Anda di halaman 1dari 47

Pertemuan 13

ORGANISASI MANAJ. PERUS. TI UIS


1
2021/2022
Pertemuan 13

KOMPETENSI POKOK BAHASAN


MAHASISWA DIHARAPKAN MAMAPU

1. Menjelaskan definisi
kepemimpinan,
2. kepemimpinan yang efektif, dan
kinerja kerja

ORGANISASI MANAJ. PERUS. TI UIS


2
2021/2022
Pertemuan 13

Seorang pemimpin adalah seseorang yang


mempunyai keahlian memimpin, mempunyai
kemampuan mempengaruhi pendirian/pendapat
orang atau sekelompok orang tanpa menanyakan
alasan-alasannya. Seorang pemimpin adalah
seseorang yang aktif membuat rencana-rencana,
mengkoordinasi, melakukan percobaan dan
memimpin pekerjaan untuk mencapai tujuan
bersama-sama.
ORGANISASI MANAJ. PERUS. TI UIS
3
2021/2022
Pertemuan 13

Selain itu kita mengutip pendapat beberapa


ahli lainnya tentang definisi kepemimpinan,
antara lain yaitu :
Paul Hersey dan Kenneth H Blanchard
mengemukakan beberapa definisi kepemimpinan,
antara lain:
1. Kepemimpinan adalah kegiatan dalam
mempengaruhi orang lain untuk bekerja keras
dengan penuh kemauan untuk tujuan
kelompok (George P Terry)

ORGANISASI MANAJ. PERUS. TI UIS


4
2021/2022
Pertemuan 13

2. Kepemimpinan adalah kegiatan


mempengaruhi orang lain agar ikut serta
dalam mencapai tujuan umum
(H.Koontz dan C. O’Donnell)
3. Kepemimpinan sebagai pengaruh antar
pribadi yang terjadi pada suatu keadaan
dan diarahkan melalui proses
komunikasi ke arah tercapainya sesuatu
tujuan (R. Tannenbaum, Irving R, F.
Massarik).
ORGANISASI MANAJ. PERUS. TI UIS
5
2021/2022
Pertemuan 13

Untuk lebih mendalami pengertian


kepemimpinan, di bawah ini akan dikemukakan
beberapa definisi kepemimpinan lainnya seperti
yang dikutip oleh Gary Yukl, antara lain:
1. Kepemimpinan adalah peningkatan pengaruh
sedikit demi sedikit pada dan berada di atas
kepatuhan mekanis terhadap pengarahan-
pengarahan rutin organisasi (Katz dan Kahn)
2. Kepemimpinan adalah proses mempengaruhi
aktivitas-aktivitas sebuah kelompok yang
diorganisasi ke arah pencapaian tujuan
(Rauch dan Behling)
ORGANISASI MANAJ. PERUS. TI UIS
6
2021/2022
Pertemuan 13

3. Kepemimpinan adalah proses memberi arti


terhadap usaha kolektif yang mengakibatkan
kesediaan untuk melakukan usaha yang
diinginkan untuk mencapai sasaran (Jacobs
dan Jacques).

ORGANISASI MANAJ. PERUS. TI UIS


7
2021/2022
Pertemuan 13
Menurut Wahjosumidjo butir-butir pengertian dari
berbagai definisi kepemimpinan, pada hakekatnya
memberikan makna :
1. Kepemimpinan adalah sesuatu yang melekat pada
diri seorang pemimpin yang berupa sifat-sifat
tertentu seperti kepribadian, kemampuan, dan
kesanggupan.
2. Kepemimpinan adalah serangkaian kegiatan
pemimpin yang tidak dapat dipisahkan dengan
kedudukan serta gaya atau perilaku pemimpin itu
sendiri
3. Kepemimpinan adalah proses antar hubungan
atau interaksi antara pemimpin, bawahan dan
situasi.
ORGANISASI MANAJ. PERUS. TI UIS
8
2021/2022
Pertemuan 13

Dari berbagai definisi yang ada, maka dapat


dikatakan bahwa arti dari Kepemimpinan itu
sendiri adalah:
1. Seni untuk menciptakan kesesuaian
paham
2. Bentuk persuasian dan inspirasi
3. Kepribadian yang mempunyai pengaruh
4. Tindakan dan perilaku
5. Titik sentral proses kegiatan kelompok
6. Hubungan kekuatan/kekuasaan

ORGANISASI MANAJ. PERUS. TI UIS


9
2021/2022
Pertemuan 13

7. Sarana pencapaian tujuan


8. Hasil dari interaksi
9. Peranan yang dipolakan
10.Inisiasi struktur
Berbagai definisi, pandangan atau pendapat
mengenai batasan atau definisi kepemimpinan di
atas, memberikan gambaran bahwa
kepemimpinan dilihat dari sudut pendekatan
apapun mempunyai sifat universal dan
merupakan suatu gejala sosial.

ORGANISASI MANAJ. PERUS. TI UIS


10
2021/2022
Pertemuan 13

Sebenarnya, pemimpin dan kepemimpin an 


merupakan suatu kesatuan kata yang tidak dapat
dipisahkan secara struktural maupun fungsional.
Seperti organisasi, juga terdapat banyak
pengertian-pengertian mengenai pemimpin dan
kepemimpinan.
Suradinata (1997:11) berpendapat bahwa
pemimpin adalah orang yang memimpin
kelompok dua orang atau lebih, baik organisasi
maupun keluarga. Sedangkan kepemimpinan
adalah kemampuan seorang
ORGANISASI MANAJ. PERUS. TI UIS
11
2021/2022
Pertemuan 13

kemampuan seorang pemimpin untuk


mengendalikan, memimpin, mempengaruhi fikiran,
perasaan atau tingkah laku orang lain untuk
mencapai tujuan yang telah ditentukan sebelumnya.
Sedangkan kepemimpinan adalah merupakan suatu
kemampuan yang melekat pada diri seorang yang
memimpin yang tergantung dari macam-macam
faktor, baik faktor intern maupun faktor ekstern.
Pemimpin jika dialihbahasakan ke bahasa Inggris
menjadi "LEADER", yang mempunyai tugas untuk
LEAD anggota di sekitarnya. Sedangkan makna
LEAD adalah:

ORGANISASI MANAJ. PERUS. TI UIS


12
2021/2022
Pertemuan 13

1. Loyality, seorang pemimpin harus mampu


membangkitkan loyalitas rekan kerjanya dan
memberikan loyalitasnya dalam kebaikan..
2. Educate, seorang pemimpin mampu untuk
mengedukasi rekan-rekannya dan
mewariskan pada rekan-rekannya.
3. Advice, memberikan saran dan nasehat dari
permasalahan yang ada.
4. Discipline, memberikan keteladanan dalam
berdisiplin dan menegakkan kedisiplinan
dalam setiap aktivitasnya.

ORGANISASI MANAJ. PERUS. TI UIS


13
2021/2022
Pertemuan 13
Tiga teori yang menjelaskan munculnya
pemimpin adalah sebagai berikut (Kartono,
1998:29) :
1. Teori Genetis menyatakan sebagai berikut :
a. Pemimpin itu tidak dibuat, akan tetapi lahir jadi
pemimpin oleh bakat-bakat alami yang luar biasa
sejak lahirnya.
b. Dia ditakdirkan lahir menjadi pemimpin dalam
situasi dan kondisi yang bagaimanapun juga, yang
khusus.
c. Secara filsafat, teori tersebut menganut pandangan
deterministis.
ORGANISASI MANAJ. PERUS. TI UIS
14
2021/2022
Pertemuan 13
2. Teori Sosial (lawan Teori Genetis)
menyatakan sebagai berikut :
a. Pemimpin itu harus disiapkan, dididik, dan dibentuk,
tidak terlahirkan begitu saja.
b. Setiap orang bisa menjadi pemimpin melalui usaha
penyiapan dan pendidikan serta didorong oleh
kemauan sendiri.
3. Teori Ekologis atau Sintetis (muncul sebagai reaksi
dari kedua teori tersebut lebih dahulu) menyatakan
sebagai berikut: Seseorang akan sukses menjadi
pemimpin bila sejak lahirnya dia telah memiliki
bakat-bakat kepemimpinan, dan bakat-bakat ini
sempat dikembangkan melalui pengalaman dan
usaha pendidikan; juga sesuai dengan tuntutan
lingkungan/ekologisnya.
ORGANISASI MANAJ. PERUS. TI UIS
15
2021/2022
Pertemuan 13

Kelebihan Pemimpin Menurut Stogdill dalam


Lee (1989), menyatakan bahwa pemimpin itu
harus memiliki beberapa kelebihan, yaitu
1. Kapasitas: kecerdasan, kewaspadaan,
kemampuan berbicara atau verbal facility,
keaslian, kemampuan menilai.
2. Prestasi (Achievement) : gelar kesarjanaan,
ilmu pengetahuan, perolehan dalam olah
raga, dan atletik, dan sebagainya.
3. Tanggung Jawab : mandiri, berinisiatif,
tekun, ulet, percaya diri, agresif, dan punya
Hasrat untuk unggul.
ORGANISASI MANAJ. PERUS. TI UIS
16
2021/2022
Pertemuan 13

4. Partisipasi : aktif, memiliki sosiabilitas tinggi,


mampu bergaul, kooperatif atau suka
bekerjasama, mudah menyesuaikan diri,
punya rasa humor.
5. Status : meliputi kedudukan sosial ekonomi
yang cukup tinggi, populer, tenar.
Gaya Kepemimpinan Selanjutnya Ishak Arep
dan Tanjung (2003:23) menyatakan bahwa
dalam mencapai tujuan sebagaimana telah
dikemukakan diatas, yakni untuk dapat
menguasai atau mempengaruhi serta
memotivasi orang lain,
ORGANISASI MANAJ. PERUS. TI UIS
17
2021/2022
Pertemuan 13
maka dalam penerapan Manajemen Sumber Daya
Manusia lazimnya digunakan 4 (empat) macam gaya
kepemimpinan, yaitu :66
1. Democratic Leadership adalah suatau gaya
kepemimpinan yang menitikberatkan kepada
kemampuan untuk menciptakan moral dan
kemampuan untuk menciptakan kepercayaan
2. Dictatorial atau Autocratic Leadership, yakni
suatu gaya leadership yang menityikberatkan
kepada kesanggupan untuk memaksakan
keinginannya yang mampu mengumpulkan
pengikut-pengikutnya untuk kepentingan
pribadinya dan/atau golongannya dengan
kesediaan untuk menerima segala resiko
apapun.
ORGANISASI MANAJ. PERUS. TI UIS
2021/2022
18
Pertemuan 13

3. Paternalistic Leadership, yakni bentuk antara gaya


pertama (democratic) dan kedua (dictatorial) di atas.
Yang pada dasarnya kehendak pemimpin juga harus
berlaku, namun dengan jalan atau melalui unsur-
unsur demokratis. Sistem dapat diibaratkan diktator
yang berselimutkan demokratis.
4. Free Rein Leadership, yakni salah satu gaya
kepemimpinan yang 100% menyerahkan
sepenuhnya seluruh kebijakan pengoperasian
Manajemen Sumber Daya Manusia kepada
bawahannya dengan hanya berpegang kepada
ketentuan-ketentuan pokok yang ditetapkan oleh
atasan mereka.
ORGANISASI MANAJ. PERUS. TI UIS
19
2021/2022
Pertemuan 13
Ada delapan tipe kepemimpinan,yaitu :
1. Tipe Deserter (Pembelot) Sifatnya :
bermoral rendah, tidak memiliki rasa
keterlibatan, tanpa pengabdian, tanpa
loyalitas dan kekuatan, sukar diramalkan.
2. Tipe Birokrat Sifatnya : correct, kaku, patuh
pada peraturan dan norma-norma; ia adalah
manusia organisasi yang tepat, cermat,
berdisiplin, dan keras.
3. Tipe Misionaris (Missionary) Sifatnya :
terbuka, penolong, lembut hati, ramah
tamah.
ORGANISASI MANAJ. PERUS. TI UIS
20
2021/2022
Pertemuan 13

4. Tipe Developer (Pembangun) Sifatnya :
kreatif, dinamis, inovatif, memberikan/
melimpahkan wewenang dengan baik,
menaruh kepercayaan pada bawahan.
5. Tipe Otokrat Sifatnya : keras, diktatoris,
mau menang sendiri, keras kepala,
sombong. Bandel.
6. Benevolent Autocrat (otokrat yang bijak)
Sifatnya : lancar, tertib, ahli dalam
mengorganisir, besar rasa keterlibatan
diri.
ORGANISASI MANAJ. PERUS. TI UIS
21
2021/2022
Pertemuan 13

7. Tipe Compromiser (kompromis) Sifatnya :
plintat plintut, selalu mengikuti angin tanpa
pendirian, tidak mempunyai keputusan,
berpandangan pendek dan sempit.
8. Tipe Eksekutif Sifatnya : bermutu tinggi,
dapat memberikan motivasi yang baik,
berpandangan jauh, tekun.

ORGANISASI MANAJ. PERUS. TI UIS


22
2021/2022
Pertemuan 13

Kepemimpinan yang efektif merupa­kan proses


yang bervariasi, karena dipengaruhi oleh
kepribadian pemimpin dalam mewujudkan
hubungan manusiawi dengan orang-orang yang
dipimpinnya. Di dalam proses seperti itu
kepemimpinan akan berlangsung efektif, apabila
fungsi-fungsi kepemimpinan diwujudkan sesuai
dengan type kepemimpinan yang mampu
memberikan peluang bagi orang yang dipimpin,
untuk ikut berperan serta dalam menetapkan dan
melaksanakan keputusan-keputusan.
ORGANISASI MANAJ. PERUS. TI UIS
23
2021/2022
Pertemuan 13

Kepemimpinan berlangsung dalam kehidupan


manusia sehari-hari. Kepemim­pinan sebagai
suatu proses dapat berlang­sung di dalam dan di
luar suatu organisasi. Kepemimpinan yang
efektif merupakan proses yang dinamis, karena
berlangsung di lingkungan suatu organisasi
sebagai sistem kerjasama sejumlah manusia
untuk mencapai tujuan tertentu, yang bersifat
dinamis pula.
Kepemimpinan yang efektif merupa­kan proses
yang bervariasi, karena dipengaruhi oleh
kepribadian pemimpin dalam mewujudkan
ORGANISASI MANAJ. PERUS. TI UIS
24
2021/2022
Pertemuan 13

hubungan manusiawi dengan orang-orang yang


dipimpinnya. Di dalam proses seperti itu
kepemimpinan akan berlangsung efektif, apabila
fungsi-fungsi kepemimpinan diwujudkan sesuai
dengan type kepemimpinan yang mampu
memberikan peluang bagi orang yang dipimpin,
untuk ikut berperan serta dalam menetapkan
dan melaksanakan keputusan-keputusan.
Dengan demikian berarti setiap kreativitas dan
inisiatif dalam kepemim­pinan yang efektif harus
disalurkan dan dimanfaatkan.

ORGANISASI MANAJ. PERUS. TI UIS


25
2021/2022
Pertemuan 13
Kepemimpinan merupakan masalah manusia,
karena yang memimpin dan yang dipimpin
adalah manusia, yang memiliki berbagai
keterbatasan. Keterba­tasan tersebut tidak dapat
dilampaui manusia, yang mengharuskan
kepemim­pinan dilaksanakan untuk menumbuh
kan dan mengembangkan kepemimpinan yang
dipimpin. Prosesnya dapat dimanifes­tasikan
dalam kegiatan kaderisasi, yang dapat menjadi
sarana untuk secara terus menerus
meningkatkan kualitas kepemim­pinan, karena
kepemimpinan tidak dapat dilaksanakan sekedar
sebagai kegiatan rutin.
ORGANISASI MANAJ. PERUS. TI UIS
26
2021/2022
Pertemuan 13

Kepemimpinan yang efektif seperti tersebut di


atas, hanya terwujud jika mam­pu
menghormati hak-hak asasi manusia,
meskipun akan selalu menghadapkan ke­
pemimpinan pada berbagai konflik. Untuk itu
kepemimpinan yang efektif harus mampu
menyelesaikan setiap konflik, se­bagai bagian
dari prosesnya yang dinamis

ORGANISASI MANAJ. PERUS. TI UIS


27
2021/2022
Pertemuan 13

Apakah seorang pemimpin dilahirkan atau


dibentuk? Ini adalah pertanyaan yang penting,
terutama untuk mereka yang terinspirasi untuk
meningkatkan kualitas tim atau perusahaan,
menjadi perintis dalam sebuah perubahan, atau
menolong orang lain  untuk mencapai
kesuksesan 
Beberapa orang percaya bahwa pemimpin yang
sesungguhnya memang sudah terlahir dengan 
kemampuan memimpin yang baik

ORGANISASI MANAJ. PERUS. TI UIS


28
2021/2022
Pertemuan 13

tentu saja karismatik, berpengaruh, dan


menginspirasi banyak orang. Tetapi ketika beberapa
orang tertentu secara alami cenderung mempunyai
kepemimpinan yang baik, sama halnya seperti
mereka yang cenderung pada bidang atletik atau
musik, kita yakin bahwa karakter dan kemampuan
tersebut layak untuk memanggil Anda sebagai
seorang pemimpin. 
Seperti pelatih sepak bola Amerika yang legendaris
yakni mengatakan bahwa: “Pemimpin itu tidak
dilahirkan, tetapi dibentuk. Dan mereka dibentuk
seperti hal lainnya, melalui kerja keras”

ORGANISASI MANAJ. PERUS. TI UIS


29
2021/2022
Pertemuan 13
Jadi apakah Anda terlahir dengan “bumbu yang
spesial” atau tidak, jika Anda ingin menjadi
seorang pemimpin, Anda harus bekerja untuk
mengembangkan diri Anda dan menyaring
karakteristik yang diperlukan untuk menjadi luar
biasa. Bacalah untuk mempelajari beberapa ciri-
ciri spesifik yang sangat penting untuk sebuah
kepemimpinan- dan bagaimana caranya agar kita
dapat bekerja untuk memelihara mereka di dalam
karier kita.  Pada bagian lain, kita akan
membahas tentang ciri-ciri kepemimpinan yang
efektif.

ORGANISASI MANAJ. PERUS. TI UIS


30
2021/2022
Pertemuan 13

Namun, sebelumnya kita perlu tahu apa yang


dimaksud dengan kepemimpinan yang
efektif? Kepemimpinan efektif menandakan
sebuah kepemimpinan yang dibawakan oleh
seorang pemimpin yang berwibawa dan
bijaksana dalam mempraktikkan strategi
kepemimpinannya agar mewujudkan visi misi
yang dipegang teguh oleh dirinya dan tim,
serta membawa banyak orang ke arah yang
lebih baik.  
ORGANISASI MANAJ. PERUS. TI UIS
31
2021/2022
Pertemuan 13
1. Jelas, Visi yang bisa dicapai
Kepemimpinan adalah kemampuan untuk mewujudkan visi ke
dalam realitas.(Warren Bennis)-
Pemimpin yang sesungguhnya memiliki kapasitas untuk
mengembangkan visi yang besar – seseorang yang menginspirasi
dan memotivasi tim mereka – dan mewujudkannya menjadi suatu
hal yang realitas. Hal ini tidak hanya membutuhkan passion untuk
sebuah visi, tetapi juga kejelasan dalam berkomunikasi dan
kecerdasan juga pengalaman yang penting untuk
menjalankannya. Ciri-ciri seorang pemimpin yang memiliki
karakteristik seperti ini selalu disukai banyak orang. Mengapa?
Karena seorang pemimpin dengan karakteristik pemimpin yang
efektif selalu mudah dalam berkomunikasi dengan banyak orang,
meskipun mereka berasal dari latar belakang yang berbeda. Inilah
mengapa setiap komunikasi yang mereka lakukan selalu memiliki
makna dan tujuan yang tepat.
ORGANISASI MANAJ. PERUS. TI UIS
32
2021/2022
Pertemuan 13
Bagaimana cara mengerjakannya
Dimulai dengan menyusun visi yang jelas pada
diri Anda sendiri. Pilih cara yang paling efektif
bagi Anda – apakah dengan membuat papan visi
atau membuat daftar – dan mulailah untuk
meletakkan beberapa tujuan besar Anda dari
sekarang. Pastikan Anda membuatnya dengan
sangat spesifik; contohnya, jangan hanya
mengatakan bahwa Anda ingin berpindah karir,
katakan bahwa Anda menginginkan pekerjaan
baru sampai meraih posisi sebagai seorang
manajer di akhir

ORGANISASI MANAJ. PERUS. TI UIS


33
2021/2022
Pertemuan 13
Pada akhirnya, Anda menginginkan setiap tujuan
yang Anda buat memiliki hasil ukur (seperti jumlah
klien yang Anda bawa atau jumlah uang yang Anda
perlukan untuk mengembangkan bisnis) dan jangka
waktu yang berhubungan dengan tujuan Anda.  
Jika Anda sudah memiliki tujuan yang Anda
inginkan, mulailah untuk melangkah dan
membiasakan beberapa kebiasaan yang dapat
membantu Anda mencapai tujuan Anda. Makin
sering Anda berlatih dan mencapai tujuan yang
diinginkan, Anda akan semakin layak untuk menjadi
seorang pemimpin. 

ORGANISASI MANAJ. PERUS. TI UIS


34
2021/2022
Pertemuan 13
2. Kemampuan untuk mempengaruhi
dan menginspirasi
Saya pikir ini adalah hal yang penting untuk membantu orang lain
dengan hanya tidak bermimpi namun melakukannya. Mereka harus
mampu melihat bahwa Anda juga sama seperti mereka, dan Anda
dapat melakukannya. 
-Sonia Sotomayor-
Ingatlah bahwa pekerjaan dan kesuksesan Anda tidak hanya
bergantung pada Anda. Salah satu ciri pemimpin yang baik, mereka
akan mengetahui bagaimana menyatukan orang-orang di sekitarnya
untuk menuju tujuan yang sama. Jika Anda menginginkan tim Anda,
rekan-rekan Anda maupun orang asing di internet yang mengikuti
pimpinan Anda, Anda harus jelas kemana Anda ingin membawa
mereka, dan mulai dari jalan itu sendiri, serta bersedia untuk
mendengarkan dan membantu mereka. 

ORGANISASI MANAJ. PERUS. TI UIS


35
2021/2022
Pertemuan 13
Bagaimana cara mengerjakannya
Kapanpun Anda menyetujui suatu ide atau membicarakan tentang
suatu hal yang telah Anda kerjakan – entah Anda sedang berbicara
dengan bos Anda mengenai cara baru untuk pendekatan sebuah
proses atau mengajukan proyek baru yang besar kepada tim Anda –
lihat ini sebagai suatu kesempatan yang penting untuk
mempraktekkan kemampuan. Luangkan beberapa waktu untuk
menyusun rancangan bagaimana Anda membantu orang lain serta
menyambungkannya dengan ide Anda (dalam kata lain, buatlah
mereka tertarik!) dan yakinkan mereka bahwa semuanya benar-benar
dapat dicapai dengan bantuan dan beberapa taktik untuk melangkah
maju. Ide yang hebat akan jatuh hancur lebur jika Anda tidak
mengkomunikasikannya dengan benar, jadi pastikan Anda berlatih
dan menyaringnya! Diskusikan dengan rekan-rekan dan mentor Anda
sebelum mengemukakan ide-ide Anda, karena apa yang tertinggal
adalah sangat berarti. 

ORGANISASI MANAJ. PERUS. TI UIS


36
2021/2022
Pertemuan 13

Bagaimana cara mengerjakannya


Kapanpun Anda menyetujui suatu ide atau
membicarakan tentang suatu hal yang telah
Anda kerjakan – entah Anda sedang berbicara
dengan bos Anda mengenai cara baru untuk
pendekatan sebuah proses atau mengajukan
proyek baru yang besar kepada tim Anda –
lihat ini sebagai suatu kesempatan yang
penting untuk mempraktekkan kemampuan.
Luangkan beberapa waktu untuk menyusun
rancangan bagaimana Anda membantu orang
lain
ORGANISASI MANAJ. PERUS. TI UIS
37
2021/2022
Pertemuan 13

Anda (dalam kata lain, buatlah mereka tertarik!)


dan yakinkan mereka bahwa semuanya benar-
benar dapat dicapai dengan bantuan dan
beberapa taktik untuk melangkah maju. Ide yang
hebat akan jatuh hancur lebur jika Anda tidak
mengkomunikasikannya dengan benar jadi
pastikan Anda berlatih dan menyaringnya!
Diskusikan dengan rekan-rekan dan mentor
Anda sebelum mengemukakan ide-ide Anda,
karena apa yang tertinggal adalah sangat
berarti. 

ORGANISASI MANAJ. PERUS. TI UIS


38
2021/2022
Pertemuan 13
3. Kemampuan untuk beradaptasi
Pemimpin yang sesungguhnya memiliki kepercayaan diri untuk
berdiri sendiri, keberanian untuk mengambil keputusan yang
berat, dan kelembutan dalam mendengarkan kebutuhan orang
lain.
-Douglas MacArthur-
Satu-satunya hal yang konstan – dalam pekerjaan dan
kehidupan, dan pemimpin yang baik akan mengetahui bagaimana
menavigasi sesuatu hal yang penting. Perubahan tidak selalu
menjadi sebuah tantangan, tetapi dapat menjadi sebuah
kesempatan untuk inventif, beradaptasi, dan menentukan sesuatu
hal yang tidak pasti. Ini juga sebuah kesempatan yang sempurna
untuk menunjukkan kepada mereka bahwa mereka dapat
bergantung kepada Anda dalam membuat keputusan yang besar.

ORGANISASI MANAJ. PERUS. TI UIS


39
2021/2022
Pertemuan 13

Bagaimana cara mengerjakannya


Berubah akan membuat stress, jadi salah satu
langkah utama dalam belajar kemampuan ini
adalah menghilangkan perasaan panik yang dapat
diatur selama situasi pergeseran – atau setidaknya
menjadi lebih nyaman dengan perasaan. Jadi,
posisikan diri Anda pada situasi bahwa perubahan
akan segera terjadi. Seperti di dalam suatu
organisasi yang selalu berinovasi atau merek baru
di dalam proyek kerja. Saat Anda merasakan detak
jantung Anda naik

ORGANISASI MANAJ. PERUS. TI UIS


40
2021/2022
Pertemuan 13

perubahan, ingatkan diri Anda bahwa itu adalah


suatu kesempatan untuk Anda dan organisasi
Anda untuk menjadi lebih baik dari sebelumnya. 
Saat Anda sudah merasa nyaman, Anda dapat
melangkah lebih jauh dan menjadi agen
perubahan. Meskipun Anda sedang bertanggung
jawab atau tidak, mencari cara cerdas untuk
mengguncangkan sesuatu, berpikir di luar kotak,
atau memfasilitasi kebutuhan, sehingga Anda
dapat berlatih dan menampilkan kreatifitas serta
kemampuan beradaptasi Anda. 

ORGANISASI MANAJ. PERUS. TI UIS


41
2021/2022
Pertemuan 13
4. Kerelaan untuk menerima tanggung jawab
Jika Anda memilih untuk disukai, Anda akan siap
untuk berkompromi pada apapun kapan saja, dan
Anda tidak akan mencapai apapun.
-Margaret Thatcher-
Sebagai seorang pemimpin dalam suatu tim,
Anda menganggap tanggung jawab tidak hanya
untuk diri Anda sendiri dan pekerjaan Anda, tetapi
juga untuk pekerjaan, sikap, begitu juga untuk
pencapaian orang lain. Ini bukan prestasi kecil;
Anda melangkah ke atas untuk memastikan
bahwa
ORGANISASI MANAJ. PERUS. TI UIS
42
2021/2022
Pertemuan 13

Anda tidak hanya akan menunjukkan tim


Anda ke mana harus pergi dan apa yang
harus dilakukan, tetapi juga mendorong
mereka, menjawab pertanyaan, melacak
kemajuan, dan memberikan motivasi.
Mengapa? Karena kesuksesan mereka
adalah kesuksesan Anda — dan
kegagalan mereka juga menjadi milik
Anda.

ORGANISASI MANAJ. PERUS. TI UIS


43
2021/2022
Pertemuan 13

Bagaimana cara mengerjakannya


Selama Anda bekerja, setidaknya dengan satu
orang lain, Anda dapat mulai mengerjakan
keterampilan ini! Setiap proyek tim, kampanye
klien, atau bahkan pertemuan staf harian adalah
kesempatan bagi Anda untuk bekerja dengan
rekan kerja Anda sebagai kelompok,
menawarkan dukungan, menjawab pertanyaan,
dan menanyakan bagaimana Anda dapat
membantu mereka.

ORGANISASI MANAJ. PERUS. TI UIS


44
2021/2022
Pertemuan 13
Dan ketika semuanya tidak berjalan dengan lancar?
Jangan mencoba membuang ide tersebut dengan
begitu saja — hadapilah kesalahan Anda. Milikilah
apa yang terjadi dan minta maaf untuk itu, pikirkan
solusi untuk memperbaiki masalah, dan cari tahu
apa yang dapat Anda pelajari untuk terus maju agar
tidak terjadi lagi. Seperti yang dikatakan oleh pakar
komunikasi Amanda Berlin, “Orang yang lebih
rendah mungkin berlari dan bersembunyi. Dengan
muncul, mengakui kesalahan Anda, dan
menawarkan solusi, Anda mulai menunjukkan
karakter Anda. "Karakter Anda sebagai pemimpin
sejati.
ORGANISASI MANAJ. PERUS. TI UIS
45
2021/2022
Pertemuan 12

ORGANISASI MANAJ. PERUS. TI UIS 2021/2022


Pertemuan 12

ORGANISASI MANAJ. PERUS. TI UIS 2021/2022

Anda mungkin juga menyukai