………………………………………………. 4

II. Latar Belakang……………………………………………………….. 4

III. Tujuan Wawancara…………………………………………………… 6

IV. Setting………………………………………………………………... 6

V. Metode Wawancara………………………………………………….. 6

VI. Panduan Wawancara…………………………………………………. 7

a. Topik……………………………………………………………... 7

b. Tujuan……………………………………………………………. 7

c. Definisi Konseptual……………………………………………… 7

d. Definisi Operasional…………………………………………….. 14

e. Aspek-aspek…………………………………………………….. 14

f. Indikator………………………………………………………… 15

HASIL WAWANCARA

VII. Deskripsi Data………………………………………………………. 17

VIII. Interpretasi…………………………………………………………... 26

IX. Kesimpulan…………………………………………………………. 28

DAFTAR PUSTAKA

LAMPIRAN

3
LAPORAN WAWANCARA

PRILAKU HEDONISME PADA MAHASISWA PENGGEMAR K-POP

I. IDENTITAS SUBJEK
Nama : Mutiara Wita Hariyanti
Umur : 19th
Jenis Kelamin : Perempuan
Status : Mahasiswi
Agama : Islam

II. LATAR BELAKANG


Mahasiswa Indonesia adalah generasi penerus bangsa yang
memiliki masa-masa kehebatan tersendiri, yang berbeda dengan masa
anak-anak dan masa tua atau lansia. Mahasiswa sebenarnya memiliki
peranan yang sangat besar terhadap bangsa ini. Karena mahasiswa
merupakan sosok penerus bangsa dan generasi-generasi yang membuat
bangsa ini akan memiliki perubahan kearah yang lebih baik. Mahasiswa
merupakan suatu kelompok dalam masyarakat yang memperoleh statusnya
karena ikatan dengan perguruan tinggi. Mahasiswa juga merupakan calon
intelektual atau cendekiawan muda dalam suatu lapisan masyarakat yang
sering kali syarat dengan berbagai predikat. Dari pendapat di atas
dijelaskan bahwa mahasiswa adalah status yang disandang oleh seseorang
karena hubungannya dengan perguruan tinggi yang diharapkan menjadi
calon-calon intelektual. Tetapi pada saat ini mahasiswa seakan lupa siapa
dirinya dan untuk apa mereka dikuliahkan. Kaum minoritas berintelektual
ini sebenarnya merupakan tulang punggung pembangun bangsa dan negara
menuju perubahan yang lebih baik.
Beragam jenis yang ada pada diri mahasiwa dan paling unik ialah
tipe mahasiswa hedonis. Mahasiswa hedonis tidak semuanya merupakan
mahasiswa yang memiliki ekonomi yang mapan atau menengah. Ada
beberapa yang merupakan mahasiswa yang pas-pasan ekonominya pun
ada yang berupaya untuk terikut dengan golongan ini. Sedikit terasa ganjil
jika melihat seorang mahasiswa yang memiliki ekonomi yang tidak mapan
untuk ikut dalam aktivitas dan kegiatan yang dilakukan oleh mahasiswa
hedonis tersebut dan ada juga, istilah lain dalam kategori mahasiswa
hedonis adalah kupu-kupu (kuliah pulang-kuliah pulang), kunang-kunang
(kuliah nagkring-kuliah nangkring), juga tak sedikit dari mereka yang
menjadi gemar berbelanja. Sebagian mahasiswa yang tidak tergolong
dengan mahasiswa hedonis menganggap mahasiswa tipe hedonis terlanjur

4
dianggap jauh dari tradisi yang sudah ada di perkuliahan terkadang
mahasiswa hedonis kegiatan kuliah hanyalah sekedar sebuah kegiatan
singgahan. Mareka rela meninggalkan jam kuliah demi mengunjungi mall
dan nongkrong untuk beberapa lama menghabiskan waktu dengan
percuma. Rata-rata mahasiswa hedonis merupakan sosok yang memiliki
kepribadian yang terbuka. Dan ada beberapa dari mereka yang memiliki
hoby otomotif dan yang lainnya, serta mereka melek teknologi.
Hedonisme adalah istilah berasal dari bahasa Yunani "Hedone"
berarti kesenangan. Jadi apa itu hedonisme adalah gaya hidup yang
berfokus mencari kesenangan dan kepuasan tanpa batas. Sifat hedonisme
adalah berusaha menghindari hal-hal yang menyakitkan atau menyusahkan
dengan memaksimalkan perasaan-perasaan menyenangkan. Sebenarnya
setiap individu mempunyai gaya hidup hedonis, akan tetapi yang
membedakan adalah tingkatannya, ada yang mempunyai tingkat hedonis
rendah namun ada juga yang mempunyai tingkat gaya hidup henodis
tinggi dimana kesenangan adalah tujuan hidup mereka.
Masalah inilah yang saat ini banyak terjadi pada kalangan remaja
maupun dewasa yang pecinta kpop. Pada mahasiswa yang masih banyak
tergantung dengan orang tua, ketika ada keinginan yang tidak terpenuhi
mereka akan merasa terancam dengan keadaan modernisasi yang terus
berkembang, dan akan merasa tertekan ketika tidak bisa mengikuti trend
masa kini. keadaan tersebut ketika dibiarkan terus-menerus akan membuat
stress dan berdampak negative pada perkembangan mereka. Seharusnya
tugas mereka adalah menuntut ilmu ataupun bekerja dengan sungguh-
sungguh, mengerjakan tugas yang diberikan oleh dosen, bukan malah
dengan sengaja atau tanpa sengaja meninggalkan tugas kuliah hanya demi
mendapatkan kesenangan dengan teman-temannya.
Yusnia (Unyu, 2008), menggambarkan bahwa gaya hidup hedonis
memerlukan biaya yang tinggi, karena kebahagiaan hidup diukur dari
kesuksesan material, sehingga uang, harta, kekayaan dan kemewahan
hidup adalah norma mereka. Dalam beberapa penelitian telah mengatakan
bahwa perilaku hedonis dipengaruhi oleh perkembangan psikologis pada
tiap individu, termasuk konsep diri (Purnomo Putri, 2009) dan locus of
control pada remaja (Paramita Sari, 2012)
Menurut Loudon dan Bitta (Martha dkk, 2008), faktor-faktor yang
mempengaruhi gaya hidup adalah budaya, nilai, demografik, kelas sosial,
kelompok rujukan atau kelompok acuan, keluarga, kepribadian, motivasi
dan emosi. faktor-faktor yang mempengaruhi gaya hidup seseorang ada
dua faktor yaitu faktor yang berasal dari dalam diri individu (internal) dan
faktor yang berasal dari luar (eksternal). Faktor internal antara lain : sikap,

5
pengalaman, dan pengamatan, kepribadian, konsep diri, motif dan
persepsi. Sedangkan, faktor eksternal antara lain : kelompok referensi,
keluarga, kelas social, dan kebudayaan.
Seperti yang telah diungkapkan oleh Kotler bahwa perilaku
hedonis dipengaruhi oleh beberapa faktor, dan salah satu faktor adalah
faktor internal yaitu sebuah persepsi, persepsi adalah proses dimana
seseorang memilih, mengatur, dan menginterpretasikan informasi untuk
membentuk suatu gambar yang berarti mengenai dunia. psychological
meaning of money termasuk dalam kajian tentang persepsi, psychological
meaning of money tidak hanya dalam perilaku manusia terkait ekonomi,
tetapi juga dalam politik, sosial, budaya, hukum, dan bahkan dalam
agama. Setiap individu pasti memaknai uang secara berbeda-beda, dalam
artian setiap manusia bisa menggunakan uang tersebut ada yang sebaik
mungkin ada juga yang hanya menggunakan secara cuma-cuma.
Lim dan Si Sng (2009) menemukan bahwa motivasi seseorang
untuk bekerja, perhatian mereka terhadap uang dan dorongan terhadap
uang dipengaruhi oleh perasaan dan kecemasan orang tua mereka terhadap
uang. Hasil tersebut sejalan dengan penelitian Koiv (2010) yang
menemukan bahwa sikap seseorang terhadap uang dipelajari melalui
proses sosialisasi, mulai terbentuk sejak masa anak-anak awal (early
childhood) dan cenderung bertahan sampai masa.

III. TUJUAN WAWANCARA


Untuk memahami sejauh mana prilaku hedonisme pada mahasiswa
penggemar kpop.

IV. SETTING

Tempat : Viz Cafe


Waktu : 19 Desember 2021/15.00 WIB
Suasana : Ramai

V. METODE WAWANCARA
Metode wawancara yang digunakan adalah metode wawancara
semi-terstruktur. Dalam metode ini wawancara berlansung dengan
beberapa pertanyaan yang sudah disiapkan, dan memungkinkan muncul
pertanyaan-pertanyaan yang baru untuk menggali informasi yang akan
diberikan kepada narasumber.

6
VI. PANDUAN WAWANCARA
I. Topik
Prilaku hedonisme pada mahasiswa penggemar k-pop.

II. Tujuan
Untuk mengetahui prilaku hedonisme pada mahasiswa yang
suka kpop.

III. Definisi konseptual


Seiring dengan perkembangan zaman gaya hidup terus
berkembang dan berubah, Era globalisasi memiliki pengaruh yang
besar dikehidupan masyarakat yang menyebabkan terjadinya
perubahan positif maupun negatif. Teknologi berkembang dengan
sangat pesat dan salah diantaranya adalah teknologi informasi.
Gaya hidup telah merasuki semua golongan tak terkecuali
mahasiswa, tidak dapat dipungkiri lagi bahwa gaya hidup
mahasiswa kini sangat berbeda dengan gaya hidup mahasiswa yang
dulu. Jika dahulu mahasiswa sering menghabiskan waktu dengan
membaca buku, kini mahasiswa sering menghabiskan waktu
dengan mengunjungi pusat perbelanjaan dan sebagainya untuk
mencari kesenangan.
Kehidupan mahasiswa banyak yang bertolak belakang
dengan kondisi keuangan keluarganya, akan tetapi mereka
memaksakan diri untuk sebanding dengan orang lain di sekitarnya
yang mungkin mapan dalam ekonomi. Hal ini desebabkan adanya
gengsi yang membuat mereka untuk selalu mencari informasi
tentang gaya hidup terbaru dan berperilaku konsumtif agar tidak
ketinggalan sehingga tanpa sadar ia ingkar dengan amanah yang
diberikan orang tuanya yang mana seharusnya dana yang dikirim
untuk memenuhi kebutuhan justru dipergunakan untuk senang-
senang yang tidak berguna dan mengakibatkan dana yang dikirim
terkadang kurang bahkan habis sama sekali sebelum waktu
pengiriman berikutnya.
K-Pop merupakan singkatan dari Korean Pop adalah genre
music populer yang berasal dari Korea Selatan. Peningkatan
popularitas K-Pop merupakan bagian dari Hallyu atau gelombang
Korea. K-Pop menjadi semakin diperhitungkan saat menduduki
tangga lagu barat seperti Billboard yang sudah sangat dikenal oleh
semua orang. Tidak bisa dipungkiri peran media sosial yang seakan
menjadi bagian yang sangat vital bagi industri musi Korea dalam

7
menjangkau khalayak yang lebih luas. K-Pop bahkan telah
digunakan oleh Pemerintah Korea Selatan untuk memproyeksikan
soft power Korea Selatan di luar negeri. Pada Agustus 2014,
majalah berita terkemuka Inggris The Economist menjuluki budaya
pop Korea sebagai “trendsetter terkemuka Asia”. Korea Selatan
bisa dibilang sukses karena mampu memanfaatkan sosial media
untuk menyebarkan budaya K-Pop ke dunia internasional. K-Pop
belakangan ini menjadi sorotan. Bukan hanya karena keberhasilan
mereka menyebarkan budaya Korea melalui musik tetapi juga
lewat penggemarnya. Fenomena yang timbul dari berkembangnya
musik K-Pop adalah semakin banyaknya penggemar. Sebuah grup
tidak akan bisa sukses tanpa penggemar. Dalam dunia K-Pop,
penggemar memiliki peran yang sangat penting dalam penyebaran
dan perkembangan musik K-Pop. Penggemar K-Pop bisa dibilang
semakin menjamur, terlihat dari semakin seringnya bintang idola
K-Pop mengadakan konser di Indonesia. Tak tanggung-tanggung
bahkan dalam sebulan bisa sampai empat grup K-Pop yang datang
dan mengadakan konser di Indonesia. Tiket konser yang bisa
dibilang mahal, tak pernah menjadi masalah untuk penggemar.
Hampir semua grup K-Pop memiliki fandom. Fandom
adalah subkultur yang terdiri dari penggemar yang ditandai oleh
perasaan empati dan persahabatan dengan orang lain yang
memiliki minat dan kesukaan yang sama. Penggemar biasanya
tertarik pada detail kecil dari obyek fandom mereka dan
menghabiskan sebagian waktu serta energi dan uang mereka untuk
mencintai idola mereka. Fandom membentuk jaringan terutama di
media sosial. Penggemar K-Pop bisa dikategorikan sebagai
penggemar yang mempunyai loyalitas tinggi terhadap idolanya.
Tidak tanggung-tanggung, setiap konser yang diadakan di
Indonesia hampir semuanya sukses besar dan tiket terjual dengan
sangat cepat.
Hal-hal yang seperti itulah yang identik dengan mahasiswa
sekarang ini. Sebenarnya dalam mencari kesenangan itu wajar saja
asalkan jangan berlebihan. Batas kelebihan itu dapat dilihat dan
diukur dari batas kewajaran yang ada dimasyarakat. Memang kita
sebagai mahasiswa di mana terkadang jenuh atau merasa hal yang
bosan dan rumit dengan hal-hal yang terus dipenuhi dengan agenda
akademik. Tetapi kejenuhan dan kebosanan semacam itu dapat
disalurkan ke dalam hal-hal yang lebih positif dan berguna, seperti
misalnya ikut andil dalam organisasi sebagai ajang bersosialisasi.

8
Di mana organisasi juga dapat membentuk pola pikir dan
pemahaman kita menjadi lebih kritis dan aktif dalam bentuk
menulis, membaca atau berdikusi. Relaksasi atau hiburan seperti
pacaran, berkaroke, nonton di bioskop, jalan-jalan bersama teman,
itupun juga perlu untuk menyegarkan pikiran agar tidak terlalu
tertekan dan frustasi dengan aktivitas sehari-hari, hal itupun
manusiawi dan wajar karena memang setiap orang butuh sedikit
hiburan tapi tetap kembali ke awal tadi, seorang mahasiswa harus
mengerti di mana batas-batas kewajaran dalam mencari
kesenangan hidup duniawi dan tetap berpegang teguh pada ajaran
agama yang dianutnya.
Semua mahasiswa baik dari segala cabang keilmuan
seharusnya menyadari bahwa dia merupakan calon-calon
pemimpin bangsa sebagai agent of change di masyarakat bahkan
dunia dan dapat resisten terhadap berbagai macam godaan
hedonisme yang berkembang pada saat ini. Mahasiswa yang
sebagian sadar pasti akan merasakan bahwa bangku kuliah yang
dia jalani pada saat ini merupakan “pendidikan yang nyata”,
pendidikan yang penuh dengan warna dan pertarungan di dalam
pembentukan jati diri yang diukur dengan intelektualitas pola
berpikir. Mahasiswa yang baik juga sewajarnya mampu berpikir
dan berpandangan secara rasional-sistematis, tidak hanya dalam
tindakan berpikir yang spontan tanpa memikirkan akibat dan sebab
yang akan terjadi nantinya atas tindakan yang dipilihnya. Di mana
contohnya kasus pencurian barang di suatu mall yang pelaku nya
adalah seorang mahasiswa,dimana dibalik itu semua dia ingin
mendapatkan sebuah barang untuk membentuk kepribadian dan
bias dilihat oleh banyak orang. Dimana tindakan yang harus
dilakukan mahasiswa pada saat ini? Yang harusnya berfikir secara
kritis dan berintelektual? Yang ada hanya bagaimana mendapatkan
sesuatu hal dengan cara instan. Mahasiswa yang seharusnya up to
date dengan news atau isu-isu nasional saat ini pun terkadang
sudah berlawan arah diamana mareka malah hanya up to date
dengan status di Twitter atau Facebook dan jejaring sosial lainnya.
Hal seperti inilah jika dipahami secara berulang kali memang aneh
namun merupakan sebuah realita dan keadaan yang ada saat ini.
Mahasiswa pada saat ini tak bisa lagi secara universal
disebut kaum intelektual atau pembawa perubahan. Hedonisme
telah merubah banyak di antara mahasiswa tersebut dari yang
akademisi menjadi apatis,menyukai hal-hal duniawi tanpa

9
memikirkan hal-hal yang berhubungan dengan perkuliahan.
Disfungsi perilaku ini tak bisa dilepaskan atas pengaruh dari arus
globalisasi sehingga kecenderungan sangat sulit ditahan. Aktivitas
perkuliahan seharusnya mampu memberikan kesibukan kepada
para mahasiswa sehingga minimnya waktu untuk terjebak terhadap
perilaku menyimpang tersebut
Fenomena mahasiswa yang terjadi pada era globalisasi saat
ini telah terlihat bahwa arus globalisasi masuk dengan cepatnya.
Tanpa adanya sebuah pemahaman yang kuat dan penanaman di
bidang moral, agama dan nilai-nilai yang mendukung terhadap
pertumbuhan mental yang kuat, kita akan terjerumus di dalamnya.
Era globalisasi saat ini mengancam penerus bangsa seperti
mahasiswa membuat sebuah dilema di dunia akademisi.
Mahasiswa banyak yang terlena dan mengabaikan akan tugas
utama yang seharusnya mareka lakukan dan selesaikan, dan ada
juga terpengaruh oleh media massa, dimana mareka sudah terjebak
untuk mengikuti apa yang sedang terbaru dalam perkembangan
yang terjadi di bidang fashion atau gaya hidup lainnya.
Perkembangan dan pertumbuhan yang terjadi pada
masyarakat juga membawa perubahan pada nilai yang terdapat
dalam suatu masyarakat (Elly, 2011 : 139-149). Misalnya, adanya
perbedaan penilaian bagi mahasiswa yang memiliki gaya hidup
hedon ataupun yang biasa disebut dengan mahasiswa hedonisme.
Hedonisme berasal dari bahasa Yunani kuno yang berarti
kesenangan. Hedonisme psikologis atau motivasi mengklaim
bahwa hanya kesenangan atau rasa sakit yang bisa memotivasi kita.
Secara umum, kesenangan dipahami secara luas termasuk dalam
semua perasaan atau pengalaman yang menyenangkan, kepuasan,
kegembiraan, ketenangan dan sebagainya. Penggemar K-Pop
mengklaim mendapatkan kesenangan dari membeli barang-barang
yang berhubungan dengan idola mereka.
Hedonisme adalah suatu paham yang berlandaskan azas
kebahagiaan bagi pelaku sosial (individu maupun kelompok),
dengan berusaha menghindari kesedihan dan berupaya untuk
mencapai kebahagiaan yang diinginkan.
Hedonisme mempunyai makna sebagai perasaan peduli
tidak peduli terhadap lingkungan sekitar yang ada di luar
komunitas mereka. Pencetus paham hedonisme adalah Filsuf
Epicurus (341-270 SM), yang berpendapat bahwa kesenangan dan
kenikmatan materi adalah tujuan paling utama dalam hidup. Di

10
mana ditujukan untuk memenuhi ketenangan batin. Kalau manusia
mempunyai ketenangan batin, maka manusia mencapai tujuan
hidupnya. Menurut filsuf Aristipus of Cyrine (435-366 SM),
kesenangan merupakan rasa dari watak yang lemah lembut dan
merupakan tujuan yang sebenarnya dari kehidupan. Kesenangan
tersebut dikendalikan oleh akal, namun melalui usaha
“rasionalisasi” keadaan yang didasarkan atas upaya penyesuaian
antara keinginan sebagai tujuan dengan penyesuaian melalui
pendekatan moral/etika terhadap nilai-nilai sosial dan spiritual.
Dibandingkan pada zaman dahulu, keadaan saat ini yang serba
praktis dan efisien, bisa membuat mahasiswa menjadi malas dan
terlena akan keserba praktisannya itu.
Hedonisme merupakan kesenangan atau (kenikmatan)
adalah tujuan akhir hidup dan yang baik yang tertinggi. Namun,
kaum hedonis memiliki kata kesenangan menjadi kebahagiaan.
bahwasanya kesenangan dan kesedihan itu adalah satu-satunya
motif yang memerintah manusia, dan beliau mengatakan juga
bahwa kesenangan dan kesedihan seseorang adalah tergantung
kepada kebahagiaan dan kemakmuran pada umumnya dari seluruh
masyarakat. Menurut Hirschman dan Holbrook (jurnal
Kusumahati) manfaat hedonis adalah manfaatmanfaat yang
noninstrumental, memberikan pengalaman, emosi dan perasaan.
Sedangkan menurut Engel, kebutuhan manfaat hedonis meliputi
tanggapan subyektif, kesenangan, angan-angan,dan pertimbangan
estetis. Sedangkan menurut Babin, suatu manfaat dapat
digolongkan kepada manfaat hedonis ketika manfaat tersebut
memberikan rangsangan intrisik, kesenangan, penghargaan diri.
Sifat hedonisme pada mahasiswa dapat terbentuk dari
interaksi dengan lingkungan baik yang memiliki gaya hedonisme
maupun gaya hidup biasa, diantaranya :
1. Hidup mahasiswa hedonisme lebih cenderung untuk memilih
bersenang-senang.
2. Lebih memprioritaskan kesenangan duniawi dibandingkan
dengan intelektual.
3. Hidup berfoya-foya yang dilandasi dengan gaya hidup mereka,
bahkan terkadang tidak mempertimbangkan keuangan, seperti
nongkrong di cafe, kehidupan gemerlap malam (clubbing),
shopping, menggunakan gadget, termasuk dalam jaringan
komunitas sosial, dan lain sebagainya.

11
4. Pada umumnya mahasiswa hedonisme mengikuti perkembangan
dari globalisasi, seperti fashion dan teknologi. Istilah lain yang
sering digunakan adalah up date, untuk saat ini
menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI),
pengertian hedonisme adalah pandangan yang menganggap
kesenangan dan kenikmatan materi sebagai tujuan utama dalam
hidup.
hedonisme adalah sebuah doktrin yang menyatakan bahwa
kesenangan merupakan hal yang paling penting di dalam hidup.
Dengan kata lain, hedonisme merupakan suatu paham yang dianut
oleh orang-orang yang mencari kesenangan hidup semata-mata.
Gaya hidup merupakan rangkaian kegiatan yang dilakukan
oleh individu maupun kelompok, beberapa individu atau kelompok
memiliki gaya hidup yang hanya mencari kesenangan saja dengan
melakukan kegiatan dan menghabiskan waktunya diluar rumah
serta mementingkan uang di atas segalanya. Gaya hidup tersebut
merupakan gaya hidup hedonism.
gaya hidup hedonis adalah pola hidup seseorang sebagai
proses penggunaan uang dan waktu yang dimiliki yang dinyatakan
dalam aktivitas, minat, dan pendapat (opini) yang bersangkutan.
Gaya hidup antara individu dengan yang lainnya akan berbeda, hal
ini karena gaya hidup individu akan bergerak secara dinamis.
Gaya hidup hedonis merupakan salah satu bentuk gaya
hidup yang dikenal sebagai trend di kalangan remaja saat ini. Daya
pikat gaya hidup hedonis tentunya sangat menarik bagi remaja
sehingga munculah fenomena baru akibat adanya paham ini.
Dengan adanya fenomena tersebut, remaja cenderung untuk lebih
memilih hidup yang mewah, enak, dan serba berkecukupan tanpa
harus bekerja keras (Gushevinalti, 2010).
Susianto (dalam Lestari, 2015) menjelaskan bahwa gaya
hidup hedonis adalah pola hidup yang mengarahkan aktivitasnya
untuk mencari kesenangan hidup dan aktivitas tersebut berupa
menghabiskan waktu di luar rumah, lebih banyak bermain, senang
pada keramaian kota, senang membeli barang yang kurang
diperlukan dan selalu ingin menjadi pusat perhatian.
Amstrong dalam (Sa’adah, 2016) menjelaskan bahwa gaya
hidup hedonisme merupakan suatu pola hidup dimana aktivitas
yang dilakukan hanya untuk mencari dan mendapatkan kesenangan
hidup, aktivitas tersebut seperti menghabiskan lebih banyak waktu
berada diluar rumah, lebih banyak bermain, senang berada di

12
keramaian dan menjadi pusat perhatian, merasa senang untuk
membeli barang mewah dan mahal.
Gaya hidup yang berkaitan langsung dengan aspek
kesenangan dikenal sebagai gaya hidup hedonis. Keinginan
konsumen untuk mencari kesenangan hedoniknya dalam berbelanja
sering dikaitkan dengan pembelian impulsif (Anjani, 2012).
Levan`s & Linda (2011) gaya hidup hedonis adalah pola
perilaku yang dapat diketahui dari aktivitas, minat maupun
pendapat yang selalu menekankan pada kesenangan hidup.
Gaya hidup hedonisme individu menganggap kesenangan
dan kenikmatan hidup sebagai tujuan utama dalam hidup seseorang
(Trimartati, 2014). Sejalan dengan pendapat sebelumnya, gaya
hidup hedonisme adalah gaya hidup yang menjadikan kesenangan
sebagai tujuan hidup dikarenakan aktivitasnya hanya untuk
mencari kesenangan hidup. (Wijaya dan Yuniarinto, 2015).
Berdasarkan pengertian, dapat disimpulkan bahwa gaya hidup
hedonisme adalah pola hidup yang mencari kesenangan dan
menganggap kesenangan adalah tujuan hidup. Hedonisme masa
kini, sikap hidup hedonistik dalam pemahaman umum yang
menggejala dalam masyarakat, yakni sikap hidup yang cenderung
foya-foya dan lebih berkonotasi materi, kenikmatan diukur dari sisi
materi (Sudarsih, 2011).
Zahrin (2015) menunjukkan bahwa dengan gaya hidup
hedonis, modern, dan konsumtif cenderung membeli dan
menggunakan barang-barang yang mahal, mewah, dan branded.
Sementara itu, sedangkan Wahyudi (2013) menunjukkan bahwa
setiap individu seringkali menghabiskan waktunya untuk
berbelanja, jalan-jalan, atau hanya sekedar nongkrong di mall
dengan alasan untuk memenuhi kepuasan diri dan kesenangan.
gaya hidup hedonis akan selalu membutuhkan biaya yang
besar. Kesenangan hidup akan dilihat dari hasil kesuksesan materi,
sehingga dapat di katakan bahwa uang, harta, kekayaan, dan
kemewahan hidup adalah norma mereka. Norma yang dimaksud
adalah sebagai standar dalam kaum hedonis menakar seberapa
besar kebahagiaan yang mereka ingin dapatkan (Rianton: 2013).
Kebiasaan dan gaya hidup seseorang juga berubah dalam
jangka waktu yang singkat menuju ke arah kehidupan mewah dan
cenderung berlebihan. Gaya hidup merupakan wujud dari suatu
reaksi dari aktivitas, minat, dan opini. Oleh karena itu, dapat

13
dikatakan jika seseorang menghabiskan banyak waktu dan uang
untuk hal-hal yang tidak berguna, hanya untuk kesenangan semata.
Perilaku hedonisme mempunyai dampak terhadap
keluarganya yang memicu hal negatif dan berujung kepada
tanggapan masyarakat yang negatif seperti pencemaran nama baik
keluarga, perilaku yang tidak sesuai harapan keluarga serta citra
negatif di masyarakat (Purwanti, 2015). Setiap individu memiliki
cara tersendiri untuk mengantisipasi kemungkinan-kemungkinan
terburuk yang dapat mengancam dirinya terperosok pada ruang
hedonisme. Gaya hidup hedonisme dapat diatasi dengan pondasi
agama, melalui peran orang tua, pemberian pengawasan yang tidak
berlebihan dan perlu menjalin pertemanan yang baik dengan orang
lain, sebagai salah satu upaya guna melepaskan diri dari jerat gaya
hidup hedonisme (Trimartati, 2014), Selain itu, rendahnya gaya
hidup hedonis dapat pula terjadi karena adanya kesadaran dari
mahasiswa mengenai pentingnya mendahulukan nilai keagamaan
daripada keinginan untuk bersenang-senang (Dwi, 2013).

IV. Definisi operasional


Prilaku hedonisme adalah perilaku seseorang yang
menunjukan aktivitas tertentu untuk mencapai kenikmatan pribadi
sebagai tujuan dalam hidupnya dan mereka cenderung menjadi
pengikut oleh teman-teman sepergaulannya atau suatu dorongan
individu untuk berperilaku dengan memegang prinsip kesenangan.

V. Aspek-aspek
Menurut Well dan Tigert dalam (Nur Ambadra, 2018)
aspek-aspek gaya hidup hedonisme yaitu aktivitas, minat, dan
opini, ia menjelaskan bahwa gaya hidup hedonis adalah pola hidup
yang mengarahkan aktivitasnya untuk mencari kesenangan hidup
dan aktivitas tersebut berupa menghabiskan waktu di luar rumah,
lebih banyak bermain, senang pada keramaian kota, senang
membeli barang yang kurang diperlukan dan selalu ingin menjadi
pusat perhatian. Berdasarkan pemaparan tersebut aspek-aspek gaya
hidup hedonis yaitu:

a. Aktivitas
Aspek ini merupakan tindakan nyata yang dapat diamati,
aktivitas lebih ditujukan untuk mencari kesenangan semata.
Aktivitas yang dimaksud adalah cara individu menggunakan

14
waktunya yang berwujud tindakan nyata yang dapat dilihat,
seperti; lebih banyak menghabiskan waktu di luar rumah, lebih
banyak membeli barang-barang yang kurang diperlukan, pergi
ke pusat perbelanjaan dan cafe. Aktivitas gaya hidup hedonis
remaja akhir dicirikan dengan banyaknya remaja menghabiskan
waktu luangnya dengan mengunjungi pusat-pusat perbelanjaan,
remaja lebih sering menghabiskan waktunya dengan berjalan-
jalan dengan teman sebayanya, membeli produk pakaian
bermerk di pusat perbelanjaan terkenal.
b. Minat
Aspek ini merupakan tingkat kesenangan yang timbul secara
khusus dan membuat orang tersebut memperhatikan terhadap
obyek, peristiwa atau topik tertentu. Minat dapat muncul
terhadap suatu objek peristiwa atau topik yang menekankan
pada unsur kesenangan hidup, antara lain dalam hal fashion,
makanan, benda-benda mewah, tempat kumpul dan selalu ingin
menjadi pusat perhatian. Minat remaja terhadap produk
bermerk dapat dilihat ketika remaja membeli produk yang
bermerk hanya untuk menjaga penampilan dan gengsi.
c. Opini
Aspek ini merupakan respon atau pendapat seseorang baik
secara lisan maupun tulisan terhadap barang maupun aktivitas
yang mengarah pada kesenangan semata. opini dimaksudkan
sebagai yang dipikirkan tentang dirinya dan dunianya. Sebagai
contoh, remaja beranggapan bahwa dengan memakai pakaian
yang bermerk, berpesta, dan dugem maka remaja akan
dikatakan tidak ketinggalan zaman dan trendy.

VI. Indikator

Aspek Pertanyaan/indikator
Aktivitas 1. Sebagai penggemar kpop apakah
anda sering berkumpul atau
menghabiskan waktu bersama
penggemar kpop lainnya?
2. Apakah anda sering menghabiskan
uang ataupun waktu hanya untuk
membeli atau melihat konser kpop?
3. Bagaimana kalau sehari saja anda
tidak melihat kpop, apa yang anda
rasakan?

15
4. Apakah anda pernah mencoba atau
mengikuti gerakan atau goyangan
dari artis kpop, lalu apa pendapat
teman anda ketika dia melihat anda
seperti itu?
5. Apa yang anda lakukan ketika
ketemu dengan orang lain yang juga
merupakan penggemar kpop?
Minat 1. Apa yang membuat anda bisa
menggemari tentang kpop?
2. Seberapa tinggi minat anda untuk
membeli ketika ada suatu barang
atau makanan yang lagi trend
terhadap kpop?
3. Sebegitu pentingkah bagi anda untuk
mengikuti trend yang berkaitan
tentang kpop?
4. Jika anda tidak mendapatkan sesuatu
yang lagi trend terhadap kpop, apa
yang anda rasakan?
5. Ketika anda sudah melihat sebuah
konser atau hal yang berkaitan
tentang kpop, bagaimana cara anda
mengekspresikan kesenangan anda
terkait itu?

Opini 1. Ketika anda sudah mendapatkan


suatu barang yang sedang trend
mengenai kpop? Bagaimana suasana
perasaan anda?
2. Apakah dengan mengikuti trend
mengenai kpop, dapat mengubah
suasana hati anda?
3. Lalu bagaimana apabila anda tidak
mengikuti trend yang sedang viral
mengenai kpop? Apakah anda
dibilang tidak mau mengikuti trend
kpop, oleh penggemar lainnya?
4. Bagaimana pendapat anda terkait
orang yang tidak suka tentang kpop,
tetapi dia mencela seperti mengejek
terkait kpop?
5. Bagaimana anda merespon orang
yang tidak tahu tentang kpop tetapi
dia seolah-olah tau tentang kpop?

16
VII. DESKRIPSI DATA

No. Data Kutipan Verbatim Impresi


S1.W1.D1 saya Mutiara Wita Harianti dari

S1.W1.D2 jurusan Ilmu Pemerintahan angkatan 2020


Universitas Riau.
Identitas subjek
S1.W1.D3 Benar,dan salah satu nya yaitu saya fandom
nya Army,dan yaitu BTS,emmm dan saya
juga fandom nya Skeith yaitu sei.

S1.W1.D4 Emmmm dibilang sering,ga sering kali um


kadang-kadang secara online,

S1.W1.D5 dia itu kadang-kadang kita ,ngetag-ngetag


atau dalam grup ada gitu kan,

S1.W1.D6 tapi kalo misal secara gak offline itu jarang


banget malahan kadang-kadang kalo ada
konser baru mereka ngumpul. Aktivitas subjek
dalam menngunakan
S1.W1.D7 Ooh tentu ada tapi,mungkin karna kami waktu atau uangnya
online angkatan 20 itu online jadi kami untuk kesenangan
kurang dekat satu sama lain gitu, sebagai penggemar
k-pop
S1.W1.D8 kadang-kadang aku ngumpulnya bukan
sama mereka,tapi kadang kadang-kadang
dari kawan les, kawan ee SMA atau ya
pokonya yang kenal dari online.

S1.W1.D9 kalo misalnya untuk menghabiskan waktu


mungkin iya dan aku,aku sering nengok
instagram diiii apa instagram mereka atau
eee lihat diBivers, Plight ee itu kan sering
itu apalagi mereka live tu aku suka banget.

S1.W1.D10 Tapi kalo misalnya menghabiskan uang itu


tu ya enggak karena yang pertama tu aku
belum berpenghasilan,yang kedua aaaaa
belum ya itu factor utama nya sekedar ada
sih itu konser terakhir kemaren semalam
BTS aku tu Cuma,sekali itu doang

S1.W1.D11 dan kalau misalnya beli benda dan segala


macem yang murah-murah doang gitu

17
sesuai dengan kantong.

S1.W1.D12 Membawa kawan,kadang kan karena apa


kan jadi kami patungan untuk bayar itu dan

S1.W1.D13 kami tu kan konser nya online jadi yaudah


jadi kami patungan nonton satu layar gitu.

S1.W1.D14 Oooh,itu pernah kejadian dan waktu itu


karena aku sibuk banget kan jadi itu

S1.W1.D15 tu ngerasa kaya ada yang kosong gitu kan


kaya ngerasa ada yang aaa kalo ndak
melihat berita mereka tu kaya ada yang
kosong apalagi tu mereka updatenya tu
update kali gitu kan gak update banget
lah,jadi kaya ngerasa banyak kali kaya
twitter belum dibaca,emm instagram belum
dibaca berita-berita mereka.

S1.W1.D16 Kalauuu,misalnya menurutku eeee gini kalo


dibilang wajib eeee apa menurutku itu eem
wajib ya.

S1.W1.D17 kalo menurutku kenapa karena kalo


misalnya Cuma emm menurut saya
memfollow semua orang gitu,memfollow
semua member nya.

S1.W1.D18 Semua member nya,iya kalo misal ya Cuma


memfollow satu member doang tu aku gak
srek gitu kan jadi semua membernya diiii
follow gitu.

S1.W1.D19 Kalau melakukan pasti ada gitu kan pastilah


maksudnya kaya eemm random gitu,

S1.W1.D20 maksudnya yang agak agak gak gak


ngikutin idolnya gitu kan trust tu senang-
senang ya itu Cuma sekedar seneng-seneng
doang
S1.W1.D21 walaupun gak direkam kadang-kadang kan
aku buat video transisi mereka gitu kan itu
gerakan mereka kadang-kadang.

S1.W1.D22 Ohh,tunggu kalo missal depan kawan-

18
kawan itu gak secara,depan kawan ndak
sendiri doang,tapi didepan kamera kadang
aku buat video transisi make up transisi jadi
aku gerakan mereka kayanya kayanya
cocok untuk transisi gitu.

S1.W1.D23 Pasti heboh

S1.W1.D24 Oh,pernah kejadian jadi pas di café gitu kan


jadi Nampak case belakang nya gitu kalo
salah satu member gitu kan jadi kaya “Oh
Army ya?” oh ini,terus lama lama tu dekat
gitu ha Cuma gara-gara satu fandom gitu.

S1.W1.D25 Ndak,kalo misalnya langsung kana da


dicafe gitu kan emm apa itu nya Jimin,kalo
yang kenalan tu nanya kakak Army ya,ya
oh ini ni ni cerita lah kan bahas tentang
BTS trus lama-lama tukeran sosial media
ya,yaudah tukeran sosial media akhirnya
sampai sekarang masih berteman

S1.W1.D26 Kalo misalnya emm,emm menggemari K-


Pop tu dah lama udah dari SD udah
penggemar K-Pop

S1.W1.D27 pertama kali tu Soejun yakan itu itu gara-


gara kakak sepupu sendiri trus makin lama
makin lama aku gak ikutin mereka lagi kan, Kesenangan subjek
yang timbul secara
S1,W1.D28 SMP aku gak ikutin mereka terus aku khusus terhadap
mengenal BTS nya ini,gara-gara adekku suatu yang
sendiri yang paling kecil waktu tu dia tu didapatkannya
buka Youtube terus ku tengok kan kaya ada menjadi seorang
member yang muka nya jutek banget kan penggemar k-pop
terus kaya siapa lah ni kan tu akhirnya kepo
akhirnya ngikutin terus kan.

S1.W1.D32 SD kan ada tuh,SD sempat break pula,ha


jadi tu ndak bisa di itung do berapa lama
nya,pokonya SMP tu dah break. Smp tu dah
break dah. Dah gak ada bahas-bahas
tentang K-Pop dah gaada lagi dah dah
lupa,tapi

S1.W1.D33 pas emmmSMA Kelas 2 barulah aku kenal

19
BTS,gitu ha. Benar-benar straikkeith baru-
baru ini.

S1.W1.D35 aku udah suka nonton film-film barat


western apa-apa dan egala macem kan,see
you,marvel gitu kan.

S1.W1.D37 Emm aku suka-suka itu em makin lama jadi


tambah aku udah gak dekat lagi kan sama
kakak sepupu aku kan karena dia udah
nikah jadi kita gaada lagi gitu yang istilah
nya menyuntikkan kan lah emm tentang-
tentang K-Pop gitu.

S1.W1.D38 Kalau peminat tergantung harganya

S1.W1.D39 kayanya aku hari ini kaya ada Chat Time x


Hmm aku pengen beli tapi harganya terlalu
expensive.

S1.W.D41 tau kan harga ya terlalu prizy gitu,bisa sih


aku beli tapi ya harus aku tahan gitu kan
kaya ada.

S1.W1.D42 Kecuali kemaren ada MCD BTS kan,itu


beli tu pasti karena itu kan agak mulai harga
ya agak murah kan jadi yaudahlah,tapi kalo
misalnya agak apa bisa,

S1.W1.D43 kalo album mungkin otw.

S1.W1.D44 Kalau misalnya ngikutin,gak gak har kalo


ngikutin gimana ya,kalo ngikutin tu pasti
keluar kan ya apa-apa

S1.W1,D45 Tergantung,tergantung dari frandom aku


sendiri tu misalnya kaya Twist dari luar
member tu kaya oh yaudah gitu

S1.W1.D46 Ada rasa,dari frandom aku sendiri gitu


kan,kaya ada rasa kecewa nya gitu kan
ngapa kok kaya ndak bisa support idol gitu
kan terus yam au bilang biasa aja ya gak
biasa aja pasti ada rasa kecewanya gitu kan
kaya kok ga bisa support idol sendiri segala
macem kan

20
S1.W1.D48 kalo dari fandom lain aku Cuma suka lagu
nya doang misalnya emmm dari Idol twist
gitu kan,aku tu Cuma suka lagu-lagunya
kaya Fancy.kaya aemmm itu segalamacem
kan itu Cuma suka lagunya aja gitu kan.

S1.W1.D49 Kalo misalnya fandom sendiri harus


disupport gitu.
S1.W1.D65 Pasti seneng,kaya ya akhirnya dapat gitu
kan emmm orang-orang kaya contohnya
kemaren MCD X BTS kan emm tuh orang
ada yang gak dapat kan aku tu merasa kaya
weeh aku tu tu dapat gini ha terus kawan
aku kaya nge chat kok bisa dapat kok bisa
dapat pasti seneng tersendiri gitu ha. Respon atau
pendeapat baik
S1.W1.D67 Karena,yang bikin mood kan karena misal pendapat subjek
nya ga mood kan tugas lagi banyak gitu maupun orang lain
kana tau lagi ada masalah keluarga pasti terhadap dirinya
aku nontonya verityshow nya mereka gitu yang merupakan
ha,yang ,ucu-lucu segala macem jadi mood penggemar k-pop
ku naik lagi gitu kan

S1.W1.D68 Iri,pasti iri kaya dia bisa kaya oh yaudah


tapi lama-lama oh yaudah gitu ha

S1.W1.D69 kalau misalnya dia mencela, iya ya pasti


eemm marah gitu kan, tapi ya kayak yaudah
lah gitukan karna perlu gak perlu dibela-
bela kali lah kayak ya setidaknya pasti
marah kayak gitukan, tapi

S1.W1.D71 iya sesuaia emosi aja, kita jelasin baek-baek


gitukan walaupun dia membilangkan o
plastic ini atau segala macam, berarti dia
gak ngotak gitu kan , tapi yaudah lah, buat
apa gitukankalau dibela, idol pun gak kenal
sama mereka.

S1.W1.D75 enggak lah, ngapain dipikirkan, enggak,


enggak,

S1.W1.D76 iya pertanyaan waktu tu aja nyo, misalnya


dia Cuma kek dia nanya kayak yaudah
diterangin tapi kalo misalnya dia mencela

21
dia apa tu kayak yaudah kalo dia nggak
diamin, dia kan Cuma cari perhatian doang
gitu

S1.W1.D79 ketawain aja, soalnya kita tau nih dia sok-


sok tau tu kayak o yaudah gitukan keg
Nampak kali bodohnya gitu ha kayak
Nampak kali sok tau nya kayak seakan-
akan ikut trend gitu a

S1.W1.D80 kalau kita bilangnya keg gitu dianya malu,


dianya malu nanti sendiri, dianya malu aku
gak mau mempermalukan orang gitu biar
ajalah biar dia sendiri karna nanti kalo
misalnya apa aku jelasin.
S1.W1.D110 eee baru baru ini karna itu konser gara-gara
konser semalam yang di tv LA aa itu gara-
gara itu aku jadi kenal dari dumai darimana
gitu.

S1.W1.D111 oo kalau misalnya dari daerah luar tapi


kalau
misalnya dari dalam pekanbaru adda ada
keg konser kemarin tuh pasti acaranya keg
konser gak ada yang lain

S1.W1.D112 oo kalau pengenalan tu gini ee aku kan aku


ni ke bukittinggi jadi saudara aku disitu jadi
dia masang poster nya soo jo , jadi aku
Tanya itu siapa? Oo itu superjunior dek
katanya kan mau tau adek katanya kan
dikasih tau nyalah ee mv nya apa segala
macam mulai dari lagunya oo kayak o
iyalah dan waktu tuh ee apa eebiasa tu dong
he oo yaudahlah akhirnya keterusanlah kan
sampai akhirnya sampai aku kepo jugakan
denger-denger pretyshow mereka dia ada
diknowingbros aku ikutin gitukan ha
yaudah tuh akhirnya ee sampai gak
adalagikan karna aku gak dekat lagi sama
kakak k utu yaudah ee aku kenal juga lagi
dengan akhirnya aku kenal dengan film-
film western kayak ee harrypotter apa
segala macem aku kan suka suka semuanya
kayak spenish aku juga suka
apa aku juga suuka segala macem jadi

22
yaudah smp tu kayak bener-bener inggris
semuanya.

S1,W1.D120 heee, ada tu yang beberapa pasti tuh kek


sama sendiri, kalau misalnya sefendem tu
pastisama itu intinya kayak bahas ini jimin
tu ngapa vee tu aktif kali dig sekarang nih
gitu pasti dibahas

S1.W1.D121 nggak nggak nggak aku gak terpancing gak


gampang terpancing emosi Cuma didiemin
aja pasti
dan orang tu kayak takut gitu sama ku gak
tau ngapa.

S1.W1.D122 gak gak gak sampai ke DM.

S1.W1.D123 ndak ndak sampai ke DM tapi kalau


misalkan hack komen kan kayak hack
komen ditiktk kayak apa segala macam
gitukan yaudah biarin aja gitu aja atau
ndak kulaporkan emang gak mau membalas
keg nggak ada gunanya dibalas kan nanti
masalahnya jenis mereka tuh banyak

S1.W1.D126 yah jenis mereka nggehack tuh kan banyak,


nggak bisa pulak kita tutupin gitu yaudah
tinggal dilaporkan aja komentar kayak gini
dilaporkan ke tiktok yaudah.

S1.W1.D128 memulainya tuh iya itu kayak yang


kubilang
tadi sebelumnya aku kenalnya tu dari adek
yang paling kecil kan karna itupun gara-
gara video random yang ada di yutub

S1.W1.D135 sampai sekarang nah karna gara video


random diyutub akupun ngeklik kan
kepokan ee ini siapa sih member yang
paling jutek ee ternyata vee gitukan

S1.W1.D140 akhirnya aku ngkutin nih mvnya siapa aja


apa segala macam gitukan tu aku tu lagi ee
lagi hite hite nya di NA tu keg oo yaudah
akhirnya ngikutin gitu kan

23
S1.W1.D142 ditambah lagi waktu tu aku kejakarta 2018
tu aku ke Jakarta terus pas pulak sepupu
aku nih eek an aku tinggal dirumah sepupu
aku pas pulak dia eee army juga kan
akhirnya oo yaudah tiap hari dia denger
lagu ini apa cerita ini loh kak army tu gini
gini gini bts tu

S1.W1.D145 kalau misalkan dia lagi firetyshow atau lagi


wawancara pasti bawak fandomnya gituu
dan aku ngerasa kayak yah bener gitu yah
waktu aku masuk kayak bener gitukan ndak
ada idol yang kayak gini gitukan kayak
yang bener-bener fandomnya tuh bener-
bener dibawak fans nya tuh bener-bbener
dibawak gitu haa

S1.W1.D146 yah iya pasti dicari kayak aku kalau


misalnya suka aku terus mencari kalau aku
misalnya minat kucari dah sampai keakar-
akrnya ku cari itu ini siapa inii siapa dari
mana.

S1.W1.D147 kalau tidak kpop lagi mungkin kegnya ndak


deh kalau misalnya ee apayah kalau
misalnya diarmy nih yah , kalau misalnya
diarmy nggak deh soalnya mereka tuh
benar-benar tulus Nampak sih dari tulusnya
mereka sama fans tuh Nampak gitukan dari
pada yang idol lain ya kalau menurut aku
sih ndak

S1.W1.D155 walaupun mereka dah nikah nati atau


apakan pasti kusupport lagu mereka , lagu
lagu mereka tuh bikin healing

S1.W1.D156 nggak ada minat sama sekali

S1.W1.D159 gak ada minat lagi waktu tu yah kayak aku


tuh

S1.W1.D160 benar-benar kayak ee focus tuh kayak ke


film horror kayak film action bener bener
kayak bener-bener eee onedirection waktu
tu lagi lagi naik daun nah kan

24
S1.W1.D169 ngikutin itu nah lama-lama kayak
yaudahlah gitukan gak kpop lagi gitu kan

S1.W1.D170 kalau misalnya berapa jumlah grup nya


jumlah grupnya aku Cuma ngikutin satu ee
yaitu army tuh

S1.W1.D171 kalau misalnya ee berapa membernya pasti


banyak berapa anggota nya banyak dalam
satu grup tu kan
kayak ada 500an ada dalam grup itukan tapi
yah yang

S1.W1.D172 aku ikutin tuh Cuma satu doang karna


memang update tentang konser tu disitu

S1.W1.D175 nggak itu Cuma memenuhi apa doang


Menuhin hp doang gitu kan aku ga suka
juga

S1.W1.D177 yah kesenangan aku memang berawal dari


situ

S1.W1.D180 semuanya dibilang semuanya gak semuanya


sih

S1.W1.D182 kebanyakan dari situ, kayak misalnya


istilahnya ee 70% dari sana gitu.

S1.W1.D183 dibilang penggemar kali jelas tapi nggak ku


nampakan ngerti ga sih?

S1.W1.D185 Kayak aku penggemar tapi aku simpan


sendiri nggak mau nunjukan aku nggak mau
nunjukan aku tuh benar-benar army gini
gini menurut aku tuh itu norak kalau
misalnya nunjukan kali gitukan tapi kalau
misalkan yah pasti adalah kayak foto
gitukan foto masukan dalam cash tapi gak
aku nampakan kalaumisalnya aku nih army
gini gini gini ndak gitu.

S1.W1.D188 yah hebohnya tuh pasti tempat sendiri gitu


yah

25
S1.W1.D190 iya kan misalnya sesama penggemar sama-
sama fans gitukan tapi kalau misalkan sama
dia nggak fans tuh kan gak nyambung
ngomong apalagi kan secara omongan gak
nyambung gitu jadi yaudah gitu

S1.W1.D191 Ya bisalah, bisa disebut bisakalau keluhan


yah ehhm gak ada sih belum ada yaudah
tinggal laporkan

S1.W1.D196 ada tapi kayak ya tinggal laporkan aku


nggak mau buang-buang energy tentang
itugitu ha.

I. INTERPRESTASI

Nama subjek adalah Mutiara Wita Hariyanti, saat ini subjek


subjek berumur 19 tahun, subjek berkuliah di UNIVERSITAS
RIAU (UNRI) dan mengambil jurusan Ilmu Pemerintahan.

Subjek merupakan salah satu penggemar k-pop yaitu


ARMY, hal ini sesuai dengna hasil wawancara “Benar,dan salah
satu nya yaitu saya fandom nya Army,dan yaitu BTS,emmm dan
saya juga fandom nya Skeith yaitu sei” (S1.W1.D3 19 desember
2021)

K-Pop merupakan singkatan dari Korean Pop adalah genre


music populer yang berasal dari Korea Selatan. Dalam dunia K-
Pop, penggemar memiliki peran yang sangat penting dalam
penyebaran dan perkembangan musik K-Pop. Penggemar K-Pop
bisa dibilang semakin menjamur, terkadang mereka sudah ada
komunitas atau grup ARMYnya disetiap kota maupun daerah. Hal
ini dapat ditemui dari hasil wawancara subjek “kalau misalnya
berapa jumlah grup nya jumlah grupnya aku Cuma ngikutin satu
ee yaitu army tuh” (S1.W1.D170 19 Desember 2021) dan kalau
misalnya ee berapa membernya pasti banyak berapa anggota nya
banyak dalam satu grup tu kan kayak ada 500an ada dalam grup
itukan tapi yah yang (S1.W1.D171 19 Desember 2021). Terkadang
orang yang sudah jauh ataupun orang yang sudah sangat-sangat

26
menggemari k-pop mereka mempunyai prilaku hedonis terhadap
sesuatu yang digemarinya. Hedonism adalah suatu paham atau
kegiatan yang berlandaskan kebahagiaan bagi pelaku sosialnya
(baik individu maupun kelompok) dengan usaha menghindari
kesedihan dan berusaha untuk mencapai kesenangan yang
diinginkan, kehidupan hedonism selalu banyak diartikan orang
sebagai sesuatu yang hanya mencari kesenangan terkait apa yang
digemari, seperti pada prilaku hedonism pada penggemar k-pop,
terkadang seorang penggemar rela menghabiskan uang ataupun
waktunya hanya untuk menikmati kesenangan terkait apa yang
digemarinya, tetapi berbeda dengan penggemar satu ini, subjek
tidak mementingkan hal tersebut, subjek tau posisinya dalam
menggemari k-pop dan tidak terlalu hedonism terhadap yang dia
gemari, hal ini dapat ditemui dari hasil “wawancara kalo misalnya
untuk menghabiskan waktu mungkin iya dan aku,aku sering
nengok instagram diiii apa instagram mereka atau eee lihat
diBivers, Plight ee itu kan sering itu apalagi mereka live tu aku
suka banget” (S1.W1.D9 19 Desember 2021) dan “Tapi kalo
misalnya menghabiskan uang itu tu ya enggak karena yang
pertama tu aku belum berpenghasilan,yang kedua aaaaa belum ya
itu factor utama nya sekedar ada sih itu konser terakhir kemaren
semalam BTS aku tu Cuma,sekali itu doang” (S1.W1.D10 19
Desember 2021). Subjek juga tidak begitu hedonism dalam
mengikuti hal-hal yang begitu trend terkait k-pop sendiri, seperti
yang ditemui pada hasil wawancara “dan kalau misalnya beli
benda dan segala macem yang murah-murah doang gitu sesuai
dengan kantong” (S1.W1.D11 19 Desember 2021).

27
II. KESIMPULAN

Berdasarkan wawancara yang saya lakukan dengan subjek


yang bernama Mutiara Wita Hariyanti, usia 19 tahun, berkuliah di
Universitas Riau jurusan Ilmu Pemerintahan, dimana subjek
merupakan salah satu penggemar k-pop.
Besrdasarkan hasil wawancara, prilaku hedonism subjek
terhadap sesuatu yang berkaitan dengan k-pop tidak terlalu hedonis
hal itu dapat dilihat dari wawancara bersama subjek. Yang bisa
mengontrol dirinya terhadap sesuatu yang dia inginkan. Dimana
dia terkadang mempunyai keinginan untuk sesuatu yang trend
terkait k-pop tetapi dengan keadaannya yang sedang berkuliah dan
belum bekerja atau belum bisa berpenghasilan, subjek sangat
menyadari itu, hal ini bisa ditemui pada hasil wawancara subjek
yaitu “Tapi kalo misalnya menghabiskan uang itu tu ya enggak
karena yang pertama tu aku belum berpenghasilan,yang kedua
aaaaa belum ya itu factor utama nya sekedar ada sih itu konser
terakhir kemaren semalam BTS aku tu Cuma,sekali itu doang”
Subjek juga menceritakan, dimana subjek kadang kalah
menemui orang yang bertentangan dengan suatu yang digemarinya,
seperti banyak orang yang mengejek sesuatu yang ia gemari
khususnya k-pop. Tetapi subjek tidak terlalu kebawak perasaan,
dan hanya menyikapinya dengan sabar. Seperti yang subjek
katakana pada wawancara “nggak nggak nggak aku gak terpancing
gak gampang terpancing emosi Cuma didiemin aja pasti dan
orang tu kayak takut gitu sama ku gak tau ngapa.
Berdasarkan hasil wawancara ini, dapat disimpulkan bahwa
subjek tidak terlalu berprilaku hedonis terhadap k-pop. Subjek
mampu menyesuaikan keinginannya dengan posisinya sebagai
mahasiswa.

28
DAFTAR PUSTAKA
Masmuadi, A. (2007). Hubungan Antara Konsep Diri Dengan Kecenderungan
Gaya Hidup Hedonis Pada Remaja. Skripsi. Universitas Islam Indonesia. Diakses
melalui http://psychology.uii.ac.id tanggal 6 Maret 2013.

Sholihah, N. A. dan Kuswardani, I. (2011). Hubungan Antara Gaya Hidup


Hedonis dan Konformitas Teman Sebaya Dengan Perilaku Konsumtif Terhadap
Ponsel Pada Remaja. Jurnal Psikohumanika, 4, 1. Diakses
http://psikohumanika.setiabudi.ac.id tanggal 26 Februari 2013.

Kirgiz Ayca. 2014. Hedonism, A Consumer Disease of The Modern Age : Gender
and Hedonic Shopping In Turkey : Global Media Journal.

Fitriyani, N. (2016). Hubungan antara Konformitas dengan Gaya Hidup


Hedonisme.

Nur Ambadra, D. (2018). Gaya Hidup Hedonis pada Mahasiswa.

Saputri, A., & Rachmatan, R. (2009). Religiusitas Dengan Gaya Hidup


Hedonisme : Sebuah Gambaran Pada Mahasiswa Universitas Syiah Kuala
Religiosity and Hedonistic Lifestyle : An Overview at Syiah Kuala University
( Unsyiah ) Student. Psikologi.

Kaparang, O.M. “Analisa Gaya Hidup Remaja Dalam Mengimitasi Budaya Pop
Korea Melalui Televisi (Studi pada siswa SMA Negeri 9, Manado)”. Journal Acta
Diurna. Vol. 2. no. 2 (2013)

Nurvitria A.L. “Gaya Hidup Hedonis Terhadap Perilaku Pembelian Impulsif Pada
Mahasiswa Jurusan Ppb 2013 FIP UNY”. e- journal Bimbingan dan Konseling,
Edisi 11 (2015): h. 3.

Trimartati, Novita. “Studi Kasus Tentang Gaya Hidup Hedonisme Mahasiswa


Bimbingan dan Konseling Universitas Ahmad Dahlan”. Jurnal Psikopedagogia,
Vol. 3, no. 1 (2014): h. 23-27.

LAMPIRAN TRANSKIP VERBATIM

29
No. Berkas : (W1.S1.P1 19 Desember 2021)

Keterangan : A (Interview) T (Interviewee)

Baris Verbatim
(terdengar banyak kendaraan yang lewat seperti

klakson kendaraan dan percakapan kakak-kakak yang

sedang nelpon disebelah kami)

A : Assalammualaikum kak

5 T : Walaikumsalam

A : Selamat siang

T : Selamat siang

A : Bagaimana kabarnya hari ini?

T : Alhamdulilah baik

10 A : Sebelumnya saya ingin memperkenalkan diri saya

terlebih dahulu. Saya Aidil Favarizi dari Universitas

Islam Riau Jurusan Psikologi S1,mmm disini saya

ingin mewawancarai kakak sebelum nya saya ada tgas

dari mata kuliah Psikodiagnostik II yaitu praktikum

15 dan wawancara dengan dosen pengampu kami pak

Yanwar Arief,haaa disini judul wawancara saya yaitu

“Perilaku Hedonisme pada Penggemar K-Pop”. Jadi

aa sebelum nya,apakah benar kakak sebagai seorang

penggemar K-Pop?

20 T : Benar,dan salah satu nya yaitu saya fandom nya

Army,dan yaitu BTS,emmm dan saya juga fandom

30
nya Skeith yaitu sei.

A : Baik kak,terimakasih atas infonya kak. Jadi

terlebih dahulu boleh kakak memperkenalkan diri

25 kakak terlebih dahulu?

T : Boleh. Nama saya Mutiara Wita Harianti dari

jurusan Ilmu Pemerintahan angkatan 2020 Universitas

Riau.

A : Baik kak,jadi eemm kakak merupakan salah satu

30 mahasiswa Unri yang termasuk penggemar K-Pop

juga ya?

T : Ya benar

A : Baik kak,eee jadi disini kita ndak usah lam-lama

ya

35 T : Ya baik

A : Kita langsung masuk aja ke pertanyaan nya. Yang

pertama yaitu sebagai penggemar K-Pop apakah kakak

sering berkumpul atau menghabiskan waktu bersama

penggemar K-Pop lainnya?

40 T : Emmmm dibilang sering,ga sering kali um kadang-

kadang secara online dia itu kadang-kadang kita

ngetag-ngetag atau dalam grup ada gitu kan,tapi kalo

misal secara gak offline itu jarang banget malahan

kadang-kadang kalo ada konser baru mereka ngumpul

31
45 A : Jadi,kalo di UNRI sendiri tu kak,apakah aaa kan

ada ni missal nya kawan sekelas ada kan yang

penggemar K-Pop juga?

T : Ooh tentu ada tapi,mungkin karna kami online

angkatan 20 itu online jadi kami kurang dekat satu

50 sama lain gitu,kadang-kadang aku ngumpulnya bukan

sama mereka,tapi kadang kadang-kadang dari kawan

les,kawan ee SMA atau ya pokonya yang kenal dari

online.

A : Ya gitu kak,baik kak. Jadi eee selain itu apakah

55 kakak sering menghabiskan waktu ataupun uang

hanya untuk membeli atau melihat sebuah konser K-

Pop atau lainnya yang berdasarkan yang kita lihat

sejauh ini aaaa yang terkait dengan K-Pop nya kak?

T : Oke,jadi kalo misalnya untuk menghabiskan waktu

60 mungkin iya dan aku,aku sering nengok instagram

diiii apa instagram mereka atau eee lihat diBivers,

Plight ee itu kan sering itu apalagi mereka live

tu aku suka banget. Tapi kalo misalnya menghabiskan

uang itu tu ya enggak karena yang pertama tu aku

65 belum berpenghasilan,yang kedua aaaaa belum ya itu

factor utama nya sekedar ada sih itu konser terakhir

kemaren semalam BTS aku tu Cuma,sekali itu doang

32
dan kalau misalnya beli benda dan segala macem yang

murah-murah doang gitu sesuai dengan kantong.

70 A : Jadi tu,kalo untuk melihat konser itu kakak sendiri

atau bawa kawan-kawan atau bersama penggemar

lainnya?

T : Membawa kawan,kadang kan karena apa kan jadi

kami patungan untuk bayar itu dan kami tu kan konser

75 nya online jadi yaudah jadi kami patungan nonton satu

layar gitu.

A : Kita lanjut saja ke pertanyaan ke tiga ya kak,lalu

bagaimana kalo sehari saja kakak tidak melihat atau

emmm sosial media atau yang berkaitan dengan K-

80 Pop lah kak satu hari saja kak,bagaimana kak apa

yang kakak rasakan kak?

T : Oooh,itu pernah kejadian dan waktu itu karena aku

sibuk banget kan jadi itu tu ngerasa kaya ada yang

kosong gitu kan kaya ngerasa ada yang aaa kalo ndak

85 melihat berita mereka tu kaya ada yang kosong apalagi

tu mereka updatenya tu update kali gitu kan gak

update banget lah,jadi kaya ngerasa banyak kali kaya

twitter belum dibaca,emm instagram belum dibaca

berita-berita mereka.

90 A : Jadi sebagai penggemar K-Pop emmmm kakak ni

33
mengikuti semua nya lah sosial media mereka lah ya?

T : Iya

A : Apakah itu wajib atau hanya kesenangan aja?

T : Kalauuu,misalnya menurutku eeee gini kalo

95 dibilang wajib eeee apa menurutku itu eem wajib ya

kalo menurutku kenapa karena kalo misalnya Cuma

emm menurut saya memfollow semua orang

gitu,memfollow semua member nya.

A : Semua member nya?

100 T : Semua member nya,iya kalo misal ya Cuma

memfollow satu member doang tu aku gak srek gitu

kan jadi semua membernya diiii follow gitu.

A : Berarti ketika memfollow semua membernya tu

mempunyai kesenangan tersendiri lah ya?

105 T : Iya.

A : Baik kak terimakasih. Lalu apakah kakak pernah

mencoba atau mengikuti gerakan kana da tu gerakan

yang seperti yang viral-viral sekarang gitu kan K-Pop

atau jazz nya gitu kan. Jadi apakah kakak pernah

110 melakukan itu aaa ketika kakak melakukan itu apa

yang kakak rasakan?

T : Kalau melakukan pasti ada gitu kan pastilah

maksudnya kaya eemm random gitu,maksudnya yang

34
agak agak gak gak ngikutin idolnya gitu kan trust tu

115 senang-senang ya itu Cuma sekedar seneng-seneng

doang walaupun gak direkam kadang-kadang kan aku

buat video transisi mereka gitu kan itu gerakan mereka

kadang-kadang.

A : Oh gituu,jadi kadang-kadang kakak eeem

120 menirukan gerakan mereka didepan kawan-kawan

kakak apa pendapat kawan-kawan kakak?

T : Ohh,tunggu kalo missal depan kawan-kawan itu

gak secara,depan kawan ndak sendiri doang,tapi

didepan kamera kadang aku buat video transisi make

125 up transisi jadi aku gerakan mereka kayanya kayanya

cocok untuk transisi gitu.

A : Jadi untuk melakukan nya didepan kawan-kawan

belum pernah atau emang gamau kak?

T : Belum pernah

130 A : Kalau mau? Atau bakal melakukan atau bakal

gimana?

T : Enggak,gamau

A : Gamau

T : Gamau

135 A : Tersendiri ajalah ya

T : Tersendiri aja gitu

35
A : Apa yang kakak lakukan jika kakak bertemu yang

juga penggemar K-Pop?

T : Pasti heboh

140 A : Misal nya? Ya walaupun mungkin,kita kan ga

kenal ni misal nya saya sendiri penggemar K-Pop kan

sebelumnya kita gak kenal tapi emm,seiring

berjalannya waktu kakak tu terus kakak tu tau saya ni

penggemar K-Pop juga?

145 T : Oh,pernah kejadian jadi pas di café gitu kan jadi

Nampak case belakang nya gitu kalo salah satu

member gitu kan jadi kaya “Oh Army ya?” oh

ini,terus lama lama tu dekat gitu ha Cuma gara-gara

satu fandom gitu.

150 A : Iya-iya,dekat nya tu dalam proses gimana tu kak?

Dekat nya dari media sosial atau langsung?

T : Ndak,kalo misalnya langsung kana da dicafe gitu

kan emm apa itu nya Jimin,kalo yang kenalan tu

nanya kakak Army ya,ya oh ini ni ni cerita lah kan

155 bahas tentang BTS trus lama-lama tukeran sosial

media ya,yaudah tukeran sosial media akhirnya

sampai sekarang masih berteman

A : Jadi tu kalau,untuk penggemar sendiri kakak tu

berteman dari luar kota juga kan?

36
160 T : Ada,dari luar kota kan kami ada juga grup-grup

nya gitu kan maksudnya emm grup sosial media nya

jadi ada juga yang dari luar kota ada yang dari Dumai

ada yang dari apa.

A : Ohh gitu. Oke kak,trus emmm apa yang membuat

165 kakak bisa menggemari K-Pop?

T : Kalo misalnya emm,emm menggemari K-Pop tu

dah lama udah dari SD udah penggemar K-Pop

pertama kali tu Soejun yakan itu itu gara-gara kakak

sepupu sendiri trus makin lama makin lama aku gak

170 ikutin mereka lagi kan,SMP aku gak ikutin mereka

terus aku mengenal BTS nya ini,gara-gara adekku

sendiri yang paling kecil waktu tu dia tu buka Youtube

terus ku tengok kan kaya ada member yang muka nya

jutek banget kan terus kaya siapa lah ni kan tu

175 akhirnya kepo akhirnya ngikutin terus kan.

A : Jadi,emm kakak menggemari K-Pop ni udah

berapa lama ni kak?

T : Berapa lama? Kalo misalnya berapa lama kalauuu

dah lama sebetulnya udah lama,ha tapo kalo eh kalo

180 SD kan ada tuh,SD sempat break pula,ha jadi tu ndak

bisa di itung do berapa lama nya,pokonya SMP tu dah

break. Smp tu dah break dah. Dah gak ada bahas-

37
bahas tentang K-Pop dah gaada lagi dah dah lupa,tapi

pas emmmSMA Kelas 2 barulah aku kenal BTS,gitu

185 ha. Benar-benar straikkeith baru-baru ini.

A : Jadi kenapa kakak bisa,break dalam menggemari

K-Pop?

T : Haaa,itu karena aku udah mengenal yang namanya

aku udah suka nonton film-film barat western apa-apa

190 dan egala macem kan,see you,marvel gitu kan. Emm

aku suka-suka itu em makin lama jadi tambah aku

udah gak dekat lagi kan sama kakak sepupu aku kan

karena dia udah nikah jadi kita gaada lagi gitu yang

istilah nya menyuntikkan kan lah emm tentang-

195 tentang K-Pop gitu.

A : Emm gitu,oke oke. Artinya kakak ni udah ada

pengaruh tentang itu tu lah ya.

T : Bisa dibilang

A :Oke,lalu seberapa tinggi minat kakak untuk

200 membeli ketika ada suatu barang atau makanan yang

lagi trend yang berkaitan dengan K-Pop?

T : Kalau peminat tergantung harganya

A : Tergantung harga nya

T : Hahahahaha,tergantung harganya walaupun

205 kayanya aku hari ini kaya ada Chat Time x BTS

38
Tinder one atau pun Twenty One. Hmm aku pengen

beli tapi harganya terlalu expensive

A : Ohh gitu

T : Ohh gitu,tau kan harga ya terlalu prizy gitu,bisa sih

210 aku beli tapi ya harus aku tahan gitu kan kaya ada.

Kecuali kemaren ada MCD BTS kan,itu beli tu pasti

karena itu kan agak mulai harga ya agak murah kan

jadi yaudahlah,tapi kalo misalnya agak apa bisa,kalo

album mungkin otw.

215 A : Jadi tergantung harganya aja ya?

T : Iyaa,eeenkarena kan belum berpenghasilan juga

A : Seandainya kakak udah berpenghasilan

T : Emm,pasti

A : Pasti dibeli

220 T : Hahahaha,pasti dibeli

A :Baik,lalu begitu pentingkah bagi kakak untuk

mengikuti trend yang berkaitan khusunya yang lagi

trend viral sekarang?

T : Kalau misalnya ngikutin,gak gak har kalo ngikutin

225 gimana ya,kalo ngikutin tu pasti keluar kan ya apa-apa

segala macem akhirnya aku teikut puL Kn kY ikut

tertpengaruh macem kaya oh yaudah gitu

A : Jadi ngikutin tu bykan dari niat sendiri atau

39
berdasarkan yang kita lihat aja?

230 T : Tergantung,tergantung dari frandom aku sendiri tu

misalnya kaya Twist dari luar member tu kaya oh

yaudah gitu

A : Okee,lalu ketika kakak tidak mendapatkan sesuatu

yang lagi trend tersebut apa yang kakak rasakan

235 tersendiri apakah punya kesal tersendiri apa gimana?

T : Ada rasa,dari frandom aku sendiri gitu kan,kaya

ada rasa kecewa nya gitu kan ngapa kok kaya ndak

bisa support idol gitu kan terus yam au bilang biasa

aja ya gak biasa aja pasti ada rasa kecewanya gitu kan

240 kaya kok ga bisa support idol sendiri segala macem

kan

A : Lalu,kakak ni apa namanya emang harus dari

frandom sendiri lah ya support hya,kalo dari frandom

lain gimana tuh?

245 T : Kalo fandom sendiri,iya harus di support kan tapi

kalo dari fandom lagi aku Cuma suka lagu nya doang

misalnya emmm dari Idol twist gitu kan,aku tu Cuma

suka lagu-lagunya kaya Fancy.kaya aemmm itu

segalamacem kan itu Cuma suka lagunya aja gitu kan.

250 Kalo misalnya fandom sendiri harus disupport gitu.

A : Lalu ketika kakak melihat sebuah konser K-Pop

40
bagaimanan cara kakak mengeskpresikan kesenangan

kakak itu atau bersama kawan-kawanlah ke situ kan

karena lebih party itu gimana?

255 T : Ohh,kalo misalnya ada konser gitu kan pertama

kami harus cari link gitu kan yang jual tiket itu itu

pasti dengan harga yang bisa harga mahasiswa itulah

istilah nya,terus ya udah patungan yaudah kami

nonton terus kalo kami seneng kali kami

260 instastory,instastory kan sampe bener titik-titik gitu

bener-bener kaya orang-orang yang muak it itu kaya

anak ni ngapa konser kan gitu

A : Kita masuk ke pertanyaan yang ke sebelas yaitu,

ketika kakak sudah mendapatkan suatu barang yang

265 lagi trend tersebut,bagaimana suasana perasaan kakak?

T : Pasti seneng,kaya ya akhirnya dapat gitu kan

emmm orang-orang kaya contohnya kemaren MCD X

BTS kan emm tuh orang ada yang gak dapat kan aku

tu merasa kaya weeh aku tu tu dapat gini ha terus

270 kawan aku kaya nge chat kok bisa dapat kok bisa

dapat pasti seneng tersendiri gitu ha.

A : Lalu apakah keputusan dengan mengenai K-Pop

tersebut dapat merubah suasana hati kakak?

T : Itu jelas

41
275 A : Jelas

T : Karena,yang bikin mood kan karena misal nya ga

mood kan tugas lagi banyak gitu kana tau lagi ada

masalah keluarga pasti aku nontonya verityshow nya

mereka gitu ha,yang ,ucu-lucu segala macem jadi

280 mood ku naik lagi gitu kan

A : Jadi dapat menyejukkan suasana hati lah ya kan

T : Ha,bisa

A : Lalu bagaimana apabila kakak tidak mengikuti

trend yang lagi viral tersebut apa apakah kakak tidak

285 mau dibilang tidak mengikuti trend K-Pop oleh

penggemar lainnya?

T : Enggak,gak gak kaya gitu kali sih

A : Biasa aja

T : Orang kaya oh mungkin lagi gak pengen atau lagi

290 apa gak gak terlalu apa kali

A : Kalau,misalkan kawan dekat kakak sendiri yang

penggemar K-Pop itu misalnya dia dapat

mengikutinya tapi kakak gak dapat

mengikutinya,gimana tu suasana hati kakak tu

295 T : Iri,pasti iri kaya dia bisa kaya oh yaudah tapi lama-

lama oh yaudah gitu ha

A : B aja gitulah ya

42
T : Iya,b aja

A : Terus bagaimana pendapat kakak terkait orang

300 yang tidak suka K-Pop tetapi dia mencela atau

mengejek lah terkait dengan K-Pop?

T : kalau misalnya dia mencela, iya ya pasti eemm

marah gitu kan, tapi ya kayak yaudah lah gitukan

karna perlu gak perlu dibela-bela kali lah kayak ya

305 setidaknya pasti marah kayak gitukan, tapi

A : itu marahnya sesuai emosi aja nyo kan?

T : iya sesuaia emosi aja, kita jelasin baek-baek

gitukan walaupun dia membilangkan o plastic ini atau

segala macam, berarti dia gak ngotak gitu kan , tapi

310 yaudah lah, buat apa gitukankalau dibela, idol pun gak

kenal sama mereka.

A : tapi kalau ada pertanyaan seperti itu , apakah eee

aka nee apanamanya mengakibatkan kepikiran

berkepanjangan?

315 T : enggak lah, ngapain dipikirkan, enggak, enggak,

enggak,

A : misalnyakan tersendiri untuk fandom kakak

tersendiri kan, kalau dia tu mencela pada waktu itu

hanya waktu itu kakak marah nyo? Terus

320 kedepan2nya nggak?

43
T : nggak

A : jadi Cuma berdasarkan pertanyaan waktu itu aja

nyo kak?

T : iya pertanyaan waktu tu aja nyo, misalnya dia

325 Cuma kek dia nanya kayak yaudah diterangin tapi

kalo misalnya dia mencela dia apa tu kayak yaudah

kalo dia nggak diamin, dia kan Cuma cari perhatian

doang gitu

A : terus bagaimana kakak merespon orang yang tidak

330 tau tentang kpop, tapi seolah-olah dia tau terkait kpop

tersebut?

T : ketawain aja, soalnya kita tau nih dia sok-sok tau

tu kayak o yaudah gitukan keg Nampak kali bodohnya

gitu ha kayak Nampak kali sok tau nya kayak seakan-

335 akan ikut trend gitu a

A : jadi nggak mau kakak terangin apa itu kpopers

atau gimana kan.

T : kalau kita bilangnya keg gitu dianya malu, dianya

malu nanti sendiri, dianya malu aku gak mau

340 mempermalukan orang gitu biar ajalah biar dia sendiri

karna nanti kalo misalnya apa aku jelasin.

A : oke pertanyaan dah siap kak, jadi ini ada waktu

yang berlebih jadi kita berbincang-bincang sedikit aja

44
yah, ini diluar dari pertanyaan yah hehehe

345 T : yaudah boleh boleh

A : jadi untuk ee apanamanya untuk penggemar kpop

sendiridari kota dengan kota lain tuh apakah memang

udah lama untuk bergabung disana?

T : eee baru baru ini karna itu konser gara-gara konser

350 semalam yang di tv LA aa itu gara-gara itu aku jadi

kenal dari dumai darimana gitu.

A : jadi banyaklah kawan kakak yang ee berupa

kawan, kawan sosial media lah yah? Jadi untuk

kawan-kawan yang sosial media tuh apakah kakak

355 pernah ketemu atau belom pernah ketemu/

T : belom belom sampai sekarang belom pernah

ketemu tapi udah istikah sudah dekat karna membahas

isi chat kami Cuma membahas itu doang.

A : untuk pertemuan sendiri untuk kpopers yang dari

360 apa dari aderah lain apakah kakak ada yang parti nya

atau kek mana?

T : oo kalau misalnya dari daerah luar tapi kalau

misalnya dari dalam pekanbaru adda ada keg konser

kemarin tuh pasti acaranya keg konser gak ada yang

365 lain

A : itu kebanyakan yang cowok e kebanyakan yang

45
ceweknya, cowoknya ada gakkak?

T : cowoknya pasti ada keg satu dua gak semuanya

pasti.

370 A : gak semuanya yah? Mm terus disini sebelumnya

kakak nih sebelum menggemari kpop nih kayak cerita

kakak tadi waktu masih sd sebelum kenal tuh, jadi

untuk pengenalan tuh berapa lama tuh kak, kakak bisa

menggemari kpop tu kak?

375 T : oo kalau pengenalan tu gini ee aku kan aku ni ke

bukittinggi jadi saudara aku disitu jadi dia masang

poster nya soo jo , jadi aku Tanya itu siapa? Oo itu

superjunior dek katanya kan mau tau adek katanya kan

dikasih tau nyalah ee mv nya apa segala macam mulai

380 dari lagunya oo kayak o iyalah dan waktu tuh ee apa

eebiasa tu dong he oo yaudahlah akhirnya

keterusanlah kan sampai akhirnya sampai aku kepo

jugakan denger-denger pretyshow mereka dia ada

diknowingbros aku ikutin gitukan ha yaudah tuh

385 akhirnya ee sampai gak adalagikan karna aku gak

dekat lagi sama kakak k utu yaudah ee aku kenal juga

lagi dengan akhirnya aku kenal dengan film-film

western kayak ee harrypotter apa segala macem aku

kan suka suka semuanya kayak spenish aku juga suka

46
390 apa aku juga suuka segala macem jadi yaudah smp tu

kayak bener-bener inggris semuanya.

A : jadi gak ada lah mengenai bts atau apalah?

T : nggak ada nggak ada ada teman aku yang ngenalin

kan ni namanya bts ni , pas jaman-jaman mereka

395 debout mereka ngenalin tapi kayak yaudah nggaklah

nggak dulu

A; masih belum lagi?

T : belum waktu tu keg masih oo ndak lah ndak dulu

lah gitu..

400 A : okey, jadi ketika itukan waktu SMA kan jadi

ketika kakak udah beranjak ke universitas UNRI ni

apakah sama,, apakah kawan-kawan yang kakak temui

sama dengan kakak di waktuuu

T : maksudnya sama disini maksudnya?

405 A; maksudnya sama disini tu kayak ee misalnya tuh

sepaham lah kalau untuk itu untuk penggemar nya

kakak sendiri?

T : eee heee, ada tu yang beberapa pasti tuh kek sama

sendiri, kalau misalnya sefendem tu pasti sama itu

410 intinya kayak bahas ini jimin tu ngapa vee tu aktif kali

dig sekarang nih gitu pasti dibahas

A : terkait kuliah yah, terkait kuliah eee aa di ketika

47
kan kakak ni seorang penggemar kpop kan,

T : he e

415 A : nah ketika kakak misalnya nih cowok banyak yang

ga suka tentang kpop ni kan

T ; he em pasti ada pasti

A : mereka tu kek mana tanggapan kakak waktu tuh

kayak anak ni rupanya kpopers, kek mana tanggapan

420 yang cowok-cowok sama kakak yang dijurusan kakak

tersendirilah

T : oo kalau misalnnya jurusan aku, aku gak dekat

sama cowok-cowoknya kan karna ee ada permasa ee

bukan permasalahan sih aku kan gak srek dengan

425 cowok-cowok di ip tuh gak srek sama sekali , tu kalau

misalnya kayak kawan-kawan SMA , kawan-kawan

SMA tu yah ,mereka kadang-kadang ee kalau

misalnya lagi bahas eek pop itu kan pasti nengok nya

ke aaa ngertikan? Haa oo yaudah gitu ha

430 A : jadi memang gak terbawa suasana hati kalau

orang-orang yang ngejek tu yah?

T : nggak nggak nggak aku gak terpancing gak

gampang terpancing emosi Cuma didiemin aja pasti

dan orang tu kayak takut gitu sama ku gak tau ngapa.

435 A : tapi kalau ketika orang tuh menyerang disosial

48
media kayak diDM kayak apa ih gak Nampak/

T : gak gak gak sampai ke DM.

A: kan sepertinya banyak tuh yang viral-viral tuhkan

T : ndak ndak sampai ke DM tapi kalau misalkan hack

440 komen kan kayak hack komen ditiktk kayak apa

segala macam gitukan yaudah biarin aja gitu aja atau

ndak kulaporkan

A : laporkan, emang gak mau membalasnya?

T : emang gak mau membalas keg nggak ada gunanya

445 dibalas kan nanti masalahnya jenis mereka tuh banyak

A : jenis mereka maksudnya?

T : yah jenis mereka nggehack tuh kan banyak, nggak

bisa pulak kita tutupin gitu yaudah tinggal dilaporkan

aja komentar kayak gini dilaporkan ke tiktok yaudah.

450 A : terus ee ketika apanamanya ketika tadikan kakak

udah break lah dari eee kpop ni kan waktu SMP kan

itu memulai kembali waktu SMA tu bagaimana tuh

proseesnya kak, bisa bisa memulai kembali?

T : oo memulainya tuh iya itu kayak yang kubilang

455 tadi sebelumnya aku kenalnya tu dari adek yang

paling kecil kan karna itupun gara-gara video random

yang ada di yutub

A : sampai sekarang ?

49
T : sampai sekarang nah karna gara video random

460 diyutub akupun ngeklik kan kepokan ee ini siapa sih

member yang paling jutek ee ternyata vee gitukan

akhirnya aku ngkutin nih mvnya siapa aja apa segala

macam gitukan tu aku tu lagi ee lagi hite hite nya di

NA tu keg oo yaudah akhirnya ngikutin gitu kan

465 ditambah lagi waktu tu aku kejakarta 2018 tu aku ke

Jakarta terus pas pulak sepupu aku nih eek an aku

tinggal dirumah sepupu aku pas pulak dia eee army

juga kan akhirnya oo yaudah tiap hari dia denger lagu

ini apa cerita ini loh kak army tu gini gini gini bts tu

470 gini gini gin idea dekat loh sama fandomnya gitukan

fandomnya kalau misalkan dia lagi firetyshow atau

lagi wawancara pasti bawak fandomnya gituu dan aku

ngerasa kayak yah bener gitu yah waktu aku masuk

kayak bener gitukan ndak ada idol yang kayak gini

475 gitukan kayak yang bener-bener fandomnya tuh bener-

bener dibawak fans nya tuh bener-bbener dibawak gitu

haa

A : hoo oke oke , jadi apanamanya ketika kakak ada

mengenal udah mengenal itu kakak ee saking

480 penasaran cari infolah apanamanya untuk salah satu

membernya untuk mengetahuinya yah

50
T : yah iya pasti dicari kayak aku kalau misalnya suka

aku terus mencari kalau aku misalnya minat kucari

dah sampai keakar-akrnya ku cari itu ini siapa inii

485 siapa dari mana.

A : sampai sekarang?

T : sampai sekarang

A : seperti itu juga apakah ingin berniat untuk me

tidak apanamanya ee tidak

490 T : kpop Lagi?

A : iya kpop lagi

T : kalau tidak kpop lagi mungkin kegnya ndak deh

kalau misalnya ee apayah kalau misalnya diarmy nih

yah , kalau misalnya diarmy nggak deh soalnya

495 mereka tuh benar-benar tulus Nampak sih dari

tulusnya mereka sama fans tuh Nampak gitukan dari

pada yang idol lain ya kalau menurut aku sih ndak

walaupun mereka dah nikah nati atau apakan pasti

kusupport lagu mereka , lagu lagu mereka tuh bikin

500 healing

A : ooo hehe gitu iya iya bikin healing yah

T : yahh

A : jadi sebelum-sebelumnya ini waktu smp tu

memang nggak-nggak terniat lagi atau memang?

51
505 T ; nggak ada minat sama sekali

A : memang gak ada minat lagI?

T : gak ada minat lagi waktu tu yah kayak aku tuh

benar-benar kayak ee focus tuh kayak ke film horror

kayak film action bener bener kayak bener-bener eee

510 onedirection waktu tu lagi lagi naik daun nah kan

ngikutin itu nah lama-lama kayak yaudahlah gitukan

gak kpop lagi gitu kan

(terdengar suara rintihan hujan yang sudah turun)

A : sepertinya hujan kak mungkin bisa dikeraskan

515 suaranya kak

T : boleh

A : mungkin ee kpop tuh ada kegnya grup-grup

tersendiri kan kayak dikota ini aja kpopnya ini aja

terus yang terus untuk kakak tersendiri tu ada juga

520 grup-grupnya , ada berapa banyak grup yang kakak

ikuti sampai sekarang ?

T : kalau misalnya berapa jumlah grup nya jumlah

grupnya aku Cuma ngikutin satu ee yaitu army tuh

kalau misalnya ee berapa membernya pasti banyak

525 berapa anggota nya banyak dalam satu grup tu kan

kayak ada 500an ada dalam grup itukan tapi yah yang

aku ikutin tuh Cuma satu doang karna memang update

52
tentang konser tu disitu

A : jadi tidak mengikuti semua grup lah yah?

530 T : nggak itu Cuma memenuhi apa doang Menuhin hp

doang gitu kan aku ga suka juga

A : jadi ee apa namanyya ketiika kakak mengikuti

trend tersendiri itu ?

T: malasnya aku.

535 A : ketika kakak ngikutin trend tersendiri itu memang

dari situlah kesenangan kakak yang berasal yah?

Semuanya.

T : yah kesenangan aku memang berawal dari situ

menurut aku yah.

540 A ; semuanya?

T :semuanya dibilang semuanya gak semuanya sih

yah, nggak nggak semuanya.

A : tapi kebanyakan dari situ

T : kebanyakan dari situ, kayak misalnya istilahnya ee

545 70% dari sana gitu.

A : oo okey, jadi mungkin ketika kakak mempunyai

masalah tentang berkaitan dengan perasaan lah yah

ketika kakak mungkin lagi galau, atau keg mana

memang dari situlah lah yah kesenagan.

550 T: iya pasti larinya kesana gitu.

53
A : bukan kehealing-healing gak jelas gitu lah ya ?

T : dari pada ngabisin duit diluar.

A : tapikan itu juga mengghabiskan duit sih

sebenarnya.

555 T : nggak kita dengar lagunya, kita nonton-nonton

partyshownya kan ndak gitukan.

A : jadi memang ee kakak ni dibilang penggemar kali

ndak juga lah yah atau bisa dibilang penggemar kali?

T : dibilang penggemar kali jelas tapi nggak ku

560 nampakan ngerti ga sih? Kayak

A : ha kayak mana tu?

T : aku penggemar tapi aku simpan sendiri nggak mau

nunjukan aku nggak mau nunjukan aku tuh benar-

benar army gini gini menurut aku tuh itu norak kalau

565 misalnya nunjukan kali gitukan tapi kalau misalkan

yah pasti adalah kayak foto gitukan foto masukan

dalam cash tapi gak aku nampakan kalaumisalnya aku

nih army gini gini gini ndak gitu.

A ; jadi hebohnya kakak tuh punya tempat tersendiri

570 lah yah.

T : yah hebohnya tuh pasti tempat sendiri gitu yah

A : iya yay a bukan kalau misalnya

T : dan orang pun nggak semuanya kpop kan? Tapi

54
semua orang gak kpop tentu kita menyesuaikan tempat

575 kita dimana gitukan.

A : tapi yah memang sih kalau saya liat kan dari

kebanyakan orang kan waktu ketemu sama

penggemar-penggemar lainnya memang heboh.

T ; iya kan misalnya sesama penggemar sama-sama

580 fans gitukan tapi kalau misalkan sama dia nggak fans

tuh kan gak nyambung ngomong apalagi kan secara

omongan gak nyambung gitu jadi yaudah gitu

A : oke kak sampai situ aja wawancara kita tapi terima

kasih sebelumnya telah mau diwawancarai terkait

585 prilaku hedonisme tersebut

T : iya baik.

A : ternyata kakak ni rupanya e nggak nggak memang

apa namanya memang bisalah mengantisipasi diri

terhadap trend-trend yang lagi viral tu ya?

590 T : Ya bisalah, bisa disebut bisa

A : oke jadi memang mempunyai keluhan tersendiri

terhadap kpop nih apa yang kakak keluhkan selama

kakak menggemari kpop ni?

T : kalau keluhan yah ehhm gak ada sih belum ada

595 A : gak ada doo? Misalnya dari kayak-kayak komen-

komen orang gak jelas tuhh kegnya?

55
T : yaudah tinggal laporkan

A : jadi itu nggak menjadi hal tersendiri yang

apanamanya yang mengenakkan yang tidak

600 mengenakkan hati kakak?

T : ada tapi kayak ya tinggal laporkan aku nggak mau

buang-buang energy tentang itugitu ha

A : berarti tidak mau memperpanjang masalah lah ya?

T : gak mau he e

605 A : oke kak sebelumnya terima kasih ya kak

T : yah sama-sama

A : baik ee telah mau me ee telah bersedia untuk

diwawancarai

T : yaa baik sama-sama

610 A : assalamualaiikum warahmatullahi wabarokatu.

T : walaikumsallam warahmatullahi wabarokatu.

A : see you kak

T : yapp

56
INFORM CONSENT

Saya yang bertanda tangan dibawah ini,

Nama : Mutiara Wita Hariyanti

Usia : 19th

Jenis kelamin : Perempuan.

Menyatakan bersedia mengikuti keseluruhan proses praktikum yang di


lakukan oleh mahasiswa Fakultas Psikologi Universitas Islam Riau,

Nama : Aidil Favarizi

NPM : 208110127

Dalam rangka Praktikum Psikodiagnostik II Wawancara

Saya bersedia bekerja sama dalam memberikan informasi yang akan


dijaga kerahasiaannya. Saya juga bersedia apabila terdapat aktivitas perekaman
atau pencatatan terhadap informasi yang saya berikan.

Adapun segala informasi yang diperoleh selama proses praktikum


berlangsung hanya dapat diungkapkan untuk kepentingan akademis dengan tetap
menjaga kerahasiaan identitas individu. Perihal penggunaan informasi untuk
kepentingan lainnya hanya akan dilakukan dengan izin dari individu tersebut.

Pekanbaru, 19 Desember 2021

(Mutiara Wita Hariyanti)

57
Link record : https://drive.google.com/file/d/1LU1huMhWrerXAMdP8jX-
mPNFWi6zVTxM/view?usp=sharing

58

Anda mungkin juga menyukai