Anda di halaman 1dari 1

Visi Misi Pertamina Berubah

Jakarta, 3 Agustus 2011 Visi dan Misi PT Pertamina (Persero) mengalami perubahan. Hal tersebut sesuai dengan Rencana Jangka Panjang Perusahaan 2011-2015 yang telah disetujui pemegang saham. Perubahan ini dinilai lebih menggambarkan cakupan bisnis perusahaan. Direktur Utama Karen Agustiawan menegaskan bahwa visi Pertamina yang baru adalah Menjadi Perusahaan Energi Nasional Kelas Dunia. Sedangkan untuk misi perusahaan adalah Menjalankan usaha minyak, gas, serta energy baru dan terbarukan secara terintegrasi berdasarkan prinsip-prinsip komersial yang kuat. Hal tersebut ditegaskan Direktur Utama Karen Agustiawan dalam kesempatan Town Hall Meeting di Jakarta, Rabu (3/8). Dalam hal tata nilai, Karen mengatakan tidak ada perubahan. Tata nilai Pertamina tetap 6C yaitu Clean, Competitive, Confident, Customer Focus, Commercial, dan Capable, ujarnya menjelaskan.

Anda mungkin juga menyukai