Anda di halaman 1dari 6

Materi Pokok : Statistika

Fase :D
Kelas/Semester : VIII/II (Dua)
Nama Sekolah : SMP 1 Semarang
Tahun Ajaran : 2023/2024
Alokasi Waktu : 3 JP

A. Tujuan Pembelajaran (Umum)


Tujuan Pembelajaran Dengan menggunakan Model Pembelajaran Problem Based
Learning peserta didik dapat menentukan mean, median, dan
modus dari data yang disajikan dengan tepat
Capaian Pembelajaran Pada akhir fase D,peserta didik dapat merumuskan
pertanyaan, mengumpulkan, menyajikan, dan menganalisis
data untuk menjawab pertanyaan. Mereka dapat
menggunakan diagram batang dan diagram lingkaran untuk
menyajikan dan menginterpretasi data. Mereka dapat
megambil sampel yang mewakili suatu populasi untuk
mendapatkan data yang terkait dengan mereka dan
lingkungan mereka.
Ukuran Materi Pembelajaran  Mengidentifikasi pengertian mean, median, dan modus.
 Menentukan mean dari data yang disajikan.
 Menentukan median dari data yang disajikan.
 Menentukan modus dari dtaa yang disajikan.
Pemahaman Bermakna Pemahaman tentang mean, median, dan modus memainkan
peran penting dalam berbagai aspek kehidupan, termasuk
pengambilan keputusan pribadi, bisnis, medis, dan ilmiah.
Konsep ini membantu kita memahami data dengan lebih
baik, mengidentifikasi tren, dan membuat keputusan yang
lebih bijaksana.
Pertanyaan Pemantik Guru menyajikan data terkait tinggi badan siswa yang
disajikan dalam diagram batang. Guru memberikan
pertanyaan pemantik kepada peserta didik sebagai berikut:
 ”Masih ingatkah kalian bagaimana cara membaca data
yang disajikan dalam bentuk diagram batang?”
 ”Berdasarkan data tinggi badan pada diagram batang
tersebut dapatkah kalian menentukan rata-rata tinggi
badan siswa”?
 ”Berdasarkan data tinggi badan pada diagram batang di
atas, maka berapa nilai tengah tinggi badan siswa?”
 ”Dapatkah kalian menentukan tinggi badan yang paling
banyak muncul dalam data tersebut?”
 Asesmen formatif berupa lembar kerja peserta didik
Asesmen formatif selama (LKPD)
pembelajaran  Asesmen formatif berupa lembar pengamatan sikap
 Asesmen formatif berupa post test
 Asesmen performa dilakukan pada saat peserta didik
melakukan presentasi
Langkah-langkah Pembelajaran dan Alokasi Waktu
Pendahuluan (10 Menit)
 Kegiatan pembelajaran di awali dengan salam dan doa.
 Salah satu peserta didik memimpin doa sebelum pembelajaran sebagai bentuk
penerapan profil pelajar Pancasila beriman, bertaqwa kepada Tuhan YME, dan
berakhlak mulia.
 Peserta didik menyiapkan keadaan fisik dan psikis mereka sebelum pembelajaran
dengan menyatakan perasaanya dan mendapatkan motivasi belajar dari guru.
 Peserta didik kemudian memperhatikan tujuan pembelajaran, kegiatan pembelajaran,
dan penilaian yang disampaikan oleh guru.
 Peserta didik bersama guru membuat kesepakatan kelas terkait dengan kegiatan
pembelajaran hari ini.
 Peserta didik mengamati tayangan slide PPT yang ditunjukkan oleh guru terkait tinggi
badan siswa sebagai berikut.
 Peserta didik menjawab pertanyaan pemantik yang diberikan guru sebagai berikut.
(Bernalar kritis)
 Setelah mengamati dan menjawab pertanyaan pemantik dari guru, peserta didik
kemudian dibimbing secara klasikal untuk mengidentifikasi pengertian dari mean,
median, dan modus
Inti (60 menit)
Fase 1: Orientasi Peserta didik kepada masalah:
a. Identitas diri peserta didik (CRT)
 Guru menceritakan tradisi budaya hari raya idul fitri yaitu mengenai ampau yang
didalamnya memuat permasalahan kontektual terkait materi statistika
 Peserta didik memperhatikan apa yang disampaikan guru untuk menambah
pemahaman peserta didik terhadap materi.
 Secara klasikal, peserta didik mengidentifikasi berapa banyak ampau yang didapatkan
sebelumnya.
 Peserta didik menerima informasi tentang langkah-langkah dalam menyelesaikan
masalah nyata yang berkaitan dengan mean, median, dan modus.
 Peserta didik membentuk kelompok secara berpasangan dengan teman sebangku
untuk melakukan kegiatan diskusi. (Gotong royong)
Fase 2: Mengorganisasikan Peserta didik:
b. Pemahaman budaya (CRT)
 Peserta didik mengamati dan mengidentifikasi masalah pada LKPD yang berkaitan
dengan tradisi budaya ampau secara saksama (Bernalar Kritis)
 Peserta didik berdiskusi dengan teman sebangku untuk menyelesaikan masalah
dengan menerapkan pemahaman konsep tentang mean, median, dan modus. (Gotong
Royong)
Fase 3: Membimbing Penyelidikan Individu atau Kelompok
c. Kolaborasi (CRT)
 Peserta didik diminta untuk mengumpulkan informasi dari bahan ajar serta browsing
internet untuk menentukan nilai mean, median, dan modus pada permasalahan
kontekstual tentang tradisi budaya ampau yang termuat dalam LKPD.
 Guru melakukan pendampingan peserta didik yang kesulitan dalam menyelesaikan
permasalahan yang ada di LKPD
d. Berpikir kritis untuk refleksi (CRT)
 Peserta didik mengkornfirmasikan jawaban dari LKPD kepada guru
Fase 4: Mengembangkan dan menyajikan hasil karya
e. Konstruktif transformative (CRT)
 Peserta didik dipilih secara acak untuk mempresentasikan hasil diskusinya.
 Beberapa peserta didik maju untuk mempresentasikan hasil diskusinya.
 Peserta didik diarahkan oleh guru untuk memperhatikan temannya yang sedang
melakukan presentasi.
 Peserta didik memperhatikan teman yang sedang melakukan presentasi sekaligus
melakukan klarifikasi terhadap hasil diskusi kelompok.
 Peserta didik saling mengparesiasi hasil diskusi antar kelompok
 Guru mengevaluasi hasil pemecahan masalah yang telah diselesaikan peserta didik.
Fase 5: Menganalisa dan mengevaluasi proses pemecahan masalah
 Peserta didik memperoleh kesempatan untuk mengajukan pertanyaan terkait materi
yang masih sulit dipahami.
 Setelah kegiatan presentasi peserta didik menyelesaikan post test terkait menentukan
mean, median, dan modus dari suatu data yang disajikan
Penutup (10 menit)
 Peserta didik membuat kesimpulan dengan bimbingan guru tentang mean, median, dan
modus,serta cara menentukan nilai dari ketiganya.
 Peserta didik melakukan refleksi pembelajaran bersama guru dengan cara
menjawabpertanyaan refleksi yang ditayangkan pada PPT dan menyampaikan pesan
dan kesan selamamengikuti pembelajaran.
 Peserta didik menerima informasi terkait kegiatan ulangan harian dipertemuan
selanjutnya.
 Peserta didik berdoa bersama untuk menutup pembelajaran dan melakukan salam.

Anda mungkin juga menyukai