Anda di halaman 1dari 2

HEMATOMA PADA TELINGA ANJING

DEFINISI DAN GEJALA


Hematoma pada teling anjing atau istilah medisnya bernama hematoma aurikularis merupakan
suatu keadaan dimana terdapat kumpulan darah dan cairan diantara kulit dan tulang rawan dari
telinga anjing. Ini disebabkan karena pembuluh darah di telinga pecah sehingga darah akan
mengisi ruang longgar di bawah kulit telinga. Hal ini menimbulkan bengkak pada telinga
sehingga anjing akan merasa kesakitan, untuk itu segera dilakukan pengobatan dengan tepat.
Apabila tidak segera diobati maka akan menimbulkan kerusakan jaringan kulit dengan cara
membentuk jaringan parut dan akan menyebabkan kelainan telinga secara permanen.

ANJING YANG BERESIKO TERKENA HEMATOMA PADA TELINGA


1. Hematoma pada telinga anjing ini dapat menyerang semua umur, baik yang muda
maupun dewasa
2. Jenis anjing yang sering terserang adalah jenis anjing yang memiliki telinga terkulai
seperti Golden Retriever dan Labrador Retriever.
3. Anjing yang terinfeksi kronis, adanya tungau telinga atau adanya alergi yang
menyebabkan gatal pada telinga, memiliki resiko yang besar terjadinya hematoma pada
telinga anjing. Hal ini dikarenakan anjing akan menggaruk-garuk telinga serta
menggeleng-gelengkan kepala dan bisa menyebabkan pembuluh darah di telinga pecah.

PENGOBATAN HEMATOMA PADA ANJING


Hal utama yang harus dilakukan adalah mencari penyebab hematoma pada telinga anjing,
mungkin disebabkan oleh tungau atau adanya alergi oleh sesuatu zat atau yang lainnya. Setelah
diketahui penyebabnya dan didiagnosa maka lakukan terapi. Karena jika ini tidak dilakukan
maka pengobatan hematoma pada telinga anjing akan sia-sia, anjing akan menggaruh-garuk lagi
dan akan menyebabkan pembuluh darah ditelinga pecah kembali.
Setelah diketahui penyebabnya maka langkah selanjutnya adalah pembedahan pada kulit telinga
yang terkena hematoma, lalu bersihkan cairan dan darah yang mengumpul di telinga dengan
kapas bersih yang telah diberikan antiseptik, berikan antibiotik bubuk dan taburkan diatas luka
bekas hematoma tersebut lalu berilah iodine tingtur 10%, lalu jahitlah luka sayatan tersebut.
Untuk perawatan pasca pembedahan, setiap pagi dan sore telinga anjing harus dipantau
perkembangannya terhadap kemungkinan infeksi atau myasis larva lalat. Penggunaan obat
diclopention secara spray untuk menghindari myasis pada luka sangat dianjurkan.
Jika hematoma yang terjadi kecil, maka pengobatan yang paling tepat adalah mengeluarkan
cairan dan darah tersebut cukup dengan jarum suntik, tidak perlu dilakukan pembedahan telinga.

Anda mungkin juga menyukai