Anda di halaman 1dari 9

SKENARIO PEMBELAJARAN KETERAMPILAN MEMBIMBING

DISKUSI KELOMPOK KECIL

UNTUK MEMENUHI TUGAS MATAKULIAH


Strategi Belajar Mengajar Kimia
yang dibina oleh Dra. Hj. Hayuni Retno Widarti, M.Si

Oleh Kelompok 7:
1. Dewi Rahmawati (160331605611)
2. Firnanda Fitra Devi (160331605696)
3. Fita Indriani (170331600070)
4. Wulan Rahayu Putri (160331605621)
S1 Pendidikan Kimia
Offering B

UNIVERSITAS NEGERI MALANG


FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM
JURUSAN KIMIA
FEBRUARI 2018
Materi Klasifikasi Materi (Zat)

Tokoh :

Dewi Rahmawati = Guru

Firnanda Fitra Devi = Siswa

Fita Indriani = Siswa

Wulan Rahayu Putri = Siswa

Guru : “Assalamualaikum, Selamat siang semuanya. Bagaimana kabar kalian hari


ini?”

Siswa duduk di bangku masing-masing dengan rapi dan menjawab salam serta
menjawab sapaan guru secara serempak.

Siswa : “Waalaikumsalam, Selamat siang bu. Alhamdulillah baik bu.”

Guru berdiri di depan kelas dengan tersenyum. Guru mengajak siswa untuk
memunculkan rasa semangat belajar. Guru memancing siswa untuk aktif dalam
pembelajaran dengan stimulus-stimulus seperti pertanyaan.

Guru : “Alhamdulillah ibu sangat senang jika kalian dalam keadaan baik.
Sebenarnya kalian sadar tidak, kalau kita sering menjumpai materi kimia dalam
kehidupan sehari-hari?.”

Siswa : “Saya tau bu, kita minum air setiap pagi”

Guru : “Oke bagus, ada yang tau lagi?”

Siswa : “Kita menghirup oksigen tiap saat bu.”

Guru : “Ya benar, berarti diantara kalian sudah ada yang sadar bahwa kita erat
kaitannya dengan kimia. Baiklah, hari ini kita akan membahas lebih lanjut tentang
klasifikasi materi kimia. Tujuan pada pembelajaran hari ini adalah agar siswa dapat
mengklasifikasikan materi yang meliputi unsur, senyawa, dan campuran. Apakah
kalian sudah membaca untuk meteri hari ini?” *komponen memusatkan perhatian

Siswa : “(Serentak menjawab) Sudah, Bu...”

Guru : (guru menampilkan peta konsep dari klasifikasi materi) “Coba kalian
perhatikan peta konsep yang ditampilkan di slide. Nah, klasifikasi zat terdiri dari
unsur, senyawa, dan campuran. Unsur adalah zat tunggal yang tidak dapat diuraikan
lagi menjadi zat lain dengan reaksi kimia biasa. Sedangkan senyawa adalah
gabungan dari dua atau beberapa unsur yang terbentuk melalui reaksi kimia. Dan
yang terakhir yaitu campuran yang berarti gabungan beberapa zat dengan
perbandingan tidak tetap, tanpa melalui reaksi kimia. Campuran dapat
diklasifikasikan lagi menjadi campuran homogen dan campuran
heterogen. Campuran antara dua zat atau lebih yang partikel-partikel
penyusun tidak dapat dibedakan lagi disebut campuran homogen.
Sedangkan campuran antara dua macam zat atau lebih yang partikel-
partikel penyusunnya masih dapat dibedakan satu sama lainnya disebut campuran
heterogen. Dari penjelasan yang ibu berikan tadi, agar kalian lebih memahami
materi hari ini ibu akan membentuk kelompok diskusi. Jadi, sekarang kalian bentuk
kelompok 4 orang ya, biar mudah kelompok nya bangku depan dan belakang
membentuk satu kelompok.”

Siswa membentuk kelompok yang beranggotakan 4 orang. Guru mempersiapkan


lembar diskusi dan media (air, air gula, air kopi, gambar).

Guru : “Semua sudah di kelompok masing-masing?”

Siswa :”Sudah Bu..”

Guru : ”Ibu akan memberikan lembar diskusi pada tiap kelompok dan ibu akan
memberikan waktu sekitar 10 menit. Nanti kalian presentasikan hasil diskusi
tersebut di depan kelas yang diwakili satu orang tiap kelompok.”

Guru membagikan lembar diskusi pada tiap kelompok dan siswa mulai
mendiskusikan.
Guru : “Disamping kalian mengerjakan lembar diskusi coba kalian juga amati
contoh yang ibu bawa yang ada di depan.”

Beberapa siswa mengamati beberapa larutan yang disiapkan guru. Guru berkeliling
kelas untuk mengamati apa-apa yang dikerjakan para siswanya sambil menanyakan
kesulitan yang dihadapi tiap kelompok. (10 menit kemudian).

Guru :”Ayo, perwakilan tiap kelompok menyampaikan hasil diskusi kelompoknya


di depan.” *komponen menyebarkan kesempatan berpartisipasi

Siswa : (diam)

Guru : “Ya sudah, dimulai dari kelompok satu saja. Ayo perwakilan dari kelompok
satu saja yang maju nanti kalau ada yang tidak sependapat bisa memberikan
pendapat lain.” *komponen menyebarkan kesempatan berpartisipasi

Perwakilan dari kelompok satu maju dan menyampaikan hasil diskusi.

Siswa (perwakilan kelompok 1) : ”Dari hasil diskusi kelompok kami, kami


menyimpulkan bahwa untuk emas 24 karat termasuk unsur, air termasuk senyawa,
air gula dan cincin emas termasuk campuran homogen, air kopi termsuk campuran
heterogen.”

Guru : “Apakah semua sependapat dengan kelompok satu atau ada yang berbeda
pendapat?” *komponen memperjelas uraian pendapat

Siswa (perwakilan kelompok 3) : (mengangkat tangan) “Saya Bu, hasil yang kami
dapat juga hampir sama dengan kelompok satu, namun perlu kami tambahkan
bahwa untuk air menurut kelompok kami itu termasuk campuran dan untuk cincin
emas termasuk unsur.”

Guru ;”Baiklah, mungkin dari kelompok lain ada yang berbeda pendapat lagi?”
*komponen memperjelas masalah atau uraian pendapat

Siswa :”Tidak Bu…”

Guru : “Sekarang, permasalahannya ada perbedaan pendapat dari kelompok 1 dan


kelompok 3. Coba untuk kelompok 1 menjelaskan alasan mengapa kalian
mengklasifikasikan air ke dalam senyawa dan cincin ke dalam campuran homogen.
Setelah itu kelompok 3 juga memberikan penjelasannya.” *komponen menganalisa
pandangan

Siswa (perwakilan kelompok 1) :”Menurut kelompok kami air terdiri dari dua unsur
yang terbentuk dari reaksi kimia sehingga termasuk dalam golongan senyawa.
Sedangkan cincin termasuk dalam golongan campuran homogen karena cincin
emas dibuat dari emas murni dan campurannya.”

Guru :”Oke, sekarang silahkan untuk kelompok 3 untuk menjelaskan alasan dari
pendapatnya tadi.” *komponen menyebarkan kesempatan berpartisipasi

Siswa (perwakilan kelompok 3) : “Menurut kelompok kami air termasuk campuran


karena air itu merupakan campuran antara unsur H dan unsur O dan tidak dapat
dipisahkan. Sedangkan cincin emas termasuk unsur karena emas itu terbuat dari
unsur Au.”

Guru :”Bagus untuk kelompok 1 dan 3 yang sudah memberikan penjelasan tentang
perbedaan hasil diskusi tadi. Sekarang ada dari kelompok lain yang ingin
memberikan tambahan.” *komponen menyebarkan kesempatan berpartisipasi

Siswa (perwakilan dari kelompok 6) : (mengangkat tangan)”Disini saya perwakilan


dari kelompok 6 akan menambahkan sedikit tentang pendapat bahwa air termasuk
dalam senyawa, karena air yang mempunyai rumus molekul H2O terbentuk dari
reaksi pembentukan antara unsur H dan unsur O.”

Guru : “Yaa terima kasih buat perwakilan dari kelompok 6. Sekarang ibu ingin
bertanya kepada kalian mengapa cincin yang termasuk campuran memiliki
tampilan seperti emas 24 karat?. Siapa dari kalian yang ingin menjelaskan?”.
*komponen meningkatkan urunan

Siswa diam.

Guru : ”Ayo Asmi coba jelaskan tentang pertanyaan ibu tadi”. *komponen
menyebarkan kesempatan berpartisipasi

Asmi : “Menurut pendapat saya, mungkin ada campuran pewarnanya Bu. Supaya
warnanya mirip dengan 24 karat.”
Guru : “Ya bagus Asmi, coba Amalina beri tanggapan dari pendapat Asmi”.
*komponen menyebarkan kesempatan berpartisipasi

Amalina : “Saya gak sependapat Bu, karena menurut saya logam itu tidak dapat
diberi pewarna. Jadi warna dari cincin tersebut memang warna dari emas itu
sendiri”.

Asmi : “Menurut saya, logam bisa diberi warna contohnya saja paku yang buat
bangunan warnanya putih mengkilat sedangkan warna besi asli kan tidah putih
mengkilat.”

Fita : “Saya tidak sependapat dengan Asmi Bu, karena warna dari paku tersebut
bukan berasal dari unsur besi namun besi tersebut sudah dilapisi oleh unsur lain
agar paku tersebut tidak mudah berkarat. Begitu juga dengan cincin emas warna
kekuningan tersebut didapat dari unsure mas itu sendiri”.

Guru : “Oke, sudah banyak pendapat yah. Disini Ibu akan meluruskan dari
pendapat-pendapat yang kalian sampaikan. Jadi dalam cincin emas, warna yang
tampak tersebut berasal dari unsur aurum. Walaupun dalam cincin emas terdapat
campuran, namun jumlahnya sangat sedikit sehingga warna yang dominan berasal
dari warna unsur aurum yang berwarna kekuningan. Campuran itu sendiri berfungsi
agar emas bisa dibentuk sesuai dengan yang diinginkan”. *komponen menganalisis
pandangan

Siswa mencatat penjelasan dari guru.

Guru :”Sekarang kita akan membahas satu persatu klasifikasi materi pada contoh-
contoh yang telah diberikan. Tadi kan semua sudah sepakat yah tentang emas 24
karat itu termasuk unsur, air gula termasuk campuran homogen, dan air kopi itu
termasuk campuran heterogen. Jadi sekarang Ibu akan memberikan sedikit
penjelasan yang mungkin bisa meluruskan hasil perbedaan pendapat tadi. Kita
mulai membahas dari air dulu yah.. Coba perhatikan baik-baik gambar yang
terdapat di lembar diskusi, unsur-unsur apa yang menyusun air?” *komponen
menganalisis pandangan

Siswa memperhatikan gambar pada lembar diskusi.


Siswa : “Ini, Bu... unsur H…. sama unsur O……” (Sambil menunjuk gambar)

Guru : “Ya, benar sekali,,,, Kalau begitu ada berapa unsur penyusun air?”
*komponen memperjelas masalah

Siswa : “Ada 2, Bu. Unsur H sama unsur O….

Guru : “Bagus, coba kita ingat kembali apa sih pengertian senyawa tadi?”
*komponen memperjelas masalah

Siswa : (menjawab serempak)” senyawa adalah gabungan dari dua atau beberapa
unsur yang terbentuk melalui reaksi kimia.”

Guru :”Dari definisi tersebut kita dapat menyimpulkan bahwa air termasuk
senyawa bukan campuran. Karena air tersusun dari unsur H dan unsur O melalui
reaksi kimia. Sekarang untuk cincin emas itu kan tidak murni tersusun dari unsur
Au 100 % tetapi cincin emas dibuat dari campuran unsur Au dengan unsur lain,
sedangkan yang tergolong dalam unsur itu emas 24 karat. Oleh karena itu emas
termasuk campuran homogen. Jadi pendapat dari kelompok 1 dan kelompok 6
benar sekali ya, untuk kelompok 3 nanti dipelajari dan dipahami kembali agar tidak
terjadi salah konsep.” *komponen memperjelas uraian pendapat

Siswa : “Baik Bu…..”

Guru :”Sekarang coba tiap kelompok merangkum apa yang kita pelajari hari ini
setelah itu ibu akan menunjuk perwakilan dari salah satu kelompok untuk mereview
kesimpulan dari materi yang kita pelajari hari ini.” *komponen menutup diskusi

Siswa :”Iya Bu..”

Guru : “Coba sekarang Wulan maju ke depan mereview kesimpulan dari materi
hari ini.” *komponen menyebarkan kesempatan berpartisipasi

Wulan : “Unsur adalah zat tunggal yang tidak dapat diuraikan lagi menjadi zat lain
dengan reaksi kimia biasa contohnya emas 24 karat. Sedangkan senyawa adalah
gabungan dari dua atau beberapa unsur yang terbentuk melalui reaksi kimia seperti
air. Campuran adalah gabungan beberapa zat dengan perbandingan tidak tetap,
tanpa melalui reaksi kimia seperti larutan gula, dan kopi”.
Siswa mengumpulkan hasil diskusi dan rangkuman kepada guru.

Guru :”Bagus buat wulan, karena waktu sudah habis, untuk pelajaran hari ini Ibu
akhiri sampai disini. Untuk pertemuan selanjutnya kita kan membahas tentang
koloid tolong dipelajari ya. Sekian dari saya Wassalamualaikum Wr.Wb.”
*komponen menutup diskusi
SOAL

Perhatikan ketiga gambar berikut:

Cincin emas Air (H2O) Kopi

Emas 24 karat Larutan gula

Tentukan mana yang termasuk unsur, senyawa, dan campuran pada gambar di atas beserta
alasannya.

Kesimpulan :

Anda mungkin juga menyukai