Anda di halaman 1dari 5

SEJARAH KEBUDAYAAN ROMAWI YUNANI KUNO

Yunani
Di negara-negara kota Yunani ini zaman dulu sudah beredar uang sendiri-
sendiri, uang dari Athena misalnya dikenali dari lambang burung hantunya.
Orang Yunani ini dikenal pemikir dan sangat ingin tahu. Sehingga tidak heran
mereka banyak melahirkan peneliti, penemu, pemikir dan terutama filosof, orang-
orang terpenting bagi mereka. Dari arti katanya filosofi artinya ‚cinta akan
kebenaran’ demikian juga dengan Astronomi, orang Yunani mengerti banyak
tentang ilmu perbintangan ini, bahkan sudah dari dulu mereka tahu bahwa bumi
mengapung di angkasa dan sebagai bola yang berotasi di sumbunya.

Mereka bahkan dulu sudah dapat memprediksi kapan gerhana matahari,


walaupun ada juga terjadi kesalahan fatal yang dilakukan misalnya oleh
Ptolomeus (87 – 165 M) ia mengira bumi adalah pusat perputaran angkasa
bahkan pendapat ini berlaku sampai ratusan tahun lamanya.

Olimpiade sekarang ini yang dimulai sejak tahun 1894 berasal dari pesta
olahraga di zaman antik di Olympia, di sebelah Barat Peloponnes, tempat
kelahiran olimpiade. Olimpiade dimulai dengan teratur 4 tahun sekali sebenarnya
sejak tahun 776 SM. Konon penyelenggaraan olimpiade ini pun bisa ditelusuri
asal usulnya hingga tahun 2000-an SM. Tentu saja pada awalnya pertandingan
ini bertujuan untuk menghormati dewanya dewa mereka Zeus dan pahlawan
kedewaan mereka Pelops. Di masa jayanya pertandingan ini berlangsung
selama 5 hari.

Orang-orang terkenal Yunani

Sejak dulu di Yunani hanya anak laki-laki berumur antara 7 – 15 tahun dan
tergantung dari besar pembayaran, yang dapat mengenyam pendidikan. Anak-
anak perempuan belajar di rumah dari ibunya bagaimana mengatur rumah
tangga. Di Athena, anak-anak ini belajar menulis, membaca, berhitung, musik,
literatur dan olahraga. Sedangkan di Sparta pendidikan mereka lebih tekankan
untuk menjadi tentara yang kuat, sehingga bayi-bayi yang sakit dan lemah
dibiarkan meninggal di gunung.

Orang Yunani dulu sangat senang menulis dan mereka menuliskannya juga
dengan baik di atas batu atau papyrus yang didatangkan dari Mesir, tentang
dewa-dewa, sejarah pertanian, perbelanjaan mereka sehingga banyak cerita-
cerita Yunani yang masih dikenal hingga kini. Mereka juga menyukai teater
misalnya penyair tekenal Homer dengan Ilias dan Odyssee.

Buku ini mengambarkan kisah jatuhnya Troja, perang antar orang Mykener
(Menelaos) dan Troja yang terkenal dengan kuda Trojanya. Tadinya saya pikir
Troja ada di Yunani lho ternyata ada di Turki, konon kisahnya diawali saat 3 dewi
Aphrodite, Helena istri Zeus dan Athena meributkan siapa yang tercantik
diantara mereka, lalu karena mereka tetap tidak sepakat, mereka bertanya ke
seorang pangeran bernama Paris dari kerajaan Troja di Turki sekarang.

Paris pun kemudian memilih Aphrodite sebagai dewi tercantik dan sebagai
hadiah Aphrodite menghadiahkan Helena, gadis tercantik sedunia, yang telah
menjadi istri dari Menelaos, rajanya Sparta. Dari sinilah perang dimulai, karena
Paris tidak saja menculik Helena tapi juga mencuri harta karunnya Menelaos.

Orang-orang terkenal Yunani diantaranya :

Homer, penyair tertua yang namanya terkenal, diperkirakan ia hidup di tahun


800- SM di Asia kecil atau Turki sekarang, menurut legendanya ia buta.

Thales, (625 – 546 SM) pendiri filosofi, sains dan astronomi. Sudah sejak
zamannya Plato dan Aristoteles, ia dikenal sebagai pendiri Filosofi, Sains dan
terutama Astronomi. Ia berlaku sebagai tujuh orang bijaksana. Istilah tujuh orang
bijaksana di zaman antik seorang politikus, penyair dan filosof yang sangat
dihormati.

Anaximandros (611-546). Ia disebut-sebut sebagai murid dan penerus Thales.


Baik Anaximandros maupun Thales meneliti tentang awal kehidupan.

Pythagoras, (580 – 500 SM) Paling terkenal sekarang adalah rumus Pythagoras
(a2 + b2 = c2) di Geometrie. Pythagoras belajar dan tinggal di Mesri selama 22
tahun, ai di sana belajar ilmu perbintangan, geometri dan misteri kedewaan.

Herodot von Halikarnassos (* 484 v. Chr., † 425 v. Chr.) adalah seorang


sejarawan, geograpf dan ilmu kebangsaan Yunani.

Sokrates (469-399 SM). Ia tidak meninggalkan satupun tulisan, apa yang


menjadi buah pikirannya dikenal melalui muridnya Plato, yang tertulis dalam
karya-karyanya.

„Kenalilah diri sendiri „ adalah kata-kata bijak Sokrates yang terkenal, ia memiliki
gambaran manusia yang positif dan menjunjung tinggi kebenaran dari dirinya
sendiri sehingga ia lebih memilih mati daripada membohong.

Kematiannya yang tragis dan peristiwa kematiannya ditulis oleh Plato. Filosofi
Yunani adalah teori pertama tentang alam.

Plato, murid Sokrates (427-347 SM) mendirikan Akademi sekolah filosofi di


Athena.

Aristoteles (384 – 322 SM) seorang ilmuwan dan guru dari Alexander der Große
Hippokrates (460 – 377 SM) ahli ilmu pengobatan,

Ertosthenes, filofof Yunani dan peneliti berhasil menghitung keliling bumi hampir
tepat dengan hanya melihat sudut jatuhnya sinar matahari.

Archimedes (konon lahir tahun 287 SM di Sirakus, Sisilia dan meninggal tahun
212 SM) seorang matematikawan dan insinyur.

Alexander der Größe, seorang tuan Yunani-Makedonia, yang sesudah kematian


Philipps 336 SM, ayahnya, pergi ke Asia dan merebut dalam beberapa tahun
saja keseluruhan kekuasaan Persia, yang ketika zaman itu berlaku paling luas di
atas bumi.

Kekalahan Yunani ke Romawi 146 SM sampai 330 SM

Sejarah Eropa dimulai di Yunani. Herodot adalah penulis sejarah ilmiah pertama.
Setelah kematian Alexader der Größe, Akhair dan Sparta saling berperang dan
melemah, kesempatan ini tentu saja tidak disiasiakan oleh Romawi yang sedang
berekspansi, Koloni Yunani di Selatan Itali dan Sisilia adalah koloni Yunani
pertama yang jatuh ke tangan Romawi,

Dan pada akhirnya Yunani jatuh menjadi salah satu propinsi Romawi tahun 146
SM. Bangsa Romawi memang berhasil menguasai Yunani tapi budaya dan
tradisi Yunani berhasil menguasai budaya dan tradisi Romawi terbukti pengaruh
Yunani sangat kental tercermin dalam kebudayaan Romawi seperti teaternya,
ilmu pengetahuan dan bangunannya. Bahkan dewa-dewa Romawi adalah dewa-
dewa Yunani, hanya namanya saja yang berbeda membuat saya sering tertukar-
tukar mana yang berasal dari Yunani mana yang dari Romawi seperti :

Yunani Romawi
Zeus Jupiter
Hera Juno
Ares Mars
Hephaistos Vulcanus
Aphrodite Venus
Poseidon Neptunus
Athene Minerva
Dionysos Bacchus
Apollon Apollo
Demeter Ceres
Hermes Mercurius
Hades/Pluton Pluto
Hestia Vesta

Romawi
Letak Geografis :
· Sebelah Utara semenanjung Apenina bersambung dengan daratan Eropa yang
terdapat
pegunungan Alpen sebagi batas alam yang memanjang
· Sebelah Barat Laut yang memisahkan Italia dengan Perancis
· Sebelah Utara memisahkan Italia dengan Swiss dan Austria
· Sebelah Timur Laut dengan Yugoslavia

Romawi terletak di semenanjung Apenia atau Italia dan Pulau Sisilia serta Pulau
Sardinia. Di semenanjung Apenia ini pada masa kuno telah berkembang suatu
peradaban tinggi, yaitu peradaban Romawi Kuno.
Bangsa Romawi terbentuk oleh percampuran antara penduduk asli dengan para
pendatang dari suku-suku nomad dari bagian utara dan di sekitar Laut Kaspia. Salah
satu suku yang terkenal adalah suku Etruska. Mereka suka berperang dan terus
mendesak dan kemudian menguasai daerah Latiun ( Romawi ) dan sekitarnya. Para
pendatang itu kemudian membentuk polis-polis, satu di antaranya Roma.
Semula bangsa Romawi hidup sebagai petani dan peternak, namun setelah Romawi
menjadi ramai, maka perdagangan berkembang pesat. Pelabuhan-pelabuhan sekitar
laut Tengah kemudian menjadi daerah yang ramai, dan membentuk perekonomian
Romawi selanjutnya.
Kebudayaan Romawi merupakan salah satu dasar bagi pembentukan peradaban Barat
Modern sekarang ini.hasil-hasil kebudayaannya meliputi berbagai hal, seperti sistem
pemerintahan, sistem kepercayaan, ilmu pengetahuan, bahasa dan seni sastra, hukum,
serta arsitektur.

1. Sistem Pemerintahan

Bangsa Romawi telah memperkenalkan sistem Republik yang Demokratis dan


dikendalikan oleh pemerintah pusat dengan perangkat pemerintahan yang lengkap
seperti Konsul, Tribun, DPR, serta Pontifek Maximus. Administrasi pemerintahan
diselenggarakan dengan tertib dan rapi.

2. Sistem Kepercayaan

Awalnya ketika kerajaan Romawi berdiri, kepercayaan masyarakatnya masih bersifat


animisme yaitu percaya terhadap banyaknya roh. Seperti Vesta (roh pengurus api
tungku), Lares (roh penjaga rumah tangga), dan Penates (roh penjaga lumbung).

Peradaban Romawi mendapat pengaruh besar dari peradaban Yunani termasuk


keparcayaan mereka.
Bangsa Romawi juga menyembah dewa-dewi Yunani. hanya saja namanya
disesuaikan dengan nama-nama Romawi.

3. Ilmu Pengetahuan

Ilmu pengetahuan berkembang pesat di Romawi Kuno, dan berbagai jenjang


pendidikan telah diadakan dengan selengkap-lengkapnya.. Kurikulum sekolah-
sekolah itu telah mengajarkan bahasa Latin, dan Yunani, cara membuat obat-
obatan, patritisme dan cara berpidato

4. Bahasa dan Seni Sastra

Bahasa Latin berkembang di Eropa menjadi bahasa induk dari bahasa-bahasa di


Eropa, seperti Italia, Spanyol, Portugis, Perancis, dan Rumania. Selain itu, seni
sastra maju pesat, sehingga kemudian muncul tokoh-tokoh sastra seperti: Tetius,
Heracius, Ovidius,sert Virgilius

5. Hukum

Bangsa Romawi menciptakan dan telah menerapkan sistem hukum yang kemudian
banyak dijadikan pegangan bagi negara-negara di Eropa, asia, Amerika dan
Australia

6. Arsitektur

Bangsa Romawi Kuno telah mampu membangun gedung-gedung indah dan megah,
misalnya Coloseum dan Amphitheater, Parthenon, dan sebagainya. Bangunan-
bangunan itu sebgian masih bisa kita saksikan sisa-sisanya hingga saat ini.

Anda mungkin juga menyukai