Anda di halaman 1dari 7

DINAMIKA KELOMPOK

Kelompok 5

Fathan adha Sinaga


Farhan Yazid Kudadiri
Nasrullah
Yolanda
famira risma
A. Pengertian Dinamika Kelompok

Istilah dinamika kelompok tani berasal dari bahasa inggris “dynamics” yang berarti mempunyai gairah atau semangat untuk
bekerja. Sisi lain dinamika berarti adanya intraksi, saling mempengaruhidan ketergantungan antara anggota kelompok satu sama lain secara
timbal balik diantara anggota kelompok dengan kelompok secara keseluruhan.
Pengertian dinamika kelompok merupakan suatu metode dan proses yang bertujuan meningkatkan nilai kerjasama kelompok ini
berusaha menumbuhkan dan membangun kelompok yang semula terdiri dari kumpulan individu yang belum saling mengenal satu sama lain
menjadi satu kesatuan kelompok dengan satu tujuan,satu norma,dan satu cara pencapaiannya yang disepakati bersama.
Dinamika merupakan suatu pola atau proses pertumbuhan, perubahan atau perkembangan dari suatu bidang tertentu, atau suatu
sistem ikatan yang saling berhubungan dan saling mempengaruhi antara unsur yang satu dengan yang lain, karena adanya pertalian yang
langsung diantara unsur-unsur tersebut. Pengertian dinamika ini lebih menekankan pada gerakan yang timbul dari dalam dirinya sendiri, artinya
sumber geraknya berasal dari dalam kelompok itu sendiri, bukan dari luar kelompok, diilhami oleh teori kekuatan medan yang terjadi di dalam
sebuah kelompok, akibat dari proses interaksi antar anggota kelompok
Dinamika kelompok adalah suatu kelompok yang teratur dari dua individu atau lebih yang mempunyai hubungan psikologis
secara jelas antara anggota yang satu dengan yang lain. Dinamika kelompok menguraikan kekuatan-kekuatan yang terdapat dalam situasi
kelompok yang menentukan perilaku kelompok dan anggotanya.
B. Ruang Lingkup Dinamika Kelompok

Pengertian dinamika kelompok mengandung ruang lingkup:

1. Adanya kumpulan dua orang atau lebih

2. Melakukan interaksi

3. Anggota saling mempengaruhi

4. Keadaan kelompok dari waktu ke waktu sering berubah-ubah / bergerak

Berdasarkan pada Force-Field Theory, pada tahap implementasi ada tiga tahap pembaharuan perilaku kelompok, yaitu: 1) tahap

unfreezing; 2) moving, dan 3) refreezing. Pada tahap pertama, merupakan tahap menyiapkan perilaku yang dititikberatkan pada upaya

meminimalkan kekuatan perlawanan dari setiap anggota kelompok. Pada tahap kedua, merupakan tahap pergerakan, dengan mengubah

orang, individu maupun kelompok, tugas-tugas, struktur organisasi, dan teknologi. Pada tahap terahir, merupakan tahap penstabilan

perilaku dengan upaya penguatan dampak dari perubahan, evaluasi hasil perubahan dan modifikasi-modifikasi yang bersifat konstruktif
C. Jenis Jenis Dinamika Kelompok
Dalam praktiknya di lingkungan masyarakat, dinamika yang ada dalam kelompok muncul dalam dua jenis
seperti berikut ini:

 Dinamika Kecil adalah dinamika yang terjadi karena adanya perubahan baik kecil yang ada di masyarakat dan
berpengaruh pada suatu kelompok sosial
 Dinamika Besar adalah dinamika yang terjadi dalam kelompok sosial karena adanya perubahan progres (maju)
ataupun perubahan regres (mundur) akibat proses mobilitas sosial yang terjadi

Berdasarkan buku Organizational Behavior karya Robbins, dkk, berikut adalah jenis dinamika
kelompok yang ada di masyarakat

• Komunikasi

• Konflik

• Kohesi

• Kepemimpinan

• Perubahan Struktur Kelompok


• Tujuan Bersama

• Faktor Eksternal

D. Contoh Dinamika Kelompok Di Dalam Perusahaan Dan Pemerintahan


1. Di dalam Perusahaan

Tim berkinerja tinggi menyelesaikan lebih banyak pekerjaan dan bersenang-senang saat melakukannya. Penelitian
Mckinseytelah berulang kali menunjukkan hubungan antara kinerja tim dan output tim dan individu: tim dengan kepemimpinan
berkinerja terbaik tiga kali lebih mungkin menghasilkan hasil di atas rata-rata, dan individu lima kali lebih produktif ketika bekerja
dalam tim berkinerja tinggi dibandingkan mereka. berada pada tingkat rata-rata.

Dan ini bukan hanya tentang menyelesaikan pekerjaan. Anggota tim berkinerja tinggi juga lebih menikmati pekerjaan
mereka. Psikolog mempelajari 1.004 karyawan selama lima tahun dan menunjukkan bahwa kinerja tinggi memberikan kontribusi
signifikan terhadap kepuasan individu terhadap pekerjaan mereka. Dinamika kelompok di tempat kerja dapat membuat perbedaan
besar.
2. Di dalam pemerintahan

Pengambilan keputusan dalam sebuah kelompok sosial adalah hal yang penting.
Pengambilan keputusan dapat dilakukan dengan berbagai cara seperti voting, musyawarah, atau
pengambilan keputusan oleh seorang pemimpin. Dengan dinamika pengambilan keputusan yang baik,
kelompok dapat memastikan bahwa setiap anggota akan memiliki hak yang sama dalam
akamenyampaikan suatu dalam proses pengambilan keputusan.
Contoh dinamika dalam pemerintahan yakni pengambilan keputusan dalam memilih
pemimpin di kehidupan sehari-hari, masyarakat yaitu ketika dalam negara, keputusan n diambil melalui
hasil voting suara masyarakat. Bukan hanya beberapa kelompok mayoritas saja
THANKS FOR WATCHING

Anda mungkin juga menyukai