Anda di halaman 1dari 24

BAB I PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Makanan merupakan hal yang sangat penting dalam proses pertumbuhan makhluk
hidup. Makanan biasanya mengandung nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh. Makanan
yang sehat adalah makanan yang mengandung nilai-nilai gizi, seperti protein, vitamin
dan mineral. Memakan dan menyajikan makanan memiliki aturan tersendiri. Begitu pula
makanan yang berasal dari Spanyol dan Meksiko. Cara penyajian bahan makanannya
sangat berbeda dengan Indonesia. Penyajian dan cara makannya memiliki tahapan-
tahapan tertentu. Makanan di daerah Spanyol dan Meksiko lebih condong kearah porsi
lauk-pauknya dengan makanan pokok seperti kentang, jagung, atau roti.

1.2 Rumusan Masalah


Adapun rumusan masalah yang akan dibahas dalam makalah ini adalah sebagai berikut.

1. Bahan apa sajakah yang biasa digunakan untuk makanan-makanan Spayol dan
Meksiko?
2. Bagaimana cara pengolahan bahan-bahan tersebut?
3. Bagaimana teknik memasak yang baik dan benar pada masing-masing bahan
tersebut?

1.3 Tujuan

Tujuan dari penulisan makalah ini adalah sebagai berikut.

1. Mengetahui bahan-bahan khas apa saja yang digunakan pada masakan Spanyol dan
Meksiko
2. Mengetahui teknik memasak yang tepat dalam penggunaan bahan makanan tersebut
3. Mengetahui macam-macam masakan yang dapat dibuat dari bahan khas negara
tersebut

1
BAB II TINJAUAN PUSTAKA

1.1 Bahan Makanan Khas Spanyol

Spanyol selain mempunyai keragaman kebudayaan, mereka memiliki


keanekaragaman kuliner yang sangat khas seperti paella. Paella, salah satu masakan
khas Spanyol, adalah nasi kuning dengan taburan seafood di dalamnya. Nama menu
Paella yang terkenal adalah Paella de Moriscos atau Seafood Paella berbahan dasar
seafood seperti udang, cumi, dan kerang hijau yang dimasak dengan menggunakan
wajan besar. Seafood Paella berupa nasi risotto bercita rasa gurih, sedikit pedas, dan
sedikit manis. Bahan-bahan yang digunakan dalam pembuatan Paella di antaranya
adalah beras pulen, udang kupas, cumi-cumi, paprika hijau, kunyit bubuk, gula pasir,
mentega, bawang bombay, bawang putih, merica bubuk, minyak zaitun, air kaldu
seafood, dan anggur putih.
Kebanyakan makanan Spanyol cocok untuk lidah orang Indonesia karena
memakai banyak rempah-rempah dan rasanya pedas. Makanannya juga tidak terlalu
aneh-aneh, seperti tortilla (seperti omelet kentang), calamari (cumi-cumi goreng), dan
kentang goreng. Yang membuat unik adalah penyajiannya menggunakan keramik-
keramik. Makanan Spanyol terdiri dari berbagai jenis masakan yang berasal dari
berbagai perbedaan geografis, budaya dan iklim. Masakan Spanyol banyak
dipengaruhi oleh makanan laut. Sejarah panjang Spanyol dengan banyak pengaruh
budaya menyebabkan adanya masakan unik dengan ribuan resep dan rasa.
Minyak Zaitun adalah makanan yang harus selalu hadir di rumah-rumah orang
Spanyol. Alasannya sebenarnya sederhana. Spanyol memproduksi 40% untuk suplai
dunia. Bahkan minyak zaitun dari Italia, kemungkinan bahan dasarnya adalah zaitun
Spanyol.1

1
www.typicalfood-world.blogspot.com, 5 April 2016

2
2.2 Bahan Makanan Spanyol
1. HAM

(Gambar: HAM )

 Bahan dasar: Ham Spanyol kering yang diiris tipis dan merupakan makanan Spanyol.
 Ciri Khas dari Jamón Serrano: Ham asin yang dikeringkan biasanya terbuat dari babi putih
dan jenis Jamón yang umumnya disajikan dengan irisan tipis atau terkadang dipotong
dadu.
 Terbuat dari jenis babi putih dan jauh lebih mahal dari jamón ibérico.
 Golongan: protein dan lemak
 Teknik Pengolahannya yaitu Ham yang segar ini dipotong dan dibersihkan, kemudain
ditumpuk dan dilumuri garam sekitar dua minggu, lalu ham yang telah dilumuri garam
tersebut kemudian dicuci dan digantung sampai kering sekitar enam bulan, lalu digantung
ke tempat yang sejuk selama 6 hingga 18 bulan tergantung iklim, serta ukuran ham.
 Contoh masakan: Jamón Serrano 2

2
www.ucamindonesia.wordpress.com, 3 April 2016.

3
 Bahan dasar: Babi Iberia hitam dan sering disebut jamón de pata negra ( kuku hitam ) dan
merupakan jenis ham yang diawetkan dan diproduksi sebagian besar di Spanyol.
 Teknik Pengolahannya: Ham yang asin selanjutnya dikeringkan selama dua minggu, setelah
itu ham – ham tersebut dibilas dan dibiarkan mengering selama 4 hingga 6 minggu. Proses
pengawetan setidaknya selama 12 bulan, meskipun beberapa produsen mengawetkan jamón
ibérico hingga 48 bulan.
 Contohmasakan: JamónIbérico3

(Gambar:Jamón Ibérico )

2. Keju Susu Domba

Makanan tradisional lainnya adalah queso manchego


yang biasanya dimakan bersama – sama dengan jamón
serrano atau ibérico.

 Bahan Makanan: Keju dari susu domba


jenis manchega daerah La Mancha, Spanyol. Keju
manchega ini harus berusia antara 60 hari hingga 2tahun.
 Golongan: Lemak
 Deskripsi bahan makanan: Manchego memiliki tekstur mentega dan kantong
udara yang tidak merata. Warna kejunya juga beragam dari putih ke kuning
gading, dan kulitnya berwarna dari kuning ke coklatan krem. Keju ini memiliki
rasa yang khas, berkembang dengan baik tetapi rasanya yang tidak terlalu kuat,
lembut dengan sedikit kesedapan dan menghilangkan rasa dari susu domba
tersebut.

Contoh Hidangan: queso manchego yang biasanya dimakan bersama – sama dengan
jamón serrano atau ibérico. 4

3
www.ucamindonesia.wordpress.com, 3 April 2016.

4
3. Telur dan Kentang

 Bahan dasar: Telur yang ditambahkan kentang dan di goring pada minyak
sayurpaprika hijau, chorizo, courgette, terong, jamur, dan ham potong dadu.
Tortilla paisana dibuat dengan menambahkan cabai merah dan kacang polong.
 Nama Masakan: tortilla española disebut dalam bahasa Inggris sebagai
Tortilla, Spanyol Omelette adalah hidangan khas Spanyol yang terdiri dari
 Golongan: Sumber Karbohidrat dan Protein
 Teknik pengolahan: Sebuah telor dadar yang dibuat dengan ditambahkan
kentang dan digoreng dalam minyak sayur. Di Spanyol hidangan ini disebut
dengan tortilla de patatas atau tortilla española yang berarti “torte kecil / kue”.
 Nama Masakan: tortilla española
disebut dalam bahasa Inggris sebagai Tortilla,
Spanyol Omelette adalah hidangan khas
Spanyol yang terdiri dari bahan dasar telur
dan kentang. 5

4. Chuox Paste (adonan sus)

Bahan Dasar: Campuran air, tepung terigu, margarine,


telur.

 Teknik Pengolahan : Adonan choux

4
www.ucamindonesia.wordpress.com, 3 April 2016.

5
Ibid., 3 April 2016.

5
paste ini biasa digunakan untuk bahan kulit kue, dengan kata lain choux paste
dapat diisi dengan berbagai macam isi (manis, asin).
 Choux Paste yang baik: lunak, kuning kecokelatan, mengembang, merekah,
dan kosong dibagian tengahnya.
 Contoh Masakan: Churros 6

(sumber: ucamindonesia.wordpress.com)

5. Minyak Zaitun

 Bahan Dasar: pohon zaitun (Olea Europaea).


 Alasan penduduk Spanyol menggunakan minyak zaitun adalah karena minyak
ini memberikan rasa yang lezat dan hasil yang lembut pada masakan.
Sebaiknya hindari memilih minyak zaitun dengan label "blended" dan "light",
karena tidak akan memberikan rasa yang bagus dan kualitasnya tidak lebih
baik dari yang "virgin".
 Berasal dari Spanyol

6
Ibid., 3 April 2016.

6
 Karakteristik minyak zaitun dari Spanyol ini sangat khas. Dimana cita rasanya
punya tekstur sepat pahit, ada fruity-nya, ada seperti pedas lada dan berakhir
manis. Rasa asamnya dikit sekali, dan biasanya disebut extra virgin olive oil.
 Teknik Penggunaan: Jika membuatnya sebagai dressing untuk salad atau
menumis sayuran di atas api sedang, minyak zaitun adalah pilihan yang sangat
baik. Hal ini karena minyak ini memiliki rasa yang berbeda, bisa langsung
menggunakannya kedalam piring dengan sayuran yang kukus, sup atau roti.
Minyak zaitun mengandung lebih banyak lemak tak jenuh tunggal, jika
dibandingkan dengan minyak nabati lainnya sehingga merupakan pilihan yang
cocok untuk kesehatan terutama jantung.
 Contoh Masakan: Gazpacho 7

6. Seafood
 Masyarakat Spanyol menghabiskan
13.12% dari anggaran mereka pada pembelian ikan
dan seafood, setara dengan EUR 200 per orang
dalam setahun. Area-area yang paling sering
mengkonsumsi ikan adalah kota-kota di daerah
otonom seperti Castilla Leon, Galicia dan Asturias.
 Gastronomy adalah studi tentang
makanan dan budaya, dengan fokus khusus pada masakan gourmet. Salah satu
metode dalam keahlian memasak disebut gastronome, sementara gastronomist
adalah menyatukan teori dan praktek dalam studi keahlian memasak.
Gastronomy juga merupakan campuran dari konsep teknis dan artistik yang
didasarkan pada kedua pengetahuan dan kreativitas. Berikut contoh – contoh
dari Gastronomy:

a. Bogavante memiliki cakar besar yang penuh dengan daging yang lembut dan
memiliki duri. Bogavante ini direbus dan disajikan dengan saus, atau dicampur dalam
hidangan nasi.

7
Ibid., 3 April 2016

7
b. Cumi – cumi atau Calamar

Cara yang paling popular untuk mengolah cumi – cumi adalah dipotong berbentuk
cincin dan di gorengdengan air lemon.

c. Merluza en Salsa Verde: Resep ini adalah salah satu masakan tradisional Basque.
Salsa verde dibuat hanya dengan kerang,
atau ikan cod segar, atau dengan kombinasi
kerang dan ikan.

d. Bacalao al Pil-Piladalah masakan klasik Basque. Sebelumnya ikan cod direbus selama
beberapa menit, setelah itu baru mempersiapkan sausnya. Cara membuat saus yaitu
dengan cara menuangkan minyak zaitun ke ikan cod yang sebelumnya minyak zaitun
tersebutharus di olah sampai mengental dan terlihat seperti mayones.8

(sumber: ucamindonesia.wordpress.com)

8
www.ucamindonesia.wordpress.com, 3 April 2016.

8
7. Tomat dan Saus Tomat

Orang Spanyol menikmati tomat dengan berbagai cara.


Baik yang masih segar maupun yang sudah diolah akan
bermanfaat untuk hidangan yang berbeda. Meskipun tomat
tidak selalu ada di setiap hidangan, orang Spanyol tetap
membutuhkan tomat di dapur karena mereka menyukai
tomat.Tomat sangat menyukai sinar matahari dan butuh
banyak air, dan Spanyol memiliki iklim yang baik untuk menanam tomat danmemproduksi 3
juta ton setiaptahun.9

8. Bawang Merah Spanyol

Setidaknya selalu ada minimal 3-4 siung bawang merah di


dapur. Orang Spanyol menggunakan bawang merah untuk
hidangan omelet dan hidangan-hidangan utama yang lain.
Bawang merah ini memiliki rasa yang kuat dan manis yang
dibutuhkan di setiap masakan.

Memiliki bentuk yang sama seperti bawang bombay, tetapi memiliki ukuran yang lebih besar,
rasa yang ringan dan lebih manis dari bawang merah lain. Baik untuk membuat omelet, salsa,
danmasakan yang digoreng lainnya.10

9. Pimenton (Paprika Spanyol)

Paprika merupakan salah satu bumbu dapur Spanyol yang paling esensial. Ada banyak
hidangan Spanyol yang menggunakan pimenton sebagai bumbu. Paprika asal Spanyol atau
dikenal dengan nama pimenton ini adalah paprika yang sudah dikeringkan dan diolah
menjadi bubuk.

9
www.lifestyle.okezone.com, 3 April 2016.
10
www.ucamindonesia.wordpress.com, 3 April 2016

9
Pimenton banyak digunakan untuk hidangan-hidangan Spanyol, digunakan untuk
menambahkaraktaristik rasa dan warna pada makanan.11

10. Vinegar (CukaAnggur)

Cuka Sherry berasaldari proses fermentasi buah anggur yang


disimpan dalam barrel kayu selama minimal enam bulan
hingga puluhan tahun. Cuka sherry memiliki rasa yang lebih
manis dan lebih berat dibandingkan red wine. Cuka sherry juga
sering digunakan untuk membuat saus, acar, mustard, terutama
salad dan gazpacho.Cuka Sherry hanya dapat dipasangkan
dengan bumbu-bumbu yang sangat beraroma selama tidak
membuat hidangan menjadi terlalu kuat.12

11
www.ucamindonesia.wordpress.com, 3 April 2016
12
Ibid., 3 April 2016.

10
2.2 Bahan Makanan Meksiko

Masakan Meksiko, seperti yang lainnya, adalah perpaduan makanan yang mengambil
elemen dari masakan MesoAmerican dan menambah sedikit elemen Eropa, khususnya
Spanyol. Hal ini umumnya diakibatkan oleh penaklukan Kerajaan Aztec oleh Spanyol.

Saat Spanyol tiba di Meksiko, mereka menemukan bahwa pola makan suku Aztec
kebanyakan terdiri dari jagung yang sering ditambah cabai, kacang-kacangan, tomat, dan
rempah. Namun, suku Aztec terkadang juga menggunakan coklat, vanilla, alpukat, papaya
achiote (atau disebut annatto), jeruk squash, ubi manis, turki, dan ikan. Bangsa Spanyol
mengenalkan minyak zaitun, daging sapi, ayam, dan babi.Bumbu dan rempah yang asli
berasal dari Meksiko termasuk coklat, cabai, dan vanilla. 13

Di negara ini, banyak dari kita berpikir bahwa gaya masakan Tex-Mex (Texas-Mexico)
yang kita kenal–burritos, chalupas, enchiladas, fajitas and tacos–adalah makanan Meksiko.
Namun, sebenarnya makanan tersebut dipersiapkan dengan sangat berbeda di dapur Meksiko.
Makanan Meksiko selalu segar. Beberapa perbedaan yang mencolok ada pada daging mereka.
Umumnya daging ayam, babi, dan sapi yang ditemukan sangat berbeda dengan yang biasa digunakan
dalam makanan Tex-Mex. Perbedaan lainnya ada pada keju. Makanan tradisional Meksiko
menggunakan keju putih seperti queso blanco, queso fresco, queso asadero, queso Qaxaca, queso
panela, or queso Chihuaha. Sedangkan dalam masakan Tex-Mex kebanyakan digunakan keju kuning
yang merupakan produk Amerika. Yang terakhir, krim asam tidak pernah ada di masakan tradisional
Meksiko, sebagai gantinya diberi tambahan produk segar, seperti jeruk nipis, bawang mentah atau
panggang, daun cilantro segar atau alpukat.14

1. Bawang-bawangan

Seperti banyak makanan dari seluruh dunia, rasa yang paling umum yang
dapat ditemukan dalam makanan Meksiko dan bawang-bawangan. Kedunya
tumbuh segar dan lokal. Bawang digunakan segar ataupun kering dan ditemukan
di banyak resep makanan, seperti Carne Asada, Cheese Enchiladas, Pico De Gallo
dan bumbu campuran seperti Manzanillo Seasoning. Bawang Bombay juga sangat
bahan yang sangat umum dan seperti bawang lainnya, digunakan segar dan

13
www.spicesinc.com., 5 April 2016
14
Ibid., 5 April 2016

11
kering. Saat resep menyebutkan bawang segar, bisa dipakai putih, kuning dan
bawang merah.15

Salah satu contoh masakan yang menggunakan bawang adalah Cebollas


rellenas con chorizo y papas. Masakan klasik ini memakai bawang merah besar
sebagai wadahnya dan berisi horiz dan kentang. Bawang direbus sampai cukup
lunak dan isinya dikeluarkan.

Cebollas rellenas con chorizo y papas


Sumber: www.YouTube.com

 Bahan dasar: Bawang (bawang putih, bawang merah (cebolla morada),


bawang hijau (cebollita atau cebolla cambray), bawang kuning (poros)16
 Golongan: Sumber Vitamin dan Mineral
 Deskripsi bahan: berbentuk bulat, berlapis (bawang merah dan bawang
Bombay), berwarna putih, kuning, hijau, merah, pink, memiliki bau yang
tajam dan khas.
 Teknik pengolahan: Bwang dapat dijadikan bumbu atau taburan masakan.
Namun, beberapa masakan yang menggunakan bawang sebagai bahan
utamanya. Bawang Bombay dapat dipanggang, ditumis, dimasak dengan
kaldu, direbus, dan digoreng dengan bahan makanan lainnya.
 Nama Masakan: Sweet onion pie, Cebollas rellenGoas con chorizo y papas
(Bawang isi chorizo dan kentang Meksiko) Cebollitas a la parilla (Bawang
hijau panggang), Cebollas encurtidas estilo yucateca (acar bawang Yucatan)17

15
Ibid., 5 April 2016
16
www.mexconnect.com, 9 April 2016
17
Ibid., 9 April 2016

12
2. Cabai Meksiko dan Bumbu Cabai

Cabai Meksiko biasa digunakan dalam salsa, rebusan, sayur, dan saus.
Masakan Meksiko sejati selalu memiliki cabai di dalamnya walau dalam bentuk
segar, kering, ataupun taburan. Taburan cabai selalu digunakan seperti saus tomat
pada masakan Amerika.

Jika selingan atau makanan tidak memiliki cabai, saus pedas terkadang
ditambahkan. Pentingnya cabai dalam kebudayaan Meksiko ditandai pada masa
Mesoamerican (sekitar 1000-1697 Masehi) yang dipercayai bahwa cabai sama
pentingnya dengan jagung dan kacang. Pada masa itu, Bartolomé de las Casas,
orang pertama yang ditunjuk sebagai “Protector of the Indians”, menulis bahwa
tanpa cabai, masayarakat tradisional seperti tidak makan. Hal ini masih terjadi di
sekitar suku asli Meksiko.18

Beberapa cabai Meksiko yang popular, yaitu:19

 The Ancho chile merupakan versi kering dari Poblano chile dan ditambah rasa
buah-buah seperti plum, raisin, tobacco, dan sedikit tanah. Tingkat
kepedasannya medium, sekitar 4,000 - 9,000 SHU (Scoville Heat Units).
 Cabai Chipotle terkenal akan kepedasannya, tapi saat digunakan dalam jumlah
sedikit, cabai ini bisa juga menjadi kurang pedas saat ditambah beberapa rasa.
 Cabai Meksiko lainnya adalah Pasilla, Habanero, Guajillo, Serrano, dan De
Arbol.

 Nama Bahan Makanan: Cabai


 Golongan: Sumber Vitamin dan Mineral, Bumbu
 Deskripsi Bahan: bentuk bervariasi mulai dari kecil sampai besar,
berwarna hijau, merah, kuning, memiliki rasa gurih sampai pedas,
tekstur lunak, warna mengkilap, baunya khas
 Teknik Pengolahan: biasa digunakan sebagai bumbu atau bahan
makanan utama. Cabai dapat digunakan segar, dijadikan taburan,
digoreng, direbus, dipanggang, disauteeing, dan lainnya.
 Nama Masakan: Chiles rellenos (cabai isi keju, daging, atau babi)

18
Opt. Cit., 5 April 2016
19
Ibid., 5 April 2016

13
Chiles rellenos
Sumber: www.recipeller.com
3. Keju

Pada saat itu, bangsa Spanyol mulai mengenalkan keju dan cara
pembuatannya. Selama periode kolonial, keju banyak dimodifikasi dan dibuat
berbeda-beda di setiap wilayah Meksiko. Kebanyakan rasa keju disesuaikan
dengan lidah orang Meksiko sendiri sehingga menimbulkan varitas keju Meksiko.
Ada sekitar 20 – 40 macam keju di Meksiko, namun yang paling banyak
diproduksi adalah Oaxaca dan Panela.20

Beberapa jenis keju, seperti Queso añejo – yang buakan versi lama dari
queso fresco; memiliki tekstur, dan bentuk yang berbeda, Queso jalapeño –keju
dengan varian cabai jalapenos, quesoa sadero, queso Qaxaca, queso panela, atau
queso Chihuaha.21.

Beberapa jenis keju, yaitu:22

a. Añejo
Keju kering dan asin, biasa dijual tanpa diparut. Dijadikan taburan
pada enchiladas, dan kacang goreng.
b. Asadero
keju yang kurang asin, keju segar ini bisa dikunyah tapi agak lunak.
Karena keju ini dapat cair dengan baik, digunakan sebagai saus chile
con queso atau isis chile rellenos.

20
www.epicurious.com, 5 April 2016
21
Ibid., 5 April 2016
22
www.epicurious.com, 5 April 2016

14
c. Chihuahua
dinamai dari daerah asalanya, keju ini juga disebut queso menonit oleh
petani Mennonite yang pertama kali membuatnya. Saat segar, keju ini
memiliki rasa dan tekstur seperi cheddar. Saat menua, flavornya
menjadi kuat. Bisa dijadikan taburan.
d. Cotija
Keju dengan flavor yang kuat ini dujual ketika sudah menua, kering,
asin dan hampir bertekstur. Sering dijadikan taburan, keju ini tidak
dicairkan.
e. Queso Fresco
yang artinya keju segar. Keju ini termasuk keju asin yang biasanya
dikonsumsi dengan dipotong atau dicairkan. Digunakan pada
enchiladas atau cabai isi.
f. Queso de Oaxaca
disebut juga "mozzarella of Mexico" (dijual dengan sebutan quesillo di
Oaxaca) adalah bola keju yang di buat dari menggulung keju yag
teksturnya mirip benang keju. Dapat di jadikan topping kacang goreng
atau sup. Atau dipotong slice dan dipanaskan.
g. Queso Panela
Dipaket dalam keranjang, keju segar ini kadang disebut queso de
canasta (canasta artinya keranjang). Bentuk yang tak biasa dan
teksturnya membuat kejunya ini menarik dan lezat.

Salah satu masakan tradisional di El Paso adalah queso funfido yang


berbahan dsar keju. Makanan ini berisi keju fondue dengan saus daging dan
chorizo, tomat, bawang, cabai, dan rempah. 23

Lalu ada Queso flameado yaitu flambé, yang artinya minuman keras (rum,
brandy, or tequila) dituang ke keju dan dinyalakan dengan api. Penyaji lalu
melipatnya dalam saus daging and dimasak. Masakan ini dapat dimakan
dengan menyendokkan tortilla kecil. 24

23
www.businessinsider.co.id, 5 April 2016.
24
Ibid., 5 April 2016

15
Queso funfido

Sumber: www.ediblearia.com:

Queso flamedeo

Sumber: www.donuts4dinner.com

 Nama Bahan Makanan: Keju atau queso


 Golongan: Sumber Vitamin, lemak, dan Mineral
 DeskripsiBahan: bentuk bervariasi mulai dari kecil sampai besar,
kotak, bundar, slice, rata-rata keju meksiko berwarna putih atau krem
kekuningan, memiliki rasa gurih sampai asin, tekstur Ada yang lunak
Dan keras, baunya khas
 Teknik Pengolahan: keju dalam masakan Meksiko banyak digunakan
sebagai saus dan pelengkap seperti taburan, atau isi isimasakan. Keju
atau queso dapat dipanggang, dibakar, di-flambee, dan lainnya.
 Nama Masakan: queso fundido dan queso flambee.

16
4. Sumber protein hewani

Makanan Meksiko berbeda menurut wilayah sebab perbedaan etnis dan


pengaruh Spanyol yang berbeda dari satu kaum ke kaum yang lain di Meksiko.
Bagian utara Meksiko terkenal dengan pengeluaran dagingnya dan hidangan
berunsur daging; sedangkan di tenggara Meksiko terkenal dengan makanan
sayurannya yang pedas dan makanan berunsurkan ayam.25

Selain daging-daging tersebut, bangsaMeksiko juga memiliki sumber protein


yang tidak biasa. Escamol atau yang disebut juga 'kaviar serangga' adalah
makanan tradisional khas dari Meksiko. Makanan ini berbahan dasar larva semut.
Menurut Wikipedia, escamol sesungguhnya adalah larva semut dari genus
Liometopum. Larva-larva berwarna putih ini dipanen dari akar Agave tequilana
(tanaman yang menjadi bahan minuman tequila) atau Americana agave. Biasanya
escamol dijadikan campuran omelet atau disajikan begitu saja, dilengkapi dengan
guacamole atau tortilla. Escamol juga ditumis dengan mentega dan rempah-
rempah.26

Escamol
Sumber: www.Merdeka.com

Cochinita Pibil adalah salah satu masakan tradisional Meksiko yang berbahan
dasar utama babi. Masakan ini berisi babi panggang yang dimarinate saus jeruk
nipis dan diberi biji annatto. Saat pemanggangan, daging di tutup dengan daun
pisang. cochinita pibil bisa disantap dengan tortilla dan acar bawang merah,
kacang hitam goreng dan cabai habanero. 27

25
Loc. Cit., 5 April 2016.
26
www.merdeka.com, 5 April 2016
27
www.businessinsider.co.id, 5 Aprril 2016

17
Cochinita Pibil

Sumber: www.businessinsider.co.id

 Nama Bahan Makanan: daging sapi, unggas, babi dan sumber protein
lainnya
 Golongan: Sumber protein Dan lemak
 Deskripsi Bahan: bentuk bervariasi, tergantungbagian mana dari hewan
tersebut yang digunakan, ada yang pipih, kotak, bulat, tak beraturan
dan lainnya, warna umumnya merah Karena banyak memakai daging
merah, namun ada juga yang putih seperti escamol dan daging ikan,
tekstur empuk dan kenyal, rasa khas, terkadang gurih, terdapat guratan
otot (dalamdagingmerah)
 Teknik Pengolahan: dibakar, direbus, digoreng, dijadikan kaldu
 Nama Masakan: CochinitaPibil, escamol,

5. Alpukat

Bangsa Meksiko banyak mengonsumsi buah dalam menu mereka, baik


sebagai pelengkap makanan maupun sebagai bahan utamanya. Buah yang paling
banyak digunakan bangsa Meksiko adalah alpukat. Buah alpukat biasanya
dijadikan filling atau isian makanan atau bahkan bahan baku utama. Selain itu
pengolahannya juga sangatlah mudah. Bisa dipotong dan langsung digunakan.28

Guacamole adalah makanan tradisional Meksiko yang terbuat dari bahan dasar
alpukat ditambahkan dengan lemon dan garam. 29

28
www.indonesiaindonesia.com, 5 April 2016.
29
Ibid., 5 April 2016.

18
Guacamole
Sumber: www.YouTube.com
 Nama Bahan Makanan: Alpukat
 Golongan: Sumber vitamin dan mineral
 Deskripsi Bahan: bentuk lonjong dnegan bagian tengah yang
menggembung, daging berwarna hijau muda, kadang kekuningan.
Lunak dan mudah ditekan. Rasanya khas.
 Teknik Pengolahan: biasa dijadikan taburan atau dijadikan saus
 Nama Masakan: Guacamole

6. Jagung

Walaupun dikenalkan dengan gandum dan beras, makanan pokok bangsa


Meksiko tetaplah jagung. Meskipun dimakan Segar, kebanyakan jagung
dikeringkan, lalu diberi jeruk nipis dan bumbu untuk dibuat adonan yang disebut
masa. Adonan ini bisa digunakan langsung atau difermentasikan untuk membuat
berbagai bahan makanan lainnya, mulai dari minuman (atole, pozol, dll),
totamales, sopes, dan lainnya. 30

Namun, cara paling umum untuk memakan jagung adalah dalam bentuk
tortilla. Tortilla terbuatdarijagung, tapiadabeberapa versi lain seperti gandum di
bagian utara atau platain, yucca, dan tanaman liar di Oaxaca.31

30
www.backyardnature.net, 4 April 2016.
31
Ibid., 4 April 2016.

19
Taco de Harina
Sumber: www.businessinsider.co.id

Selain taco, bahan makanan yang lebih tradisional adalah chilaquiles.


Chilaquiles terbuat dari tortilla jagung yang sedikit digoreng dan ditambah saus
salsa lalu di beri telur (scambled atau digoreng) dan terkadang ayam suwir.
Makanan ini biasa disantap pada pagi hari saat sarapan. 32

Chilaquiles
Sumber: www.businessinsider.co.id

 Nama Bahan Makanan: Jagung


 Golongan: Sumber karbohidrat
 Deskripsi Bahan: bentuk lonjong, bijinya kecil, berwarna kuning, tidak
berasa, berserabut dikulitnya.
 Teknik Pengolahan: dimasak dengan dibakar, digoreng, direbus,
dipanggang, dijadikan taburan atau diolah menjadi tortilla dan olahan
setengah jadi lainnya.
 Nama Masakan: Taco de Harina, Chilaquiles

32
www.simplyrecipes.com, 5 April 2016

20
7. Coklat

Nama Coklat sendiri berasal dari nama masakan khas suku Aztec di Meksiko.
Awalnya, coklat hanya diminum, bukan dimakan seperti sekarang ini. Coklat juga
pernah dijadikan sebagai mata uang dan dipakai dalam ritual keagamaan Bangsa
Maya banyak menanam pohon kakao untuk digunakan sebagai bahan baku minuman
berbusa yang rasanya pahit. Minuman tersebut bernama Xocoatl yang sering
dicampur dengan vanila dan cabai untuk rasanya.33

Sebagai mata uang, suku Aztec membuat aturan bahwa 1 ekor kalkun dapat
ditukar dengan 100 biji kakao dan 1 buah alpukat bisa dibeli dengan 3 biji kakao.
Setiap wilayah jajahan suku Aztec pun diharuskan menyetor pajak atas tumbuhan
pohon kakaonya.34

Mexican Chocolate Kahlua Cheesecake


Sumber: www.Muybienocookbook.com

 Nama Bahan Makanan: Coklat


 Golongan: Sumber karbohidrat, vitamin dan mineral
 Deskripsi Bahan: dikemas dalam berbagai bentuk umumnya balok,
berwarna coklat gelap sampai coklat muda, berasa pahit, tekstur keras.
 Teknik Pengolahan: biasa dijadikan taburan, campuran dengan adonan
kue, dijadikan minuman.
 Nama Masakan: Mexican Chocolate Kahlua Cheesecake

33
www.spicesinc.com, 5 April 2016
34
www.backyardnature.net, 5 April 2016

21
8. Tomat
Saus salsa yang paling umum adalah salsa roja, salsa verde, and pico de gallo. Namun
yang paling direkomendasikan adalah pico de gallo — salsa mentah, dengan tomat
salsa dan potongan sayuran dicampur cilantro. 35

Pico de Gallo
Sumber:www.businessinsider.co.id

 Nama Bahan Makanan: Tomat


 Golongan: Sumber vitamin dan mineral
 Deskripsi Bahan: berbentuk bulat, Berwarna merah cerah atau hijau,
lunak dan sangat berair, rasanya agak asam atau manis.
 Teknik Pengolahan: biasa dijadikan taburan, dalam masakan atau salad
dan campuran saus.
 Nama Masakan: Pico de Gallo

35
www.businessinsider.co.id, 5 April 2016

22
BAB III PENUTUP

3.1 Saran

Berbagai negra memiliki bahan makanan khas yang menjadi ciri daerah
tersebut. Untuk itu, perlu memperhatikan jenis bahan makanan dan teknik
pengolahannya. Karena beberapa dari bahan makanan tersebut tidak cocok untuk
orang Indonesia atau tidak diperbolehkan oleh ajaran tertentu.

3.2 Kesimpulan
Negara Spanyol dan Meksiko yang saling berhubungan memiliki bahan
makanan khas untuk daerah mereka. Karena Meksiko adalah bekas jajahan Spanyol,
ada beberapa bahan makanan yang sama atau mirip.
Dari negara Spanyol, bahan makanan khasnya adalah ham, keju susu domba,
seafood, telur dan kentang, choux paste, minyak zaitun, tomat, bawang merah
spanyol, pimenton, dan cuka anggur.
Sedangkan bahan makanan khas dari Meksiko antara lain keju putih, bawang,
alpukat, daging, cabai, keju, jagung, coklat, dan tomat.

23
DAFTAR PUSTAKA

http://indonesiaindonesia.com/f/34208-asal-usul-ma
http://m.merdeka.com/gaya/escamol-kaviar-serangga-
http://tipicalfood-world.blogspot.co.id/2011/03/makanan-khas-spanyol.html
http://www.backyardnature.net/m/food/foodhist.html
http://www.businessinsider.co.id/authentic-mexican-food-vs-tex-mex-2014-
8/?r=US&IR=T#.VwV7ditzK00
http://www.epicurious.com/archive/holidays/cincodemayo/mexican-cheeses
http://www.glministry.com/female/kitchen/santapan_
http://www.mexconnect.com/articles/4057-onions-stuffed-with-mexican-chorizo-and-potatoes-
cebollas-rellenas-con-chorizo-y-papas
http://www.mexconnect.com/articles/4058-mexican-onions-red-white-and-green
http://www.simplyrecipes.com/recipes/chilaquiles/
http://www.spicesinc.com/p-3753-mexican-spices-seasonings-and-chiles.aspx
https://ucamindonesia.wordpress.com/2015/05/21/santapan-tradisional-ala-spanyol/
www.Wikipedia.com/streetfood

24

Anda mungkin juga menyukai