Anda di halaman 1dari 6

LAPORAN SOAP

PRAKTIK ASUHAN KEBIDANAN HOLISTIK PADA NEONATUS, BAYI,


BALITA DAN ANAK PRASEKOLAH
DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS JAGIR SURABAYA

Nama Mahasiswa : Rosa Permata Sari


NIM : P27824623150

KEMENTERIAN KESEHATAN REPUBLIK INDONESIA


DIREKTORAT JENDERAL TENAGA KESEHATAN
POLITEKNIK KESEHATAN KEMENKES SURABAYA
JURUSAN KEBIDANAN
PRODI PENDIDIKAN PROFESI BIDAN
TAHUN 2024
ASUHAN KEBIDANAN HOLISTIK PADA NEONATUS, BAYI, BALITA
DAN ANAK PRASEKOLAH
NEONATUS USIA 14 HARI FISIOLOGIS
DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS JAGIR SURABAYA
Tanggal : 05 s.d 23 Februari tahun 2024

Tanggal Pengkajian : 5 Februari 2024


Pukul : 09.00 WIB
Oleh : Rosa Permata Sari
a. Pengkajian Data Subyektif
1. Biodata Anak
Nama : By. A
Umur : 14 hari
Jenis kelamin : Laki-laki
Anak ke :1
Biodata Orang Tua
Nama : Ny. “F” Nama Suami : Tn “A”
Umur : 21 tahun Umur : 24 tahun
Agama : Islam Agama : Islam
Suku / Bangsa : Jawa / Indonesia Suku / Bangsa : Jawa / Indonesia
Pendidikan : SMA Pendidikan : SMK
Pekerjaan : Swasta Pekerjaan : Swasta
Alamat : Bumiarjo
No. HP : 088211374XXX
2. Keluhan Utama
Ibu mengatakan ingin kontrol neonatus dan mengimunisasikan anaknya
3. Riwayat Prenatal, Natal, dan Postnatal
A. Pranatal
Ibu mengatakan selama hamil, rutin melakukan pemeriksaan kehamilan di
Puskesmas Jagir sebanyak 4x dan di klinik doter SpOG sebanyak 2x, tidak
ada penyulit/komplikasi selama masa kehamilan.
B. Natal
Anak lahir pada tanggal 22 Januari 2024 pada pukul 10.32 di Puskesmas
Jagir, ditolong oleh bidan secara spontan langsung, dengan UK 38/39
minggu, jenis kelamin laki--laki, BB lahir 2900 gram, PB lahir 49 cm, LK
33 cm, LD 34 cm, bayi langsung menangis, warna kulit kemerahan, tonus
otot aktif, dan tidak ada kelainan kongenital
A. Postnatal dan Riwayat Imunisasi
Ibu mengatakan anaknya sudah mendapatkan imunisasi Hb-0 setelah lahir

4. Riwayat Kesehatan Klien


Pasien tidak sedang menderita atau memiliki riwayat penyakit seperti
jantung, hipertensi, diabetes mellitus, epilepsi, asma, hepatitis, ginjal dan
degeneratif lain serta tidak sedang menderita HIV/AIDS.
5. Riwayat Kesehatan Keluarga Klien
Oorang tua klien tidak memiliki penyakit menular seperti sifilis, HIV,
gonorrhea, tidak ada yang menderita penyakit jantung, hipertensu, diabetes
melitus, gangguan ginjal, dan hepatitis.
6. Pola Aktivitas Sehari-hari
a. Nutrisi
Pola makan : ASI setiap 2 jam sekali
Gangguan nutrisi : tidak ada
b. Eliminasi :
BAK : 6-8x perhari
BAB : 1-2x sehari
Gangguan eliminasi (bila ada): tidak ada
c. Pola Aktifitas sehari – hari
Mandiri/ dibantu : dibantu, bayi masih berusia 14 hari
Gangguan aktifitas (bila ada) : tidak ada
d. Istirahat :
Lama tidur : 2-3 jam setiap tidur
Gangguan istirahat (bila ada) : tidak ada
e. Personal hygiene
mandi 2x sehari, ganti pakaian 2x sehari
7. Keadaan Psikologi Sosial Budaya
Anak ini diinginkan : ya/ tidak
Budaya dalam kelarga yang merugikan : ya/tidak,
a. Pengkajian Data Objektif
1. Keadaan Umum
Kesadaran : Composmentis
Tanda-tanda vital
Suhu : 36,60 C
Nadi : 132 x/menit
Respirasi : 42 x/menit
Data Antropometri :
Berat badan : 3200 gr
Tinggi badan : 50 cm
2. Pemeriksaan Fisik
Kepala : Rambut berwarna hitam, bersih, tidak ada benjolan dan
tidak ada infeksi pada kulit kepala,
Wajah : simetris, wajah tidak pucat, tidak sianosis
Mata ; sklera berwarna putih, konjungtiva palpebra merah muda,
Kelopak mata tidak prosis (turun), kedudukan mata sejajar (tidak
strabismus/juling), pupil hitam cerah, reflek pupil (+)
Hidung : Tidak terdapat pernapasan cuping hidung, tidak terdapat
secret
Mulut : Warna bibir merah muda, bibir lembab, tidak kering tidak
pecah-pecah
Gigi dan lidah : Gigi belum tumbuh, lidah tidak ada candida
Telinga : Pendengaran baik
Leher : Tidak ada pembesaran kelenjar tyroid, limfe, dan tidak ada
bendungan vena Jugularis dan tidak webbed neck
Dada : Simetris, ronchi (-), wheezing (-), retraksi dinding dada (-)
Abdomen : simetris
Punggung : Normal, tidak ada spina bifida
Anus : tidak dilakukan pemeriksaan
Genetalia : tidak dilakukan pemeriksaan
Ekstremitas Atas : Tidak oedema, tidak sianosis,
Ekstermitas bawah : Tidak oedema, tidak sianosis, tidak varises
Reflek patela ; moro (+), sucking (+), rooting (+), swallowing (+), palmar
(+), plantar (+)
b. Analisa Data
Neonatus usia 14 hari fisiologis
c. Penatalaksanaan
1. Menjalin komunikasi interpersonal dengan keluarga klien serta
menyampaikan tujuan pengkajian yang dilakukan. ibu kooperatif dan
mengetahui maksud serta tujuan dilakukannya pengkajian.
2. Melakukan pemeriksaan fisik, tanda-tanda vital, antropometri dan
pemeriksaan lain.Telah didapatkan data dan hasil dari pemeriksaan tersebut
3. Menjelaskan hasil pemeriksaan terhadap ibu bayi bahwa keadaan bayi
normal, tidak ikterus dan tidak ada tanda-tanda infeksi, tali pusat sudah
terlepas. ibu bayi memahami hasil pemeriksaan
4. Melakukan Menginformasikan pada ibu bahwa berat badan anak perlu
ditingkatkan dan panjang badan anak telah sesuai usianya. Ibu mengerti dan
akan lebih sering menyusui bayinya dan akan meneruskan pemberian asi
eksklusif sampai 6 bulan.
5. Memberikan inform consent imunisasi pada ibu. Inform consent telah
diberikan dan diisi oleh ibu, ibu menyetujui tindakan imunisasi
6. Menjelaskan kepada ibu mengenai manfaat imunisasi BCG, lokasi
penyuntikan, dosis yang diberikan, dan efek sampingnya. Ibu mengerti dan
dapat mengulangi penjelasan.
7. Menyiapkan alat yang akan digunakan seperti, kapas DTT dan spuit.
Melakukan antiseptik pada daerah penyuntikan dan melakukan suntikan
intracutan pada 1/3 lengan sebelah kanan. Injeksi sudah dilakukan
8. Menganjurkan ibu untuk melakukan kunjungan ulang imunisasi pada 23
Maret 2024 untuk imunisasi pentabio 1, PCV 1 dan polio 2. Ibu memahami
dan bersedia datang melakukan kunjungan tersebut
9. Mendokumentasikan asuhan yang telah diberikan kepada klien

Anda mungkin juga menyukai