Anda di halaman 1dari 10

MANAJEMEN

STRATEGI
SILVIA SARI, S.P., M.Si.

Prodi Akuntansi
Fakultas Ekonomi
Universitas Pamulang

Pertemuan ke 9

IMPLEMENTASI STRATEGI
DALAM BIDANG KEBIJAKAN

PENGANTAR
Tahap implementasi pada dasarnya dalam membuat strategi
menjadi operasional, yaitu suatu tahap di mana
perusahaan/organisasi sudah memiliki tujuan, perencanaan
kebijakan, motivasi karyawan, dan alokasi sumber-sumber
sehingga strategi yang telah terformulasi dapat dilaksanakan
dalam bentuk tindakan.
Dua point utama dalam hakikat penerapan strategi adalah: 1)
perumusan strategi yang berhasil, tidak menjamin penerapan
strategi juga berhasil, 2) melakukan penerapan strategi selalu
lebih sulit dari pada melakukan perumusan strategi.

TUJUAN PERKULIAHAN
Menjelaskan tentang perbedaan perumusan strategi dan
penerapan strategi
Menjelaskan implementasi strategi dalam bidang
kebijakan

Tahap implementasi strategi


Penentuan
sasaran
operasional
tahunan

Kebijakan
(policy)
organisasi

Mengelola
konflik

Mengalokasik
an sumber
daya

Perbedaan perumusan strategi


dan penerapan strategi
Formulasi Strategi
Memfokuskan pada sumber daya yang
akan digunakan/ memposisikan kekuatan
sebelum tindakan.
Memfokuskan pada efektivitas (fokus pada
tujuan)/ melakukan hal yang benar

Implementasi Strategi
Memfokuskan pada sumber daya yang
digunakan selama organisasi berjalan/
mengelola kekuatan selama tindakan.
Memfokuskan pada efisiensi (fokus
pada
proses/cara)melakukan
hal
dengan benar
Proses intelektual
Proses operasional
Membutuhkan keterampilan intuitif dan Membutuhkan keterampilan motivasi
analisis
dan kepemimpinan yang khusus
Mengkoordinasi beberapa individu dalam Mengkoordinasi seluruh individu dalam
organisasi
organisasi

Penentuan sasaran operasional tahunan


Kegiatan penentuan sasaran operasional tahunan (annual

objective) merupakan suatu pendelegasian kegiatan kepada


semua manajer dalam organisasi. Tujuan yang masih bersifat luas
tersebut perlu diterjemahkan menjadi ukuran kinerja pada suatu
unit/dinas/departemen, grup, tim, individu dalam organisasi.

Sasaran operasional tahunan sebaiknya bersifat:


a. Lebih spesifik dari pada tujuan,
b. Dibatasi waktu,
c. Dapat diukur, dan
d. Dapat dikuantifikasi.

Implementasi strategi dalam bidang


kebijakan
Perubahan dalam arah strategis perusahaan tidak terjadi secara

otomatis. Dalam kenyataan sehari-hari kebijakan dibutuhkan untuk


membuat sebuah strategi berjalan. Kebijakan memfasilitasi pemecahan
masalah yang berulang kali muncul dan pemandu penerapan strategi.
Kebijakan adalah sarana untuk mencapai tujuan tahunan.
Kegiatan penentuan kebijakan (policy) organisasi/perusahaan
merupakan arahan (guidelines), metode, prosedur, aturan, format, dan
praktek administratif yang ditentukan untuk membantu dan
mendorong karyawan ke arah pencapaian tujuan. Jadi, kebijakan
merupakan instrumen untuk pelaksanaan strategi.

Kegunaan kebijakan
Kebijakan mengkomunikasikan pedoman spesifik bagi keputusan.
Mereka dirancang untuk mengendalikan dan memperkuat
implementasi strategi-strategi fungsional dan strategi umum
Kebijakan dapat bersifat tertulis dan formal atau tak tertulis dan
informal. Kebijakan tak formal dan tak tertulis biasanya
bersangkutan dengan kebutuhan strategi untuk menjaga
kerahasiaan. Manajer dan karyawan seringkali menyukai
keleluasaan yang dijamin oleh kebijakan tak tertulis atau
informal. Tetapi kebijakan demikian dapat mengurangi
keberhasilan jangka panjang suatu strategi.

Sekian

Anda mungkin juga menyukai